Anda di halaman 1dari 5

1. Perhatikan pernyataan di bawah ini!

1) Hak istimewa dimiliki golongan terbatas.


2) Kekerabatan berdasarkan warisan biologis.
3) Memungkinkan terjadinya mobilitas vertikal
4) Status sosial individu relatif tidak berubah.
Yang termasuk ciri struktur masyarakat feodal kerajaan adalah ....
a. 1) dan 2)
b. 1) dan 3)
c. 2) dan 3)
d. 2) dan 3)
e. 3) dan 4)
2. Di bawah ini adalah kriteria yang dapat dipakai untuk menggolongkan stratifikasi masyarakat, kecuali . . .
.
a. kekayaan atau ukuran ekonomi
b. kekuasaan atau pengaruh
c. kepribadian atau karakter
d. pengetahuan dan pendidikan
e. kehormatan dan kebangsawanan
3. Pak Haji Noval tinggal di Kelurahan Kakenturan Atas. Keluarga Pak Haji Noval memiliki tanah yang
sangat luas dan berpengaruh di lingkungannya, sehingga ia dijuluki tuan tanah, disegani, dihormati
banyak orang. Julukan ini menunjukkan bahwa kepemilikan tanah berfungsi sebagai dasar....
a. kesenjangan sosial
b. kecemburuan sosial
c. pelapisan sosial
d. konflik sosial
e. diferensiasi sosial
4. Pengelompokkan masyarakat berdasarkan pada perbedaan ras, suku bangsa, klan dan agama
disebut.
a. heterogenitas social
b. kemajemukan social
c. stratifikasi social
d. interseksi
e. konsilidasi

5. Pelapisan sosial berdasarkan sistem kasta bersifat tertutup, sebab....


a. sistem kasta hanya dikenal di negara india
b. kasta diperoleh melalui keturunan dan berlaku seumur hidup
c. masyarakat bali sebagian besar memeluk agama hindu
d. bentuk perkawinan dalam masyarakat hindu bersifat eksogami
e. sejak india merdeka pelaksanaan system kasta cenderung lunak
6. Wilayah yang termasuk dalam rumpun Ras Malayan Mongoloid adalah
a. bangladesh
b. indonesia
c. asia tengah
d. polynesia
e. melanesia
7. Diferensiasi suku bangsa (etnis) didasarkan pada perbedaan . .
a. budaya
b. fisik
c. keturunan
d. pekerjaan
e. jenis kelamin
8. Suku bangsa yang terdapat di Sumatera terdiri dari.
a. aceh, gayo, mendailing dan enggano
b. gayo, nias, banjar dan mandar
c. banjau, banten dan banjar
d. sasak, asmat, biak dan yapen
e. semua benar
9. Tingkah laku yang diharapkan dari seseorang yang memangku suatu status disebut..
a. kedudukan
b. peranan
c. simbol
d. kekuasaan
e. pangkat
10. Suatu proses sosial antara dua orang atau lebih sehingga salah satu pihak atau kedua pihak berusaha
menyingkirkan pihak lain dengan jalan menghancurkan atau membuatnya tidak berdaya disebut

a. interaksi sosial
b. konflik sosial
c. persaingan sosial
d. pertikaian sosial
e. kontraversi
11. Suatu konflik social akan berkembang menjadi kekerasan apabila
a. anggotanya terus menerus bertambah
b. norma dan nilai sosial yang ada sudah berubah
c. hilangnya figure yang dihormati dalam masyarakat
d. ada pihak ketiga yang memanas-manasi
e. nilai dan norma social sama sekali tidak diakui lagi
12. Penyelesaian konflik dilaksanakan kedua belah pihak yang terlibat. Mereka secara bersama-sama sepakat
menunjuk pihak ketiga sebagai pembuat keputusan (wasit) untuk menyelesaikan konflik. Penyelesaian
konflik semacam ini berbentuk .......
a. arbitrasi
b. mediasi
c. konsultasi
d. negosiasi
e. konsiliasi
13. Konflik yang terjadi antara pembantu rumah tangga wanita Indonesia dan majikannya di Malaysia adalah
contoh bentuk konflik .....
a. antarkelas sosial
b. antaragama
c. individu
d. antargenerasi
e. politik
14. Konflik antaretnis yang masih sering terjadi di Indonesia umumnya terjadi karena adanya perbedaan atau
kesenjangan .
A. budaya masyarakat
B. keyakinan masyarakat
C. latar belakang sejarah
D. sosial ekonomi
E. individu/kelompok
15. Penyelesaian konflik antar GAM dan Indonesia melalui meja perundingan yang difasilitasi oleh sebuah
LSM dari Findlandia merupakan penyele-saian konflik dalam bentuk .
A. koersi
B. konsiliasi

C. negosiasi
D. arbitrasi
E. mediasi
16. Konflik yang kadang-kadang terjadi antara kelompok generasi tua dengan generasi muda ditandai
dengan adanya perbedaan pandangan, sikap, tingkah laku, dan tutur kata. Contoh konflik antargenerasi
tersebut umumnya disebabkan oleh faktor .
A. umur/usia
B. kepentingan
C. perubahan sosial
D. posisi dalam masyarakat
E. peranan yang berbeda
17. Karena tidak dapat diselesaikan ditingkat RT/RV sengketa batas tanah pekarangan antara Pak Akhmad
dengan Pak Badu diselesaikan di pengadilan. Bentuk akomodasi tersebut termasuk .
A. mediasi
B. arbitrasi
C. ajudikasi
D. koersi
E. konsiliasi
18. Kelompok sosial yang eksklusif membawa simbol sosial tertentu (misalnya agama Islam) akan memicu
kelompok sejenis bermunculan dengan simbol yang berbeda (misalnya agama kristen). Perbedaan antar
kelompok akan menguat pada suku yang didominasi oleh simbol sosial tersebut. Hal ini dapat
menimbulkan potensi konflik berupa .
A. Kemenangan kelompok dengan simbol sosial tertentu di satu daerah.
B. Anggapan pada kelompok lain sebagai pihak yang harus dikalahkan.
C. Keinginan untuk mempengaruhi kelompok lain untuk bersatu.
D. Menghargai kelompok lain sebagai elemen bangsa.
E. Peningkatan kesadaran kolektif untuk hidup bersama.
19. Faktor penyebab terjadinya konflik sosial antara warga Sidoarjo sebagai korban lumpur lapindo dengan
PT. Lapindo Brantas adalah .
A. tujuan hidup
B. tingkatan sosial
C. perbedaan kebudayaaan
D. kepentingan ekonomi
E. status sosial masyarakat
20. Penyelesaian konflik dilaksanakan kedua belah pihak yang terlibat. Mereka secara bersama-sama sepakat
menunjuk pihak ketiga pembuat keputusan (wasit) untuk menyelesaikan konflik. Penyelesaian konfllik
tersebut berbentuk ....
A. arbitrasi
B. mediasi
C. konsultasi
D. negosiasi
E. konsiliasi
21. Desi dan Wulan adalah dua orang siswa SMA/MA. Suatu ketika terjadi konflik diantara keduanya.
Teman yang memihak Desi membantu Desi, sebaliknya teman yang memihak Wulan membantu WuIan.
Dampak negatif dari konflik tersebut adalah .
A. Tercapainya keseimbangan kekuatan.
B. Munculnya individu yang berkuasa.
C. Retaknya hubungan antarkelompok.
D. Meningkatnya sentimen primordial.
E. Hilangnya rasa solidaritas intern.

22. Sebelum memutuskan masalah gugatan cerai seorang selebritis kepada suaminya, hakim terlebih dahulu
meminta kedua belah pihak untuk memikirkan kembali dampak perselisihannya. Namun karena tidak
ditemukan penyelesaian maka mereka sepakat untuk menerima keputusan hakim atas nama lembaga
pengadilan. Akomodasi dari kasus tersebut menurut bentuknya disebut
A. konsiliasi
B. mediasi
C. arbitrasi
D. kompromi
E. ajudikasi
23. Perhatikan kasus dibawah ini !
1) Pendaftaran gugatan kepada Mahkamah Konstitusi (MK) atas pelaksanaan pemilukada oleh calon
pemimpin daerah.
2) Persaingan memperoleh simpati untuk menjadi anggota DPR dan DPD melalui daerah pemilihan
yang diwakili.
3) Pasangan suami istri yang bertikai sehingga mendaftarkan penyelesaian melalui pengadilan agama.
4) Buruh pabrik melakukan demonstrasi menuntut kenaikan gaji yang belum dipenuhi oleh perusahaan.
Dari kasus diatas, konflik yang dilatarbelakangi oleh faktor perbedaan aspirasi politik adalah
A.
B.
C.
D.
E.

(1) dan (2)


(1) dan (4)
(1) dan (3)
(2) dan (4)
(3) dan (4)

Anda mungkin juga menyukai