Anda di halaman 1dari 147

Laporan Akhir

KATA PENGANTAR
Pekerjaan Kajian dan Analisis Usaha Ekonomi Komoditi Unggulan Kabupaten
Pinrang ini, bertujuan untuk menyusun konsep tentang kelayakan usaha
ekonomi dari komoditi unggulan yang dimiliki oleh Kabupaten Pinrang ditinjau
dari parameter net present value, benefit cost ratio, revenue cost ratio, break even
point, margin of safety dan rentabilitas pada komodity unggulan untuk
mengetahui seberapa besar tingkat keberhasilan dari usaha ekonomi komoditi
tersebut. Diharapkan dengan tersusunnya konsep ini, dapat membantu
pemerintah daerah untuk meningkatkan efektifitas dan daya saiing daerahnya
dalam rangka menstimulus perekonomian daerah yang pada akhirnya akan
berdampak positif terhadap perekonomian nasional. Laporan Akhir ini berisi
(1) studi literatur terhadap komoditi unggulan daerah kabupaten Pinrang; (2)
identifikasi konsep dasar pengembangan komoditi unggulan daerah; (3) analisis
usaha ekonomi terhadap komoditi unggulan daerah; (4) penelitian di daerah
melalui pengumpulan data sekunder, wawancara dan diskusi (focusing group
discussion); (5) diskusi intensif dan analisis dengan pakar dan narasumber; (6)
menganalisis pengembangan komoditi unggulan berdasarkan temuan lapangan;
(7) merumuskan prinsip dasar pengembangan yang akan menjadi strategi
pengembangan komoditi unggulan.
Hasil studi yang dituangkan pada laporan akhir ini, merupakan gambaran dari
pelaksanaan kegiatan pekerjaan, baik di lapangan maupun analisis data, dan
selanjutnya dilaporkan melalui laporan akhir ini. Selanjutnya, sasaran kajian ini
adalah terumuskannya komoditi unggulan yang layak untuk dikembangkan bagi
kabupaten Pinrang dan tersusunnya rencana tindak pengembangan komoditi
unggulan kabupaten Pinrang yang dapat diimplementasikan dan dilakukan
dengan proses partisipatori dan konsultatif dengan berbagai unsur di daerah.
Studi ini terselenggara atas kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Pinrang
dengan CV. Ulfa Consultant, yang memberikan jasa konsultasi dan manajemen.
Karena itu, kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemerintah
Kabupaten Pinrang, khususnya BAPPEDA Kabupaten Pinrang atas kepercayaan
dan dukungan dana yang diberikan, Dinas-Dinas terkait di Kabupaten Pinrang
atas dukungan dan masukan yang diberikan, dan kepada masyarakat setempat
yang telah membantu pelaksanaan studi ini di lapangan.
Semoga studi ini bermanfaat untuk pembangunan pertanian dan kemaslahatan
masyarakat Kabupaten Pinrang.
Tim Penyusun

CV. ULFA CONSULTANT

|i

Laporan Akhir

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ...........................................................................................................

DAFTAR ISI ..........................................................................................................................

ii

DAFTAR TABEL ..................................................................................................................

iii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................

iv

1.

PENDAHULUAN .........................................................................................................

1.1 Latar Belakang ....................................................................................................

1.2 Tujuan dan Sasaran ...........................................................................................

1.3 Ruang Lingkup Penelitian ..............................................................................

LANDASAN PUSTAKA .............................................................................................

2.1 Produk Unggulan Daerah ...............................................................................

2.2 Pertanian ...............................................................................................................

12

2.3 Pertanian Terpadu .............................................................................................

15

2.4 Peternakan Sapi ..................................................................................................

20

2.5 Perikanan ...............................................................................................................

36

2.6 Kakao .......................................................................................................................

42

2.7 Budidaya Cabai ....................................................................................................

44

2.8 Budidaya Padi ......................................................................................................

46

2.9

Penggilingan Gabah .......................................................................................

48

2.10 Analisis Ekonomi ............................................................................................

65

METODOLOGI .............................................................................................................

71

3.1 Waktu dan Tempat Kegiatan .........................................................................

71

3.2 Metode ...................................................................................................................

71

3.3 Kerangka Kajian dan anlisa Usaha Ekonomi Komoditi Unggulan ...

77

HASIL DAN PEMBAHASAN ...................................................................................

78

4.1 Gambaran Umum Prov. Sulsel ......................................................................

78

2.

3.

4.

CV. ULFA CONSULTANT

| ii

Laporan Akhir

5.

4.2 Gambaran Umum Kab. Pinrang ....................................................................

81

4.3 Analisis Ekonomi Usaha ..................................................................................

98

KESIMPULAN DAN SARAN .....................................................................................

132

5.1 Kesimpulan ..........................................................................................................

132

5.2 Saran .......................................................................................................................

132

DAFTAR TABEL
Tabel 4.1

Luas Lahan Menurut Penggunaanya di Kabupaten Pinrang tahun


2010 ............................................................................................................
82

Tabel 4.2

Jumlah Desa / Kelurahan pada tiap Kecamatan


Di Kabupaten Pinrang, Tahun 2012 ...................................................

82

Tabel 4.3

Nilai BC-Ratio dan NPV Agribisnis Padi di Sulawesi Selatan

85

Tabel 4.4

Perkembangan Luas Tanam, Panen dan Produksi Padi di Kabupaten


Pinrang Tahun 2004 2011 ..............................................................

88

Tabel 4.5

Luas Lahan & Produksi Kakao Kab. Pinrang Tahun 2013 ......

93

Tabel 4.6

Luas Lahan & Produksi Cabai Kab. Pinrang Tahun 2013 .......

95

Tabel 4.7

Luas Lahan Tambak & Produksi Udang Kab. Pinrang 2013 ..

97

Tabel 4.8

Potensi Produksi Biji Kakao per Ha dlm Siklus 25 tahun .......

102

Tabel 4.9

Rincian Biaya Investasi Tan. Kakao pd Luas Lahan 1 Ha .......

103

Tabel 4.10 Nilai Kriteria Penilaian Investasi Usaha Penggilingan ............

116

Tabel 4.11 Analisis Usaha Tani Padi .....................................................................

120

Tabel 4.12 Perhitungan biaya pembuatan kompos ........................................

124

Tabel 4.13 Perhitungan total biaya produksi/bulan ......................................

125

Tabel 4.14 Perhitungan Penerimaan ....................................................................

125

Tabel 4.15 Perhitungan Laba/Rugi Perbulan ....................................................

125

Tabel 4.16 Perhitungan R/C .....................................................................................

126

Tabel 4.17 Perhitungan B/C .....................................................................................

126

Tabel 4.18 Perhitungan BEP ....................................................................................

127

Tabel 4.19 Hasil perhitungan analisis kelayakan Budidaya Ikan Nila .....

129

CV. ULFA CONSULTANT

| iii

Laporan Akhir

Tabel 4.20 Analisis Usaha Ikan Lele ......................................................................

130

Tabel 4.21 Keuntungan Finansial Sistem Pertanian Terpadu ....................

131

DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1

Pola dalam Sistem Pertanian Terpadu .....................................

Gambar 2.2

Mesin pemecah kulit gabah tipe rubber roll (Sumber : PT


Agrindo) ............................................................................................... 55

Gambar 2.3

Aliran bahan pada mesin pemecah kulit gabah tipe rubber roll
.................................................................................................................. 56

Gambar 2.4

Mesin penyosoh beras pecah kulit tipe friksi jetpeller (Sumber :


PT Agrindo) ........................................................................................ 57

Gambar 2.5

Mesin pengayak beras dengan saringan bertingkat dan hasil


proses pemisahannya (Sumber : PT Agrindo) ...................... 58

Gambar 2.6

Alur perlakuan dalam proses penggilingan gabah/beras


menggunakan rice milling unit .................................................... 60

Gambar 2.7

Rangkaian mesin-mesin pengolahan gabah yang lengkap


(Sumber : PT Agrindo) ................................................................... 61

Gambar 2.8

Alur perlakuan dalam proses penggilingan gabah/beras pada


rice milling plant ............................................................................... 62

Gambar 2.9

Pengeringan gabah dengan a) penjemuran dan b) menggunakan


mesin pengering ............................................................................... 63

Gambar 2.10

Perontokan padi menggunakan: a) alat gebotandan b) mesin


perontok mekanis ............................................................................ 64

Gambar 3.1

Posisi atau kedudukan sistem agrbisnis dan sub-sistem produksi


primer di Kabupaten Pinrang ...................................................... 75

Gambar 3.2

Keterkaitan antara Dokumen Pengembangan Sentra Agribisnis


dengan dokumen perencanaan lain di kabupaten Pinrang 76

Gambar 4.1

Luas panen dan produksi padi per kecamatan di Kabupaten


Pinrang ................................................................................................. 86

Gambar 4.2

Hubungan antara produktivitas padi dengan ketersediaan


prasarana keairan di Kabupaten Pinrang ............................... 87

Gambar 4.3

Struktur Organisasi .........................................................................

CV. ULFA CONSULTANT

15

111

| iv

Laporan Akhir

BAB I
PENDAHULUAN
1.1. LATAR BELAKANG
Undang Undang No. 22 Tahun 1999 tentang Otonomi Daerah dan Undang
Undang No. 25 Tahun 1999 tentang perimbangan keuangan Pemerintah Pusat
dan Daerah yang menjamin sepenuhnya pelaksanaan reformasi otonomi daerah
yang lebih luas dan stabil, maka semangat reformasi otonomi daerah tersebut
perlu diterjemahkan ke dalam berbagai aspek pembangunan antara lain adalah
pembangunan sektor pertanian, karena sektor pertanian merupakan salah satu
pilar pembangunan yang terbukti mampu bertahan terhadap deraan krisis
ekonomi yang terjadi pada tahun 1997/1998, bahkan sektor pertanian mampu
memberikan sumbangan yang signifikan terhadap perekonomian nasional. Hal
ini menunjukkan bahwa sektor pertanian dapat dijadikan sebagai sektor
andalan daerah, seperti halnya Kabupaten pinrang di masa yang akan datang.
Selain itu, Undang-undang No. 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
mengamanatkan

pada pemerintah daerah dalam hal ini

Pemerintah

Kabupaten/Kota untuk meningkatkan kemandirian lokal melalui pemanfaatan


sumberdaya alam yang dimiliki secara efisien dan optimal dalam rangka
membangun daya saing daerah.
Pemberdayaan ekonomi masyarakat merupakan unsur penting dan utama
dalam menciptakan daerah yang mandiri yang dicita-citakan melalui kebijakan
desentralisasi. Pembangunan ekonomi daerah dapat diartikan sebagai suatu
proses dimana pemerintah daerah dan masyarakatnya mengelola suberdaya
yang ada dan membentuk suatu pola kemitraan antara pemerintah daerah
dengan sector swasta untuk menciptakan suatu lapangan kerja baru dan
CV. ULFA CONSULTANT

|1

Laporan Akhir

merangsang perkembangan kegiatan ekonoi dalam wilayah tersebut. Oleh


karena itu pemerintah daerah beserta partisifasi masyarakat dengan
menggunakan sumberdaya yang ada harus mampu menaksir potensi sumbersumberdaya yang diperlukan untuk merancang dan membangun perekonomian
daerahnya.
Masalah pokok dalam pembangunan daerah adalah terletak pada penekanan
terhadap kebijakan-kebijakan pembangunan yang didasarkan pada kekhasan
daerah yang bersangkutan dengan menggunakan potensi sumberdaya manusia,
sumberdaya alam, sumberdaya financial dan bahkan sumberdaya kelembagaan.
Orientasi ini mengarahkan kita kepada pengambilan inisiatif-inisiatif yang
berasal dari daerah tersebut dalam proses pembangunan untuk menciptakan
kesempatan kerja baru dan merangsang peningkatan kegiatan ekonomi.
Menurut Sudarsono (2001), dinamika keunggulan daerah di masa mendatang
ditandai dengan mempu tidaknya daerah dalam meraih peluang menghadapi
kompetisi pasar bebas baik di tingkat regional maupun global. Beberapa
langkah dan strategi yang perlu dilakukan agar daerah mampu berkompetisi
antara lain:
1. Birokrasi

pemerintah

perlu

melakukan

reorientasi

peran

dan

tanggungjawabnya yakni hanya bersifat mengarah dan membina bukan


menentukan (steering than rowing). Sehingga peran dan tanggungjawab
pemerintah daerah hanya berkisar pada bidang-bidang dimana sector
swasta atau pihak ketiga lainnya tidak memungkinkan untuk melakukan
tugas tersebut, misalnya dalam situasi terjadinya kegagalan pasar
(market falure).
2. Birokrasi Pemda harus dapat berkiprah secara efektif dan efisien dalam
memberikan pelayanan prima untuk meraih investasi dalam dan luar
negeri
3. Membentuk

system

dan

jaringan

kerja

(networking)

dengan

lembaga/asosiasi bisnis dan atase perdagangan luar negeri, khususnya


dalam mendukung pemasaran produks ekspor.
CV. ULFA CONSULTANT

|2

Laporan Akhir

4. Mengembangkan lembaga R & D (research and development) terhadap


jenis produksi unggulan untuk menjamin kualitas produk, kestabilan
harga,

kebutuhan

pasar

(demand)

dan

jaminan

kontinuitas

ketersediaannya (delivery/supply)
5. Memfasilitasi lembaga keuangan agar bersedia memberikan modal usaha
bagi industri skala kecil dan menengah pada berbagai sector unggulan
daerah, sehingga mereka dapat menjamin dan mempertahankan
keberlangsungan usahanya.
6. Berperan mentransportasikan ilmu pengetahuan dan teknologi terapan
di berbagai sector unggulan produk daerah, agar proses produksi dapat
mencapai efektifitas, efisiensi, dan ekonomis.
7. Mendorong agar para produsen mengembangkan jenis-jenis produk
unggulan yang bersifat komplementer baik intern maupun antar region,
memiliki nilai tambah (value edded) dan menghasilkan manfaat ganda
(multiple effect) baik secara backward-linkage dan forward linkage
terhadap berbagai sector, dengan demikian dapat memperkuat posisi
daerah dari pengaruh fluktuasi ekonomi
8. Memposisikan birokrasi pemerintah daerah cukup berperan sebagai
katalisator, stimulator, dan regulator agar mekanisme pasar dapat
bekerja secara sehat
9. Memprioritaskan program pembangunan infrastuktur yang dibutuhkan
dalam rangka kemudahan aksebilitas usaha di bidang industri meliputi
sarana transprtasi, komunikasi, energi, lokasi industri, sarana dan
prasarana pelayanan umum yang baik serta situasi lingkungan yang
sehat dan aman.
Pembangunan pertanian yang merupakan perwujudan amanat Undang-Undang
Dasar (UUD) 1945 dan sebagai pengamalan Pancasila adalah seluruh upaya
untuk memanfaatkan kekayaan sumber daya alam secara lestari dan
berkelanjutan, sumber daya manusia, modal, serta ilmu pengetahuan dan
teknologi (iptek) untuk menghasilkan produksi pertanian dan bahan baku
primer industri. Sektor pertanian saat ini masih memiliki peranan strategis,
CV. ULFA CONSULTANT

|3

Laporan Akhir

yakni sebagai sumber utama kehidupan dan pendapatan masyarakat petani,


sebagai penghasil pangan bagi masyarakat, sebagai penghasil bahan mentah
dan bahan baku bagi industri pengolahan, sebagai penyedia lapangan kerja dan
lapangan usaha yang menjadi sumber penghasilan masyarakat, sebagai sumber
penghasilan devisa negara, sebagai penghasil produk mata dagangan, serta
sebagai salah satu unsur pelestarian lingkungan hidup. Pembangunan pertanian
mencakup pembangunan tanaman pangan, perkebunan, perikanan, peternakan,
dan hortikultura.
Untuk menunjang pertumbuhan dan stabilitas ekonomi, pembangunan sektor
pertanian diarahkan untuk meningkatkan produksi pertanian dan nilai tambah,
memperluas kesempatan kerja dan meningkatkan pendapatan sebagian besar
anggota masyarakat yaitu petani. Pendapatan petani dan nelayan yang makin
meningkat akan mendorong peningkatan permintaan dalam negeri terhadap
hasil industri dan jasa. Selanjutnya, dalam rangka mendukung pemerataan,
pembangunan pertanian juga berperan dalam mengentaskan penduduk dari
kemiskinan, mengurangi kesenjangan pendapatan antar daerah dan antar
golongan masyarakat, serta dapat mendorong laju pertumbuhan ekonomi di
daerah. Hal ini menunjukkan bahwa pembangunan pertanian memegang
peranan yang penting dalam pembangunan ekonomi terutama untuk
meningkatkan taraf hidup petani sebagai kelompok masyarakat yang terbesar,
di samping mendukung pertumbuhan industri.
Pembangunan industri pertanian serta sektor produktif lainnya ditingkatkan
dan diarahkan untuk menghasilkan pertumbuhan ekonomi yang cukup tinggi.
Sektor pertanian terus ditingkatkan agar mampu menghasilkan pangan dan
bahan mentah yang cukup bagi pemenuhan kebutuhan rakyat, meningkatkan
daya beli rakyat, dan mampu melanjutkan proses industrialisasi, serta makin
terkait dan terpadu dengan sektor industri dan jasa menuju terbentuknya
jaringan kegiatan agroindustri dan agribisnis yang produktif.
Selanjutnya,

mengenai

Rencana

Pembangunan

Jangka

Panjang

yang

menggariskan bahwa pertanian dalam arti yang luas perlu terus dikembangkan
CV. ULFA CONSULTANT

|4

Laporan Akhir

agar makin maju dan efisien, dan diarahkan untuk meningkatkan kuantitas dan
kualitas produksi serta keanekaragaman hasil pertanian, melalui usaha
diversifikasi, intensifikasi, ekstensifikasi, dan rehabilitasi pertanian dengan
memanfaatkan iptek, memenuhi kebutuhan pangan dan gizi serta kebutuhan
bahan baku industri.
Selain itu diharapkan industri pertanian dan industri lain yang terkait terus
didorong perkembangannya sehingga makin mampu memanfaatkan peluang
pasar dalam dan luar negeri, memperluas kesempatan usaha dan lapangan
kerja. Semua itu diarahkan untuk memperbaiki taraf hidup petani dan
masyarakat pada umumnya
Sektor pertanian di Indonesia merupakan sektor yang menjadi tumpuan hidup
sebagian besar masyarakat Indonesia. Sektor ini dapat memenuhi kebutuhan
pangan masyarakat, menciptakan lapangan kerja, menyediakan pasar dan
bahan baku untuk produksi sektor industri, menciptakan pendapatan dan
menghasilkan devisa yang dibutuhkan untuk proses pembangunan.
Kebutuhan masyarakat terhadap hasil pertanian, terutama beras menjadi
permasalahan utama yang harus diatasi. Beras merupakan komoditas yang
sangat penting, karena sebagian besar penduduk Indonesia mengkonsumsi
beras sebagai makanan pokok sehari-hari. Beras bukan saja merupakan bahan
pangan pokok, tetapi sudah merupakan komoditas sosial. Suplai beras harus
tetap terjamin karena dapat berakibat pada timbulnya keresahan sosial. Oleh
karena itu, perhatian terhadap produksi, kualitas, distribusi, dan kesejahteraan
pelaku sektor perberasan harus mendapat prioritas dari pemerintah.
Pencanangan program peningkatan produksi beras nasional sebesar 3 juta ton
tahun 2014 memberi arti bahwa pemerintah memiliki kepedulian terhadap
sektor pertanian. Pencanangan ini membuat setiap wilayah produksi
menentukan target produksinya. Salah satu wilayah yang melakukan penetapan
target produksi beras adalah Kabupaten Pinrang. Luas Kabupaten Pinrang

CV. ULFA CONSULTANT

|5

Laporan Akhir

adalah 1.961,77 km2, dengan potensi luas tanam 91.164 ha lahan sawah
(Distanak Pinrang, 2011).
Target peningkatan produksi beras tahun 2014 di wilayah Kabupaten Pinrang
adalah sebesar 520.000 ton. Penentuan target dilakukan sebagai upaya untuk
mendukung peningkatan produksi beras di Sulawesi Selatan. Dalam upaya
tersebut Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Pinrang dihadapkan pada
berbagai masalah, di antaranya lahan sawah di Kabupaten Pinrang semakin
berkurang akibat banyaknya sawah yang beralih fungsi menjadi lahan
nonpertanian, dan persediaan air untuk menumbuhkan tanaman padi sawah
juga berkurang akibat banyaknya jaringan irigasi yang rusak. Oleh karena itu,
diperlukan kerja keras dan penanganan lintas sektoral, serta dukungan dan
keterlibatan masyarakat dalam menentukan tercapainya target tersebut.
Penanganan pasca panen padi yang dilakukan oleh masyarakat di Kabupaten
Pinrang meliputi pemanenan, pengumpulan, perontokan, pengangkutan,
pengeringan,

penyimpanan,

dan

yang

terakhir

dan

terpenting

yaitu

penggilingan. Keberadaan usaha penggilingan gabah sangat dibutuhkan dan


dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di Kabupaten Pinrang.
Penggilingan gabah merupakan sarana produksi pangan yang mempunyai
peranan

sangat

penting

dalam

rangka

pemberdayaan

perekonomian

masyarakat pedesaan terutama petani serta penciptaan lapangan kerja.


Penggilingan gabah juga berperan sebagai titik sentral dari sebuah kawasan
produksi padi sekaligus titik pertemuan antara perubahan bentuk dari bahan
baku menjadi hasil olahan primer.
Pendirian penggilingan gabah dapat menjadi pemicu bagi masyarakat untuk
meningkatkan produktivitas padi Kabupaten Pinrang. Namun dalam pendirian
ini masyarakat belum mengetahui bagaimana cara memulai bisnis penggilingan
gabah dan kelayakan dari usaha tersebut. Maka hal penting yang harus bisa
dijawab berkaitan dengan keinginan masyarakat dan kelompok tani untuk
mendirikan penggilingan gabah di Kabupaten Pinrang adalah apakah pendirian
CV. ULFA CONSULTANT

|6

Laporan Akhir

usaha penggilingan gabah di desa ini memang layak terutama dari aspek pasar
dan pemasaran, teknis, maupun finansial.
Sistem Pertanian Terpadu (Integrated Farming System), didefinisikan sebagai
penggabungan semua komponen pertanian dalam suatu sistem usaha pertanian
yang terpadu. Sistem ini mengedepankan ekonomi yang berbasis teknologi
ramah lingkungan dan optimalisasi semua sumber energi yang dihasilkan. Di
Indonesia, model usaha ini masih sebatas wacana karena masih kurangnya
pengetahuan masyarakat dan diperlukan modal yang cukup tinggi. Padahal
usaha ini sangat cocok digunakan di Indonesia yang memiliki iklim tropis
dengan limpahan sinar matahari sepanjang tahun dan curah hujan tinggi.
Berkembangnya

sistem

pertanian

terpadu

berkaitan

dengan

konsep

penggunaan input produksi yang rendah. Konsep ini disebut dengan konsep
LISA (Low Input Sustainable Agriculture). Menurut Mangoting (1998), LISA
adalah suatu sistem pertanian terpadu yang merupakan kombinasi dari
berbagai teknologi atau metode bertani yang dipadukan dalam rencana
manajemen usahatani yang utuh agar dapat memenuhi kepentingan produksi
dan konservasi bagi petani Komite Pemerintahan Australia dalam Mason (2010)
mengidentifikasi empat faktor kunci yang harus diperhatikan sebagai indikator
untuk pertanian terpadu, yaitu (1) Pendapatan pertanian bersih jangka panjang,
(2) Kualitas tanah dan air, (3) Kemampuan manajerial, dan (4) Efek terhadap
lingkungan.
1.2. TUJUAN DAN SASARAN
Tujuan kajian ini yaitu tersusunnya konsep tentang kelayakan usaha ekonomi
dari komoditi unggulan yang dimiliki oleh kabupaten Pinrang di tinjau dari
parameter net present value, benefit cost ratio, revenue cost ratio, break even
point, margin of safety dan rentabilitas pada komoditi unggulan untuk
mengetahui seberapa besar tingkat keberhasilan dari usaha ekonomi komoditi
tersebut. Diharapkan dengan tersusunnya konsep ini, dapat membantu
pemerintah daerah untuk meningkatkan efektivitas dan daya saing daerahnya
CV. ULFA CONSULTANT

|7

Laporan Akhir

dalam rangka menstimulus perekonomian daerah yang pada akhirnya akan


berdampak positif terhadap perekonomian nasional
Sasaran kajian ini adalah :
a. Terumuskannya komoditi unggulan yang layak untuk dikembangkan bagi
kabupaten Pinrang
b. Tersusunnya rencana tindak pengembangan komoditi unggulan kabupaten
Pinrang yang dapat diimplementasikan dan dilakukan dengan proses
partisipatori dan konsultatif dengan berbagai unsur di daerah
1.3. RUANG LINGKUP PENELITIAN
Proses pelaksanaan kajian meliputi: (1) studi literatur terhadap komoditi
unggulan

daerah

kabupaten

Pinrang;

(2)

identifikasi

konsep

dasar

pengembangan komoditi unggulan daerah; (3) analisis usaha ekonomi terhadap


komoditi unggulan daerah; (4) penelitian di daerah melalui pengumpulan data
sekunder, wawancara dan diskusi (focusing group discussion); (5) diskusi
intensif dan analisis dengan pakar dan narasumber; (6) menganalisis
pengembangan komoditi unggulan berdasarkan temuan lapangan; (7)
merumuskan prinsip dasar pengembangan yang akan menjadi strategi
pengembangan komoditi unggulan.

CV. ULFA CONSULTANT

|8

Laporan Akhir

BAB II
LANDASAN PUSTAKA
2.1. PRODUK UNGGULAN DAERAH
Dalam rangka upaya pembangunan ekonomi daerah, inventarisasi potensi
wilayah/masyarakat/daerah
kebijakan

pola

mutlak

pengembangan

diperlukan

baik

secara

agar
sektoral

dapat

ditetapkan

maupun

secara

multisektoral. Salah satu langkah inventarisasi/identifikasi potensi ekonomi


daerah adalah dengan mengidentifikasi produk-produk potensial, andalan dan
unggulan daerah pada tiap-tiap sub sektor.
Produk unggulan daerah menggambarkan kemampuan daerah menghasilkan
produk, menciptakan nilai, memanfaatkan sumberdaya secara nyata, memberi
kesempatan kerja, mendatangkan pendapatan bagi masyarakat maupun
pemerintah, memiliki prospek untuk meningkatkan produktivitas dan
investasinya. Sebuah produk dikatakan unggul jika memiliki daya saing
sehingga mampu untuk menangkal produk pesaing di pasar domestik dan /atau
menembus pasar ekspor (Sudarsono, 2001)
Kriteria produk unggul menurut Unkris Satya Wacana salatiga adalah komoditi
yang memenuhi persyaratan kecukupan sumberdaya lokal, keterkaitan
komoditas, posisi bersaing dan potensi bersaing. Dari kriteria ini memunculkan
pengelompokkan komoditas berikut:
a. Komoditas potensial adalah komoditas daerah yang memiliki potensi
untuk

berkembang

komparatif

CV. ULFA CONSULTANT

terjadi

karena

keunggulan

misalnya

karena

komparatif.
kecukupan

Keunggulan
ketersediaan

|9

Laporan Akhir

sumberdaya, seperti bahan baku lokal, keterampilan sumberdaya lokal,


teknologi produksi lokal serta sarana dan prasarana lokal lainnya.
b. Komoditas andalan adalah komoditas potensial yang dipandang dapat
dipersandingkan dengan produk sejenis di daerah lain, karena disamping
memiliki keunggulan komparatif juga memiliki efisiensi usaha yang
tinggi. Efisiensi usaha itu tercermin dari efisiensi produksi, produktivitas
pekerja, profitabilitas dan lain-lain.
c. Komoditas unggulan adalah komoditas yang memiliki keunggulan
kompetitif, karena telah memenangkan persaingan dengan produk
sejenis di daerah lain. Keunggulan kompetitif demikian dapat terjadi
karena efisiensi produksinya yang tinggi akibat posisi tawarnya yang
tinggi baik terhadap pemasok, pembeli, serta daya saingnya yang tinggi
terhadap pesaing, pendatang baru maupun barang substitusi.
Menurut

direktorat

Jenderal

Pembangunan

Daerah

Depdagri,

bahwa

berdasarkan Surat Edaran Nomor 050.05/2910/III/BANDA tanggal 7 Desember


1999, ditentukan kriteria komoditas unggulan sebagai berikut:
a. Mempunyai kandungan lokal yang menonjol dan inovatif di sektor
pertanian, industri, dan jasa.
b. Mempunyai daya saing tinggi di pasaran, baik ciri, kualitas maupun
harga yang kompetitif serta jangkauan pemasaran yang luas, baik di
dalam negeri maupun global
c. Mempunyai ciri khas daerah karena melibatkan masyarakat banyak
(tenaga kerja setempat)
d. Mempunyai jaminan dan kandungan bahan baku yang cukup banyak,
stabil, dan berkelanjutan.
e. Difokuskan pada produk yang mempunyai nilai tambah yang tinggi, baik
dalam kemasan maupun pengolahannya
f. Secara ekonomi menguntungkan dan bermanfaat untuk meningkatkan
pendapatan dan kemampuan SDM masyarakat

CV. ULFA CONSULTANT

| 10

Laporan Akhir

g. Ramah lingkungan, tidak merusak lingkungan, berkelanjutan serta tidak


merusak budaya setempat.
Pola dan arah pengembangan komoditas unggulan di Kabupaten Pinrang pada
dasarnya merupakan dasar untuk pengembagan kawasan andalan dan sentra
produksi. Kebijakan pengembangan komoditas unggulan tersebut bertumpu
pada program pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan secara lestari dan
berkesinambungan. Mengingat komoditas unggulan yang dikembangakan
berdasarkan natural resources base, maka pola dan arahan pada hakekatnya
berisi tentang arahan-arahan pemanfaatan atau analisis kebijakan oleh
pemerintah daerah maupun pemerintah pusat. Prinsip komplementaritas
ekonomi dan keterkaitan fungsional akan menjadi pertimbangan dalam rangka
memaksimumkan keuntungan (benefit) dari suatu kawasan andalan dan sentra
produksi. Pengembangan komoditas unggulan Kabupaten Pinrang akan lebih
efektif apabila terdapat interaksi antar variabel. Interaksi tersebut haruslah
interaksi antar beberapa aktivitas pada suatu wilayah dengan wilayah lainnya
yang tercipta dan memungkinkan terjadinya perkembangan yang optimal antar
unit-unit wilayah maupun dengan wilayah sekitar. Variabel aktivitas ekonomi
dalam hal pengembangan sentra produksi dan kawasan andalan akan sangat
bergantung pada aspek tenaga kerja, permodalan, pasar dan sumberdaya alam.
Jika keempat variabel tersebut saling berkait secara sistem maka akan sangat
mendorong pertumbuhan komodits unggulan yang terdapat di Kabupaten
Pinrang.
Adapun penetapan kawasan sentra dan andalan, harus memperhatikan aspirasi
dan isu yang berkembang di masyarakat. Hal ini penting mengingat pelaksanaan
dan penerima konsep rencana pengembangan dan analisis kebijakan yang
dilakukan adalah masyarakat. Oleh karenanya pengembangan komoditas
unggulan harus memperhatikan kelayakan ekonomis maupun analisis
performansi seperti yang akan dilakukan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 11

Laporan Akhir

2. 2. PERTANIAN
Indonesia telah lama dikenal sebagai negara agraris yang subur. Mayoritas
penduduknya, sekitar 60% dari total populasi, menggantungkan hidup dari
sektor pertanian dan bekerja sebagai petani, buruh tani, pekebun, peternak dan
nelayan. Sumber daya alam yang melimpah sering diekploitasi berlebihan oleh
para investor yang note bene orang luar daerah bahkan manca negara. Andai
para petani mayoritas penduduk negeri ini memperoleh akses yang memadai
oleh para pemegang kebijakan, mereka tentu dapat mengandalkan hidup dari
lahan disekitarnya.
Sebagai negara agraris, akan tetapi ironisnya rata-rata kepemilikan penduduk
atas lahan pertanian kurang dari 0,3 hektar, terutama mereka yang berada di
Pulau Jawa. Kondisi kepemilikan lahan yang sempit ditambah dengan sistem
pertanian yang masih mengandalkan input produksi tinggi dan harga jual
berfluktuasi, telah menyebabkan petani berada dalam Iingkaran kemiskinan
yang tiada putus-putusnya. Petani dengan pendapatan rendah tidak akan
mampu menabung, meningkatkan pendidikan dan ketrampilan apalagi
melakukan investasi guna meningkatkan produksi. Dalam keterbatasan yang
dilematis tersebut, diperlukan jalan keluar yang bijaksana dengan membangun
paradigma baru sistem pertanian yang berwawasan ekologis, ekonomis dan
berkesinambungan (sustainable integrated farming system atau integrated
farming system)
Pertanian adalah kegiatan pemanfaatan sumber daya hayati yang dilakukan
manusia untuk menghasilkan bahan pangan, bahan baku industri, atau sumber
energi, serta untuk mengelola lingkungan hidupnya. Kegiatan pemanfaatan
sumber daya hayati yang termasuk dalam pertanian biasa dipahami orang
sebagai budidaya tanaman atau bercocok tanam (bahasa Inggris: crop
cultivation) serta pembesaran hewan ternak (raising), meskipun cakupannya
dapat pula berupa pemanfaatan mikroorganisme dan bioenzim dalam
pengolahan produk lanjutan, seperti pembuatan keju dan tempe, atau sekedar
ekstraksi semata, seperti penangkapan ikan atau eksploitasi hutan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 12

Laporan Akhir

Bagian terbesar penduduk dunia bermata pencaharian dalam bidang-bidang di


lingkup pertanian, namun pertanian hanya menyumbang 4% dari PDB dunia.
Sejarah Indonesia sejak masa kolonial sampai sekarang tidak dapat dipisahkan
dari sektor pertanian dan perkebunan, karena sektor - sektor ini memiliki arti
yang sangat penting dalam menentukan pembentukan berbagai realitas
ekonomi dan sosial masyarakat di berbagai wilayah Indonesia. Berdasarkan
data BPS tahun 2002, bidang pertanian di Indonesia menyediakan lapangan
kerja bagi sekitar 44,3% penduduk meskipun hanya menyumbang sekitar
17,3% dari total pendapatan domestik bruto.
Usaha tani (farming) adalah bagian inti dari pertanian karena menyangkut
sekumpulan kegiatan yang dilakukan dalam budidaya. "Petani" adalah sebutan
bagi mereka yang menyelenggarakan usaha tani, sebagai contoh "petani
tembakau" atau "petani ikan". Pelaku budidaya hewan ternak (livestock) secara
khusus disebut sebagai peternak.
Pertanian dalam pengertian yang luas mencakup semua kegiatan yang
melibatkan pemanfaatan makhluk hidup (termasuk tanaman, hewan, dan
mikrobia) untuk kepentingan manusia. Dalam arti sempit, pertanian diartikan
sebagai kegiatan pembudidayaan tanaman.
Usaha pertanian diberi nama khusus untuk subjek usaha tani tertentu.
Kehutanan adalah usaha tani dengan subjek tumbuhan (biasanya pohon) dan
diusahakan pada lahan yang setengah liar atau liar (hutan). Peternakan
menggunakan subjek hewan darat kering (khususnya semua vertebrata kecuali
ikan dan amfibia) atau serangga (misalnya lebah). Perikanan memiliki subjek
hewan perairan (termasuk amfibia dan semua non-vertebrata air). Suatu usaha
pertanian dapat melibatkan berbagai subjek ini bersama-sama dengan alasan
efisiensi dan peningkatan keuntungan. Pertimbangan akan kelestarian
lingkungan mengakibatkan aspek-aspek konservasi sumber daya alam juga
menjadi bagian dalam usaha pertanian.

CV. ULFA CONSULTANT

| 13

Laporan Akhir

Semua usaha pertanian pada dasarnya adalah kegiatan ekonomi sehingga


memerlukan dasar-dasar pengetahuan yang sama akan pengelolaan tempat
usaha, pemilihan benih/bibit, metode budidaya, pengumpulan hasil, distribusi
produk, pengolahan dan pengemasan produk, dan pemasaran. Apabila seorang
petani memandang semua aspek ini dengan pertimbangan efisiensi untuk
mencapai keuntungan maksimal maka ia melakukan pertanian intensif
(intensive farming). Usaha pertanian yang dipandang dengan cara ini dikenal
sebagai agribisnis. Program dan kebijakan yang mengarahkan usaha pertanian
ke cara pandang demikian dikenal sebagai intensifikasi. Karena pertanian
industri selalu menerapkan pertanian intensif, keduanya sering kali disamakan.
Sisi pertanian industrial yang memperhatikan lingkungannya adalah pertanian
berkelanjutan (sustainable agriculture). Pertanian berkelanjutan, dikenal juga
dengan variasinya seperti pertanian organik atau permakultur, memasukkan
aspek kelestarian daya dukung lahan maupun lingkungan dan pengetahuan
lokal sebagai faktor penting dalam perhitungan efisiensinya. Akibatnya,
pertanian berkelanjutan biasanya memberikan hasil yang lebih rendah daripada
pertanian industrial.
Pertanian modern masa kini biasanya menerapkan sebagian komponen dari
kedua kutub "ideologi" pertanian yang disebutkan di atas. Selain keduanya,
dikenal pula bentuk pertanian ekstensif (pertanian masukan rendah) yang
dalam bentuk paling ekstrem dan tradisional akan berbentuk pertanian
subsisten, yaitu hanya dilakukan tanpa motif bisnis dan semata hanya untuk
memenuhi kebutuhan sendiri atau komunitasnya.
Sebagai suatu usaha, pertanian memiliki dua ciri penting: selalu melibatkan
barang dalam volume besar dan proses produksi memiliki risiko yang relatif
tinggi. Dua ciri khas ini muncul karena pertanian melibatkan makhluk hidup
dalam satu atau beberapa tahapnya dan memerlukan ruang untuk kegiatan itu
serta jangka waktu tertentu dalam proses produksi. Beberapa bentuk pertanian
modern (misalnya budidaya alga, hidroponik) telah dapat mengurangi ciri-ciri
ini tetapi sebagian besar usaha pertanian dunia masih tetap demikian

CV. ULFA CONSULTANT

| 14

Laporan Akhir

2.3. PERTANIAN TERPADU


2.3.1. Defenisi Pertanian Terpadu
Menurut Food and Agriculture Organization (1989) pertanian berkelanjutan
merupakan manajemen dan konservasi basis sumberdaya alam, dan orientasi
perubahan teknologi dan kelembagaan guna menjamin tercapainya dan
terpuaskannya kebutuhan manusia generasi saat ini maupun mendatang.
Thrupp (1996) menjelaskan pertanian berkelanjutan sebagai praktek-praktek
pertanian yang secara ekologi layak, secara ekonomi menguntungkan, dan
secara social dapat dipertanggungjawabkan.

Gambar 2.1. Pola dalam Sistem Pertanian Terpadu


Menurut Safuan et al. (2008) sitem pertanian terpadu atau berkelanjutan
bukanlah sistem usahatani tradisional yang stagnan tanpa masukan input dari
luar, melainkan dengan menggunakan input luar secara arif mendasarkan pada

CV. ULFA CONSULTANT

| 15

Laporan Akhir

produktivitas tinggi jangka panjang dengan pertimbangan sosio-ekonomi,


budaya, dan pemeliharaan sumber daya alam serta lingkungan. Oleh karena itu,
konsep sistem pertanian terpadu tidak hanya memberikan manfaat kepada
petani melalui produktivitas yang tinggi, penggunaan biaya input yang lebih
rendah, terjaganya lahan pertania, serta adanya nilai tambah bagi produk yang
dihasilkan karena menggunakan input ramah lingkungan (produk organik).
Produk organik merupakan produk yang bebas dari bahan kimia, lebih banyak
mengandung

nutrisi

(tanaman

organik

kaya

akan

vitamin,

mineral,

mikronutrien, dan enzim), rasa yang lebih nikmat, serta menjaga kelestarian
lingkungan dan mengurangi polusi (Parlyna dan Munawaroh 2011). Sistem
pertanian terpadu ini juga memberikan manfaat kepada pemerintah karena
produksi nasional yang juga ikut meningkat serta dapat memenuhi kebutuhan
pangan masyarakat.
Menurut Mason (2003) pertanian terpadu adalah pokok dan perhatian terhadap
segala sesuatu yang berdampak pada keberlangsungan pertanian, dimana
pertanian secara pasti tidak dapat terjaga apabila terjadi degradasi pada
sumberdaya-sumberdaya yang ada, seperti sumberdaya lingkungan, keuangan,
peralatan, permesinan, atau sumberdaya lainnya. Pada jangka pendek sampai
jangka menengah, permasalahan dari pertanian terpadu adalah overwhelmingly
keuangan, sedangkan dalam jangka panjang adanya keberlangsungan dan
kelestrian lingkungan dari sistem pertanian terpadu akan berdampak pada
keseluruhan industri.
Berkembangnya

sistem

pertanian

terpadu

berkaitan

dengan

konsep

penggunaan input produksi yang rendah. Konsep ini disebut dengan konsep
LISA (Low Input Sustainable Agriculture). Menurut Mangoting (1998), LISA
adalah suatu sistem pertanian terpadu yang merupakan kombinasi dari
berbagai teknologi atau metode bertani yang dipadukan dalam rencana
manajemen usahatani yang utuh agar dapat memenuhi kepentingan produksi
dan konservasi bagi petani Komite Pemerintahan Australia dalam Mason (2010)
mengidentifikasi empat faktor kunci yang harus diperhatikan sebagai indikator

CV. ULFA CONSULTANT

| 16

Laporan Akhir

untuk pertanian terpadu, yaitu (1) Pendapatan pertanian bersih jangka panjang,
(2) Kualitas tanah dan air, (3) Kemampuan manajerial, dan (4) Efek terhadap
lingkungan.
2.3.2. Landasan Filosofis Sistem Pertanian Terpadu (Integrated Farming
System)
Tuhan menciptakan manusia di muka bumi membawa misi kekalifahan sebagai
wakil Tuhan untuk membawa kesejahteraan bumi dan seluruh isinya. Islam
sebagai agama penutup diturunkan sebagai rahmatan lil alamin, artinya
kehadiran

manusia

di

bumi

seharusnya

memberikan

manfaat

yang

mensejahterakan alam semesta, bukannya sebaliknya yaitu membuat kerusakan


di muka bumi. "Dan kami hamparkan bumi, kami jadikan pada bumi tersebut
gunung-gunung, dan kami tumbuhkan segala sesuatunya (di bumi) dengan
menjaga keseimbangan (ekosistemnya) agar bumi ini kami jadikan sebagai
sumber rezeki bagi kamu (manusia) dan bagi mahluk lain yang rezekinya bukan
urusan kamu" (QS.15:19-20).
Dari firman di atas telah jelas bahwa Tuhan menggambarkan bahwa
menumbuhkan sesuatu (pertanian) harus dengan menjaga keseimbangan
ekosistemnya. Hanya sayang sebagian besar perilaku manusia modern dewasa
ini melakukan tindakan yang secara sistematis menyebabkan kerusakan bumi
beserta

isinya,

dengan

dalih

untuk

kesejahteraan

umat

manusia

(segelintir/segolongan umat manusia) Akibat dari eksploitasi alam yang


berlebih dan tidak berimbang menyebabkan ekosistem alam terganggu.
Fenomena alam seperti kekeringan, kebakaran, kebanjiran, curah hujan dan
turun salju berlebih dan tidak beraturan, serta kerusakan lingkungan sebagai
akibat pembabatan hutan, penambangan, pembangunan gedung-gedung
pencakar langit diduga kuat penyebab pemanasan global (Global warming).
Kerusakan lingkungan yang terjadi secara sistemis dan berkelanjutan berakibat
pada musnahnya sebagaian sumber daya hayati dan hewani. Tidaksedikit
berbagia spesies baiktumbuhan maupun hewan telah musnah dari muka bumi

CV. ULFA CONSULTANT

| 17

Laporan Akhir

termasuk didalamnya beberapa varietas tanaman pangan local (padi, polowijo)


telah musnah, akibat industrialisasi pertanian.
Di sisi lain, jumlah penduduk dan tingkat pertumbuhan nya yang cepat,
diperkirakan pada tahun 2010 ini mencapai 6,8 milyar dan penduduk Indonesia
mencapai 230 juta jiwa, memerlukan bahan pangan. Banyakahli dan pemimpin
dunia mengkawatirkan kemungkinan krisis pangan dunia dimasa-masa yang
akan datang apabila tidak diantisipasi secara cerdas. Revolusi pertanian sejak
tahun 1970-an telah membawa konsekuensi semakin rusaknya lahan pertanian
akibat input produksi berlebih terutama dari pupuk kimia dan juga pestisida
demi mengejar produktivitas pertanian.
Tentu kebijakan revolusi pertanian yang mengandalkan input produksi berbasis
bahan tiruan (artificial dan kimia) tidak dapat terus dilanjutkan. Disamping
menurunnya kesuburan lahan, bahan pangan dan pangan yang dihasilkan masih
menyisakan residu kimia (pupuk, pestisida, aditif, artifical flavors, dsb.) yang
apabila terkonsumsi oleh manusia akan menyebabkan berbagai gangguan
kesehatan (obesitas, kanker, dsb) bahkan kejiwaan (stress ringan sampai stress
parah alias gila).
Oleh karena itu tantangan dunia pertanian kedepan adalah mengoptimalkan
lahan

pertanian

dengan

tetap

menjaga

keseimbangan

ekosistemnya,

menghasilkan pangan berkualitas (hallalan-thoyiban) untuk memenuhi


kebutuhan penduduk bumi yang semakin meningkat. Ketersediaan pangan yang
cukup jumlah dan bermutu kualitasnya (thoyibah) dengan tanpa melakukan
kerusakan alam menjadi tantangan manusia di bumi termasuk manusia
Indonesia. Sebagai negara terbesar nomor 6 dari luas wilayahnya dan nomor 4
terbesar dunia dari segi jumlah penduduknya dan nomor satu dunia dari jumlah
pemeluk agama islam-nya, keberadaan bahan pangan dan pangan yang hallalanthoyiban adalah suatu keharusan. Indonesia sudah saatnya mengambil peran di
depan untuk mempeloporinya suatu sistem pertanian yang menghasilkan bahan
pangan dan pangan yang hallalan-thoyiban. Allah SWT telah memerintahkan
hambanya : "Wahai sekalian manusia, makanlah yang halal lagi balk dari apa

CV. ULFA CONSULTANT

| 18

Laporan Akhir

yang terdapat di bumi, dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah syaithon,


karena sesungguhnya syaithon itu adalah musuh yang nyata bagimu" (QS. 2 :
168). "Hai orang-orang yang beriman, makanlah di antara rizki yang baik-baik
yang Kami berikan kepadamu dan bersyukurlah kamu kepada Allah, jika benarbenar hanya kepada-Nya kamu menyembah" (QS.2 : 172)
Dalam ayat tersebut mensiratkan keharusan manusia bersyukur dengan
menyadari pentingnya memakmurkan bumi sebagai sumber rezeki dan
penghasil pangan yang halal dan thoyib, apabila akan mengharapkan ridho
Allah SWT.
2.3.3. Manfaat Pertanian Terpadu Tanaman-Ternak
Penerapan sistem pertanian terpadu memberikan manfaat atau dampak positif,
baik bagi petani, lingkungan, dan masyarakat secara luas. Manfaat yang dapat
dirasakan oleh petani adalah meningkatnya kesuburan lahan pertanian.
Pemanfaatan lahan pertanian secara terus-menerus dan penggunaan pupuk
anorganik secara tidak seimbang dapat menyebabkan berkurangnya unsurunsur hara alami yang terkandung dalam tanah atau bahkan tanah menjadi
kurang subur lagi untuk budidaya pertanian. Menurut Salendu (2011) salah
satu alternatif untuk menyelamatkan keberlanjutan penggunaan lahan adalah
dengan mengurangi input yang berasal dari bahan kimia anorganik dan beralih
kepada pemakaian pupuk organik yang berasal dari sisa atau limbah tanaman
atau limbah peternakan.
Konsep pertanian terpadu juga sangat cocok untuk diterapkan di lahan-lahan
marginal, dengan memanfaatkan sisa limbah ternak untuk membuat pupuk
organik agar dapat meningkatkan kesuburan tanah (Pudjiono et al. 2003).
Konsep pertanian terpadu juga merupakan salah satu bentuk optimalisasi
pemanfaatan limbah dan pemanfaatan lahan pertanian sehingga dapat
menjawab masalah keterbatasan lahan yang sering dihadapi oleh petani kecil.
Salendu (2011) menjelaskan bahwa dengan sistem pertanian terpadu antara
sapi dan tanaman kelapa yang dilakukan oleh petani di Kabupaten Minahasa

CV. ULFA CONSULTANT

| 19

Laporan Akhir

Selatan, petani menjadi lebih mudah mendapatkan pakan hijauan untuk ternak
karena lahan yang berada diantara tanaman kelapa dimanfaatkan untuk
budidaya leguminosa untuk pakan ternak yang pupuknya berasal dari kotoran
sapi.
Pada integrasi tanaman pangan dan ternak di Semarang, Jawa Tengah, limbah
tanaman pangan (jerami) dapat digunakan sebagai pakan sapi, dan produksi
tanaman utamanya dimanfaatkan sebagai pangan, sedangkan kotoran ternak
serta sisa-sisa pakan digunakan sebagai pupuk kandang untuk menyuburkan
tanah dan Meningkatkan produktivitas tanaman (Lukiwati 2010).
Hoesein (2011) menjelaskan manfaat sistem pertanian terpadu adalah sebagai
penyedia pangan yang paling efektif dan efisien melalui peningkatan produksi
dan penurunan biaya produksi. Oleh karena itu, pola pertanian terpadu ini
bermanfaat untuk diaplikasikan untuk pengembangan produksi pangan di
Indonesia.

2.4. PETERNAKAN SAPI


Konsumsi daging sapi di Indonesia terus mengalami peningkatan. Namun
peningkatan tersebut belum diimbangi dengan penambahan produksi yang
memadai. Laju peningkatan populasi sapi potong relatif lamban, yaitu 4,23%
pada tahun 2007 (Direktorat Jenderal Peternakan 2007). Kondisi tersebut
menyebabkan sumbangan sapi potong terhadap produksi daging nasional
rendah (Mersyah 2005; Santi 2008) sehingga terjadi kesenjangan yang makin
lebar Antara permintaan dan penawaran (Setiyono et al. 2007). Pada tahun
2006, tingkat konsumsi daging sapi diperkirakan 399.660 ton, atau setara
dengan 1,702 juta ekor sapi potong (Koran Tempo 2008), sementaraproduksi
hanya 288.430 ton Pemerintah memproyeksikan tingkat konsumsi daging pada
tahun 2010 sebesar 2,72 kg/kapita/tahun sehingga kebutuhan daging dalam
negeri mencapai 654.400 ton dan rata-rata tingkat pertumbuhan konsumsi
1,49%/tahun (Badan Pusat Statistik 2005) Populasi sapi potong pada tahun
2007 tercatat 11,366 juta ekor (Direktorat Jenderal Peternakan 2007). Populasi

CV. ULFA CONSULTANT

| 20

Laporan Akhir

tersebut belum mampu mengimbangi laju permintaan daging sapi yang terus
meningkat.
Untuk mengantisipasinya, pemerintah melakukan impor daging sapi dan sapi
bakalan untuk digemukkan (Priyanti et al. 1998). Kebijakan impor tersebut
harus dilakukan walaupun akan menguras devisa negara, karena produksi
daging sapi local belum mampu mengejar laju peningkatan permintaan di dalam
negeri, baik kuantitas maupun kualitasnya (Priyanti et al. 1998; Yusdja et al.
2003). Data Direktorat Jenderal Peternakan (2006) menunjukkan bahwa impor
sapi bibit pada tahun 2005 mencapai 4.600 ekor atau setara dengan
US$1.921.600, bakalan 265.200 ekor (US$107.731.000), daging sapi 21.484.000
ton (US$ 603.812.700), dan hati sapi 34.436.000 ton (US$3.803.800). Dari total
impor daging dan sapi bakalan tersebut, 30% di antaranya berasal dari
Australia, Selandia Baru, dan Amerika Serikat (Koran Tempo 2008).
Produksi daging sapi dalam negeri yang belum mampu memenuhi permintaan
tersebut terkait dengan adanya berbagai permasalahan dalam pengembangan
sapi potong. Beberapa permasalahan tersebut adalah: 1) usaha bakalan atau
calf-cow operation kurang diminati oleh pemilik modal karena secara ekonomis
kurang menguntungkan dan dibutuhkan waktu pemeliharaan yang lama, 2)
adanya keterbatasan pejantan unggul pada usaha pembibitan dan peternak, 3)
ketersediaan pakan tidak kontinu dan kualitasnya rendah terutama pada musim
kemarau, 4) pemanfaatan limbah pertanian dan agroindustry pertanian sebagai
bahan pakan belum optimal, 5) efisiensi reproduksi ternak rendah dengan jarak
beranak (calving interval) yang panjang (Maryono et al. 2006), 6) terbatasnya
sumber bahan pakan yang dapat meningkatkan produktivitas ternak dan
masalah potensi genetik belum dapat diatasi secara optimal (Kariyasa 2005;
Santi 2008), serta 7) gangguan wabah penyakit (Isbandi 2004).
Djajanegara dalam Syamsu et al. (2003) menyatakan, perubahan fungsi lahan
dari wilayah sumber hijauan pakan menjadi areal tanaman pangan atau
kawasan permukiman dan industri juga mengganggu penyediaan hijauan pakan
ternak. Di lain pihak, ketersediaan padang penggembalaan menurun hingga

CV. ULFA CONSULTANT

| 21

Laporan Akhir

30%. Mersyah (2005) mengemukakan, ada dua faktor yang menyebabkan


lambannya perkembangan sapi potong di Indonesia. Pertama, sentra utama
produksi sapi potong di Pulau Jawa yang menyumbang 45% terhadap produksi
daging sapi nasional sulit untuk dikembangkan karena: a) ternak dipelihara
menyebar menurut rumah tangga peternakan (RTP) di pedesaan, b) ternak
diberi pakan hijauan pekarangan dan limbah pertanian, c) teknologi budi daya
rendah, d) tujuan pemeliharaan ternak sebagai sumber tenaga kerja, perbibitan
(reproduksi) dan penggemukan (Roessali et al. 2005), dan e) budi daya sapi
potong dengan tujuan untuk menghasilkan daging dan berorientasi pasar masih
rendah. Kedua, pada sentra produksi sapi di kawasan timur Indonesia dengan
porsi 16% dari populasi nasional, serta memiliki padang penggembalaan yang
luas, pada musim kemarau panjang sapi menjadi kurus, tingkat mortalitas
tinggi, dan angka kelahiran rendah.
Kendala lainnya adalah berkurangnya areal penggembalaan, kualitas sumber
daya rendah, akses ke lembaga permodalan sulit, dan penggunaan teknologi
rendah (Syamsu et al. 2003; Isbandi 2004; Ayuni 2005; Rosida 2006). Faktor
mendorong pengembangan sapi potong adalah permintaan pasar terhadap
daging sapi makin meningkat, ketersediaan tenaga kerja besar, adanya
kebijakan pemerintah yang mendukung upaya pengembangan sapi potong,
hijauan pakan dan limbah pertanian tersedia sepanjang tahun, dan usaha
peternakan sapi lokal tidak terpengaruh oleh krisis ekonomi global (Kariyasa
2005; Gordeyase et al. 2006; Rosida 2006; Nurfitri 2008).
Berkaitan dengan berbagai permasalahan tersebut maka pemanfaatan bahan
pakan lokal perlu dioptimalkan sehingga dapat menekan biaya pakan tanpa
mengganggu produktivitas ternak. Salah satu upaya yang dapat ditempuh
adalah memelihara ternak secara terintegrasi dengan tanaman pangan atau
perkebunan. Dengan upaya tersebut diharapkan keterbatasan hijauan pakan
dapat diatasi dengan memanfaatkan limbah pertanian atau perkebunan,
sehingga produktivitas tanaman dan ternak menjadi lebih baik (Kariyasa 2005;
Gordeyase et al. 2006; Utomo dan Widjaja 2006; Suryana 2007a). Integrasi

CV. ULFA CONSULTANT

| 22

Laporan Akhir

ternak dan tanaman dapat dilakukan melalui pola kemitraan antara pihak
perusahaan dan petani-ternak atau pemerintah daerah (Suharto 2004; Utomo
dan Widjaja 2004). Masalah lain yang perlu mendapat perhatian adalah
tingginya angka pemotongan sapi betina produktif meskipun Undang-undang
Peternakan dan Veteriner dengan tegas melarang pemotongan sapi betina
produktif. Jika pemotongan sapi betina produktif terus berlangsung tanpa
pengawasan yang ketat dan sanksi yang berat maka sumber penghasil sapi
bakalan akan menjadi berkurang yang selanjutnya akan menurunkan populasi
sapi potong di Indonesia. Dalam tulisan ini diulas usaha ternak sapi potong dari
aspek agribisnis yang berdaya saing dan berkelanjutan melalui pola kemitraan.
2.4.1. Peran dan Manfaat Sapi
Sapi merupakan salah satu ternak penghasil daging di Indonesia. Namun,
produksi daging sapi dalam negeri belum mampu memenuhi kebutuhan karena
populasi dan tingkat produktivitas ternak rendah (Isbandi 2004; Rosida 2006;
Direktorat Jenderal Peternakan 2007; Syadzali 2007; Nurfitri 2008; Santi 2008).
Rendahnya populasi sapi potong antara lain disebabkan sebagian besar ternak
dipelihara oleh peternak berskala kecil dengan lahan dan modal terbatas
(Kariyasa 2005; Mersyah 2005; Suwandi 2005). Berdasarkan data sebaran
populasi sapi potong di Indonesia tahun 2007 (Direktorat Jenderal Peternakan
2007), sentra sapi potong terdapat di Jawa Timur, Jawa Tengah, Nanggroe Aceh
Darussalam (NAD), Bali, Nusa Tenggara Timur, Sumatera Selatan, dan Sulawesi
Selatan.
Pola usahanya sebagian besar adalah perbibitan atau pembesaran anak, dan
hanya sebagian kecil peternak yang mengkhususkan usahanya pada
penggemukan ternak (Yusdja et al. 2003). Menurut Umiyasih et al. (2004) dan
Kuswaryan et al. (2004), pola usaha perbibitan secara ekonomis kurang
menguntungkan, namun usaha tersebut masih tetap berkembang. Populasi dan
produksi sapi potong dan ternak ruminansia lainnya di Indonesia tahun
20032007 cenderung meningkat (Tabel 1 dan 2)

CV. ULFA CONSULTANT

| 23

Laporan Akhir

Salah satu upaya pemerintah untuk meningkatkan produktivitas sapi potong


adalah dengan mendatangkan sapi dari Eropa (Bos taurus) seperti Limousine,
Simmetal,

dan

Brahman.

Di

Jawa,

sapi-sapi

tersebut

banyak

yang

dikawinsilangkan (crossing) dengan sapi Peranakan Ongole (PO) yang


menghasilkan sapi PO vs Limousine (Talib 2001; Kuswaryan et al. 2004; Rianto
et al. 2005).
Alasan pentingnya peningkatan populasi sapi potong dalam upaya mencapai
swasembada daging antara lain adalah: 1) subsektor peternakan berpotensi
sebagai sumber pertumbuhan baru pada sektor pertanian, 2) rumah tangga
yang terlibat langsung dalam usaha peternakan terus bertambah, 3)
tersebarnya sentra produksi sapi potong di berbagai daerah, sedangkan sentra
konsumsi terpusat di perkotaan sehingga mampu menggerakkan perekonomian
regional, dan 4) mendukung upaya ketahanan pangan, baik sebagai penyedia
bahan pangan maupun sebagai sumber pendapatan yang keduanya berperan
meningkatkan ketersediaan dan aksesibilitas pangan (Kariyasa 2005). Sapi
potong juga mempunyai fungsi sosial yang penting di masyarakat selain
fungsinya sebagai penghasil daging (Sumadi et al. 2004; Syadzali 2007), pupuk,
sebagai tenaga kerja terutama dalam pengolahan tanah (Bamualim 1988;
Hastono 1998), serta memberi manfaat berupa anak dan status social (Isbandi
2004; Roessali et al. 2005). Oleh karena itu, potensi sapi potong perlu
dikembangkan, terutama untuk meningkatkan kontribusinya dalam penyediaan
daging untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang terus meningkat (Mersyah
2005; Rosida 2006, Ferdiman 2007; Nurfitri 2008).
2.4.2. Pola Usaha Sapi
Perbibitan dan Penggemukan Potensi sapi potong lokal sebagai penghasil
daging belum dimanfaatkan secara optimal melalui perbaikan manajemen
pemeliharaan. Sapi lokal memiliki beberapa kelebihan, yaitu daya adaptasinya
tinggi terhadap lingkungan setempat, mampu memanfaatkan pakan berkualitas
rendah, dan mempunyai daya reproduksi yang baik.

CV. ULFA CONSULTANT

| 24

Laporan Akhir

Sistem pemeliharaan sapi potong di Indonesia dibedakan menjadi tiga, yaitu:


intensif, ekstensif, dan usaha campuran (mixed farming). Pada pemeliharaan
secara intensif, sapi dikandangkan secara terus-menerus atau hanya
dikandangkan pada malam hari dan pada siang hari ternak digembalakan. Pola
pemeliharaan sapi secara intensif banyak dilakukan petani peternak di Jawa,
Madura, dan Bali. Pada pemeliharaan ekstensif, ternak dipelihara di padang
penggembalaan dengan pola pertanian menetap atau di hutan. Pola tersebut
banyak dilakukan peternak di Nusa Tenggara Timur, Kalimantan, dan Sulawesi
(Sugeng 2006). Dari kedua cara pemeliharaan tersebut, sebagian besar
merupakan usaha rakyat dengan ciri skala usaha rumah tangga dan kepemilikan
ternak sedikit, menggunakan teknologi sederhana, bersifat padat karya, dan
berbasis azas organisasi kekeluargaan (Azis dalam Yusdja dan Ilham 2004).
Berdasarkan skala usaha dan tingkat pendapatan peternak, Soehadji dalam
Anggraini (2003) mengklasifikasikan usaha peternakan menjadi empat
kelompok, yaitu: 1) peternakan sebagai usaha sambilan, yaitu petani
mengusahakan komoditas pertanian terutama tanaman pangan, sedangkan
ternak hanya sebagai usaha sambilan untuk mencukupi kebutuhan keluarga
(subsisten) dengan tingkat pendapatan usaha dari peternakan < 30%, 2)
peternakan sebagai cabang usaha, yaitu peternak mengusahakan pertanian
campuran dengan ternak dan tingkat pendapatan dari usaha ternak mencapai
3070%, 3) peternakan sebagai usaha pokok, yaitu peternak mengusahakan
ternak sebagai usaha pokok dengan tingkat pendapatan berkisar antara
70100%, dan 4) peternakan sebagai industri dengan mengusahakan ternak
secara khusus (specialized farming) dan tingkat pendapatan dari usaha
peternakan mencapai 100%.
Usaha peternakan komersial umumnya dilakukan oleh peternak yang memiliki
modal besar serta menerapkan teknologi modern (Mubyarto dalam Anggraini
2003). Usaha peternakan memerlukan modal yang besar, terutama untuk
pengadaan pakan dan bibit. Biaya yang besar ini sulit dipenuhi oleh peternak
pada umumnya yang memiliki keterbatasan modal (Hadi dan Ilham 2000).

CV. ULFA CONSULTANT

| 25

Laporan Akhir

Hadi dan Ilham (2002) menyatakan terdapat beberapa permasalahan dalam


industri perbibitan sapi potong, yaitu: 1) angka service per conception (S/C)
cukup tinggi, mencapai 2,60, karena terbatasnya fasilitas pelayanan inseminasi
buatan (IB), baik ketersediaan semen beku, tenaga inseminator maupun
masalah transportasi, 2) calving interval terlalu panjang, dan 3) tingkat
mortalitas pedet prasapih tinggi, ada yang mencapai 50%. Oleh karena itu,
usaha pembibitan harus diiringi dengan upaya menekan biaya pakan. Salah satu
upaya untuk menekan biaya pakan adalah dengan memanfaatkan limbah kebun
dan pabrik sebagai sumber pakan melalui pemeliharaan sapi secara terintegrasi
pada kawasan perkebunan atau areal tanaman pangan.
Pembibitan sapi potong secara terintegrasi dengan tanaman pangan atau
perkebunan kelapa sawit juga memudahkan melakukan program pemuliaan
untuk meningkatkan mutu genetik ternak. Menurut Talib (2001), perbaikan
mutu genetic sapi potong di Indonesia dilakukan melalui pemurnian,
pengembangan sapi murni, dan persilangan (crossing). Perbaikan mutu genetik
sapi potong lokal bertujuan untuk meningkatkan bobot badan, laju
pertumbuhan, dan efisiensi reproduksi yang dilakukan melalui seleksi,
sedangkan peningkatan produktivitas diupayakan melalui penyediaan pejantan
berkualitas,

memperbaiki

performan

induk

dan

system

perkawinan,

penyediaan pakan yang cukup, dan sistem manajemen yang memadai (Wijono
et al. 2004).
Situmorang dan Gede dalam Mersyah (2005) menyatakan, untuk meningkatkan
produktivitas sapi potong perlu dilakukan pemuliaan terarah melalui
perkawinan, baik secara alami maupun melalui IB, bergantung pada kondisi
setempat. Perkawinan alami untuk menghasilkan pedet (net calf crop) dapat
diperbaiki dengan meningkatkan kualitas pakan induk selama bunting,
menyapih anak sejak dini, mengoptimalkan rasio ternak jantan dan betina, serta
pengontrolan penyakit.
Untuk memperbaiki kualitas bibit dan meningkatkan populasi ternak dapat
dilakukan IB dengan memasukkan sumber genetik baru, baik dari darah zebu

CV. ULFA CONSULTANT

| 26

Laporan Akhir

maupun Eropa dengan pejantan unggul sapi lokal, serta penyebaran ternak ke
lokasi-lokasi baru yang disertai dengan pengontrolan penyakit.
Hadi dan Ilham (2002); Kuswaryan et al. (2004); Umiyasih et al. (2004)
melaporkan bahwa usaha pembibitan sapi potong secara finansial memberikan
keuntungan yang jauh lebih kecil dibandingkan usaha penggemukan. Hasil
penelitian di beberapa provinsi juga memberikan kesimpulan serupa. Benefit
Cost Ratio (BCR) untuk usaha penggemukan sapi berkisar antara 1,631,72,
sedangkan untuk usaha pembibitan sebesar 1,62 (Direktorat Jenderal
Peternakan 1995).
Pola usaha penggemukan sapi potong oleh masyarakat pedesaan sebagian
masih bersifat tradisional. Menurut Ferdiman (2007), penggemukan sapi
potong dapat dilakukan dengan beberapa cara, yaitu sistem kereman, dry lot
fattening, dan pasture fattening. Pakan yang digunakan dalam penggemukan
berupa hijauan dan konsentrat. Hijauan diberikan 10% dari bobot badan,
konsentrat 1% dari bobot badan, dan air minum 2030 l/ekor/hari. Dalam
sistem ini, sapi muda (umur 1,502 tahun) dipelihara secara terus-menerus di
dalam kandang dalam waktu tertentu untuk meningkatkan volume dan mutu
daging dalam waktu relatif singkat (Ahmad et al. 2004; Ferdiman 2007).
Berdasarkan umur sapi yang akan digemukkan, lama penggemukan dibedakan
menjadi tiga (Sugeng 2006), yaitu: 1) untuk sapi bakalan dengan umur kurang
dari 1 tahun, lama penggemukan berkisar antara 89 bulan, 2) untuk sapi
bakalan umur 12 tahun, lama penggemukan 67 bulan, dan 3) untuk sapi
bakalan umur 22,50 tahun, lama penggemukan 46 bulan.
Hasil pengkajian usaha penggemukan sapi potong dengan sistem kereman
selama 5 bulan dengan menggunakan teknologi introduksi, berupa perbaikan
komposisi pakan dan penanggulangan penyakit, mampu meningkatkan
pertambahan bobot badan harian (PBBH) sapi bali dari 296,90 g menjadi 528
g/ekor/hari. Untuk sapi PO, rata-rata PBBH meningkat dari 381 g menjadi 697
g/ekor/hari. Pendapatan dari penggemukan sapi bali juga meningkat dari
Rp291.525

menjadi

CV. ULFA CONSULTANT

Rp532.450/ekor/5

bulan,

sementara

pada

usaha

| 27

Laporan Akhir

penggemukan sapi PO, pendapatan meningkat dari Rp346.500 menjadi Rp


667.375/ekor/5 bulan (Ahmad et al. 2004).
Susilawati et al. (2005) melaporkan bahwa penerapan teknologi usaha tani
terpadu di lahan pasang surut dapat meningkatkan PBBH sapi sebesar 37
kg/ekor/siklus pemeliharaan. Sementara Sulin et al. (2006) menyatakan,
pemeliharaan sapi pesisir lokal memberikan pendapatan yang lebih baik
dibanding usaha sapi pesisir yang dilakukan perkawinan dengan IB, dengan
pendapatan harian Rp3.851 dan Rp1.270 untuk 2 ekor ternak yang dijual,
dengan rata-rata tingkat pengembalian modal untuk sapi lokal 46,21% dan
silangan IB 70,79%. Keuntungan usaha untuk tiap periode penggemukan sapi
local pesisir adalah Rp844.000 dan untuk sapi silangan dengan IB Rp606.250.
Pemeliharaan sapi silangan Brahman x Angus x PO dengan pakan jerami
fermentasi dan konsentrat di Kabupaten Blora menghasilkan performan
produksi yang baik dibandingkan dengan Simmental x PO, Limousine x PO, dan
PO (Santi 2008).
2.4.3. Pola Integrasi Sapi-Tanaman
Pengembangan sistem integrasi tanaman ternak (sapi) bertujuan untuk: 1)
mendukung upaya peningkatan kandungan bahan organik lahan pertanian
melalui penyediaan pupuk organik yang memadai, 2) mendukung upaya
peningkatan produktivitas tanaman, 3) mendukung upaya peningkatan
produksi daging dan populasi ternak sapi, dan 4) meningkatkan pendapatan
petani atau pelaku pertanian.
Melalui kegiatan ini, produktivitas tanaman maupun ternak menjadi lebih baik
sehingga akan meningkatkan pendapatan petani-peternak (Suharto 2004;
Kariyasa 2005; Utomo dan Widjaja 2006). Harun dan Chen dalam Batubara
(2003) menyatakan bahwa integrasi ternak dengan tanaman kelapa sawit
memberikan efek saling menguntungkan (complementary), yakni hijauan pada
perkebunan kelapa sawit dapat dikonsumsi ternak untuk selanjutnya diubah
menjadi daging, sementara pihak perkebunan dapat menghemat biaya

CV. ULFA CONSULTANT

| 28

Laporan Akhir

penyiangan gulma sebesar 2550% dan produksi buah sawit meningkat


16,70%. Integrasi sapi dan kelapa sawit sudah berkembang di beberapa daerah
seperti di Provinsi Bengkulu (Diwyanto et al. 2004), Riau (Suharto 2004), dan
Kalimantan Tengah (Utomo dan Widjaja 2006). Di Kalimantan Selatan dan
Kalimantan Timur, integrasi kelapa sawit-sapi sedang dirintis untuk
dikembangkan (Suryana 2007a).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pola usaha tani terpadu (crop
livestock systems/CLS) di Batumarta, Sumatera Selatan, selama 3 tahun dapat
meningkatkan pendapatan petani sebesar US$1.500/KK/tahun, dengan
kepemilikan lahan 2 ha tanaman pangan dan 1 ekor sapi (Diwyanto et al. dalam
Suwandi 2005), dengan kontribusi hasil ternak terhadap total pendapatan
dengan pola CLS sebesar 36%. Pramono et al. (2001) melaporkan bahwa pola
integrasi padi-sapi potong di Kabupaten Banyumas, Purworejo, Boyolali, Pati,
dan Grobogan memberikan pendapatan rata-rata Rp2.455.000/ha, dan
pendapatan

dari

pembibitan

sapi

dengan

pola

introduksi

mencapai

Rp1.830.000/periode (13 bulan).


Menurut Kariyasa (2005), model integrasi tanaman-ternak dapat mengatasi
masalah ketersediaan pakan. Ternak dapat memanfaatkan limbah tanaman
seperti jerami padi, jerami jagung, limbah kacangkacangan, dan limbah
pertanian lainnya, terutama pada musim kemarau. Limbah pertanian dapat
menyediakan pakan 33,30% dari total rumput yang dibutuhkan. Pemanfaatan
limbah pertanian, selain mampu meningkatkan ketahanan pakan terutama
pada musim kemarau, juga dapat menghemat tenaga kerja untuk menyediakan
pakan (rumput), sehingga memberi peluang bagi petani untuk meningkatkan
jumlah ternak yang dipelihara.
Selanjutnya Kariyasa (2005) menyatakan, usaha ternak yang dikelola secara
terpadu dengan usaha tani padi, yakni dengan memanfaatkan jerami padi
sebagai pakan, hanya membutuhkan biaya tenaga kerja Rp

410.000

589.000/ekor. Usaha ternak sapi yang dikelola secara parsial (tidak


menggunakan jerami padi) membutuhkan biaya tenaga kerja Rp 735.000

CV. ULFA CONSULTANT

| 29

Laporan Akhir

1.377.000/ekor. Dengan demikian, usaha ternak dengan memanfaatkan limbah


pertanian mampu menghemat biaya tenaga kerja 35,4444,22% atau
5,266,38% terhadap total biaya usaha ternak. Hasil kajian Adnyana dalam
Kariyasa (2005) menunjukkan bahwa model integrasi ternak dan tanaman yang
dikembangkan petani di Jawa Tengah dan Jawa Timur mampu mengurangi
penggunaan pupuk organik 2535%, dan meningkatkan produktivitas padi
2029%. Di Nusa Tenggara Barat dan Bali, sistem ini mampu meningkatkan
pendapatan petani masing-masing 8,41% dan 41,40%. Syafril dan Ibrahim
(2006) mengemukakan bahwa usaha ternak sapi potong yang dilaksanakan
secara terintegrasi dengan padi memberikan keuntungan paling tinggi, yakni
84%, sementara pada usaha tani padi-sayuran-ternak, pendapatan hanya
meningkat 10%, padi-ternak-ikan 2%, padi-sayuran-ternak-ikan 2%, dan
sayuran-ternak (2%). Ternak sapi memberikan kontribusi terhadap pendapatan
sebesar Rp3.188.725, dan pendapatan dari usaha nonternak (padi-palawijasayuran-ikan) Rp5.078.414. Menurut Roessali et al. (2005), upaya untuk
mendorong partisipasi petani dapat dilakukan melalui usaha ternak yang
terintegrasi dengan kegiatan pertanian lainnya yang lebih besar dan layak
secara ekonomi, yaitu melalui system agribisnis.
2.4.4. Sistem Agribisnis dan Kemitraan Sapi
Pada periode 20052008, Departemen Pertanian melaksanakan tiga program
utama pembangunan pertanian, yaitu: 1) peningkatan ketahanan pangan, 2)
pengembangan agribisnis, dan 3) peningkatan kesejahteraan petani. Program
pengembangan agribisnis diarahkan untuk memfasilitasi kegiatan yang
berorientasi agribisnis dan memperluas kegiatan ekonomi produktif petani,
serta meningkatkan efisiensi dan daya saing (Suryana 2007b). Upaya
peningkatan daya saing usaha ternak sapi potong rakyat secara teknis dapat
dilakukan dengan meningkatkan produktivitas sehingga produknya dapat dijual
pada tingkat harga yang cukup murah tanpa mengurangi keuntungan peternak
(Kuswaryan et al. 2003). Perluasan kegiatan ekonomi yang berpeluang untuk
dilaksanakan adalah mendorong kegiatan usaha tani terpadu yang mencakup

CV. ULFA CONSULTANT

| 30

Laporan Akhir

beberapa komoditas, seperti integrasi tanaman ternak atau tanaman-ternakikan.


Konsep agribisnis memandang suatu usaha pertanian termasuk peternakan
secara menyeluruh (holistik), mulai dari subsistem penyediaan sarana produksi,
produksi, pengolahan hingga pemasaran. Menurut Syafaat et al. (2003), konsep
agribisnis atau strategi pembangunan sistem agribisnis mempunyai ciri antara
lain: 1) berbasis pada pendayagunaan keragaman sumber daya yang ada di
masing-masing daerah (domestic resource based), 2) akomodatif terhadap
kualitas sumber daya manusia yang beragam dan tidak terlalu mengandalkan
impor dan pinjaman luar negeri yang besar, 3) berorientasi ekspor selain
memanfaatkan pasar domestik, dan 4) bersifat multifungsi, yaitu mampu
memberikan dampak ganda yang besar dan luas.
Pembangunan pertanian dan peternakan berdasarkan konsep agribisnis perlu
memperhatikan dua hal penting; pertama, berupaya memperkuat subsistem
dalam satu sistem yang terintegrasi secara vertikal dalam satu kesatuan
manajemen, dan kedua menciptakan perusahaan-perusahaan agribisnis yang
efisien pada setiap subsistem. Jika hal ini dapat terwujud maka daya saing
produk peternakan (daging, susu, dan telur) akan meningkat, terutama dalam
menghadapi pasar global (Siregar dan Ilham 2003).
Agribisnis sapi potong diartikan sebagai suatu kegiatan usaha yang menangani
berbagai aspek siklus produksi secara seimbang dalam suatu paket kebijakan
yang utuh melalui pengelolaan pengadaan, penyediaan, dan penyaluran sarana
produksi, kegiatan budi daya, pengelolaan pemasaran dengan melibatkan
semua

pemangku

kepentingan

(stakeholders),

dengan

tujuan

untuk

mendapatkan keuntungan yang seimbang dan proporsinal bagi kedua belah


pihak (petani peternak dan perusahaan swasta) (Djalalogawa dan Pambudy
dalam Mersyah 2005).
Sistem agribisnis sapi potong merupakan kegiatan yang mengintegrasikan
pembangunan sektor pertanian secara simultan dengan pembangunan sector

CV. ULFA CONSULTANT

| 31

Laporan Akhir

industri dan jasa yang terkait dalam suatu kluster industri sapi potong. Kegiatan
tersebut mencakup empat subsistem, yaitu subsistem agribisnis hulu, subsistem
agribisnis budi daya, subsistem agribisnis hilir, dan subsistem jasa penunjang
(Saragih dalam Suwandi 2005). Menurut Siregar dan Ilham (2003), agar
pengembangan sistem usaha agribisnis tersebut dapat mengakomodasi tujuan
untuk meningkatkan daya saing produk dan sekaligus melibatkan peternak
skala menengah ke bawah, ada tiga alternatif kegiatan yang dapat dilakukan,
yaitu: 1) integrasi vertical yang dikelola secara profesional oleh suatu
perusahaan swasta, 2) integrasi vertikal yang dilakukan peternak secara
bersama-sama yang tergabung dalam wadah koperasi atau organisasi lainnya,
dan 3) kombinasi keduanya atau dikenal dengan sistem usaha kemitraan.
Kemitraan dimaksudkan sebagai upaya pengembangan usaha yang dilandasi
kerja sama antara perusahaan dan peternakan rakyat, dan pada dasarnya
merupakan kerja sama vertikal (vertical partnership). Kerja sama tersebut
mengandung pengertian bahwa kedua belah pihak harus memperoleh
keuntungan dan manfaat (Mudikdjo dan Muladno 1999). Menurut Saptana et al.
(2006), kemitraan adalah suatu jalinan kerja sama berbagai pelaku agribisnis,
mulai dari kegiatan praproduksi, produksi hingga pemasaran.
Kemitraan dilandasi oleh azas kesetaraan kedudukan, saling membutuhkan, dan
saling menguntungkan serta adanya persetujuan di antara pihak yang bermitra
untuk saling berbagi biaya, risiko, dan manfaat (Widyahartono dalam
Hermawan et al. 1998). Sebagai contoh adalah usaha kemitraan ayam broiler.
Pada kemitraan tersebut, perusahaan bertindak sebagai inti dan peternak
sebagai plasma. Dalam proses produksi, peternak hanya menyediakan tenaga
kerja dan kandang, sedangkan pihak perusahaan menyediakan bibit, pakan,
obat-obatan, pelayanan teknik berproduksi dan kesehatan hewan (Hartono
2000).
Sedikitnya ada lima manfaat pembangunan pertanian yang berkelanjutan
melalui pendekatan sistem usaha agribisnis dan kemitraan, yaitu: 1)
mengoptimalkan alokasi sumber daya pada satu titik waktu dan lintas generasi,

CV. ULFA CONSULTANT

| 32

Laporan Akhir

2) meningkatkan efisiensi dan produktivitas produk pertanian/peternakan


karena adanya keterpaduan produk berdasarkan tarikan permintaan (demand
driven), 3) meningkatkan efisiensi masing-masing subsistem agribisnis dan
harmonisasi keterkaitan antarsubsistem melalui keterpaduan antar pelaku, 4)
terbangunnya kemitraan usaha agribisnis yang saling memperkuat dan
menguntungkan, dan 5) adanya kesinambungan usaha yang menjamin stabilitas
dan kontinuitas pendapatan seluruh pelaku agribisnis (Saptana dan Ashari
2007).
Penerapan konsep kemitraan antara peternak sebagai mitra dan pihak
perusahaan perlu dilakukan sebagai upaya khusus agar usaha ternak sapi
potong, baik sebagai usaha pokok maupun pendukung dapat berjalan seimbang.
Upaya khusus tersebut meliputi antara lain pembinaan finansial dan teknik
serta aspek manajemen. Pembinaan manajemen yang baik, terarah, dan
konsisten terhadap peternak sapi potong sebagai mitra akan meningkatkan
kinerja usaha, yang akhirnya dapat meningkatkan pendapatan.
Oleh karena itu, melalui kemitraan, baik yang dilakukan secara pasif maupun
aktif akan menumbuhkan jalinan kerja sama dan membentuk hubungan bisnis
yang sehat (Safuan dalam Hermawan et at. 1998).
2.4.5. Peluang Pengembangan
Sumber daya peternakan, khususnya sapi potong merupakan salah satu sumber
daya alam yang dapat diperbaharui (renewable) dan berpotensi untuk
dikembangkan guna meningkatkan dinamika ekonomi. Menurut Saragih dalam
Mersyah (2005), ada beberapa pertimbangan perlunya mengembangkan usaha
ternak sapi potong, yaitu: 1) budi daya sapi potong relatif tidak bergantung
pada ketersediaan lahan dan tenaga kerja yang berkualitas tinggi, 2) memiliki
kelenturan bisnis dan teknologi yang luas dan luwes, 3) produk sapi potong
memiliki nilai elastisitas terhadap perubahan pendapatan yang tinggi, dan 4)
dapat membuka lapangan pekerjaan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 33

Laporan Akhir

Daging sapi merupakan salah satu sumber protein hewani yang banyak
dibutuhkan konsumen, dan sampai saat ini Indonesia belum mampu memenuhi
kebutuhan sehingga sebagian masih harus diimpor. Kondisi tersebut
mengisyaratkan suatu peluang untuk pengembangan usaha budi daya ternak,
terutama sapi potong.
Indonesia memiliki tiga pola pengembangan sapi potong. Pola pertama adalah
pengembangan sapi potong yang tidak dapat dipisahkan dari perkembangan
usaha pertanian, terutama sawah dan ladang. Pola kedua adalah pengembangan
sapi tidak terkait dengan pengembangan usaha pertanian. Pola ketiga adalah
pengembangan usaha penggemukan (fattening) sebagai usaha padat modal dan
berskala besar, meskipun kegiatan masih terbatas pada pembesaran sapi
bakalan menjadi sapi siap potong (Yusdja dan Ilham 2004).
Upaya pengembangan sapi potong telah lama dilakukan oleh pemerintah.
Nasoetion dalam Winarso et al. (2005) menyatakan bahwa dalam upaya
pengembangan sapi potong, pemerintah menempuh dua kebijakan, yaitu
ekstensifikasi

dan

intensifikasi.

Pengembangan

sapi

potong

secara

ekstensifikasi menitikberatkan pada peningkatan populasi ternak yang


didukung oleh pengadaan dan peningkatan mutu bibit, penanggulangan
penyakit, penyuluhan dan pembinaan usaha, bantuan perkreditan, pengadaan
dan peningkatan mutu pakan, dan pemasaran. Menurut Isbandi (2004),
penyuluhan dan pembinaan terhadap petani-peternak dilakukan untuk
mengubah cara beternak dari pola tradisional menjadi usaha ternak komersial
dengan menerapkan cara-cara zooteknik yang baik. Zooteknik tersebut
termasuk sapta usaha beternak sapi potong, yang meliputi penggunaan bibit
unggul, perkandangan yang sehat, penyediaan dan pemberian pakan yang
cukup nutrien, pengendalian terhadap penyakit, pengelolaan reproduksi,
pengelolaan pascapanen, dan pemasaran hasil yang baik.
Indonesia memiliki peluang dan potensi yang besar dalam pengembangan sapi
potong. Salah satu pendukungnya adalah peternak telah sejak lama memelihara
sapi potong dan mengenal dengan baik teknik beternak secara sederhana serta

CV. ULFA CONSULTANT

| 34

Laporan Akhir

ciri masing-masing jenis sapi yang ada di suatu lokasi (Talib dan Siregar 1991).
Agar pengembangan sapi potong berkelanjutan, Winarso et al. (2005)
mengemukakan beberapa saran sebagai berikut: 1) perlunya perlindungan dari
pemerintah daerah terhadap wilayah-wilayah kantong ternak, terutama
dukungan kebijakan tentang tata ruang ternak serta pengawasan terhadap alih
fungsi lahan pertanian yang berfungsi sebagai penyangga budi daya ternak, 2)
pengembangan teknologi pakan terutama pada wilayah padat ternak, antara
lain dengan memanfaatkan limbah industri dan perkebunan (Gordeyase et al.
2006; Utomo dan Widjaja 2006), dan 3) untuk menjaga sumber plasma nutfah
sapi potong, perlu adanya kebijakan impor bibit atau sapi bakalan agar tidak
terjadi pengurasan terhadap ternak lokal dalam upaya memenuhi kebutuhan
konsumsi daging dalam negeri. Menurut Bahri et al. (2004), paling tidak ada tiga
pemicu timbulnya pengurasan populasi sapi local sebagai dampak dari
tingginya permintaan daging sapi terutama pada periode 1997 1998, serta
tingginya impor daging dan jerohan serta sapi bakalan, yaitu: 1) produksi dalam
negeri tidak dapat mengimbangi peningkatan permintaan, 2) permintaan
meningkat, sedangkan produksi dalam negeri menurun, dan 3) permintaan
tetap sedangkan produksi dalam negeri menurun.
Hidajati dalam Syamsu et al. (2003) menyatakan, pengurasan sumber daya
ternak akan berakibat pada penurunan kualitas ternak yang ada di masyarakat,
karena ternak yang berkualitas baik tidak tersisakan untuk perbibitan.
Kuswaryan et al. (2003) mengemukakan, usaha untuk menanggulangi
pengurasan sapi bibit terbentur pada masalah kepemilikan ternak yang hanya
berkisar antara 13 ekor sapi dewasa/KK dengan kemampuan memelihara 24
unit ternak. Kebijakan impor sapi dan daging sapi dapat menghambat laju
pengurasan sapi di dalam negeri, selain menciptakan peluang usaha yang
menguntungkan bagi importir sapi potong.
Selain itu, upaya pengembangan sapi potong perlu memperhatikan beberapa
hal, antara lain: 1) daging sapi harus dapat dikonsumsi oleh masyarakat dengan
harga yang terjangkau, 2) peternakan sapi potong di dalam negeri (peternakan

CV. ULFA CONSULTANT

| 35

Laporan Akhir

rakyat) secara finansial harus menguntungkan sehingga dapat memperbaiki


kehidupan peternak sekaligus merangsang peningkatan produksi yang
berkesinambungan, dan 3) usaha ternak sapi potong harus memberikan
kontribusi yang positif terhadap perekonomian nasional (Kuswaryan et al.
2004).
Persepsi peternak terhadap system usaha agribisnis sapi potong dengan pola
kemitraan sangat baik. Hal ini ditunjukkan dengan makin berkembangnya usaha
ternak sapi potong melalui pola kemitraan yang dilakukan oleh beberapa
peternak atau pengusaha peternakan berskala besar karena pola tersebut
secara ekonomis memberikan keuntungan yang layak kepada pihak yang
bermitra. Hal ini sesuai dengan pendapat Roessali et al. (2005), bahwa usaha
tani atau usaha ternak sapi potong rakyat umumnya berskala kecil bahkan
subsistem. Bila beberapa usaha kecil ini berhimpun menjadi satu usaha berskala
yang lebih besar dan dikelola secara komersial dalam suatu system agribisnis
maka usaha tersebut secara ekonomi akan lebih layak dan menguntungkan.
Pengembangan usaha ternak sapi potong berorientasi agribisnis dengan pola
kemitraan diharapkan dapat memberikan sumbangan yang berarti bagi
kesejahteraan masyarakat peternak khususnya, dan perekonomian nasional
umumnya (Kuswaryan et al. 2004). Hal ini ditunjukkan oleh manfaat ekonomi
yang dihasilkan dari kegiatan ini yang bernilai positif, yang berarti bahwa
pengembangan peternakan sapi potong dalam negeri mampu menghasilkan
surplus ekonomi.
2.5. PERIKANAN
Perikanan adalah kegiatan manusia yang berhubungan dengan pengelolaan dan
pemanfaatan sumberdaya hayati perairan. Sumberdaya hayati perairan tidak
dibatasi secara tegas dan pada umumnya mencakup ikan, amfibi, dan berbagai
avertebrata

penghuni

perairan

dan

wilayah

yang

berdekatan,

serta

lingkungannya. Di Indonesia, menurut UU RI no. 9/1985 dan UU RI no. 31/2004,


kegiatan yang termasuk dalam perikanan dimulai dari praproduksi, produksi,

CV. ULFA CONSULTANT

| 36

Laporan Akhir

pengolahan sampai dengan pemasaran, yang dilaksanakan dalam suatu sistem


bisnis perikanan. Dengan demikian, perikanan dapat dianggap merupakan
usaha agribisnis.
Umumnya, perikanan dimaksudkan untuk kepentingan penyediaan pangan bagi
manusia. Selain itu, tujuan lain dari perikanan meliputi olahraga, rekreasi
(pemancingan ikan), dan mungkin juga untuk tujuan membuat perhiasan atau
mengambil minyak ikan. Usaha perikanan adalah semua usaha perorangan atau
badan hukum untuk menangkap atau membudidayakan (usaha penetasan,
pembibitan, pembesaran) ikan, termasuk kegiatan menyimpan, mendinginkan,
pengeringan, atau mengawetkan ikan dengan tujuan untuk menciptakan nilai
tambah ekonomi bagi pelaku usaha (komersial/bisnis).
Indonesia sebagai Negara dengan jumlah penduduk yang sangat besar
merupakan pasar potensial untuk produk perikanan. Apalagi fakta saat ini
menunjukkan konsumsi ikan perkapita Indonesia masih sangat rendah jika
dibandingkan dengan konsumsi penduduk negara berkembang lainnya. Kalau
kita menilik pada angka konsumsi perkapita ikan yang dikeluarkan Kementrian
Kelautan pada tahun 2011, Indonesia hanya berada diangka 31,5 kg per tahun,
bandingkan dengan Malaysia yang mencapai 55,4 kg per tahun. Hanya saja yang
menjanjikan adalah pertumbuhan rata-rata atau kenaikan jumlah konsumsi
ikan di Indonesia yang naik 16,7 persen per tahun. Jauh diatas Malaysia yang
hanya 1,26 persen per tahun.
Seperti diketahui luas, daging ikan mempunyai kandungan gizi yang baik. Ikan
dipandang sebagai sumber protein hewani yang baik dibanding sumber lainnya.
Dalam daging ikan terdapat asam lemak bebas omega-3, suatu zat yang sangat
berguna bagi perkembangan kecerdasan pada anak-anak. Omega-3 juga
bermanfaat

menekan

kolesterol

dalam

darah.

Dengan

tumbuhnya

perekonomian Indonesia, kesadaran masyarakat akan konsumsi ikan semakin


tinggi. Ditambah lagi dengan adanya program Gemar Makan Ikan yang
dikampanyekan Kementerian Kelautan RI, angka konsumsi akan terus bergerak
naik.

CV. ULFA CONSULTANT

| 37

Laporan Akhir

2.5.1. Produksi Ikan Air Tawar


Dari sisi produksi, pada tahun 2011 produksi perikanan nasional mencapai
12,39 juta ton. Dari jumlah itu, produksi perikanan tangkap sebanyak 5,41 juta
ton dan produksi perikanan budidaya 6,98 juta ton. Dari total produksi
perikanan

budidaya, jumlah budidaya

ikan

dalam kolam

air tawar

menyumbangkan angka hingga 1,1 juta ton. Sisanya adalah budidaya tambak air
payau, budidaya di laut, budidaya dalam keramba dan budidaya jaring apung.
Kenaikan produksi budidaya ikan dalam kolam air tawar pun cukup pesat yaitu
berkisar 11 persen setiap tahun. Hal ini menujukkan ada gairah besar di
masyarakat untuk mengembangkan usaha budidaya ikan air tawar. Tentunya
pertumbuhan produksi ini mengacu pada permintaan pasar yang terus
meningkat.
Lebih dari 70 persen produksi ikan air tawar diserap oleh pasar dalam negeri.
Pulau Jawa menjadi penyerap terbesar mengingat jumlah penduduknya yang
padat. Apabila dilihat dari potensinya, kebutuhan untuk pulau Jawa saja masih
akan terus berkembang. Mengingat, konsumsi per kapita ikan di Jawa masih di
bawah konsumsi per kapita di luar Jawa.
2.5.2. Budidaya Ikan Air Tawar
Produksi budidaya ikan air tawar dalam kolam didominasi oleh ikan mas, lele,
patin, nila dan gurame. Lima jenis ikan tersebut menyumbang lebih dari 80
persen dari total produksi. Secara umum komersialisasi budidaya ikan air tawar
dibagi dua segmen, yaitu pembibitan dan pembesaran. Budidaya pembibitan
bertujuan untuk menghasilkan bibit bagi para peternak ikan. Sedangkan
budidaya pembesaran bertujuan untuk menghasilkan ikan siap konsumsi.
Berikut sekilas profil ikan air tawar yang paling banyak diproduksi di Indonesia.
Ikan yang digunakan untuk integrated farming system adalah ikan air tawar
yang dapat beradaptasi dengan lingkungan air yang keruh, tidak membutuhkan
perawatan ekstra, mampu memanfaatkan nutrisi yang ada dan memiliki nilai

CV. ULFA CONSULTANT

| 38

Laporan Akhir

ekonomis. Ikan yang sering digunakan adalah lele dan nila. Ikan dapat
dipelihara secara tunggal (monoculture) atau campuran (polyculture), asalkan
jenis yang dipelihara mempunyai kebiasaan makan berbeda agar tidak terjadi
perebutan pakan.
Nutrisi untuk ikan berasal dari jatuhan kotoran ternak yang kering dan sisa
pakan ternak. Selain yang kering, kotoran ternak yang jatuh ke kolam juga
memacu perkembangan plankton yang menjadi makanan ikan. Oleh karena itu,
sebaiknya peternak juga memilih ikan yang dapat memanfaatkan plankton di
dalam kolam seperti ikan lele dan nila. Ikan lele dan nila adalah ikan yang dapat
digunakan dalam integrated farming system.
Ikan Lele
Terdapat tiga jenis lele yang umum dibudidayakan di Indonesia, silahkan lihat
jenis-jenis lele budidaya. Segmen pembibitan untuk ikan lele dimulai dari
pemijahan dan penetasan telur. Penetasan telur menjadi larva membutuhkan
waktu 1-2 hari. Kemudian perlu waktu sekitar 7 hari lagi agar larva kuat untuk
dipindahkan. Setelah larva jadi dibutuhkan waktu hingga 1-2 bulan untuk
membesarkan ikan lele hingga berukuran 5-10 cm.
Lele merupakan salah satu jenis ikan air tawar yang bisa dibudidayakan dengan
kepadatan tinggi, sekitar 100-300 ekor per meter kubik. Pembesaran ikan lele
dimulai dari ukuran 5-10 cm. Untuk membesarkan lele dari jenis sangkuriang
sampai ukuran konsumsi sekitar 9-10 ekor per kg dibutuhkan waktu 60 hari,
silahkan lihat panduan lengkap budidaya ikan lele. Rasio pakan menjadi daging
untuk jenis lele sangkuriang sangat tinggi, bisa mencapai 1:1. Artinya setiap
pemberian pakan sebanyak 1 kg akan dihasilkan 1 kg peretambahan berat lele.
Ikan Nila
Ikan nila merupakan jenis ikan untuk konsumsi dan hidup di air tawar. Ikan ini
cenderung sangat mudah dikembangbiakkan serta sangat mudah dipasarkan
karena merupakan salah satu jenis iklan yang paling sering dikonsumsi sehari-

CV. ULFA CONSULTANT

| 39

Laporan Akhir

hari oleh Masyarakat. Dengan teknik budidaya yang sangat mudah, serta
pemasarannya yang cukup luas, sehingga budidaya ikan nila sangat layak
dilakukan, baik skala rumah tangga maupin skala besar atau perusahaan.
Ikan nila adalah ikan yang pertumbuhan dan perkembangan biakannya paling
cepat dibandingkan ikan lain. Ikan nilan dapat tumbuh sampai 1 kg per ekornya
dengan rasa dagingnya yang enak. Ikan nila merupakan ikan favorit bagi para
peternak ikan karena nilai jualnya yang relatif tinggi dan sekaligus masa
pertumbuhannya yang pesat menyebabkan waktu panen yang lebih pendek.
Ikan nila juga mudah sekali pembudidayaannya, bahkan ikan ini dapat
dibudidayakan dengan berbagai macam cara menggunakan kolam, jarring
apung , atau karamba, di sawah, bahkan di kolam yang berair payau ikan ini
mampu tumbuh dan berkembang.
Udang
Udang adalah binatang yang hidup di perairan, khususnya sungai, laut, atau
danau. Udang dapat ditemukan di hampir semua "genangan" air yang berukuran
besar baik air tawar, air payau, maupun air asin pada kedalaman bervariasi, dari
dekat permukaan hingga beberapa ribu meter di bawah permukaan.
Salah satu teknik untuk membudidayakan udang dengan lahan yang tidak
begitu luas atau dalam skala mini dengan membuat empang plastik atau yang
lebih

mudah

disebut

dengan

istilah

BUSMETIK,

merupakan

suatu

pengembangan teknologi budidaya udang saat ini. Udang dipilih karena udang
hingga saat merupakan suatu komoditas bisnis yang sangat menguntungkan.
Teknologi BUSMETIK diharapkan menjadi pengungkit bagi wirausahawan muda
di bidang pertambakan udang. Program ini merupakan kebijakan strategis
dalam menggerakkan seluruh potensi, sehingga secara langsung akan
berdampak

terhadap

peningkatan

produksi

dan

produktivitas

serta

peningkatan nilai tambah. Disamping itu, melalui teknologi BUSMETIK ini


diharapkan memberikan win-win solution bagi wirausahawan muda untuk

CV. ULFA CONSULTANT

| 40

Laporan Akhir

mencoba berusaha dan menyakinkan pihak perbankan untuk mengucurkan


dananya.
Para wirausahawan muda kerap kali terkendala dengan dukungan klasik, yaitu
modal. Padahal budidaya udang membutuhkan biaya, yakni investasi dan biaya
operasional yang cukup tinggi, yang bahkan dapat mencapai ratusan juta rupiah
untuk setiap siklusnya. Aspek pengembangan teknologi sangat dibutuhkan
untuk menjawab hambatan tersebut. Namun pihak perbankan juga harus berani
mengucurkan dananya untuk para wirausahawan muda yang ingin mencoba
berusaha budidaya udang.
Teknologi BUSMETIK itu sendiri dilatarbelakangi oleh beberapa hal antara lain:
Udang saat ini merupakan komoditas perikanan unggulan dengan permintaan
pasar yang masih tetap stabil, komunitas pembudidaya udang dengan MODAL
menengah - kecil cukup tinggi yaitu masih diatas 60%, menurunnya kualitas
lingkungan secara umum, kesulitan pengelolaan tambak dengan petakan luas
(>2000m2 ), tidak semua jenis tanah dapat dijadikan petakan tambak dan
mendukung program revitalisasi budidaya udang yang digagas oleh Ditjen
Perikanan Budidaya. Disamping itu, melalui teknologi Busmetik kami ingin
menunjukkan bahwa dunia pendidikan mampu berkontribusi langsung
terhadap kesejahteraan masyarakat; yang selama ini diyakini bahwa output dari
dunia pendidikan baru akan dirasakan setelah para peserta didik lulus beberapa
tahun kedepan.
Keuntungan jika kita menerapkan teknologi BUSMETIK adalah: biaya
terjangkau oleh pembudidaya menengah-kecil, pengelolaan tambak MUDAH
karena luas petakan kecil, sehingga resiko serangan penyakit kecil, dapat
dilakukan di berbagai tipe lahan termasuk jenis tanah yang porous, masa
pemeliharaan lebih singkat (size 60 ekor/kg dicapai pada pada masa
pemeliharaan sekitar 100 hari), penggunaan pakan lebih efisien (FCR 1,3),
serta tidak menggunakan antiobitika yang sudah dilarang penggunaannya sejak
lama.

CV. ULFA CONSULTANT

| 41

Laporan Akhir

Teknologi Busmetik, sangat cocok untuk budidaya udang vaname (Litopeneus


vannamei), hal ini karena udang vaname: dapat dipelihara dalam kepadatan
tinggi (yaitu; di atas 100 ekor/m3 ), memiliki pertumbuhan lebih cepat, lebih
tahan terhadap penyakit serta udang vanamei memiliki segmen pasar lebih
yang fleksibel (yaitu: udang ukuran kecil sudah laku dijual).
2.6. BUDIDAYA KAKAO
Budidaya kakao merupakan budidaya pohon kakao yang kelak menghasilkan
benih cokelat. Tanaman cokelat (Theobrama cacao L) termasuk familia
sterculiaceae, tanaman ini berasal dari hutan-hutan Amerika. Banyak jenis dari
tanaman cokelat, akan tetapi jenis yang paling banyak ditanam hanya 3 jenis
yaitu jenis Criollo, jenis Forastero,dan jenis Trinitario. Botani tanaman coklat
meliputi akar, batang dan cabang, daun, dan buah. Syarat-syarat tumbuh
tanaman cokelat secara terperinci adalah faktor tanah dan faktor iklim. Tanah
yang baik untuk pertumbuhan tanaman cokelat memiliki sifat tebal lapisan,
banyak mengandung humus, memiliki kadar hara yang tinggi, dan memiliki pH
tanah optimum. Iklim untuk tumbuh tanaman cokelat adalah di hutan tropik,
sebab pertumbuhannya dipengaruhi kelembababan dan suhu.
Pengadaan bibit dimulai dari pembuatan benih sampai seleksi bibit cokelat.
Pemilihan bibit cokelat dimulai dari induk tanaman cokelat yang kondisinya
sehat. Kemudian langkah pembuatan benih cokelat adalah memilih kriteria
cokelat yang baik, biji diambil dengan mengunakan alat pemukul sampai
terbelah,kemudian benih cokelat diseleksi diambil 20-25 biji, selanjutnya biji
dikemas dan disimpan. Setelah biji dipilih kemudian masuk ke tahap pembuatan
persemaian,

yaitu memilih lokasi

pembuatan

bendungan,

persemaian,

pelaksanaan

mempersiapkan

persemaian,

dan

tanah,

pemeliharaan

persemaian. Langkah selanjutnya adalah membuat media pembibitan dengan


memindah kecambah benih atau biji yang ada. Benih harus terus dipelihara
supaya dapat diseleksi atau dipilih yang baik untuk kebutuhan bibit, dan tahap
terakhir adalah pengangkutan bibit. Pengangkutan atau pemindahan bibit harus
dilakukan secara hati-hati.

CV. ULFA CONSULTANT

| 42

Laporan Akhir

Penanaman dimulai dari penyiapan lahan, melakukan pencegahan erosi, pohon


pelindung, menganjir dan melubangi, serta penanaman. Penyiapan lahan
tanaman cokelat dapat berasal dari hutan asli atau sekunder, tegalan, bekas
tanaman perkebunan,atau dapat berasal dari pekarangan. Lahan mempunyai
sifat yang berbeda-beda dan terkadang mudah terjadi erosi, untuk mencegah
erosi dapat dilakukan dengan pembuatan teras dan pembuatan saluran
drainase. Selain itu untuk lahan kebun yang akan ditanami pohon pelindung
diperlukan kegiatan pengadaan bahan tanaman pelindung yang meliputi pohon
pelindung sementara dan yang tetap, cara dan waktu tanam pohon pelindung
paling lambat satu tahun sebelum tanaman cokelat ditanam. Setelah lahan
dipersiapkan, tindakan selanjutnya adalah penganjiran dan melubangi untuk
menentukan jarak tanam secara tepat. Setelah semua siap masuk ke tahap
penanaman,penanaman cokelat dapat dilakukan secara monokultur atau
ditanam di sela-sela tanaman utama yang lain.
Tahap pemeliharaan meliputi penyulaman, penyiangan atau pengedalian gulma,
pemupukan dan pemangkasan. Pada prinsipnya penyulaman tanaman cokelat
dapat dilakukan sampai tanaman tersebut berusia 10 tahun, sebab umur
bongkar tanaman cokelat adalah 25 tahun. Kemudian dilakukan penyiangan
atau pengendalian gulma untuk mencegah persaingan dalam penyerapan air
dan unsur hara,hama dan penyakit yang ada,gangguan terhadap tanaman
cokelat, dan terjadinya kesulitan dalam pemeliharaan dan panen. Pemupukan
cokelat sendiri berdasarkan dari analisis tanah dan analisis daun, pemupukan
dapat dilakukan pada tanaman sebelum produksi dan sesudah produksi dengan
pupuk organik maupun pupuk. Terakhir yaitu pemangkasan, pemangkasan baik
dilakukan pada tanaman cokelat itu sendiri maupun pada tanaman atau pohon
pelindungnya.
Jenis hama dan penyakit yang sering menyerang tanaman cokelat diantaranya
Penggerek Cabang, Kepik Penghisap, Penggerek Buah Cokelat, Kutu Putih, Ulat
Kantong, dan Topoxera Aurenteli Bayer. Hama-hama tanaman cokelat tersebut
dapat dibasmi dengan menyemprotkan obat insect di sekitar tanaman cokelat.

CV. ULFA CONSULTANT

| 43

Laporan Akhir

Selain itu penyakit yang menyerang tanaman cokelat antara lain penyakit busuk
buah hitam dan kanker batang, penyakit buah busuk buah diplodia, penyakit
vascular steak dieback, penyakit bercak daun, mati ranting dan busuk buah.
Namun jika dirawat dan dipelihara secara teratur hama dan penyakit akan
jarang timbul.
Cara pemanenan buah tanaman cokelat adalah memetik buah cokelat yang
matang atau masak dari pohon, kemudian memecah buah tersebut dan
mengambil biji-bijinya yang basah. Pemanenan dilakukan setiap 7 hari atau 14
hari sekali dengan menggunakan pisau atau benda yang tajam. Setelah biji-biji
cokelat yang basah sudah terkumpul dilakukan pemeraman (fermentasi) dalam
kotak atau tempat yang besar. Setelah selesai pemeraman kemudian dilakukan
pencucian biji cokelat untuk memperoleh biji yang berkualitas baik. Langkah
selanjutnya adalah pengeringan, model pengeringan dapat dilakukan degan
sinar matahari maupun pengeringan buatan. Selesai pengeringan biji cokelat
dibersihkan dari kotoran kemudian dimasukkan ke dalam karung goni untuk
dikemas untuk diproduksi dalam bentuk makanan atau lain sebagainya.
2.7. BUDIDAYA CABAI
Cabai atau cabai merah atau chili adalah buah dan tumbuhan anggota genus
Capsicum. Buahnya dapat digolongkan sebagai sayuran maupun bumbu,
tergantung bagaimana digunakan. Sebagai bumbu, buah cabai yang pedas
sangat populer di Asia Tenggara sebagai penguat rasa makanan. Bagi seni
masakan Padang, cabai bahkan dianggap sebagai "bahan makanan pokok" ke
sepuluh (alih-alih sembilan). Sangat sulit bagi masakan Padang dibuat tanpa
cabai.
Cabai merah Besar (Capsicum annuum L.) merupakan salah satu jenis sayuran
yang memilki nilai ekonomi yang tinggi. Cabai mengandung berbagai macam
senyawa yang berguna bagi kesehatan manusia. Sun et al. (2007) melaporkan
cabai mengandung antioksidan yang berfungsi untuk menjaga tubuh dari
serangan radikal bebas. Kandungan terbesar antioksidan ini adalah pada cabai

CV. ULFA CONSULTANT

| 44

Laporan Akhir

hijau. Cabai juga mengandung Lasparaginase dan Capsaicin yang berperan


sebagai zat antikanker (Kilham 2006; Bano & Sivaramakrishnan 1980).
Cabai (Capsicum annum L) merupakan salah satu komoditas sayuran yang
banyak dibudidayakan oleh petani di Indonesia karena memiliki harga jual yang
tinggi dan memiliki beberapa manfaat kesehatan yang salah satunya adalah zat
capsaicin yang berfungsi dalam mengendalikan penyakit kanker. Selain itu
kandungan vitamin C yang cukup tinggi pada cabai dapat memenuhi kebutuhan
harian setiap orang, namun harus dikonsumsi secukupnya untuk menghindari
nyeri lambung.
Cabai atau lombok termasuk dalam suku terong-terongan (Solanaceae) dan
merupakan tanaman yang mudah ditanam di dataran rendah ataupun di
dataran tinggi. Tanaman cabai banyak mengandung vitamin A dan vitamin C
serta mengandung minyak atsiri capsaicin, yang menyebabkan rasa pedas dan
memberikan kehangatan panas bila digunakan untuk rempah-rempah (bumbu
dapur). Cabai dapat ditanam dengan mudah sehingga bisa dipakai untuk
kebutuhan sehari-hari tanpa harus membelinya di pasar.
Tanaman cabai cocok ditanam pada tanah yang kaya humus, gembur dan
sarang, serta tidak tergenang air; pH tanah yang ideal sekitar 5-6. Waktu tanam
yang baik untuk lahan kering adalah pada akhir musim hujan (Maret-April).
Untuk memperoleh harga cabai yang tinggi, bisa juga dilakukan pada bulan
Oktober dan panen pada bulan Desember, walaupun ada risiko kegagalan.
Tanaman cabai diperbanyak melalui biji yang ditanam dari tanaman yang sehat
serta bebas dari hama dan penyakit. Buah cabai yang telah diseleksi untuk bibit
dijemur hingga kering. Kalau panasnya cukup dalam lima hari telah kering
kemudian baru diambil bijinya: Untuk areal satu hektar dibutuhkan sekitar 2-3
kg buah cabai (300-500 g biji).
Salah satu kendala utama dalam sistem produksi cabai di Indonesia adalah
adanya serangan lalat buah pada buah cabai. Hama ini sering menyebabkan
gagal panen. Laporan Departemen Pertanian RI tahun 2006 menunjukkan

CV. ULFA CONSULTANT

| 45

Laporan Akhir

bahwa kerusakan pada tanaman cabai di Indonesia dapat mencapai 35%. Buah
cabai yang terserang sering tampak sehat dan utuh dari luar tetapi bila dilihat di
dalamnya membusuk dan mengandung larva lalat. Penyebabnya terutama
adalah lalat buah Bactrocera carambolae. Karena gejala awalnya yang tak
tampak jelas, sementara hama ini sebarannya masih terbatas di Indonesia, lalat
buah menjadi hama karantina yang ditakuti sehingga dapat menjadi
penghambat ekspor buah-buahan maupun pada produksi cabai.
Selain lalat buah, Kutu daun Myzus persicae (Hemiptera: Aphididae) merupakan
salah satu hama penting pada budidaya cabai karena dapat menyebabkan
kerusakan hingga 80%. Upaya pengendaliannya dapat menggunakan insektida
nabati ekstrak Tephrosia vogelii dan Alpinia galanga.
Pengendalian serangan lalat buah dilakukan dengan pembrongsongan
(kondomisasi) yang dapat mencegah serangan lalat buah. Akan tetapi, cara ini
tidak praktis untuk dilakukan pada tanaman cabai dalam areal yang luas.
Sementara penggunaan insektisida selain mencemari lingkungan juga sangat
berbahaya bagi konsumen buah. Oleh karena itu, diperlukan cara pengendalian
yang ramah lingkungan dan cocok untuk diterapkan di areal luas seperti di
lahan sentral produksi cabai. Upaya pengendalian lalat buah pada tanaman
cabai, khususnya cabai merah, adalah penggunaan insektisida sintetik karena
dianggap praktis, mudah didapat, dan menunjukkan efek yang cepat. Selain
insektisida sintetik, insektisida nabati seperti kacang babi Tephrosia vogelii,
jeruk purut Citrus hystrix, serai wangi Cymbopogon citratus efektif sebagai
penolak lalat buah.
2.8. BUDIDAYA PADI
Padi yang termasuk genus Oryza sativa L terdiri dari sekitar 25 spesies yang
tersebar di daerah tropis dan sub tropis seperti Asia, Afrika, Amerika, dan
Australia. Menurut Dinas Pertanian dan Perhutanan, di Indonesia pada mulanya
padi ditanam di daerah tanah kering dengan sistem ladang, akhirnya
masyarakat berusaha untuk meningkatkan hasil usahanya dengan cara mengairi

CV. ULFA CONSULTANT

| 46

Laporan Akhir

daerah yang memiliki curah hujan rendah. Teknik bercocok tanam yang baik
dapat mempengaruhi produksi padi atau gabah yang dihasilkan. Pertanian
organik dapat dilakukan dengan cara tidak menggunakan benih atau bibit hasil
rekayasa

genetika,

menghindari

penggunaan

pestisida

kimia

sintetis,

menghindari zat pengatur tumbuh dan pupuk kimia sintetis (Departemen


Pertanian 2007).
Produksi padi organik sampai saat ini masih belum mampu memenuhi
permintaan pasar disebabkan semakin meningkatnya kesadaran masyarakat
akan pentingnya kesehatan, sementara pertumbuhan produksi padi organik
yang masih lebih lambat dibandingkan pertanian anorganik, sehingga banyak
permintaan terhadap beras organik, namun persediaannya masih sedikit di
pasaran. (Widodo 2008). Pada penelitian mengenai padi organik di Desa
Purwasari, Bogor, setelah beberapa tahun menerapkan pertanian organik
dengan pembuatan pupuk organic secara mandiri oleh petani menghasilkan
lahan yang subur kembali, tetapi hasil produksi padi organik setempat masih
lebih rendah dibandingkan hasil produksi padi anorganik (Poetryani 2011).
Tahapan budidaya pertanian organik sebagian besar hampir sama dengan
budidaya pertanian anorganik, yaitu mulai dari persemaian, persiapan dan
pengolahan lahan, penanaman, pemeliharaan, dan pemanenan. Hal yang
membedakan pertanian organik dan anorganik adalah input yang digunakan,
seperti pupuk dan pestisida. Pertanian organik menggunakan input pupuk
organik yang terdiri atas campuran pupuk kandang dengan kotoran ayam,
sedangkan untuk membasmi hama dapat menggunakan biopestisida yang
berasal dari campuran ekstrak 1 kg daun mimba dengan ekstrak 1 kg daun
nangka belanda yang dilarutkan dalam 10 liter air (Priadi et al. 2007).
Berdasarkan penelitian yang dilakukan Priadi et al. (2007), jumlah biji yang
dihasilkan padi non organik lebih banyak dibandingkan padi organik, akan
tetapi pada umur masak fisiologis, padi organik masih mengandung biji
berwarna kuning kehijauan lebih banyak yaitu 17.6 persen, sedangkan pada biji

CV. ULFA CONSULTANT

| 47

Laporan Akhir

padi non organik sebanyak 15.2 persen, sehingga masih dimungkinkan


tambahan hasil panen padi organik.
2.9. PENGGILINGAN GABAH
Biji-bijian, sebagai salah satu hasil dari tanaman pangan, adalah kelompok
bahan yang sangat penting sebagai sumber bahan pangan dan juga bahan
pakan. Kandungan pati yang tinggi pada biji-bijian menjadi sumber energi
utama, selain juga kandungan protein dan lemaknya. Beberapa bahan pangan
penting yang termasuk ke dalam kelompok biji-bijian adalah padi, jagung,
kedelai, dan kacang tanah. Biji-bijian dengan kandungan pati yang tinggi
biasanya dikonsumsi sebagai bahan pangan pokok (seperti beras dan jagung),
sedangkan biji-bijian dengan kandungan protein dan lemak yang tinggi biasanya
dikonsumsi sebagai bahan pangan pelengkap (seperti kedelai dan kacang
tanah).
Biji-bijian adalah bahan pangan yang mempunyai daya tahan tinggi karena tidak
mudah rusak saat diangkut dan tahan lama bila disimpan dengan cara yang
benar, dan sebelumnya diolah dengan cara yang benar pula. Namun demikian
kegagalan dalam penggunaan teknologi pascapanen yang baik dapat
menyebabkan terjadinya susut mutu dan susut bobot dalam waktu yang singkat.
Sedikitnya ada tiga faktor yang dapat menimbulkan susut pada biji-bijian, baik
susut mutu maupun susut bobot, yaitu faktor fisik, faktor biologis, dan faktor
fisiologis. Susut yang disebabkan oleh faktor fisik dapat terjadi selama kegiatan
panen, perontokan, pengeringan, dan pengangkutan. Contoh-contoh terjadinya
susut pada masing-masing kegiatan antara lain:
1. Selama waktu panen, susut dapat terjadi karena ada biji-bijian yang rontok
di lahan akibat cara panen yang tidak benar atau akibat penundaan waktu
panen. Penundaan panen juga dapat menyebabkan keretakan pada bijibijian sehingga akan mudah rusak pada proses pengolahannya.

CV. ULFA CONSULTANT

| 48

Laporan Akhir

2. Selama perontokan, susut dapat terjadi karena adanya biji-bijian yang


tertinggal pada malai, cangkang, atau tongkol. juga kerusakan mekanis yang
disebabkan oleh peralatan atau mesin yang digunakan
3. Proses pengeringan yang tidak sempurna juga dapat menimbulkan susut
selama proses perontokan atau penggilingan. Perontokan yang dilakukan
segera setelah pengeringan juga beresiko memperbesar persentase
kerusakan

mekanis.

Kerusakan

mekanis

selama

perontokan

atau

penggilingan juga dapat disebabkan oleh pengeringan yang terlalu cepat.


Khusus untuk negara-negara Asean, pengeringan seringkali dilakukan
dengan cara penjemuran yang dapat menimbulkan susut akibat akibat
tercecernya biji-bijian atau dimakan oleh ayam dan burung.
4. Selama dalam pengangkutan atau penyimpanan, susut dapat terjadi akibat
biji-bijian tercecer bila tidak dikemas dengan cara yang benar.
Susut yang terjadi karena faktor biologis biasanya disebabkan oleh serangan
hama dan jamur yang merupakan masalah utama dalam penanganan
pascapanen biji-bijian. Pada jagung, serangan hama bahkan dapat berlangsung
selagi biji-bijian masih di lahan. Pada keadaan tertentu, tikus dapat menjadi
hama yang sangat merugikan dalam penyimpanan biji-bijian. Tikus bukan
hanya memakan biji-bijian, tetapi kotorannya juga akan mempengaruhi kualitas
biji-bijian yang disimpan secara keseluruhan. Beberapa jenis tikus bahkan dapat
menjadi perantara masuknya mikroba patogen ke dalam biji-bijian yang
disimpan.
Susut pada produk biji-bijian yang disebabkan oleh faktor fisiologis seperti
peningkatan

aktifitas

metabolisme

akibat

respirasi

sangat

kecil

bila

dibandingkan dengan produk lain seperti buah dan sayuran. Namun hal ini
hanya akan terjadi bila biji-bijian telah menjalani proses pengeringan dengan
benar, dan disimpan dengan baik. Bila biji-bijian tidak dikeringkan dengan
benar (kadar airnya masih tinggi), atau disimpan pada tempat yang hangat dan
lembab, transpirasi uap air oleh biji-bijian yang disimpan meningkat sehingga
kelembaban udara dalam ruang penyimpanan juga meningkat. Hal yang

CV. ULFA CONSULTANT

| 49

Laporan Akhir

demikian dapat menciptakan lingkungan yang cocok bagi pertumbuhan


mikroorganisme perusak biji-bijian.
Beras merupakan bahan pangan yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan
masyarakat Indonesia, baik di kota maupun di pedesaan. Dengan konsumsi
beras yang masih sangat tinggi, yaitu sekitar 130 kg/kapita per tahun, maka
beras yang harus disediakan setiap tahunnya dalam suatu desa ekologi dapat
diperhitungkan berdasarkan jumlah penduduk desa tersebut. Kegagalan dalam
memenuhi kebutuhan beras secara mandiri, berarti pengaliran sumberdaya
ekonomi keluar desa karenan harus membeli beras dari luar desa.
Selain di tingkat on-farm, penanganan pascapanen padi juga perlu diperhatikan
dengan baik. Pemanenan, perontokan, penjemuran, dan penggilingan gabah
harus dilakukan dengan cara dan teknologi yang tepat, untuk menekan susut
mutu dan susut jumlah. Penggilingan gabah mempunyai peranan yang sangat
vital dalam mengkonversi padi menjadi beras yang siap diolah untuk
dikonsumsi maupun untuk disimpan sebagai cadangan. Kapasitas giling dari
seluruh penggilingan gabah yang ada di suatu desa sebaiknya mencukupi baik
dari segi produksi maupun penanganan pascapanennya. Dengan demikian,
usaha penggilingan gabah harus dapat menjamin kelangsungannya, agar usaha
pemenuhan kebutuhan akan beras dapat dilakukan secara optimal.
Usaha jasa penggilingan gabah umumnya tidak berjalan penuh sepanjang tahun
atau bersifat musiman, sebab gabah tidak tersedia sepanjang tahun. Kegiatan
usaha jasa penggilingan gabah berjalan hanya pada musim panen dan beberapa
bulan setelahnya, tergantung pada besarnya hasil panen di wilayah sekitar
penggilingan gabah berada. Oleh karena itu, hari kerja suatu penggilingan gabah
dalam setahun ditentukan oleh volume hasil dan frekuensi panen di wilayah
sekitarnya. Pada masa-masa di luar musim panen, biasanya pemilik dan pekerja
usaha jasa penggilingan gabah akan mengisi waktu mereka dengan jenis
kegiatan lainnya seperti bertani dan berdagang. Oleh karena itu, banyak di
antara pemilik penggilingan gabah juga berprofesi sebagai pedagang beras
untuk mengisi kekosongan kegiatan penggilingan gabah, bila mereka

CV. ULFA CONSULTANT

| 50

Laporan Akhir

mempunyai modal yang cukup untuk itu. Hal ini tidak menjadi masalah dalam
pengembangan desa ekologi.
Skala usaha industri jasa penggilingan gabah ditentukan oleh besar kecilnya
kapasitas giling terpasang yang dimiliki suatu penggilingan gabah. Suatu
penggilingan gabah digolongkan sebagai penggilingan gabah berskala kecil bila
kapasitas penggilingannya tidak lebih dari 1500 kg beras per jam (Departemen
Pertanian, 2001). Menurut data tahun 1990-1997, yang dirilis oleh Departemen
Pertanian RI (1998), lebih dari 50% penggilingan gabah yang ada di Indonesia
tergolong dalam penggilingan gabah dengan skala kecil dan lebih dari 36%
adalah rice milling unit, yang dari segi kapasitas juga termasuk penggilingan
gabah kecil. Dari sekitar 82 ribu unit industri jasa penggilingan gabah berskala
kecil ini, setiap tahunnya dihasilkan lebih dari 24 juta ton beras atau sekitar
95% dari kapasitas giling seluruh penggilingan gabah di Indonesia.
Secara umum, mesin-mesin yang digunakan dalam usaha industri jasa
penggilingan gabah adalah mesin pemecah kulit/sekam, (huller atau husker),
mesin pemisah gabah dan beras pecah kulit (brown rice separator), mesin
penyosoh atau mesin pemutih (polisher), mesin pengayak bertingkat (sifter),
mesin atau alat bantu pengemasan (timbangan dan penjahit karung). Bila
ditinjau dari kapasitasnya, mesin-mesin penggiling padi dapat dibagi menjadi
dua jenis yaitu rice milling unit (RMU) dan rice milling plant (RMP). Perbedaan
yang mendasar antara keduanya adalah pada ukuran, kapasitas dan aliran
bahan dalam proses penggilingan yang dilakukan. Penggilingan gabah yang
lengkap kadangkala dilengkapi dengan pembersih gabah sebelum masuk mesin
pemecah kulit, dan pengumpul dedak sebagai hasil sampingan dari proses
penyosohan.
Saat ini ketersediaan penggilingan gabah di pedesaan cukup memadai terutama
di pulau Jawa. Hal ini dapat dilihat dari jumlah penggilingan gabah yang ada
dibandingkan dengan tingkat produksi padi di daerah tersebut. Bahkan
belakangan ini muncul usaha penggilingan gabah bergerak yang biasa disebut
grandong di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur. Usaha ini muncul dengan

CV. ULFA CONSULTANT

| 51

Laporan Akhir

adanya pemikiran untuk menarik petani menggiling padi tanpa harus


memikirkan pengangkutan hasilnya. Mesin penggilingan yang digunakan
biasanya berupa RMU yang dimodifikasi dengan mobil pengangkut sehingga
dapat dibawa keliling ke tempat petani menyimpan gabahnya. Keberadaan
grandong ini secara langsung mengancam kelangsungan usaha penggilingan
gabah statis/tidak bergerak karena bagaimanapun juga petani tentu akan lebih
memilih penggilingan gabah yang memudahkan mereka. Dalam kaitan dengan
pemenuhan kebutuhan bahan pangan beras dalam suatu desa ekologi,
sebaiknya usaha penggilingan gabah ini, apaun jenisnya, dimiliki oleh penduduk
desa setempat. Perlu juga dikaji mengenai peluang usaha jasa penggilingan
gabah dalam bentuk yang lebih modern yang melakukan pengolahan padi
secara terpadu. Sebagai contoh adalah usaha yang memadukan antara proses
penggilingan gabah, hingga menjadi beras berkualitas super yang juga
dikombinasikan dengan pemberian bahan aditif untuk meningkatkan nilai gizi
beras, sekaligus menangani aspek pasca produksi dan pemasarannya.
Karena usaha jasa penggilingan gabah tidak terlalu rumit untuk dijalankan,
maka risiko yang ada juga relatif kecil dan mudah ditanggulangi. Risiko terbesar
adalah sedikitnya pengguna atau rendahnya produktivitas padi per hektar
sehingga kapasitas giling terpasang tidak terpenuhi karena volume gabah yang
digiling setiap harinya kecil dan jumlah hari operasional penggilingan gabah
juga kecil. Risiko lainnya adalah kerusakan mesin-mesin penggilingan gabah
sehingga menyebabkan penurunan kapasitas giling dan mutu hasil gilingan.
Selain itu kenaikan biaya operasional juga dapat mempengaruhi kelangsungan
usaha jasa penggilingan gabah. Variabel biaya terbesar dalam operasional usaha
jasa penggilingan gabah adalah biaya BBM dan penggantian rubber roll.
Risiko kekurangan volume giling sehingga penggilingan gabah beroperasi di
bawah kapasitas gilingnya dapat diatasi dengan cara mempelajari keadaan
sekelilingnya yang berkaitan, yaitu produktivitas lahan, musim panen dalam
satu tahun, selang waktu panen dalam satu desa/daerah kawasan sekitar
penggilingan gabah, kebiasaan petani dalam menangani hasil panennya, dan

CV. ULFA CONSULTANT

| 52

Laporan Akhir

lain sebagainya. Bila hal-hal seperti di atas diamati dengan seksama, seharusnya
volume giling minimal sudah dapat diperkirakan, sehingga peralatan
penggilingan gabah yang disediakan sudah disesuaikan sejak awal. Risiko
kerusakan mesin-mesin penggilingan gabah dapat diperkecil dengan melakukan
perawatan dan pemeriksaan kondisi mesin-mesin tersebut secara berkala.
Penggantian suku cadang harus sesuai dengan umur pakai setiap suku cadang
tertentu, sehingga mesin-mesin dapat beroperasi secara optimal.
Usaha jasa penggilingan gabah memiliki berbagai variasi dalam pola usaha
maupun peralatan yang digunakan. Secara umum sesuai dengan kondisi di
lapangan, penggilingan gabah yang menggunakan mesin rice milling unit (RMU)
biasanya memiliki kapasitas kecil dan merupakan usaha jasa murni yang hanya
menerima gabah dari petani tanpa ada kerjasama dengan tengkulak atau
pedagang beras. Sedangkan penggilingan gabah besar biasanya menggunakan
fasilitas rice milling plant (RMP) yang memiliki kapasitas giling besar dan
menjalin kerjasama dengan tengkulak atau pedagang beras dalam menjalankan
usahanya. Namun demikian tidak tertutup kemungkinan penggilingan gabah
kecil menggunakan RMP berkapasitas kecil dengan jumlah mesin terbatas pada
satu atau dua set. Demikian juga dengan penggilingan gabah besar dapat
menggunakan beberapa buah mesin RMU dengan catatan kapasitas giling mesin
keseluruhan cukup besar. Hal ini dapat terjadi karena perkembangan teknologi
penggilingan gabah telah memungkinkan membuat RMU dengan kapasitas yang
relatif besar dan bentuk tetap kompak.
Peluang usaha jasa pada industri penggilingan gabah tergantung pada kondisi
lingkungan setempat. Lingkungan yang menunjang dalam hal ini adalah
ketersediaan penggilingan gabah masih berada di bawah jumlah yang
dibutuhkan, yang dapat diketahui dari jumlah produksi padi total dalam suatu
wilayah, dikaitkan dengan kapasitas total dari sejumlah penggilingan gabah
yang beroperasi di wilayah tersebut, dengan asumsi bahwa padi tidak dijual ke
luar wilayah dalam bentuk gabah. Selanjutnya dalam satu wilayah sejumlah
penggilingan gabah tidak dibenarkan berada pada lokasi yang berdekatan

CV. ULFA CONSULTANT

| 53

Laporan Akhir

sehingga tidak mampu menguasai areal minimum persawahan seperti telah


dipaparkan di atas.
Tinjauan Teknis Mesin-mesin Penggilingan gabah secara umum, mesin-mesin
yang digunakan dalam usaha industri jasa penggilingan gabah dapat
dikelompokkan sebagai berikut:

Mesin pemecah kulit/sekam atau pengupas kulit/sekam gabah kering


giling (huller atau husker)

Mesin pemisah gabah dan beras pecah kulit (brown rice separator)

Mesin penyosoh atau mesin pemutih (polisher)

Mesin pengayak bertingkat (sifter)

Mesin atau alat bantu pengemasan (timbangan dan penjahit karung)

Mesin pemecah kulit/sekam gabah kering giling berfungsi untuk memecahkan


dan melepaskan kulit gabah. Input bahan dari mesin ini adalah gabah kering
giling (GKG), yaitu gabah dengan kadar air sekitar 14% basis basah dan
outputnya berupa beras pecah kulit (BPK) yang berwarna putih kecoklatan
(kusam) atau disebut juga brown rice. Mesin pemecah kulit gabah yang banyak
digunakan dewasa ini adalah mesin tipe rubber roll yang prinsip kerjanya
memecah kulit gabah dengan cara memberikan tenaga tarik akibat kecepatan
putar yang berbeda dari dua silinder karet yang dipasang berhadapan.
Persentase gabah terkupas, beras patah dan beras menir tergantung pada
kerapatan dan kelenturan silinder karet ini. Silinder yang telah mengeras atau
yang terlalu rapat satu sama lain akan meningkatkan jumlah beras patah dan
beras menir, sedangkan jarak kedua silinder yang renggang akan menyebabkan
persentase gabah tidak terkupas meningkat. Biasanya gabah yang tidak
terkupas akan dipisahkan dari beras pecah kulit dan dimasukkan lagi ke dalam
pengumpan hingga semuanya terkupas. Pekerjaan ini dilakukan menggunakan
mesin lain yang disebut mesin pemisah BPK dan gabah, atau secaram umum
disebut pengayak.

CV. ULFA CONSULTANT

| 54

Laporan Akhir

Mesin pemecah kulit diperlihatkan pada Gambar 2.2, sedangkan Gambar 2.3
memperlihatkan aliran gabah dalam mesin tersebut. Gabah yang diumpankan
ke dalam mesin pemecah kulit biasanya tidak seluruhnya terkupas. Besar
kecilnya persentase gabah tidak terkupas ini tergantung pada penyetelan mesin.
Bagian yang tidak terkupas tersebut harus dipisahkan dari beras pecah kulit
untuk diumpankan kembali kedalam mesin pemecah kulit. Pemisahan ini
dilakukan dengan menggunakan mesin pemisah gabah dari beras pecah kulit,
yang dapat menyatu atau terpisah dengan mesin pemecah kulit.

Gambar 2.2. Mesin pemecah kulit gabah tipe rubber roll (Sumber : PT Agrindo)

CV. ULFA CONSULTANT

| 55

Laporan Akhir

Gambar 2.3. Aliran bahan pada mesin pemecah kulit gabah tipe rubber roll
(Sumber : PT Agrindo)
Selanjutnya beras pecah kulit mengalami proses penyosohan yang dilakukan
menggunakan mesin penyosoh atau disebut juga mesin pemutih. Hasil dari
proses penyosohan adalah beras putih yang siap dipasarkan atau dimasak.
Mesin penyosoh yang umum digunakan di Indonesia adalah mesin tipe friksi
jetpeller. Beras pecah kulit yang diumpankan ke dalam mesin ini didorong
memasuki silinder dengan permukaan dalam tidak rata dan pada bagian
dalamnya terdapat silinder lain yang lebih kecil dan mempunyai permukaan
luar yang tidak rata serta berlubang-lubang. Beras pecah kulit akan berdesakan
dan bergesekan dengan permukaan silinder yang tidak rata sehingga lapisan
kulit arinya (aleuron) yang berwarna kecoklatan terkikis. Kulit ari yang terkikis
ini menjadi serbuk dedak yang dapat menempel pada permukaan beras dan
juga permukaan dinding silinder, sehingga dapat menurunkan kapasitas
penyosohan. Oleh karena itu mesin penyosoh tipe jetpeller dilengkapi dengan
hembusan udara yang kuat dari dalam silinder kecil yang berlubang-lubang,
sehingga mendorong dan melepaskan serbuk dedak dari permukaan beras dan
dinding silinder untuk mendapatkan beras putih yang bersih dan menjaga

CV. ULFA CONSULTANT

| 56

Laporan Akhir

kapasitas giling tidak menurun. Selain itu hembusan udara ini juga berfungsi
untuk menjaga suhu beras tetap rendah selama proses penyosohan sehingga
penurunan mutu akibat perubahan kimia (menyebabkan cracking pada beras)
yang disebabkan oleh panas dapat dicegah. Gambar xx memperlihatkan mesin
penyosoh beras.

Gambar 2.4. Mesin penyosoh beras pecah kulit tipe friksi jetpeller (Sumber : PT
Agrindo)
Beras putih hasil proses penyosohan kemudian perlu dipisahkan menurut
kelompok mutunya yaitu beras utuh dan beras kepala sebagai mutu terbaik,
beras patah sebagai mutu kedua, dan beras menir sebagai mutu ketiga.
Pemisahan dilakukan menggunakan mesin pengayak bertingkat (sifter) atau
silinder pemisah (silinder separator). Ketiga macam mutu beras tadi akan
dicampurkan kembali dengan perbandingan tertentu untuk menentukan harga
jual sebelum beras dikemas bila akan dipasarkan. Pengemasan umumnya
menggunakan karung plastik berukuran 50 kg. Penimbangan dilakukan secara
manual, demikian pula penutupan karung, dapat dilakukan secara manual baik
dengan atau pun tanpa bantuan alat penjahit portabel. Gambar xx
memperlihatkan cara kerja mesin pengayak beras dengan saringan bertingkat
beserta hasil pemisahannya.

CV. ULFA CONSULTANT

| 57

Laporan Akhir

Gambar 2.5. Mesin pengayak beras dengan saringan bertingkat dan hasil proses
pemisahannya (Sumber : PT Agrindo)
Bila ditinjau dari konstruksinya, mesin-mesin penggiling padi dapat dibagi
menjadi dua jenis yaitu rice milling unit (RMU) dan rice milling plant (RMP).
Perbedaan yang mendasar antara keduanya adalah pada ukuran, kapasitas dan
aliran bahan dalam proses penggilingan yang dilakukan. Penggilingan gabah
yang lengkap kadangkala dilengkapi dengan pembersih gabah sebelum masuk
mesin pemecah kulit, dan pengumpul dedak sebagai hasil sampingan dari
proses penyosohan.
Rice Milling Unit
Rice milling unit (RMU) merupakan jenis mesin penggilingan gabah generasi
baru yang kompak dan mudah dioperasikan, dimana proses pengolahan gabah
menjadi beras dapat dilakukan dalam satu kali proses (one pass process). RMU
rata-rata mempunyai kapasitas giling kecil yaitu antara 0.2 hingga 1.0 ton/jam,
walau mungkin sudah ada yang lebih besar lagi. Mesin ini bila dilihat fisiknya
menyerupai mesin tunggal dengan fungsi banyak, namun sesungguhnya
memang terdiri dari beberapa mesin yang disatukan dalam rancangan yang
kompak dan bekerja secara harmoni dengan tenaga penggerak tunggal. Di

CV. ULFA CONSULTANT

| 58

Laporan Akhir

dalam RMU sesungguhnya terdapat bagian mesin yang berfungsi memecah


sekam atau mengupas gabah, bagian mesin yang berfungsi memisahkan BPK
dan gabah dari sekam lalu membuang sekamnya, bagian mesin yang berfungsi
mengeluarkan gabah yang belum terkupas untuk dikembalikan ke pengumpan,
bagian mesin yang berfungsi menyosoh dan mengumpulkan dedak, dan bagian
mesin yang berfungsi melakukan pemutuan berdasarkan jenis fisik beras (beras
utuh, beras kepala, beras patah, dan beras menir). Kesemua fungsi tersebut
dikemas dalam satu mesin yang kompak dan padat, sehingga praktis dan mudah
digunakan. Salah satu bentuk RMU diperlihatkan dalam Gambar 5, sedangkan
skema penanganan bahan dalam penggilingan gabah yang menggunakan RMU
diperlihatkan dalam Gambar 2.5a.

Gambar 2.5a. Bentuk RMU (rice milling unit) yang kompak

CV. ULFA CONSULTANT

| 59

Laporan Akhir

Gambar 2.6. Alur perlakuan dalam proses penggilingan gabah/beras


menggunakan rice milling unit
Rice Milling Plant
Pada prinsipnya, RMU dan RMP (Rice Milling Plant) adalah dua nama yang sama
bila ditinjau dari segi fungsi, yaitu mesin-mesin penggilingan gabah yang
berfungsi mengkonversi gabah kering menjadi beras putih yang siap untuk
dikonsumsi. Bila RMU merupakan satu mesin yang kompak dengan banyak
fungsi, maka, RMP merupakan jenis mesin penggilingan gabah yang terdiri dari
beberapa unit mesin yang terpisah satu sama lain untuk masing-masing
fungsinya dalam proses penggilingan beras. Karena terpisah, unit-unit pada
RMP dapat memiliki kapasitas yang berbeda, sehingga waktu operasional tiap
unit tidak sama untuk jumlah padi yang sama. Hal ini bukan merupakan
masalah, hanya memerlukan penjadwalan yang lebih baik untuk operasional
dan perawatan unit-unit yang terpisah tersebut. Namun demikian aliran bahan

CV. ULFA CONSULTANT

| 60

Laporan Akhir

dapat dijalankan secara otomatis bila mesin-mesin dari RMP merupakan satu
set mesin yang sama, dari industri manufaktur yang sama.

Gambar 2.7. Rangkaian mesin-mesin pengolahan gabah yang lengkap (Sumber :


PT Agrindo)
Perbedaan lain yang lebih penting pada RMP dibandingkan dengan RMU
terletak pada kapasitas gilingnya. RMP biasanya memiliki kapasitas giling yang
lebih besar daripada RMU yaitu antara 1.0 hingga 5.0 ton/jam. Perbedaan
kapasitas giling ini menjadi penting sebab akan meningkatkan efisiensi
penggunaan mesin-mesin penggiling. Untuk menggiling padi dengan jumlah dan
lama waktu giling yang sama, akan dibutuhkan jumlah mesin berkapasitas giling
kecil yang lebih banyak dibandingkan dengan mesin berkapasitas giling besar.
Pada umumnya, bila faktor-faktor lainnya sama, lebih murah membeli sebuah
mesin berkapasitas giling besar dibanding jika membeli sejumlah mesin dengan
kapasitas giling yang kecil, baik ditinjau dari segi biaya pembelian maupun
perawatan. Akan tetapi penggunaan mesin dengan kapasitas giling besar juga
tidak akan efisien bila padi yang akan digiling tidak tersedia dalam jumlah yang
mencukupi. Dengan demikian pemilihan kapasitas mesin giling harus
disesuaikan dengan jumlah padi yang akan digiling dalam waktu tertentu, agar
mesin penggilingan dapat beroperasi optimal dan ongkos giling per kg beras

CV. ULFA CONSULTANT

| 61

Laporan Akhir

dapat ditekan. Rangkaian mesin-mesin pengolahan gabah yang lengkap (RMP)


dan diagram alir pengolahan gabah menjadi beras diperlihatkan dalam Gambar
7, sedangkan alur perlakuan dalam proses penggilingan gabah/beras pada rice
milling plant diperlihatkan dalam Gambar xx.

Gambar 2.8. Alur perlakuan dalam proses penggilingan gabah/beras pada rice
milling plant

CV. ULFA CONSULTANT

| 62

Laporan Akhir

Proses Pengolahan Gabah Menjadi Beras


Gabah dipanen pada tingkat kadar air sekitar 22% sampai 25% basis basah.
Gabah dengan kadar air demikian tidak dapat langsung digiling karena kulitnya
masih cukup basah sehingga sukar pecah dan terkupas. Oleh karena itu gabah
perlu dikeringkan hingga kadar airnya berkisar 14% basis basah, yang biasanya
dilakukan melalui proses penjemuran (Gambar 2.9a). Pengeringan juga dapat
dilakukan menggunakan berbagai tipe alat pengering mekanis yang biasanya
dioperasikan oleh penggilingan gabah berskala besar (Gambar 2.9).

(a)

(b)

Gambar 2.9. Pengeringan gabah dengan a) penjemuran dan b) menggunakan


mesin pengering
Sebelum dilakukan penjemuran, gabah harus dipisahkan dari malainya dengan
cara perontokan, agar penjemuran dapat berlangsung lebih singkat dan dapat
menghemat tempat penjemuran. Perontokan biasanya dilakukan dengan cara
manual, yang disebut penggebotan karena gabah bersama malainya digebot
(dipukulkan) pada sebuah papan bercelah sehingga butir-butir gabah terlepas
dari malainya (Gambar 2.10a). Cara yang lebih baik adalah menggunakan alat
perontok semi-mekanis (pedal thresher) atau pun mesin perontok mekanis
(power thresher) bila tersedia (Gambar 2.10b). Penggunaan mesin perontok

CV. ULFA CONSULTANT

| 63

Laporan Akhir

mekanis kapasitas perontokan dapat ditingkatkan hingga mendekati satu ton


GKP per jam, selain juga mengurangi susut perontokan yang umumnya tinggi
pada perontokan cara gebotan (5-8%).

(a)

(b)

Gambar 2.10. Perontokan padi menggunakan: a) alat gebotandan b) mesin


perontok mekanis
Sesudah dirontokkan gabah kemudian dijemur di lamporan. Lamporan adalah
suatu lantai semen yang dibuat agak tinggi di bagian tengahnya dengan saluran
air diantaranya untuk mencegah berkumpulnya air hujan. Praktek penjemuran
yang baik adalah dengan menggunakan alas tikar atau plastik/terpal pada lantai
sehingga gabah pada lapisan dasar tidak terkena panas yang berlebihan akibat
pemanasan lantai semen, selain memudah untuk ditutupi dan diangkut ke
gudang dengan cepat bila sewaktu-waktu turun hujan selama penjemuran.
Gabah hasil pengeringan dengan kadar air sekitar 14% basis basah disebut
gabah kering giling (GKG) karena sudah dapat menjalani proses penggilingan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 64

Laporan Akhir

Sebelum digiling, gabah biasanya dibersihkan dari segala kotoran seperti


jerami, kayu, pecahan batu, logam dan sebagainya. Kotoran-kotoran lunak
seperti jerami akan mengurangi kapasitas giling, sedangkan kotoran-kotoran
keras seperti batu akan merusak mesin penggiling. Penggilingan gabah dimulai
dengan

proses

pemecahan

dan

pengupasan

kulit/sekam,

dilanjutkan

penyosohan beras pecah kulit (BPK) dan diakhiri dengan pemutuan (grading),
sebelum dikemas dan dijual. Alur perlakuan yang dikenakan terhadap gabah
kering panen dalam proses penggilingan gabah/beras diperlihatkan dalam
Gambar 6 dan Gambar 8, dengan perbedaan kecil yang terletak pada jenis mesin
penggilingan gabah yang digunakan.
2.10. ANALISIS EKONOMI
Analisis kelayakan usaha ditinjau dari aspek ekonomi dan keuangan adalah
dengan memperlihatkan jumlah dana yang dibutuhkan untuk membangun dan
mengoperasikan usaha. Dibutuhkan modal tetap untuk investasi tempat dan
teknologi usaha dan modal kerja untuk mengoperasikan teknologi tersebut.
Langkah selanjutnya adalah melakukan analisis biaya-biaya untuk menentukan
pendapatan yang diharapkan dan melakukan analisis kelayakan usaha dengan
menentukan net present value (NPV), internal rate return (IRR), payback period
(PBP) dan jangka waktu balik modal atau titik impas (break even point/BEP).
Analisis Biaya Manfaat
Tujuan dari analisis biaya manfaat adalah untuk memilih kegiatan atau usaha
yang memberikan nilai tambah terhadap kebutuhan masyarakat luas, dengan
meningkatkan kemampuan untuk mengkonsumsi dan memberikan pandangan
yang lebih baik dari sebelumnya dalam menilai kegunaan suatu barang. Analisa
biaya manfaat memilih yang terbaik (lebih efisien) suatu kegiatan dari beberapa
alternatif yang ada (Hanley 1993). Tujuan analisis dalam analisis ini harus
disertai dengan definisi-definisi mengenai biaya dan manfaat. Secara sederhana
biaya adalah sesuatu yang membantu tujuan (Gittinger 1986). Biaya yang
umumnya dimasukkan dalam analisis usaha pertanian adalah biaya-biaya yang

CV. ULFA CONSULTANT

| 65

Laporan Akhir

langsung berpengaruh langsung terhadap suatu investasi, antara lain seperti


biaya investasi dan biaya operasional. Biaya investasi berupa pengeluaran
untuk bangunan, kendaraan operasional, pembelian mesin, peralatan dan biaya
untuk menggantikannya. Biaya operasional merupakan biaya yang dikeluarkan
untuk menjalankan kegiatan meliputi biaya bahan baku, upah tenaga kerja
langsung, pemeliharaan, serta pajak.
Dasar persetujuan atau penolakan suatu kegiatan yang dilaksanakan digunakan
kriteria investasi. Dasar penilain investasi adalah perbandingan antara jumlah
nilai yang akan diterima sebagai manfaat dari investasi tersebut dengan
manfaat-manfaat dalam situasi tanpa kegiatan. Nilai perbedaannya adalah
berupa tambahan manfaat bersih yang akan muncul dari investasi dengan
adanya kegiatan (Gittinger 1986).
Menurut Gittinger (1986) analisis biaya manfaat merupakan suatu analisis yang
ditujukan untuk melihat besarnya biaya yang dikeluarkan dan manfaat yang
akan diterima pada suatu kegiatan ekonomi. Analisis ini dapat membantu dalam
pengambilan keputusan mengenai pengalokasian sumberdaya yang langka.
Manfaat suatu program adalah nilai tambah hasil dari barang-barang ataupun
jasa dan biaya kegiatan adalah nilai tambah sumberdaya riil yang dimanfaatkan
oleh kegiatan tersebut. Secara sederhana suatu biaya diartikan sebagai segala
sesuatu yang mengurangi suatu tujuan sedangkan manfaat adalah segala
sesuatu membantu tujuan.
Biaya (Cost)
Biaya kegiatan adalah apa saja yang mengurangi persediaan barang-barang atau
jasa-jasa konsumsi baik secara langsung maupun tidak langsung sehubungan
dengan kegiatan tersebut. Biaya yang dimasukkan dalam perhitungan umumnya
biaya-biaya yang dapat dikuantifikasi. Biaya tersebut terdiri dari biaya investasi
dan biaya operasional. Biaya investasi adalah biaya yang umumnya dikeluarkan
pada awal kegiatan usaha dalam jumlah yang cukup besar. Biaya operasional

CV. ULFA CONSULTANT

| 66

Laporan Akhir

merupakan biaya yang dikeluarkan secara rutin dalam setiap tahun selama
umur usaha. Biaya operasional terdiri dari biaya tetap dan biaya variabel.
Menurut Boediono (2003) biaya mencakup suatu pengukuran nilai sumberdaya
yang harus dikorbankan sebagai akibat dari aktivitas yang bertujuan mencari
keuntungan. Berdasarkan volume kegiatan biaya dibedakan atas biaya tetap dan
biaya variabel. Biaya tetap (fixed cost) adalah banyaknya biaya yang dikeluarkan
dalam kegiatan produksi yang jumlah totalnya tetap pada volume kegaiatan
tertentu. Komponen biaya tetap meliputi sewa, peyusutan, pajak dan
sebagainya. Biaya jenis ini selamanya sama atau tidak berubah dalam
hubungannya dengan jumlah satuan yang diproduksi. Komponen biaya variabel
meliputi biaya-biaya sepeti bahan baku, tenaga kerja langsung dan sebagainya.
Jenis biaya ini jumlahnya bertambah sesuai dengan bertambahnya volume
produksi sehingga biaya-biaya persatuannya cenderung berubah pula.
Manfaat atau Penerimaan (Benefit)
Secara ekonomis, manfaat atau benefit diartikan sebagai hasil kali total kualitas
output dari suatu proses produksi dengan harga yang dibentuk di pasar yang
dinyatakan dalam satuan mata uang tertentu (Sukirno 2003). Menurut Gittinger
dalam Maryanto (2006) manfaat kegiatan dapat dibagi ke dalam tiga bagian
yaitu:
1. Direct benefit, dapat berupa kenaikan dalam output fisik atau kenaikan nilai
output yang disebabkan diantaranya oleh adanya perbaikan kualitas,
perubahan lokasi, perubahan dalam waktu penjualan, dan penurunan
kerugian, selain itu juga berupa penurunan biaya.
2. Indirect benefits atau secondary benefits suatu usaha adalah benefit yang
timbul atau dirasakan di luar kegiatan usaha karena adanya realisasi suatu
usaha.
3. Intangible benefits, yaitu manfaat yang sulit dinilai dengan uang, diantaranya
adalah seperti perbaikan hidup, perbaikan pemandangan karena adanya

CV. ULFA CONSULTANT

| 67

Laporan Akhir

suatu taman, perbaikan distribusi pendapatan, integrasi nasional, dan


pertahanan nasional.
Analisis Kelayakan Finansial
Analisis kelayakan finansial adalah suatu analisis yang membandingkan antara
biaya-biaya dengan manfaat (benefit) untuk menentukan apakah suatu usaha
akan menguntungkan selama umur usaha tersebut. Mengingat waktu
mempengaruhi nilai uang, maka untuk membandingkan nilai uang yang
berbeda waktu keluarannya dan penerimaannya perlu dilakukan penyamaan
nilai uang melalui pemotongan (discounting), metode ini disebut metode arus
tunai terpotong atau discount cash flow, menurut Gittinger (1986) diskonto
merupakan suatu teknik yang dapat menurunkan manfaat yang diperoleh di
masa yang akan datang dan arus biaya menjadi nilai biaya pada masa
sekarang.
Sehubungan dengan metode discounted cash flow, terdapat beberapa kriteria
penilaian suatu investasi yaitu:
Net Present Value (NPV) merupakan nilai sekarang dari arus tambahan
manfaat bagi pelaksanaan kegiatan usaha, dihitung berdasarkan tingkat
diskonto. NPV dari suatu usaha merupakan nilai bersih sekarang arus kas
tahunan setelah pajak dikurangi dengan pengeluaran awal. Suatu kegiatan
usaha dikatakan layak atau bermanfaat untuk dilaksanakan jika NPV kegiatan
usaha tersebut lebih besar atau sama dengan nol (NPV > 0). Jika nilai NPV sama
dengan nol, berarti usaha tidak untung tetapi juga tidak merugi (manfaat hanya
cukup untuk menutupi biaya yang dikeluarkan). Jika nilai NPV lebih kecil
daripada nol (NPV < 0 ), maka kegiatan usaha tersebut tidak dapat
menghasilkan senilai biaya yang dipergunakan hal tersebut menunjukkan
bahwa kegiatan usaha tersebut tidak layak untuk dijalankan. Oleh karena itu,
sumberdaya yang digunakan dalam kegiatan usaha tersebut sebaiknya
dialokasikan pada kegiatan lain yang lebih menguntungkan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 68

Laporan Akhir

Internal rate of return (IRR) merupakan tingkat suku bunga yang menjadikan
manfaat bersih sekarang sama dengan nol. Tingkat suku bunga tersebut
merupakan tingkat suku bunga maksimum yang dapat dibayar oleh kegiatan
usaha untuk sumber daya yang digunakan. Tujuan perhitungan IRR adalah
untuk mengetahui persentase keuntungan dari suatu usaha tiap tahunnya dan
menunjukkan kemampuan usaha dalam mengembalikan bunga pinjaman. Suatu
kegiatan usaha dikatakan layak jika nilai IRR yang diperoleh lebih besar dari
tingkat diskonto. Sedangkan jika nilai IRR yang diperoleh lebih kecil dari tingkat
diskonto, maka kegiatan usaha tersebut tidak layak untuk dilaksanakan.
Penerapan metode ini lebih sulit dilakukan dibandingkan dengan penerapan
metode NPV, karena dalam hal tertentu terdapat kemungkinan dihasilkannnya
nilai IRR yang lebih dari satu yang dapat membuat nilai NPV sama dengan nol.
Net Benefit Cost Ratio (Net B/C ratio) merupakan angka perbandingan nilai
sekarang arus manfaat dibagi dengan nilai sekarang arus biaya. Perhitungan ini
digunakan untuk melihat berapa kali lipat manfaat yang akan diperoleh dari
biaya yang dikeluarkan. Nilai Net B/C yang lebih kecil dari satu (Net B/C < 1),
menunjukkan bahwa manfaat yang akan diperoleh dari suatu kegiatan usaha
lebih kecil dibandingkan dengan biaya yang dikeluarkan. Usaha semacam ini
tidak layak untuk dilaksanakan. Sebaliknya jika nilai Net B/C lebih besar atau
sama dengan satu (Net B/C > 1) berarti kegiatan usaha tersebut layak untuk
dijalankan atau menguntungkan untuk diusahakan.
Payback Period (PBP) merupakan kriteria tambahan dalam analisis kelayakan
untuk melihat periode waktu yang diperlukan dalam melunasi seluruh
pengeluaran investasi. Masa pengembalian investasi diartikan sebagai waktu
yang dibutuhkan agar jumlah penerimaan sama dengan jumlah investasi atau
biaya.
Awal pelaksanaan kegiatan usaha, umumnya pendapatan yang diterima oleh
pelaksana masih menunjukkan nilai yang negatif, karena pada awal
pelaksanaan, biasanya dilakukan investasi yang memerlukan biaya yang cukup
besar. Maka, perlu dilakukan suatu analisis untuk melihat jangka waktu dalam

CV. ULFA CONSULTANT

| 69

Laporan Akhir

pelaksanaan usaha yang dapat menutupi nilai negatif pada awal kegiatan usaha
tersebut.
Cashflow adalah susunan arus manfaat bersih tambahan sebagai hasil
pengurangan arus biaya tambahan terhadap arus manfaat. Arus tersebut
menggambarkan keadaan dari tahun ke tahun selama jangka hidup dari suatu
proyek (Kuntjoro 2002).
Inflow atau arus penerimaan dimasukkan setiap komponen yang merupakan
pemasukan bagi perusahaan selama kegiatan berjalan. Komponen-komponen
yang termasuk dalam inflow terdiri atas; 1). Nilai produksi total. Ini berasal dari
produksi total yang dihasilkan dikalikan dengan harga per satuan produk
tersebut ke dalam komponen ini termasuk semua produksi baik yang dijual
maupun tidak dijual dan 2). Nilai Sisa (Salvage Value) adalah nilai dari barang
modal yang tidak habis terpakai. Pada akhir kegiatan sering terjadi masih ada
barang modal yang tidak habis terpakai, terhadap barang-barang tersebut harus
dinilai harganya pada saat kegiatan selesai. Penaksiran nilai tersebut dilakukan
pada saat menyusun

cashflow. Penentuan besarnya nilai sisa ditaksir

berdasarkan harga barang pada keadaan atau kondisi setelah kegiatan berakhir.
Outflow. Analisis finansial komponen outflow yang diperhitungkan dalam
cashflow terdiri atas biaya investasi, biaya tenaga kerja, pajak, dan lain-lain.
Biaya operasional yang terdiri atas biaya tetap dan biaya variabel juga sebagai
komponen outflow.

CV. ULFA CONSULTANT

| 70

Laporan Akhir

BAB III
METODOLOGI
3.1 Waktu dan Tempat Kegiatan
Kegiatan kajian in ini dilaksanakan selama 3 (tiga) bulan yaitu pada bulan Maret
Juni 2014 dengan lokasi kajian di Kabupaten Pinrang. Pengumpulan data primer di
Lapangan dan data sekunder dilakukan di Kab. Pinrang, kecuali desk study berupa
penelusuran literatur dan peta dasar dilakukan di Makassar. Analisis dan
pengolahan data serta interpretasinya dilakukan di Makassar.

3.2 Metode
Kegiatan kajian ini dilakukan dengan tahapan kegiatan sebagai berikut:
1. Survei database agribisnis;
2. Analisis kelayakan lokasi hasil survei
Tujuan dari analisis usaha ekonomi ini untuk mengetahui kebutuhan biaya dan
pendapatan yang akan diperoleh dari kegiatan usaha yang dikembangkan.
Secara sederhana biaya adalah sesuatu yang membantu tujuan. Biaya yang
umumnya dimasukkan dalam analisis usaha pertanian adalah biaya-biaya yang
langsung berpengaruh langsung terhadap suatu investasi, antara lain seperti
biaya investasi dan biaya operasional. Biaya investasi berupa untuk
pengeluaran untuk pembangunan tempat kegiatan, pembelian alat dan mesin
dan biaya untuk menggantikannya. Biaya operasional merupakan biaya yang
dikeluarkan untuk menjalankan kegiatan meliputi biaya bahan baku, upah
tenaga kerja langsung, pemeliharaan, dan pajak.

CV. ULFA CONSULTANT

| 71

Laporan Akhir

Analisis kelayakan ekonomi dilakukan dengan menghitung NPV (Net Present


Value), IRR (Internal Rate of Return) dan BEP (Break Event Point) serta PBP
(Payback Period). Metode NPV adalah metode yang dilakukan dengan cara
membandingkan nilai sekarang dari aliran kas masuk bersih atau laba bersih
dengan nilai sekarang dari biaya pengeluaran suatu investasi. Apabila NPV > 0
maka investasi usaha diterima. IRR adalah besarnya tingkat pengembalian
modal sendiri yang dipergunakan untuk menjalankan usaha. Jika IRR > bunga
bank = usaha layak diberi kredit bank dan jika IRR < bunga bank berarti usaha
tidak layak. Kemudian dilakukan analisis BEP yang merupakan suatu keadaan
dimana dalam suatu operasi perusahaan tidak untung maupun rugi atau impas
(penghasilan = total biaya).
Indikator ekonomi diukur dengan NPV (Net Present Value), BCR (Benefit-Cost
Ratio), dan IRR (Interest Rate Return) yang dihitung masing-masing dengan
rumus:
Net Present Value (NPV), dapat diketahui dengan menggunakan persamaan:
t n

NPV
t i

( Bt Ct )
.(1)
(1 i)t

Keterangan :
Bt = Manfaat penerimaan tiap tahun
Ct = Manfaat biaya yang dikeluarkan tiap tahun
t = Tahun kegiatan usaha (t = 1,2,...n)
i = Tingkat bunga yang berlaku
Kriteria NPV yaitu NPV > 0,

berarti

menguntungkan; NPV < 0,

berarti sampai dengan t tahun investasi usaha

tidak menguntungkan; NPV = 0,

usaha

yang

telah

dilaksanakan

berarti tambahan manfaat sama dengan

tambahan biaya yang dikeluarkan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 72

Laporan Akhir

Internal Rate of Returns (IRR), dapat dihitung dengan menggunakan


persamaan berikut.

( Bt Ct )
0 ..(2)
t
t 1 (1 i )

t n

IRR

Kriteria IRR yaitu IRR > Discount Rate berarti usaha layak dilaksanakan dan
IRR < Discount Rate berarti usaha tidak layak dilaksanakan.

NPV PB PC .......................................................................................................(1)
BCR PB / PC ........................................................................................................ (2)
n

n
Bt
Ct
dan
PC

t
t
t 0 (1 i )
t 0 (1 i ) .............................................................(3)

PB

Dimana: PB = Present Benefit, PC = Present Cost, B=benefit, C=biaya, n = umur


unit usaha, t = waktu, i = suku bunga berlaku.
Indikator ekonomi dapat menyajikan produktivitas lokasi dan juga kebutuhan
biaya produksi per site/lokasi.
Indikator teknis (technological endowment) diukur dengan melihat disain usaha
berupa:
-

Letak geografis lokasi usaha,

Teknologi proses dan fasilitas usaha,

Kapasitas produksi,

Denah atau tata letak instalasi, dan

Bangunan instalasi

Indikator ini akan disesuaikan dengan kondisi survei lapangan, termasuk


komponen yang akan dinilai dan dijadikan sebagai pembobot dalam evaluasi
potensi usaha.
1. Analisis Lingkungan Strategis

CV. ULFA CONSULTANT

| 73

Laporan Akhir

Analisis lingkungan strategis untuk usaha agribisnis pengolahan dikaji dari


faktor:
i.

Perubahan orientasi kegiatan agribisnis dari orientasi peningkatan


produksi kepada orientasi pasar;

ii.

Pengembangan

kegiatan

agribisnis

yang

menghasilkan

dan

memperdagangkan sarana produksi perikanan primer serta kegiatan


agribisnis yang mengolah hasil perikanan primer dan perdagangannya
(off farm agribusiness), baik di pasar lokal, domestik maupun pasar
internasional;
iii.

Penguatan

kegiatan

pengolahan

hasil

perikanan

primer

dan

perdagangannya serta keterkaitannya dengan konsumen;


iv.

Perubahan motor penggerak (prime mover) kegiatan agribisnis berbasis


sumberdaya lokal, jika di masa lalu penggerak utama adalah perikanan
primer maka sekarang beralih ke industri pengolahan hasil perikanan
primer (agroindustri hilir).

Analisis lingkungan strategis meliputi pengadaan saprodi, produksi primer,


pengolahan dan pemasaran hasil seperti disajikan pada Gambar 3.1. Kegiatan ini
lebih difokuskan pada Sub-sistem II (produksi primer) atau usaha pembesaran
ikan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 74

Laporan Akhir

Gambar 3-1. Posisi atau kedudukan sistem agrbisnis dan sub-sistem


produksi primer di Kabupaten Pinrang
2. Penilaian kondisi site/lokasi usaha yang dilakukan dengan sistem rating
yang diperoleh melalui pembobotan nilai faktor usaha baik ekonomis,
teknis, maupun lingkungan dan sosial. Nilai bobot (weighting factor)
ditentukan setelah menelaah hasil survei dan hasil diskusi dengan instansi
terkait.
Dalam pelaksanaan kegiatan ini, terdapat kaitan antara dokumen yang telah
dimiliki oleh Pemerintah Kabupaten Pinrang dengan dokumen yang akan
dihasilkan. Keterkaitan ini diharapkan dapat memanfaatkan overlapping data dan
informasi yang ada dan dokumen yang akan dihasilkan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 75

Laporan Akhir

RPJP
Kab. Pinrang

diacu

dipedomani

RPJM
Kab. Pinrang

Dipedomani

dipedomani

dijabarkan

diacu

RKPD

RENSTRA SKPD KAB.


PINRANG

RENSTRA
PERTANIAN
TERPADU KAB.
PINRANG

RENJA SKPD

PENATAAN
KAWASAN
AGROPOLITAN DAN
MINAPOLITAN

dipedomani

APBD
Kab. Pinrang

Pengembangan
Sentra Agribisnis
Perikanan

Gambar 3 2. Keterkaitan antara Dokumen Pengembangan Sentra Agribisnis


dengan dokumen perencanaan lain di kabupaten Pinrang

Secara umum tentatif kerangka acuan dan fikir dalam pengembangan sentra
agribisnis perikanan di Kabupaten Pinrang dilakukan mengikuti alur seperti
disajikan dalam diagram pada Gambar 6. Kerangka tentatif ini dapat dimodifiikasi
sesuai hasil survey dan ketersediaan data di tingkat pemangku kepentingan atau
SKPD terkait dan relevan. Dalam kerangka makro ini penentuan site secara spesifik
dilakukan mengikuti metode pembobotan site secara mikro.

CV. ULFA CONSULTANT

| 76

Laporan Akhir

3.3 KERANGKA KAJIAN DAN ANALISA USAHA EKONOMI KOMODITI


UNGGULAN
Pelaksanaan kajian dan analisa usaha ekonomi komoditi unggulan, disandarkan
pada pemikiran bahwa dalam rangka meningkatkan daya saing daerah (sebagai
salah satu upaya untuk meningkatkan daya saing nasional), maka perlu dilakukan
pengembangan terhadap komoditi unggulan daerah dengan melakukan kajian dan
analisis ekonomi. Dengan berasumsi bahwa selama ini daerah belum melakukan
kajian dan analisis ekonomi terhadap usaha yang berkaitan dengan komoditi
unggulan, maka sebelum dilakukan analisis ekonomi usaha komoditi unggulan,
maka perlu dilakukan kajian untuk menentukan beberapa komoditas unggulan
yang terdapat di daerah tersebut.

Input Variabel
(Biaya-biaya)
Jenis Usaha
(Komoditi)

Produksi

- Keuntungan
- Kelayakan
Ekonomi

Input Tetap
(lahan)

Dari gambar di atas, terlihat bahwa dalam rangka analisis usaha ekonomi komoditi
unggulan daerah bertujuan untuk mengetahui kelayakan usaha dari segi ekonomi,
maka setidaknya terdapat empat tahapan pekerjaan yaitu penentuan jenis usaha
atau komoditi yang akan dikembangkan, penentuan input dan produksinya.
Kemudian di akhir tahapan akan diketahui keuntungan dan kelayan ekonomi dari
usaha yang dikembangkan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 77

Laporan Akhir

BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1. GAMBARAN UMUM PROVINSI SULAWESI SELATAN
Identifikasi kondisi dan karakteristik wilayah Provinsi Sulawesi Selatan meliputi,
kondisi umum wilayah, karakteristik fisik dan sumberdaya alam, social
kependudukan, perekonomian, prasarana dan sarana

kota

serta sistem

transportasi. Tinjauan terhadap kondisi wilayah provinsi ini menjadi dasar kajian
dalam melahirkan arah kebijakan dan strategi pembangunan daerah ke depan.
4.1.1. Kondisi Geomorfologis
1. Letak Geografis
Secara geografis wilayah darat Provinsi Sulawesi Selatan dilalui oleh garis
khatulistiwa yang terletak antara 0012~80 Lintang Selatan dan 1160 48~122 36
Bujur Timur, yang berbatasan dengan Provinsi Sulawesi Barat di sebelah utara dan
Teluk Bone serta Provinsi Sulawesi Tenggara di sebelah timur, serta berbatasan
dengan Selat Makassar di sebelah barat dan Laut Flores di sebelah timur. Luas
wilayah Provinsi Sulawesi Selatan khususnya wilayah daratan mempunyai luas
kurang lebih 45.519,24 km2, dimana sebagian besar wilayah daratnya berada pada
jazirah barat daya Pulau Sulawesi serta sebagian lainnya berada pada jazirah
tenggara Pulau Sulawesi.
2. Topografi
Wilayah Sulawesi Selatan membentang mulai dari dataran rendah hingga dataran
tinggi. Kondisi Kemiringan tanah 0 sampai 3 persen merupakan tanah yang relatif

CV. ULFA CONSULTANT

| 78

Laporan Akhir

datar, 3 sampai 8 persen merupakan tanah relatif bergelombang, 8 sampai 45


persen merupakan tanah yang kemiringannya agar curam, lebih dari 45 persen
tanahnya curam dan bergunung. Wilayah daratan terluas berada pada 100 hingga
400 meter DPL, dan sebahagian merupakan dataran yang berada pada 400 hingga
1000 meter DPL. Terdapat sekitar 65 sungai yang mengalir di provinsi ini, dengan
jumlah sungai terbesar ada di bagian utara wilayah provinsi ini. Lima danau besar
menjadi rona spesifik wilayah ini, yang tiga di antaranya yaitu Danau Matana,
Danau Towuti dan Danau Mahalona di Kabupaten Luwu Timur, serta dua danau
lainnya yaitu Danau Tempe dan Danau Sidenreng yang berada di Kabupaten Wajo.
3. Penggunaan lahan
Luas wilayah Provinsi Sulawesi Selatan mencapai 45.751,91 km2, penggunaan
lahan dalam jumlah yang terbesar adalah hutan negara yang luasnya mencapai
28,45% dari total wilayah atau mencapai 13.014,56 km2, kemudian lahan sawah
yang secara keseluruhan luasnya mencapai 5.983,89 km2 atau 13,08% dari total
luas lahan yang ada terdiri dari lahan sawah seluas 5.983,89 km2 dan lahan bukan
sawah seluas 39.768,91 km2. Penggunaan lahan lain yang cukup signifikan adalah
kebun/tegalan yang luasnya mencapai 12,10% dari luas wilayah keseluruhan yaitu
seluas 5.534,24 km2. Penggunaan lahan terendah adalah kolam/empang yang
hanya sebesar 145,79 km2 (0,32%) dan rawa seluas 194,12 km2 (0,42%).
4. Ketenagakerjaan
Data statistik tenaga kerja tahun 2007 menunjukkan bahwa jumlah angkatan kerja
sebanyak 3.276.857 orang dan yang bekerja 2.933.093 orang, sementara masih
terdapat penganggur murni 343.764 orang atau sebesar 10,49%, yang mengalami
penurunan sebesar 2% jika dibandingkan pada tahun 2006 sebesar 370.309 orang
atau sebesar 12,32%. Penduduk Provinsi Sulawesi Selatan yang bekerja pada
sektor pertanian mencapai 54,20% (1.503.385 jiwa) dari jumlah penduduk yang
berumur di atas 10 tahun. Tingginya jumlah penduduk yang bekerja di sektor
CV. ULFA CONSULTANT

| 79

Laporan Akhir

pertanian menunjukkan bahwa tingkat ketergantungan penduduk terhadap sektor


pertanian masih sangat tinggi. Sebagian besar daerah di Provinsi Sulawesi Selatan
penduduknya bekerja pada sektor pertanian. Hanya penduduk Kota Makassar dan
Kota Parepare yang sebagian besar penduduknya bekerja di sektor non pertanian
yaitu sektor perdagangan, hotel dan restoran, masing-masing sebesar 161.583 jiwa
dan 12.171 jiwa.
5. Produksi Unggulan Pertanian
Sektor pertanian merupakan salah satu sektor unggulan yang menjadi penggerak
roda perekonomian dalam pengembangan wilayah Provinsi Sulawesi Selatan.
Tanaman padi terutama padi sawah merupakan salah satu komoditas andalan
Provinsi Sulawesi Selatan. Produksi tanaman padi sawah di Provinsi Sulawesi
Selatan pada tahun 2005 mencapai sekitar 3.375.210 ton dari areal seluas 725.766
Ha dengan tingkat produktivitas sebesar 4,65 ton/Ha. Kabupaten penghasil padi
sawah terutama adalah Kabupaten Bone, Soppeng, Wajo, Sidrap, Pinrang dan Luwu
yang dikenal dengan sebutan Kawasan Bosowasipilu. Hal ini ditunjukkan dengan
besarnya nilai LQ yang lebih besar dari 1, yang berarti disamping memenuhi
kebutuhan wilayah itu sendiri, produksi padi juga dapat memenuhi kebutuhan
wilayah provinsi. Produksi jagung di Provinsi Sulawesi Selatan memiliki tingkat
produktivitas sebesar 3,42 ton/ha. Sentra tanaman jagung terdapat di Kabupaten
Bantaeng, Jeneponto, Gowa, Enrekang dan Bulukumba. Selanjutnya, Tanaman ubi
memiliki produktivitas cukup tinggi bila dibandingkan dengan jenis tanaman
pangan lainnya. Jenis tanaman ubi yang ditanam yaitu ubi jalar dan ubi kayu.
Produksi tanaman ubi jalar mencapai produktivitas sekitar 13,38 ton/Ha,
sedangkan produktivitas tanaman ubi kayu sekitar 16,85 ton/Ha. Tanaman ubi
jalar terutama terdapat di Kabupaten Tana Toraja, Bulukumba, Selayar, Gowa dan
Luwu Utara. Sedangkan tanaman ubi kayu terdapat di Kabupaten Selayar, Gowa,
Jeneponto, Takalar dan di sekitar Makassar. Tingkat produktivitas tanaman kacangkacangan baik kacang tanah, kedelai maupun kacang hijau berkisar sekitar 1
CV. ULFA CONSULTANT

| 80

Laporan Akhir

ton/ha. Luas lahan areal perkebunan kacang-kacangan saat ini masih relatif kecil.
Kabupaten penghasil kacang kedelai terutama adalah Kabupaten Jeneponto, Bone,
Soppeng, Wajo, Takalar, Enrekang. Tanaman kacang tanah terdapat di Kota
Parepare, Kabupaten Selayar dan Bone, sedangkan tanaman kacang hijau terutama
terdapat di Kabupaten Takalar, Pangkep, Selayar dan Jeneponto. Disamping
tanaman pangan, terdapat juga potensi sayur-sayuran dan buah-buahan. Jenis
sayur-sayuran yang banyak diusahakan di wilayah Provinsi Sulawesi Selatan
adalah kentang, kubis, sawi, bawang merah, kacang panjang, cabai, ketimun, labu
siam, kangkung, bayam dan wortel.
4.2. GAMBARAN UMUM KABUPATEN PINRANG
4.2.1. Geografis
Kabupaten Pinrang dengan ibukota Pinrang terletak 185 km disebelah utara
ibukota Propinsi Sulawesi Selatan (185 km), berada pada posisi 41030 sampai
301913 lintang selatan dan 1192644 sampai 1194720 bujur timur. Secara
administratif, Kabupaten Pinrang terdiri atas 12 kecamatan, 39 kelurahan dan 65
desa. Batas wilayah kabupaten ini adalah sebelah Utara dengan Kabupaten Tana
Toraja, sebelah Timur dengan Kabupaten Sidenreng Rappang dan Enrekang,
sebelah Barat dengan Kabupaten Polewali Mandar (Polman) Propinsi Sulawesi
Barat, sebelah Selatan dengan Kota Parepare. Luas wilayah Kabupaten mencapai
1.961,77 km atau sekitar 3,1 persen luas wilayah daratan Sulawesi Selatan dan
sangat strategis karena merupakan jalur lalu lintas darat yang menghubungkan
Propinsi Sulawesi Selatan dengan Kalimantan Timur dan Sulawesi Tengah melalui
Kabupaten Mamuju (Sulawesi Barat). Berdasarkan struktur perekonomiannya
Kabupaten Pinrang merupakan daerah agraris dengan berbagai potensi pertanian
yang dimiliki, dengan rincian sebagai berikut :

CV. ULFA CONSULTANT

| 81

Laporan Akhir

Tabel 4.1. Luas Lahan Menurut Penggunaanya di Kabupaten Pinrang ahun 2010

Sumber : Data BPS Pinrang dalam Angka 2010


Kondisi Topografi wilayah pada umumnya berbukit-bukit dengan ketinggian 100
2000 meter di atas permukaan laut. Iklim di Kabupaten ini adalah tropis dengan
suhu udara rata-rata mencapai 28C dengan curah hujan rata-rata mencapai
174,93 mm/bln.

Tabel 4.2 Jumlah Desa / Kelurahan pada tiap Kecamatan


Di Kabupaten Pinrang, Tahun 2012
Status
Kecamatan
Luas (ha)
Jumlah
Desa
Kelurahan
Suppa
7.420
8
2
10

Mattiro Sompe

9.699

Lanrisang

7.301

Mattiro Bulu

13.249

Watang Sawitto

5.897

Tiroang

7.773

Patampanua

13.685

10

Cempa

9.030

Duampanua

29.186

10

14

10

Lembang

73.309

14

14

11

Paleteang

3.729

No.

CV. ULFA CONSULTANT

| 82

Laporan Akhir

12

Batulappa
Jumlah

15.899

196.177

69

39

108

Sumber : Data BPS Pinrang dalam Angka 2012


4.2.2. Potensi pertanian

Pertanian dalam arti luas termasuk perikanan merupakan komoditi yang


berkontribusi nyata bagi pembagunan ekonomi wilayah mulai dari tingkat nasional
sampai ke tingkat perdesaan. Hal ini terbukti dengan terlewatinya banyak multikrisis yang dialami oleh bangsa ini, namun sektor pertanian di daerah ini (Pinrang)
tetap berjalan dengan penyesuaian kondisi ekonomi global yang ada. Kesejahteraan
petani memang tidaklah terlalu melonjak namun juga tidak terpuruk ke level yang
paling rendah.
Kesejahteraan petani merupakan tolok ukur utama dalam keberhasilan
pembangunan ekonomi di sektor pertanian sehingga harfus menjadi prioritas
dalam pencapaian sasaran pembangunan. Salah satu indikator untuk melihat
tingkat kesejahteraan petani adalah Nilai Tukar Petani (NTP), angka tersebut
merupakan perubahan antara harga yang diterima petani (produksi) dengan
perubahan harga yang dibayar petani (proses produksi dan konsumsi).
Interprestasi, apabila nilai NTP lebih besar dari 100 berarti daya tukar produksi
hasil pertanian lebih tinggi dibandingkan dengan barang-barang untuk konsumsi
maupun proses produksi.
Nilai tukar petani dalam kurun waktu lima tahun terakhir terlihat cenderung
berfluktuatif, pada tahun 2003 NTP telah mencapai 118 persen yang menrupakan
angka tertinggi selama periode tersebut, kemudian meluncur turun hingga di posisi
96,4 persen di tahun 2005 akibat tingginya harga barang-barang baik itu yang
dikonsumsi oleh petani maupun untuk proses produksi sebagai dampak dari
kenaikan bahan bakar minyak, namun hal tersebut berangsur-angsur normal
dengan adanya perhatian pemerintah dalam upaya untuk meningkatkan
CV. ULFA CONSULTANT

| 83

Laporan Akhir

kesejahteraan petani, tercermin dari membaiknya nilai tukar petani hingga


mencapai 115,2 persen di tahun 2007. Kabupaten Pinrang yang dikenal sebagai
salah satu potensi tambak terluas di Sulawesi Selatan memiliki komoditi pertanian
dalam arti luas yang bervariasi dari komoditi bahan makanan, komoditi
perkebunan, perikanan, sampai peternakan.
4.2.3. Kondisi Fisik Wilayah
1. Kondisi Topografi dan Kelerengan
Kondisi topografi Kabupaten Pinrang memiliki rentang yang cukup lebar, mulai
dari dataran dengan ketinggian 0 m di atas permukaan laut hingga dataran yang
memiliki ketinggian di atas 1000 m di atas permukaan laut (dpl). Dataran yang
terletak pada ketinggian 1000 m di atas permukaan laut sebagian besar terletak di
bagian tengah hingga utara Kabupaten Pinrang terutama pada daerah yang
berbatasan dengan Kabupaten Toraja. Klasifikasi ketinggian/ topografi di
Kabupaten Pinrang dapat dikelompokkan sebagai berikut:
- Ketinggian 0 100 m dpl
Wilayah yang termasuk ke dalam daerah ketinggian ini sebagian besar terletak di
wilayah pesisir yang meliputi beberapa wilayah Kecamatan yakni Kecamatan
Mattiro Sompe, Lanrisang, Watang Sawtito, Tiroang, Patampanua dan Kecamatan
Cempa.
- Ketinggian 100 400 m dpl
Wilayah yang termasuk ke dalam daerah dengan ketinggian ini meliputi beberapa
wilayah Kecamatan yakni Kecamatan Suppa, Mattiro Bulu, dan Kecamatan
Paleteang.
- Ketinggian 400 1000 m dpl
Wilayah yang termasuk ke dalam klasifikasi ketinggian ini sebagian kecil wilayah
meliputi Kecamatan Duampanua.

CV. ULFA CONSULTANT

| 84

Laporan Akhir

- Ketinggian di atas 1000 m dpl


Wilayah yang termasuk ke dalam klasifikasi ketinggian ini terdiri dari sebagian
Kecamatan Lembang dan Batulappa.
2. Pemanfaatan Lahan
Penggunaan lahan di Kabupaten Pinrang didominasi oleh penggunaan lahan jenis
Hutan Negara yaitu sebesar 58.521 Ha, atau sebesar 29,83%. Kabupaten Pinrang
juga memiliki potensi di bidang pertanian yang ditunjukkan oleh besarnya area
persawanan dan perkebunan sebesar 60,954 Ha atau 31,07%. Area bangunan dan
halaman di Kabupaten Pinrang ini memiliki luas 5.037 Ha atau sebesar 2,57 %.
3. Komoditas Padi
Padi merupakan komoditas unggulan dan sekaligus komoditas primadona petani di
Kabupaten Pinrang. Data penelitian pengembangan agrobisnis padi di Sulawesi
Selatan menunjukkan bahwa usahatani padi masih memberikan kelayakan
ekonomi bila dikelola dengan baik. Hal ini dapat dilihat pada Tabel nilai BC-Ratio
(Benefit Cost Ratio) dan NPV (Net Present Value) yang menujukkan pertambahan
nilai ekonomi modal yang diperoleh melalui usaha tani padi per musim tanam di
dua musim pada daerah irigasi dan tadah hujan.
Tabel 4.3. Nilai BC-Ratio dan NPV Agribisnis Padi di Sulawesi Selatan
No Kondisi Agroekologi
BC-Ratio
NPV (Rp)
1 Musim Hujan
- Irigasi
2,324
9.369.137
- Tadah Hujan
2,481
9.005.442
2 Musim Kemarau
- Irigasi
2,444
9.884.505
- Tadah Hujan
1,900
5.111.670
Rerata Total
2,371
8.537.689
Sumber : Balitbangda, 2009.

CV. ULFA CONSULTANT

| 85

Laporan Akhir

Budidaya padi di Kabupaten Pinrang dilaksanakan oleh petani di semua kecamatan


dengan luas panen berkisar antara 2.126 ha (di Kecamatan Batulappa) dan 11.675
ha di Kecamatan Duampanua pada tahun 2007. Hal mengindikasikan bahwa
komoditas padi memiliki faktor pendukung yang kuat dari masyarakat yang
mayoritas petani dengan distribusi yang merata di semua kecamatan.

Gambar 4.1

Luas panen dan produksi padi per kecamatan di Kabupaten


Pinrang

Salah satu aspek yang perlu diperhatikan dalam peningkatan produksi pertanian
adalah ketersediaan prasarana yang menunjang usahatani misanya ketersediaan
air. Hal ini dapat menunjang produktivitas lahan. Sebagai contoh dalam usahatani
padi, sarana irigasi memberikan pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas
seperti terlihat pada Gambar 4.2.

CV. ULFA CONSULTANT

| 86

Laporan Akhir

Gambar 4.2. Hubungan antara produktivitas padi dengan ketersediaan


prasarana keairan di Kabupaten Pinrang
Industri yang bergerak di bidang perpadian di Pinrang tercatat hanya sejumlah 48
industri (Dinas Perindustrian Kabupaten Pinrang, 2007). Meskipun demikian
diperkirakan jumlah ini lebih kecil dari jumlah yang ada. Mayoritas industri yang
terdaftar adalah induatri penggilingan padi, sedangkan industri kecil untuk
pembuatan tepung beras dan industri makanan kecil (industri rice cracker dan
poprice bars) belum diinventarisir dalam daftar yang ada. Hal ini mendorong upaya
perbaikan database industri yang beroperasi di Kabupaten Pinrang. Bila kita
melihat jumlah bahan baku (beras), maka adalah merupakan suatu hal yang wajar
bila dibangun industri makanan ringan berbasis beras di Pinrang.

CV. ULFA CONSULTANT

| 87

Laporan Akhir

Tabel 4.4. Perkembangan Luas Tanam, Panen dan Produksi Padi di Kabupaten
Pinrang Tahun 2004 2011

4. Komoditas Peternakan Sapi


Perbandingan Jumlah Sapi dan Kerbau di Kab. Pinrang Tahun 2011 dan 2013
Pelaksanaan Pendataan Sapi Potong, Sapi Perah, dan Kerbau (PSPK) 2011 yang
dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia mulai 1-30 Juni 2011, mencatat
populasi sapi dan kerbau kondisi 1 Juni 2011. Populasi sapi dan kerbau hasil PSPK
(PSPK 2011) di Kabupaten Pinrang mencapai 23 283 ekor. Sementara itu, dari hasil
Sensus Pertanian 2013 (ST 2013), populasi sapi dan kerbau mencapai 25 092 ekor.
Berdasarkan hasil Sensus Pertanian 2013 apabila dirinci menurut wilayah,
kecamatan yang memiliki sapi dan kerbau paling banyak adalah Kecamatan
Lembang dengan jumlah populasi sebanyak 9 834 ekor, kemudian Kecamatan
Mattiro Bulu (3 512 ekor), dan Kecamatan Batulappa (3 316 ekor). Sedangkan
kecamatan yang memiliki sapi dan kerbau paling sedikit adalah Kecamatan Cempa
dengan jumlah populasi sebanyak 164 ekor

CV. ULFA CONSULTANT

| 88

Laporan Akhir

CV. ULFA CONSULTANT

| 89

Laporan Akhir

5. Komoditas Kakao
Kakao merupakan tumbuhan tahunan (perennial) berbentuk pohon, di alam dapat
mencapai ketinggian 10m. Meskipun demikian, dalam pembudidayaan tingginya
dibuat tidak lebih dari 5m tetapi dengan tajuk menyamping yang meluas. Hal ini
dilakukan untuk memperbanyak cabang produktif.
Bunga kakao, sebagaimana anggota Sterculiaceae lainnya, tumbuh langsung dari
batang (cauliflorous). Bunga sempurna berukuran kecil (diameter maksimum 3cm),
tunggal, namun nampak terangkai karena sering sejumlah bunga muncul dari satu
titik tunas. Penyerbukan bunga dilakukan oleh serangga (terutama lalat kecil
(midge) Forcipomyia, semut bersayap, afid, dan beberapa lebah Trigona) yang
biasanya terjadi pada malam hari. Bunga siap diserbuki dalam jangka waktu
beberapa hari.
Kakao sebagai komoditas perdagangan biasanya dibedakan menjadi dua kelompok
besar: kakao mulia ("edel cacao") dan kakao curah ("bulk cacao"). Di Indonesia,
kakao mulia dihasilkan oleh beberapa perkebunan tua di Jawa, misal di kabupaten
Jember yang dikelola oleh PTPN (Perusahaan Perkebunan Negara). Varietas
penghasil kakao mulia berasal dari pemuliaan yang dilakukan pada masa kolonial
Belanda, dan dikenal dari namanya yang berawalan "DR" (misalnya DR-38).
Singkatan ini diambil dari singkatan nama perkebunan tempat dilakukannya
seleksi (Djati Roenggo, di daerah Ungaran, Jawa Tengah). Varietas kakao mulia
berpenyerbukan sendiri dan berasal dari tipe Criollo. Sebagian besar daerah
produsen kakao di Indonesia menghasilkan kakao curah. Kakao curah berasal dari
varietas-varietas yang self-incompatible. Kualitas kakao curah biasanya rendah,
meskipun produksinya lebih tinggi. Bukan rasa yang diutamakan tetapi biasanya
kandungan lemaknya.
Keberhasilan perluasan areal tersebut telah memberikan hasil nyata bagi
peningkatan pangsa pasar kakao Indonesia di kancah perkakaoan dunia. Indonesia
CV. ULFA CONSULTANT

| 90

Laporan Akhir

berhasil menempatkan diri sebagai produsen kakao terbesar kedua dunia setelah
Pantai Gading (Cote dIvoire) pada tahun 2002, walaupun kembali tergeser ke posisi
ketiga oleh Ghana pada tahun 2003. Tergesernya posisi Indonesia tersebut salah
satunya disebabkan oleh makin mengganasnya serangan hama PBK. Di samping itu,
perkakaoan Indonesia dihadapkan pada beberapa permasalahan antara lain: mutu
produk yang masih rendah dan masih belum optimalnya pengembangan produk
hilir kakao. Hal ini menjadi suatu tantangan sekaligus peluang bagi para investor
untuk mengembangkan usaha dan meraih nilai tambah yang lebih besar dari
agribisnis kakao.
Indonesia sebenarnya berpotensi untuk menjadi produsen utama kakao dunia,
apabila berbagai permasalahan utama yang dihadapi perkebunan kakao dapat
diatasi dan agribisnis kakao dikembangkan dan dikelola secara baik. Indonesia
masih memiliki lahan potensial yang cukup besar untuk pengembangan kakao
yaitu lebih dari 6,2 juta ha terutama di Irian Jaya, Kalimantan Timur, Sulawesi
Tangah Maluku dan Sulawesi Tenggara. Disamping itu kebun yang telah di bangun
masih berpeluang untuk ditingkatkan produktivitasnya karena produktivitas ratarata saat ini kurang dari 50% potensinya. Di sisi lain situasi perkakaoan dunia
beberapa tahun terakhir sering mengalami defisit, sehingga harga kakao dunia
stabil pada tingkat yang tinggi. Kondisi ini merupakan suatu peluang yang baik
untuk segera dimanfaatkan. Upaya peningkatan produksi kakao mempunyai arti
yang stratigis karena pasar ekspor biji kakao Indonesia masih sangat terbuka dan
pasar domestik masih belum tergarap.
Dengan kondisi harga kakao dunia yang relatif stabil dan cukup tinggi maka
perluasan areal perkebunan kakao Indonesia diperkirakan akan terus berlanjut
dan hal ini perlu mendapat dukungan agar kebun yang berhasil dibangun dapat
memberikan produktivitas yang tinggi. Melalui berbagai upaya perbaikan dan
perluasan maka areal perkebunan kakao Indonesia pada tahun 2010 diperkirakan
mencapai 1,1 juta ha dan diharapkan mampu menghasilkan produksi 730 ribu
CV. ULFA CONSULTANT

| 91

Laporan Akhir

ton/tahun biji kakao. Pada tahun 2025, sasaran untuk menjadi produsen utama
kakao dunia bisa menjadi kenyataan karena pada tahun tersebut total areal
perkebunan kakao Indonesia diperkirakan mencapai 1,35 juta ha dan mampu
menghasilkan 1,3 juta ton/tahun biji kakao.
Untuk mencapai sasaran produksi tersebut diperlukan investasi sebesar Rp 16,72
triliun dan dukungan berbagai kebijakan untuk menciptakan iklim usaha yang
kondusif. Dana investasi tersebut sebagian besar bersumber dari masyarakat
karena pengembangan kakao selama ini umumnya dilakukan secara swadaya oleh
petani. Dana pemerintah diharapkan dapat berperan dalam memberikan pelayanan
yang baik dan dukungan fasilitas yang tidak bisa ditanggulangi petani seperti biaya
penyuluhan dan bimbingan, pembangunan sarana dan prasaran jalan dan
telekomunikasi, dukungan gerakan pengendalian hama PBK secara nasional,
dukungan untuk kegiatan penelitian dan pengembangan industri hilir.
Produksi komoditi kakao provinsi Sulawesi Selatan tahun 2010 mencapai 171.500
ton dengan target produksi tahun 2013 sebesar 325.900 ribu ton. Volume ekspor
kakao tahun 2009 mencapai 151.073 ton dengan nilai 364.066.100 (US$). Luas
areal mencapai 250.854,64 Ha dengan lokasi pengembangan tersebar di Luwu,
Luwu Timur, Luwu Utara, Wajo dan Pinrang.
Tabel 4.5. Memunjukkan luas lahan dan produksi komoditi kakao di kabupaten
Pinrang tahun 2013. Produksi kakao kabupaten Pinrang pada tahun 2013
mencapai 14.109.400 ton. Ini menunjukkan bahwa kabupaten Pinrang merupakan
salah satu sentra produksi tanaman kakao.

CV. ULFA CONSULTANT

| 92

Laporan Akhir

Tabel 4.5. Luas Lahan dan Produksi Kakao Kabupaten Pinrang Tahun 2013.

Sumber: BPS, Kabupaten Pinrang Dalam Angka 2014


6. Komoditas Cabai
Usaha tani cabai merah dikenal memiliki potensi keuntungan dan resiko yang
besar. Selain fluktuasi harga jualnya, budidaya cabai merah cukup sensitif dengan
kondisi cuaca dan serangan penyakit. Perlu pemahaman teknis yang mumpuni agar
hasilnya bisa maksimal. Cabai merah merupakan salah satu komoditas pertanian
paling atraktif. Pada saat-saat tertentu, harganya bisa naik berlipat-lipat. Pada

CV. ULFA CONSULTANT

| 93

Laporan Akhir

momen lain bisa turun hingga tak berharga. Hal ini membuat budidaya cabai merah
menjadi tantangan tersendiri bagi para petani.
Desa Sipatokkong, Malimpung, dan Padalloang (Sipundang), yang berlokasi di
Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang, menjadi sentra pengembangan
tanaman hortikultura, khususnya tanaman cabai. Bahkan produksi cabai Pinrang
telah diekspor ke Singapura.
Kepala Bidang Produksi Tanaman Pangan Dinas Pertanian dan Peternakan Andi
Tjalo Kerrang membenarkan kawasan itu sebagai sentra pengembangan tanaman
hortikultura. Menurut dia, luas area di daerah Sipundang sekitar 300 hektare dan
terus diperluas dengan membuka lahan baru.
Sistem penanaman juga menerapkan pola tanam dua kali musim menanam cabai,
setelah itu ditanami palawija. Hal ini dilakukan, untuk memutuskan siklus hama
cabai.
Tabel 4.6. Menunjukkan produksi cabai di kabupaten Pinrang pada tahun 2013
mencapai 892.300 ton untuk cabai besar dan 476.700 ton untuk cabai rawit. Ini
menunjukkan bahwa kabupaten Pinrang dapat dijadikan sebagai sentra produksi
hortikultura khususnya cabai.

CV. ULFA CONSULTANT

| 94

Laporan Akhir

Tabel 4.6. Luas Lahan dan Produksi Cabai Kabupaten Pinrang Tahun 2013

Sumber: Pinrang Dalam Angka 2014


7. Komoditas Udang
Luas tambak bersih provinsi Sulawesi Selatan tahun 2009 mencapai 101.953 Ha
dengan jumlah produksi tahun 2010 sebesar 23,9 ribu ton dan target tahun 2013
sebesar 33.2 ribu. Volume ekspor tahun 2010 mencapai 5.489.542 ton dengan nilai
46.754.780 (US$). Lokasi pengembangan tersebar di Pinrang, Pangkep, Barru,
Bulukumba, Maros, Takalar, Janeponto, Wajo, Sinjai, Selayar, Luwu dan Bone.
CV. ULFA CONSULTANT

| 95

Laporan Akhir

Kabupaten Pinrang dengan luas wilayah pesisir yang mencapai 1.457,19 km atau
74,27%, dan panjang garis pantai 93 km, memiliki sumberdaya perikanan yang
cukup besar dan merupakan sektor andalan bagi perekonomian daerah Pinrang,
serta di dukung dengan potensi pertambakan seluas 15.026,20 Ha, atau 22,72%,
menjadikan Kabupaten Pinrang terpilih sebagai daerah industrialisasi Pembesaran
Udang Windu.
Industrialisasi perikanan budidaya udang adalah proses perubahan sistem
produksi budidaya udang untuk meningkatkan nilai tambah, produktivitas, dan
skala produksi sumberdaya kelautan dan perikanan, melalui modernisasi yang
didukung dengan arah kebijakan terintegrasi antara kebijakan ekonomi makro,
pengembangasn

infastruktur,

sistem

investasi,

IPTEK

dan

SDM

untuk

kesejahteraan rakyat.
Seperti kita ketahui bersama, udang windu Indonesia saat ini masih dalam kondisi
memprihatinkan. Untuk dapat membangkitkan kembali udang windu kita, sangat
dibutuhkan sumberdaya manusia yang terampil. Kabupaten Pinrang memiliki
potensi wilayah yang cukup besar untuk mendukung industrialisasi budidaya
udang windu. Namun hal ini perlu didukung dengan kondisi sumberdaya manusia
yang handal.
Salah satu program pemerintah daerah Kabupaten Pinrang tahun 2012 adalah
pemerintah daerah Pinrang memfokuskan pada peningkatan produksi udang
windu. Pemberian bantuan alat dan bahan ini di harapkan dapat menambah
semangat bagi pembudidaya udang untuk terus berusaha meningkatkan hasil
produksi mereka dan mengembalikan udang pada masa kejayaannya.
Tabel 4.7. Menunjukkan luas lahan tambak dan produksi udang di kabupaten
Pinrang tahun 2013. Produksi udang Waname sebesar 776.500 ton sedangkan
udang Windu 2.973.200 ton. Ini menunjukkan bahwa kabupaten Pinrang sangat
potensial untuk mengembangkan usaha budidaya tambak udang.
CV. ULFA CONSULTANT

| 96

Laporan Akhir

Tabel 4.7. Luas Lahan Tambak dan Produksi Udang Kabupaten Pinrang 2013

Sumber : BPS, Kabupaten Pinrang Dalam Angka 2014


4. 3. ANALISIS EKONOMI USAHA
Salah satu usaha yang berkaitan dengan komoditi unggulan kabupaten Pinrang
adalah usaha pertanian terpadu yang dikolaborasikan dengan usaha penggilingan
gabah dimana kabupaten Pinrang merupakan sentra produksi padi di Sulawesi
Selatan

dan

sangat membutuhkan

penggilingan

gabah dalam upayanya

menghasilkan beras yang berkualitas. Sistem pertanian terpadu yang dapat

CV. ULFA CONSULTANT

| 97

Laporan Akhir

dilakukan di kabupaten Pinrang adalah sistem pertanian terpadu yang


mengintegrasikan antara usaha tani budaya padi - ternak sapi - ikan air tawar usaha pengomposan.
4.3.1. Analisis Ekonomi Usaha Komoditas Kakao
Kakao merupakan salah satu komoditas andalan perkebunan yang peranannya
cukup penting bagi perekonomian nasional, khususnya sebagai penyedia lapangan
kerja, sumber pendapatan dan devisa negara. Di samping itu kakao juga berperan
dalam mendorong pengembangan wilayah dan pengembangan agroindustri. Pada
tahun 2002, perkebunan kakao telah menyediakan lapangan kerja dan sumber
pendapatan bagi sekitar 900 ribu kepala keluarga petani yang sebagian besar
berada di Kawasan Timur Indonesia (KTI) serta memberikan sumbangan devisa
terbesar ke tiga sub sektor perkebunan setelah karet dan minyak sawit dengan
nilai US $ 701 juta.
Perkebunan kakao di Indonesia mengalami perkembangan pesat dalam kurun
waktu 20 tahun terakhir dan pada tahun 2002 areal perkebunan kakao Indonesia
tercatat seluas 914.051 ha. Perkebunan kakao tersebut sebagian besar (87,4%)
dikelola oleh rakyat dan selebihnya 6,0% perkebunan besar negara serta 6,7%
perkebunan besar swasta. Jenis tanaman kakao yang diusahakan sebagian besar
adalah jenis kakao lindak dengan sentra produksi utama adalah Sulawesi Selatan,
Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Tengah. Di samping itu juga diusahakan jenis
kakao mulia oleh perkebunan besar negara di Jawa Timur dan Jawa Tengah.
Dari segi kualitas, kakao Indonesia tidak kalah dengan kakao dunia dimana bila
dilakukan fermentasi denganbaik dapat mencapai cita rasa setara dengan kakao
berasal dari Ghana dan keunggulan kakao Indonesia tidak mudah meleleh sehingga
cocok bila dipakai untuk blending. Sejalan dengan keunggulan tersebut, peluang
pasar kakao Indonesia cukup terbuka baik ekspor maupun kebutuhan dalam

CV. ULFA CONSULTANT

| 98

Laporan Akhir

negeri. Dengan kata lain, potensi untuk menggunakan industri kakao sebagai salah
satu pendorong pertumbuhan dan distribusi pendapatan cukup terbuka.
Modal dan Tenaga Kerja
Modal yang digunakan untuk menjalankan budidaya tanaman kakao adalah modal
sendiri. Tenaga kerja yang digunakan pada umumnya adalah tenaga kerja upahan
dengan waktu mulai bekerja yaitu pada pukul 07.00 sampai dengan pukul 16.00.
Upah tenaga kerja per hari adalah Rp 20.000 per tenaga kerja pria.
Tenaga kerja digunakan pada tanaman kakao dan tanaman pohon pelindung. Pada
tanaman kakao tenaga kerja yang digunakan yaitu antara lain saat persiapan lahan
berupa pembukaan lahan, dan penggemburan tanah dengan rata jumlah tenaga
yaitu delapan orang. Proses persiapan lahan, penggalian lubang tanam,
penyemaian bibit, dan penanaman dilakukan pada tahun pertama. Pemupukan
dilakukan pada tahun pertama sampai dengan tahun ke enam, hal ini dilakukan
oleh petani dikarenakan petani tak menginginkan tanaman mereka terlalu banyak
menggunakan bahan yang tidak alami. Penyulaman dilakukan apabila terdapat
tanaman kakao yang tidak tumbuh sempurna sehingga tanaman tersebut dicabut
dan diganti dengan bibit yang baru. Penyulaman dilakukan sampai tanaman
berumur dua tahun. Pada tahun kedua sampai tahun ke 25 dilakukan pemangkasan
bertujuan agar produksi tanaman dapat maksimal. Tanaman muda kakao sangat
membutuhkan unsur hara dan rentan terhadap penyakit tanaman oleh sebab itu
dilakukan pengendalian gulma yang bertujuan untuk mencegah persaingan
mendapatkan suplai air dan unsur hara antara tanaman kakao dan gulma.
Penyiangan gulma dilakukan tiga bulan satu kali sehingga dalam satu tahun
dilakukan penyiangan gulma sebanyak empat kali. Pemanenan dilakukan pada saat
tanaman kakao telah menghasilkan buah kakao yang telah matang. Matangnya
buah kakao ditandai dengan warna buah yang telah menjdi kekuning-kuningan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 99

Laporan Akhir

Kakao akan panen perdana pada umur tanaman tiga tahun dan terus menerus
sampai dengan umur 25 tahun.
Tenaga kerja yang dibutuhkan untuk pohon pelindung yaitu saat penyertekan bibit
yang dilakukan pada tahun pertama. Lamtoro merupakan pohon pelindung non
komersil yang sengaja ditanam hanya untuk melindungi tanaman kakao dari sinar
matahari yang berlebihan sehingga tidak menggunakan pemeliharaan yang
berlebihan seperti pemupukan. Daun dan ranting yang berlebihan dapat juga
mempengaruhi pertumbuhan kakao sehingga diperlukan perlakuan pemangkasan
terhadap pohon pelindung setiap setahun satu kali sampai umur ekonomis kakao
yaitu 25 tahun.
Penggunaan Sarana Produksi dan Produksi
Bibit pada tanaman kakao berasal dari Jember yang telah diakui sebagai bibit yang
berkualitas di kalangan petani. Bibit tersebut dikirim berupa benih yang kemudian
melalui penyemaian akan menjadi bibit kakao yang siap tanam. Bibit dapat pula
didapatkan melalui pembibitan sendiri menggunakan biji kakao yang berasal dari
buah kakao yang dibudidayakan oleh satu-satunya petani kakao yang meiliki
tanaman kakao yang telah berbuah. Cara pembibitan sendiri kurang diminati
oleh petani dikarenakan petani belum meyakini akan hasil yang didapatkan
dari tanaman kakao yang dibibit sendiri. Pengalaman yang belum dimiliki oleh
petani untuk pembibitan mendorong petani untuk membeli bibit dari Jember.
Pupuk yang digunakan dalam pengusahaan kakao sangat minim yaitu hanya
menggunakan pupuk kandang dan pupuk ZA. Jumlah rata-rata penggunaan pupuk
kandang yaitu 2.000 kg/Ha. Pupuk ZA digunakan sebanyak 100 kg. Penggunaan
pupuk dilakukan pada tahun pertama sampai pada tahun ke enam. Minimalnya
penggunaan pupuk dikarenakan petani ingin meningkatkan kualitas tanaman tanpa
penggunaan pupuk dan obat-obatan yang berlebihan.

CV. ULFA CONSULTANT

| 100

Laporan Akhir

Peralatan yang digunakan dalam usaha tani kakao berupa cangkul, golok, gerobak,
sepatu bot dan sprayer. Jumlah rata-rata peralatan yang dimiliki yaitu tiga
cangkul , tiga golok, satu gerobak dan satu sprayer. Minimnya kepemilikan
peralatan dikarenakan tenaga kerja memiliki peralatan sendiri untuk melakukan
pekerjaan sehingga peralatan yang tersedia merupakan perlatan yang digunakan
oleh pemilik jika ikut melakukan pekerjaan.
Tanaman kakao mulai berproduksi pada umur tiga tahun dan akan terus berbuah
setiap tahunnya. Jumlah produksi kakao mengalami fluktuasi setiap tahun.
Penurunan dan peningkatan produksi kakao dipengaruhi oleh pemeliharaan
selama umur produksi.
Secara ekonomi, kakao memberikan kontribusi terhadap negara berupa perluasan
lapangan kerja dan pemerataan pendapatan. Usaha perkebunan ini memiliki sifat
padat tenaga kerja yang berdampak pada pemerataan pendapatan melalui
pertambahan kesempatan kerja terutama bagi penduduk sekitar usaha
perkebunan. Usaha perkebunan kakao masih dapat memberikan prospek yang
cerah bagi investor yang akan menanamkan modalnya.

CV. ULFA CONSULTANT

| 101

Laporan Akhir

Tabel 4.8. Potensi Produksi Biji Kakao per Hektar dalam Siklus 25 tahun
Umur Tanaman
Biji Kering Kakao (Kg)
3
600
4
900
5
1.200
6
1.400
7
1.600
8
1.700
9
1.600
10
1.800
11
1.700
12
1.600
13
1.500
14
1.400
15
1.400
16
1300
17
1.300
18
1.300
19
1.200
20
1.200
21
1.100
22
1.000
23
700
24
700
25
700
Sumber: Direktorat Jenderal Bina Produksi Perkebunan, 2003
Biaya investasi tanaman kakao dikeluarkan pada tahun pertama terdiri dari
investasi non tanaman, investasi tanaman dan tanaman pelindung. Investasi non
tanaman berupa bangunan yang digunakan sebagai rumah kebun. Biaya yang
dikeluarkan untuk investasi tanaman berupa bibit, sarana produksi dan tenaga
kerja untuk pengolahan lahan sampai penanaman. Pada usaha tanaman kakao
tidak terdapat nilai sisa dikarenakan biaya investasi yang dikeluarkan berupa
bangunan dan peralatan produksi yang habis digunakan selama umur produksi.
Tanaman kakao merupakan tanaman yang membutuhkan pohon pelindung,
sehingga menyebabkan adanya pengeluaran biaya untuk pohon pelindung yaitu
lamtoro yang meliputi biaya penyetekan dan penanaman. Dari Tabel xx dapat
dilihat bahwa total biaya investasi kakao adalah sebesar Rp 6.500.000 dengan
CV. ULFA CONSULTANT

| 102

Laporan Akhir

alokasi biaya terbesar adalah untuk investasi tanaman sebesar Rp. 5.500.000.
Rincian biaya investasi tanaman kakao dapat dilihat pada Tabel 4.9.
Tabel 4.9. Rincian Biaya Investasi Tanaman Kakao pada Luas Lahan 1 Ha
Jenis Biaya
Jumlah (Rp)
A.Investasi Tanaman Kakao
- Bibit tanaman Kakao
- Sarana Produksi (Peralatan)
B. Investasi Non Tanaman
- Bangunan
C. Tanaman Pelindung (Lamtoro)
- Tenaga Kerja Penyetekan Tanaman
- Tenaga Kerja Penanaman
Total Biaya Investasi

5.500.000
5.000.000
500.000
500.000
500.000
500.000
250.000
250.000
6.500.000

Biaya operasional yang dikeluarkan pada tanaman kakao berupa pupuk dan tenaga
kerja. Jenis pupuk yang digunakan adalah pupuk kandang dan pupuk ZA.
Pemakaian pupuk dilakukan hanya sampai pada tahun ke enam. Hal ini
dikarenakan tanaman telah dapat memenuhi unsur hara yang dibutuhkan untuk
pertumbuhannya. Pengurangan penggunaan pupuk oleh petani juga bertujuan agar
tanaman tidak banyak mengandung unsur anorganik, selain itu dapat mengurangi
biaya yang dikeluarkan selama kegiatan produksi.
Tenaga kerja digunakan pada saat pemupukan, penyulaman, pemangkasan,
penyiangan gulma, dan pemanenan. Penyulaman merupakan kegiatan mengganti
tanaman yang tumbuh tidak sempurna atau mati dengan tanaman yang baru yang
dilakukan sampai tahun ke dua. Pemangkasan tanaman merupakan pengurangan
daun dan ranting yang menghambat produksi yang dilakukan sampai umur
ekonomis tanaman. Gulma yang terdapat disekitar tanaman dapat mempengaruhi
produktivitas tanaman sehingga gulma harus disiangi. Proses pemanenan
dilakukan pada saat tanaman berumur tiga tahun sampai umur tanaman 25 tahun.

CV. ULFA CONSULTANT

| 103

Laporan Akhir

Biaya tenaga kerja untuk pemeliharaan merupakan biaya terbesar yang


dikeluarkan pada budidaya kakao.
Biaya operasional tanaman kakao yaitu untuk tahun pertama sebesar Rp
6.500.000,- untuk investasi awal ditambah dengan biaya pupuk kandang (Rp.
2.000.000) dan pupuk ZA (Rp 270.000) per tahun. Sehingga total biaya untuk tiga
tahun pertama adalah Rp 13.310.000,Arus penerimaan tanaman kakao berasal jumlah produksi kakao dikalikan dengan
harga jual. Pada perkebunan tanaman kakao tidak terdapat nilai sisa yang
dikarenakan bangunan dan peralatan yang habis terpakai sampai umur ekonomis
tanaman. Tanaman kakao mulai panen pada umur tiga tahun dan terus
berproduksi sampai umur 25 tahun. Produksi yang terus meningkat setiap
tahunnya memberi pengaruh yang positif terhadap pendapatan petani. Hasil panen
setelah melalui pengeringan dijual kepada pedagang besar dengan harga kakao
kering yang ditawarkan oleh pembeli sebesar Rp 25.000 per kg.
Keuntungan yang diperoleh pada tahun ketiga, di awal produksi kakao adalah
600 kg x Rp 25.000,- = 15.000.000,-. Sehingga keuntungan bersih yang diperoleh
adalah Rp 15.000.000 Rp 13.310.000,- =1.690.000,Keuntungan ini akan semakin meningkat seiring dengan peningkatan produksi
kakao yang mencapai 1800 kg/ha dan hasil yang diperoleh pada puncak produksi
ini adalah 1800 kg x Rp 25.000,- = Rp 45.000.000,-/tahun. Dengan demikian usaha
komoditi ini sangat menjanjikan untuk dikembangkan di kabupaten Pinrang.
4.3.2. Analisis Ekonomi Usaha Komoditas Cabai
Usaha tani cabai merah dikenal memiliki potensi keuntungan dan resiko yang
besar. Selain fluktuasi harga jualnya, budidaya cabai merah cukup sensitif dengan
kondisi cuaca dan serangan penyakit. Perlu pemahaman teknis yang mumpuni agar
hasilnya bisa maksimal.
CV. ULFA CONSULTANT

| 104

Laporan Akhir

Cabai merah merupakan salah satu komoditas pertanian paling atraktif. Pada saatsaat tertentu, harganya bisa naik berlipat-lipat. Pada momen lain bisa turun hingga
tak berharga. Hal ini membuat budidaya cabai merah menjadi tantangan tersendiri
bagi para petani.
Disamping fluktiasi harga, budidaya cabai cukup rentan dengan kondisi cuaca dan
serangan hama. Untuk meminimalkan semua resiko tersebut, biaya untuk budidaya
cabai bisa dikatakan cukup tinggi.
Langkah-langkah yang harus dipersiapkan untuk budidaya cabai merah, khususnya
jenis Capsicum annum L. Tanaman ini berasal dari benua Amerika yang beriklim
tropis dan subtropis. Dari sini menyebar ke berbagai belahan bumi lainnya.
Kondisi iklim di kabupaten Pinrang cocok untuk budidaya cabai dimana matahari
bersinar penuh. Tanaman ini bisa tumbuh dengan baik di dataran rendah hingga
ketinggian 1400 meter dpl. Di dataran tinggi, cabai masih bisa tumbuh namun
produksinya tidak maksimal.
Suhu yang optimal untuk pertumbuhan cabai merah, antara 24-28 derajat Celcius.
Pada suhu yang terlalu dingin dibawah 15 atau panas di atas 32, pertumbuhan
akan terganggu. Cabai bisa tumbuh pada musim kemarau asal mendapatkan
pengairan yang cukup. Curah hujan yang dikehendaki berkisar 800-2000 mm per
tahun dengan kelembaban 80%.
Budidaya cabai merah mulai bisa dipanen setelah berumur 75-85 hari setelah
tanam. Proses pemanenan dilakukan dalam beberapa kali, tergantung dengan jenis
varietas, teknik budidaya dan kondisi lahan.
Pemanenan bisa dilakukan setiap 2-5 hari sekali, disesuaikan dengan kondisi
kematangan buah dan pasar. Buah cabai sebaiknya dipetik sekaligus dengan

CV. ULFA CONSULTANT

| 105

Laporan Akhir

tangkainya untuk memperpanjang umur simpan. Buah yang dipetik adalah yang
berwarna oranye hingga merah. Lakukan pemetikan pada pagi hari.
Produktivitas budidaya cabai merah biasanya mencapai 10-14 ton per hektar,
tergantung dari varietas dan teknik budidayanya. Pada budidaya yang optimal,
potensinya bisa mencapai hingga 20 ton per hektar.
Menurut Soekartawi (1995), pendapatan usahatani merupakan selisih antara
penerimaan dengan semua biaya yang dikeluarkan. Pendapatan usahatani cabai
merah diperoleh dari perhitungan sebagai berikut :
TL = Y.Py - X i . Pi
Keterangan :
TL = Pendapatan usahatani cabai merah.
Y = Produksi cabai
Py = Harga cabai per unit
X i = Penggunaan faktor ke-i
Pi = Harga faktor ke-i per unit
Untuk mengetahui tingkat kelayakan usahatani cabai merah dipergunakan analisis
R/C ratio. Makin besar nilai R/C ratio usahatani itu makin layak diusahakan
(Soekartawi, 1995).
Tanah merupakan salah satu faktor produksi yang sangat penting. Dengan adanya
tanah para petani dapat mengusahakan berbagai komoditi pertanian yang sesuai
dengan jenis tanah yang akan ditanami.
Pengeluaran (biaya) dalam usahatani cabai merah meliputi pengeluaran untuk
membeli sarana produksi, upah tenaga kerja di luar keluarga, biaya untuk
pembayaran pajak dan pengeluaran tidak tunai (diperhitungkan) yakni biaya
tenaga kerja dalam keluarga, biaya penyusutan alat-alat pertanian, dan bunga.

CV. ULFA CONSULTANT

| 106

Laporan Akhir

Rata-rata biaya/usahatani/musim pada usahatani cabai merah untuk pembelian


pupuk

yang

paling

banyak

dikeluarkan

yakni

sebesar

Rp

2.000.000,00/usahatani/musim. Tenaga kerja dalam rumah tangga sangat


membantu dalam pengelolaan tanaman cabai merah sehingga tidak perlu
mengeluarkan biaya tenaga kerja dalam usaha tani budidaya cabai. Hal ini sangat
berpengaruh terhadap produksi dan pendapatan yang diperoleh petani. Disamping
pemberian pupuk, penggunaan mulsa juga sangat penting untuk menekan
pertumbuhan gulma dan menjaga kelembaban tanah. Sedangkan untuk
pengendalian hama dan penyakit petani menggunakan berbagai jenis obat-obatan
yakni insektisida, dan fungisida.
Panen merupakan saat yang dinantikan petani sebagai perwujudan keberhasilan
dalam melakukan budidaya cabai merah. Pada tanaman cabai merah yang sehat
dan tumbuh subur, produksi cabai merah berkisar antara 10.000 sampai 15.000
kg/ha (Semadi,1997).
Rata-rata produksi cabai merah yang dihasilkan petani selama 1 tahun mencapai
10.000 kg/ha/musim. Sementara harga cabai merah pada rata-rata Rp 9.000,00
(kiisaran antara Rp 7.000,00 sampai Rp 11.000,00 perkilogram. Dengan demikian
besarnya

penerimaan

petani

dari

usahatani

cabai

merah

sebesar

Rp

90.000.000,00/ha/musim.
Secara umum tujuan usahatani cabai merah pada akhirnya untuk memperoleh
pendapatan dan tingkat keuntungan yang layak dari usahataninya. Kegairahan
petani untuk meningkatkan kualitas produksinya akan terjadi selama harga produk
berada di atas biaya produksi.
4.3.3. Analisis Ekonomi Usaha Komoditas Udang
Salah satu teknik untuk membudidayakan udang dengan lahan yang tidak begitu
luas atau dalam skala mini dengan membuat empang plastik atau yang lebih

CV. ULFA CONSULTANT

| 107

Laporan Akhir

mudah disebut dengan istilah BUSMETIK. Ini merupakan suatu pengembangan


teknologi budidaya udang saat ini. Udang

dipilih

karena udang hingga saat

merupakan suatu komoditas bisnis yang sangat menguntungkan.


Strategi pengelolaan kualitas air yang diterapkan pada teknologi busmetik adalah
memberikan probiotik bakteri jenis Bacillus, dengan memperhatikan dua faktor
penting yaitu stochastic yaitu berkaitan dengan waktu atau timing untuk
memerikan probiotik serta faktor deterministic yaitu dosis yang cukup agar
Bacillus mampu menjalankan perannya dengan baik. Berdasarkan pemahaman
terhadap kedua faktor tersebut maka pada teknologi busmetik, Bacillus diberikan
pada awal persiapan setelah air tambak netral dari clorine agar mendominasi
mikroorganisme pada media pemeliharaan, dilanjutkan pemberiaan rutin secara
berkala hingga akhir pemeliharaan untuk mempertahankan populasi Bacillus
dalam air tambak.
Pengalaman lapangan membuktikan, aplikasi Bacillus dengan cara seperti itu,
mampu mempertahankan kualitas air tambak lebih lama, sehingga udang lebih
stabil dan meminimalisir pergantian air. Dengan menerapkan manajemen
pengelolaan air seperti di jelaskan di atas, cukup signifikan dampaknya terhadap
masa pemeliharaan udang.
Melalui teknologi busmetik, ukuran panen 60-70/kg dapat dicapai pada hari ke 90100. Kondisi tersebut akan menekan biaya operasional tambak dan tentunya akan
meningkatkan margin usaha. Berdasarkan perhitungan finansial sederhana dari
satu petak BUSMETIK dalam satu siklus yaitu 100 hari pemeliharaan, akan
mendapatkan margin sekitar Rp. 44.500.000,- dengan biaya investasi sekitar Rp
97.000.000,- dan biaya operasional sekitar Rp. 51.000.000,- . Margin tersebut
dapat dicapai melalui petakan tambak seluas 600 m2 , dengan padat penebaran
benur 200 ekor/m2, tingkat kelangsungan hidup udang sekitar 95%, ukuran (size)
udang yang dipanen 65 ekor/kg, konversi pakan sebesar 1,3 serta harga jual

CV. ULFA CONSULTANT

| 108

Laporan Akhir

sekitar Rp. 50.000,-/kg. Jika kita membuat perhitungan lebih sederhana, maka dari
data di atas dapat dikatakan bahwa Harga Produksi Per Kg (HPP) sekitar 48% dan
margin keuntungannya sebesar 42%.
Nilai margin tersebut akan sangat mendongkrak para pembudidaya udang
kelompok menengah ke bawah apabila teknologi ini diterapkan di seluruh
Indonesia. Sehingga akan meningkatkan Produk Domestik Bruto (PDB) Nasional
dari sektor Kelautan dan Perikanan.
Teknologi busmetik sudah dicoba dalam kepadatan tanam yang berbeda. Mulai
kepadatan rendah yaitu sekitar 100 ekor/m2 hingga kepadatan tinggi di atas 250
ekor/m2 . Produktivitas yang saat ini sudah dihasilkan adalah 1,4 kg/ m2 atau
setara dengan 14 ton/ha hingga 3,4 kg/m2 atau setara 34 ton/ha pada kepadatan
250 ekor/m2 . Saat ini masih terus dilakukan kajian dan percobaan dengan
melakukan perbaikan SOP agar dapat meningkatkan produktivitas per kg-nya,
sekitar 4 kg/m2 atau setara dengan 40 ton/ha.
4.3.4. Analisis Ekonomi Usaha Penggilingan Gabah
Kabupaten Pinrang sebagai lumbung beras provinsi Sulawesi Selatan saat ini
memiliki 527 penggilingan gabah dengan nilai investasi mencapai lebih dari 23,7
milyar rupiah dan memiliki kapasitas produksi 302.305 ton/tahun. Sementara
produksi gabah GKG kabupaten Pinrang pada tahun 2011 mencapai 519670,71 ton
(Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Pinrang, 2014). Ini menunjukkan
bahwa kabupaten Pinrang masih membutuhkan usaha penggilingan gabah yang
dapat mengolahnya menjadi beras bermutu.
Dalam menjalankan usaha penggilingan gabah ada beberapa hal yang perlu
diperhatikan dan dianalisis sehingga usaha ini dapat berjalan dengan baik dan
menguntungkan secara finansial. Berikut beberapa aspek yang dianalisis dalam
usaha penggilingan gabah di kabupaten Pinrang.
CV. ULFA CONSULTANT

| 109

Laporan Akhir

Analisis Aspek Manajemen Operasional


Analisis aspek manajemen operasional rencana usaha penggilingan gabah meliputi
hal-hal sebagai berikut ini:
Kepemilikan dan Legalitas
Penggilingan gabah berada di bawah bidang usaha Kelompok Tani, penggilingan
ini merupakan usaha kelompok yang bertujuan untuk memajukan anggota
Kelompok Tani. Pengelolaan dilakukan oleh anggota kelompok yang aktif
melakukan usaha dan penelitian partisipatif. Usaha

operasional penggilingan

gabah dilakukan dengan kerjasama tim, dimana tim terdiri dari beberapa orang
pengelola, yang memiliki hak dan kewajiban yang sama. Jalannya usaha
penggilingan sangat tergantung pada komitmen pengelola dalam mengelola
penggilingan. Komitmen tersebut sudah terlihat dari kesungguhan tim untuk
melakukan usaha kolaboratif.
Keberadaan suatu usaha harus diakui oleh masyarakat sekitar, Lembaga
Pemusyawaratan Masyarakat (LPM), dan pemerintahan desa (BPD) setempat.
Manfaat dari adanya legalitas adalah usaha tersebut akan diakui eksintensinya,
dengan pengakuan eksistensi ini, maka usaha tersebut akan dikenal oleh
masyarakat, kemudian memudahkan usaha untuk mengembangkan bisnisnya
karena mendapatkan perlindungan secara hukum dari pemerintah.
Dalam mendapatkan legalitas tersebut, penggilingan

mengurus perizinan,

meminta rekomendasi dari berbagai instansi, mengurus nomor pokok wajib pajak
(NPWP) dan surat izin usaha perdagangan (SIUP)
Struktur Organisasi
Organisasi usaha penggilingan gabah terdiri atas bagian pemasaran, produksi,
keuangan, dan administrasi. Keseluruhan operasional penggilingan gabah
CV. ULFA CONSULTANT

| 110

Laporan Akhir

dikoordinir oleh manajer umum yang menjalankan fungsi perencanaan kerja dan
tata-tertib, memotivasi dan menggerakkan karyawan, melakukan pengawasan
secara keseluruhan, serta memberikan laporan pertanggungjawaban kepada
kelompok tani dan penanam saham.

Manajer
Umum

Manajer
Pemasaran

Manajer
Produksi

Pengawas dan
Penasehat

Administrasi
Keuangan

Administrasi

Gambar 4.3 . Struktur Organisasi


Manajer umum dan manajer produksi akan dirangkap oleh satu orang pengelola.
Pengelola untuk masing-masing bagian tersebut berasal dari anggota Kelompok
Tani yang melakukan rencana usaha kolaboratif. Pembagian kerja antara lain
dijelaskan sebagai berikut, manajer umum bertanggung jawab untuk: 1) membuat
perencanaan kegiatan penggilingan dan melakukan kontrol, 2) mengelola
kelancaran kegiatan operasional perusahaan, 3) memberikan pertanggungjawaban
berupa laporan triwulan kepada kelompok tani dan penanam saham, 4)
memberikan pengarahan kepada divisi fungsional Bagian pemasaran dan
penjualan mempunyai tanggung jawab untuk: 1) mencari konsumen dan menjalin
kemitraan, 2) mengatur distribusi barang dan jasa, dan 3) mengatur kelancaran
pemasaran.
Bagian produksi bertanggung jawab dalam: 1) mengatur kelancaran produksi, 2)
mengawasi dan mengatur penggudangan, 3) memastikan mesin dalam keadaan
baik, dan 4) mengatur kelancaran bahan baku.

CV. ULFA CONSULTANT

| 111

Laporan Akhir

Bagian administrasi keuangan memiliki tanggung jawab untuk: 1) menyusun


laporan keuangan, 2) mencatat arus kas harian, 3) menyusun anggaran biaya, 4)
serta mencatat perhitungan laba-rugi dan neraca, sedangkan bagian administrasi
bertanggungjawab atas dokumentasi laporan/pencatatan dan pencatatan arus
keluar masuk barang dan jasa.
Upah Manajemen dan Buruh
Tenaga kerja yang akan terlibat dalam penggilingan kelompok tani terdiri dari
tenaga kerja tetap dan tidak tetap. Tenaga kerja tetap merupakan pengelola
penggilingan gabah, tenaga kerja ini tidak terpengaruh oleh naik, turunnya volume
produksi, dan mendapatkan biaya yang tetap tiap bulan dalam satu tahun.
Gaji yang akan ditetapkan untuk tenaga kerja tetap adalah sebagai berikut, pada
tahun pertama ditetapkan pengelola akan mendapatkan gaji sebesar Rp.
1.000.000,00 per bulan untuk setiap orang, untuk tahun-tahun berikutnya gaji
pengelola akan dinaikkan sebesar Rp. 200.000,00. Tahun kedua pengelola akan
mendapatkan Rp. 1.200.000,00 setiap bulan, tahun ketiga pengelola akan
mendapatkan Rp. 1.400.000,00 setiap bulan, begitu seterusnya hingga periode
analisis Kebutuhan SDM mengenai jenis pekerjaan, status, kualifikasi, jumlah dan
gaji tahun pertama.
Pengelola akan merekrut satu orang tenaga kerja tidak tetap sebagai tenaga
operasional harian. Penggajian bagi buruh yang ditetapkan oleh pengelola adalah
sebagai berikut, pada tahun pertama tenaga kerja tidak tetap akan mendapatkan
gaji sebesar Rp. 700.000,00 per bulan, tahun kedua akan mendapatkan gaji Rp.
850.000,00

per

bulan,

tahun

ketiga

akan

mendapatkan

gaji

sebesar

Rp.1.050.000,00 per bulan, begitu seterusnya hingga periode analisis.

CV. ULFA CONSULTANT

| 112

Laporan Akhir

Analisis Aspek Dampak Usaha.


Peran usaha penggilingan gabah

yang dipelopori oleh kelompok tani kepada

masyarakat sekitar sangat besar. Penggilingan gabah ini bukan saja keinginan dan
kebutuhan dari kelompok tani, namun penggilingan ini merupakan keinginan dan
kebutuhan masyarakat sekitar.
Pendirian usaha penggilingan gabah ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat
akan jasa giling yang dekat dengan wilayahnya. Dampak dari usaha penggilingan
tersebut yaitu terpenuhinya kebutuhan masyarakat, peningkatan motivasi
masyarakat dalam berwirausaha karena penggilingan akan memproduksi hasil
samping seperti sekam yang dapat dibuat menjadi pupuk kompok, biogas, energi
pembakaran dari hasil bakarnya atau untuk abu gosok. Dedak yang dapat
dipasarkan dan dijual untuk pakan ternak, serta menir yang dapat dibuat menjadi
tepung beras dan dipasarkan, pengembangan ekonomi desa, dan pembukaan
lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar.
Antisipasi dampak lingkungan yang dihasilkan oleh penggilingan gabah seperti
polusi udara, dan polusi suara, membuat pengelola untuk mempertimbangkan
lokasi yang tepat. Lokasi pendirian penggilingan gabah tersebut direncanakan akan
berada dimana sebelah kanan dan kiri penggilingan adalah lahan sawah yang tidak
berdekatan dengan pemukiman penduduk, sehingga tidak menimbulkan gangguan
pada masyarakat sekitar.
Analisis Aspek Finansial
Analisis aspek finansial dalam rencana usaha Penggilingan Gabah terdiri atas halhal sebagai berikut :

CV. ULFA CONSULTANT

| 113

Laporan Akhir

Kebutuhan Modal dan Identifikasi Biaya


Kebutuhan modal dalam mendirikan usaha penggilingan gabah kelompok tani
terdiri dari modal investasi dan modal kerja. Modal investasi merupakan modal
yang dikeluarkan pada awal periode usaha untuk pembelian sarana dan prasarana
yang mendukung berjalannya usaha penggilingan dan digunakan untuk
memperoleh manfaat hingga secara ekonomis tidak dapat digunakan lagi. Jika
investasi awal secara ekonomis sudah tidak dapat digunakan lagi, maka dilakukan
investasi kembali atau disebut reinvestasi. Sementara itu, modal kerja adalah
modal yang digunakan untuk keperluan operasional produksi. Total kebutuhan
modal pada tahun pertama usaha ini sebesar Rp 112.716.000,00 terdiri dari
kebutuhan investasi tahun ke nol sebesar Rp 59.756.000,00 dan perkiraan modal
kerja sebesar Rp 52.960.000,00 dapat dilihat pada Lampiran dikurangi biaya
penyusutan dan biaya sosial.
Kebutuhan Investasi
Investasi yang dibuat oleh kelompok tani terdiri dari pembuatan bangunan,
gudang, kantor, dan lantai jemur, pembelian mesin penggilingan lengkap,
pembelian meja tulis dan kursi, timbangan duduk, takaran beras, tester kadar air,
tool kit seperti ring, kunci pas dan kunci sok, perlengkapan lain dapat dilihat pada
Lampiran. Selain biaya investasi, usaha ini juga memiliki biaya reinvestasi.
Pembelian kembali untuk serokan, karung, ember dan selang dilaksanakan pada
tahun ke empat dan ke delapan periode analisis. Rincian dari rencana investasi
dapat dilihat pada Lampiran.
Kebutuhan Modal Kerja
Kebutuhan modal kerja dalam usaha penggilingan gabah kelompok tani terdiri dari
biaya tetap dan biaya variabel atau tidak tetap. Biaya total yang dikeluarkan untuk
usaha ini sebesar Rp. 58.610.000,00. Kebutuhan modal kerja pada tahun pertama
CV. ULFA CONSULTANT

| 114

Laporan Akhir

dikurangi biaya penyusutan dan biaya sosial sebesar Rp. 52. 960.000,00. Biaya
tetap terdiri dari gaji karyawan tetap, penyusutan, biaya umum, dan sewa tanah,
sedangkan biaya variabel terdiri dari upah kerja atau buruh, bahan baku gabah,
bahan bakar, biaya transport dan biaya sosial.
Sumber Modal
Sumber modal untuk usaha ini berasal dari modal sendiri dan pinjaman. Jika
perbandingan modal sendiri dan modal pinjaman adalah 30:70. Modal pinjaman
akan berasal dari bank syariah atau bank perkreditan rakyat syariah (BPRS) atau
bank lainnya yang menetapkan proporsi bagi hasil yaitu 40:60 untuk pinjaman
yang dipergunakan untuk investasi. 40 persen dari keuntungan menjadi hak bank,
dan 60 persen dari keuntungan menjadi hak pengelola. Bagi hasil untuk pinjaman
modal kerja ditetapkan proporsi sebesar 45:55. 45 persen untuk bank syariah dan
55 persen untuk usaha. Total kebutuhan adalah Rp. 112.716.000,00. Modal sendiri
yang dipergunakan untuk investasi adalah Rp. 17.927.000,00 dan untuk modal
kerja adalah Rp. 15.888.000,00. Sedangkan modal pinjaman untuk kegiatan
investasi adalah Rp. 41.829.000,00 dan untuk modal kerja adalah Rp.
37.072.000,00.
Identifikasi Manfaat atau Penerimaan
Manfaat yang diterima oleh usaha penggilingan gabah kelompok tani berasal dari
penjualan produk utama yaitu jasa giling dan beras, produk sertaan seperti dedak,
sekam dan menir. Penerimaan diperoleh dari hasil perkalian antara jumlah output
dengan harga jual per satuannya. Pada

usaha ini, harga jual yang berlaku

berdasarkan kesepakatan dan pertimbangan pengelola penggilingan gabah


kelompok tani. Perhitungan penerimaan secara rinci untuk produk utama dan
sertaan yang memiliki nilai jual serta perkiraan laba/rugi dapat dilihat pada
Lampiran. Penetapan harga jual telah terdapat pada analisis aspek pasar dan

CV. ULFA CONSULTANT

| 115

Laporan Akhir

pemasaran, sedangkan rencana produksi terdapat pada analisis aspek teknis dan
teknologis.
Kriteria Kelayakan Investasi
Lima kriteria yang digunakan dalam menilai investasi yaitu Net Present Value
(NPV), Internal Rate of Return (IRR), Net B/C, Break Even Point (BEP), dan Payback
Period. Hasil perhitungan kelayakan investasi ini diperoleh dari hasil perhitungan
komponen outflow dan inflow yang didiskontokan. Nilai dari kriteria penilaian
investasi usaha Penggilingan Gabah dapat dilihat pada Tabel xx.
Tabel 4.10. Nilai Kriteria Penilaian Investasi Usaha Penggilingan
Gabah Kelompok Tani
Kriteria Investasi
Nilai
Net Present Value (NPV)
Rp. 254.889.000,00
Profitability Index (PI)
8,54
Internal Rate of Return (IRR)
40,8 %
Payback Period (PBP)
0,8 tahun

Hasil perhitungan kriteria investasi secara komprehensif dapat dilihat pada


Lampiran. Nilai Net Present Value (NPV) menunjukkan nilai yang positif dan sangat
besar, nilai ini menunjukkan hasil dari nilai arus kas masuk selama periode analisis
yang didiskontokan dikurangi dengan nilai arus kas keluar yang didiskontokan.
NPV sebesar Rp. 254.889.000,00 menunjukkan bahwa penggilingan gabah ini layak,
karena berdasarkan kriteria penilaian investasi, usaha layak jika NPV > 0.
Nilai Profitability Index (PI) menunjukkan nilai yang lebih besar dari satu. Menurut
kriteria penilaian investasi, PI layak jika PI>1. PI merupakan perbandingan antara
nilai arus kas masuk selama periode analisis yang didiskontokan dibagi dengan
nilai arus kas keluar yang didiskontokan. IRR merupakan tingkat suku bunga dari
suatu usaha dalam jangka waktu tertentu yang membuat nilai NPV dari usaha
tersebut sama dengan nol. Analisis ini dilakukan untuk mengetahui tingkat
keuntungan internal yang diperoleh dari investasi yang dilakukan. Berdasarkan
CV. ULFA CONSULTANT

| 116

Laporan Akhir

hasil perhitungan, diperoleh nilai IRR dari rencana usaha penggilingan gabah
kelompok tani sebesar 40,8 persen. Nilai tersebut diperoleh dengan menggunakan
metode coba-coba (trial and error). Nilai IRR tersebut menunjukkan kelayakan dari
suatu usaha, karena IRR lebih besar dari tingkat suku bunga deposito. Payback
Period (PBP) merupakan jumlah lama tahun yang dibutuhkan bagi suatu usaha
untuk menutupi biaya investasi awal dengan jumlah keuntungan bersih yang telah
didiskontokan. Berdasarkan hasil perhitungan, diperoleh nilai PBP adalah 0,8
tahun, artinya adalah penggilingan gabah ini baru dapat menutupi pengeluaran
biaya investasinya dengan jumlah keuntungan bersih yang telah didiskontokan
setelah usaha ini berjalan sekitar 9 bulan 6 hari.
Berdasarkan hasil dari empat kriteria penilaian investasi di atas, dapat disimpulkan
bahwa penggilingan gabah layak pada kondisi atau asumsi yang telah disepakati
bersama. Hal ini ditunjukkan dari nilai NPV > 0, PI > 1, IRR > tingkat suku bunga
yang dijadikan dasar perhitungan, yaitu 7 persen, dan PBP lebih pendek waktunya
dari periode pembayaran maksimum atau tertutupi sebelum umur usaha berakhir.
Kriteria lainnya
Selain empat kriteria penilaian investasi di atas, pada penelitiannya ini juga
dilakukan perhitungan terhadap kriteria-kriteria tambahan lainnya, Break Even
Point (BEP) tahun analisis, BEP volume produksi, dan BEP harga jual. Perhitungan
masing-masing kriteria dapat dilihat pada Lampiran.
Analisis Sensitivitas
Hasil analisis sensitivitas digunakan untuk mengetahui tingkat kepekaan suatu
usaha dalam menghadapi setiap perubahan yang mungkin terjadi. Analisis ini
dilakukan dengan terjadinya perubahan di tingkat harga input operasional dan
volume penjualan hingga nilai NPV menjadi negatif. Dari skenario kenaikan dan
penurunan harga input operasional dan volume penjualan sebesar 10 persen.
CV. ULFA CONSULTANT

| 117

Laporan Akhir

Kenaikan 10 persen harga input operasional meliputi harga bahan baku gabah,
transport, dan bahan bakar minyak solar. Kenaikan 10 persen harga input
operasional dan penurunan 10 persen volume penjualan menghasilkan nilai NPV
sebesar Rp. 213.709.000,00, IRR 40,4 persen, nilai Net B/C adalah 7,32 dan PBP 1
tahun. Sehingga dapat disimpulkan bahwa usaha ini tidak sensitive terhadap
penurunan 10 persen penjualan dan kenaikan 10 persen harga input operasional.
Analisis sensitivitas dapat dilihat pada Lampiran.
Hasil analisis sensitivitas switching value menyatakan bahwa usaha Penggilingan
Gabah akan menjadi tidak layak saat harga harga input operasional yang meliputi
harga bahan baku gabah, transport, dan bahan bakar minyak solar naik hingga
sebesar 50 persen dan volume penjualan turun sebesar 66 persen, penurunan
volume penjualan dan kenaikan harga input operasional tersebut akan
menghasilkan NPV negatif sebesar Rp. 3.016.000,00, IRR 7,1 persen, nilai Net B/C
adalah 0,91 dan PBP lebih dari periode analisis atau 10 tahun. Analisis sensitivitas
switching value dapat dilihat pada Lampiran.
Rekomendasi Dalam Tahap Implementasi Pendirian Pengilingan Gabah
Usaha Penggilingan gabah di kabupaten Pinrang sangat layak dan menguntungkan,
apabila pengelola memiliki kesungguhan dalam melaksanakannya. Kesungguhan
dan keyakinan yang dimiliki oleh pengelola merupakan modal yang utama. Dalam
mengatasi permasalahan permodalan, pengelola sebaiknya mensosialisasikan
usaha yang dibuat agar investor tertarik untuk menanamkan saham segera.
Pengelola perlu mempersiapkan kondisi internalnya, kondisi internal yang
dimaksud adalah kesiapan bagian pemasaran dan penjualan dalam mencari
konsumen, kesiapan bagian produksi yaitu mampu memenuhi permintaan yang
diinginkan oleh konsumen, serta kesiapan bagian adminstrasi baik itu keuangan
maupun non keuangan untuk membentuk sistem pencatatan yang baik, agar
memudahkan untuk menghitung keuntungan dan kerugian serta kecepatan untuk

CV. ULFA CONSULTANT

| 118

Laporan Akhir

membuat keputusan. Kesiapan ini dapat terpenuhi dengan melakukan pelatihan


manajerial. Pengelola harus mengurus masalah perizinan, dan legalitas, serta
meminta rekomendasi dari Dinas Pertanian dan Pemerintah Daerah agar usaha
penggilingan tersebut diakui keberadaanya. Adanya pengakuan memiliki banyak
keuntungan, yaitu mendapatkan proteksi atau perlindungan dari pemerintah,
bantuan, pelatihan, serta berbagai informasi yang dapat menguntungkan dan
mengembangkan usaha.

Pengelola harus memberikan pelayanan yang terbaik

kepada konsumen sehingga menciptakan kepuasan, selain itu transparansi atau


keterbukaan baik kepada konsumen, kelompok tani, maupun kepada petani yang
menanamkan saham sangat penting, karena dapat menciptakan kepercayaan
kepada pengelola usaha penggilingan. Kemudian pengelola harus membuat sistem
pembagian keuntungan yang jelas dan adil, baik bagi kelompok, petani yang
menanamkan saham, maupun pengelola sendiri agar tidak menimbulkan
perpecahan dan keributan.
4.3.2. Analisis Ekonomi Pertanian Terpadu (Padi-Sapi-Ikan-Kompos)
Luas lahan yang digunakan dalam penerapan system pertanian terpadu ini adalah
0,4 ha (4000 m2) dengan rincian pembagian sebagai berikut :
a) Usaha budidaya padi 2000 m2
b) Usaha ternak sapi 500 m2
c) Usaha Ikan air tawar 500 m2
d) Usaha pengomposan 1000 m2
Analisis Usaha Tani Padi
Dalam analisis ekonomi usaha budidaya ada beberapa asumsi yang di peroleh
berdasarkan nilai atau besaran yang berlaku di masyarakat Pinrang saat ini yang
dapat dilihat pada Tabel 4.11 berikut.

CV. ULFA CONSULTANT

| 119

Laporan Akhir

Tabel 4.11. Analisis Usaha Tani Padi


No

Uraian

Dalam satu kali masa panen


A
Input
1
Sarana produksi
Benih
Pupuk kandang
Pupuk SP-36
Pupuk urea
Pupuk NPK Phonska
Pestisida/insektisida
Karung/sak
2
Biaya operasional
Pengolahan tanah*)
Sewa traktor
Penyemaian*)
Pencabutan bibit*)
Penanaman*)

B
1
2
3
C

Penyiangan*)
Pemupukan*)
Pengendalian hama
penyakit*)
Panen (sewa threser)
Pasca panen*)
Pengeringan*)
Output
Hasil GKP
Penyusutan
Hasil GKG
Keuntungan

Volume

Satuan

5
600
10
50
20
1
30
1,0
0,5
1,0
1,0
1,0
1,0
2,0
1,0

kg
kg
kg
kg
kg
liter
buah
HOK
Hari
HOK
HOK
HOKW
HOK
HOK
HOK

1,0

HOK

0,5
1,0
1,0
10
0,9
9.1

Hari
HOK
HOK
kuintal
kuintal
kuintal

Harga Satuan
(Rp)

10.000
3.000
2.500
3.300
75.000
3.000

700.000

Jumlah Harga
(Rp)
1.445.000
445.000
50.000
30.000
125.000
66.000
75.000
99.000
1.000.000
500.000
-

850.000

420.000

500.000
3.185.000
3.822.000
2.377.000

Keterangan :
*) Dikerjakan sendiri tanpa mengupah tenaga kerja lainnya, luas tanah 2000 m2

CV. ULFA CONSULTANT

| 120

Laporan Akhir

Hasil analisis menunjukkan bahwa pengelolaan lahan untuk tanaman padi yang
luasnya

2000

m2

dapat

menghasilkan

keuntungan

sebesar

Rp

2.377.000,00/musim. Jika dalam setahun dapat menanam padi sebanyak 3 kali


maka keuntungan yang akan diperoleh adalah Rp. 7.131.000,-/tahun. Hasil ini
dapat ditingkatkan dengan memanfaatkan pupuk organik/kompos yang berasal
dari jerami dan kotoran sapi pada masa tanam berikutnya. Penggunaan kompos
dapat mengurangi penggunaan pupuk anorganik sehingga biaya produksi dapat
berkurang dan keuntungan akan semakin meningkat.
Analisis Usaha Ternak Sapi
Kabupaten Pinrang merupakan salah satu kabupaten yang memiliki jumlah ternak
sapi dan kerbau yang banyak. Tercatat pada tahun 2013 kabupaten Pinrang
memiliki sekitar 25000 ekor. Potensi ini dapat ditingkatkan lagi dengan
menerapkan system pertanian terpadu dalam pengelolaan lahan pertanian. Selain
pemenuhan kebutuhan daging, ternak sapid an kerbau dapat menghasilkan bahan
baku pupuk organic yang bermanfaat bagi tanaman yang dibudidayakan. Berikut
analisis usaha ternak sapi dalam system pertanian terpadu.
Asumsi-asumsi yang digunakan dalam analisis usaha ternak sapi antara lain :
Lahan

yang

digunakan

merupakan

tanah

pekarangan

yang

belum

dimanfaatkan dan tidak diperhitungkan untuk sewa lahannya.


Sapi bakalan yang dipelihara sebanyak 20 ekor jenis PO dengan harga awal Rp.
7.000.000/ekor dan berat badan sekitar 250 kg/ekor.
Sapi dipelihara selama 6 bulan dengan penambahan berat badan sekitar 0,7
kg/ekor/hari.
Kandang yang dibutuhkan seluas 105 m2 dengan biaya Rp. 400.000/m2
Penyusutan kandang 20 %/tahun dengan demikian penyusutan untuk satu
periode 10 %.
Sapi membutuhkan obat-obatan sebesar Rp. 60.000/ekor/periode.

CV. ULFA CONSULTANT

| 121

Laporan Akhir

Tenaga kerja 3 orang dengan gaji Rp. 500.000/bulan.

Peralatan kandang dibutuhkan sebesar Rp 1.500.000/tahun, dengan


demikian untuk satu periode Rp. 750.000.
Kotoran yang dihasilkan selama 1 periode sebanyak 20.000 kg dengan harga

Rp. 500/kg.
Pakan yang diperlukan untuk satu periode :

HMT = 40 kg x 20 x 180 x Rp.400

Konsentrat = 3 kg x 20 x 180 x Rp. 2.500

Pakan tambahan = 3 kg x 20 x 180 x Rp. 500

Modal Usaha
Modal usaha terdiri dari biaya tetap dan biaya tidak tetap (biaya variabel)
Biaya Investasi
1. Pembuatan kandang 105 m2 x Rp. 400.000

Rp. 42.000.000

2. Peralatan kandang

Rp.

1.500.000

Biaya Variabel
1. Sapi bakalan 20 x Rp. 7.000.000

Rp. 140.000.000

2. HMT

Rp. 57.600.000

3. Konsentrat

Rp.

27.000.000

4. Pakan Tambahan

Rp.

5.400.000

Total Biaya Variabel

Rp. 273.500.000

Biaya Tetap
1. Tenaga Kerja 3 orang x 6 x Rp.1.000.000

Rp. 18.000.000

2. Penyusustan kandang 10 % x Rp. 42.000.000

Rp. 4.200.000

3. Penyusutan peralatan

Rp.

Total biaya Tetap

750.000

Rp. 22.950.000

TOTAL BIAYA PRODUKSI = Rp. 273.500.000 + Rp. 22.950.000


= Rp. 296.450.000

CV. ULFA CONSULTANT

| 122

Laporan Akhir

Penerimaan
Penerimaan atau pemasukan usaha ternak sapi berasal dari penjualan sapi dan
kotoran sapi.

Penambahan berat badan 0,7 kg x 180 = 126 kg/ekor/periode dan berat


badan sapi sekarang untuk setiap ekor adalah 376 kg, untuk berat
keseluruhan adalah 20 x 376 kg = 7.520 kg dengan harga Rp. 90.000/kg. Jadi
uang yang didapat adalah Rp. 676.800.000

Penjualan kotoran ternak 20.000 x Rp. 500 = Rp. 10.000.000

Total penerimaan = Rp. 676.800.000 + Rp. 10.000.000 = Rp. 686.800.000

Jika kotoran sapi tidak dijual dan dimanfaatkan sendiri untuk pupuk
kompos dan biogas, maka total penerimaan hanya dari penjualan sapi yaitu
Rp. 263.200.000, sehingga keuntungan = Rp. 676.800.000

- Rp.

296.450.000= Rp. 380.350.000


Hasil analisis menunjukkan bahwa usaha ternak dalam system pertanian terpadu
sangat menguntung dan sangat layak untuk dikembangkan di kabupaten Pinrang
karena terdapat banyak sumber pakan yang berasal dari sisa tanaman (jerami
padi) yang dapat digunakan. Selain itu pakan tambahan juga dapat diperoleh dari
hasil sampingan usaha penggilingan gabah berupa dedak. Keuntungan finansial
yang akan diperoleh dari usaha ternak dalam system pertanian terpadu adalah Rp.
380.350.000,-/tahun (jika dalam setahun hanya sekali penggemukan).
Analisis Usaha Pengomposan
Potensi bahan baku untuk pembuatan kompos sangat melimpah, antara lain berupa
jerami. Dari sawah yang memproduksi satu ton gabah, dihasilkan dua ton jerami.
Selain jerami, tersedia pula kotoran ternak dari populasi ternak ruminansia. Ada
juga eceng gondok di perairan waduk, gulma, semak belukar, dan sampah pasar
dan rumah tangga, serta sisa-sisa tanaman lain.

CV. ULFA CONSULTANT

| 123

Laporan Akhir

Memanfaatkan potensi bahan organik, Kelompok Tani di kabupaten Pinrang, dapat


membangun rumah kompos atau tempat pengelolaan kompos. Rumah kompos
terdiri dari bangunan rumah yang sederhana tapi cukup kuat berukuran 8 m x 10
m. Fungsinya untuk tempat produksi kompos, fermentasi, menyimpan dan
pelindung bagi alat dan mesin, gudang, serta kantor administrasi. Luas lahan
idealnya 150200 m2.
Alat dan mesinnya terdiri dari mesin pencacah dan penghancur (chopper) satu unit,
mesin penyaring satu unit, kendaraan roda tiga pengangkut bahan baku dan
kompos), dan dekomposer (bioaktivator). Pendukung lainnya meliputi instalasi
listrik dan air, mesin jahit karung, sealer, timbangan duduk, sekop, garpu, bak
fermentasi, terpal plastik, alat keselamatan berupa helm kerja, pemadam api, dan
perangkat mebel kantor.
Perhitungan Biaya Produksi
Hasil perhitungan biaya yang dibutuhkan untuk pembuatan kompos yang
menggunakan bahan utama kotoran sapi dan jerami padi.
Tabel 4.12. Perhitungan biaya pembuatan kompos
No.
1.

Bahan

Jumlah Satuan

Kompos
- Kotoran Sapi

Harga (Rp)
Satuan (Rp)

Biaya (Rp)

kg

Jerami padi

kg

- Bahan yang lain

150

150

- Kemasan plastic

100

100

buah

Jumlah Biaya /kg

250

Jika sapi yang diternak adalah 20 ekor dan setiap hari mengeluarkan kotoran 5
kg/ekor, maka akan menghasilkan kotoran sebanyak 3000 kg (3 ton), dari data

CV. ULFA CONSULTANT

| 124

Laporan Akhir

tersebut bisa dihitung biaya produksi untuk pupuk organik (kompos) sebagai
berikut :
Tabel 4.13. Perhitungan total biaya produksi/bulan
No.
1.

Bahan
Kompos

Jumlah
Bahan
3.000

Satuan
kg bln

Biaya Produksi
(Rp/kg)
250

Biaya Total
(Rp)
750.000

Perhitungan Keuntungan
Keuntungan atau laba (rugi) dapat diketahui setelah penerimaan hasil penjualan
produk dikurangi dengan harga pokok dan biaya produksi. Dimana jumlah kotoran
sapi sebanyak 3000 kg yang di campur 500 kg jerami padi akan menghasilkan
pupuk organic/kompos sebanyak 2.100 kg (2,1 ton/bulan) atau setara dengan 60
% dari jumlah bahan baku.
Tabel 4.14. Perhitungan Penerimaan
No.
1.

Bahan
Kompos

Jumlah
Produksi
2.100

Satuan
kg bln

Harga Jual
(Rp/kg)
1500

Penerimaan
(Rp)
3.150.000

Tabel 4.14 di atas menunjukkan bahwa usaha pengomposan akan memberikan


keuntungan kotor Rp. 3.150.000,-/bulan atau setara dengan Rp 37.800.000,/tahun.
Tabel 4.15. Perhitungan Laba/Rugi Perbulan
No.
1.

Bahan
Kompos

CV. ULFA CONSULTANT

Penerimaan
(Rp)
3.150.000

Biaya Produksi
(Rp)
Keuntungan (Rp)
750.000

2.400.000

| 125

Laporan Akhir

Keuntungan bersih yang diperoleh dari usaha pengomposan ini adalah keuntungan
kotor dikurang dengan biaya produksi yaitu sebesar Rp. 2.400.000,-/bulan atau
setara dengan Rp. 28.800.000,-/tahun.
Return Cost Ratio (R/C)
Return Cost Ratio (R/C) adalah perbandingan antara penerimaan penjualan dengan
biaya-biaya yang dikeluarkan selama proses produksi hingga menghasilkan
produk. Usaha pembuatan pupuk organik/kompos akan menguntungkan apabila
nila R/C bernilai >1.
Tabel 4.16. Perhitungan R/C
No.
1.

Bahan
Kompos

Penerimaan
(Rp)
3.150.000

Biaya Produksi
(Rp)

R/C

750.000

4,2

Berdasarkan Tabel R/C di atas menunjukkan bahwa kegiatan pengolahan limbah


ternak ini sangat layak. Sebagai contoh nilai R/C = 4,2 artinya bahwa setiap Rp.
1.000,00 yang dikeluarkan akan menghasilkan tambahan penerimaan sebesar Rp.
4.200,00.
Benefit Cost Ratio (B/C)
Benefit Cost Ratio (B/C) adalah perbandingan antara tingkat keuntungan yang
diperoleh dengan total biaya yang dikeluarkan. Usaha pengolahan limbah ternak ini
dikatakan layak dan memberikan manfaat jika nilai B/C >0.
Tabel 4.17. Perhitungan B/C
No.
1.

Bahan
Kompos

CV. ULFA CONSULTANT

Keuntungan Total Biaya (Rp)


(Rp)
2.400.000
750.000

B/C
3,2

| 126

Laporan Akhir

Berdasarkan Tabel xx di atas menunjukkan bahwa kegiatan pengolahan limbah


ternak ini berdasarkan B/C sangat layak. Nilai B/C = 3,2 artinya bahwa setiap Rp.
1.000,00 yang dikeluarkan akan menghasilkan keuntungan sebesar Rp. 3200,00.
Analisis Pulang Pokok / Break Event Point (BEP)
BEP ini merupakan titik impas usaha, dari nilai BEP dapat diketahui pada tingkat
produksi dan harga berapa suatu usaha pengolahan limbah ternak (pembuatan
pupuk organik) tidak memberikan keuntungan dan tidak pula mengalami kerugian.
Tabel 4.18. Perhitungan BEP
No.
1.

Bahan
Kompos

Harga
Total
Total
BEP Produksi BEP Harga
Penjualan (Rp) Produksi (kg) Biaya (Rp)
(kg)
(Rp)
1500

2.100

750.000

500

357

Sebagai contoh untuk pembuatan kompos, usaha tidak mengalami kerugian atau
memberikan keuntungan jika total produksi kompos sebanyak 500 kg atau harga
pupuk kompos hanya Rp. 357,00 per kg.
Analisis Usaha Budidaya Ikan Air Tawar
Pelaksanaan agribisnis perikanan di kabupaten Pinrang mayoritas dilakukan
dengan sistem konvensional atau tradisional yang belum banyak mengadopsi
sistem

budidaya

perikanan

teknis.

Dari

semua

sampel

yang

diambil,

petani/petambak masih melakukan usahanya dengan sistem konvensional atau


non-intensif. Beberapa kelompok mengusahakan lahannya tanpa menghitung
tenaga mereka dan sewa lahannya, sehingga mereka menganggap usaha mereka
untung atau layak secara ekonomi.

CV. ULFA CONSULTANT

| 127

Laporan Akhir

Analisis ekonomi usaha budidaya ikan air tawar di kabupaten Pinrang didasarkan
pada beberapa asumsi untuk memberikan syarat dalam perhitungan indikator
kelayakan usaha berupa:
a. Nilai jual didasarkan pada nilai pembelian komoditi di tempat (lahan
tambak/kolam/empang petani setempat.
b. Segala investasi berupa peralatan dihitung dengan nilai penyusutan tetap linier
sesuai umur ekonomi alat atau mesin yang digunakan dalam sistem agribisnis
perikanan.
c. Lahan dianggap sewa untuk memberikan ruang pada lahan yang dikelola
sendiri atau dikelolakan dengan sistem bagi hasil.
d. Produksi dihitung dari jumlah tonnase yang dijual dan tidak termasuk yang
dikonsumsi oleh petambak.
e. Nilai suku bunga dihitung tetap 12% pertahun tanpa inflasi dan devaluasi.
Kondisi ekonomi agribisnis perikanan wilayah disajikan berdasarkan komoditas
yang sering diusahakan oleh petani setempat. Jika diasumsikan bahwa sistem
budidaya atau pembesaran ikan-ikan air tawar di kabupaten Pinrang dilakukan
dengan metode monokultur dan komoditi yang banyak dipelihara oleh masyarakat
setempat adalah ikan Nila.
Sistem monokultur merupakan sistem pembesaran ikan air tawar yang dilakukan
dengan memilih hanya satu komoditi ikan dalam suatu sistem pemeliharaan.
Sistem ini mulai dianggap oleh masyarakat sebagai suatu usaha dengan resiko
tinggi, mengingat jika terjadi serangan penyakit maka tingkat kerugian sangat
besar. Namun demikian sistem monokultur ini sangat memudahkan dalam
penyediaan sarana produksi karena sistem tunggal.
Ikan Nila merupakan komoditi yang banyak dibudidayakan karena merupakan
komoditi konsumsi yang pemasarannya sangat mudah dilakukan untuk wilayah

CV. ULFA CONSULTANT

| 128

Laporan Akhir

Sulawesi Selatan dengan masyarakat pengkonsumsi ikan tapi berada di wilayah


pedaratan atau ketinggian seperti Kabupaten Tanah Toraja dan Enrekang.
Hasil analisis kelayakan ekonomi komoditas ikan Nila berdasarkan desa atau lokasi
survey disajikan pada Tabel 4.19
Tabel 4.19. Hasil perhitungan analisis kelayakan Budidaya Ikan Nila
DESA
X_EASTING Y_NORTHING PB
Kaballangang 119.58750
-3.68861 Rp 101,882,276.16
Pekkabata
119.54188
-3.67568 Rp 13,195,832.94
Data
119.55527
-3.62231 Rp 16,339,684.81
Katomporang 119.57278
-3.68917 Rp 7,264,450.25
Lampa
119.55594
-3.66431 Rp 44,800,446.55

PC
Rp 13,961,135.24
Rp 3,394,989.38
Rp 8,411,210.49
Rp 6,788,958.63
Rp 14,116,622.91

NPV
BCR
Rp 87,921,140.92
Rp 9,800,843.57
Rp 7,928,474.32
Rp 475,491.63
Rp 30,683,823.63

IRR
7.30 >1
3.89
1.94
1.07
3.17

0.90
0.39
0.14
0.72

Catatan: Hasil pengolahan data 2012

Untuk bedberapa daerah di kabupaten Pinrang berdasarkan analisis, NPV tertinggi


untuk ikan Nila dapat diperoleh di desa Kaballangan dengan nominal Rp.
87.921.140,- dan memberikan BCR sebesar 7.3. Hal ini menunjukkan kegiatan
usaha ini sangat layak. Meskipun demikian nilai rendah juga terjadi di desa
Katomprang dengan nilai NPV nominal sebesar Rp. 475.471,- dengan BCR 1,07 atau
hampir berada pada titik impas.
Hasil analisis menunjukkan bahwa budidaya Ikan Nila ini layak dibudidayakan.
Ikan Nila umumnya dibudidayakan di sekitar lahan sawah dan daerah rawa. Secara
umum pengairannya bergantung pada irigasi air sawah. Untuk daerah rawa,
pengairannya tidak bergantung pada irigasi sawah, karena daerah rawa juga
memiliki lingkungan yang memungkinkan Ikan Nila dapat berkembang dengan
baik, dimana makanan telah tersedia serta kondisi airnya yang sesuai untuk
perkembangan Ikan Nila. Budidaya Ikan Nila di daerah Pinrang umumnya pada
petakan-petakan yang kurang dari 1 ha, dan budidayanya tidak intensif. Di mana
setelah musim hujan atau tambak telah terairi, maka petani akan mengisi bibit,
kemudian dibiarkan begitu saja, ikan diberikan pakan seadanya, tanpa perawatan
yang intensif, dan budidaya dihentikan saat kemarau sambil menunggu musim
hujan berikutnya.

CV. ULFA CONSULTANT

| 129

Laporan Akhir

Hal lain yang sering menjadi kendala bagi petani yaitu banjir seperti yang dialami
oleh petani, sehingga petani sering melakukan panen sementara ikan masih terlalu
muda, akibatnya hasil panen tidak optimal, selain itu setelah banjir, ikan-ikan yang
mengganggu perkembangan ikan nila juga memasuki tambak.
Secara umum budidaya Ikan Nila di Pinrang masih dilakukan secara tradisional,
dan cara yang dilakukan masih berdasarkan pada pengalaman atau informasi dari
petani lainnya. Potensi budidaya Ikan Nila ini masih dapat ditingkatkan jika petani
memperoleh penyuluhan tentang cara budidaya Ikan Nila yang intensif, serta
sumber irigasi untuk tambak mereka terjamin dan adanya penangan banjir. Selain
itu budidaya ikan nila yang dapat dilakukan di lahan sawah juga merupakan
potensi yang cukup besar, di mana masih terdapat lahan sawah yang luas di
kabupaten Pinrang. Selain ikan Nila, ikan Lele juga sangat baik untuk
dibudidayakan dalam sistem pertanian terpadu karena pemeliharaannya relative
lebih mudah dan praktis. Berikut analisis usaha untuk budidaya ikan lele :
Tabel 4.20. Analisis Usaha Ikan Lele
1
a
b
2
a
b
3
a
b
c
d
e
f

Investasi
Pembuatan kolam 10 m x 20 m 2 unit @ Rp 1.500.000,Drum plastik 5 buah @ Rp 200.000,Sub Total
Biaya Tetap
Penyusutan terpal plastik pelapis kolam Rp 1.000.000,-/2 thn
Penyusutan drum plastik Rp 1.000.000,-/5 thn
Sub Total
Biaya Variabel
Pakan 100 kg @ Rp 3700
Benih ukuran 5-8 cm sebanyak 5.000 ekor @Rp 200,Obat-obatan 2 unit @ Rp 50.000,Alat perikanan 1 paket @ Rp 500.000,Tenaga kerja tetap (dikerjakan sendiri)
Lain-lain 12 bln @ Rp 100.000,Sub Total
Total Biaya
Pendapatan

Jumlah
3000000
1000000
4000000

Produksi lele konsumsi 1000 kg x Rp 15.000/kg -,


Keuntungan (Rp)

15000000
7130000

CV. ULFA CONSULTANT

500000
200000
700000
370000
1000000
100000
500000
0
1200000
3170000
7870000

| 130

Laporan Akhir

Hasil analisis menunjukkan bahwa usaha budidaya ikan lele yag diterapkan pada
ssstem pertanian terpadu dapat memberikan keuntungan sebesar Rp. 7.130.000,/tahun sehingga usaha ini sangat layak untuk dikembangkan di kabupaten Pinrang.
Analisis ekonomi yang dilakukan terhadap sistem pertanian terpadu yang dapat
diterapkan di kabupaten Pinrang menunjukkan bahwa usaha pertanian yang
dilakukan oleh petani/kelompok tani akan memberikan keuntungan yang berlipat
dengan

lahan pertanian yang tidak begitu luas (0,5 ha). Keuntungan usaha

pertanian terpadu (padi-sapi-kompos-ikan) di luar usaha penggilingan gabah


terdapat pada Tabel 4.21 berikut.
Tabel 4.21. Keuntungan Finansial Sistem Pertanian Terpadu
No
1
2
3
4

Usaha
Tanaman Padi
Ternak Sapi
Kompos
Ikan Lele
Total keuntungan /tahun

Keuntungan (Rp)
7.131.000,380.350.000,28.800.000,7.130.000,423.411.000,-

Sedangkan untuk usaha penggilingan gabah selain memperoleh keuntungan


finansial yang besar juga akan memberikan manfaat terhadap masyarakat
setempat dan dapat memberikan bahan baku bagi perkembangan atau
keberlanjutan dari sistem pertanian terpadu yang terdapat di sekitar daerah
usahanya.

CV. ULFA CONSULTANT

| 131

Laporan Akhir

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1. Kesimpulan
a. Analisis kelayakan aspek manajemen operasional dan dampak usaha
menjelaskan

mengenai

kepemilikan,

legalitas,

struktur

organisasi,dan

pembagian tugas dalam mengelola penggilingan. Dampak yang akan terjadi


lebih cenderung kepada banyaknya manfaat yang akan di dapat masyarakat,
karena penggilingan melakukan antisipasi dengan menentukan lokasi yang
tepat yang tidak berdekatan dengan perumahan, sehingga tidak menimbulkan
polusi baik itu polusi udara, maupun suara.
b. Analisis kelayakan finansial menghasilkan nilai kriteria investasi yang cukup
besar dimana NPV bernilai Rp.254.889.000,00 IRR 40,8 persen, Net B/C atau PI
adalah 8,54 dan PBP adalah 0,8 tahun. Semua analisis kelayakan menunjukkan
bahwa penggilingan gabah yang dikelola oleh Kelompok Tani layak.
c. Usaha system pertanian terpadu sangat menguntungkan secara finansial dan
bermanfaat bagi kelestrian dan keberlanjutan lahan dalam memproduksi bahan
pangan.
d. Usaha system pertanian terpadu yang dikolaborasikan dengan usaha
penggilingan gabah sangat menguntung dan sangat baik untuk dikembangkan
di kabupaten Pinrang karena semua aspek yang dibutuhkan sudah tersedia di
daerah tersebut.
5.2. Saran
a. Kelompok Tani selaku kelompok yang memiliki divisi usaha,
meningkatkan

motivasi

dan

kemampuannya

dalam

menciptakan

harus
dan

mengembangkan usaha, pengembangan motivasi dan kemampuan ini


melibatkan anggota kelompok dimana masing-masing anggota dituntut untuk
CV. ULFA CONSULTANT

| 132

Laporan Akhir

meningkatkan loyalitas dan partisipasinya, selain itu kelompok harus menjalin


kerjasama dengan kelompok tani lain agar tercipta sinergi dan manfaat bagi
banyak pihak.
b. Penelitian ini belum menganalisis produk beserta harga dari jasa lain yang
menyertai jasa penggilingan, yaitu jasa jemur, dan jasa simpan, penelitian
selanjutnya dapat menyempurnakan dengan menganalisis semua produk yang
menyertai jasa giling, agar dari hasil analisis kelayakan tersebut dapat tercipta
rencana usaha masyarakat yang komprehensif.

CV. ULFA CONSULTANT

| 133

Laporan Akhir

DAFTAR PUSTAKA
http://distanak.pinrangkab.go.id/index.php/2012-04-26-13-1601/ternak/produksi-ternak
http://dkp.pinrangkab.go.id/index.php/2012-04-25-17-37-38/budidaya-lautair-payau-dan-air-tawar/88-pengembangan-sistem-kawasan-budidayalaut-air-payau-dan-air-tawar
http://perindagem.pinrangkab.go.id/index.php/2012-04-26-13-16-01/ikm/irt
Ahmad, S.N., D.D. Siswansyah, dan O.K.S. Swastika. 2004. Kajian sistem usaha
ternak sapi potong di Kalimantan Tengah. Jurnal Pengkajian dan
Pengembangan Teknologi Pertanian 7(2): 155170.
Anggraini, W. 2003. Analisis Usaha Peternakan Sapi Potong Rakyat Berdasarkan
Biaya Produksi dan Tingkat Pendapatan Peternakan Menurut Skala Usaha
(Kasus di Kecamatan Were Kabupaten Bima Nusa Tenggara Barat).
Skripsi. Fakultas Peternakan Institut Pertanian Bogor.
Ayuni, N. 2005. Tata Laksana Pemeliharaan dan Pengembangan Ternak Sapi
Potong Berdasarkan Sumber Daya Lahan di Kabupaten Agam, Sumatera
Barat. Skripsi. Fakultas Peternakan, Institut Pertanian Bogor. Badan Pusat
Statistik. 2005. Statistik Indonesia. Badan Pusat Statistik, Jakarta.
Bahri, S., B. Setiadi, dan I. Inounu. 2004. Arah penelitian dan pengembangan
peternakan tahun 20052009. hlm. 610. Prosiding Seminar Nasional
Teknologi Peternakan dan Veteriner, Bogor, 45 Agustus 2004. Pusat
Penelitian dan Pengembangan Peternakan, Bogor.
Badan Pusat Statistik Kabupaten Pinrang, 2013. Sensus Pertanian 2013.
Bamualim, A. 1988. Peran peternakan dalam usaha tani di daerah Nusa
Tenggara. Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pertanian VII(3): 6974.
Batubara, L.P. 2003. Potensi integrasi peternakan dengan perkebunan kelapa
sawit sebagai simpul agribisnis ruminan. Wartazoa 13(3): 8391.
Direktorat Jenderal Peternakan. 1995. Identifikasi dan Kajian Agribisnis
Peternakan di 13 Provinsi di Indonesia. Volume III Buku I, III, dan IV,
Nexus Indo Consultama, Jakarta. hlm. 467.
Direktorat Jenderal Peternakan. 2006. Statistik Peternakan. Direktorat Jenderal
Peternakan, Jakarta.
CV. ULFA CONSULTANT

| 134

Laporan Akhir

Direktorat Jenderal Peternakan. 2007. Statistik Peternakan. Direktorat Jenderal


Peternakan, Jakarta.
Diwyanto, K., D. Sitompul, I. Manti, I.W. Mathius, dan Soentoro. 2004. Pengkajian
pengembangan usaha sistem integrasi kelapa sawit-sapi. hlm.1122.
Prosiding Lokakarya Nasional Sistem Integrasi Kelapa Sawit-Sapi.
Bengkulu, 910 September 2003. Departemen Pertanian bekerja sama
dengan Pemerintah Provinsi Bengkulu dan PT Agricinal.
Ferdiman, B. 2007. Strategi Pengembangan Usaha Penggemukan Sapi Potong PT
Kariyana Gita Utama Sukabumi. Skripsi. Fakultas Peternakan Institut
Pertanian Bogor.
Gordeyase, I.K.M., R. Hartanto, dan W.D. Pratiwi. 2006. Proyeksi daya dukung
pakan limbah tanaman pangan untuk ternak ruminansia di Jawa Tengah.
J. Indon. Trop. Anim. Agric. 32(4): 285292.
Hadi, P.U. dan N. Ilham. 2000. Peluang pengembangan usaha pembibitan ternak
sapi potong di Indonesia dalam rangka swasembada daging. Makalah
disampaikan pada Pertemuan Teknis Penyediaan Bibit Nasional dan
Revitalisasi UPT TA 2000. Jakarta, 1112 Juli 2000. Direktorat Perbibitan,
Direktorat Jenderal Bina Produksi Peternakan, Jakarta.
Hadi, P.U. dan N. Ilham. 2002. Problem dan prospek pengembangan usaha
pembibitan sapi potong di Indonesia. Jurnal Penelitian dan
Pengembangan Pertanian 21(4): 148157. Jurnal Litbang Pertanian,
28(1), 2009
Hartono, R. 2000. Minimisasi biaya produksi usaha ternak ayam broiler dalam
pola kemitraan. Buletin Peternakan 24(4): 170175.
Hastono. 1998. Peranan ternak sapi di lahan pasang surut. Wartazoa 7(2):
3339.
Hermawan, A.T. Prasetyo, dan C. Setiani. 1998. Kemitraan usaha: Mampukah
menjadi terobosan pemberdayaan usaha kecil. hlm. 205214. Prosiding
Dinamika Ekonomi Pedesaan dan Peningkatan Daya Saing Sektor
Pertanian. Buku I. Pusat Penelitian dan Pengembangan Sosial Ekonomi
Pertanian, Bogor.
Isbandi. 2004. Pembinaan kelompok petani ternak dalam usaha ternak sapi
potong. J. lndon. Trop. Anim. Agric. 29(2): 106114.
Kariyasa, K. 2005. Sistem integrasi tanaman ternak dalam perspektif reorientasi
kebijakan subsidi pupuk dan peningkatan pendapatan petani. Jurnal
Analisis Kebijakan Pertanian 3(1): 6880.

CV. ULFA CONSULTANT

| 135

Laporan Akhir

Kuswaryan, S., A. Firman, C. Firmansyah, dan S. Rahayu. 2003. Nilai tambah


finansial adopsi teknologi inseminasi buatan pada usaha ternak
pembibitan sapi potong rakyat. Jurnal Ilmu Ternak 3(1): 1117.
Kuswaryan, S., S. Rahayu, C. Firmansyah, dan A. Firman. 2004. Manfaat ekonomi
dan penghematan devisa impor dari pengembangan peternakan sapi
potong lokal. Jurnal Ilmu Ternak 4(1): 4146.
Maryono, E. Romjali, D.B. Wijono, dan Hartatik. 2006. Paket rakitan teknologi
hasil-hasil penelitian peternakan untuk mendukung upaya Kalimantan
Selatan mencapai swasembada sapi potong. Makalah disampaikan pada
Diseminasi Teknologi Peternakan, Banjarbaru, 17 Juli 2006. Dinas
Peternakan Provinsi Kalimantan Selatan bekerja sama dengan Loka
Penelitian Sapi Potong, Grati. hlm. 15.
Mersyah, R. 2005. Desain sistem budi daya sapi potong berkelanjutan untuk
mendukung pelaksanaan otonomi daerah di Kabupaten Bengkulu Selatan.
Disertasi, Sekolah Pascasarjana, Institut Pertanian Bogor.
Mudikdjo, K. dan Muladno. 1999. Pembangunan industri sapi potong pada era
pascakrisis. hlm. 1726. Prosiding Seminar Nasional Peternakan dan
Veteriner, Bogor, 12 Desember 1998. Pusat Penelitian dan
Pengembangan Peternakan, Bogor.
Nurfitri, E. 2008. Sistem Pemeliharaan dan Produktivitas Sapi Potong pada
Berbagai Kelas Kelompok Peternak di Kabupaten Ciamis. Skripsi. Fakultas
Peternakan, Institut Pertanian Bogor.
Pramono, D., U. Nuschati, B. Utomo, dan J. Susilo. 2001. Pengkajian terintegrasi
sapi potong pembibitan dan tanaman dalam system usaha tani terpadu.
Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Jawa Tengah, Ungaran.
Priyanti, A., T.D. Soedjana, R. Matondang, dan P. Sitepu. 1998. Estimasi sistem
permintaan dan penawaran daging sapi di Provinsi Lampung. Jurnal Ilmu
Ternak dan Veteriner 3(2): 7177.
Rianto, E., Nurhidayat, dan A. Purnomoadi. 2005. Pemanfaatan protein pada sapi
peranakan ongole dan sapi peranakan ongole x limousine jantan yang
mendapat pakan jerami padi fermentasi dan konsentrat. J. lndon. Trop.
Anim. Agric. 30(3): 186191.
Roessali, W., B.T. Eddy, dan A. Murthado. 2005. Upaya pengembangan usaha sapi
potong melalui entinitas agribisnis corporate farming di Kabupaten
Grobogan. Jurnal Sosial Ekonomi Peternakan 1(1): 2530.

CV. ULFA CONSULTANT

| 136

Laporan Akhir

Rosida, I. 2006. Analisis Potensi Sumber Daya Peternakan Kabupaten


Tasikmalaya sebagai Wilayah Pengembangan Sapi Potong. Skripsi.
Fakultas Peternakan Institut Pertanian Bogor.
Santi, W.P. 2008. Respons Penggemukan Sapi PO dan Persilangannya sebagai
Hasil IB terhadap Pcmberian Jerami Padi Fermentasi dan Konsentrat di
Kabupaten Blora. Skripsi. Fakultas Peternakan Institut Pertanian Bogor.
Saptana, Sunarsih, dan K.S. Indraningsih. 2006. Mewujudkan keunggulan
komparatif menjadi keunggulan kompetitif melalui pengembangan
kemitraan usaha hortikultura. Forum Penelitian Agro-Ekonomi 24(1):
6176.
Saptana dan Ashari. 2007. Pembangunan pertanian berkelanjutan melalui
kemitraan usaha. Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pertanian 26(4):
126130.
Setiyono, P.B.W.H.E., Suryahadi, T. Torahmat, dan R. Syarief. 2007. Strategi
suplementasi protein ransum sapi potong berbasis jerami dan dedak padi.
Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Peternakan 30(3): 207217.
Siregar, M. dan N. Ilham. 2003. Upaya peningkatan efisiensi usaha ternak ditinjau
dari aspek agribisnis yang berdaya saing. Forum Penelitian Agro-Ekonomi
21(1): 4456.
Sugeng, Y.B. 2006. Sapi Potong. Penebar Swadaya, Jakarta.
Suharto. 2004. Pengalaman pengembangan usaha sistem integrasi sapi-kelapa
sawit di Riau. hlm. 5763 Prosiding Lokakarya Nasional Sistem Integrasi
Kelapa Sawit-Sapi, Bengkulu, 910 September 2003. Departemen
Pertanian bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Bengkulu dan PT
Agricinal.
Sulin, I., Saladin, Suardi, Z. Udin, dan K. Mudikdjo. 2006. Kontribusi pendapatan
usaha peternakan rakyat sapi lokal pesisir dan sapi silang pesisir lB.
Jurnal Ilmu-llmu Peternakan IX(2): 138148.
Sumadi, W. Hardjosubroto, dan N. Ngadiyono. 2004. Analisis potensi sapi potong
di Daerah Istimewa Yogyakarta. hlm. 130139. Prosiding Seminar
Nasional Teknologi Peternakan dan Veteriner, Bogor, 45 Agustus 2004.
Pusat Penelitian dan Pengembangan Peternakan, Bogor.
Suryana. 2007a. Pengembangan integrasi ternak ruminansia pada perkebunan
kelapa sawit. Jurnal Penelitian dan Pengembangan Pertanian 26(1):
3540.

CV. ULFA CONSULTANT

| 137

Laporan Akhir

Suryana, A. 2007b. Arah kebijakan Badan Penelitian dan Pengembangan


Pertanian dalam pemasyarakatan inovasi teknologi pertanian. hlm. 512.
Prosiding Seminar Nasional dan Ekspose Percepatan Inovasi Teknologi
Spesifik Lokasi Mendukung Kemandirian Masyarakat Kampung di Papua,
Jayapura, 56 Juni 2007. Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan
Teknologi Pertanian bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Papua,
ACIAR-ESEAPCIP.
Susilawati, M. Sabran, R. Ramli, D.D. Siswansyah, Rukayah, dan Koesrini. 2005.
Pengkajian sistem usaha tani terpadu padi-kedelai, sayuran-ternak di
lahan pasang surut. Jurnal Pengkajian dan Pengembangan Teknologi
Pertanian 8(2): 176191.
Suwandi. 2005. Keberlanjutan Usaha Tani pada Padi Sawah-Sapi Potong Terpadu
di Kabupaten Sragen. Pendekatan RAP-CLS. Disertasi. Sekolah
Pascasarjana, Institut Pertanian Bogor.
Syadzali, M.J. 2007. Efektivitas Penyuluhan Ternak Sapi Potong di Kabupaten
Jeneponto Sulawesi Selatan (Studi kasus Kecamatan Kelara). Skripsi.
Fakultas Peternakan, Institut Pertanian Bogor.
Syafaat, N., P. Simatupang, S. Mardianto, dan T. Pranaji. 2003. Konsep
pengembangan wilayah berbasis agribisnis dalam rangka pemberdayaan
petani. Forum Penelitian Agro-Ekonomi 21(1): 2643.
Syafril dan I. Ibrahim. 2006. Kontribusi pendapatan usaha tani ternak sapi
terhadap pendapatan usaha tani di Kota Padang. Jurnal Ilmu-llmu
Peternakan IX(2): 130137.
Syamsu, A.J., L.A. Sofyan, K. Mudikdjo, dan G. Said. 2003. Daya dukung limbah
pertanian sebagai sumber pakan ternak ruminansia di Indonesia.
Wartazoa 13(1): 3037.
Talib, C. 2001. Pengembangan sistem perbibitan sapi potong nasional. Wartazoa
11(1): 1019.
Talib, C. dan A.R. Siregar. 1991. Peranan pemuliaan ternak potong di Indonesia.
Wartazoa 2(12): 1519.
Umiyasih, U., Gunawan, D.E. Wahyono, Y.N. Anggraini, dan I.W. Mathius. 2004.
Penggunaan bahan pakan lokal sebagai upaya efisiensi pada usaha
perbibitan sapi potong komersial: Studi kasus di CV Bukit Indah
Lumajang. hlm. 8690. Prosiding Seminar Nasional Teknologi Peternakan
dan Veteriner, Bogor, 45 Agustus 2004. Pusat Penelitian dan
Pengembangan Peternakan, Bogor.

CV. ULFA CONSULTANT

| 138

Laporan Akhir

Utomo, B.N. dan E. Widjaja. 2004. Limbah padat pengolahan sawit sebagai
sumber nutrisi ternak ruminansia. Jurnal Penelitian dan Pengembangan
Pertanian 23(1): 2128.
Utomo, B.N. dan E. Widjaja. 2006. Pengkajian integrasi sapi potong dengan
perkebunan kelapa sawit dengan pola breeding di Kalimantan Tengah.
Laporan Akhir Hasil PengJurnal Litbang Pertanian, 28(1), 2009 37 kajian.
Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Kalimantan Tengah, Palangkaraya.
Wijono, D.B., Maryono, dan P.W. Prihandini. 2004. Pengaruh stratifikasi fenotipe
terhadap laju pertumbuhan sapi potong pada kondisi foundation stock.
hlm. 1620. Prosiding Seminar Nasional Teknologi Peternakan dan
Veteriner, Bogor, 45 Agustus 2004. Pusat Penelitian dan Pengembangan
Peternakan, Bogor.
Winarso, B., R. Sajuti, dan C. Muslim. 2005. Tinjauan ekonomi ternak sapi potong
di Jawa Timur. Forum Penelitian Agro-Ekonomi 23(1): 6171.
Yusdja, Y., N. Ilham, dan W.K. Sejati. 2003. Profil dan permasalahan peternakan.
Forum Penelitian Agro-Ekonomi 21(1): 4556.
Yusdja, Y. dan N. Ilham. 2004. Tinjauan kebijakan pengembangan agribisnis sapi
potong. Jurnal Analisis Kebijakan Pertanian 2(2): 167182.
Antara M. 2006. Ekonomi dan degradasi lingkungan. J SOCA. 6(2):109-216.
Atabany A, Abdulgani IK, Sudono A, Mudikdjo K. 2010. Performa
produksi,reproduksi dan nilai ekonomis kambing peranakan etawa di
peternakan barokah. JMP. 24(2):1-7
[BSN] Badan Standardisasi Nasional. 2008. Bibit Kambing Peranakan Ettawa
(PE). SNI. 7325:1-5
[BPS] Badan Pusat Statistik. 2010. Laju pertumbuhan penduduk. [Internet].
[diunduh 2013 Apr 12].
[BPS] Badan Pusat Statistik. 2010. Luas lahan pertanian Indonesia. [Internet].
[diunduh 2013 Apr 12].
[BPS] Badan Pusat Statistik. 2012. Statistik Indonesia tahun 2012 Departemen
Pertanian. 2007. Road map pengembangan pertanian organik 2008-2015.
Dewi TG. 2010. Analisis Kelayakan Pengembangan Usaha Ternak Kambing Perah
(Studi Kasus: Peternakan Prima Fit, Kecamatan Ciampea, Kabupaten
Bogor, Provisi Jawa Barat) [skripsi]. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.

CV. ULFA CONSULTANT

| 139

Laporan Akhir

[DPKH] Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian


Pertanian. 2011. Populasi kambing Indonesia 2011. Jakarta (ID): CV
Alinindra Dunia Perkasa.
[DPKH] Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kementerian
Pertanian. 2012. Statistik Peternakan dan Kesehatan Hewan Edisi Tahun
2012. Jakarta (ID): CV Alinindra Dunia Perkasa.
Ensminger ME. 2002. Sheep and Goat Science, Sixth Edition. United State (US):
Interstate Publishers Inc.
Gittinger JP. 1986. Analisa Ekonomi Proyek-Proyek Pertanian. Ed ke-2. Slamet
S, Komet M, Penerjemah. Jakarta (ID): UI Press. Terjemahan dari: Economic
Analysis of Agriculture Project. Ed ke-2
Heriyadi D. 2001. Teknik produksi ternak ruminansia. Jakarta (ID): Departemen
Pendidikan Nasional Pr.
Jensen B. 1994. Goat milk magic . United State (US): Bernard Jensen Publihser.
Kementerian Pertanian. 2010. Rancangan renstra kementerian pertanian, potensi
pertanian indonesia. Jakarta (ID):
Lukiwati DR. 2010. Penerapan sistem integrasi tanaman - ternak bebas limbah
berbasis tanaman pangan di Jawa Tengah. Semarang (ID): Universitas
Diponegoro (Program Penelitian Hibah Strategis Nasional Dikti).
Mangoting D. 1998. Agenda reformasi kebijakan di sektor pertanian.
Mason J. 2003. Sustainable Agriculture 2nd Edition. Australia (AUS): National
Library of Australia.
Maudi F. 2010. Model usahatani terpadu sayuran organik-hewan ternak (studi
kasus: Gapoktan Pandan Wangi, Desa Karehkel, Kecamatan Leuwiliang,
Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat) [skripsi]. Bogor (ID): Institut
Pertanian Bogor.
Nainggolan K. 2009. Masalah ketahanan pangan global dan dampaknya terhadap
ketahanan bangsa. JSOCA. 6(2):21-29 Natalia D. 2010. Analisis kelayakan
usaha produksi susu sterilisasi (studi kasus: produk susu sterilisasi Fresh
Time KPSBU Jawa Barat) [skripsi]. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.
Nurmalina R, Sarianti T, Karyadi A. 2010. Studi Kelayakan Bisnis. Bogor (ID): Butt
Design and Printing.

CV. ULFA CONSULTANT

| 140

Laporan Akhir

Octavia I. 2010. Analisis kelayakan finansial dan strategi pemasaran susu kambing
(studi kasus: CV. Ettawa Dairy Farm, Kecamatan Megamendung,
Kabupaten Bogor, Jawa Barat) [skripsi]. Bogor (ID): Institut Pertanian
Bogor. Parlyna R, Munawaroh. 2011. Konsumsi pangan organik:
meningkatkan kesehatan konsumen. J Econosains. 9(2): 159
Poetryani A. 2011. Analisis perbandingan efisiensi usahatani padi organic dengan
anorganik (studi kasus: Desa Purwasari, Kecamatan Dramaga, Kabupaten
Bogor) [skripsi]. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.
Prabowo A. 2010. Petunjuk teknis budidaya ternak kambing (materi pelatihan
agribisnis bagi KMPH) [ulasan].
Pramudya B, Dewi N. 1991. Ekonomi Teknik. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.
Priadi D, Kuswara T, Soetisna U. 2007. Padi organik versus non organik: studi
fisiologi benih padi (Oryza sativa L.) kultivar lokal Rojolele. JIPI. 9(2):133137 Pudjiono P, Julendra H, Lestari R. 2003. Implementasi sistem
pertanian terpadu untuk menanggulangi masalah lahan marginal. (Pusat
Penelitian Informatika-LIPI).
Rachmiyanti I. 2009. Analisis perbandingan usahatani padi organik metode
System of Rice Intensification (SRI) dengan padi konvensional. [skripsi].
Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.
Rosid M. 2009. Evaluasi kelayakan usaha ternak kabing perah Peranakan Etawa
(PE), di Peternakan Unggul, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor
[skripsi]. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor. Salendu AS. 2011.
Pengembangan ternak sapi lokal berwawasan lingkungan di Sulawesi
Utara. Medan (ID): Universitas Sam Ratulangi.
Siagian G. 2011. Studi kelayakan bisnis usaha peternakan rakyat kambing perah
Peranakan Etawa di Kabupaten Bogor [skripsi]. Bogor (ID): Institut
Pertanian Bogor.
Subagyo A. 2007. Studi Kelayakan: Teori dan Aplikasi. Jakarta (ID): Elex Media
Komputindo.
Sutama IK, Budiarsana IGM. 1995. Kambing Peranakan Etawah penghasil susu
sebagai sumber pertumbuhan baru sub sektor peternakan dan veteriner.
Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.
Sutama IK. 2008. Pemanfaatan sumberdaya ternak lokal sebagai ternak perah
mendukung peningkatan produksi susu nasional. J Wartazoa. 18(4): 214
Sutama IK. 2011. Inovasi teknologi reproduksi mendukung pengembangan
kambing perah lokal. JPIP. 4(3): 235-236

CV. ULFA CONSULTANT

| 141

Laporan Akhir

Widaningsih E. 2012. Performa Kambing Peranakan Etawah muda dan


produktivitas induk laktasi dengan sistem pemberian pakan yang berbeda
di lahan pasca galian pasir [skripsi]. Bogor (ID): Institut Pertanian Bogor.

CV. ULFA CONSULTANT

| 142

Laporan Akhir

Lampiran :
Kegiatan Investasi
No Rencana Investasi
1

Jumlah Kebutuhan Harga tarif/pasar (Rp)

Pembuatan bangunan, gudang dan 105 m


kantor
Pembuatan lantai jemur gabah
215 m

Pembuatan talang sekam dan gabah 5 lb seng

Pembelian mesin giling lengkap

1 unit

12.000.000,00

Pembelian meja tulis dan kursi

1 set

1.000.000,00

Pembelian timbangan duduk

1 unit

1.500.000,00

Pembelian takaran beras

3 unit

20.000,00

Pembelian tester kadar air

1 unit

1.500.000,00

Pembelian Tool Kit

1 unit

125.000,00

10 Pembelian serok/skrup dedak

3 unit

10.000,00

11

Pembelian terpal

62 m

8.000,00

12

Pembelian karung gabah & beras

500 bh

1.000,00

13

Pembelian bak air/gentong

2 bh

150.000,00

14

Pembelian bak untuk beras

5 bh

50.000,00

15

Pembelian gerobak

1 unit

16

Pembelian ember

4 bh

5.000,00

17

Pembelian selang

10 m

3.500,00

18

Pemasangan listrik

900 Watt

900.000,00

19

Perijinan

1 paket

250.000,00

20

Penyewaan lahan

320 m/bln

300.000,00

21

Pungutan/ sumbangan/ biaya sosial 1 thn

22

Pembelian solar

23

Listrik, pulsa, pamflet (pemasaran) 1 thn

5.000.000,00

24

Upah pengelola

4 orng/bln

1.000.000,00

25

Upah buruh

1 orng/bln

500.000,00

26

Pajak penghasilan

1 thn

10 % / thn

CV. ULFA CONSULTANT

1890 lt/thn

300.000,00
40.000,00
40.000,00

350.000,00

1.000.000,00
5.500,00

| 143

Anda mungkin juga menyukai