Anda di halaman 1dari 2

ESSAI MENGENAI HIMATESIL

Himpunan, apakah arti himpunan itu? Dalam Kamus Besar Bahasa


Indonesia, Himpunan berasal dari kata dasar himpun yang berarti berkumpul,
apabila diberikan imbuhan an, maka menjadi kumpulan atau perkumpulan. Maka
dari itu, Himpunan bermakna kumpulan dari beberapa orang. Pertanyaan muncul,
beberapa orang ini mengapa berhimpun? Himpunan itu ada pastilah karena
memiliki suatu kesamaan dari orang-orangnya. Dalam skala besar perkumpulan
seperti negara, persamaan dari manusianya adalah persamaan sejarah, wilayah
tempat tinggal, budaya, dsb. Dalam skala kecil, dalam hal ini spesifik ke
Himpunan Mahasiswa Jurusan di IPB, kesamaannya adalah kesamaan
keprofesiannya, serta wilayah tempat menuntut ilmu yang sama yaitu di IPB.
Himpunan yang dibentuk karena kesamaan ini haruslah memiliki suatu arah gerak
yang jelas sehingga dapat menghasilkan keuntungan bagi anggotanya yang berasal
dari anggotanya itu sendiri. Maka dari himpunan ini haruslah memiliki satu tujuan
yang sama, cita-cita yang akan dikejar oleh anggotanya itu sendiri sehingga arah
gerak dari himpunan itu menjadi jelas. Kegiatan kemahasiswaan di himpunan
haruslah mengikuti suatu arahan yang terdapat dalam suatu Tridarma Perguruan
Tinggi yaitu Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat. Semua hal ini
harus dapat diimplementasikan oleh himpunan secara utuh, sehingga membedakan
antara organisasi lain dengan organisasi kemahasiswaan.
HIMATESIL (Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil dan Lingkungan)
merupakan suatu wadah organisasi mahasiswa Teknik Sipil dan Lingkungan (SIL)
IPB. Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil dan Lingkungan (HIMATESIL)
diprakarsai oleh tim formatur angkatan pertama mahasiswa SIL 45 tahun 2008
sejmulah 14 orang. Dengan diketuai oleh Joan Kartini Rossi sebagai
kepengurusan pertama pada bulan Februari 2009 telah berdiri sebagai himpunan
keprofesian independen mahasiswa SIL IPB. Himatesil sendiri disahkan secara
de-jure dan de-facto sebagai himpunan keprofesian SIL yang berdikari pada
tanggal 10 Oktober 2010.
Himatesil pun memiliki visi dan misi yang dijadikan pijakan dalam
bergerak. Sebagai calon ketua dan wakil ketua himpunan, kita harus memiliki
beberapa harapan untuk himpunan tersebut kedepannya. Adapun,ada beberapa hal
yang saya ingin lakukan untuk Himatesil telah terlampir pada Rancangan Kerja
(Raker) yang nantinya akan ikut berkembang seiring dengan kondisi yang ada,
jika kami terpilih di kemudian hari.
Himatesil sendiri berfungsi sebagai wadah untuk menampung aspirasi,
menambah ilmu, maupun tempat untuk kembali (keluarga). Banyak ilmu yang
banyak kita dapatkan dari Himatesil ini, dimulai dari pelatihan software, softskill
yang tentunya akan berguna di dunia luar. Di Himatesil sendiri sangat menganut
ajaran kekeluargaan, dimana rasa kekeluargaan inilah yang membuat dampak
pada keluarga Himatesil itu sendiri yaitu mencintai Himatesil. Harapan untuk
Himatesil kedepannya ialah, tetaplah menjadi wadah untuk menampung segala
macam aspirasi, tempat untuk mencari ilmu yang tentunya tidak dirasakan di
bangku kuliah, dan dapat mentrendingkan nama Himatesil dikancah nasional. SIL
WOW

Anda mungkin juga menyukai