Anda di halaman 1dari 5

FORM WIRAUSAHA MUDA MANDIRI

A. NAMA PERUSAHAAN
CV. INOVASI ANAK NEGERI

B. NAMA INOVASI / KARYA


www.jualmesin.co.id
toko mesin agroindustry, portal inovasi teknologi tepat guna karya anak
negeri.

C. BENTUK BADAN USAHA


CV.

D. TANGGAL MULAI USAHA


. 2011 (Sesuai akta pendirian perusahaan)

E. IDE AWAL USAHA


Bermula dari rasa kepedulian terhadap UKM di Indonesia yang membutuhkan
berbagai mesin untuk meningkatkan kualitas produksi mereka, namun
apabila mereka ingin mendatangkan mesin import harganya akan sangat
mahal, belum lagi biaya importasi, pengiriman ke Indonesia dan lain
sebagainya. Di sisi lain, UKM di Indonesia tengah berkembang, pemerintah
sedang giat-giatnya menggalang program kewirausahaan di semua daerah di
Indonesia. Pasar telah di bentuk melalui berbagai market place yang di
inisiasi oleh pemerintah. Melihat fenomena ini, maka sungguh amat
disayangkan jika UKM di Indonesia tidak bisa menangkap peluang terbuka ini
hanya karena mereka tidak memliki mesin produksi yang berteknologi terkini,
dengan kualitas setara dengan mesin luar negeri. Maka, www.jualmesin.co.id
berusaha menjembatani antara produsen mesin, bengkel mesin, penemu
teknologi tepat guna untuk bisa membantu pelaku UKM di Indonesia demi
mendapatkan mesin produksi berkualitas, murah dan bergaransi.

kepedulian terhadap UKM Indonesia yang membutuhkan berbagai mesin


untuk meningkatkan kualitas produksi, namun untuk mendapatkan teknologi
itu UKM import yang tentunya harganya mahal. Maka kami berusaha
menjembatani antara produsen mesin, penemu teknologi tepat guna untuk
bisa membantu UKM mendapatkan mesin berkualitas dgn harga terjangkau.

F. VISI USAHA
Menjadikan portal website www.jualmesin.co.id sebagai the best distributions
company untuk inovasi teknologi tepat guna karya anak negeri.

G. MISI USAHA
- Membuat customize website yang friendly untuk pangsa pasar Indonesia
- Menjadikan website www.jualmesin.co.id sebagai digital market place
untuk teknologi tepat guna produksi dalam negeri
- Mendistribusikan/memasarkan teknologi tepat guna mesin agroindustri
produksi dalam negeri baik ke dalam maupun keluar negeri.
H. STATUS INOVASI TEKNOLOGI
Status inovasi teknologi telah di jalankan selama kurang lebih 5 tahun.

I. PENDAFTARAN HKI
Belum di daftarkan

J. DESKRIPSI PRODUK / KARYA YANG DIMILIKI


Portal website www.jualmesin.co.id merupakan digital market place produk
mesin inovasi anak negeri dalam bidang agroindustry. Mesin yang di display
pada website ini antara lain mesin pertanian, peternakan, perikanan,
perkebunan, mesin produksi, mesin UKM yang murah, berkualitas dan
bergaransi.

K. MASALAH YANG DIPECAHKAN DAN MANFAAT YANG TELAH ATAU AKAN


DIPEROLEH MASYARAKAT DARI TEKNOLOGI TERSEBUT (SEBUTKAN
DATA KUANTITATIF DAN KUALITATIF)
Realitanya UKM di Indonesia selalu mengalami kesulitas untuk meningkatkan
kualitas dan kuantitas dari produk mereka. Salah satu yang menjadi
penyebab masalah tersebut adalah mahalnya mesin produksi. Selama ini
mesin produksi UKM yang banyak di kenal adalah mesin dari luar negeri,
tentu hal ini sangat menyulitkan UKM dalam memilikinya. Disamping mereka
hanya mempunyai modal pas-pasan terlebih untuk investasi peralatan yang
segitu mahalnya. Maka akan sangat disayangkan sekali apalagi peluang
bisnis yang kini begitu sangat terbuka namun UKM tidak mampu
menangkapnya karena tidak mampu meningkatkan daya saing produk dari
segi kualitas dan kuantitas.

Disisi lain, produsen mesin, bengkel mesin dan panemu mesin teknologi
terkini selalu kesulitan dalam memasarkan produknya. Kesulitan ini timbul
lantaran sedikitnya publikasi dan marketing yang mempromosikan produk
mereka. Dari sini maka manfaat inovasi teknologi kami, www.jualmesin.co.id,
tidak hanya membantu para UKM untuk mendapatkan mesin yang murah,
berkualitas dan bergaransi namun juga membantu produsen mesin, bengkel
mesin dan penemu mesin teknologi terkini untuk memasarkan produknya.

L. KEUNGGULAN INOVASI TEKNOLOGI TERSEBUT DIBANDINGKAN


PRODUK LAIN YANG SEJENIS
Keunggulan inovasi teknologi digital, www.jualmesin.co.id di bandingkan
dengan produk sejenis yang lain, yang pertama adalah produk mesin yang di
tawarkan dalam website ini merupakan produk dalam negeri, karya anak
negeri. Sehingga dengan membeli produk di portal website ini maka
konsumen sama dengan menggunakan potensi bangsa untuk kesejahteraan
bangsa Indonesia. Yang kedua, meskipun produk di portal website ini
merupakan produk dalam negeri namun kami sangat selektif dalam
menampilkan produk yang ada. Tujuannya adalah menyediakan produk mesin
dalam negeri yang murah, berkualitas dan bergaransi. Sehingga upaya ini
akan memastikan bahwa konsumen tidak akan menyesal dengan membeli
produk mesin pada website ini. Yang ketiga, untuk menentukan penyedia
mesin dalam website ini (produsen mesin, bengkel mesin dan penemu mesin
teknologi terkini) kami sangat selektif. Kami mempunyai berbagai kriteria
bengkel mesin yang bisa masuk produknya ke dalam website ini. Seperti
kualifikasi tempat, SDM dan peralatannya. Selain itu untuk menjada mutu
dan kualitas produk, kami bekerja sama dengan Universitas Brawijaya
khususnya Fakultas Teknologi Pertanian dalam menjaga kualitas mesin
produksi yang di keluarkan oleh portal website mesin agroindustry
www.jualmesin.co.id.
M. INFORMASI TERKAIT PROTOTYPE ATAU IMPLEMENTASI TEKNOLOGI
YANG TELAH DILAKSANAKAN (DESKRIPSI IMPLEMENTASI TEKNOLOGI)
.

Portal website www.jualmesin.co.id merupakan digital market place produk


mesin inovasi anak negeri dalam bidang agroindustry. Dan selama ini website
kami sudah banyak membantu UKM UKM Lokal untuk pemasaran produknya
dan juga para konsumen yang membutuhkan teknologi tepat guna dalam
pengembangan usahanya .

N. STRATEGI IMPLEMENTASI / MAINTAIN AGAR INOVASI TEKNOLOGI


DAPAT DIMANFAATKAN SECERA BERKELANJUTAN OLEH MASYARAKAT

Perusahaan kami terus mencoba menjadikan Market place


www.jualmesin.co.id . sebagai portal website terkemuka untuk penyedia
produk tepat guna agroindistri yaitu dengan cara : selalu menghadirkan
produk teknologi yang memiliki kualitas terbaik dan menyesuaikan dengan
kebutuhan teknologi yang dibutuhkan oleh konsumen, mengedepankan
profesionalisme dengan memberikan layanan yang terbaik untuk para
konsumen dan memberikan harga yang terjangkau bagi para konsumen

O. DATA PENDUKUNG YANG MENUNJUKKAN BAHWA INOVASI TEKNOLOGI


TERSEBUT MERUPAKAN TEKNOLOGI TEPAT GUNA DAN DAPAT
DIIMPLEMENTASIKAN

P. JELASKAN SECARA SINGKAT STRUKTUR ORGANISASI DAN


MANAGEMENT SDM USAHA/TIM ANDA

CEO : Obi candra Kapisa & Farizki Bayu


Manager Marketing :
Manager Oprasional :
Manager Financial:
Manager SDM:

Q. KONDISI KESIAPAN INOVASI UNTUK DI IMPLEMENTASI


Perusahaan kami sudah berjalan sejak tahun 2011 dan portal website kami
sudah banyak dikenal oleh khalayak umum. Kami juga sudah memiliki data
rekanan mitra yang bekerja sama dengan kami dalam pembuatan teknologi
tepat guna .

R. TARGET PASAR (SASARAN KONSUMEN SAAT INOVASI TEKNOLOGI


MASUK KE TAHAP PENGEMBANGAN BISNIS TEKNOLOGI)
First market :
a. Pelaku UKM (Usaha Kecil menengah), UMKM (Usaha mikro, kecil dan
menengah) dan IKM (Industri kecil mengengah)
b. Pelaku / pebisnis komoditas seperti komoditas tepung ikan, mocaf yang
membutuhkan mesin agroindustry.
c. Industri besar yang membutuhkan teknologi tepat guna
d. Pemerintah melalui program penyaluran mesin teknologi tepat guna bagi
masyarakat

Second market :
a. Mahasiswa S1, S2, S3 yang membutuhkan mesin agroindustry untuk
penelitiannya.
b. Badan pengembangan penelitian
c. Kontraktor pengadaan mesin-mesin agroindustry

S. STRATEGI PEMASARAN, REVENUE GENERATIONS SERTA


PENGEMBANGAN BISNIS
Strategi pemasaran website www.jualmesin .co.id
a. Membuat website dengan customize yang friendly dengan konsumen
b. Menggunakan system Search Enggine Optimations (SEO) untuk
menaikkan rate website di Search Enggine
c. Beriklan di beberapa media cetak (brosur, pamphlet, poster)
d. Kerjasama dengan lembaga training bisnis untuk mensosialisasi website
www.jualmesin.co.id
Revenue generations :
1. Komisi pemesanan mesin jika mesin di produksi di luar workshop kami
2. Margin/profit dari pemesanan mesin yang di produksi di workshop kami
(Bengkel INOVASI)

T. TERTIMONI DARI PAKAR ATAU PIHAK KETIGA TERKAIT INOVASI


TEKNOLOGI PESERTA
Sudahada

U. KOMPOSISI MODAL (SAAT INI) UNTUK MEMBIAYAI INOVASI


TEKNOLOGI YANG DI DAFTARKAN
Pribadi :

Modal Pribadi : Rp. 50.000.000


Modal Rekanan :
V. PERJALANAN USAHA MELIPUTI KENDALA YANG SERING DIHADAPI
DALAM MENGELOLA USAHA DAN LANGKAH-LANGKAH UNTUK
MENGATASI MASALAH TERSEBUT
Kendala yang dihadapi selama ini yaitu :
- Ancaman hacker : karena usaha kami berbasis teknologi portal website ,
terkadang banyak hacker yang mencoba untuk masuk dan merusak
website kami . sehingga solusi yang kami lakukan selama ini yaitu dengan
kerjasama dengan orang yang memang ahli dalam pengurusan website
- Promosi : Selama ini promosi masih belum cukup optimal karena hanya
melalui media online saja , solusi kedepan yang akan kami lakukan yaitu
akan banyak melakukan promosi offline dengan sosilisasi ke komunitas
komunitas pengusaha
- Mitra : mitra terkadang masih banyak yang kurang professional.

W. HARAPAN PESERTA DALAM MEMBANGUN USAHA


Harapnnya Portal website www.jualmesin.co.id bisa menjadi digital market
place produk mesin inovasi anak negeri dalam bidang agroindustry
terkemuka diindonesia yang dapat membantu UKM lokal dalam pemasaran
produknya dan membantu para konsumen untuk mendapatkan teknologi
dalam pengembangan usahanya.

X. OMSET 2016 S/D JUN


Omset 2011:
Omset 2012
Omset 2013
Omset 2014
Omset 2015
Omset sd juni 2016:

Y. PRESTASI / PENGHARGAAN YANG PERNAH DI RAIH


- ADIGUNA SATWA NUGRAHA dari indo
Z. MENGAPA ANDA MENGIKUTI PROGRAM KOMPETISI WMM 2016
Karena dengan mengikuti program WMM ini harapnnya portal website
www.jualmesin.co.id dapat lebih dikenal lagi oleh banyak orang dan kami
berharap dari program ini kami bisa dapat relasi atau mentor yang dapat
membantu dalam pengembangan usaha kami

Anda mungkin juga menyukai