Anda di halaman 1dari 8

UJIAN TENGAH SEMESTER

JARINGAN KOMPUTER LANJUT

Dosen
Rahardian Adi Wardhana, M.T

Oleh :

NIM : 15104410020

NAMA : SEPTIAN LUKAS C

JURUSAN : TI A

FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI


JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA
UNIVERSITAS ISLAM BALITAR
2017
1. Tren Jaringan
a. Resume
Penggunaan jaringan komputer dalam kehidupan saat ini, boleh dikatakan
perkembangannya sangatlah massive, seiring dengan ledakan pertumbuhan
jaringan internet yang eksponensial, pemanfaatan, pengembangan dan saling
berbagi aplikasi dan sumber daya (resources) terus mengalami pembaruan (update)
dari hari ke hari. Pengalamatan perangkat berbasis protokol IP Address pun kini
semakin fokus dikembangkan. Trend dan tuntutan akan kebutuhan jaringan yang
reliable, maintainability, dan availability (RMA) menjadi peluang kepada setiap
penyedia layanan untuk dapat berkompetisi sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Berikut beberapa metrics mengenai seperti apa trend jaringan komputer ke depan.
1) Beragam Layanan Berbagai Jaringan
Telepon, radio, televisi, dan jaringan data komputer yang tradisional masing-
masing memiliki versi individual dari empat elemen dasar jaringan. Di waku
dulu, setiap layanan tersebu memerlukan eknologi yang berbeda untuk
membawa sinyal komunikasi masing-masing. Selain itu, masing-masing
layanan memiliki sekumpulan aturan dan standar masing-masing untuk
memastikan keberhasilan komunikasi dari sinyal-sinyal tersebut melalui
media khusus tertentu. Multiple Networks (Berbagai layanan berjalan pada
berbagai jaringan yang berbeda).
2) Jaringan yang Menyatu (Konvergensi Jaringan)
Kemajuan teknologi member kita kemampuan unuk menggabungkan
berbagai jaringan yang terpisah tadi menjadi satu platform, suatu platform
yang didefinisikan sebagai jaringan yang menyatu (converged network).
Aliran dari suara, video, dan data berjalan melalui jaringan yang sama.
Converged Networks (Jaringan data yang menyatu, membawa berbagai
layanan melalui sebuah jaringan yang sama)
3) Perencanaan Masa Depan
Kecepatan terjadinya pengembangan berbagai aplikasi baru (converged
network) dapat dianggap sebagai akibat dari ekspansi internet yang sangat
cepat. Ekspansi ersebut telah menciptakan basis pengguna yang lebih luas
untuk berkomunikasi ataupun memanfaatkan layanan yang diberikan.
Mekanisme dan proses dibalik layar yang mengarahkan ledakan
pertumbuhan secara massive tersebut telah menghasilkan arsitektur jaringan
yang fleksibel sekaligus mudah dikembangkan (scalable). Sebagai
platformteknologi pendukung untuk kehidupan, pembelajaran, pekerjaan, dan
permainan, arsiektur jaringan dari internet harus beradaptasi terhadap
kebutuhan layanan dan keamanan berkualitas tinggi yang selalu berubah.
Jaringan manusia ada dimana-mana
Arah Pengembangan Jaringan Komputer
Penyatuan (konvergensi) berbagai media komunikasi yang berbeda ke dalam
sebuah platform jaringan, memberi suatu pemicu bagi pertumbuhan kemampuan
jaringan secara eksponesial. Terdapat tiga rend utama yang memiliki kontribusi
terhadap bentuk jaringan komunikasi yang kompleks dimasa depan.
1) Peningkatan Jumlah Pengguna Mobile
Dengan bertambahnya jumlah pekerja dan pengguna mobile dan penambahan
jumlah perangkat genggam (hand-held device), kita semakin memerlukan
koneksi bergerak (mobile) ke jaringan data. Kebutuhan ini telah menciptakan
pasar untuk layanan nirkabel yang memiliki fleksibilitas, cakupan, dan
keamanan yang lebih.
2) Peningkatan Jumlah Perangkat yang Dapat Terhubung Ke Jaringan
Komputer hanyalah salah satu perangkat pada jaringan informasi saat ini.
Kita mendapati ledakan pertumbuhan teknologi baru yang menarik yang
sangat menguntungkan dari kegiatan berkomunikasi dan saling berbagi satu
sama lainnya.
3) Jangkauan Layanan yang Semakin Luas
Penerimaan teknologi secara luas, dan kecepatan inovasi dalam layanan
melalui jaringan, dapat menciptakan keergantungan teknologi. Untuk
memenuhi permintaan pengguna, layanan baru diperkenalkan dan layanan
lama ditingkatkan. Begitu pengguna mulai mempercayai layanan yang
diperluas ini, mereka menginginkan kemampuan yang lebih baik lagi.
Jaringan kemudian tumbuh untuk mendukung permintaan yang semakin
bertambah. Orang-orang bergantung kepada layanan yang disediakan melalui
jaringan, dan karenanya bergantung kepada ketersediaan dan kehandalan
infrastruktur jaringan yang ada. Tantangan untuk tetap dapat mengikuti
perkembangan jaringan dan layanan bagi pelanggan, merupakan tenggung
jawab bagi professional IT dan jaringan.
Pengguna dan pekerja mobile akan semakin bergantung kepada jaringan data,
layanan baru dan penggunaan berbagai perangkat
b. Contoh Kasus Platform Jaringan Dulu dan Sekarang
1) Jaringan Tradisional Terpisah
Sebuah sekolah yang dibangun 30 tahun lalu. Dulu, beberapa ruangan
disambungkan dengan kabel untuk data network, jaringan telepon, dan
jaringn video untuk TV. Jaringan terpisah ini tak dapat terhubung langsung
satu sama lain. Masing-masing jaringan menggunakan teknologi berbeda
untuk mengirimkan sinyal komunikasi. Setiap jaringan punya ketentuan dan
standar masing-masing untuk memastikan komunikasi berhasil.

2) Jaringan Terpusat
Saat ini, data terpisah, telepon, dan jaringan video telah terpusatkan. Tak
seperti jaringan dedicated, jaringan terpusat mampu mengirim data, suara,
dan video antar banyak jenis perangkat yang berbeda pada infrastruktur
jaringan yang sama. Infrastruktur jaringan ini menggunakan aturan yang
sama, kesepakatan, dan implementasi standarisasi.
2. Ethernet
a. Resume
1) Pengertian Ethernet dan Ethernet Card
Ethernet adalah teknologi jaringan komputer berdasarkan pada kerangka
jaringan area lokal (LAN). Sistem komunikasi melalui Ethernet membagi
aliran data ke dalam paket individual yang disebut frame. Setiap frame, berisi
alamat sumber dan tujuan serta pengecekan error data sehingga data yang
rusak dapat dideteksi dan dikirim kembali. Ethernet adalah protokol LAN
yang memungkinkan setiap PC “berlomba” untuk mengakses network.
Sekarang Ethernet menjadi protokol LAN yang paling populer karena relatif
murah dan mudah di-install serta ditangani. Ethernet Card adalah jenis
hardware jaringan komputer berupa adaptor, awalnya diciptakan untuk
membangun sebuah Local Area Network (LAN). Hal ini digunakan untuk
mendukung standar Ethernet untuk koneksi jaringan kecepatan tinggi melalui
kabel dalam jaringan atau sering disebut sebagai kartu LAN. Dalam
sejarahnya, Ethernet dibuat oleh Xerox di tahun 1976. Ethernet telah
disetujui sebagai standar industri protokol LAN tahun 1983. Sebuah network
yang menggunakan Ethernet sebagai protokol sering disebut Ethernet
network.
2) Fungsi Ethernet Card
Ethernet Card berfungsi membantu pertukaran file dan data melalui jaringan
komputer. Komputer-komputer ini berkomunikasi melalui jaringan komputer
dengan bantuan dari akses fisik ke media jaringan dan sistem pengalamatan tingkat
rendah melalui penggunaan alamat MAC (nomor seri unik 48-bit yang disimpan
dalam ROM yang dilakukan pada Ethernet Card). Dalam sebuah jaringan, setiap
komputer memiliki kartu dengan alamat MAC yang unik.
3) Jenis-Jenis Ethernet
Dilihat dari kecepatannya, Ethernet terbagi menjadi empat jenis, antara lain :
i. 10 Mbit/detik, yang sering disebut sebagai Ethernet saja (standar yang
digunakan: 10Base2, 10Base5, 10BaseT, 10BaseF)
ii. 100 Mbit/detik, yang sering disebut sebagai Fast Ethernet (standar yang
digunakan: 100BaseFX, 100BaseT, 100BaseT4, 100BaseTX)
iii. 1000 Mbit/detik atau 1 Gbit/detik, yang sering disebut sebagai Gigabit
Ethernet (standar yang digunakan: 1000BaseCX, 1000BaseLX,
1000BaseSX, 1000BaseT).
iv. 10000 Mbit/detik atau 10 Gbit/detik. Standar ini belum banyak
diimplementasikan.
b. Studi Kasus Membangun Arsitektur Jaringan Komputer Gedung

Berdasarkan gambar pada denah di atas sekarang kita akan mulai dengan Studi
Kasus Arsitektur Jaringan Komputer tersebut. Dari gambar atau denah di atas dapat
kita ketahui bahwa ruangan yang ada pada denah sebanyak 21 ruangan. NetID
yang digunakan antar ruangan berbeda. Subnet yang digunakan sebanyak 4 subnet,
dimana 3 subnet masing-masing berisi 5 ruangan dan 1 subnet berisi 6 ruangan.
Untuk menghubungkan jaringan antar ruangan, digunakan 1 server, 4 router, 4
Access Point, 17 switch dan jumlah Client sebanyak 178 yang diwakili sebanyak
21 PC untuk mewakili tiap ruangan.
Dalam pembangunan Infrastruktur jaringan ini hal yang kita lakukan adalah
sebagai berikut :
1) Menganalisis Struktur penataan ruang dalam gedung (pembagian ruangan
dan jumlah computer yang ada didalamnya)
2) Merancang topologi yang akan digunakan sesuai dengan struktur ruang
dalam gedung. Topology yang digunakan adalah topologi star
3) Menyiapkan Hardware yang dibutuhkan.
4) Menentukan alamat IP yang sudah ditentukan sesuai dengan table dibawah.
5) Dibawah ini adalah rincian ruangan yang ada di denah beserta jumlah Client
pada setiap ruang dan pemberian IP Adress.
NO RUANG PC CLIENT IP ADDRESS Keterangan
1. Gudang 10 1 192.168.22.2 SWITCH
2. Wakil Panitera 12 6 192.168.3.2-7
3. Sub. Bagian 9 4 192.168.4.2-5
Keuangan
4. Sub. Bagian 8 8 192.168.5.2-9
Kepegawaian
5. Panitera Muda 3 5 192.168.6.2-6
Hukum
6. Panitera 1 5 192.168.7.2-6
pengganti
7. Panitera 2 5 192.168.8.2-6
pengganti
8. Panitera Muda 0 10 192.168.9.2-11
Perkara
9. Ruang pertemuan 4 30 192.168.10.2- Access
30 Point
10. Sub. Bagian 13 10 192.168.11.2- SWITCH
Umum 11
11. Wakil Sekretaris 11 5 192.168.12.2-6
12. Ruang Hakim 17 10 192.168.13.2-
11
13. Ruang siding 20 14 192.168.14.2- Access
utama 15 Point
14. Ruang Panitera 6 6 192.168.15.2-7 Switch
Sekretaris
15. Ruang 7 4 192.168.16.2-5
Pemeriksaan
Persiapan
16. Ruang Rapat 15 25 192.168.17.2- Access
26 Point
17. Ruang 5 4 192.168.18.2-5 switch
ketuaPTUN
18. Piket 19 1 192.168.19.2
19. Ruang Wakil 18 3 192.168.20.2-4
Ketua
20. Ruang Hakim 16 10 192.168.21.2-
11
21. Perpus. 14 12 192.168.2.2-13 Access
Point

Selanjutnya kita akan melihat bagaimana arsitektur jaringan yang akan dibuat
dengan menggunakan simulasi. Di bawah ini simulasi Arsitektur Jaringan
Komputer menggunakan packet tracer.

Anda mungkin juga menyukai