Anda di halaman 1dari 31

Contoh Soal TPA Aljabar

Masuk ke contoh soal hitung-hitungan nih sobat, kali ini Pak HaBe akan share
contoh soal TPA aljabar. Aljabar dapat diartikan sebagai ilmu pasti yang
menjabarkan dan juga menguraikan (ukuran/pecahan) supaya menjadi bentuk lain
yang bisa dikatakan lebih sederhana. Sebenarnya contoh soal-soal TPA Aljabar ini
banyak sekali ditemui di pelajaran matematika SMP dan SMA, namun untuk
sekedar mengingatkan sobat aja, nih beberapa aturan dasar dalam
aljabar(aritmatika).

A. Urutan operasi yang didahulukan adalah :

 Tanda kurung
 Akar / pangkat
 Bagi / kali
 Kurang / tambah

B. Mencari nilai pendekatan juga bisa sobat lakukan dengan melihat ekor
bilangan (angka pada posisi paling akhir dari hasil perhitungan)

C. Pengurangan / penjumlahan pecahan harus dengan menyamakan


pernyebutnya terlebih dahulu.
terlebih dahulu.
CONTOH SOAL TPA ALJABAR

1. Jika x2 + y2 = 5 dan xy = 2, maka x + y = . . .


A. 0
B. 2
C. -3
D. 3 dan -3
E. 3
Jawaban:
3 dan -3 (D)
x2 + y2 = 5
xy = 2
(x+y)2 = x2 + y 2 + 2xy
= 5 + 2(2)
=9
x+y=±3
2. Jika X dan Y bilangan bulat yang memenuhi 6 < X < 8 dan 7 < Y < 9 ,
maka . . .
A. 2X > 2Y
B. X = 2Y
C. X < Y
D. X = Y
E. X > Y
Jawaban:

X < Y (C)
Jika X dan Y bilangan bulat yang memenuhi 6 < X < 8 dan 7 < Y < 9 , maka X =
7 dan Y = 8. Maka X < Y.
3. 2X = 64 dan 3Y = 81 maka:
A. X dan Y tak bisa ditentukan
B. XY < Y
C. X < Y
D. X = Y
E. X > Y
Jawaban:
X > Y (E)
2X = 64 dan 3Y = 81 maka:
X = 64/2 = 32
Y = 81/3 = 27 jadi X > Y
4. Tujuh ratus adalah berapa persen dari 150?
A. 366%
B. 466%
C. 3%
D. 3,66%
E. 4%
Jawaban:
466% (B)
(700/150) x 100% = 466,7% → 466%.
5. Jika a = 2, b = 5 dan c = a2 + 2ab + b2 ; berapakah nilai c ?
A. 41
B. 43
C. 47
D. 49
E. 44
Jawaban:

49 (D)
c = a2 + 2ab + b2
jika a = 2 dan b = 5, maka:
c = a2 + 2(2X5) + b2 = 4 + 20 + 25 = 49
6. Jika P bilangan yang menyatakan ¼ dari 250, dan Q bilangan yang
menyatakan 24¾ % dari 250, maka:
A. P = 4Q
B. P = ¼ Q
C. P < Q
D. P = Q
E. P > Q
Jawaban:

P > Q (E)
Jika P bilangan yang menyatakan ¼ dari 250, dan Q bilangan yang menyatakan
24¾ % dari 250, maka:
P = 250 x ¼ = 62,5
Q = 24¾ % x 250 = 61,875, jadi P > Q.
7. Jika X = - 20 dan Y = (-3) 7 maka:
A. X dan Y tidak bisa ditentukan
B. XY < Y
C. X < Y
D. X > Y
E. X = Y
Jawaban:
X > Y (D)
Jika X = - 20 dan Y = (-3) 7 maka:
X = - 20
Y = - 21 jadi X > Y.
8. Jika, , maka nilai X = . . . . . .
A. 3
B. 4
C. 9
D. 12
E. 6
Jawaban:
9 (C)

............ dikalikan silang


5x - 5 = 4x + 4
5x - 4x = 4 + 5
x=9

9. Jumlah dari dan adalah . . . . . .


A. 12,00
B. 12,20
C. 12,45
D. 12,55
E. 12,40
J awaban:
12,40 (E)

10. Jika a = 2 dan b = - 2


X = (a - b)2 dan Y = (b - a)2 , maka :
A. X dan Y tidak bisa ditentukan
B. 2X < 2Y
C. X < Y
D. X > Y
E. X = Y
Jawaban:
X = Y (E)
Jika a = 2 dan b = -2
X = (a - b)2 dan Y = (b - a)2 maka
X = (2 - (-2))2 = 42 = 16
Y = (-2 - 2)2 = (-4)2 = 16
Jadi X = Y
Contoh Soal TPA Deret Gambar

Soal-soal yang biasanya memakan banyak waktu dalam pengerjaan TPA adalah
soal-soal bergambar. Di dalam soal seperti ini, sobat dituntun untuk konsentrasi
yang tinggi, dituntut tenang dalam menghadapi soal, atau juga dituntut
berimajinasi lebih. Ada sebagian orang yang bilang kalau tes semacam ini hanya
bisa diselesaikan bagi orang-orang yang mempunyai IQ di atas rata-rata. Namun
Pak HaBe bantah dengan keras !! Kalau sobat mau berusaha, terus berlatih, pasti
bisa kok. :)

Kemarin Pak HaBe sudah bagiin Contoh Soal TPA Membedakan Gambar. Masih
dengan tema yang sama yaitu tentang gambar, kali ini kita akan masuk dalam
Contoh Soal TPA Deret Gambar. Di sini sobat diwajibkan menemukan satu
gambar yang cocok untuk melanjutkan gambar soal yang disediakan. Perhatikan
polanya dan gunakan ketelitian yang sobat miliki dengan baik. Kalau masih ada
yang bingung dan penasaran bagaimana bentuk soalnya? dan apa kesulitan yang
akan dihadapi? sobat bisa langsung simak dan pelajari saja satu persatu bentuk
soalnya.
1.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:

(C)
Coba sobat perhatikan baris alas dari tiap-tiap gambar soal. Tertanya adanya
hubungan gambar satu dengan gambar yang lainnya yaitu pencerminannya. Kalau
diperhatikan hanya pilihan jawaban (C) yang cocok dalam pencerminan kotak
terakhir.
2.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:
(D)
Perhatikan 4 buah gambar kecil yang ada di kotak besar pertama, dikotak besar
kedua ternyata salah satu gambar kecil membelah menjadi 2 bagian. Begitu pula
untuk kotak besar ketiga satu gambar kecil membelah lagi menjadi 2 bagian juga.
Begitu seterusnya, hingga sampai ke kotak kelima dan merupakan jawaban dari
soal yaitu gambar (D)
3.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:

(B)
Di gambar soal terdapat dua buah jenis simbol yaitu x dan o. Perhatikan
perubahan simbol x ke o ditiap-tiap gambar. Gambar x akan berubah menjadi
gambar o yang dimulai dari baris pertama hingga baris ketiga, dan juga secara
horisontal (dari kanan ke kiri). Akhirnya akan tersisa simbol o, karena keseluran
bersimbol o maka aturan akan diulang lagi yaitu merubah menjadi simbol x.
Dengan kata lain, simbol x yang pertama berubah menjadi simbol o pada gambar
selanjutnya adalah terletak pada baris pertama kolom pertama.
4.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:

(C)
Sobat perhatikan untuk kedua jenis segitiga, yaitu segitiga putih dan segitiga
hitam. Untuk segitiga putih diputar 90o searah dengan jarum jam, sedangkan
untuk segitiga hitam diputar 90o berlawanan arah jarum jam.
5.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:
(C)
Perhatikan bagian berwarna hitam di tiap-tiap gambarnya. Ternyata bagian hitam
berpindah tempat searah jarum jam. Dan gambar selanjutnya yang cocok adalah
gambar (C)
6.
Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:

(C)
Perhatikan anak panah pada soal gambar, semua tegak lurus membentuk huruf 'T'
bukan?? Jadi cara gampangnya sobat cari aja yang mempunyai bentuk sama, yaitu
gambar (C).
7.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:

(C)
Pada urutan bangun kedua, disetiap balok di sisi diagonal bergerak satu langkah
ke kanan dan ke kiri. Dan untuk bangun pertama tetap.
8.
Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:
(B)
Perhatikan kotak kecil di tiap-tiap kotak besar. Kotak kecil didalamnya
mempunyai urutan aturan: simbol garis 1 - simbol garis 2 - simbol garis 3 - tanpa
simbol garis - simbol garis gelombang 1 - simbol garis gelombang 2 - simbol garis
gelombang 3 - dan kembali simbol gelombang 1. Jadi gambar selanjutnya yang
sesuai adalah gambar (B)
9.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:
(C)
Perhatikan bangun-bangun yang terdapat pada soal. Ada segitiga besar, segitiga
kecil, 2 lingkaran, dan 1 bujur sangkar. Kita akan identifikasi satu persatu, untuk
segitiga besar ternyata berputar sebesar 90o berlawanan arah jarum jam. Segitiga
kecil berputas 180o. Lingkaran pertama berputar berlawanan arah jarum jam
mengitari sudut-sudut pojok segitiga besar. Sedangkan lingkaran kedua berputar
searah jarum jam mengitari sudut-sudut bujur sangkar.
10.
Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:

(B)
Soal kali ini bener-bener harus jeli nih sobat, coba perhatikan kotak kecil yang
tidak di blok dari kejauhan. Ternyata membentuk angka 3, 4, 5, dan 6. Berarti
angka selanjutnya yang benar adalah membentuk angka 7.
11.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:

(B)
Arsiran hitam yang terlihat pada gambar soal ternyata berputar searah jarum jam.
Namun tidak bisa hanya dilihat dari sisi itu saja sobat. Coba perhatikan bagian
dalam bujur sangkar, disana terdapat garis yang berputar 45o yang searah dengan
gerak jarum jam. Jika putaran sudah penuh 360o, maka jumlah garis akan
bertambah
12.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??


Jawaban:

(A)
Untuk bangun di bagian tengah warnanya akan berselang-seling antara warna
hitam dan warna putih. Untuk bangun yang berada pada pojok kanan bawah dan
kiri atas selalu berwarna hitam, sedangkan yang berada di kiri bawah dan kanan
atas selalu berwarna putih. Arah rotasi bangun searah dengan jarum jam.
13.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:
(A)
Gambar mempunyai pola bergerak sebesar 45o berlawanan dengan arah jarum
jam. Dengan bergeraknya gambar terjadi perubahan bentuk simbol. Dan saat
dalam posisi 180o, akan berbalik arah searah jarum jam, namun urutan perubahan
simbol tidak berubah.
14.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:
(C)
Belah ketupat bergeser ke kanan sebanyak dua langkah. Segitiga bergeser ke kiri
sebanyak satu langkah. Lingkaran bergeser ke kiri sebanyak satu langkah
15.

Gambar yang cocok untuk selanjutnya adalah ..... ??

Jawaban:
(B)
Perhatikan jumlah titik yang ada di tiap-tiap elips. Ternyata jumlah titik hitam
mempunyai bola sebesar 2n. Dimana setiap jumlah titik hitam melebihi angka 10
maka berubah menjadi titik berwarna putih. Sehingga untuk jawaban yang tepat
dalam elips ke 4 adalah berjumlah 32 titik yang dapat dirubah menjadi 3 titik
berwarna putih dan 2 titik berwarna hitam.
Contoh Soal TPA Penalaran Analitik

Ketemu lagi sobat dengan Pak HaBe. Sekarang waktunya kita masuk ke contoh
soal TPA Penalaran Analitik. Mungkin banyak yang masih bingung apa sih soal
tes penalaran analitik itu. Tes penalaran analitik atau bisa disebut juga analitis
merupakan tes penalaran yang menguji kemampuan sobat dalam menganalisa
suatu informasi berbentuk teks paragraf serta memanipulasi informasi atau data
tersebut untuk menyimpulkan suatu masalah dan mengambil suatu kesimpulan.
Berbeda dengan penalaran logis yang menggunakan prinsip-prinsip silogisme
dalam mengambil kesimpulan, penalaran analitik lebih menekankan pengambilan
kesimpulan dengan menggunakan penalaran yang bersifat analisa. Diantaranya
adalah dengan menuliskan informasi-informasi yang didapat menggunakan
gambar, kemudian dari gambar itu dapat diambil beberapa kesimpulan.

1. Wilma selalu mandi setiap hari, kecuali hanya jika ia sakit.


Hari ini Wilma sakit.
A. Wilma pergi ke dokter
B. Wilma tidak mandi
C. Wilma tidak masuk sekolah
D. Wilma minum obat
Jawaban:

WILMAN TIDAK MANDI (B)


Jika Wilman sakit, ia tidak mandi. Karena hari ini sakit maka Wilman tidak
mandi.
2. Semua penyanyi lagu Melayu pandai berpantun.
Penyanyi yang bernama Nubaya tidak dapat mengucapkan pantun saat di
panggung.
Maka:
A. Nurbaya tidak pandai berpantun
B. Nurbaya adalah penyanyi seriosa
C. Nurbaya bukan penyanyi lagu melayu
D. Nurbaya adalah penyanyi amatiran
Jawaban:
NURBAYA BUKA PENYANYI LAGU MELAYU (C)
Semua penyanyi lagu Melayu pandai berpantun, sedangkan Nurbaya adalah
penyanyi yang tidak bisa berpantun. Berarti Nurbaya bikan penyanyi lagu
Melayu.

Untuk menjawab soal nomor 3 - 6, pergunakan informasi data berikut!


Suatu proyek pembangunan terdiri atas beberapa jenis proyek kecil, yakni proyek
P, Q, R, S, T, dan U. Proyek kecil ini berkaitan satu dengan yang lain sehingga
tiap-tiap jenis pekerjaan diatur sebagai berikut:

 Proyek Q tidak boleh dikerjakan bersamaan dengan proyek S


 Proyek P boleh dikerjakan bersama dengan proyek T
 Proyek Q hanya boleh dikerjakan bersama dengan proyek R
 Proyek T dikerjakan jika dan hanya jika proyek U dikerjakan

3. Jika pekerja tidak mengerjakan proyek R, maka . . . . . .


A. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek Q
B. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek S
C. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek P
D. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek U
E. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek T
Jawaban:
PEKERJA TIDAK AKAN MENGERJAKAN PROYEK Q (A)
Karena proyek Q dikerjakan bersama R.
4. Jika pekerja sudah mengerjakan proyek T, maka . . . . . .
A. Pekerja juga mengerjakan proyek U
B. Pekerja tentu akan mengerjakan proyek P
C. Pekerja hanya akan mengerjakan proyek R
D. Pekerja tidak mengerjakan proyek R
E. Pekerja tidak mengerjakan proyek S
Jawaban:

PEKERJA JUGA MENGERJAKAN PROYEK U (A)


Karena proyek T dikerjakan setelah proyek U.
5. Jika minggu kedua pekerja wajib mengerjakan proyek U dan tidak boleh
mengerjakan
proyek R, maka . . . . . .
A. Pekerja tidak boleh mengerjakan proyek Q
B. Pekerja juga mengerjakan proyek P
C. Pekerja juga mengerjakan proyek Q
D. Pekerja juga mengerjakan proyek T
E. Pekerja juga mengerjakan proyek S
Jawaban:
PEKERJA JUGA MENGERJAKAN PROYEK T (D)
Dalam minggu ke-2 yang harus dikerjakan adalah proyek U dan tidak proyek R,
maka proyek T dikerjakan.
6. Jainuri lebih muda daripada Dadang.
Jainuri lebih muda daripada Nina dan Dono . . . . . .
A. Jainuri paling muda diantara semua
B. Dono dan Nina mempuyai umur yang sama
C. Dono lebih tua dari Dadang
D. Dadang lebih muda dari Nina
Jawaban:
JAINURI PALING MUDA DIANTARA SEMUA (A)
Karena Jainuri lebih muda dari Nina, Dadang, dan Dono, maka dapat disimpulkan
bahwa Jainuri adalah yang paling muda.

7. Semua insinyur sipil pandai matematika.


Susanto bukan insinyur sipil.
Maka : . . . . . .
A. Tidak ada kesimpulan yang tepat
B. Susanto bukan seorang sarjana
C. Susanto adalah sarjana sastra
D. Susanto tidak pandai dalam matematika
Jawaban:
TIDAK ADA KESIMPULAN YANG TEPAT (A)
Keterangan yang tersedia tidak memadai untuk menarik kesimpulan.
8. Semua pria di rumah Budi memakai celana. Toni seorang anak yang rajin.
Toni adalah
adik laki-laki dari Budi yang masih sekolah SMA.
A. Toni hanya bercelana ketika sekolah SMA
B. Budi sudah lulus SMA
C. Toni memakai celana ketika di rumah Budi
D. Semua adik Budi rajin
E. Dingin
Jawaban:

TONI MEMAKAI CELANA KETIKA DI RUMAH BUDI (D)


9. Jika Jakarta adalah kuda, Surabaya adalah sapi, dan Medan adalah . . . . .
.
A. Unggas
B. Harimau
C. Ikan
D. Merpati
Jawaban:

HARIMAU (B)
Harimau adalah hewan berkaki empat.
Soal nomor 10 - 12 didasarkan pada bacaan berikut ini!
Alex, Dwi, dan Tuti menaiki bus yang berhenti di enam tempat yang berbeda,
yaitu A, B, C, D, E, dan F. Masing-masing orang turun di tempat yang berbeda
dan tidak naik bus itu kembali. Informasi lainnya yang berkaitan dengan aktivitas
ini adalah sebagai berikut.

 Satu di antara mereka turun di A


 Apabila ada yang turun di C, maka tidak ada yang turun di E.
 Tuti tidak turun di F
 Apabila ada yang turun di B, maka tidak ada yang turun di D
 Tuti tidak turun di B atau pun di F

10. Apabila Alex turun di B, maka Tuti mungkin akan turun di . . . . . .


A. F
B. E
C. B
D. C
E. D
Jawaban:
C (D)
Soal nomor 10 - 12 didasarkan pada bacaan berikut ini!
Alex, Dwi, dan Tuti menaiki bus yang berhenti di enam tempat yang berbeda,
yaitu A, B, C, D, E, dan F. Masing-masing orang turun di tempat yang berbeda
dan tidak naik bus itu kembali. Informasi lainnya yang berkaitan dengan aktivitas
ini adalah sebagai berikut.

 Satu di antara mereka turun di A


 Apabila ada yang turun di C, maka tidak ada yang turun di E.
 Tuti tidak turun di F
 Apabila ada yang turun di B, maka tidak ada yang turun di D
 Tuti tidak turun di B atau pun di F

10. Apabila Alex turun di B, maka Tuti mungkin akan turun di . . . . . .


A. F
B. E
C. B
D. C
E. D
Jawaban:
C (D)
Soal nomor 13 sampai dengan nomor 16 didasarkan pada bacaan di bawah ini!
Di dalam perguruan tinggi Negeri, tiap-tiap mahasiswa diwajibkan menjadwalkan
delapan matakuliah, yaitu F, G, H, J, K, L, M, dan N. Semua mahasiswa
mengambil satu matakuliah secara berurutan per semesternya, dan tidak ada
matakuliah yang diambil ulang. Jadwal dari kedelapan matakuliah itu dibatasi
oleh beberapa hal berikut ini.

 N selalu diambil di semester pertama


 F selalu diambil segera setelah mata kuliah G diambil
 H harus diambil sebelum mata kuliah F
 J dan M harus dipisahkan oleh dua semseter yang berurutan

13. Urutan-urutan jadwal berikut ini yang memenuhi persyaratan-


persyaratan di atas untuk
mahasiswa semester 2 hingga semester 8 adalah . . . . . .
A. F, G, H, J, K ,L , M
B. M, K, L, J, G, F, H
C. G, J, F, H, M, K, L
D. J, H, G, F, M, K, L
E. M, H, L, J, G, F, K
Jawaban:
M, H, L, J, G, F, K (E)
14. Semester yang dapat digunakan oleh mahasiswa untuk mengambil mata
kuliah F
adalah semester . . . . . .
A. 1
B. 2
C. 4
D. 3
E. 5
Jawaban:

4 (C)
15. H dapat diambil pada setiap semester berikut ini, kecuali . . . . . .
A. 8
B. 6
C. 3
D. 4
E. 2
Jawaban:
8 (A)
16. Apabila J diambil pada semester 4, maka G harus diambil pada semester
......
A. 7
B. 6
C. 3
D. 5
E. 2
Jawaban:

5 (D)
17. Jika Ruli meminum obat maka dia sembuh. Jika Ruli sembuh
maka dia akan berangkat
ke sekolah. Ternyata, Ruli tidak berangkat ke sekolah. Berarti . . .
...
A. Ruli tidak meminum obat dan tidak sembuh
B. Ruli meminum obat
C. Ruli tidak meminum obat
D. Ruli meminum obat dan tidak sembuh
Jawaban:
RULI TIDAK MEMINUM OBAT DAN TIDAK SEMBUH (A)
18. Handika menjadi salah satu siswa di sekolah. Banyak di antara siswa
yang malas
belajar. Ikhwan merupakan teman Handika. Dengan demikian . . . . . .
A. Teman-teman Ikhwan semuanya malas
B. Ikhwan mungkin teman satu sekolah Handika
C. Handika itu malas
D. Ikhwan itu malas
Jawaban:

IKHWAN MUNGKIN TEMAN SATU SEKOLAH HANDIKI (B)


Gugur sama artinya dengan jatuh; berjatuhan; runtuh; mati dalam pertempuran.
19. Semua anak bergembira jika bermain di taman wisata. Hari ini semua
anak bermain di
taman wisata.
A. Hari ini semua anak tidak bergembira
B. Hari ini tidak semua anak bergembira
C. Hari ini tidak ada anak yang tidak bergembira
D. Hari ini ada anak yang tidak bergembira
Jawaban:
HARI INI TIDAK ADA ANAK YANG TIDAK BERGEMBIRA (C)
Hari ini semua anak bermain di taman wisata dan semua anak yang bermain di
taman wisata bergembira. Jadi dapat disimpulkan bahwa hari ini semua anak
bergembira atau ingkarannya(lawannya) yaitu hari ini tidak ada anak yang tidak
bergembira.
Jawaban:
RULI TIDAK MEMINUM OBAT DAN TIDAK SEMBUH (A)
18. Handika menjadi salah satu siswa di sekolah. Banyak di antara siswa
yang malas
belajar. Ikhwan merupakan teman Handika. Dengan demikian . . . . . .
A. Teman-teman Ikhwan semuanya malas
B. Ikhwan mungkin teman satu sekolah Handika
C. Handika itu malas
D. Ikhwan itu malas
Jawaban:
IKHWAN MUNGKIN TEMAN SATU SEKOLAH HANDIKI (B)
Gugur sama artinya dengan jatuh; berjatuhan; runtuh; mati dalam pertempuran.

19. Semua anak bergembira jika bermain di taman wisata. Hari ini semua
anak bermain di
taman wisata.
A. Hari ini semua anak tidak bergembira
B. Hari ini tidak semua anak bergembira
C. Hari ini tidak ada anak yang tidak bergembira
D. Hari ini ada anak yang tidak bergembira
Jawaban:
HARI INI TIDAK ADA ANAK YANG TIDAK BERGEMBIRA (C)
Hari ini semua anak bermain di taman wisata dan semua anak yang bermain di
taman wisata bergembira. Jadi dapat disimpulkan bahwa hari ini semua anak
bergembira atau ingkarannya(lawannya) yaitu hari ini tidak ada anak yang tidak
bergembira.
20. Vinny lebih pintar daripada Budi. Vinny lebih pintar daripada Susi dan
Arip.
A. Vinny paling pintar di antara meraka.
B. Susi dan Arip memiliki tingkat kepintaran yang sama.
C. Budi lebih pintar daripada Arip
D. Budi lebih pintar daripada Susi
Jawaban:
VINNY PALING PINTAR DI ANTARA MEREKA (A)
Karena Vinny lebih pintar dari Budi, Susi, dan Arip, maka pernyataan di atas
dapat disimpulkan bahwa Vinny paling pintar di antara mereka.
Penjelasan KOTAK pada Tes WARTEGG (Melengkapi Gambar 8 Kotak)

Perlu kamu ketahui bahwa tiap-tiap kotak dalam tes ini memiliki nilai-nilai yang
berbeda. Dari gambar tersebutlah dapat diketahui karakter seseorang misalnya
seperti, tekad, kemauan, kelincahan, kemampuan beradaptasi, menyelesaikan
masalah, kelincahan, kebijaksaan, dll.

Oleh sebab itu, kamu harus menyesuaikan gambar dengan karakteristik orang-
orang yang memang diburu oleh perusahaan tersebut. Berikut adalah
penjelasannya untuk tiap-tiap kotak:

 Kotak 1 : Gambar titik kecil menunjukkan kelincahan/pusat/sentral.


Gambarlah makhluk hidup yang memiliki karakteristik seperti kupu-kupu,
laba-laba, serangga.
 Kotak 2 : Gambar hurus S terbalik menunjukkan kebebasan/menggelepar.
Gambarlah burung yang sedang terbang.
 Kotak 3 : Menunjukkan tekad/kemauan untuk selalu memperbaiki diri.
Gambarlah tiang listrik, tangga, pagar, dan lain sebagainya.
 Kotak 4 : Gambar kotak hitam kecil di kanan atas, menunjukkan
kontruksi yang kuat. Usahakan gambar bangunan, kontruksi beton atau
apapun yang menunjukkan suatu kekuatan.
 Kotak 5 : Gambar dua garis di sudut kiri bawah, menunjukkan ketepatan
dalam pemecahan permasalahan. Gambarlah suatu objek yang cepat, tepat,
serta kompleks seperti mobil atau mobil balap.

 Kotak 6 : Gambar dua garis membetuk segi empat, menunjukkan


kesederhanaan namun tetap menampilkan kenyataan. Gambarlah
komputer, televisi, atau kamera.
 Kotak 7 : Titik kurva, menunjukkan garis yang tak dapat diproses
sembarangan serta harus dikelola dengan sangat hati-hati. Gambarlah ular
atau ulat.
 Kotak 8 : Gambar garis melengkung, menunjukkan
kebesaran/kebijaksanaan. Gambarlah makhluk hidup yang besar serta
berwibawa seperti gajah.

Semakin kamu kreatif dan semakin berbeda dari orang lain dalam pengolahan
gambar, maka nilai kamu juga akan semakin tinggi.
Nomor 1
Untuk menyelesaikan sebuah rumah diperlukan waktu 36 hari dengan 12 orang
tukang. Berapa waktu yang dihabiskan jika menggunakan 24 orang tukang?
A. 14 hari
B. 15 hari
C. 16 hari
D. 17 hari
E. 18 hari

Pembahasan
36 hari = 12 tukang
x hari = 24 tukang
36 . 12 = 24 . x
x = 18

Berarti waktu yang diperlukan jika menggunakan 24 tukang ialah 18 hari.


Jawaban: E

omor 2
Sebuah pesawat terbang dari kota Banjarmasin ke Jakarta pada pukul 7 pagi dan
perjalan ke Jakarta ialah selama 4 jam. Transit di Jogja selama 30 menit. Pada
pukul berapa pesawat tersebut tiba di Jakarta?
A. 10.45
B. 11.00
C. 11.15
D. 11.30
E. 11.45

Pembahasan
Lama perjalanan= 4 jam
Transit Jogja = 30 menit
Tiba di Jakarta = 07.00 + 4 jam + 30 menit = 11.30
Jawaban: D

Nomor 3
Perbandingan uang jajan Abay dan uang jajan Fajri adalah 3:2, jika uang Abay
dan Fajri berjumlah Rp 150.000, berapakah masing-masing uang Abay dan Fajri?
A. Rp 80.000 dan Rp 60.000
B. Rp 90.000 dan Rp 60.000
C. Rp 90.000 dan Rp 70.000
D. Rp 100.000 dan Rp 80.000
E. Rp 100.000 dan Rp 90.000

Pembahasan
Uang Abay = [ 3 / (3+2) ] x Rp 150.000 = Rp 90.000
uang Fajri = [ 2 / (3+2) ] x Rp 150.000 = Rp 60.000
Jawaban: B

Nomor 4
Yazid memiliki uang Rp 4.500.000 dan ia inign membeli sebuah kamera senilai
Rp 2.500.000 sebelum diskon. Diskon kamera tersebut ialah sebesar 20%. Selain
itu, Yazid juga membelanjakan uang tersebut untuk kebutuhan lain sebesar Rp
1.500.000. Lalu, berapakah sisa uang Yazid saat ini?
A. Rp 1.000.000
B. Rp 1.100.000
C. Rp 1.200.000
D. Rp 1.300.000
E. Rp 1.500.000

Pembahasan
Diskon harga kamera = Rp 2.500.000 x 20% = Rp 500.000
Harga kamera setelah diskon = Rp 2.500.000 – Rp 500.000 = Rp 2.000.000
Total belanja Yazid = Rp 2.000.000 + Rp 1.500.000 = Rp 3.500.000
Sisa uang Yazid = Rp 4.500.000 – Rp 3.500.000 = Rp 1.000.000
Jawaban: A

Nomor 5
Dina membeli sebuah boneka seharga Rp 50.000, kemudian ia jual lagi dengan
harga Rp 80.000. Berapa persenkah keuntungan Dina?
A. 20%
B. 30%
C. 40%
D. 50%
E. 60%

Pembahasan
Harga beli boneka= Rp 50.000
Harga jual = Rp 80.000
Laba = [ (jual-beli) / beli ] x 100%
Laba = [ 30.000 / 50.000 ] x 100% = 60%
Jawaban: E

omor 6
Jarak antara kota X-Y adalah 360 km. Jika ditempuh dengan motor dengan
kecepatan 90 km/jam, maka berapa lama perjalanan ditempuh?
A. 200 menit
B. 230 menit
C. 240 menit
D. 250 menit
E. 300 menit
Pembahasan
Jarak kota X-Y = 360 km
Kecepatan = 90 km/jam
Waktu = jarak/kecepatan = 360/90 = 4 jam
4 jam = 4 x 60 menit = 240 menit
Jawaban: C

Nomor 7
Pak RT mendapatkan sumbangan 8 karung beras yang beratnya masing masing
sebesar 50 kg. Beras itu akan dibagikan kepada 20 warga. Maka, tiap warga akan
mendapatkan beras sebanyak….
A. 20 kg
B. 24 kg
C. 36 kg
D. 40 kg
E. 60 kg

Pembahasan
Jumlah karung beras = 8 kg
Berat tiap karung = 50 kg
Total warga = 20 orang
Total beras = 8 x 50 kg = 400 kg
Beras yang diterima tiap warga ialah = 400 kg / 20 = 20 kg
Jawaban: A

Nomor 9
Nana memiliki uang sebesar Rp 30.000. Uang itu dibelikan ikan sebesar Rp
12.000, sayuran Rp 5.000 dan minyak goreng Rp 4.000, maka sisa uang Nana
ialah…
A. Rp 6.000
B. Rp 7.000
C. Rp 8.000
D. Rp 9.000
E. Rp 10.000

Pembahasan
Sisa uang Nana = Rp 30.000 – Rp 12.000 – Rp 5.000 – Rp 4.000 = Rp 9.000
Jawaban: D

Nomor 10
Jika sebuah kertas memiliki ukuran 12 cm dan 15 cm lalu diletakkan ke sebuah
karton. Bagian atas, kanan, dan kiri kerta masih tersisa bagian karton selebar 2
cm, jika kertas dan karton sebangun, maka luas karton adalah…..
A. 16 cm
B. 20 cm
C. 25 cm
D. 30 cm
E. 40 cm

Pembahasan
Lebar kertas = 12 cm
Lebar karton = 12 + ( 2+ 2 ) = 16 cm
Panjang kertas = 15 cm
Panjang karton = x

Sebab kertas dan karton sebangun, maka:


12 : 16 = 15 : x
12x = 16 . 15
x = 20 cm
Jawaban: B
TES PENALARAN LOGIS (SILOGISME)
30 Soal - 25 Menit

PETUNJUK:
Pilihlah kesimpulan yang tepat dari pernyataan-pernyataan yang tersedia dari
setiap soal dengan memilih salah satu dari lima opsi A, B, C, D atau E.

1. Jika Reva membeli rok, maka ia juga membeli syal.


Jika Reva membeli syal, maka Sasa membeli jaket.
Sasa membeli celana.
A. Sasa dan Reva membeli rok
B. Reva tidak membeli celana
C. Reva membeli syal dan jaket
D. Reva dan Sasa membeli celana
E. Reva membeli rok dan syal
Jawaban:
Jawaban: B. Reva tidak membeli celana
Jika Reva membeli rok, maka ia juga membeli syal. Jika Reva membeli syal maka
Sasa membeli jaket. Jika Sasha membeli celana maka Sasa tidak membeli jaket.
Reva pun juga tidak membeli syal. Artinya, Reva tidak membeli rok.
2. Setiap pembelian 4 celana gratis 1 kaus
Setiap pembelian 12 kaus gratis 1 celana
Luna membeli 10 celana dan 25 kaus.
A. Luna mendapat 12 celana dan 27 kaus
B. Luna mendapat 10 celana dan 26 kaus
C. Luna mendapat 12 celana dan 25 kaus
D. Luna mendapat 11 celana dan 27 kaus
E. Luna mendapat 11 celana dan 26 kaus
Jawaban:
Jawaban: A. Luna mendapat 12 celana dan 27 kaus.
Setiap pembelian 4 celana gratis 1 kaus. Setiap pembelian 12 kaus gratis 1 celana.
Jika Luna membeli 10 celana, maka ia mendapat gratis 2 kaus. Jika Luna membeli
25 kaus, maka ia mendapat gratis 2 celana. Luna akhirnya mendapat 12 celana dan
27 kaus.

2. Semua buku pelajaran berada di rak baris A


Buku sejarah berada di baris A dan novel di rak baris B
A. Buku sejarah bukan termasuk buku pelajaran
B. Novel dan buku sejarah berada di rak yang bersebelahan
C. Novel bukan termasuk buku pelajaran
D. Semua novel berada di rak baris A
E. Buku kesehatan dan novel berada di rak yang bersebelahan

Jawaban:
Jawaban: C. Novel bukan termasuk buku pelajaran.
Semua buku pelajaran berada di rak baris A. Jika buku sejarah berada di baris A
dan novel berada di rak baris B, maka novel bukan termasuk buku pelajaran.
4. Sebuah bus menempuh perjalanan dari Solo ke Yogyakarta selama 2,5
jam dengan kecepatan 70km/jam.
Dika mengendarai sepeda motor mampu menempuh jarak yang sama
namun hanya dalam waktu 2 jam.
A. Kecepatan sepeda motor Dika lebih cepat dibanding kecepatan bus
B. Antara bus dan Dika tidak bisa dibandingkan kecepatan tempuhnya
C. Kecepatan sepeda motor Dika tidak jauh berbeda dengan kecepatan bus.
D. Kecepatan bus sama dengan kecepatan sepeda motor Dika
E. Kecepatan sepeda motor Dika lebih kecil dibanding kecepatan bus
Jawaban:

Jawaban: A. Kecepatan sepeda motor Dika lebih cepat dibanding kecepatan


bus.
Sebuah bus menempuh perjalanan selama 2,5 jam dengan kecepatan 70km/jam,
sedangkan dengan jarak yang sama Dika mengendarai sepeda motor dengan
waktu 2 jam. Waktu yang diperlukan Dika lebih sedikit dibanding bus, maka
kecepatan yang diperlukan Dika akan lebih besar.
5. Tidak diizinkan membawa makanan dan minuman di dalam
perpustakaan.
Ada murid yang membawa makanan dan minuman.
A. Beberapa murid minum jus di dalam perpustakaan
B. Beberapa murid juga membawa makanan dan minuman
C. Beberapa murid tidak mematuhi peraturan perpustakaan
D. Murid yang tidak membawa makanan dan minuman tidak masuk ke
perpustakaan
E. Murid yang membawa makanan dan minuman tidak diperbolehkan masuk
perpustakaan
Jawaban:

Jawaban: E. Murid yang membawa makanan dan minuman tidak


diperbolehkan masuk perpustakaan.
Peraturan di perpustakaan adalah tidak diperbolehkan membawa makanan dan
minuman di dalam perpustakaan. Jika ada murid yang membawa makanan dan
minuman, maka ia tidak diperboehkan masuk perpustakaan.
6. Semua hewan herbivora memakan daun-daunan
Harimau memakan daging.
A. Harimau makan daun-daunan
B. Semua hewan herbivora memakan daging
C. Harimau adalah hewan herbivora
D. Harimau bukan hewan herbivora
E. Semua hewan herbivora adalah ahrimau
Jawaban:
Jawaban: D. Harimau bukan hewan herbivora.
Semua hewan herbivora memakan daun-daunan. Jika harimau memakan daging,
maka harimau bukan termasuk hewan herbivora.
7. Calon mahasiswa harus mengikuti Ospek di universitasnya masing-
masing.
Desta adalah calon mahasiswa.
A. Semua calon mahasiswa tidak mengikuti Ospek di universitasnya
B. Desta harus mengikuti Ospek di universitasnya
C. Desta tidak harus mengikuti Ospek di universitasnya
D. Desta lulus Ospek di universitasnya
E. Desta tidak boleh mengikuti Ospek di universitasnya
Jawaban:

Jawaban: B. Desta harus mengikuti Ospek di universitasnya.


Calon mahasiswa harus mengikuti Ospek di universitasnya masing-masing. Jika
Desta adalah calon mahasiswa, maka ia harus mengikuti Ospek di universitasnya.
8. Semua kaftan terbuat dari sutra.
Sebagian kain sutra bermotif bunga-bunga.
Semua kain sutra berasal dari ulat sutra.
A. Kaftan bermotif polos tidak terbuat dari kain sutra
B. Semua kaftan bermotif bunga-bunga terbuat dari kain sutra
C. Kain sutra yang polos bukan berasal dari ulat sutra
D. Beberapa kaftan berasal dari ulat sutra
E. Semua bahan kaftan terbuat dari ulat sutra
Jawaban:
Jawaban: E. Semua kaftan terbuat dari ulat sutra.
Semua kaftan terbuat dari kain sutra. Semua kain sutra berasal dari ulat sutra.
Namun sebagian kain sutra bermotif bunga-bunga. Artinya, semua kaftan terbuat
dari ulat sutra, dengan corak yang berbeda-beda salah satunya bunga-bunga.

9. Pohon mangga madu lebih tinggi dari pohon rambutan.


Pohon mangga madu paling rendah dibanding dengan jenis pohon
mangga lainnya.
A. Pohon mangga arum manis lebih tinggi dibanding pohon rambutan
B. Pohon rambutan lebih tinggi dibanding pohon mangga madu
C. Semua pohon mangga tingginya sama dengan pohon rambutan
D. Pohon rambutan lebih tinggi dibanding dengan pohon mangga arum
manis
E. Pohon rambutan tingginya sama dengan pohon mangga tali jiwo
Jawaban:
Jawaban: A. Pohon mangga arum manis lebih tinggi dibanding pohon
rambutan.
Pohon mangga madu lebih tinggi daripada pohon rambutan. Jika pohon mangga
madu paling rendah dibanding dengan jenis pohon mangga lainnya, maka semua
pohon mangga lebih tinggi daripada pohon rambutan. Semua jenis pohon mangga,
seperti pohon mangga madu, pohon mangga arum manis dan pohon mangga tali
jiwo lebih tinggi dibanding pohon rambutan.
10. Semua jepit yang berwarna merah muda diletakkan di aas meja rias.
Beberapa jepit yang berwarna emas diletakan diatas meja rias.
A. Ada jepit berwarna merah muda yang dimasukan dalam laci
B. Semua jepit berwarna merah muda dimasukan dalam laci
C. Beberapa jepit berwarna emas di masukan dalam laci
D. Beberapa jepit berwarna merah muda dan semua jepit berwarna emas
diletakkan di meja rias
E. Semua jepit berwarna merah muda dan emas di letakkan di atas meja rias
Jawaban:

Jawaban: C. Beberapa jepit berwarna emas di masukkan dalam laci.


Semua jepit yang berwarna merah muda diletakkan di atas meja rias. Jika
beberapa jepit yang berwarna emas diletakkan di atas meja rias, maka ada
beberapa jepit berwarna emas yang dimasukkan dalam laci atau dimasukkan
dalam tas rias.
1. Semua calon pegawai bank yang memiliki tinggi badan lebih dari 165 cm
lolos seleksi.
Semua calon pegawai bank yang memiliki berat badan kurang dari 60 kg
lolos seleksi.
Laura memiliki tinggi 170 cm dan berat badan 54 kg.
A. Laura tidak lolos seleksi calon pegawai bank
B. Beberapa calon pegawai bank yang berat badannya lebih dari 60 kg lolos
seleksi
C. Semua calon pegawai bank tidak lolos seleksi
D. Laura lolos seleksi calon pegawai bank
E. Semua calon pegawai bank lolos seleksi
Jawaban:

Jawaban: D. Laura lolos seleksi calon pegawai bank.


Semua calong pegawai bank yang memiliki tinggi lebih dari 165 cm lolos seleksi.
Semua calon pegawai bank yang memiliki berat badan kurang dari 60 kg lolos
seleksi. Jika Laura memiliki tinggi badan 170 cm dan berat badan 54 kg, maka
Laura lolos seleksi calon pegawai bank.
12. Semua tamu undangan yang hadir di acara pernikahan Nita dan
Billy wajib menggunakan dress code berwarna putih.
Tata adalah salah satu tamu undangan di pernikahan Nita dan Billy.
Tata tidak menggunakan dress code berwarna putih.
A. Tata bukan tamu udangan pernikahan Nita dan Billy karena tidak
menggunakan dress code berwarna putih
B. Beberapa tamu undangan yang hadi di pernikahan Nita dan Billy tidak
menggunakan dress code berwarna putih
C. Tata tidak jadi tamu udangan di pernikahan Nita dan Billy karena tidak
menggunakan dress code berwarna putih
D. Tata adalah salah satu tamu undangan Nita dan Billy yang tidak ikut hadir saat
acara
E. Semua tamu undangan yang hadir di pernikahan Nita dan Billy menggunakan
dress code berwarna putih kecuali Tata
Jawaban:

Jawaban: D. Tata adalah salah satu tamu undangan pernikahan Nita dan
Billy yang tidak ikut hadi saat acara.
Semua tamu undangan yang hadir di acara pernikahan Nita dan Billy wajib
menggunakan dress code berwarna putih. Tata adalah salah satu tamu undangan
pernikahan Nita dan Billy. Jika Tata tidak menggunakan dress code berwarna
putih, maka Tata adalah salah satu tamu undangan pernikahan Nita dan Billy yang
tidak ikut hadir saat acara.

Anda mungkin juga menyukai