Anda di halaman 1dari 15

Artikel Kesehatan

Manfaat Madu Bagi Kesehatan

Madu adalah hasil produksi dari hewan lebah yang kini telah dikenal lebih jauh karena
khasiatnya bagi kesehatan yang
melimpah.Takheranjikamadubanyakdigunakanuntukpengobatanberbagaimacampenyakit.
Adapunmanfaat madu, yaitu:

a. Manfaat madu untuk kesehatan kulit wajah

Madu tak hanya dikenal sebagai pemanis alami, madu juga memiliki manfaat lain yang
dapat digunakan untuk kesehatan kulit khususnya kulit wajah. Madu dipercaya dapat
digunakan untuk penghilang jerawat, namun perlu ditambahkan dengan beberapa bahan
lain seperti jeruk nipis. Madu pun dapat dimanfaatkan untuk mengecilkan pori-pori wajah
dan menghaluskan kulit wajah.

b. Madu sebagai penghilang batuk

Manfaat madu sebagai pen

ghilang batuk tak hanya isapan jempol belaka yang tiada buktinya, namun manfaat ini
dibuktikan dengan jurnal pula. Jurnal itu telah dirilis pada tahun 2007 dengan sampel anak-
anak sebanyak 270 orang. Hasil dari penelitian yaitu dengan meminum satu sendok madu
sebelum mereka tidur intensitas batuk yang terjadi mengalami penurunan.

c. Madu sebagai peningkat kekebalan tubuh

Di dalam madu ada aneka nutrisi yang begitu kompleks mulai dari vitamin hingga aneka
mineral yang dibutuhkan tubuh. Tak heran bila kini banyak para orang tua yang
mempercayai madu untuk diberikan kepada anak-anak mereka. Alasan para orang tua
memberikan madu yaitu untuk menjaga kesehatan sang anak terutama untuk meningkatkan
kekebalan tubuh dan stamina.

d. Madu sebagai pembunuh bakteri

Di dalam madu ada suatu zat yang memiliki fungsi memperlambat laju bakteri bahkan
mematikan bakteri tersebut sehingga tubuh terhindarkan penyakit. Telah dibuktikan pada
suatu studi bila madu efektif membasmi bakteri dalam tubuh seperti E. Coli, Salmonella dan
bakteri lain sejenisnya. Maka dari itu, khasiat dari madu tak perlu diragukan lagi.
Kebakaran Hutan di Indonesia
Indonesia adalah suatu negara dengan iklim tropis yang terdiri dari ribuan pulau. Walaupun
daratan Indonesia tak seluas lautannya, hutan di Indonesia sangat banyak mulai dari ujung
Aceh yaitu Sabang hingga Merauke (Papua). Beberapa tahun terakhir kebakaran di
Indonesia kerap terjadi, hal itu disebabkan dua faktor yaitu faktor alam dan buatan
(manusia).

Mengenai faktor alam memang tak ada yang dapat disalahkan, namun mengenai faktor
buatan yaitu manusia itulah hal yang perlu dievaluasi. Manusia kini telah kehilangan
kesadarannya hingga mereka melakukan hal-hal yang merugikan banyak pihak diantaranya
merugikan lingkungan hidup contohnya hutan. Hutan adalah habitat dari ribuan spesies
makhluk hidup yang saling bergantungan.

Maka dari itu, aksi manusia membakar hutan untuk memenuhi maksud dari dalam dirinya
sendiri memang perlu diadili. Alasan mereka melakukan pembakaran hutan beragam mulai
dari ingin membuka lahan tanam baru hingga berdirinya gedung-gedung bertingkat. Namun,
hal yang disayangkan yaitu betapa mereka tak memikirkan aneka flora dan fauna yang
tinggal di dalam hutan tersebut.

Flora dan fauna di dalam hutan akan melarikan diri bahkan akan mati hangus terbakar api
yang berkobar karena ulah manusia. Mereka akan kehilangan habitat aslinya dan akibat dari
hal tersebut yaitu larinya para satwa ke pemukiman penduduk. Mereka merasa tak lagi
memiliki rumah yang dapat mereka tempati sehingga jalan terakhir ialah lari ke pemukiman
warga sekitar.

Tak heran bila akhir-akhir ini kasus ditemukannya hewan liar seperti macan dan singa di
pemukiman warga sering dikabarkan. Seperti kata pepatah bahwa apa yang kita lakukan
akan berbalik ke diri sendiri, maka berbuatlah sesuatu yang baik. Sedangkan faktor alam dari
kebakaran hutan yaitu musim kemarau dan adanya sambaran petir saat hujan.

Musim memang tak dapat diprediksi manusia, sehingga bila musim kemarau tiba dengan
jangka waktu yang sangat panjang itu wajar. Namun, hal itu memengaruhi keadaan hutan
karena hutan yang setiap hari disinari matahari terik dapat menimbulkan percikan api. Hal
ini juga serupa bila terjadi petir lalu petir tersebut menyambar suatu bagian hingga timbul
percikan api.
Fenomena Lelaki Tulen Berpenampilan Bagai Seorang
Wanita

Bagi Anda yang mengikuti perkembangan berita masa kini khususnya berita di kalangan
selebriti pastinya sudah sering dibahas lelaki seperti wanita. Secara lebih jelasnya,
sesungguhnya mereka adalah seorang laki-laki yang entah mengapa bergaya bak seorang
wanita. Mereka mengenakan baju atau pakaian yang identik dengan para perempuan
bahkan hingga memakai make up cantik pula.

Entah apa yang ada di dalam pikiran mereka hingga mereka mengganti seluruh penampilan
tubuhnya dari ujung rambut hingga kaki. Namun, ada banyak cara yang dapat dilakukan agar
Anda dan orang-orang sekitar Anda jauh dari fenomena buruk ini. Caranya, yaitu:

1. Perdalam agama yang diyakini

Sejak lahir yang telah dimiliki ialah agama yang terbawa sejak dalam kandungan Ibu dan
juga sesuai dengan agama orang tua. Agama adalah suatu pondasi paling dalam untuk
menjalani kehidupan yang terus berjalan. Tanpa agama, seseorang dapat kehilangan arah
tujuan hidup dan tak mengerti akan kemana arahnya. Sehingga, keinginan berganti kelamin
pun dapat terjadi.

2. Jaga lingkup pergaulan

Kini, lingkup pergaulan sudah terjalin luas dan dapat terjalin antar belahan benua satu
dengan belahan benua lainnya. Seperti contoh seseorang dapat berkomunikasi atau bahkan
memiliki keakraban dengan seseorang beda negara. Pergaulan yang terlalu luas dan bebas
juga menjadi sebab dari fenomena janggal ini. Pergaulan menjadikan mereka tak peduli
dengan agama.

Melalui dua cara di atas setidaknya seseorang dapat membentengi diri dari hal-hal yang
menentang takdir dan melawan kodrat. Setiap orang harus percaya dengan apa yang
dimiliki dirinya sendiri sehingga tidak akan terpikir untuk menjadi jenis lain. Seorang laki-laki
harus percaya bahwa suatu saat ia mampu memimpin suatu keluarga dengan baik dan
perempuan harus yakin dapat menjadi Ibu yang mendidik.
Fenomena Pelakor (Perebut Laki Orang) atau Perebut Suami
Orang

Pada zaman dahulu, memang dari sebagian besar para pria mempunyai lebih dari seorang
istri bahkan dapat menikah berkali-kali. Namun, seiring berjalannya waktu kesetiaan mulai
tumbuh hingga hal itu berubah menjadi suatu yang biasa. Seperti halnya yang telah
dicontohkan mantan Presiden kita, yaitu Bapak Habibie yang setia sehidup semati dengan
Almarhumah Ibu Ainun.

Kemudian belakangan ini muncul lagi suatu hal yang pernah ada di masa lalu yaitu adanya
istri yang lebih dari satu. Perempuan yang menjadi istri kedua dikenal dengan sebutan
pelakor atau perebut laki orang (perebut suami orang). Para pelakor yang “terciduk” para
istri sah atau istri pertama pasti akan viral di dunia maya karena istri sah mengungkapkan
hal itu melalui curhatan.

Curhatan itu lalu dibaca banyak orang hingga akhirnya booming, setelah itu sang pelakor
akan mendapat ribuan hujatan dari para netizen. Hujatan itu bukan tak beralasan, sesama
kaum wanita tentunya akan mampu merasakan hal yang sama dengan para istri sah. Wanita
memang lebih mementingkan perasaan ketimbang logikanya, sehingga kejadian itu bukan
suatu yang mengherankan.

"Pentingnya Pendidikan Karakter"

Di tengah perkembangan teknologi yang begitu pesat ini, peran pendidikan karakter
semakin penting dan sangat signifikan. Namun ironisnya, justru pendidikan karakter ini bisa
dikatakan dinomorduakan sehingga yang dipentingkan di sekolah-sekolah yang pada
dasarnya basis pendidikan, hanya bagaimana cara mendapatkan nilai yang maksimal berupa
angka-angka saja. Padahal seperti kita ketahui bahwa saat ini semakin banyak saja kasus-
kasus kejahatan, asusila yang mulai dilakukan oleh remaja-remaja kita.

Hal ini sebenarnya menunjukkan betapa lemahnya pendidikan karakter kita di sekolah.
Pendidikan karakter di sekolah tentu sangat erat kaitannya dengan pendidikan moral yang
sudah sangat jarang sekali ditemukan di sekolah. Padahal peran moral dewasa ini sangat
penting sekali, mengingat gempuran beragam informasi negatif yang sulit difilter.
Berita Telur Palsu yang Telah Beredar di Masyarakat

Beberapa bulan yang lalu, masyarakat Indonesia dikejutkan dengan berita sensasional yaitu
munculnya telur palsu di pasaran berbagai wilayah. Penyebar berita ini memberikan ciri-ciri
telur palsu yaitu tidak memberi bau amis, putih telurnya encer dan warna merahnya pudar.
Tak lama setelah beredarnya berita itu, seluruh warga langsung heboh hingga penjualan
telur pedagang menurun.

Beredarnya berita itu tak hanya merugikan pedagang, namun juga merugikan seluruh
kalangan karena telur merupakan hasil hewani protein terbaik. Sejak dahulu, telur memang
dipercaya memiliki kandungan protein yang baik bagi tubuh selain ikan-ikan dari laut. Tak
heran bila telur diolah ke berbagai macam jenis makanan mulai dari telur goreng, telur
balado hingga semur telur.

Namun, perlu diketahui bagi seluruh pembaca bahwa berita tentang telur palsu itu adalah
hoax atau berita yang tak memiliki kebenaran. Oknum-oknum tak bertanggung jawab
sengaja mempublikasikan berita palsu demi tujuan dan maksud pribadi yang
menguntungkan bagi mereka. Sehingga, kini semua orang yang perlu khawatir untuk
kembali membeli telur dan mengkonsumsinya setiap hari.

Nah itulah contoh artikel yang menarik. Mulai dari contoh artikel di koran, contoh artikel
pendidikan, contoh artikel ilmiah, contoh artikel kesehatan, contoh artikel singkat, contoh
artikel panjang, contoh artikel adiwiyata, contoh artikel ekonomi, contoh artikel lingkungan
hidup, contoh artikel pemanasan global, contoh artikel tentang narkoba, contoh artikel
sekolah, dll.
Pentingnya Menjaga Kebersihan
Senin, 25-08-2008 13:20:05 oleh: ikhwan kunto alfarisi

Kanal: Opini

Kebersihan adalah keadaan bebas dari kotoran, termasuk di antaranya, debu, sampah, dan
bau. Di Indonesia, masalah kebersihan selalu menjadi polemik yang berkembang. Kasus-
kasus yang menyangkut masalah kebersihan setiap tahunnya selalu meningkat.

Masalah kebersihan yang tidak kondusif dikarenakan masyarakat selalu tidak sadar akah hal
kebersihan. Tempat pembuangan kotoran tidak dipergunakan dan dirawat dengan baik.
Akibatnya masalah diare, penyakit kulit, penyakit usus, penyakit pernafasan dan penyakit
lain yang disebabkan air dan udara sering menyerang golongan keluarga ekonomi lemah.
Berbagai upaya pengembangan kesehatan anak secara umum pun menjadi terhambat.
Fakta ini terjadi khususnya di daerah bekas bencana alam di Aceh, Jawa Tengah dan
Sumatra Utara.

Di samping akses air bersih yang kurang baik, kondisi kebersihan air dan lingkungan
diperparah oleh kegagalan penyuluhan bagi masyarakat kelas bawah dan mereka yang
tinggal di daerah kumuh untuk berperilaku bersih. Bahkan penyediaan air minum yang
bersih pun belum secara serius dijadikan prioritas pembangunan di Indonesia terutama di
daerah.

Menjaga kebersihan dapat ditempuh dangan cara: mencuci tangan, mencuci alat makan,
mencuci kaki, dan membersihkan lingkungan tempat tinggal dari kotoran dan sampah.
Dengan menjaga kebersihan, lingkungan kita akan menjadi lebih sehat dan kita akan lebih
nyaman untuk berkarya.

Pemerintah dan masyarakat diharapkan mampu untuk bekerja sama dalam hal menjaga
kebersihan lingkungan.
MENJAGA KEBERSIHAN DI LINGKUNGAN SEKOLAH
Seringkali kita mendengar slogan-slogan di berbagai tempat terutama di sekoloah,
yang isinya mengajak kita untuk menjaga kebersihan lingkungan.

Akan tetapi slogan tadi tidak kita pedulikan, slogan tadi fungsinya hanya seperti
hiasan belaka tanpa ada isinya, padahal isi dari sebuah slogan sangat penting bagi kita.
Banyak slogan yang mengajak kita untuk menjaga kebersihan, tapi apa kenyataannya? Siswa
masih membuang sampah sembarangan, selain ini siswa juga merobek-robek kertas dalam
kelas dan bila memakan jajan di tempat A bungkusnya dibuangnya juga di tempat A,
padahal di tempat-tempat tersebut telah disediakan tempat sampah.

Tentu kita tidak mau sekolah kita menjadi kotor, kumuh dan penuh dengan sampah.
Disamping itu sampah yang kita buang sembarangan tadi juga dapat mencemari lingkungan,
baik di dalam kelas maupun di luar kelas dan juga dapat menyebabkan suasana belajar kita
tidak nyaman.

Demi tercapainya lingkungan yang ASRI perlu diadakan tindakan-tindakan yang


bersifat mencegah dan mengatasi masalah yang ada. Tindakan-tindakan yang perlu
dilakukan adalah sebagai berikut :

1. Guru selalu memberi contoh bila membuang sampah selalu di tempatnya.

2. Guru wajib menegur dan menasehati siswa yang membuang sampah sembarangan
terutama pada saat siswa-siswi makan dan minum dalam kelas, bungkusnya ditaruh dalam
glodok bangku.

3. Mencatat siswa-siswi yang membuang sampah sembarangan pada buku saku/ buku
pelanggaran.

4. Membuat tata tertib baru yng isinya tentang pemberian denda terhadap siswa
sebesar Rp 2.000 setiap melanggar 1 tata tertib sekolah.

Dengan tindakan-tindakan ini maka kebersihan sekaligus kedisiplinan akan tercapai,


terutama tindakan nomor 4 yang paling bagus, karena siswa mau melakukan pelanggaran ini
tidak berani dan mau melakukan pelanggaran itu juga tidak berani, karena kalau melakukan
pelanggaran tersebut akan didenda, pada akhirnya kebersihan dan kedisiplinan, kepatuhan
siswa terhadap tata tertibpun akan terjaga, selain itu juga dapat mengharumkan nama baik
sekolah, karena diakui oleh masyarakat sekitar sekolah bahwa anak disekolah kita disiplin-
disiplin dan patuh terhadap peraturan.
Bersih itu Indah
Alhamdulillah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang memberikan rahmat ,
serta hidayahnya sehinggan kita bisa meraskan kenikmatan dari manisnya islam, iman dan
ihsan sampai sekrang ini. Dan syukur Alhamdulillah kita masi bisa bernafas hingga hari
ini.semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi para pembaca.

Berbicara tentang kebersihan,sebenarnya apa sih kebrsihan itu?lingkungan yang bagaimana


yang bersih itu? Pada zaman sekarang ini banyak orang-orang yang masih enggan peduli
dengan namanya “kebersihan” contohnya ketika ada orang merokok lalu seenaknya
membuang puntung rokok dijalan tanpa memikirkan akibatnya. bukankan kebersihan itu
adalah dasar dalam kepribadian kita? Jika kita mengetahui betapa indahnya apabila kita
menjaga kebersihan. Bahkan dalam kata mutiara bahasa arab yang berbunyi “AN-
NAZHAAFATU MINAL IIMAAN” yang artinya kebersihan sebagian dari iman.

Sudah jelas diatas disebutkan kata mutiara yang mewajibkan kita sebagai umat islam untuk
selalu menjaga kebersihan. Indah bukan jika kita melihat lingkungan sekitar kita
bersih,rapi,dan semua tersusun pada tempatnya. Kebersihan dalam islam mempunyai aspek
ibadah dan aspek moral, dan karena itu sering juga dipakai kata “thaharah” yang artinya
bersuci dan lepas dari kotoran. Ajaran kebersihan dalam islam merupakan konsekuensi
daripada iman(ketaqwaan) kepada Allah, berupaya menjadikan dirinya suci dan menjadikan
peluang mendekat kepada Allah SWT. Allah SWT mengingatkan untuk selalu menjaga
kebersihan karena kebersihan itu sangat penting bagi manusia. Hidup bersih menurut islam
mencakup jasmani dan rohani,fisik,dan mental yang sehat,keimanan dan ketaqwaan yang
mantab,prilaku yang terpuji serta lingkungan tentunya yang nyaman dan menyenagkan.

Kebersihan harus selalu kita jaga. Mislanya saja kebersihan lingkungan, ketika kita melihat
lingkungan bersih otomatis kita sebagai individu maupun masyarakat akan merasa aman
nyaman dan tentram, tetapi sebaliknya ketika lingkungan itu kotor, kumuh, otomatis kita
merasa risih dan enggan untuk menetap. Dan lingkungan yang kotor itu mengganggu
kesehatan yang juga bisa menumbuhkan bibit penyakit. Lingkungan yang bersih merupakan
hak semua orang, tetapi mewujudkan lingkungan bersih adalah kewajiban semua orang.

Lingkungan yang bersih memang akan terlihat lebih indah dan asri. Udaranya akan lebih
sejuk dan lebih sehat tentunya. Dan lingkungan yang bersih akan membuat kita merasa
nyaman. Seperti lignkungan sekolah yang bersih, tentunya akan menciptakan keindahan
bagi para murid dan tempat yang nyaman untuk belajar. Taman-taman yang bersih dan
indah akan memberikan kenyamanan pada setiap murid maupun staff yang berada
dilingkungan tersebut.kebersihan disekolah yang bisa kita jaga diantara lain: tidak
membuang sampah sembarangan,membersihkan selokan-selokan disekitar sekolah dari
sampah-sampah agar tidak menyebabkan mampet yang berujung
menjadi tempat tinggal nyamuk yang berpotensi menimbulkan penyakit, budayakan
menyapu,dan ikut bekerja bakti di lingkungan sekolah demi terciptanya lingkungan yang
nyaman dan indah.

Kebersihan akan menciptakan keindahan. Kebersihan terbagi menjadi terbagi tiga yaitu
kebersihan jasmani,rohani,dan lingkungan. Ketiganya mempunyai keterkaitan. Jika salah
satunya tidak terpenuhi maka kita sendiri yang akan merugi. Penting bagi kita untuk
menjaga kebersihan demi sebuah lingkungan yang aman dan tentram. Untuk itu marilah
kita sama-sama menjaga kebersihan dari segala macam apapun. Baik lingkungan,jasmani
maupun rohani. Kesadaran dan kepedulian masyarakat yang juga diharapkan demi
terwujudnya lingkungan yang bersih indah,serta nyaman.

Pengaruh Pendidikan Terhadap Kualitas Anak Pedalaman


Bukan rahasia lagi bila anak-anak yang tinggal di daerah pedalaman sangat sulit
mendapatkan kehidupan yang layak seperti anak-anak pada umumnya. Mereka kesulitan
mendapat air bersih, mengenyam pendidikan sesuai batas kelayakan pendidikan Indonesia
dan sulit mengikuti perkembangan zaman. Tak hanya itu saja , mereka bahkan tidak
mengenal alat komunikasi seperti telepon genggam.

Hal pokok yang menjadi sorotan utama yaitu betapa sulitnya mereka mendapat pendidikan
yang layak dan mengenyam pendidikan dua belas tahun. Pada faktanya tak semua salah
mereka, kesulitan mereka menjangkau lokasi sekolah menjadi masalah karena mereka harus
mengarungi sungai. Mereka juga harus berjalan kaki hingga berpuluh-puluh kilo meter,
bahkan ada pula yang tak memakai alas kaki.

Kurangnya tenaga pengajar di pedalaman karena sulitnya mencari pengajar yang mau
mengajar di daerah tersebut juga sangat disayangkan. Padahal kualitas seseorang diukur
melalui seberapa jauh pendidikan yang dicapai karena kualitas seorang lulusan SD berbeda
dengan kualitas seorang sarjana. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pendidikan sangat
memengaruhi kualitas seorang anak pedalaman.
"Orang Tua Dan Internet"

Dewasa ini kita tentu sangat tidak asing lagi dengan keberadaan internet. Hampir di semua
lini masyarakat menggunakan internet untuk memenuhi kebutuhannya. Dari yang hanya
butuh untuk eksist, sampai kepada yang menjadi kebutuhan pokok. Ya, dengan internet kita
bisa mendapatkan berbagai macam informasi yang sangat diperlukan. Para pelajar dan anak
kecil pun juga demikian, mereka bisa mendapatkan beragam informasi yang ingin mereka
dapatkan. Nah, dari sini kemudian muncul beragam masalah karena arus informasi yang
bebas.

Anak kecil yang masih ingin mengetahui secara liar, mereka bebas membaca dan melihat
berbagai konten dewasa yang ada di internet. Dan, akan semakin parah ketika mereka
mempunyai piranti yang bebas mereka gunakan. Keadaan ini kemudian menjadi semakin
kacau ketika orang tua tidak mengerti sama sekali mengenai internet, mereka para orang
tua ini tentu tidak bisa membatasi anak yang sedang bermain internet.

Dampak Buruk Junk Food Untuk Kesehatan Tubuh


Junk Food disebut makanan instan atau makanan cepat saji yang kini telah berkembang
pesat di persaingan perusahaan makanan di Indonesia. Makanan cepat saji dinilai sebagian
orang lebih efektif terhadap waktu dan mudah ditemukan. Tak hanya itu saja, makanan
cepat saji juga memiliki cita rasa yang lezat ditambah lagi harganya yang terjangkau.

Makanan cepat saji sudah lama mengundang kontroversi di negara kita karena
terungkapnya beberapa dampak buruk yang ia miliki. Dampak buruk itu disebabkan oleh
kandungan zat-zat berbahaya di dalam makanan instan seperti lilin yang ada pada mie
instan. Tak berhenti disitu, nyatanya di dalam makanan cepat saji terkandung bahan
pengawet dan penyedap yang kini disebut micin.

Fenomena kata micin kini mendadak kerap digunakan para remaja hingga dewasa bila
seseorang mengalami hal-hal yang kurang normal. Maksud dari hal kurang normal itu
seperti seseorang yang telat berpikir, lama menjawab bila diajak bicara dan lain sebagainya.
Tak dielakkan, makanan cepat saji memang mengandung zat berbahaya seperti yang telah
diungkapkan di atas.

Sejumlah penelitian telah membuktikan bahwa keseringan mengkonsumsi makanan cepat


saja memang tidak berdampak secara langsung ke tubuh. Namun, makanan-makanan cepat
saji yang dikonsumsi akan tertimbun di dalam tubuh yang kemudian hari menjadi penyebab
penyakit mematikan seperti kanker. Tak hanya kanker, penyakit berbahaya juga mengintai
misalnya stroke, usus buntu dan penyakit ginjal.
Maka bila Anda termasuk ke dalam orang yang hobi mengkonsumsi makanan cepat saja,
kurangilah hal itu dan

mulai sayangi tubuh serta diri Anda sendiri. Perlu diketahui bahwa salah satu kandungan di
dalam makanan instan yaitu lilin sulit dicerna tubuh. Lilin itu menghancurkan prinsip kerja
sistem pencernaan tubuh sehingga makanan yang mengandung lilin akan dicerna dengan
waktu minimal dua hari.

"Perkembangan Dunia Film Indonesia"

Setelah sekian lama mati suri, perkembangan dunia film Indonesia dimulai ketika generasi
film Ada Apa Dengan Cinta, Petualangan Sherina dan beberapa film lainnya muncul dan
mendapatkan sambutan hangat masyarakat. Sejak saat itu kemudian mulai bermunculan
beragam film dengan berbagai genre, yang paling banyak adalah genre horror dengan
dibumbui artis yang berpenampilan terbuka. Namun kemudian perkembangan film di
Indonesia mengalami kemajuan dalam hal kualitas yang ditandai dengan banyaknya film
dari Indonesia yang diminati dunia internasional seperti The Raid, Laskar Pelangi dan yang
lainnya.

Dari sini kemudian banyak sineas muda yang berlomba-lomba membuat karya film yang
benar-benar menonjolkan kualitas film. Kemudian muncullah berbagai macam film yang
sangat menarik untuk ditonton dan sangat bervariasi.

"Sepakbola Indonesia"
Bagi pecinta sepakbola tanah air, tentu sudah bosan menunggu kedatangan prestasi yang
membanggakan timnas Indonesia. Terakhir, prestasi yang bisa didapatkan adalah runner up
piala AFF 2016 setelah kalah dari Thailand. Tentu ini bukanlah prestasi yang membanggakan
melihat Indonesia sudah sering menjadi runner up Piala AFF dari tahun ke tahun. Melihat
kondisi seperti ini, tentu diharapkan PSSI segera melakukan trobosan guna mengangkat
prestasi sepakbola tanah air agar tidak semakin tertinggal dengan negara ASEAN yang
lainnya.

Dengan jumlah penduduk yang demikian banyak, dan talenta-talenta muda yang demikian
melimpah, sudah seharusnya Indonesia bisa berbicara banyak di kancah internasional.
Bukan saja di tingkat ASEAN, sudah saatnya Indonesia berprestasi di tingkat ASIA bahkan di
dunia.
Kekayaan Kebudayaan Indonesia
Indonesia yaitu negeri yg mempunyai bahasa daerah terbanyak di dunia. Berdasarkan
laporan penelitian The Summer Institute of Linguistic, seperti yg dikutip dalam buku Pesona
Indonesia (2006), terdapat 726 bahasa daerah diseluruh wilayah nusantara. Namun bahasa
yg dominasi dipakai jadi bahasa nasional. Dengan keanekaragaman tersebut sehingga
dibutuhkan adanya toleransi antar masyarakat.

Di Indonesia terdapat lima sort agama berlainan yg di anut oleh warga Indonesia seperti yg
tertulis terhadap th 2010, tertulis jumlah penganut agama kira – kira 85,1% dari
240.271.522 warga Indonesia merupakan menganut agama Islam, 9,2% Protestan, 3,5%,
katolik, 1,8% hindu and 0,4% Buddha.

Bangsa Indonesia terdiri dari berbagai – rupa suku bangsa. Di Indonesia ini terdapat lebih
dari 300 grup suku bangsa. Contohnya suku Bangsa Melayu, suku Bangsa Aceh, uku Bangsa
Batak, Suku Bangsa Minang kabau, suku bangsa Kubu, suku Bangsa Betawi, suku bangsa
sunda, suku bangsa banten, suku bangsa buduy, suku bangsa jawa, suku bangsa madura,
suku bangsa sasak, suku bangsa bali, suku bangsa sumba, suku bangsa bima, suku bangsa
sasak, suku bangsa manggarai, suku bangsa bajawa, suku bangsa repetition, suku bangsa
ende, suku bangsa dayak, suku bangsa minahasa, suku bangsa banjar, suku bangsa toraja,
suku bangsa bugis, suku bangsa ambon, suku bangsa ternary and suku bangsa papua.

Kondisi Kali Item


Meski sudah ditutup dengan kain waring hitam yang memakan biaya APBD hingga
lebih dari 500 juta rupiah, nyatanya permasalahan polusi udara di Kali Item belum
terselesaikan. Kain waring hitam tersebut terbentang hingga sepanjang 600 meter
yang menutupi hanya area kali yang berdekatan dengan Wisma Atlet saja. Warna
kali masih keruh dan berbau akibat endapan yang berasal dari limbah rumah tangga
yang dibuang ke kali.

Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) menyebutkan bahwa penutupan sungai


menggunakan jaring belum cukup efektif. Diperlukan langkah seperti pengerukan
untuk membersihkan kali, sehingga baunya pun dapat berkurang.
Bahayanya terhadap kesehatan

Bau tak sedap dan warna hitam dari Kali Item menandakan terdapatnya bakteri sumber
penyakit yang hidup di aliran sungai tersebut. Jika tak segera ditangani, berikut ini adalah
berbagai penyakit yang mungkin menyerang para atlet Asian Games 2018 dan warga
sekitar yang tinggal di bantaran Kali item.

1. Infeksi saluran pernapasan

Menurut New York State Department of Health, beberapa bahan kimia dengan bau yang
kuat dapat menyebabkan iritasi pada hidung, tenggorokan, atau paru-paru. Bau yang kuat
tersebut menimbulkan sensasi terbakar, batuk, sesak napas, atau masalah pernapasan
lainnya.

Menurut dr.Anita Amalia Sari dari KlikDokter, efek gangguan pernapasan yang muncul
akibat bau tak sedap di Kali Item sangat dipengaruhi beberapa faktor. Beberapa di
antaranya adalah jenis zat kimia yang menyebabkan polusi, sensitivitas penciuman
seseorang, dan berapa lama paparan bau busuk terhirup.

2. Diare

“Polusi di Kali Item dapat mengundang lalat yang kemudian bisa menjadi perantara
kuman serta bakteri penyebab diare. Apalagi, dekat kali ada kafetaria untuk atlet yang
berlaga nanti,” ucap dr. Dyan Mega Inderawati dari KlikDokter.

Saran yang diberikan dr. Ega adalah agar para atlet yang makan di kafeteria Wisma Atlet
rajin mencuci tangan, terutama sebelum dan setelah makan. Selain itu waspadalah
terhadap serangga yang mungkin berkeliaran di sekeliling tempat makan.

3. Pusing dan mual

Ketika mencium bau yang kuat, sebagian besar orang akan merasa pusing atau mual. Jika
polusi berlangsung lama, maka dapat memengaruhi suasana hati, hingga menimbulkan
kecemasan atau stres.

4. Malaria

Polusi air di Kali Item dapat menjadi media pembiakan nyamuk pembawa parasit,
termasuk nyamuk Anopheles yang menyebabkan seseorang terkena malaria. Seseorang
yang terkena malaria akan mengalami demam tinggi, sakit kepala, dan tubuh menggigil.

5. Keracunan
Berdasarkan situs organisasi lingkungan hidup LivPure, air limbah biasanya mengandung
zat beracun jenis arsenik. Dalam Kali Item bisa saja terdapat zat arsenik yang jika terpapar
dalam jangka waktu lama dapat berpengaruh terhadap kesehatan paru, ginjal, hingga
kandung kemih.

Manfaat rumput laut


Bila dikonsumsi dalam batasan yang dianjurkan, rumput laut memberikan manfaat bagi
tubuh. Berikut ini adalah di antaranya:

1. Mendukung fungsi kelenjar tiroid

Kelenjar tiroid memproduksi hormon yang membantu mengendalikan pertumbuhan,


produksi energi, reproduksi, dan proses perbaikan sel yang rusak pada tubuh. Beberapa
jenis rumput laut, seperti nori, wakame dan kelp memiliki kandungan yodium yang tinggi
sebagai salah satu mineral yang dibutuhkan oleh kelenjar tiroid untuk memproduksi
hormon tersebut.

Selain itu, rumput laut juga mengandung asam amino tirosin, yang juga dibutuhkan bagi
kelenjar tiroid untuk menjalankan fungsinya.

2. Sumber vitamin dan mineral yang baik

Masing-masing jenis rumput laut memiliki kandungan vitamin dan mineral yang berbeda-
beda. Menambahkan sedikit rumput laut dalam menu makanan sehari-hari tidak hanya
menambahkan cita rasa dan tekstur pada makanan Anda, namun juga merupakan cara
yang baik untuk menambah asupan vitamin dan mineral.

Rumput laut mengandung vitamin A, C, E, dan K, serta asam folat, zink, natrium, kalsium,
dan magnesium. Selain itu, rumput laut juga dapat menjadi sumber yang baik untuk
lemak omega-3 dan vitamin B12. Protein yang terkandung pada beberapa jenis rumput
laut, seperti spirulina dan chorella, juga mengandung semua asam amino esensial yang
dibutuhkan oleh tubuh

3. Mengandung berbagai antioksidan

Antioksidan dapat membantu menurunkan reaktivitas dari radikal bebas, yakni zat tidak
stabil yang terdapat pada tubuh. Produksi radikal bebas yang berlebih merupakan
penyebab terjadinya beberapa jenis penyakit tertentu.

Dengan konsumsi rumput laut, kemungkinan terjadinya kerusakan sel menjadi lebih
rendah. Beberapa komponen tertentu yang terkandung pada rumput laut seperti
flavonoid dan karotenoid, diketahui dapat melindungi sel tubuh dari kerusakan akibat
radikal bebas.

4. Sumber baik dari serat dan polisakarida

Rumput laut memiliki kandungan serat dalam jumlah tinggi, yang diketahui dapat
menunjang kesehatan saluran cerna. Selain itu, polisakarida pada rumput laut juga
membantu meningkatkan pertumbuhan bakteri baik yang terdapat pada saluran cerna.

5. Membantu menurunkan kadar kolesterol

Salah satu penelitian yang dilakukan selama 8 minggu pada hewan percobaan
menunjukkan bahwa konsumsi rumput laut dapat menurunkan kadar kolesterol total,
low-density lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat, serta trigliserida dengan proporsi yang
cukup bermakna. Meski demikian, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk
mengonfirmasi hasil penelitian tersebut.

Rumput laut merupakan salah satu jenis bahan makanan yang sering dikonsumsi di
beberapa negara Asia. Berbagai dampak positif bagi kesehatan seperti di atas bisa Anda
dapatkan bila mengonsumsi rumput laut secara rutin. Meski demikian, konsumsi rumput
laut juga tidak perlu berlebihan dan sebaiknya dikombinasikan dengan sumber makanan
sehat lainnya untuk mendapatkan manfaat yang optimal.

Anda mungkin juga menyukai