Anda di halaman 1dari 3

TUGAS PRAKARYA

PENGOLAHAN KENTANG

Disusun oleh :
Ardya Farmalarissa A. (8D/06)
Berliani Chamrotu B. (8D/08)
Fauzan Adhima F. (8D/14)
Fitri Rizky R. (8D/17)
Thalitha Nesya D. (8D/36)
Wahyu Budi K. W. (8D/38)
Sup Krim Kentang
a) Perencanaan
Identifikasi kebutuhan
SMP Negeri 6 mengadakan lomba memasak dengan bahan dasar umbi-umbian dan
serealia. Maka, kami ingin membuat makanan dari bahan dasar kentang yang sehat
dan dapat menghangatkan tubuh.

Ide/Gagasan
Membuat makanan yang sehat dan dapat menghangatkan tubuh yaitu membuat sup
krim kentang.

b) Pelaksanaan/Pembuatan
Persiapan
Bahan :
600 gram kentang
3 sdm mentega
50 gram tepung terigu
1,5 liter susu cair
1 siung bawang putih
siung bawang bombay
1 sachet bubuk kaldu ayam
sdt garam
sdt merica
60 gram keju cheddar
Alat :
1. Panci
2. Sutil kayu
3. Sendok sayur
4. Parutan keju
5. Pisau
6. Alat tumbuk
7. Mangkuk saji
8. Sendok saji
Proses pembuatan
1. Kupas kentang dan rebus hingga lunak. Tiriskan, kemudian hancurkan kentang
hingga halus.
2. Lelehkan mentega, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
Tambahkan tepung dan masak sambil diaduk-aduk, dengan api kecil.
3. Tambahkan setengah susu ke dalam lelehan tepung, aduk rata.
4. Masukkan hancuran kentang dan sisa susu, aduk rata dan masak dengan api
sedang hingga mendidih. Aduk terus sehingga tidak gosong.
5. Matikan api setelah mendidih, kemudian masukkan sisa bahan selagi masih
mendidih, aduk hingga rata.
6. Tuangkan sup krim kentang yang telah matang ke mangkuk saji.
7. Sup krim kentang siap disajikan.

c) Evaluasi
Di akhir pembuatan pengolahan kentang menjadi sup krim kentang, ujilah hasilnya
dengan mencoba rasanya, apakah sudah pas, kurang atau lebih. Dan jangan lupa
menjaga kebersihan dan kerapian saat memasak maupun setelah selesai memasak,
jangan sampai berantakan.

Soda
a) Perencanaan
Identifikasi kebutuhan
Minuman segar yang cocok mendampingi sup krim kentang.

Ide/Gagasan
Membuat minuman soda.

b) Pelaksanaan/Pembuatan
Persiapan
Bahan :
Soda
Lemon sebagai hiasan
Es batu
Alat :
Pisau
Gelas saji
Proses pembuatan
1. Tuangkan soda ke dalam gelas saji, tambahkan es batu.
2. Potong lemon berbentuk lingkaran, iris lemon yang telah dipotong tadi
dibagian pinggir, letakkan lemon di mulut gelas.
3. Sodapun siap disajikan.

c) Evaluasi
Menjaga kebersihan dan kerapian saat membuat minuman maupun setelah selesai
membuat minuman, jangan sampai berantakan.

Anda mungkin juga menyukai