Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN KEGIATAN PEMBEKALAN

PPI DASAR UNTUK KARYAWAN BARU


RUMAH SAKIT MITRA SIAGA TARUB
TAHUN 2023

Jl. Raya Karangjati RT 01 RW 01, Ds. Karangjati Tarub, Kab. Tegal, Jawa Tengah | Telp. Informasi (0283) 4544333, Emergency (0283)
4544999 | Email : rsms.tarub@gmail.com | www.mitrasiaga.co.id
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI.......................................................................................................................... ii

A. PENDAHULUAN ........................................................................................................... 1

B. TUJUAN .......................................................................................................................... 2

C. HASIL KEGIATAN ......................................................................................................... 2

D. ANALISA DAN REKOMENDASI/TINDAK LANJUT ................................................ 4

E. PENUTUP ........................................................................................................................ 4

LAMPIRAN .......................................................................................................................... 6

RSMS TARUB ii
A. LATAR BELAKANG
Pencegahan dan pengendalian infeksi di rumah sakit (PPIRS) yang efektif
menggambarkan suatu rumah sakit yang mempunyai mutu pelayanan rumah sakit yang baik.
Rumah sakit merupakan institusi pelayanan Kesehatan yang menyelanggarakan pelayanan
Kesehatan perorangan secara parnipurna yang menyediakan pelayanan rawat jalan, rawat
inap, dan gawat darurat yang sesuai dengan dijabarkan dalam peraturan undang – undang
nomor 44 tahun 2009. Rumah sakit sebagai institusi penyedia pelayanan kesehatan berupaya
untuk mencegah resiko terjadinya infeksi bagi pasien dan keluargnya serta semua petugas
dirumah sakit. Salah satu indicator keberhasilan dalam pelayanan rumah sakit adalah
rendahnya angka infeksi nosokomial di rumah sakit, sehingga semua kasus infeksi yang
terjadi murni karena infeksi yang terjadi bukan karena perawatan di rumah sakit. Untuk
mencapai keberhasilan tersebut maka perlu dilakukan pengendalian infeksi di rumah sakit.
Program pengendalian infeksi digunakan untuk mendukung pusat pelayanan kesehatan
dalam upaya menyediakan kualitas lingkungan yang aman dan nyaman untuk semua pasien
dan masyarakat yang dilayani dengan menerapkan kegiatan kegiatan pencegahan dan
pengendalian infeksi, sehingga dapat menurunkan angka kesakitan dan kematian serta biaya
pengobatan yang berhubungan dengan infeksi pada pelayanan kesehatan Health Care
Associated Infection (HAIs). Pelayanan kesehatan yang diberikan di rumah sakit harus
didukung oleh sumber daya manusia yang berkualitas untuk mencapai pelayanan yang prima
dan optimal. Pelayanan yang prima dan optimal dapat diwujudkan dengan kemampuan
kognitif dan motorik yang cukup, yang harus dimiliki oleh setiap petugas kesehatan
khususnya di Rumah Sakit Mitra Siaga.
Menyadari hal tersebut maka Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (KPPI),
merasa ikut bertanggungjawab dalam meningkatkan kemampuan kognitif dan motorik
sumber daya manusia yang ada di Rumah Sakit Mitra Siaga Tarub. Serangkaian kegiatan
pembekalan telah diprogramkan untuk meningkatkan profesionalisme sumber daya manusia
yang ada di Rumah Sakit Mitra Siaga Tarub khususnya dalam hal pencegahan dan
pengendalian infeksi dalam kegiatan pembekalan karyawan baru tentang PPI Dasar di
pelayanan kesehatan.
B. TUJUAN
a. Tujuan Umum
1. Mendapatkan informasi dan pandangan mengenai visi, misi, tujuan organisasi
dan tatalaksana dari organisasi di Rs Mitra Siaga Tarub
2. Memahami jenis-jenis pelayanan yang ada serta unit-unit dalam organisasi
3. Mengetahui lingkungan Rs Mitra Siaga Tarub untuk memudahkan adaptasi
sebelum memulai pekerjaannya.

RSMS TARUB 1
4. Memahami pentingnya menjalin hubungan professional dan beretika antara
karyawan baru dengan karyawan lama di Rs Mitra Siaga Tarub untuk kelancaran
dalam pekerjaannya.
5. Meningkatkan kemampuan kinerja karyawan baru dalam menjalankan
pekerjaannya sebagai bagian dari pelayanan rumah sakit untuk memberikan
pelayanan prima.
b. Tujuan Khusus
1. Terciptanya suasana lingkungan pekerjaan yang kondusif, sehingga dapat
melaksanakan pekerjaan sesuai dengan batasan kewenangan yang diberikan.
2. Meningkatkan pemahaman karyawan baru dalam menganalisa kebutuhan akan
pentingnya orientasi sebelum melaksanakan praktek pekerjaan.
3. Meningkatkan kemampuan kinerja karyawan baru dalam menjalankan pekerjaan
sebagai bagian dari pelayanan rumah sakit untuk memberikan pelayanan prima.
C. HASIL KEGIATAN/ANALISA KEGIATAN
1. Waktu dan Tempat
Tenaga Kesehatan
Sesuai dengan hasil koordinasi antara KPPI dengan diklat bahawa untuk kegiatan
sosialisasi dan edukasi PPI Dasar dilaksanakan pada :
 Kegiatan Pertama :
Hari : Kamis
Tanggal : 05 Oktober 2023
Waktu : 09.00 s/d 10.00 Wib
Tempat : Aula Lantai III Rs Mitra Siaga Tarub
 Kegiatan Kedua :
Hari : Rabu
Tanggal : 17 Oktober 2023
Waktu : 09.00 s/d 10.00 Wib
Tempat : Aula Lantai III Rs Mitra Siaga Tarub
 Kegiatan Ketiga :
Hari : Rabu
Tanggal : 24 Oktober 2023
Waktu : 09.00 s/d 10.00 Wib
Tempat : Aula Lantai III Rs Mitra Siaga Tarub

RSMS TARUB 2
2. Pemateri
Pemateri/pembicara kegiatan pembekalan PPI Dasar adalah Muhtarom,S.Kep.,Ns
selaku ketua KPPI Rs Mitra Siaga Tarub dan Adella Rizqi Nurseptiana, STr.Kep.,Ns
selaku IPCN Rumah Sakit Mitra Siaga Tarub.
3. Peserta Pembekalan PPI Dasar
Peserta yang mengikuti kegiatan sosialisasi dan edukasi PPI Dasar berjumlah 30
orang, adapun rinciannya adalah sebagai berikut :
No. Unit Kerja Jumlah Keterangan
Peserta
Kamis, 05 Oktober 2023
1 Petugas Parkir 5
2 Kasir 1
Rabu, 17 Oktober 2023
1 Perawat 10
2 Tenaga Teknik Kefarmasian 3
(TTK)
Rabu, 24 Oktober 2023
1 Perawat 7
2 Bidan 4
Total 30

4. Materi Pembekalan PPI Dasar


Materi yang disampaikan dalam kegiatan edukasi dan sosialisasi PPI Dasar
dibedakan sebagai berikut :
Medis (Keperawatan)

 Hand Hygiene  Penempatan Pasien


 APD (Alat Pelindung Diri)  Penyuntikan yang aman
 Pengelolaan Limbah  Pemrosesan Alat
 Pengendalian Lingkungan  Pengelolaan Linen
 Etika Batuk  Kesehatan Karyawan

Non Medis (Umum) :

 Hand Hygiene
 APD (Alat Pelindung Diri)
 Pengelolaan Limbah
 Pengendalian Lingkungan

RSMS TARUB 3
 Etika Batuk

Berdasarkan pemantauan di lapangan hasil kegiatan pembekalan dan edukasi PPI


Dasar secara umum, peserta dapat mengikuti kegiatan dengan penuh perhatian terhadap
materi yang disampaikan oleh pemateri dan dapat melaksanakan simulasi cuci tangan
dengan 6 langkah yang baik dan benar serta bisa mempraktekan etika batuk dengan baik
dan benar.

D. REKOMENDASI/TINDAK LANJUT
1. Melakukan monitor dan evaluasi kepatuhan hand hygiene terhadap karyawan baru.
2. Edukasi dan sosialisasi PPI secara berkesinambungan.
3. Melakukan tindakan preventif dan promotif dengan memasang baner - baner di setiap
unit terutama pada unit-unit yang beresiko.
E. PENUTUP
Laporan kegiatan pembekalan dan edukasi PPI Dasar karyawan baru di Rumah Sakit
Mitra Siaga Tarub, dibuat sebagai tolak ukur keberhasilan program pendidikan dan
pelatihan Komite Pencegahan Pengendalian Infeksi (PPI), sehingga karyawan dapat
mengaplikasikan prinsip-prinsip PPI ketika melakukan pekerjaannya di unitnya masing-
masing. Selanjutnya tidak ada infeksi yang ditransmisikan dari petugas ke pasien yang
sedang dirawat maupun dari pasien ke petugas.

Tegal, 25 Oktober 2023

Mengetahui : dibuat oleh:


Direktur RS Mitra Siaga Tarub Ketua Komite PPI RS Mitra Siaga
Tarub

dr.Muslih Dahlan Muhtarom, S.Kep.,Ns


NIP.205.30.08.63.000 NIP.207.17.05.78.204

RSMS TARUB 4
FOTO BUKTI KEGIATAN PEMBEKALAN
KARYAWAN BARU RS MITRA SIAGA TARUB

Kamis, 05 November 2023

Rabu, 17 Oktober 2023

Rabu, 24 Oktober 2023

RSMS TARUB 5

Anda mungkin juga menyukai