Anda di halaman 1dari 2

Anggi Riyanti

Mahasiswa PPL IAIN Purwokerto

Ceramah HD

Kebersihan Sebagian Dari Iman

Assalamualaikum Wr.Wb

Selamat pagi bapak dan ibu..

Pada kesempatan ini, saya akan menyampaikan kultum dengan tema Kebersihan
Sebagian Dari Iman.

Para karyawan dan pasien yang dimuliakan Allah, kita sering mendengar Kebersihan
Sebagian Dari Iman. Ungkapan itu mengandung makna bahwa menjaga kebersihan
merupakan bukti atau buah keimanan seorang muslim.

Kebersihan merupakan sesuatu yang dicintai Allah SWT. sebagaimana disebutkan


dalam hadits yang di riwayatkan oleh imam Tarmidzi, Sesungguhnya Allah Taala adalah
baik dan mencintai kebaikan, bersih dan mencintai kebersihan, mulia dengan mencintai
kemuliaan, dermawan dan mencintai kedermawanan, maka bersihkanlah halaman rumahmu
dan janganlah kamu menyerupai orang yahudi.

Kandungan hadits diatas menyatakan perintah untuk menjaga kebersihan, karena


Allah mencintai kebersihan untuk mendapatkan cinta Allah, upayakan untuk selalu bersih.
Bersih diri, bersih hati, dan bersih lingkungan.

Ada beberapa jenis bersih yang harus kita jaga, yaitu :

1. Bersih diri

Kebersihan dimulai dari diri sendiri. Jika hendak menghadap Allah dalam
sholat, kita diharuskan dalam keadaan suci dan bersih. Bersih diri, pakaian dan
tempat.

Aktivitas menjaga kebersihan diri diwajibkan dalam syarat, sebagaimana di


ungkapkan dalam hadits yang artinya Bersuci atau thoharoh itu sebagian dari iman.
Suci (Thohir) adalah keadaan tanpa najis atau hadats, baik besar maupun kecil
pada badan, pakaian, tempat, air, dan sebagainya. Sedangkan bersuci merupakan
aktivitas seseorang untuk mencapai kondisi suci, seperti berwudhu, tayyamum dan
mandi junub.

2. Bersih Lingkungan

Kebersihan lingkungan merupakan awal dari mewabahnya berbagai penyakit.


Banyak wabah penyakit yang disebabkan oleh lingkungan yang kotor, menjaga
kebersihan lingkungan dimulai dari kebiasaan membuang sampah pada tempatnya,
sebagaimana ajakan mulia yang menyetarakan membuang sampah dengan sedekah.
Yang artinya memungut duri atau sampah di jalan termasuk sedekah perintah
membersihkan lingkungan, tempat tinggal dan tempat ibadah secara tersirat di
perintahkan pada Nabi Ibrohim baitullah tempat beribadah, rumah Allah. Hendaklah
perintah ini di tauladani juga bagi segenap muslim dalam menjaga kebersihan
lingkungan.

3. Bersih Hati

Bersihkan hati dengan ikhlas. Makna ikhlas adalah menjernihkan dan


membersihkan hati dari segala sesuatu yang mengotorinya.

4. Bersih Harta

Yaitu adalah mensucikan harta dengan zakat. Zakat adalah rukun ketiga dari
rukun islam. zakat merupakan sarana membersihkan harta yang kita miliki, karena
sesungguhnya di sebagian harta itu terdapat hak orang lain yang di titipkan melalui
rezeki yang kita peroleh dengan mengeluarkan zakat, harta menjadi bersih dan
pemanfaatannya akan memberikan berkah yang lebih baik.

Subhanallah,,, maha suci Allah, jadikanlah kami orang-orang yang Bersih.

Rupanya hanya itulah yang bisa saya sampaikan, kurang lebihnya mohon
maaf.

Wabillahitaufik walhidayah

Wassalamualaikum Wr.Wb

Anda mungkin juga menyukai