Anda di halaman 1dari 8

CONTOH SOAL KEMAMPUAN MATEMATIS DAN RUBRIK PENILAIANNYA

KD : 3.8 Membedakan perbandingan senilai dan berbalik nilai dengan menggunakan tabel data,
grafik dan persamaan

1. PEMAHAMAN KONSEP

Indikator: Mencari variabel tertentu menggunakan konsep perbandingan senilai.

Soal:
Sebagian besar binatang peliharaan memiliki perbandingan umur yang berbeda-
beda dengan pemiliknya. Misalkan, seekor anjing yang berusia 3 tahun sama
halnya seperti manusia yang berumur 21 tahun.
Berdasarkan informasi di atas, asumsikan bahwa umur anjing berbanding
lurus dengan usia manusia. Berapakah usia manusia seekor anjing yang berumur 6
tahun?

Jawaban:
Tulislah persamaan perbandingan senilainya. Misal x menyatakan umur anjing
dan y menyatakan umur yang setara dengan manusia.
y = kx
21 = k(3)
7 =k
y = 7x
gunakan persamaan untuk menentukan y jika x = 6
y = 7x
y = 7(6)
y = 42
Jadi, umur anjing berumur 6 tahun setara dengan manusia berumur 42 tahun.
Alasan:
 Soal ini termasuk soal pemahaman konsep karena sewaktu siswa mengerjakan
soal tersebut, siswa harus paham dulu konsep perbandingan senilai.

Rubrik penilaian :

No. Mengklasifikasikan objek Menggunakan prosedur atau Mengaplikasikan konsep


menurut sifat-sifat operasi perbandingan senilai atau algoritma
perbandingan senilai
0 Tidak ada Tidak ada prosedur operasi Tidak ada
pengklasifikasian objek perbandingan senilai
1 Ada pengklasifikasian Ada prosedur operasi Ada, namun salah
namun salah perbandingan senilai,
namun salah
2 Pengklasifikasian kurang Prosedur operasi kurang Kurang lengkap
lengkap lengkap
3 Pengklasifikasian objek Prosedur operasi benar Benar, tapi kurang
benar, namun kurang namun hasil salah lengkap
lengkap
4 Pengklasifikasian objek Prosedur operasi lengkap Lengkap dan benar
lengkap dan benar dan benar
Skor Maksimal (4) Skor Maksimal (4) Skor Maksimal (4)

2. PENALARAN MATEMATIS

Indikator: Membuat perbandingan senilai dari tabel

Soal :
Tabel berikut menunjukkan waktu yang ditempuh Andi dalam perjalanan, x, dan jarak
yang ditempuhnya, y. Asumsikan Andi berkendara dengan kecepatan konstan. Tentukan
kecepatan sepeda motor yang dia kendarai dalam kilometer per jam (km/jam).
3. KOMUNIKASI MATEMATIS

Indikator: Menggambar grafik persamaan perbandingan senilai.

Soal:

Misal y berbanding lurus terhadap x, dengan konstanta perbandingan k = 3,5. Gambarlah


grafik persamaan perbandingannya.

Jawaban:

Persamaan perbandingan yang diminta adalah y = 3,5x, seperti gambar di samping.


Grafik yang terbentuk memiliki kemiringan 3,5.

Alasan :
 Soal di atas merupakan soal yang menunjukkan kemampuan komunikasi, karena
kemampuan komunikasi merupakan kemampuan menyatakan dan menafsirkan
gagasan matematika secara lisan, tertulis, gambar, table atau grafik. Sebelum soal
diselesaikan siswa diminta untuk membuat permasalahan tersebut kedalam garis
bilangan. Hal ini akan memudahkan siswa untuk menjawab permasalahan.
Rubrik penilaian:

Skor Menulis Menggambar Ekspresi matematis


0 Tidak ada jawaban, kalaupun ada terlihatkan tidak memahami konsep
sehingga informasi yang diberikan tidak berarti apa-apa
1 Hanya sedikit dari Membuat garis bilangan Hanya sedikit dari
penjelasan yang salah model matematika
benar yang benar
2 Penjelasan secara Membuat garis bilangan Membuat model
matematis masuk kurang tepat matematika dengan
akal namun hanya benar, namun salah
sebagian lengkap dan mendapatkan solusi
benar
3 Penjelasan secara Membuat garis bilangan Membuat model
matematis masuk secara benar matematika dengan
akal dan benar, benar, kemudian
meskipun tidak melakukan
tersusun secara logis perhitungan atau
atau terdapat sedikit mendapatkan solusi
kesalahan bahasa secara benar dan
lengkap
Skor maksimal = 4 Skor maksimal = 3 Skor maksimal = 3

4. REPRESENTASI MATEMATIS

Indikator: Menyatakan grafik ke dalam persamaan perbandingan berbalik nilai.

Soal:

Grafk di samping, x dan y menunjukkan perbandingan berbalik nilai. Nyatakan grafik


tersebut ke persamaan yang menyatakan hubungan x dan y!
Jawaban:
Grafik tersebut melalui (2, 1). Substitusi nilai x dan y untuk memperoleh nilai k.
𝑘
y=𝑥 tulis persamaan perbandingan berbalik nilai
𝑘
1=2

2 = k substitusi 2 untuk x dan 1 untuk y


2=k
2
Jadi, persamaan grafik yang dimaksud adalah y = 𝑥

Alasan:
 Soal di atas merupakan bentuk representasi karena soal di atas menterjemahkan
masalah yang pada awalnya dalam grafik ke dalam bentuk konsep perbandingan
berbalik nilai

Rubrik penilaian :
Kriteria 1 2 3 4
Ketepatan Banyak Ada beberapa Ada sedikit Perhitungan benar
perhitungan kesalahan kesalahan kesalahan
perhitungan dalam dalam
perhitungan perhitungan
Penjelasan Tidak jelas Jawaban Penjelasan jelas Penjelasan
cara kurang jelas lengkap
menjawabnya

Jawaban Tidak benar Sebagian Jawaban Jawaban benar


yang sama sekali jawaban benar hampir benar dan tepat
didapat

5. KONEKSI MATEMATIKA

Indikator: Menentukan nilai variabel dari perbandingan.

Soal:
Sebuah mobil memerlukan 1 liter bensin untuk menempuh jarak 12 km.
Hubungan antara banyak bensin yang dibutuhkan dengan jarak yang ditempuh
digambarkan seperti pada grafik berikut.

Dengan menggunakan grafik di atas, dapatkah kalian menentukan persamaan


yang terbentuk? Berapakah banyak liter bensin yang dibutuhkan mobil untuk
menempuh jarak 72 km? Berapakah jarak yang ditempuh mobil jika bensin yang
dibutuhkan sebanyak 6,5 liter? (Anggaplah perjalanan yang ditempuh lancar, tanpa
hambatan dan kemacetan)

Alasan:
 Koneksi matematika adalah keterkaitan antara topik matematika, keterkaitan antara
matematika dengan disiplin ilmu lain, dan keterkaitan matematika dengan dunia
nyata atau kehidupan sehari-hari. Dari soal ini terlihat bahwa koneksi matematik
dengan bidang studi lain menunjukkan bahwa matematika sebagai suatu disiplin
ilmu, selain dapat berguna untuk pengembangan disiplin ilmu yang lain, juga dapat
berguna untuk menyelesaikan suatu permasalahan yang berkaitan dengan bidang
studi lain yaitu bidang fisika yaitu kecepatan.

Rubrik penilaian :

Skor Interpretasi Keterangan


3 Jawaban lengkap Jawaban siswa jelas, sistematis, tepat pada sasaran, sesuai
dengan kunci jawaban. Maksudnya ketika menjawab soal siswa
menjawabnya dengan jelas, siswa juga tahu langkah-langkah
dalam pengerjaan soal, dalam pengerjaan soal siswa juga tahu
kemana arah dari jawaban soal tersebut dan hasil jawaban siswa
sesuai dengan kunci jawaban yang telah dibuat.
2 Menjawab Jawaban siswa jelas, sistematis, tepat pada sasaran, tapi tidak
sebagian saja sesuai dengan kunci jawaban, artinya ketika menjawab soal
siswa menjawabnya dengan jelas, siswa juga tahu langkah-
langkah dalam pengerjaan soal, dalam pengerjaan soal siswa
juga tahu kemana arah dari jawaban soal tersebut tetapi hasilnya
tidak sesuai dengan kunci jawaban yang telah dibuat.
1 Hanya sekedar Jawaban siswa tidak jelas, tidak sistematis, tidak tepat sasaran
menjawab dan juga tidak sesuai dengan kunci jawaban yang telah dibuat
0 Tidak menjawab Siswa mengosongkan jawabannya, artinya siswa tidak
menjawab soal sama sekali.
6. PEMECAHAN MASALAH

Indikator: Mencari perbandingan senilai dari dua variabel

Soal:

Hubungan antara ukuran katrol dan kecepatan berputar berbanding terbalik.

Diameter katrol A dua kali diameter katrol B. Sehingga, jika katrol A berputar sekali,
katrol B berputar dua kali.
Misalkan katrol A berdiameter tiga kali katrol B, maka ketika A berputar sekali,
katrol B berputar tiga kali. Diameter katrol B yang lebih kecil dibandingkan
dengan diameter katrol A. Kecepatan putaran katrol berbanding terbalik terhadap
diameter. Kita dapat menyatakannya dalam persamaan berikut.
𝑘
R = 𝑑, dimana R adalah kecepatan katrol dalam revolusi per menit (rpm) dan d

adalah diameter katrol. Katrol A diputar terhadap katrol B. Katrol B berdiameter 40 cm


dan berotasi 240 rpm. Tentukan kecepatan katrol A jika diameternya 50 cm.

Alasan:
 Soal di atas termasuk jenis soal problem solving karena dari soal yang ada cara
menjawabnya tidak diketahui secara langsung. Selain itu beberapa prinsip dari soal
problem solving juga terpenuhi yaitu menggunakan beragam prosedur dimana para
siswa dituntut untuk menemukan hubungan antara pengalaman/pengetahuan
sebelumnya dengan masalah yang diberikan untuk mendapatkan solusi. Kemudian
dari soal siswa juga dituntut untuk memahami konsep dan istilah matematika.

Anda mungkin juga menyukai