Anda di halaman 1dari 2

PENGERTIAN SENI BUDAYA

Kata seni dan budaya merupakan dua hal yang saling berkaitan dan tidak dapat terpisahkan,
karena pada setiap seni pasti mempunyai kebudayaan yang khas. Begitu juga sebaliknya, pada setiap
kebudayaan pasti mempunyai nilai seni yang begitu indah dan tidak ternilai harganya.
Seni budaya merupakan suatu segala sesuatu yang diciptakan manusia tentang cara hidup berkembang
secara bersama pada suatu kelompok yang memiliki unsur keindahan (estetika) secara turun temurun
dari generasi ke generasi.

Pengertian Seni
Pengertian seni secara umum adalah segala sesuatu yang dibuat manusia yang memiliku unsur
keindahan yang mampu membangkitkan perasaan orang lain.
Adapun istilah seni berasal dari kata sansakerta dari kata sani yang mempunyai arti persembahan,
pemujaan dan pelayanan yang erat hubungannya dengan suatu upacara keagaaman yang disebut
dengan kesenian.

Pengertian Seni Menurut Para Ahli


Inilah pengertian seni menurut para ahli.
1.Aristoteles: Pengertian seni adalah bentuk yang penampilannya serta pengungkapannya tidak
pernah menyimpang dari kenyataan. Selain itu dikatakan juga seni adalah meniru alam.
2.Ki Hajar Dewantara: Menurut Ki Hajar Dewantara pengertian seni merupakan hasil keindahan
sehingga bisa menggerakkan perasaan indah orang yang melihatnnya. Oleh sebab itu, perbuatan
manusia yang bisa mempengaruhi serta menimbulkan perasaan indah adalah seni.
3.Hillary Bel: Pengertian seni merupakan istilah yang dipakai untuk semua karya yang bisa
menggugah hati siapa saja yang melihatnya dan juga untuk mencari tahu siapa penciptanya. Adapun
salah satu contohnya adalah kerajinan tangan dari kain flanel.
4.Sudarmiji: Pengertian seni adalah segala manifestasi batin serta pengalaman estetis dengan
menggunakan media garis, bidang, tekstur, warna, volume dan juga gelap terang.

Pengertian Budaya
Pengertian Budaya adalah suatu cara hidup yang dapat berkembang secara bersama pada suatu
kelompok orang dengan cara turun-temurun dari suatu generasi ke generasi. Budaya terbentuk dari
banyak unsur yang sulit dengan meliputi sistem politik dan agama, adat istiadat, pakaian, bahasa,
perkakas, karya seni dan bangunan.
Adapun istilah budaya atau kebudayaan berasal dari bahasa Sansakerta yakni buddhayah, yang
merupakan bentuk jamak dari buddhi (akal atau budi) yang bisa diartikan dengan hal-hal yang
berkaitan dengan budi serta akal manusia.

Pengertian Budaya atau Kebudayaan Menurut Para Ahli


Inilah pengertian budaya menurut para ahli:
1.Andreas Eppink: Kebudayaan mengandung suatu bentuk dari keseluruhan pengertian nilai sosial,
norma sosial, ilmu pengetahuan dan keseluruhan struktur-struktur religius, sosial, dan masih banyak
yang lainnya. Selain itu, pengertian lainnya adalah segala pernyataan artistik dan intelektual menjadi
ciri khas suatu masyarakat.
2.Kliucckhohn: Pengertian budaya adalah sistem peralatan dan teknologi, sistem mata pencaharian
hidup, sistem pengetahuan, bahasa, kesenian, sistem organisasi kemasyarakatan, sistem religi serta
upacara keagamaan.
3.Edward Burnett Tylor: Pengertian budaya adalah keseluruhan dari yang kompleks yang di
dalamnya terkandung sebuah kepercayaan, kesenian, moral, pengetahuan, adat istiadat, hukum dan
kemampuan-kemampuan lain yang didapat seseorang sebagai anggota masyarakat.

SIFAT DASAR SENI


SIFAT DASAR SENI

1. Kreatif, seni merupakan suatu rangkaian kegiatan manusia yg selalu mencipta realitas baru, sesuatu
yang sebelumnya tidak ada atau belum pernah muncul dalam ide atau gagasan seseorang. Misalnya,
campur sari, yang memadukan gamelan dengan musik modern, atau seorang pelukis yang
menggunakan kulit telur sebagai medianya.
2. Individualitas, karya seni yang diciptakan seorang seniman merupakan ciri yang bersifat personal,
subyektif dan individual. Seniman berperan sebagai konseptor karya dan sekaligus berperan sebagai
pembuat karya atau pelaku. Dalam perkembangannya karya seni juga dapat pula merupakan karya
bersama atau kolaborasi yang merefleksikan gagasan bersama. Contoh, lagu-lagu ciptaan Iwan Fals
terdengar berbeda dengan lagu-lagu ciptaan Ebiet . Ade.
3. Ekspresif, dalam mengapresiasi dan menilai suatu karya seni harus memakai kriteria atau ukuran
perasaan estetis. Seniman mengekspresikan perasaan estetisnya melalui karyanya, sedangkan
penikmat seni menghayati , memahami, dan mengapresiasi karya tersebut dengan perasaannya.
Contoh, lagu Indonesia Menangis, lagu yang dinyanyikan Sherina pada saat terjadinya bencana
gempa bumi dan tsunami di Aceh beberapa tahun yang lalu, mampu membangkitkan emosi, simpati
dan empati yang sangat mendalam pada diri penikmat seni dan masyarakat Indonesia pada umumnya.
4. Keabadian, karya seni dapat hidup sepanjang masa, melampaui usia seniman itu sendiri. Contoh,
lagu-lagu koes plus sampai saat masih di gemari oleh berbagai kalangan dari berbagai tingkatan usia.
5. Universal, seni berkembang di seluruh dunia dan sepanjang waktu, seni tidak terpisah dari
kehidupan masyarakat. Sejak jamanpra sejarah sampai saat ini, seniman terus membuat karya seni
dengan beragam fungsi sesuai kebutuhan pada jamannya.

Anda mungkin juga menyukai