Anda di halaman 1dari 2

Metode Pemasangan Standpipe Piezometer

pada Lubang Bor


Pada umumnya proses pengeboran lapisan tanah dengan menggunakan casing dan mata bor atau
bila di tanah batu dengan cara bor rotary. Berikut hal-hal yang perlu diperhatikan saat membuat
lubang bor.

1. Tentukan kedalaman standpipe piezometer tip yang akan dipasang berikut dengan
kebutuhan bentonite yang akan digunakan untuk menutup tanah pasir.
2. Tentukan diameter lubang bor yang diperlukan.
3. Setelah lubang mencapai kedalaman yang diperlukan, untuk pemasangan piezometer
kondisi lubang harus bersih dari slurry bentonite / drilling fluid yang dapat menghambat
kerja filter elemen dari piezometer.
4. Bila tidak ada air di dalam lubang bor, isi dengan air bersih lebih tinggi dari lapisan pasir
dan bentonite. Masukkan pasir halus ke dalam air sebagai landasan untuk piezometer tip.
5. Masukkan pipa PVC ke dalam lubang dan sebelum dimasukkan pastikan pada tiap
kopling sambungan bersih dan kering.
6. Masukkan pipa PVC dan sambungan tabung standpipe hingga ujung filter mencapai
lapisan filter pasir.
7. Perlahan masukkan pasir halus sampai kedalaman yang telah ditentukan. Pengukuran
bisa dilakukan dengan pita pengukur. Sebelum diukur diamkan beberapa saat hingga
kondisi pasir stabil.
8. Masukkan pelet bentonite Bentonil GTC4 hingga kedalaman yang telah ditentukan.
Perhatikan jangan sampai pelet menutup jalan lubang.
9. Tutup pipa standpipe dengan penutup end cap.
10. Isikan lubang dengan material grouting dan angkat casing bor.

Gambar 1. Diagram pemasangan Standpipe Piezometer

Anda mungkin juga menyukai