Anda di halaman 1dari 4

I.

PENDAHULUAN
K3RS merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan mutu pelayanan rumah
sakit, khususnya dalam hal keselamatan dan kesehatan bagi SDM rumah sakit, pasien,
pengunjung maupun masyarakat sekitarnya. Dalam Undang-Undang No. 44 tahun 2009
tentang Rumah Sakit disebutkan bahwa Rumah Sakit harus memenuhi persyaratan
lokasi, bangunan, prasarana, sumber daya manusia, kefarmasian dan peralatan, yang
mana persyaratan tersebut harus memenuhi unsur K3 didalamnya.
Di lingkungan RSIA Permata Hati sendiri selalu ada kemungkinan terjadinya
penyakit atau kecelakaan akibat kerja dalam pengelolaan bahan berbahaya dan
beracun (B3) dan pengoperasian peralatan kedokteran serta penunjang medik lainnya.
Untuk menghindari hal tersebut, diperlukan suatu cara agar petugas di RS dapat selalu
aman yaitu dengan mengadakan pelatihan kepada petugas agar petugas dapat
mengetahui cara memakai, mengelola, menyimpan, dan menangani kejadian yang
berhubungan dengan B3 dan alat secara benar dan aman.

II. TUJUAN
Mencegah terjadinya Penyakit Akibat Kerja (PAK) dan Kecelakaan Akibat Kerja (KAK)
yang disebabkan karena salah dalam pengelolaan B3 dan alat medis.

III. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


1. Soal Pre dan Post Test
2. Presentasi Materi
3. Undangan
4. Simulasi
5. Daftar Hadir
6. Pemberian sertifikat setelah pelatihan kepada peserta
7. Laporan hasil kegiatan beserta hasil Pre dan Post Test
8. Dokumentasi (foto) kegiatan.

IV. SASARAN
1. Peserta : Koordinator Unit
2. Materi dan Pembicara :
No Materi Pembicara
1 Pengenalan dasar-dasar K3 dan APD dr. Armanto Makmun, M.Kes
2 Sosialisasi daerah potensi bahaya dan alur dr. Armanto Makmun, M.Kes
pelaporan kecelakaan kerja
3 Bahan Beracun dan Berbahaya B3 Sumarni, SKM
- Pengenalan B3 dan limbahnya Nur Alya, S.Kep.Ners
- Cara penyimpanan B3
- Penanggulangan apabila ada tumpahan B3
dengan simulasi penggunaan spill kit
4 Alat medis dan sistem utiliti
- Penggunaan atau prosedur Dadi Rasmadi, SKM
- Pemeliharaan dan penarikan alat

V. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Hari/tanggal : Jumat, 21 Juni 2019
Waktu : 08.00 - Selesai
Tempat : Aula RSIA Permata Hati
VI. PENUTUP
Dengan mempertimbangkan kebutuhan anggaran dan biaya serta manfaatnya bagi
RSIA Permata Hati maka kegiatan ini diharapkan dapat terlaksana.
VII. ESTIMASI ANGGARAN KEGIATAN
 Honor Pemateri : 150.000
 Konsumsi : 350.000
 Hadiah Gimmick : 100.000
600.000-

Makassar, 18 Juni 2019

Anda mungkin juga menyukai