Anda di halaman 1dari 1

Buat Poster impian yang ingin kamu raih lalu tempelkan di tembok kamar kamu.

Tetapkan
tujuan yang ingin kamu capai secara spesifik, misal kamu ingin meningkatkan nilai suatu mata
pelajaran manjadi lebih baik.
Begitu juga pelajaran yang lain jangan disepelekan, lalu tulis tujuan tersebut dengan tulisan besar
dan tinta menyala.
Tuliskan juga di poster tersebut gambaran kenikmatan yang akan kamu rasakan jika berhasil
meraihnya. Tulis dengan penuh emosi yang membara lalu tempelkan di kamar tidurmu. Hal ini
akan sangat membantumu saat kamu sedang down, dengan sering membayangkan kenikmatan
yang akan rasakan bila sudah berhasil, maka motivasi kamu akan terjaga tetap membara.
Tuliskan juga di poster tersebut, gambaran penderitaan jika kamu malas untuk action(mengejar
immpianmu itu), semakin banyak penderitaan yang kamu tulis akan membangkitkan motivasi
kamu untuk membenci rasa malas ini, karena kemalasan tersebut akan mengantarkan kamu ke
penderitaan.
Tulis juga strategi dan komitmen yang harus kamu lakukan untuk memastikan kesuksesanmu
tersebut, buat komitmen yang paling simple dan realistis serta berjanjilah untuk tetap melakukan
komitmen tersebut apapun yang akan terjadi.
Tulis dengan ukuran yang besar, identitas positif kamu, misal Saya adalah anak dari keluarga ini
yag akan menorehkan rasa bangga di hati kedua orang tua saya. Tulis dengan kalimatmu sendiri
dan harus dalam bentuk kata-kata yang positif. Jika kamu menulis dengan negatif, maka akan
mempengaruhi semangatmua juga.
Komitmenkan untuk membaca POSTER IMPIAN tersebut tiap akan memulai aktifitas dan
sebelum mengakhiri hari, lalu gunakan imajinasi kreatifmu untuk membayangkan bahwa kamu
telah mencapai tujuanmu tersebut, rasakan kenikmatannya. Percayalah jika kamu mau maka
kamu akan bisa.

Anda mungkin juga menyukai