Anda di halaman 1dari 5

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Proses pembangkitan terdiri dari dari beberapa bagian,
salah satu yang paling utama dan penting adalah proses pada
steam drum. Air yang masuk pada steam drum akan berubah
fasa menjadi uap akibat adanya pemanasan oleh sistem
pembakaran. Kualitas uap dipengaruhi oleh level dari air yang
ada di dalam steam drum. Apabila level terlalu rendah akan
timbul kerusakan pada steam drum dan apabila level terlalu
tinggi maka akan berbahaya karena campuran uap dan air
akan masuk ke steam line. Diperlukan suatu pengendalian
level yang dapat menjaga kondisi yang diinginkan agar tetap
stabil dan terhindar dari gangguan yang masuk dalam sistem.
Selama ini 1 elemn kontrol digunakan untuk kondisi startup
dan 3 elemen kontrol digunakan untuk kondisi operasi
normal. Apabila ada perubahan beban secara tiba-tiba ke
beban puncak maka sistem akan berosilasi dalam
meresponnya, Kondisi seperti ini sangat berbahaya sehingga
apabila terjadi osilasi diluar batas maksimum dan minimum
level yang ditentukan maka sistem akan berhenti / shutdown.
Oleh karena itu dalam melaksanakan kerja praktek ini
mengambil tema mengenai pengendalian level di dalam steam
drum PT. Petrokimia Gresik.
Selain pengendalian level, juga akan dibahas mengenai
prosedur kalibrasi alat-alat instrument yang digunakan di
Pabrik III Plant Service Unit PT. Petrokimia Gresik serta
instrument yang ada pada sistem pengendalian pada steam
drum.
1.2. Tujuan
Adapun tujuan dari kerja praktek ini adalah sebagai
berikut;
1. Mengetahui proses yang terjadi pada Plant SU (Service
Unit) di Pabrik III Petrokimia Gresik
2. Mengetahui Control level steam drum di boiler.
3. Memahami alat-alat instrumentasi yang digunakan dalam
Sistem Pengendalian level steam drum di boiler B-6203
4. Mampu membaca dan memahami P&ID dari drum level
control di boiler B-6203
5. Terampil mengkalibrasi alat-alat instrumentasi yang
digunakan dalam industri.
6. Hj
7. Hj
8.

1.3. Batasan Masalah


Laporan kerja praktek ini membahas tentang sistem
instrumentasi dan secara khusus membahas tentang sistem
pengendalian level steam drum di boiler B-6203 Pabrik III
PT. Petrokimia Gresik

1.4. Realisasi Kegiatan Kerja Praktek


Praktek Kerja Lapangan ini dilaksanakan di bagian
Departemen Pemeliharaan Pabrik III dengan Waktu
pelaksanaan Kerja Praktek dimulai dari tanggal 3 Juli 2017
sampai 31 Juli 2017. Dengan jam kerja sebagai berikut;
Hari kerja : Senin – Jum’at
Jam Masuk : 07.00 WIB
Jam Pulang : 12.00 WIB.
Untuk jadwal kegiatan yang lebih detail, dapat dilihat
pada tabel berikut;
Tabel 1. 1 Jadwal kegiatan
Minggu ke
No Bentuk Kegiatan
I II III IV

1 Penyesuaian Program

2 Materi I :

a. Pengenalan Struktur Organisasi

b. Pemahaman Kondisi Emergency

c. Permasalahan Manajerial

3 Materi II :

a. Prinsip Produksi PT. Petrokimia


Gresik

b. Sistem Pengendalian Kontrol


Level Steam Drum di Boiler

c .Pengambilan Data

d. Pembahasan dan laporan

Penyusunan draft laporan keja


4
praktek

5 Penyerahan laporan kerja praktek


1.5 Metode Pelaksanaan
Metode pelaksanaan kerja praktek yang dilaksanakan
adalah:
1. Pengamatan langsung terhadap kegiatan di Pabrik III
Plant Service Unit PT. Petrokimia Gresik
2. Diskusi dengan para pembimbing dan para staf yang
terkait.
3. Melakukan wawancara dengan para operator di
lapangan.
4. Studi literatur.

1.6 Sistematika Laporan


Sistematika laporan pada kerja praktek kali ini
memiliki susunan sebagai berikut:
1. BAB I Pendahuluan
Bab ini menjelaskan tetntang latar belakang, tujuan,
batasan masalah, realisasi kegiatan kerja praktek,
metode pelaksanaan, serta sistematika penulisan.
2. BAB II Gambaran Umum Perusahaan
Bab ini menjelaskan profil di PT. Petrokimia Gresik
serta sejarah singkat perusahaan tersebut.
3. BAB III Tinjauan Pustaka
BAB ini berisi tentang tinjauan materi tentang boiler,
drum level control boiler, dasar pengendalian proses,
fungsi instrument, dan kontrol dan PID.
4. BAB IV Analisis Data & Pembahasan
Pada bab ini dijelaskan hasil kerja praktek yaitu
sistem pengendalian level steam drum boiler meliputi
prinsip kerja dan sistem pengendalian drum level
control pada boiler, sistem drum level control
,diagram blok sistem pengendalian serta prosedur
kalibrasi instrument yang digunakan dan menghitung
ketidakpastian, akurasi alat instrument serta error
yang ada di instrument pressure transmitter.
5. BAB V Penutup berisi tentang kesimpulan dan saran
dari laporan ini

Anda mungkin juga menyukai