Anda di halaman 1dari 21

Lembar Kerja Peserta Didik

Membuat Kesepakatan
Melalui Negosiasi
KELAS X
SEMESTER
GENAP

Nama :

Kelas :

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X


KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah swt, atas limpahan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga
penyusun dapat menyelesaikan penyusunan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) sebagai
salah satu tugas Program Pengembangan Perangkat Pembelajaran PPGDJ Tahap 4.
Penyusunan buku ini memuat materi bahan ajar yang disesuaikan dengan KI dan KD
kurikulum 2013, lembar kerja individu serta tugas kelompok. Kompetensi yang dimuat
yakni pengetahuan dan keterampilan. Latihan soal pada setiap kompetensi dan evaluasi pada
akhir materipembelajaran.
Penyusun menyadari LKPD ini masih jauh dari kesempurnaan, untuk itu kritik dan
saran yang bersifat membangun kebaikan dan kesempurnaan LKPD ini sangat
kamiharapkan.
Akhir kata kami ucapkan terimakasih. Semoga LKPD ini bermanfaat bagi peserta
didik dan pendidik di duniapendidikan.

Penyusun

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ... ......................................................................................... i

DAFTAR ISI ............................................................................................................ ii

PETA KONSEP ....................................................................................................... ii

Lembar Kerja Peserta Didik 1 ............................................................................... 2

Lembar Kerja Peserta Didik 2 ............................................................................... 11

Lembar Kerja Peserta Didik 2 ............................................................................... 13

REFLEKSI ............................................................................................................... 14

RANGKUMAN ....................................................................................................... 15

EVALUASI .............................................................................................................. 16

DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................. 18

i
PETA KONSEP

KOMPETENSI DASAR

3.10
Mengevaluasi pengajuan, penawaran 4.10
dan persetujuan dalam teks negosiasi Menyampaikan pengajuan, penawaran,
lisan maupun tertulis. persetujuan dan penutup dalam teks
negosiasi secara lisan atau tulis.

Mengevaluasi dam Menyampaikan Teks


Negosiasi secara Lisan dan Tulisan

Kegiatan 1 Kegiatan 3
• Menilai masalah, • Memberikan tanggapan
bagaimana cara Kegiatan 2 hasil kerja teman atau
menyampaikan • Mengungkapkan cara kelompok lain secara
pengajuan, pengajuan, penawaran, lisan (kekurangan dan
dan pencapaian kelebihan dilihat dari
penawaran, dan
persetujuan dalam kejelasan isi,
pencapaian kelengkapan data, EYD,
bernegosiasi.
persetujuan dalam dan penggunaan
bernegosiasi. kalimat).

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 1


LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK 1
(KEGIATAN MENYIMAK)

TOPIK

Menilai masalah, bagaimana cara menyampaikan pengajuan,


penawaran, dan pencapaian persetujuan dalam bernegosiasi.

TUJUAN
Siswa mampu menilai masalah, bagaimana cara
menyampaikan pengajuan, penawaran, dan pencapaian
persetujuan dalam bernegosiasi.

Bagaimana cara
bernegosiasi?

Untuk mengetahui apakah sebuah teks termasuk ke dalam

negosiasi atau bukan, kamu harus mengetahui ciri-cirinya!

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 2


PROSEDUR

• Tutuplah bukumu dan mintalah temanmu secara

berpasangan untuk memperagakan dialog “Pedagang

dan Pembeli” dan “Terima kasih Bu Mia” di depan

kelas!

• Setiap selesai pembacaan satu teks, dikusikanlah

secara berkelompok pertanyaan yang disediakan pada

akhir teks!

TEKS 1
Pedagang dan Pembeli

Pembeli : “Berapa harga


sekilo mangga ini, Bang?”
Penjual : “Tiga puluhribu,
Bu. Murah.” Pembeli : “Boleh
kurang kan,
bang?”
Penjual : “Belum boleh,Bu.
Barangnya bagus lho, Bu. Ini
bukan karbitan.Matang pohon.”
Sumber: http://fotojurnalistiku.blogspot.co.id

Pembeli : “Iya, Bang, tapi harganya boleh kurang kan? Kan lagi
musim, Bang.Dua puluh ribu sajaya?”
Penjual : “Belum boleh, Bu. Dua puluh delapan ribu, ya, Bu. Biar
saya dapat untung,Bu.”
Pembeli : “Baiklah,tapisayabolehmilihsendiri,kanBang?”

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 3


Penjual : “Asaljangan pilih yang besar-besar,Bu.Nanti saya bisa rugi.”
Pembeli : “Iya, Bang. Yang penting saya dapat mangga yang
bagus dan tidak busuk.”
Penjual : “Sayajamin,Bu.Kalau ada yang busuk boleh
ditukarkan.”
Pembeli : “Baiklah,sayaambil3kiloya Pak.”

Akhirnya, penjual mempersilakan pembeli untuk memilih


dan menimbang sendiri mangga yang dibelinya.

LATIHAN SOAL TEKS 1

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini berdasarkan teks


negosiasi di atas!

1. Siapa pelaku dalam dialog tersebut?


2. Bagaimana cara pembeli menawar harga mangga tersebut?
3. Bagaimana tanggapan penjualnya?
4. Apakah pada akhir dialog terjadi kesepakatan antara
penjual dan pembeli?
5. Bagaimana kesepakatan itu terjadi?

LEMBAR JAWABAN

………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 4


TEKS 2
Terima kasih Bu Mia
Kamis pagi usai pelajaran olah raga, Bu

Mia, guru Kimia masuk kelas X MIPA

tepat waktu.Tak seperti biasanya, hari

itu anak-anak belum selesai berganti

pakaian.Penyebabnya, mereka baru

saja mengikuti ujian lari mengelilingi

stadion.
Sumber: Koleksi pribadi, diunduh dari
https://www.facebook.com/faradina.izdhihary.dua

Sebenarnya hari itu Bu Mia akan memberikan ulangan. Beberapa siswa


yang napasnya masih memburu dan keringatnya bercucuran, mengajukan
usul pada Dani.
“Dan ... minta Bu Mia menunda ulangan dong.Capek nih,” kata
Ali.“Waduuuh aku gak berani,” jawab Dani.“Lia saja suruh bilang. Dia kan
ketua kelas, ” sambung Dani.
“Baiklah,aku akan mencoba merayu Bu Mia.Doakan berhasil, ”kata Lia.
“Beres.Kamu kan ketua kelas.”
Dengan santun, Lia menghadap Bu Lia yang wajahnya tampak kaku
melihat murid-muridnya belum juga siap mengikuti pelajaran.
“Maaf,Bu.Boleh Lia berbicara sebentar?”Tanya Lia sambil duduk.
“Iya.Adaapa?”
“Begini, Bu, saya mewakili teman-teman, Lia minta maaf karena teman-
teman belum selesai ganti baju. “
“Biasanya kan tidak terlambat seperti ini?” tanya Bu Mia.
“Iya,Bu.Sekali lagi maafkan,kami. Kami kelelahan,Bu.Tadi baru saja ujian
lari mengelilingi stadion 2kali.”
“Oh ... kenapa tidak bilang tadi? Kalian sudah minum?” suara Bu Mia
berubah ramah setelah tahu penyebab Lia dan kawan-kawannya
terlambat ganti baju.

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 5


“Belum sempat, Bu. Kami takut ketinggalan ulangan,” jawab Lia tetap
dengan sopan. “Kalau boleh, kami minta waktu sepuluh menit untuk
minum dan ganti baju, Bu. Biar badan kami segar.”
“Ya sudah, kalian istirahat 15 menit. Ulangannya minggu depan saja. Nanti
kita latihan soal saja,” jawab Bu Lia mengagetkan Mia dan teman-teman.
“Makasih, Bu,” kata Lia.
“Eit ... tapi ingat.Kalian harus tertib. Tidak boleh gaduh dan mengganggu
kelas lain.Dan masuk kelas lagi tepat pukul 09.00 WIB.”
“Iya, Bu. Makasih.”
Teman-teman Lia yang sejak tadi ikut menyimak pembicaraan Lia dan Bu
Mia bertepuk tangan gembira mendengar keputusan Bu Mia.

LATIHAN SOAL TEKS 2

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini berdasarkan teks


negosiasi di atas!

1. Apayang disampaikan Lia kepada Bu Mia?


2. Bagaimana cara Lia meyakinkan BuMia?
3. Bagaimana tanggapan Bu Mia atas permintaanLia?
4. Apakah Bu Lia mengabulkan permintaanLia?
5. Adakah syarat yang ditetapkan BuMia?

LEMBAR JAWABAN

………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 6
…………………………………………
TEKS 3
HP Baru

Perihal HP barunya itu, sesungguhnya sudah lama Rani


menginginkannya. Beberapa kali ia membujuk Ayahnya agar dibelikan HP.
Gagal meminta langsung pada Ayahnya, Rani pun minta bantuan ibunya.
Namun, tetap saja usaha Rani gagal.
Minggu lalu, Rani benar-benar berusaha meyakinkan ayahnya betapa ia
sangat membutuhkan HP.

“Yah...Ranibenar-
benarperluHP.BelikanyaYah?”kataRanipadaayahnya.“Ayahbelumpuny
cukupuanguntukmembeliHP,Ran.Lagi
pulakansudahadateleponrumah,”kataayahsambilmeletakkankorankeatasm
eja.“Tapi, Yah ... semua teman Rani punyaHP. Mereka
dapatdenganmudah menelepon orangtuanya saat terpaksa pulang telat.”
“Lha kalau begitu kamu jangan pulang telat,” kata ayah lagi. Rani
hampirsajamenangis.“Tak hanya itu, Yah ... Rani iri sama teman-teman
Rani yang dapat dengan mudah mengunduh materi pembelajaran,
mengirim tugas, bahkan berdiskusi untuk mengerjakan tugas-tugas
tanpa harus keluar rumah,” kata Rani dengan kalimat yang runtut dan
jelas. Kalimat yang sudah beberapa hari ia rancang untuk merayu
Ayahnya.
Mendengar penjelasan Rani, Ayah melepas kacamatanya dan menatap
Rani dengan lembut.
“Sebegitu pentingkah HP itu bagimu, Nak?”
Rani hampir saja melonjak kegirangan mendengar reaksi ayahnya.
“Iya, Yah. Apalagi guru-guru sering menugaskan kami untuk mengirim
tugas ke grup facebook atau mengunggah tugas di blog. Kalau Rani punya
HP kan enak. Bisa buat diskusi bareng teman-teman sekaligus dapat
mengakses internet melalui HP.”
“Hm ... Ayah akan membelikan HP untuk Rani, asal ....” ayah seakan
sengaja menggoda Rani.
Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 7
“Asal apa, Yah?” tanya Rani tak sabar.

“Asal Rani rajin belajar dan berjanji akan menggunakan HP itu untuk
hal-hal yang positif.”
“Rani janji, Yah. Makasih ya Ayah,” janji Rani sambil memeluk Ayahnya.

LATIHAN SOAL TEKS 3

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini berdasarkan teks


negosiasi di atas!

1. Apa yang diajukan Rani padaAyahnya?

2. Apakah Ayah langsung mengabulkan permintaan Rani?Jelaskan alasannya!

3. Bagaimana cara Rani meyakinkanAyahnya?

4. Bagaimana caraAyah memenuhi permintaan Rani?

5. Apakah permintaan Rani dikabulkan oleh Ayahnya? Adakah syarat yang

harus dipenuhi Rani?

LEMBAR JAWABAN

…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
……………………

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 8


TUGAS KELOMPOK

Setelah menyimak dan mendiskusikan isi kedua teks di atas, diskusikanlah


hal-hal berikut ini.

1. Di antara ketiga teks tersebut, manakah yang termasuk ke dalam


teks negosiasi? Jelaskan alasanmu!
2. Apakah dalam teks tersebut terjadi proses pengajuan dan
penawaran?
3. Siapakah partisipan yang menyampaikan pengajuan dan
yang mengajukan penawaran?
4. Apakah terjadi kesepakatan antar partisipan?
5. Rumuskanlah ciri-ciri teks negosiasi dengan bahasamu sendiri.

Selanjutnya bacalah kembali teks negosiasi antara pedagang dan

pembeli serta teks Terima Kasih Bu Mia.Analisislah apakah kesepakatan

yang dicapai memenuhi persyaratan-persyaratan berikut:

1. dilakukan dengan santun;

2. tidak ada tekanan atau paksaan;

3. saling menguntungkan;

4. kesepakatannya bersifat praktis, bisadi terapkan.

LAPORAN DISKUSI

NAMA KELOMPOK :

HASIL DISKUSI
……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 9


Unsur- unsur pembangun teks negosiasi adalah
sebagai berikut.
INGAT !
1. Partisipan, biasanya pihak yang menyampaikan
pengajuan dan pihak yang menawar. Pada
beberapa negosiasi untuk memecahkan konflik
atau pertikaian, ada partisipan ketiga yang
berperan sebagai perantara, penengah,
ataupemandu.
2. Adanya perbedaan kepentingan dari kedua
belahpihak.
3. Ada pengajuan dan penawaran.
4. Ada kesepakatan sebagai hasil negosiasi. Ketika
tidak tercapai kesepakatan berarti tidak
terjadinegosiasi.

SAYA TAHU

Cara Bernegosiasi :
1. Dilakukan dengan santun;

2. Tidak ada tekanan atau paksaan;

3. Saling menguntungkan;

4. Kesepakatannya bersifat praktis, bisa

diterapkan.

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 10


LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK 2
(KEGIATAN BERBICARA)

TOPIK
Mengungkapkan cara pengajuan, penawaran, dan pencapaian
persetujuan dalam bernegosiasi.

TUJUAN
Siswa mampu mengungkapkan cara pengajuan, penawaran,
dan pencapaian persetujuan dalam bernegosiasi.

TUGAS
KELOMPOK

Buatlah satu dialog negosiasi yang pernah kalian

lakukan dalam kehidupan kamu sehari-hari, kemudian

presentasikan di depan teman sekelas!

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 11


LAPORAN DISKUSI

NAMA KELOMPOK :

TEKS NEGOSIASI
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 12


LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK 3

TOPIK

Memberikan tanggapan hasil kerja teman atau kelompok lain


secara lisan (kekurangan dan kelebihan dilihat dari kejelasan
isi, kelengkapan data, EYD, dan penggunaan kalimat)

TUJUAN
Siswa mampu memberikan tanggapan hasil kerja teman atau
kelompok lain secara lisan (kekurangan dan kelebihan dilihat
dari kejelasan isi, kelengkapan data, EYD, dan penggunaan
kalimat

AMATILAH !

Berikanlah tanggapan hasil presentasi kelompok lain

secara lisan berdasarkan tabel di bawah ini!

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 13


Nama Kelompok : ……………………………………

Judul Teks Negosiasi : …………………………………….

No. KRITERIA PENILAIAN SKOR (10-100)


1 Kejelasan isi
2 Kelengkapan data
3 EYD
4 Kelengkapan unsur-unsur negosiasi
TOTAL SKOR

REFLEKSI

Coba kita ingat-ingat kembali apa saja yang telah kita


pelajari??
1. Memahami ciri-ciri teks negosiasi
2. Cara menyampaikan pengajuan dan penawaran
3. Unsur-unsur dalam negosiasi
4. Menulis sebuah teks negosiasi
5. Memberikan tanggapan terhadap teks negosiasi

Sudahkah kamu memahami materi yang telah kita pelajari


dengan baik? Jika belum, jangan ragu untuk bertanya
kepada gurumu. Kalian juga dapat belajar melalui sumber
belajar lainnya, seperti buku, surat kabar, majalah, atau
internet.

JANGAN LUPA TETAP SEMANGAT DALAM BELAJAR,


Karena belajar sakitnya sementara, bahagianya selamanya.

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 14


RANGKUMAN

1. Negosiasi ialah proses tawar-menawar dengan jalan

berunding guna mencapai kesepakatan bersama antara satu

pihak (kelompok atau organisasi) dan pihak (kelompok atau

organisasilain).

2. Tujuan negosiasi ialah mengatasi atau menyesuaikan

perbedaan, memperoleh sesuatu dari pihak lain (yang tidak

dapat dipaksakan), mencapai kesepakatan yang dapat

diterima kedua belah pihak untuk melakukan transaksi, atau

menyelesaikan sengketa atau perselisihanpendapat.

3. Unsur-unsur pembangun teks negosiasi adalah

a. partisipan,

b. perbedaan kepentingan dari kedua belahpihak,

c. ada pengajuan dan penawaran,dan

d. persetujuan ataukesepakatan.

4. Cara melakukan pengajuan dan penawaran adalah

menyampaikan pengajuan maupun penawaran bersikap sopan,

tidak menekan pihak lain, saling menguntungkan, dan

disertai denganalasan.

5. Teks negosiasi dapat ditemukan dalam bentuk dialog

(drama), gabungan antara narasi dan dialog seperti

pada cerpen, serta pada surat penawaran dan

permintaanbarang.

6. Struktur teks negosiasiadalah orientasi,


Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 15
pengajuan,penawaran,dan persetujuan.
EVALUASI

A. PILIHAN GANDA

Berilah tanda (X) pada huruf A,B,C,D atau E pada jawaban yang tepat!

1. Apa yang dimaksud dengan teks negosiasi...


A. Interaksi sosial yang berfungsi untuk kesepakatan bersama

B. Interaksi sosial yang menimbulkan kekacauan

C. Interaksi sosial yang berfungsi untuk menanyakan alamat

D. Teks yang berisi lelucon

E. Teks yang berisi sindiran

2. Negosiasi dilakukan karena...


A. Adanya tawar menawar

B. Adanya kesepakatan

C. Adanya pertentangan

D. Tidak adanya uang

E. Tidak ada masalah

3. Yang bukan contoh sederhana bernegosiasi dalam kehidupan adalah...


A. tawar menawar

B. debat politik

C. membeli

D. menjual

E. belanja

4. Tujuan negosiasi adalah...


A. Mengurangi perbedaan

B. Kesepakatan

C. Bertentangan
Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 16
D. Keterbatasan

E. Salah semua

5. Mengajak untuk kesepakatan merupakan tindakan yang dilakukan agar negosiasi


berjalan...

A. ricuh

B. Kacau

C. Sepakati

D. Lancar

E. Tidak terpenuhi

B. ESSAY
1. Apa tujuan negosiasi?

Jawab :....................................

2. Bagaimana cara melakukan pengajuan dan penawaran dalam bernegosiasi?

Jawab : ....................................

3. Apa saja unsur-unsur pembangun teks negosiasi?

Jawab :....................................

4. Dimana saja biasanya kita bernegosiasi?

Jawab :....................................

5. Apakah negosiasi selalu berakhir dengan kesepakatan? Berikan alasanmu!

Jawab :....................................

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 17


Daftar Pustaka

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2017. Bahasa Indonesia kelas X. Jakarta:


Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa.2013. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta:
Balai Pustaka.

Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa.2013. Ejaan Bahasa yang Disempurnakan. Jakarta:
Balai Pustaka.

Amelia, Nurhasanah (2014, 02 Juni), Contoh Soal Teks Negosiasi. Dikutip 05 Agustus 2019 dari
amelnewsind: http://amelnewsind.blogspot.com/2014/06/contoh-soal-teks-negosiasi-
1.html

Umar, Danny (2018, 01), Contoh Soal Essay Bahasa Indonesia. Dikutip 11 Agustus 2019 dari
https://umar-danny.blogspot.com/2018/01/contoh-soal-essay-bahasa-
indonesia.html

Lembar Kerja Peserta Didik Kelas X 18

Anda mungkin juga menyukai