Anda di halaman 1dari 2

1.

Pada harimau, alel resesif menyebabkan tidak munculnya warna (putih) dan
kondisi mata juling. Jika dua ekor harimau yang normal secara fenotip,
namun memiliki genotip heterozigot pada kedua karakter ini dikawinkan,
berapa persen anakan akan bermata juling? Berapa persen anakan bermata
juling yang juga berwarna putih?
2. Pada tanaman jagung maize, sebuah alel dominan
(I) menghambat keluarnya warna biji, sedangkan
alel resesif (i) memungkinkan keluarnya warna, jika
homozigot. Pada lokus yang berbeda, alel dominan
(P) menyebabkan warna biji ungu, sementara alel
homozigot resesif (pp) menyebabkan warna biji
merah.
Jika tanaman dengan genotip heterozigot untuk
kedua karakter disilangkan, seperti apakah rasio
fenotip anakan yang dihasilkan?
3. Pada tikus, warna hitam (B) dominan terhadap putih (b). Pada lokus yang
berbeda, alel dominan (A) menghasilkan menghasilkan garis melingkar
berwarna kuning tepat dibawah ujung rambut tikus hitam, jika heterozigot.
Interaksi ini menyebabkan tampilan rambut pirang (agouti). Namun jika
berada dalam kondisi genotip homozigot dominan (AA), alel ini menyebabkan
kematian/lethal. Alel resesif (aa) menyebabkan warna rambut solid (satu
warna saja).

hitam

agouti

putih/albino
Jika tikus dengan genotip heterozigot untuk kedua karakter disilangkan,
seperti apakah rasio genotp dan fenotip anakan?
4. Bentuk jengger pada ayam dipengaruhi oleh interaksi dua gen pada lokus
yang berbeda. Bentuk jengger tersebut adalah rose, pea, walnut, dan single.

Misalnya kedua gen tersebut dilambangkan dengan huruf R dan P. Sifat rose
hanya muncul jika alel dominan rose (R) berinteraksi dengan alel homozigot
resesif pea (pp). Sebaliknya sifat pea hanya muncul jika alel dominan pea (P)
berinteraksi dengan alel homozigot resesif rose (rr). Sifat walnut muncul jika
terjadi interaksi antara alel dominan rose (R) dengan alel dominan pea (P).
Bila kedua alel (R dan P) homozigot resesif maka akan muncul sifat single.
Jika disilangkan antara ayam walnut (RRPp) dengan ayam walnut lain (RrPp),
tentukan kemungkinan anak ayam yang dihasilkan.

Anda mungkin juga menyukai