Anda di halaman 1dari 19

45

BAB 3

ANALISIS SISTEM BERJALAN

3.1 Gambaran Umum Perusahaan

3.1.1 Data Perusahaan

Nama Perusahaan : PT. Pundarika Atma Semesta

Alamat Perusahaan : JL.Kramat Jaya Baru H 1 no. 401,

Jakarta Pusat 10560

Alamat Pabrik : Jl.Pancasila IV G.Tritunggal Persil S1/81

Cicadas, Gunung Putri,Bogor

Telepon Kantor : (61-21) 42886070 (4 Lines)

45850656-57

Telepon Pabrik : (61-21) 8670973 - 8670974 - 8670957

E-mail : pundarika@indosat.net.id

Cakupan Bisnis : Industri perakitan Fire Truck (Karoseri

Mobil Pemadam Kebakaran) bermerek

AYAXX dan safety equipment dengan

merek DARLEY

Produk : - Perakitan mobil pemadam kebakaran

- Truk anti huru-hara

- Instalasi hydrant

- Fire Protection

- Sistem alarm
46

3.1.2 Latar Belakang Perusahaan

PT. Pundarika Atma Semesta berdiri pada tanggal 29 Januari

1996. Perusahaan ini bergerak di bidang perakitan mobil pemadam

kebakaran dan alat-alat pengaman. Perusahaan ini sudah mempunyai

standar internasional yaitu ISO 9001:2000 dan ISO/TS 16949:2002 selain

standar dari NFPA (National Fire Protection Association - USA).

Adapun produk-produk yang ditawarkan yaitu perakitan mobil

pemadam kebakaran, truk anti huru-hara, pemasangan atau instalasi

hydrant, fire protection, tangga untuk truk pemadam kebakaran

(telescopic ladder), dan sistem alarm. Target pasar dari perusahaan ini

yaitu kantor-kantor pemerintahan daerah, perusahaan minyak asing, dan

perusahaan-perusahaan swasta di seluruh Indonesia. Perusahaan yang

memiliki pabrik di Bogor dengan luas tanah sebesar 10.400 m2 dan luas

bangunan sebesar 6.000 m2 ini telah menjual 200 unit mobil pemadam,

10 unit mobil anti huru-hara (riot truck) dalam kurun waktu tujuh tahun.

3.1.3 Visi dan Misi Perusahaan

Visi dari PT. Pundarika Atma Semesta yaitu bertekad untuk

menjadi perusahaan industri perakitan fire truck nomor satu di Indonesia,

serta selalu memenuhi kepuasaan pelanggan dengan kualitas terbaik

didukung oleh karyawan yang cakap, jujur dan termotivasi.


47

Misi dari PT. Pundarika Atma Semesta yaitu mempertinggi

reputasi perusahaan, meningkatkan kedudukan dalam persaingan baik di

dalam maupun di luar negeri dan meraih keuntungan bagi perusahaan.

3.1.4 Produk Perusahaan

Beberapa produk PT. Pundarika Atma Semesta dengan

spesifikasi umum adalah sebagai berikut :

Cabin Crew

Cabin pengemudi standard dapat juga diisi 3 (tiga) orang petugas,

termasuk pengemudi. Di belakang cabin pengemudi tersedia

kompartemen terbuka dengan bangku untuk 3 (tiga) orang petugas.

Body Work (Oven Paint)

Rangka body kendaraan dibuat dari besi plat (mild steel) dengan

ketebalan 1,4 mm. Sistem pengelasan dengan mig welding dengan

menggunakan gas CO2 / Argonshield untuk mendapatkan hasil

penyambungan yang homogen dan sangat kuat. Tersedia tiga buah

kompartemen untuk tempat menyimpan peralatan, diberi lampu

penerangan dan ditutup dengan rolling door yang dapat dikunci.

Seluruh rangka diberi anti karat, dan body cover-nya di cat dengan

Primer coat, top coat (warna merah) dan clear protective coating.

Water Tank

Tanki air dibuat dari plat besi dengan ketebalan 4 mm dengan dasar

dinding 6 mm, dilengkapi dengan penyekat (Buffle Plates) agar


48

diperoleh keseimbangan yang maksimal saat kendaraan meluncur

dengan kecepatan tinggi dengan membawa tangki air penuh. Sistem

pengelasan dengan mig welding dengan menggunakan gas CO2 /

Argonshield untuk mendapatkan hasil penyambungan yang homogen

dan sangat kuat. Tangki dilengkapi juga dengan "Man Hole" ukuran

60 x 60 cm yang dilengkapi dengan tutup (gunanya untuk

memudahkan pembersih tangki), over flow pipe, drainage pipe dan

water level indicator. Seluruh tangki di hot dip galvanized dari luar

dan dari dalam agar tahan karat.

Pump (pompa)

Menggunakan mid ship / centrifugal fire pump KSM DARLEY

buatan USA dengan kapasitas 500-1000 GPM atau 1890-3780

liter/menit pada tekanan 150 PSI dengan jarak semprot 70-80 meter

Single stage mid ship pump ini sudah ditest dipabrik melalui

hydrostatic test sampai dengan 500 PSI. Pompa digerakkan melalui

transfer gearbox. Pompa terletak dibagian tengah dari kendaraan dan

digerakkan melaui as kendaraan ke gearbox pompa, yang dayanya

dapat dipindahkan dari roda ke pompa atau sebaliknya dengan

melalui sebuah pneumatic handle yang terdapat didalam cabin

pengemudi.

Foam Liquid Tank

Tangki foam terbuat dari plat stainless steel (SUS 304). Tangki ini

terletak di depan tangki air dengan sistem pencampuran air dengan


49

ratio 3% atau 6%.

Powder Tank

Tabung powder dengan diameter 460 mm dan tinggi 1100 mm,

material tabung terbuat dari besi carbon tebal 4 mm dan di cat dengan

active primer & top coating. Tabung ini terletak pada bagian

belakang kendaraan. Tabung powder dilakukan pengetesan dengan

2 kali tekanan kerja. Tabung powder dilengkapi dengan out-let

diameter 1" dan dilengkapi juga dengan hose reel model swing,

panjang hose 1" x 20 m dan dilengkapi dengan nozzle. Jenis powder

yang dipakai adalah Dry Chemical Multy Purpose ABC Powder.

Priming Pump (Pompa Vakum)

Pompa hisap yang digunakan adalah jenis positive displacement,

rotary vane type yang digerakkan dengan listrik dari accu yang

tersedia, buatan USA. Pompa hisap ini membuat udara didalam

selang hisap menjadi vacuum sehingga air dapat mengalir sampai k

erumah pompa. System pelumasan pompa hisap ini menggunakan

minyak pelumas SAE 20-50 yang tersedia didalam oil reservoir tank.

Kemampuan hisap : lebih dari 26 in.HG (660 mm.Hg)

Control Panel (Alat Pengontrol)

Terletak di sisi kiri dan kanan kendaraan

Pipe Work

Sistem pemipaan terbuat dari pipa besi sch. 40 disambungkan dengan


50

sistem pengelasan mig welding menggunakan gas CO2/Argonshield

sehingga mendapatkan hasil penyambungan yang homogen dan

sangat kuat. Seluruh sistem pemipaan di hot dip galvanized dari

dalam dan dari luar agar tahan karat.

Monitor

Kendaraan ini dilengkapi dengan Deck monitor, yang terletak atas

body cover. Kapasitas (out put) dari monitor ini adalah 500-750 GPM

atau 1890-2835 liter/menit. Monitor dapat berputar 360 dengan sudut

elevasi 60. Monitor ini di operasikan secara manual.

Heat Exchanger

Kendaraan ini dilengkapi dengan heat exchanger yang berfungsi

untuk mendinginkan radiator mesin, yang airnya diambil dari

discharge pompa dan kembali ke suction pompa.

Emergency Warning and Lightning

1 (satu) buah Light Bar (Blue)

2 (dua) buah Spotlight kiri dan kanan

4 (empat) buah Tail Light - Merah tidak berputar

1 (satu) buah Electronic Public Address System yang terdiri dari

Speaker, Amplifier dan Microphone.

Standard Equipment

1 (satu) buah Alumunium extention ladder 3 m x 2

2 (dua) buah Suction hose dia. 4" atau 5" x panjang 4 m c/w coupling
51

6 (enam) buah Discharge hose dia. 2,5" x 20 m c/w coupling

1 (satu) buah Metal strainer dia. 4" atau 5"

1 (satu) buah Fire Extinguisher Dry Powder 6 Kg

2 (dua) buah Jet Nozzle

2 (dua) buah Head Variable Nozzle

1 (satu) buah Fire Axe

1 (satu) buah Crowbar

1 (satu) roll Tali manila dia.1" x 10 m

2 (dua) set Fireman Jacket

1 (satu) buah Fire Blanket

2 (dua) buah Wheel chuck

2 (dua) buah Wrech Spanner

1 (satu) buah First Aid Box

3.1.5 Struktur Organisasi

Gambar 3.1 Struktur Organisasi


52

3.1.6 Pembagian Tugas dan Tanggung Jawab

a. Direktur Utama

Memimpin dan mengawasi setiap manager divisi untuk mencapai

target yang telah ditetapkan per divisi dan target perusahaan

secara keseluruhan.

Mengarahkan jalannya perusahaan kepada visi dan misi yang

telah ditentukan.

Bertanggung jawab dalam setiap keputusan keputusan yang

mengatasnamakan perusahaan.

b. Sekretaris

Membantu Direktur Utama dalam hal hal administratif, seperti

pembuatan, pengecapan, dan dokumentasi surat surat

perusahaan baik surat masuk maupun surat keluar.

Membantu penjadwalan agenda Direktur Utama dan

mengingatkan agenda harian setiap pagi secara lisan dan tertulis.

c. Divisi TI

- Manager TI

Merancang dan mengawasi kinerja sistem TI dengan tujuan

memudahkan divisi divisi yang ada untuk berkomunikasi dan

melakukan pertukaran data.

- Staff Maintenance

Bertanggung jawab atas peralatan peralatan yang berkaitan

dengan teknologi informasi, seperti komputer, monitor, printer,


53

keyboard, mouse, switch, router, dan sebagainya baik dari segi

hardware, software, maupun infrastruktur jaringan.

Bertanggung jawab atas keamanan data-data yang baik

tersimpan di dalam komputer, maupun data yang dikirim

melalui jaringan.

- Staff Pengembang Aplikasi

membuat aplikasi untuk menginput data bagi setiap divisi dan

mengembangkan sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

d. Divisi Keuangan

- Manager Keuangan

Bertanggung jawab memegang kas perusahaan.

Memeriksa keabsahan laporan laporan yang telah dibuat dan

memastikan kebenarannya.

- Staff Keuangan

Bertanggung jawab atas transaksi perusahaan baik pemasukan

maupun pengeluaran.

Membuat laporan laba rugi, neraca dan jurnal keuangan

perusahaan setiap bulannya.

Membuat laporan dan membayarkan pajak pajak yang

menjadi tanggung jawab perusahaan.

e. Divisi Produksi

- Manager Produksi
54

Bertanggung jawab terhadap quality control kendaraan mulai

dari pembelian bahan, proses perakitan sampai pengiriman

barang ke kustomer.

Mengawasi kinerja divisi produksi agar produksi dapat selesai

tepat waktu.

- Staff Purchasing dan Pricing

Mengontrol dan membeli suplai bahan bahan untuk

pembuatan kendaraan.

- Staff Design, Building dan QC

Mendesain dan membuat kendaraan kendaraan sesuai dengan

kebutuhan customer.

Bertanggung jawab terhadap pengolahan limbah sisa produksi

sesuai dengan standar yang berlaku.

f. Divisi Marketing

- Manager Marketing

Berkonsultasi dengan divisi produksi mengenai perubahan harga

sebelum dealing dengan klien.

Menginformasikan kepada staff marketing tentang perubahan

harga yang terjadi.

Membuat dan mengawasi target penjualan jangka pendek,

menengah dan panjang, serta membuat laporan penjualan per

periode.
55

- Staff Marketing

Mengajukan penawaran produk dan harga melalui presentasi

kepada client.

Mem-follow up pesanan client ke divisi produksi.

Mem-follow up kualitas kendaraan di tahun pertama

penggunaan.

Menangani komplain klien, mencatat, meneruskan ke bagian

yang terkait dan memberikan kompensasi kepada klien.

g. Divisi HRD

- Manager HRD

Menetapkan gaji dan bonus setiap karyawan dan kenaikan setiap

tahun berdasarkan kemampuan, prestasi dan laju inflasi.

Bertanggung jawab dalam proses pemecatan dan pembayaran

pesangon.

Membuat surat rekomendasi untuk mantan karyawan yang

membutuhkan.

Mengawasi kinerja staff HRD.

- Staff HRD

Bertanggung jawab atas perekrutan calon karyawan mulai dari

pengumuman membuka lowongan, seleksi, interview dan

training.

Bertanggung jawab dalam penetapan dan pembuatan surat ijin

bagi karyawan yang sakit atau cuti.


56

Bertanggung jawab dalam pembuatan surat peringatan bagi

karyawan yang mendapat teguran.

Bertanggung jawab dalam pembayaran gaji, dan bonus

karyawan sesuai dengan jumlah yang telah ditetapkan.

3.2 Sistem yang sedang Berjalan

Jaringan WAN yang ada sekarang di PT Pundarika Atma Semesta

menghubungkan kantor pusat dengan pabrik. Di kantor pusat terdapat 18

komputer dan 1 server yang terhubung dalam jaringan kantor, di pabrik terdapat

20 komputer dan 1 server yang terhubung dalam jaringan pabrik.

Untuk menghubungkan kedua jaringan itu dilakukan dengan koneksi

dial-up. Di kantor pusat koneksi internet menggunakan teknologi ADSL

(Asymetric Digital Subscriber Line) dengan ISP Indomedia dan dial-up dengan

ISP Indosatnet. Topologi jaringan di kantor pusat menggunakan topologi star,

dimana semua komputer, server, modem-router terhubung ke satu switch DLink

24 port 10/100. Di pabrik koneksi internet menggunakan dial-up via telkomnet

dan topologi jaringan menggunakan topologi star, terpusat pada sebuah switch 8

port 10/100 dimana semua komputer, server, dan sebuah hub terhubung ke satu

switch. Semua komputer yang digunakan menggunakan UPS. Untuk

pengalamatan IP dilakukan secara manual.


57

3.2.1 Spesifikasi Komputer Server

Processor : Intel Pentium IV 3.2 GHz

Memory : 1 GB

Harddisk : 120 GB SCSI

NIC : Intel

OS : Windows Server 2003

3.2.2 Spesifikasi Komputer Pada Umumnya

Processor : Intel Pentium IV 3.0 Ghz

Memory : 512 MB

Harddisk : 80 GB

NIC : Intel

OS : Windows XP Professional Service Pack 2

3.2.3 Spesifikasi Perangkat Jaringan

- Switch DLink 24 port10/100

- Switch DLink 8 port 10/100

- Modem DLink ADSL + Router

- Modem DLink dial-up 56k

- Hub
58

3.2.4 Spesifikasi Keamanan

Sistem keamanan jaringan pada PT. Pundarika Atma Semesta

menggunakan software. Selain menggunakan Windows 2003 Server

untuk mengatur traffic dan network, untuk mengatasi berbagai macam

virus, trojan, dan serangan-serangan lain pada jaringan digunakan

antivirus dan firewall. Firewall yang digunakan adalah firewall yang

sudah terinstalasi di Windows. Antivirus yang digunakan adalah

Kaspersky versi 6.0.2.621 (gambar 3.2) untuk semua komputer. Untuk

update dilakukan lansung dari masing-masing komputer dengan

automatic update melalui internet.

Gambar 3.2 Kaspersky Antivirus


59

3.2.5 Pengalamatan IP

Seperti dikatakan sebelumnya, pengalamatan IP yang digunakan

di PT. Pundarika Atma Semesta diatur secara manual. Pengaturan alamat

IP tersebut menggunakan IP private untuk jaringan lokal. IP private yang

digunakan adalah network 192.168.1.0 untuk jaringan kantor pusat dan

network 192.168.2.0 untuk jaringan pabrik.

Perusahaan juga mempunyai IP public untuk koneksi jaringan

internet, di kantor pusat ada dua IP public dari ISP Indomedia dan

Indosatnet. Range IP public yang didapat dari dial-up Indosatnet

memiliki range dari 202.115.16.0 sampai 202.155.31.255 , sedangkan

untuk IP public yang didapat dari Indomedia adalah 202.129.187.46.

3.2.6 Biaya Pengeluaran Internet

PT Pundarika Atma Semesta mengeluarkan pengeluaran rutin

untuk koneksi internet setiap bulannya dengan rincian sebagai berikut :

- RP 1.000.000,00 untuk koneksi ADSL Indomedia

- Rp 500.000,00 Rp 600.000,00 untuk koneksi dial-up Indosatnet

Total biaya internet rutin per bulan lebih kurang Rp 1.600.000,00

3.2.7 Sistem Pengiriman Data

Proses pengiriman data di PT Pundarika Atma Semesta dilakukan

dengan cara kantor pusat melakukan koneksi ke pabrik, atau sebaliknya.


60

Kemudian apabila sudah terhubung tinggal dilakukan pengiriman data

dari pabrik ke kantor pusat.

Pengiriman data tersebut dilakukan setiap hari. Biasanya

dilakukan setiap sore saja atau siang dan sore. Besar data yang dikirim

tergantung proses produksi di pabrik, biasanya data yang dikirim untuk

sekali pengiriman mulai dari 3 MB. Data-data tersebut antara lain laporan

proses produksi serta gambar-gambar dan lainnya.

3.2.8 Topologi Jaringan

Gambar 3.3 Topologi Jaringan


61

3.3 Permasalahan yang Dihadapi

Permasalahan yang terjadi di perusahaan ini didapat dari wawancara

dan observasi secara langsung terhadap pekerja di kantor pusat dan di pabrik.

Permasalahan paling utama adalah pertukaran data yang terjadi antara kantor

pusat dengan pabrik. Saat ini digunakan sistem dial-up dari salah satu komputer

di pabrik ke salah satu komputer di kantor pusat dan sebaliknya untuk melakukan

pengiriman data. Koneksi dengan dial-up pada kantor pusat dengan pabrik

tersebut memiliki beberapa masalah, yaitu :

Memiliki kecepatan yang sangat terbatas dan lambat.

Koneksi sering terputus.

Harus mengorbankan saluran telepon.

Tidak bisa digunakan apabila ada salah satu telepon yang digunakan.

Biaya dapat menjadi besar akibat pemakaian yang lama karena pengiriman

data yang sangat banyak, terus menerus, dan kecepatan transfer yang lambat.

3.4 Solusi yang Ditawarkan

Berdasarkan masalah yang terjadi pada PT Pundarika Atma Semesta,

penulis telah melakukan analisa dan membuat sebuah solusi. Solusi yang

ditawarkan penulis adalah menghubungkan jaringan antara kantor pusat dan

pabrik dengan membuat VPN (Virtual Private Network) dengan memanfaatkan

jaringan umum yang ada yaitu internet. Dengan VPN tidak hanya dapat

dilakukan untuk menghubungkan jaringan kantor pusat dengan pabrik, selain itu

juga memberikan kemudahan untuk melakukan penambahan jaringan jika


62

terdapat kantor cabang yang baru. VPN yang digunakan berbasiskan SSL / TLS

(Secure Socket Layer / Transport Layer Security) dengan menggunakan

OpenVPN.

Pengusulan perancangan jaringan antar kantor pusat dan pabrik juga

didasari pada beberapa pertimbangan :

Infrastruktur perusahaan

Selain karena masalah-masalah yang ada, solusi menggunakan VPN juga

didasari karena perusahaan ingin melakukan perubahan infrastruktur dengan

membuat jaringan VPN juga.

Biaya implementasi yang tidak besar

Dibandingkan dengan leased line ataupun teknologi lainnya, menggunakan

VPN tidak memakan biaya yang sangat besar. Karena dengan VPN kita

menggunakan jaringan umum yang sudah ada, yaitu internet.

Koneksi yang lebih baik

Koneksi VPN dengan internet membuat kemudahan untuk pengaksesan,

sehingga dari mana saja asal ada jaringan internet dapat terhubung ke

jaringan perusahaan. Selain itu dengan dial-up yang sekarang ini digunakan

sering mengalami gangguan terutama terputus karena gangguan telepon,

tetapi dengan VPN koneksi menjadi lebih stabil.

Meningkatkan skalabilitas

Penambahan cabang atau kantor lain yang ingin terhubung dapat dilakukan

dengan mudah.

Keamanan dalam transaksi


63

Dengan VPN keamanan menggunakan jaringan umum sangat terjamin,

karena dalam VPN terdapat tunneling dan protokol yang melakukan enkripsi,

autentikasi, dan otorisasi untuk memastikan keamanan data yang

ditransmisikan.

Mengurangi biaya manajemen dan staff

Dengan VPN maka terdapat pengurangan operasi jaringan berbasis WAN

yang lainnya. Maka itu tidak perlu banyak mempekerjakan staff networking

sehingga mengurangi biaya.

Penggunaan bandwith yang efektif

VPN melakukan tunneling pada saat mentransmisikan data dan jika

diperlukan saja, sehingga hanya pada saat koneksi aktif saja bandwith

digunakan.

Anda mungkin juga menyukai