Anda di halaman 1dari 2

PEMBUATAN KASA LIPAT DI RUANGAN

No. Dokumen No. Revisi Halaman


043/PPI-SPO/2019 00 1/2
RSUD
SULTAN MUHAMMAD
JAMALUDIN I
Tanggal terbit Ditetapkan oleh :
STANDAR Kepala RSUD
20 Februari 2019
PROSEDUR Sultan Muhammad Jamaludin I
OPERASIONAL

dr. Maria Fransisca A.Sch. MARS


NIP.19840402 201001 2 013
1. Pengertian Prosedur ini mengatur tata cara pembuatan kasa lipat bangsal
untuk tindakan perawatan luka.
2. Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk memperlancar
tindakan perawatan luka dan untuk mempermudah saat
pembersihan agar tidak terjadi infeksi.
3. Kebijakan a. Surat Keputusan Kepala Rumah Sakit Nomor 003.21 Tahun
2019 Tentang Kebijakan Pelayanan Sterilisasi Pada Rumah
Sakit Umum Daerah Sultan Muhammad Jamaludin I.
b. Surat Keputusan Kepala Rumah Sakit Nomor 003.22 Tahun
2019 Tentang Pedoman Pelayanan Sterilisasi Pada Rumah
Sakit Umum Daerah Sultan Muhammad Jamaludin I.
4. Prosedur a. Menyiapkan kasa hidrofil.
b. Memotong kasa gulung besar ( 40 yard x 80 cm ) menjadi 4
gulungan kecil ( 40 yard x 20 cm ) dengan pisau cutter yang
tajam.
c. Setiap gulungan kecil dipotong lagi dalam bentuk lembaran
dengan ukuran 20 cm x 20 cm dengan mempergunakan papan
pemotong, ukuran 20 cm x 20 cm atau papan pemotong ukuran
20 cm x 30 cm.
1) Apabila mempergunakan papan pemotong 20 cm x 20 cm,
maka pada saat kasa dalam ukuran 20 cm x 40 cm tinggal
dipotong kedua sisinya.
2) Apabila mempergunakan papan pemotong 20 cm x 30 cm,
maka pada saat kasa dalam ukuran 20 cm x 60 cm, kasa
dipotong menjadi 3 bagian.
d. Melipat kasa menjadi ukuran 5 cm x 7 cm :
1) Kasa lembaran diletakkan memanjang.
2) Lipat keatas salah satu sisinya sehingga ukuran menjadi 10
cm x 20 cm.
3) Ujung lembaran bagian atas dilipat lagi ke bawah (ke arah
luar)
4) Kasa kemudian dibalik (bagian yang dilipat berada
dibawah).
5) Lipat ujung – ujung kasa kearah tengah sehingga ukuran
kasa menjadi 10 cm x 7 cm.
6) Ujung kasa bagian bawah dilipat keatas (5 cm x 7 cm).
7) Kasa dibalik dengan posisi semua lipatan kasa berada di
dalam.
8) Bungkus kasa tiap 10 lembar dengan kertas perkamen.
5. Unit Terkait a. Unit Gawat Darurat
b. VK / Ruang Bersalin
c. Rawat Inap
d. Rawat Jalan

Anda mungkin juga menyukai