Anda di halaman 1dari 119

Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31


From Baka-Tsuki

Contents
1 Chapter 1 - Teknik Memahat Rahasia Baru
2 Chapter 2 - Kekuatan Bahamorg
3 Chapter 3 - Senyum Seoyoon
4 Chapter 4 - Pertempuran di Kastil Sisley
5 Chapter 5 - Nasib Dark Gamer
6 Chapter 6 - Perjalanan Hummingbird
7 Catatan Penerjemah dan Referensi
8 Chapter 7 - Kehidupan Hummingbird
9 Catatan Penerjemah dan Referensi
10 Chapter 8 - Bencana Tiga Kali
11 Chapter 9 - Penderitaan Order of Embinyu
12 Chapter 10 - Pembicaraan Pahlawan
13 Chapter 11 - Kura-Kura Laut

Chapter 1 - Teknik Memahat Rahasia Baru


Penerjemah : Narako, C.I.U
Editor : Narako

Weed menyelesaikan Master Quest ke-16 miliknya. Ini adalah permintaan terakhir dan satu-satunya hal yang
tersisa adalah untuk membentuk sebuah skill master dan diakui.

"Aku sudah melakukan banyak pekerjaan selama ini."

Dia teringat semua quest yang telah dia jalani.

"Meningkatkan penguasaan Sculpture Mastery milikku sembari mengerjakan Master Quest tenyata susah
juga."

Setelah melewati kesulitan yang tak terhitung jumlahnya, dia dekat dengan menjadi Master Class pertama di
benua, tetapi dia tidaklah senang tentang hal itu. Ketika Weed menjalani begitu banyak upaya untuk
quest-quest tersebut, Bardray mendapatkan kesuksesan yang besar.

Guild Hermes telah mendapatkan dorongan dan menyerang Kerajaan Britten Alliance setelah Kerajaan
Lasalle. Weed telah mengunjungi banyak kota ketika berpetualang di Kerajaan Britten Alliance. Banyak
kota-kota terkenal dengan perdagangan bebas dan petualangan-petualangan berkembang di benua.

"Kalau Guild Hermes memperluas wilayah mereka sampai ke Kerajaan Britten Alliance, maka pendapatan
pajak mereka akan meningkat dalam jumlah yang sangat besar."

Kalau Kerajaan Britten Alliance jatuh ke tangan Guild Hermes, maka area dimana dia tak bisa lolos dari
pengaruh mereka akan meningkat lebih jauh lagi. Pahlawan dari Kekaisaran Arpen Bahamorg sekarang
adalah bawahan Weed, tetapi kegembiraannya menurun setelah dia mendengar berita ini.

1 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Pokoknya, aku sekarang memiliki Bahamorg, jadi aku harus membuat dia bekerja."

Weed bertemu dengan para Ellyon untuk menyelesaikan questnya.

"Aku membawa pahlawan Barbarian kesini secara langsung."

Meskipun waktu yang lama telah berlalu, Bahamorg dan para Ellyon saling mengenali satu sama lain hanya
dengan sekali tatap.

— Bahamorg!

"Tampaknya kau sehat-sehat saja."

— Ya. Aku sangat khawatir.... Syukurlah kau baik-baik saja.

"Aku mendapatkan kehidupan baru dari orang ini yang mengikuti jalan pemahatan Kaisar Arpen."

— Itu benar. Aku senang bisa bertemu denganmu.

Ddiring!

Hero Bahamorg telah selesai.

Pahlawan Bahamorg dari Kekaisaran Arpen telah dilahirkan kembali dan mendapatkan kehidupan baru.

Para Ellyon selamanya akan memberikan kesetiaan mereka pada Sculptor Weed.

Fame meningkat sebesar 1.380

Patung hidup Bahamorg telah menjadi bawahanmu

Penguasaan Sculpture Mastery telah meningkat

Leadership meningkat sebesar 5 poin

"Huhuhu."

Weed dengan hangat menyaksikan pertemuan antara para Ellyon dan Bahamorg. Dia tau akan seberapa
bergunanya sesuatu seperti kepatuhan mutlak di masa depan.

"Memilih untuk menggunakan Sculpture Life Bestowal untuk quest ini merupakan penilaian yang sangat
tepat."

Dia sekarang memiliki kesetiaan abadi dari para Ellyon karena Bahamorg. Jika dia kembali tanpa memberi
kehidupan pada Bahamorg, maka Weed akan melewatkan peluang ini.

‘Jika seseorang menantang Sculpting Master Quest setelah aku, mereka mungkin akan mendapatkan patung
hidup yang berbeda.’

Ada banyak ketidakjelasan ras-ras patung hidup di benua tanpa meninggalkan sebuah tanda. Tampaknya ini
menjadi suatu warisan yang tak diketahui yang di tinggalkan oleh Kaisar Geihar. Kekaisaran Arpen telah
menyatukan benua, sehingga para patung hidup telah menyebar diseluruh tempat. Dengan demikian, itu
akan memungkinkan untuk mendapatkan patung hidup yang bagus ketika menyelesaikan Master Quest lebih

2 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

awal. Tentu saja, ini hanya akan terjadi setelah upaya kerja keras mencapai puncaknya.

‘Aku benar-benar harus membuat mereka bekerja secara penuh mulai sekarang. 24 jam sehari, sepanjang
hari. Mereka akan bekerja selamanya di tambang-tambang dan ladang-ladangku. Bahamorg, aku akan
membawamu kedalam dungeon nanti.’

"Apa kalian tau keberadaan dari ras-ras patung hidup yang lain?"

Weed menanyai para Ellyon. Dia ingin mendapatkan lebih banyak bawahan dari Class Master Quest
miliknya. Kalau dia memiliki pengetahuan tersebut, maka dia akan segera mencari mereka!

— Kami tidak tau mengenai yang lainnya. Sayangnya semua orang menyebar sangat jauh......

"Yah, seperti itulah."

Memang disayangkan, tetapi dia harus menyerah jadi dia bisa menyelesaikan proses terakhir dari Sculpting
Master Quest.

"Apakah ada sesuatu yang lain yang bisa aku lakukan demi kebebasan dan keadilan dari seni?"

Biasanya, tujuan akhirnya adalah untuk menghasilkan uang.

— Pergilah ke sebuah komunitas religius. Tahap selanjutnya akan diberitahukan setelah kau pergi ke
komunitas religius manapun.

"Aku mengerti. Aku tidak akan bermain-main dan akan bekerja dengan rajin."

Weed memilih Order of Freya dan bergerak kesana. Sebelumnya, hubungan yang dekat telah dikembangkan,
sehingga dia merasa lebih nyaman dengan religius ini. Dia mengunjungi Katedral Freya di bagian utara
Morata. Weed berjalan menaiki tangga di Katedral utara.

Patung-patung Knight dan Priest berjajar di kedua sisi dari tangga tersebut. Ada 48 tangga ke pintu masuk
Katedral. Pintu masuk utama dihiasi dengan emas putih. Para pasangan dan player bersantai dibawah sinar
matahari atau saling bercakap-cakap di tangga tersebut.

"Biaya untuk membangun sesuatu seperti ini jauh melampaui anggaran yang ada."

Katedral itu adalah sebuah Bangunan Megah sehingga bisa diklasifikasikan sebagai karya seni. Itu juga
memiliki nilai sebagai sebuah warisan budaya dan memainkan peran dalam menyebarkan budaya Kerajaan
Arpen.

"Aku ingin menemui High Priest-nim."

"Yang Mulia telah datang. Aku mengerti. Aku akan memandumu."

Weed menerima undangan dari para penjaga dan Priest, lantas menuju ke ruangan High Priest. Sebuah
paviliun untuk High Priest telah dibuat di Katedral tersebut.

"Order of Freya menyambut Yang Mulia yang telah melakukan banyak hal untuk benua."

"Kau terlalu berlebihan memujiku. Aku hanya ingin menyebarkan Order of Freya sedikit lebih banyak."

Weed dan High Priest bertukar kata-kata ringan. Lagipula, itu bagus bahwa dia memiliki pengaruh dengan
seorang NPC seperti ini. Weed juga menjadi raja, sehingga sikap High Priest sangat sopan. Dia juga
mengembalikan Helain Grail sebagai seorang petualang pemula, jadi dia menerima perlakuan yang berbeda
dari Order of Freya.

3 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Dia tak perlu berlutut untuk menyapa mereka. Ini adalah kekuatan dari Fame! Pencapaian Weed dengan
masing-masing religius begitu besar sehingga dia akan menerima perlakuan yang sama dimana saja.

"Aku telah menantikan Yang Mulia untuk berkunjung ke Order of Freya. Ada banyak desa-desa yang belum
terungkap di utara yang mengalami masalah karena monster. Beberapa hal hanya bisa dilakukan oleh Yang
Mulia."

Weed menerima sebuah permintaan baru dari High Priest. Biasanya quest-quest seperti ini akan memperluas
wilayah atau keuangan Kerajaan Arpen, tetapi sayangnya quest ini memiliki tujuan yang berbeda.

"Alasan aku datang ke Order of Freya adalah untuk menemukan jalanku sebagai seorang Sculptor."

"Begitukah. Beberapa waktu yang lalu, seorang dewa turun dan menitipkan pesan pada seorang Priest. Dewi
akan muncul setelah pemahatan menjadi bagian dari benua. Aku tau bahwa Yang Mulia adalah satu-satunya
orang yang bisa mencapai ini."

"Ahem."

Weed menjadi tak nyaman saat dia mendengarkan. Dia memiliki perasaan aneh bahwa dia harus
menghabiskan uang atau menerima sebuah quest yang sulit.

"Yang Mulia telah memberi begitu banyak hal pada Order of Freya kami. Aku tau seberapa sulitnya itu
untuk menapaki jalan seni. Sekarang aku akan memberi Yang Mulia item ini yang telah disimpan oleh order
kami."

Si High Priest mengeluarkan sebuah kotak kayu. Weed selalu gemetaran disaat-saat seperti ini, sama seperti
ketika HP seekor monster bos sudah mencapai dasar.

‘Aku penasaran apa ini?’

Perhatiannya sepenuhnya terfokus pada kotak kayu tersebut. Hal pertama yang dia pikirkan adalah sebuah
harta yang tak ternilai. Dia akan teramat sangat senang jika kotak kayu tersebut berisikan harta-harta.

Kamu telah mendapatkan kotak yang disimpan oleh Order of Freya.

Ketika Weed membuka kotak tersebut, yang ada didalamnya adalah sepotong kayu biasa. Energi mengalir
dari pola yang terukir pada kayi tersebut. Jelas-jelas itu dibuat dengan material kayu terbaik. Kehangatan
yang samar dan kekuatan misterius yang memberi rasa nyaman bisa dirasakan dari kayu tersebut.

"Apa ini?"

"Weed sudah meninggalkan banyak karya seni di benua. Jika karyamu dipamerkan, maka semua orang akan
mengaguminya. Dewi Freya secara pribadi telah memberi blessing-nya pada Weed-nim ketika kamu
menapaki jalan dari seorang Sculptor."

Ddiring!

4 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Sculpting a New Miracle

Tak seorangpun yang tidak tau tentang Sculptor Weed. Weed telah berhasil dalam petualangan-petualangan
heroik yang banyak sekali dan menjadi terkenal atas kemampuan memahatnya.
Pemahatan bisa digunakan untuk mencapai suatu keajaiban.

Freya telah memberimu kekuatan untuk menciptakan sebuah teknik memahat rahasia yang baru. Itu seperti
memberi kehidupan pada sebuah patung yang sudah didapatkan.

Ini akan mengarah pada tahap terakhir dalam Sculpting Master Quest.

Tingkat Kesulitan:
Sculpting Master Quest

Pesyaratan Quest:
Sculpture Mastery level 9 tahap Advanced

Sebuah teknik memahat rahasia bisa tercipta melalui quest ini.

Teknik baru tersebut akan bergantung pada patung yang dibuat.

Ini adalah sebuah quest tetapi kompensasinya sangat jauh berbeda dari apa yang pernah dia dapatkan
sebelumnya. Sebuah teknik memahat rahasia yang baru akan tercipta karena Class Master Quest.

‘Entah gimana aku sudah menduganya, tetapi.....’

Zahab, Geihar Von Arpen, Daycram, Belsos dan Darone. Masing-masing Master Sculptor telah menciptakan
teknik milik mereka sendiri. Weed sekarang bisa mencapai ketinggian tersebut. Itu terasa seperti dia adalah
Master sejati yang meninggalkan jejak langkah dibelakang. Weed pergi ke sudut ruangan yang jarang
digunakan orang-orang. Suatu emosi yang dalam yang belum pernah dia rasakan sejak memulai Royal Road
kini muncul didalam dirinya.

"Sementara itu, ini telah menjadi sangat serius. Aku akan dilahirkan kembali sebagai seorang Sculptor.
Identify!"

Balok Kayu
Daya Tahan: 1/1

Tak ada goresan pada potongan kayu ini.

Freya telah mengilhaminya dengan divine power dan kamu bisa menciptakan sebuah teknik baru dari kayu
ini

"Ada banyak teknik yang ingin aku buat. Sebuah patung yang bisa menghancurkan benua? Tidak, aku harus
menginvestasikan sangat banyak uang pada Kerajaan Arpen untuk melakukan hal itu. Sebuah patung yang
bisa membuat tanah terbang? Itu akan bagus kalau aku bisa mengubah kayu menjadi barang atau batu
menjadi permata."

Weed tengah tenggelam didalam kekhawatirannya yang serius.

5 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

***

Tailor Drago.

Dia menantang Class Master Quest-nya dan harus menjahit 100.000 mata boneka.

"Huhuhuk!"

Itu sampai-sampai bahwa dia merasa seperti dikelilingi oleh mata. Tetapi dia tidak menyerah dan pada
akhirnya dia berhasil.

"Sekarang aku harus membagikan boneka-bonekanya pada anak-anak."

Drago pergi ke jalanan Morata dan memberikan boneka-boneka tersebut pada anak-anak.

"Terimakasih banyak. Mister."

Fame naik sebesar 1

Dia merasakan perasaan yang rumit setiap kali dia berpisah dengan sebuah boneka. Tetap saja,
pemandangan dari anak-anak tersebut melegakan sedikit dari kelelahan mentalnya.

"Aku berterimakasih karena sudah memberi hadiah pada anakku, Tailor-nim."

Seorang Tailor memberi boneka-boneka sebagai hadiah. Anak-anak Morata dan orang tua mereka yakin
bahwa dia adalah seorang pria baik. Orang baik bisa menerima lebih banyak misi. Tetapi keraguan bisa
memiliki efek yang berkebalikan.

100.000 Mata Boneka telah selesai

Anak-anak riang gembira karena mendapatkan sebuah boneka. Mereka bisa berganti antara bermain dengan
sebuah mainan atau bola.

"Huhu, akhirnya selesai."

Dia bertemu dengan instruktur untuk bagian yang selanjutnya dalam Tailor Master Quest.

"Kau telah melakukan pekerjaan yang bagus. Terimakasih. Selanjutnya....."

Drago menelan ludah. Siaran-siaran sering kali menampilkan orang lain mengerjakan petualangan-
petualangan yang menakjubkan untuk Master Quest mereka. Dia mengharapkan sebuah permintaan yang
tidak terlalu sulit.

"Selanjutnya, aku minta kau menjahit kancing."

"Kehek!"

"Aku akan senang jika kau menjahit 100.000 kancing pada pakaian dan membagikannya pada kota gubuk."

6 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Drago jatuh kedalam keputusasaan. Dia menyalahkan dunia karena memberi dia cobaan semacam itu.

Tetapi ada orang lain yang mengalami situasi yang serupa ketika menantang Class Master Quest. Perasaan
kekanak-kanakan masih tak menghilang dari wajah pria itu. Dimasa lalu, Weed bertemu dengan seorang
anak laki-laki yang membudidayakan bahan makanan ketika berpartisipasi dalam pasukan penumpas ke
Desa Baran.

Dia bepergian di benua, mempelajari hidangan-hidangan lezat dan mendapatkan resep-resep dari wilayah-
wilayah yang berbeda. Hidangannya sudah cukup untuk mendapatkan pekerjaan sebagai seorang Royal
Chef, tetapi dia malah berkeliling benua.

"Ada batas pada berapa banyak hidangan yang bisa dikembangkan kalau aku tinggal di satu tempat."

Kalau dia bertemu seekor monster ketika dia bepergian, maka dia akan melarikan diri. Chef Elkukun
populer dibenua. Rumor-rumor tentang hidangan yang dia buat menyebar. Dia kemudian datang ke Morata
untuk menghindari perang di Benua Tengah.

"Makanan lezat bisa dikembangkan di sebuah tempat yang damai yang dipenuhi karya seni. Aku harus
membuat hidangan terbaik yang tak bisa ditolak semua orang."

Elkukun menantang Cooking Master Quest! Dan dia mengupas bawang putih selama 3 minggu.

Profesi-profesi kombat hanya perlu bertarung entah itu menghasilkan kekalahan atau kemenangan. Profesi
produksi atau seni juga bergantung pada keberhasilan atau kegagalan. Banyak upaya diperlukan bagi profesi
seni atau produksi untuk mengerjakan tugasnya.

***

Meskipun memiliki Sword-Cloning dan Radiant Sword, para Geomchi tidak melupakan tentang Sword
Mastery dasar mereka.

"Weed bilang. Ketika dia mengukir sebuah patung, itu mudah kalau dia mengikuti teksturnya...."

Sudah cukup kalau mereka secara terus-menerus menyerang titik lemah ketika berburu. Tetapi para
Geomchi selalu berada dalam pertempuran yang tak ada ujungnya untuk mengembangkan teknik pedang
baru. Itu sebabnya mereka selalu bertarung melawan monster-monster kuat atau yang mengintimidasi. Para
instruktur dan praktisi benar-benar merasakan kegembiraan ketika menghadapi monster yang bisa
membunuh mereka. Dungeon-dungeon didekat Benteng Vargo sudah dijelajahi sehingga mereka ingin
menguji batas dari pedang mereka.

"Tekstur.... Itu tidak berlaku pada monster atau orang hidup. Tetapi itu mudah jika berkaitan dengan pohon
atau batu."

Para Geomchi tidak mengkhawatirkan tentang kesulitannya. Ini adalah latihan bagi para instruktur dan
praktisi.

"Itu sulit untuk memotong tekstur dari sesuatu."

Geomchi2 dan Geomchi3 segera mulai berpikir. Mereka menyadari sesuatu ketika melihat Weed menjalani
kehidupannya. Itu bukanlah sanjungan, tetapi mereka sadar bahwa tubuh kuat mereka adalah sebuah
ketidaknyamanan.

"Latihan kami masih kurang, Master-nim!"

7 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Aku akan melatih tubuhku untuk mempelajari cara memotong mengikuti tekstur dan melaporkan hasilnya.
Master-nim!"

Para instruktur dan praktisi mulai memotong batu. Itu adalah percampuran antara keras dan lembut sehingga
mengendalikan kekuatan mereka sangat diperlukan untuk memotongnya dengan tepat. Jumlah kekuatan
yang tepat akan menunjukkan potongan yang halus disepanjang teksturnya. Para ahli pedang secara alami
menyadarinya ketika berlatih dengan pohon.

Royal Road memiliki skill dan statistik sehingga mereka bisa mengerahkan kekuatan yang jauh lebih rendah
daripada di kehidupan nyata. Kadang-kadang pohon dan batu akan hancur berkeping-keping. Ini adalah
salah satu bagian yang menyenangkan tentang meningkatkan level mereka! Jika karakteristik mereka
berkembang maka mereka bisa merasa seperti Superman.

Jika seorang Swordsman atau Warrior memakai armor tebal, maka mereka bisa bergerak dengan kekuatan
yang lebih besar. Jika Agility ditingkatkan, maka mereka bisa menandingi kecepatan seekor kuda ketika
berlari!

Terlepas dari tingkat kegagalan, seorang Mage akan mendapati keinginan mereka menjadi kenyataan ketika
berhasil mengeluarkan sihir AoE terhadap monster buruan. Itu sebabnya item sihir atau terbang harganya
sangat mahal.

Kemampuan fisik dari para murid* sangat unggul sehingga mereka bisa memotong pohon hanya dengan
tebasan ringan. Jika sebuah pohon tidak patah di Royal Road, maka orang itu adalah seorang pemula.
Meskipun berlevel 200, tidaklah mudah untuk memotong mengikuti tekstur.

(Murid disini berarti muridnya Geomchi, dengan kata lain para instruktur dan praktisi)

Kwa kwa kwa kwa kwa!

"Harusnya gak begini jadinya."

Dia tak bisa mengontrol kekuatannya dan batu didepan Geomchi300 hancur berkeping-keping.

Kwaaaang!

Geomchi500 menyerang sebuah batu besar dengan pedangnya.

"Daya tahan pedangku terus menurun. Fuuu."

Mereka sedang menyesuaikan tubuh mereka untuk membuat suatu respon. Mereka entah bagaimana caranya
harus memecahkan masalah ini untuk menjadi lebih kuat. Para instruktur dan praktisi ingin menghancurkan
sebuah batu menggunakan sejumlah kecil kekuatan.

"Ah, aku berhasil!"

Geomchi2 adalah yang pertama kali berhasil.

"Sahyung, bagaimana kau melakukannya?"

"Sesuaikan berat badanmu pada pusat tubuhmu, kemudian seranglah dengan kekuatan dan kecepatan yang
sesuai. Jika kau menyerang satu tempat maka bukankah kau akan memotongnya dengan tepat? Susah
dijelaskan dengan kata-kata, tetapi akan ada saat-saat ketika kau mengalaminya juga."

"Aku akan bekerja keras. Sahyung."

Setelah itu, Geomchi3 dan Geomchi4 juga berhasil. Setelah upaya dan usaha yang tak terhitung jumlahnya,

8 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

mereka akhirnya menguasai cara memotong batu dengan tepat!

"Kyahahaha, ini menyenangkan."

"Ini benar-benar melegakan stressku, sahyung!"

Para praktisi memukul batu-batu tersebut dan lulus. Ada suara bebatuan hancur yang terus-menerus!
Perasaan kegembiraan dan kesenangan bisa dirasakan ketika mengayunkan pedang dan memukul batu-batu
yang ada disekitar. Jika mereka menemukan teksture yang tepat, maka mereka bisa menghancurkan sebuah
batu yang 10 kali lebih besar sembari menggunakan kekuatan dalam jumlah yang relatif kecil.

Ddiring!

Kamu telah mendapatkan teknik Rock Destruction

Teknik ini bisa dimanfaatkan untuk menghancurkan sebuah objek yang kuat.

- Penguasaan Weapon Mastery telah meningkat

- Statistik yang berkaitan dengan kemampuan tempur dan seni bela diri telah meningkat sebesar 2 poin.

Satu-satunya hal yang mereka pikirkan sepanjang hari adalah menghancurkan bebatuan.

‘Tak ada gunanya memilah-milah seperti ini. Karena tak ada tekstur pada perisai atau armor.’

‘Bahkan jika misalnya ada teksturnya, tekstur itu pastilah sangat kecil dan sulit untuk dibedakan dalam
pertempuran.’

‘Ah, sungguh menggairahkan.....’

Sebuah kehidupan yang bebas! Tak ada sesuatu yang dipelajari yang tidak berguna. Tetapi tak ada gunanya
menghancurkan sebuah batu besar jika teknik itu tidak bisa digunakan dalam pertempuran. Geomchi3
berpikir secara mendalam tentang teknik Rock Destruction tersebut.

‘Hrmmm, entah bagaimana caranya, pasti ada cara memanfaatkannya. Itu tak akan memungkinkan bagi
monster humanoid. Maka jika kita bertemu sesuatu yang besar seperti Bone Dragon.....!’

Bone Dragon memiliki kekuatan defensif yang besar jadi teknik ini akan sangat berguna untuk melemahkan
naga tersebut. Itu akan sangat berbahaya karena itu membutuhkan jarak yang dekat, tetapi mereka harus
melakukannya dalam upaya untuk menjadi kuat. Mereka berlatih menggunakan teknik Rock Destruction
pada monster asli.

Grrrrrrr!

"Lemah sekali....."

Kaeng!

"Itu sangat kuat kali ini."

Sangat sulit untuk menemukan monster yang berguna. Mereka menyadari bahwa metode berburu terbaik
adalah dengan menargetkan titik vital secara terus-menerus. Bahkan, di level yang lebih tinggi, kebanyakan
player mengandalkan skill. Meskipun Sword Mastery mereka tinggi, sebuah skill serangan akan lebih kuat

9 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

daripada skill dasar terlepas dari konsumsi Mana. Namun skill tersebut tak akan mengijinkan penyesuaian
kekuatan.

Tentu saja, sebuah kombinasi dari skill lemah dan kuat akan digunakan bergantung pada situasinya. Tetapi
beberapa orang secara sengaja akan mencari titik lemahnya dan terus menyerangnya. Jika serangan tersebut
tidak memungkinkan, maka itu akan menjadi penghajaran sepihak. Tetapi para Geomchi sangatlah gigih dan
terus mencoba. Bahkan melawan monster dengan level yang sama, HP, Endurance, skill dan equipment
mereka benar-benar berbeda. Mustahil untuk mengukurnya. Meskipun mereka memeriksa monster tersebut
dengan sihir, rincian situasinya tak akan muncul. Satu-satunya cara untuk mengetahuinya adalah melawan
secara langsung.

Resistensi monster akan menghilang jika menyerang dengan kekuatan, Mana dan kecepatan yang tepat.

Seranganmu telah berhasil menembus pertahanan musuh.

Kekuatan pertahanan seekor monster bergantung pada armor atau kulit yang keras. Monster berperingkat
tinggi memiliki kulit yang lebih keras daripada baja. Tetapi jika mereka berhasil menyerangnya, maka itu
akan mengabaikan pertahanan dasar!

Ddiring!

Serangan beruntun berhasil.

Monster terpotong!

Penguasaan Weapon Mastery meningkat pesat.

"Kyah!"

Sebuah serangan kuat muncul secara pasti. Dan tangan adalah dasar dari semua olahraga dan seni beladiri.

"Menakjubkan."

Ketertarikan menyebar ketika mereka bertarung melawan monster. Bahkan jika mereka menyerang titik
vital, pertahanan monster tak bisa diabaikan, sehingga mereka mencari tekstur yang sempurna. Seluruh
Strength dan damage mereka meledak.

Sculpting Blade milik Weed bisa mengabaikan pertahanan fisik dari pihak lawan. Tetapi Mana yang dipakai
sangat besar sehingga kekuatan serangan langsungnya sendiri lemah. Meskipun Sculpting Blade menyerang
dua atau tiga kali, kekuatan serangnya lebih lemah daripada pedang biasa.

"Kuoooooooh!"

Setelah titik lemah ditemukan, monster mundur dan jatuh kedalam kondisi ketakutan. Jika mereka berhasil
mengeluarkan serangan beruntun, maka mereka akan lebih unggul dari monster. Serangan-serangan agresif
mereka dimaksudkan meningkatkan Weapon Mastery mereka tanpa menyia-nyiakan banyak Mana.

"Ini aneh. Itu sampai sejauh hingga aku tidak harus secara sengaja mencarinya. Jika aku melihat suatu
kesenjangan maka aku bisa mengendalikan Mana dan kekuatan untuk melawan monster."

10 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Para prakstisi menguasai serangan tersebut ketika berada dibawah ancaman kematian.

"Um, begitulah."

"Tetapi ini adalah sebuah teknik pedang yang sangat sulit, sahyung. Sulit untuk membuat tubuh bergerak
meskipun kepala menyuruhnya bergerak."

Sangat sulit untuk berhasil menyelesaikan teknik tersebut 100 kali. Namun tubuh mereka perlahan-lahan
memahami kemampuan monster seiring waktu. Jika mereka mengetahui titik vitalnya terlebih dahulu, maka
mereka bisa membuat persiapan untuk menyerang. Biasanya para monster tidak hanya diam saja untuk
menerimanya. Monster berlevel tinggi memiliki berbagai skill untuk melawan. Tubuh mungkin saja
memahaminya, tetapi sulit untuk menerapkannya dalam tindakan.

"Master, aku sudah menemukan bagian teksturnya."

Geomchi2 melaporkannya pada Geomchi. Kemudian Geomchi menerima whisper dari seorang Shaman
perempuan. Mereka bertemu di tepi Pegunungan Yuroki. Dia menjalani seluruh kehidupannya sebagai pria
jomblo, tetapi sekarang dia akhirnya mendapati harapannya terkabul untuk bertemu dengan seorang wanita.

— Apa kamu datang kemarin? Berhari-hari telah berlalu sejak kamu berjanji untuk datang.

— Aku minta maaf. Pekerjaanku menyebabkan beberapa penundaan.... Aku akan segera kembali.

— Dimana kamu sekarang? Bisakah kamu beritahu aku?

Geomchi kesulitan menjawab. Itu tidaklah dia tidak suka si Shaman datang ke Benteng Vargo, sehingga
mereka bisa berburu bersama, tetapi Geomchi ingin tampak tenang dan elegan didepan dia, jadi Geomchi
tak bisa mengomeli siapapun.

‘Yah kami berburu bersama di Pegunungan Yuroki.’

Dia memutuskan untuk menjawab secara jujur. Seorang wanita biasanya tidak akan menyadari jika saat-saat
penderitaan sangatlah singkat. Zephyr juga memberi saran bahwa lebih baik menjawab secara jujur. Atau dia
akan dikubur dalam sebuah kuburan setelah tertangkap basah.

— Kamu mungkin tidak mengetahuinya, tetapi sekarang ini aku berada di sebuah benteng yang terletak di
utara......

— Kerajaan Arpen?

— Itu benar. Besok aku akan ke Pegunungan Yuroki.

Suara Shaman perempuan itu tidaklah marah. Malahan sebenarnya dipenuhi dengan keingintahuan.

— Kenapa kamu ada ditempat sejauh itu?

— Aku mengajari beberapa anak di sebuah tempat bernama Morata. Dan salah satu muridku adalah raja
disini....

— Weed sang God of War?

— Ya.

— Kyaah! Apakah itu benar-benar Weed-nim yang hebat itu? Weed-nim.... Apa Weed-nim benar-benar
muridmu?

11 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed juga popuuler dengan perempuan berusia 30'an! Geomchi memang cemburu, tetapi cukup bijaksana
untuk memanfaatkan status selebriti milik Weed.

— Itu hampir seperti aku membesarkan dia. Karena aku mengajari dia bagaimana caranya menggunakan
pedang.

— Kalau aku pergi ke Morata, apakah aku bisa menemui Weed-nim?

— Ikuti saja aku dan kita akan bisa bertemu. Kamu tak harus melakukan apa-apa.

— Kalau begitu aku akan pergi ke Morata bersama adik dan keponakanku. Terimakasih. Dan... aku cinta
kamu.

— Aku juga.

(Hueeeek.... Ah maaf kata-kata terakhir diatas bikin perutku mules.)

Si gadis memutuskan untuk naik kapal penumpang untuk menuju ke utara. Geomchi yang telah menangani
krisis besar dan tidak harus menuju ke Pegunungan Yuroki tampak gagah saat dia memegang pedangnya dan
berkata.

"Hmm, katakan padaku dimana letak tekstur itu."

"Itu berbeda-beda untuk masing-masing monster. Kita harus menyerang bagian tersebut bergantung pada
HP, Defense dan skill milik monster. Ini membutuhkan Strength, kecepatan dan Mana yang tepat."

Biasanya kebanyakan player tak tau apa-apa tentang memukul dengan benar. Adalah pengetahuan umum
bahwa memukul lebih keras akan menyebabkan lebih banyak damage. Itu sebabnya kebanyakan orang
memilih serangan yang rumit. Dengan secara akurat menyerang mengikuti tekstur pada titik lemah monster,
hal itu memungkinkan untuk mengabaikan HP dan Defense monster.

"Ini sangat menarik. Aku baru saja bosan dengan bertarung."

Geomchi segera menerapkannya pada monster. Kekuatan dan kecepatan harus dibedakan ketika
mempertimbangkan Defense dan kemampuan monster. Dia akhirnya berhasil melakukannya setelah
memburu monster ke tujuh.

Kuweeek!

Monster tersebut menderita hanya dari satu tebasan. Serangan-serangan yang terus-menerus pada titik
vitalnya menyebabkan monster itu jatuh kedalam keadaan kacau. Itu adalah sebuah serangan yang
sepenuhnya mengabaikan Defense lawan!

"Secara mengejutkan tenyata sangat sederhana."

Geomchi menguji teknik tersebut ketika berhadapan dengan monster. Dia memahami sifat khusus dari tubuh
seekor monster. Geomchi bertarung secara naluriah layaknya sebuah mesin penghitung.

Kuwawak!

Dia bahkan menggunakan monster kuat sebagai partner penguji teknik tersebut.

Kwaaek!

Dia juga menemukan teksturnya ketika berhadapan dengan monster lemah.

12 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Ini memotong disepanjang butiran."

Dia menghidari monster lemah dan dengan ringan menggenggam pedangnya.

Suksak!

Itu menunjukkan efek terbesar dari pengeluaran tenaga minimal. Ini adalah tipe penguasaan pedang yang
berasal dari ayunan, tusukan dan tebasan dengan sebuah pedang sebanyak puluhan ribu kali. Bagian inti dari
penguasaan sebuah pedang adalah kekuatan, kecepatan dan akurasi. Mereka bisa menggandakan kekuatan
serangan dalam pertempuran. Teknik ini akan sulit digunakan dalam pertarungan yang membingungkan dan
hanya bisa digunakan pada saat pertarungan satu lawan satu. Ini adalah teknik terbaik untuk menunjukkan
permainan pedang dasar.

Geomchi bisa menemukan teksturnya dan menebas monster dengan pedangnya secara langsung.
Tubuh-tubuh yang tak terhitung jumlahnya tergeletak ditanah layaknya tanaman yang dibudidayakan!
Geomchi dengan tegas menyerang dan berhasil dalam lima serangan beruntun. Terlepas dari Endurance
monster, monster itu segera terhuyung dan jatuh.

"Ini adalah teknik pedang yang cukup sulit. Tak akan mudah digunakan dalam pertempuran yang mendesak
dan sulit."

Ddiring!

Sebuah teknik pedang baru telah dibuat.

Memungkinkan untuk memberi nama teknik pedang ini.

Kamu memiliki prestasi yang tinggi dari membuat teknik pedang pertama, menyebabkan penguasaan skill
ini dimulai pada level 2 tahap Intermediate.

Penguasaan Weapon Mastery meningkat.

Fame meningkat sebesar 3.196 berkat permainan pedang yang menakjubkan.

Geomchi menerima hasil yang tak terduga setelah memburu monster secara berturut-turut.

"Aku menyebutnya Texture Sword Technique."

Geomchi tak punya ketertarikan, sehingga pemberian nama dari dia sama persis dengan muridnya, Weed.

"Sekarang aku harus mengajari murid-muridku teknik pedang ini."

Itu sangat sulit dan ketat, namun sebuah teknik pedang yang tidak buruk telah dihasilkan.

Chapter 2 - Kekuatan Bahamorg


"Ah, seni ya seni. Aku harus mendapatkan uang."

Benar-benar sulit untuk mencoba merancang sebuah teknik memahat rahasia.

13 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Aku membutuhkan sesuatu yang membuatnya mudah mendapatkan uang selama perburuan serta berguna
selama mengerjakan sebuah quest."

Alasannya adalah keserakahannya yang tiada akhir!

"Sebuah patung tak bisa dibalikkan setelah patung itu dibuat......"

Itu seperti memutuskan antara jajangmyeong atau jjampong (sup seafood pedas) ketika ditanya makanan apa
yang ingin dia makan selamanya. Tentu saja, sebuah skill dengan kesenian yang dalam harus dibuat.

Dia berpikir penuh penyesalan tentang standart dari patung-patung yang dia buat sampai sejauh ini. Itu
adalah sebuah patung, sehingga tak ada pembatasan tempat pada subjek dan pembuatan. Sebuah lukisan bisa
melukiskan langit dan lautan, tetapi patung tak bisa melakukan hal itu. Sebuah lukisan hanya perlu dilukis
secara elegan, sedangkan setiap bagian patung harus dibuat secara individual.

Keduanya sama-sama seniman, tetapi yang satu harus memiliki pekerjaan dengan tenaga kasar!
Menciptakan sebuah skill yang meningkatkan kesadaran tentang kurangnya ekspresi yang tersedia bagi
seorang Sculptor akan membantu perkembangan dari para Sculptor pemula.

"Kalau aku melakukan itu, maka aku akan menyesalinya selamanya. Aku juga akan semakin tua dan mati.
Rasa stress mungkin akan memperpendek usiaku."

Itu adalah sebuah keputusan yang penting, jadi semakin dipikirkan akan semakin sulit.

"Aku akan memikirkannya setelah meningkatkan Sculpture Mastery milikku. Lagian, aku masih harus
menguasai skill ini untuk sepenuhnya mengakhiri Class Master Quest."

Dia memilih untuk menundanya selama beberapa saat! Weed mengirim whisper pada Pale.

— Dimana kau?

— Aku ada di Wyvern Square. Surka sudah datang dan kami akan pergi mengerjakan sebuah quest untuk
mengumpulkan kulit ular yang memiliki pola dan berwarna-warni.

Ini adalah sebuah quest yang populer diantara para player berlevel tinggi di Morata. Jika mereka menangkap
seekor ular yang memiliki racun yang sangat kuat dan mengambil kulitnya, maka kulit itu bisa dijual dengan
harga yang mahal. Itu adalah sebuah quest yang hanya diberikan pada orang-orang yang bisa dipercaya,
sehingga banyak player berusaha meningkatkan kedekatan mereka untuk menerima quest tersebut.

— Aku saat ini di Light Square, jadi aku akan kesana.

Weed menghabiskan beberapa saat menyelesaikan quest sederhana bersama party Pale. Tentu saja,
pikirannya masih penuh dengan pemikiran tentang menghasilkan kekayaan dari teknik memahat rahasia
miliknya.

"Ada gua yang dihuni beberapa pencuri didekat sini. Orang-orang itu telah mengumpulkan beberapa
kekayaan. Mereka harus ditundukkan dengan segera.... Jika kau memberiku sebotol sake, maka aku akan
memberitahumu lokasi mereka."

"Gak ada sake-sake'an. Katakan padaku dimana letak tempat itu."

"Yang Mulia!"

Dia secara paksa mendapatkan quest-quest dari warga Morata yang memberi hadiah yang bagus.

"Ini hal yang kau minta."

14 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Terimakasih atas kebaikanmu, Yang Mulia. Memperhatikan orang rendahan seperti aku...."

"Kau berlebihan. Cepat berikan uang yang sudah kau janjikan."

"Aku bersyukur atas bantuan Yang Mulia. Ini, ini memang tidak banyak, tapi hanya ini yang bisa aku
berikan padamu Yang Mulia."

Weed adalah raja, jadi dia mendapatkan 50% lebih banyak daripada rata-rata hadiah. Itu bahkan bisa sejauh
dia bisa mengambil jubah dari seorang ibu dan anak kalau dia mau.

"Inilah alasannya kenapa orang-orang menginginkan kekuasaan."

Para penonton melihat dengan iri pada Weed yang menerima quest-quest.

"Dia tidak menerima quest karena dia adalah orang yang bisa dipercaya. Itu hanya karena dia adalah sang
raja."

"Meskipun dia bukan raja, dia adalah Weed-nim jadi itu mudah bagi dia untuk menerima quest-quest. Dia
memiliki Fame dan kredibilitas yang tinggi.

"Kya. Aku ingin memiliki pertumbuhan yang seperti itu."

Seseorang yang memiliki Fame dan kekuasaan secara alami akan menerima rasa cemburu dari orang lain.
Surka merasa itu adalah hal yang aneh, jadi dia bertanya.

"Bukankah quest-quest sederhana seperti ini membosankan bagi Weed-nim? Kita hanya perlu pergi ke suatu
tempat, memburu monster dan kembali."

Party itu tampaknya memiliki kesalahpahaman bahwa Weed selalu mengerjakan petualangan-petualangan
besar. Weed paling suka dengan quest-quest sederhana namun menggiurkan. Kadang-kadang itu lebih
efesien untuk berburu dengan cepat kemudian pergi ke suatu tempat yang sangat berbahaya.

"Orang terakhir yang pergi kesana adalah seorang Adventurer berpengalaman. Namun mereka tewas, jadi
kau harus melakukan persiapan secara menyeluruh....."

"Berikan quest ini padaku."

"Baik Yang Mulia!"

Dia menerima sebuah quest untuk membersihkan dungeon di Kerajaan Arpen dari penduduk. Sekarang ini,
ada banyak player berlevel tinggi di Utara. Setelah guild-guild yang memegang kekuasaan di Benua Tengah
runtuh, para player biasa akan membawa teman dan rekan mereka ke Utara.

Sekarang sudah menjadi hal yang umum untuk melihat player berlevel 300'an yang sedang merekrut party di
alun-alun, dan terkadang ada beberapa player berlevel 400'an. Bahkan di Benua Tengah, itu masih tidak
mudah untuk menjumpai player berlevel 400'an. Tetapi player-player dengan kekuatan terbaik berkumpul di
Morata, ibukota Kerajaan Arpen, jadi kadang-kadang itu mungkin saja untuk menjumpai mereka.

Para pemula cemburu pada para player berlevel tinggi itu. Mereka memamerkan kekayaan mereka pada
orang-orang yang tinggal di gubuk-gubuk dan rumah-rumah didekat sungai.

Tentu saja, Weed tidak khawatir terhadap kesenjangan kekayaan yang lebar ini. Dia lebih menyukainya,
karena pendapatan pajak akan meningkat secara agresif.

Para Adventurer dan Explorer bergerak ke Utara, tetapi mereka masih gagal menyelesaikan semua dungeon.
Ada tempat-tempat dimana anggota party terbunuh atau itu terlalu berbahaya sehingga mereka menyerah

15 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

dipertengahan. Weed menerima sebuah quest yang menuju ke salah satu dari tempat-tempat itu.

"Bahamorg."

"Aku datang memenuhi panggilanmu."

"Kau adalah mantan pelindung Kekaisaran Arpen, jadi skill pedang dan perisaimu pasti luar biasa."

"Aku hanya bisa bertarung sedikit."

"Tapi ketika kau mati, banyak monster kuat berdatangan ke benua sebelum kau dibangkitkan dengan
pengorbananku yang besar. Tak peduli apa yang kau katakan sekarang... Hmm!"

"Kuooh, dimana lokasinya!"

Weed memiliki seorang Barbarian Warrior berlevel 548 untuk mendukung dia. Bahamorg secara alami
melangkah kedepan ketika mereka memasuki dungeon tersebut. Maylon bertanya dengan cemas.

"Bisakah kita menyerahkannya pada dia?"

"Tentu saja. Kita akan baik-baik saja. Dia adalah seorang penjaga dari Kekaisaran Arpen."

Kwa kwa kwa kwang!

"Penyusup."

"Kita tak boleh membiarkan mereka mencuri harta, jadi aktifkan perangkapnya!"

Perangkap dungeon dan serangan-serangan sihir menyerang tubuh Bahamorg!

"Kurehah!"

Bahamorg berteriak saat dia bertarung. Itu adalah Warrior's Cry yang secara sementara meningkatkan moral,
HP dan Defense dari semua sekutu.

Surka berteriak penuh kegirangan setelah memeriksa statistik miliknya.

"Kkyak! Sungguh menakjubkan! HPku sepertinya telah digandakan."

"Aku adalah seorang Mage dan HPku meningkat 3 kali lipat."

Romuna adalah seorang Mage dan HP miliknya meningkat drastis, jadi tak ada perlunya menyebutkan
Maylon si Ranger, Zephyr si Angler dan Pale si Archer. Weed memiliki HP yang sangat rendah, namun
dalam pertempuran ini, HP miliknya meningkat sebesar 70.000.

‘Bagaimana bisa seorang Warrior seperti dia mati dan lenyap....’

Seorang Warrior sangat diperlukan ketika berburu dalam party karena suatu alasan. Jika mereka kekurangan
kemampuan ketika memasuki suatu dungeon, maka itu akan sangat berbahaya. Defense mereka mungkin
melemah karena daya tahan armor mereka jatuh atau mereka tak bisa memblokir serangan dengan perisai
mereka. Selain itu, Vitality mereka akan menurun dengan cepat dan seorang Knight memiliki kelemahan tak
bisa bergerak cepat dalam pertempuran.

Ada sejumlah keuntungan dan kerugian bagi kelas Knight, tetapi kelemahan ini membuat banyak player
merasa tak nyaman. Seorang Knight bisa meningkatkan kecepatan mereka dengan menunggangi kuda atau
menggunakan skill serbuan, tetapi itu terbatas dalam hutan, dungeon dan pegunungan. Knight memiliki
berbagai aspek yang rumit, sementara Warrior layaknya sebuah dinding besi dalam pertempuran. Mereka

16 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

memiliki pertahanan yang kokoh untuk melawan monster, bisa memakai segala tipe senjata dan sangat
lincah.

Bahamorg menindas para monster didepan dia, sampai-sampai rasanya seperti mengambil permen dari bayi,
mengambil biaya sekolah, mencuri susu untuk makan, merampas sepatu atau merebut mainan.

"Radiant Sword!"

Weed, Maylon dan Pale berfokus pada serangan jarak jauh. Level skillnya telah meningkat, jadi burung-
burung pipit yang sebelumnya telah berubah. Sekarang seekor elang membuka sayapnya dan menyerang!
Elang iu sangat cepat seperti anak panah dan menampilkan aksi akrobatik menakjubkan ketika menghadapi
hambatan di udara. Jangkauannya juga meningkat sehingga itu adalah sebuah teknik yang efektif serta
brilian untuk berburu dari jarak jauh.

Dia memakai Goddess Knight Armor, Baharan's Bracelet dan Seulroeo's Wedding Ring untuk
memanfaatkan efek pemulihan Mana dari item-item itu, sehingga dia tak perlu khawatir dengan masalah
menghemat Mana.

"Jika listik dan gas seperti ini, maka kota-kota akan benar-benar bahagia!"

Kalau dia menghentikan serangan panah atau sihir dari lawan, maka dia bisa menggunakan Moonlight
Sculpting Blade untuk menyerang balik. Radiant Sword berbeda dari Moonlight Sculpting dan
menggunakan cahaya terang untuk menyerang dan bertahan pada saat yang sama dari kejauhan.

Bahamorg berada didepan dan dia juga memanfaatkan kemampuan luar biasa dari bawahannya yang setia,
Van Hawk dan Tori. Itu bahkan tidak diperlukan untuk menggunakan patung hidup yang lain.

"Ummoooooooo. Aku bahagia."

"Suatu surplus tampaknya sedang terjadi dalam kehidupanku, gol gol gol!"

Awalnya Geumini dan Yellowy menyukainya, tetapi mereka segera merindukan Weed.

"Aku bisa melakukan beberapa pekerjaan. Ummooooooo."

"Master, aku ingin pergi bersamamu. Gol gol gol!"

Para Wyvern, Bingryong dan Phoenix adalah bawahan-bawahan yang biasanya dia ajak bertarung di luar.
Namun Geumini dan Yellowy setelah pergi bersama dia, sehingga mereka menjadi lebih terikat.

"Aku suka pergi bersama kalian juga, tapi... pengeluaran makanannya juga berharga, jadi aku akan
memanggil kalian ketika diperlukan."

Weed mengabaikan bawahan yang seringkali dia manfaatkan dengan kejam dimasa lalu! Dia mendapatkan
berita tentang Guild Hermes yang menduduki wilayah Tengah, tetapi Weed hanya terus mengerjakan
quest-quest bersama rekan-rekannya. Mereka menghabisi segala tipe monster didalam dungeon-dungeon!

Selain itu, area disekitar Benteng Vargo, wilayah Kerajaan Arpen telah diperluas, sehingga itu layak untuk
menjelajahi dungeon-dungeonnya.

***

"Japtem dari monster tak pernah berbohong!"

17 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed memperoleh 3 level lagi hingga mencapai level 418 dan Sculpture Mastery miliknya meningkat
sebesar 3.2%. Dia mengulangi perburuan dan pemahatan dari pagi sampai malam, jadi hasil ini adalah suatu
akumulasi dari kerja kerasnya. Item jarahan yang dia dapatkan dari dungeon bisa olah kembali
menggunakan skill Blacksmith, Sewing dan Sculpting miliknya. Sebuah objek lusuh yang dikerjakan oleh
tangan Weed bisa dijual dengan harga tinggi!

"Aku membutuhkan seorang Priest."

"Order-order religius telah menantikan permintaan Weed-nim. Para Priest dengan senang hati akan
mengikutimu."

Weed berburu bersama party Pale dan Seoyoon, jadi dia juga menyewa para Priest untuk membantu. Dia
punya banyak kontribusi pada Order of Freya, tetapi dia ingin menyimpannya untuk masa depan dan tidak
menyia-nyiakannya pada para Priest. Dia telah membentuk banyak hubungan yang akrab dan prestasi
dengan order-order religius yang lain setelah menciptakan Garden of the Gods.

Selain Order of Freya dan Order of Lugh yang sudah dikenal luas, ada banyak pengikut untuk patung-patung
lain. Order religius mengikuti dan membangun sebuah sarana di Morata. Setelah order-order religius datang
ke Morata, prestasi Weed akan meningkat secara bertahan setiap bulan karena dia adalah penguasa tempat
tersebut. Oleh karena itu dia tak perlu khawatir tentang pencapaian dan bisa terus mengerahkan 1-2 Priest.

Ada donasi dari para player pada Garden of the Gods, jadi Katedral Freya mendapatkan uang dalam jumlah
yang besar! Weed tidak menyerahkan uang sepeserpun, tetapi order-order religius bisa berkembang dengan
cepat berkat donasi ini. Katedral-katedral bermunculan dan merekrut ksatria.

Bahkan jika militer Morata tidak dikerahkan, para monster tidak akan berani mendekati kota berkat para
Paladin. Bahkan sampai-sampai para pemula harus pergi ke tempat yang jauh untuk memburu hewan dan
monster yang berbahaya. Karena Benteng Vargo menundukkan lebih banyak monster, wilayah mereka
menyebar dan area tempat tinggal penduduk semakin luas.

Setelah pembangunan Bangunan Megah dan Garden of the Gods, pajak menumpuk dan Kerajaan Arpen
memiliki keuangan yang melimpah lagi. Selain dari pemeliharaan Morata dan Benteng Vargo, dana tersebut
juga digunakan untuk mempertahankan lumbung padi dan tambang-tambang yang jauh dari kota.

Skala pasukan perlu diperbanyak tiga kali lipat untuk mempertahankan perluasan wilayah dari invasi
monster serta untuk mempertahankan tambang-tambang.

"Texture Sword Technique. Master benar-benar hebat."

Dia juga menggunakan teknik pedang yang dia pelajari dari Geomchi dalam pertempuran.

Geomchi menunjukkan rahasia untuk berhadapan dengan monster tertentu dan kelemahan mereka sesuai
dengan perilaku atau skill dari monster tersebut. Weed menghabiskan waktu selama sehari untuk
mempelajari Texture Sword Technique dan skill tersebut akhirnya dipelajari. Itu adalah sebuah teknik yang
sangat sulit, tetapi teknik itu terasa fantastis ketika meledak.

Penguasaan Sword Mastery meningkat

Kamu menjadi sedikit akrab dengan Texture Sword Technique

Dia bisa bertahan terhadap monster tipe apapun berkat Goddess Knight Armor dan penyembuhan para
Priest. Partynya berperlengkapan penuh dengan sumber daya yang diperlukan untuk berburu. Efesiensi
berburu dari Weed menjadi semakin mencengangkan.

18 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Oh, dungeon ini membutuhkan 3 jam 40 menit totalnya untuk menyelesaikannya."

"Itu 7 menit lebih cepat daripada yang kemarin."

"Rekor untuk party-party lain adalah 5 jam 57 menit, tapi kita....."

"Dia benar-benar pakarnya berburu."

Bahkan party Pale tak bisa mempercayai kecepatan berburu tersebut, jadi sebuah video di posting di papan
buletin, kemudian orang-orang akan meragukannya. Weed, Seoyoon dan Bahamorg menyapu bersih
dungeon-dungeon dengan bantuan seorang Priest laki-laki.

Pale, Maylon, Romuna, Irene, Surk, Hwaryeong dan Bellote juga menghasilkan suatu kombinasi dari
berbagai profesi. Tetapi jika dia membicarakan tentang skill-skill yang diperlukan, kemampuan tempur
Seoyoon memang selalu hebat. Kecepatan berburu dari Weed mulai semakin menggila lebih ganas lagi
setelah Seoyoon menunjukkan kemampuan dari Berserker.

Ini adalah perburuan gila yang memungkinkan Weed untuk mengidentifikasi skill, Vitality dan HP dari
rekan-rekannya. Setelah Weed mendapatkan pemahaman dari situasinya, maka dia bisa mendominasi medan
pertempuran. Kerja sama antara rekan-rekannya menghasilkan peningkatan kecepatan dan kekuatan mereka.

"Ini menyenangkan setelah perburuan dalam kesendirian."

Weed menikmati sensasi pertumbuhan tersebut.

"Seharusnya ada beberapa ruang untuk ini juga."

Dia mengukir patung selama istirahat. Dia memiliki banyak petualangan sebelumnya, jadi statistik dan skill
miliknya meningkat jauh lebih cepat daripada player-player dengan level yang sama. Biasanya setelah
seseorang mencapai level 400, exp ketika membunuh monster tidak terlalu banyak, jadi pertumbuhannya
menjadi lambat. Weed telah menderita di saat-saat awal, tetapi dia tidak menganggapnya sesulit itu untuk
meningkatkan levelnya berkat para patung hidup dan skill-skill miliknya.

"Ini sudah sulit."

Bardray dan bahkan Seoyoon adalah pesaing yang berada didepan dia sejak lama. Dia telah menjalani
kehidupannya yang panjang seorang diri. Weed menyadari bahwa Seoyoon bertarung secara agresif untuk
menghabisi satu monster lebih banyak.

Exp dan item jarahan yang terakumulasi melimpah ruah. Perut gemuk dari Mapan si Merchant bergoyang-
goyang ketika dia membuat dirinya sendiri berguna untuk rekan-rekannya.

"Sebuah teknik memahat rahasia yang berguna untuk perburuan akan sempurna."

Weed masih menunda keputusannya tentang teknik memahat rahasia tersebut. Dia sudah mengetahui bahwa
teknik-teknik memahat rahasia yang lainnya memiliki pembatasan. Sculptural Life Bestowal menyebabkan
level dan statistik Art miliknya menurun, sedangkan Sculpting Blade tidaklah tak terkalahkan.

Sculpting Blade memiliki efek yang luar biasa untuk mengabaikan Defense lawan, tetapi damage
serangannya tidaklah tinggi dan batas-batasnya terungkap ketika melawan Bardray.

Moonlight Sculpting Blade menggunakan cahaya untuk menyerang dan bertahan tetapi konsumsi Mana-nya
adalah hal yang sangat serius. Konsumsi Mana-nya tiga kali lebih banyak daripada Sculpting Blade dan dia
tidak punya Goddess Knight Armor saat itu. Dia tak bisa menggunakannya secara berlebihan ketika
dikepung musuh.

19 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Sculpture Shapeshifting menggunakan sifat-sifat dari ras-ras lain, tetapi didasarkan pada kemampuan asli
miliknya. Sedangkan Great Disaster Nature Sculpting, dia bisa mati kalau dia membuat kesalahan sedikit
saja. Skill Elemental Creation dari King Belsos bisa menciptakan elemental, tetapi itu tak ada gunanya bagi
Weed. Dia bisa menghasilkan uang dengan menjual item-item yang dia dapatkan!

"Salah satu dari skill-skill itu cacat."

Akan bagus jika dia bisa mengembangkan sebuah teknik yang bisa dia manfaatkan selama perburuan.
Jumlah waktu dia bisa menggunakan teknik tersebut bergantung pada patung yang dibuat. Weed benar-benar
ingin menciptakan sebuah skill yang tak akan dia sesali.

***

Oh Dong Man tidur sepanjang hari di hari minggu.

"Hahhhhh! Es krim dirumah sudah habis. Apa ada acara tv yang menarik?"

Dii Royal Road dia adalah Pale yang bangga akan menembakkan 100 anak panah dan semua anak panah
tersebut tepat sasaran, tetapi dalam kehidupan nyata, dia adalah seorang mahasiswa biasa.

Dia muncul di tv selama petualangan Weed dan juga merupakan seorang selebriti secara tak langsung.
Ponselnya mulai aktif dengan panggilan dari teman-teman lama yang nyaris tak bisa dia ingat lagi.

"Hari ini aku tidak harus pergi kemana-mana dan bisa beristirahat dirumah. Aku bisa dengan santai
membaca buku <Pork and Expresso>."

Baru-baru ini dia menghabiskan begitu banyak waktu untuk berburu hingga dia ingin satu hari bersantai. Oh
Dong Man duduk di sofa sambil membaca sebuah buku dan mengantuk ketika ibunya memotongkan apel
untuk dia.

"Apa putraku ketiduran?"

"Ah.... Hanya sebentar."

"Apa yang kamu lakukan di malam hari? Apa ada sesuatu yang ingin kamu makan?"

"Ma, aku mau sup tulang belakang babi."

"Kalau begitu aku akan mengunjungi pasar nanti. Ngomong-ngomong, nak, apa kamu tidak log in hari ini?"

"Aku akan beristirahat dirumah."

"Kalau begitu, bisakah kamu membelikan ibu apron Merchant ekslusif?"

"Aku akan membelinya lain kali."

Oh Dong Man harus makan dua kentang rebus malam itu.

***

"Kamu terluka. Harap berhati-hatilah."

20 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Irene sedang melakukan kegiatan amal didekat gerbang selatan Morata. Dia merawat para pemula yang
terluka ketika berburu rusa dan serigala!

"Wah, HPku hanya tersisa 200 poin, namun sekarang telah penuh! Priestess-nim, terimakasih!"

"Nggak masalah. Kalau kamu terluka, maka datanglah lagi kesini."

Para pemula memuji tindakannya layaknya dia adalah seorang bidadari.

‘Priestess di gerbang selatan.’

‘Dia memiliki karakter yang lembut.’

‘Kalau aku terluka, maka aku harus pergi ke cewek yang memakai topi hijau.’

Irene juga memberi blessing-blessing pada para Warrior. Menyembuhkan orang-orang yang datang ke kota
dalah cara ideal untuk meningkatkan penguasaan skill.

"Bidadari."

"Aku harus menikahi seseorang yang seperti dia untuk dijadikan istriku....."

Banyak pria juga menunjukkan ketertarikan pada dirinya. Ada alasan kenapa wanita lembut selalu populer
disepanjang generasi. Namun Irene tidak mengijinkan pria manapun untuk mendekati dirinya.

"Aku minta maaf."

"Mungkin kalau kamu tak punya seorang pacar....."

"Aku tak ingin bertemu seorang pria sekarang ini."

"Aku mengerti. Kalau kamu berubah pikiran nanti, maka carilah Romomo."

"Ya. Tentu."

Irene berniat untuk bertemu hanya satu pria dalam hidupnya. Kencan dengan satu pria dan kemudian
menikah!

Kadang-kadang Irene juga memiliki stres yang terkumpul. Biasanya profesi Priest begitu membosankan
hingga beberapa orang akan tertidur selama pertempuran. Ketika berburu dimalam hari, banyak Priest bisa
bersantai dan bahkan tidur sejenak. Kelas Priest sangatlah panjang dan membosankan karena mereka hanya
memberi penyembuhan. Mereka bahkan bisa pergi jalan-jalan bersama kucing atau anjing mereka.

Seorang Priest diperlukan selama perburuan, sehingga mereka menerima perlakuan yang istimewa, tetapi itu
adalah sebuah kelas yang mengharuskan bisa menahan kebosanan. Itu adalah sebuah kelas untuk seseorang
dengan sifat santai, nyaman dan pendiam!

Namun Irene sangat sibuk setelah hiruk-pikuk pertempuran dimulai. Weed berburu dengan ganas, sehingga
damage yang dia terima dari monster sangat tinggi. Weed memiliki kebiasaan menjauh dari Pale dan para
anggota lain ke tempat-tempat yang lebih sulit. Oleh karena itu Irene berusaha mati-matian untuk
mendukung mereka.

"Ah, sungguh menyakitkan."

Irene tersenyum seperti seorang bidadari ketika memberi perawatan di gerbang tersebut. Dia menunggu
Hwaryeong dan Bellote. Metode untuk melepaskan stres adalah belanja. Malam hari adalah waktunya untuk

21 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

berkeliaran di toko-toko kulit Morata untuk mencari diskon. Mereka memiliki hobi pergi ke pasar malam di
kala dini hari untuk mencari aksesoris-aksesoris cantik.

"Seorang Priestess berdedikasi zaman ini......"

***

Guild Cloud mengendalikan lebih dari 90% dari Kerajaan Britten Alliance. Mereka telah menaklukan
sebuah kerajaan, sehingga kebanggaan mereka sangat besar. Tetapi setelah Guild Hermes menyerang, suatu
kesenjangan yang besar terungkap saat mereka dikalahkan.

"Biaya kematian adalah 48.000. Benteng Langbot telah direnggut."

"Bagaimana dengan benteng militer Yabollis?"

"Tempat itu dikepung oleh musuh."

"Tetapi kekuatan pertahanannya tidaklah biasa jadi benteng itu seharusnya bisa bertahan selama 3 bulan."

"Meskipun ada masalah dengan persediaannya, jumlah makanannya masih cukup bagus. Makanan akan
disediakan dalam benteng itu."

"Apa yang harus kita lakukan?"

"Kita kekurangan barang-barang yang bisa digunakan seperti anak panah, armor dan senjata. Kita akan
kehabisan setelah beberapa pertempuran."

Guild Cloud sedang mengadakan pertemuan serius dalam ruang konferensi mereka.

Mereka tak menganggap kalau kekuatan mereka berada jauh dibelakang Guild Hermes. Guild Hermes lebih
unggul dalam hal ketenaran dan kekuatan militer, tetapi mereka berpikir kalau kekuatan mereka secara
keseluruhan adalah sama. Ada banyak kerajaan kuat dengan ekonomi yang makmur di Kerajaan Britten
Alliance, sehingga mereka berpikir mereka bisa mengatasi kesenjangan kekuatan tersebut.

Mereka bangga karena mereka berhasil mengamankan sebuah kerajaan setiap kali mereka bertempur. Tetapi
kekuatan Guild Hermes berada diluar dugaan setiap orang. Para Knight mereka memiliki level yang sangat
tinggi dan equipment yang mahal.

Setelah Kerajaan Kallamore diserap kedalam Kerajaan Haven, mereka memiliki 100.000 komandan yang
berpengalaman dalam pertempuran! Guild Cloud memiliki 50.000 komandan, tetapi mereka gagal
menanggapi dengan tepat. Mereka tak bisa membuat penilaian yang cepat terhadap musuh dan menjadi
kewalahan.

Dalam pertempuran yang sebenarnya, ada suatu kesenjangan yang besar hingga itu adalah suatu kekalahan
yang memalukan. Guild Cloud ditekan oleh kualitas dari para komandan dan ksatria.

"Tak diperlukan untuk keluar dan bertarung dalam persaingan jangka pendek."

"Jika kita bertahan sedikit lebih lama, maka akan memungkinkan untuk mengumpulkan pasukan untuk
menyerang balik. Kita juga harus memberi lebih banyak pelatihan pada para prajurit yang akan bertarung
dalam peperangan tersebut."

Mereka bisa menggunakan saat-saat pengepungan untuk menyewa tentara bayaran untuk Kerajaan Britten

22 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Alliance, tetapi kota-kota lain akan menjadi rentan. Kota-kota bebas tidak memiliki dinding yang tinggi dan
pertahanan mereka sangat rentan. Yang membuat masalahnya lebih buruk lagi, benteng militer tidak
memiliki kesiapan persediaan tepat. Guild Cloud tidak mengisi ulang persediaan setiap kali mereka
menggunakannya.

Guild Cloud adalah sebuah guild yang tumbuh berkembang di Kerajaan Britten Alliance. Mereka tak pernah
mengalami perang sipil antara negara-negara, sehingga tak ada pengalaman dengan sebuah pengepungan.
Kastil para Lord hanya menyiagakan para Archer dan Wizard di dinding untuk bertahan dari pengepungan.
Tetapi dinding-dinding lemah tersebut tak akan bisa bertahan terhadap pasukan Kerajaan Haven.

"Jika kita menghentikan Bardray, maka harusnya ada suatu peluang....."

"Bagaimana situasi dari tentara bayaran pendukung? Kalau mereka bergabung dalam perang, maka
tingkatkan bayaran mereka."

"Hampir tak ada player yang keluar. Itu karena mereka takut akan kekalahan yang berulang-ulang melawan
Guild Hermes."

Para player di Kerajaan Britten Alliance bisa membentuk kontrak tentara bayaran untuk bertarung bersama
Guild Cloud. Tentu saja, Guild Cloud tidak memiliki kesan eksternal yang bagus. Tetapi para tentara
bayaran menerima uang, sehingga banyak player yang berpartisipasi.

Meskipun bayaran untuk tentara bayaran dilipatkan 3X kali ini, perekrutan tidak berjalan dengan baik
karena situasi yang tidak menguntungkan. Itu karena mereka akan semakin menderita kalau mereka
berulang kalii dibantai oleh Guild Hermes.

"Meskipun itu mahal, haruskah kita menyewa beberapa Dark Gamer?"

"Kantor perhubungan Dark Gamer ditutup dan mereka menyatakan bahwa mereka tidak akan berpartisipasi
dalam perang."

"Jika ini berlanjut, maka kita akan dikalahkan. Kita akan semakin tak diuntungkan dalam segala sisi."

"Kita memiliki banyak pasukan yang masih belum dikirim. Ayo kita beri mereka pelatihan militer untuk
berjaga-jaga."

"Masalah terbesar saat ini adalah bahwa kita kekurangan waktu dan persiapan. Serangan musuh tak stabil
dalam gelombang. Hal itu memungkinkan untuk mencoba memperpanjang perang dengan Kastil Odein dan
Sisley, tetapi kalai area-area ini jatuh, maka penyerahan hanyalah masalah waktu. Kita harus melindungi
area-area ini. Kumpulkan kekuatan kita dan lakukan serangan balik yang kuat."

Kerajaan Haven dan Kerajaan Britten Alliance. Tetapi dibalik itu adalah sebuah perang antara Guild Hermes
dan Guild Cloud. Ada dataran diantara kerajaan-kerajaan ini, jadi para player sangat cemas, tetapi mereka
juga pergi kesana untuk melihat pertempuran yang keren.

Dari luar, itu tampak seperti Guild Cloud berada pada pihak yang tak menguntungkan. Tetapi mereka adalah
salah satu dari guild-guild bergengsi di benua, sehingga ada tantangan-tantangan tersembunyi dilengan
mereka. Guild Cloud memang sudah menerima kerusakan, tetapi hanya 10% dari tanah Kerajaan Britten
Alliance yang telah diambil.

Hanya perbatasan saja yang jatuh, jadi peperangan yang sebenarnya dimulai sekarang.

Chapter 3 - Senyum Seoyoon

23 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed berburu sampai dia naik 3 level lagi.

Itu mustahil untuk berkonsentrasi pada perburuan karena perang yang terjadi di Benua Tengah. Untuk
membeli rempah-rempah dan barang-barang lain, Kerajaan Arpen harus diperluas, tetapi wilayahnya hanya
mencapai desa Yusellin.

"Guild Hermes......"

"Guild Cloud juga tidak biasa. Mereka dengan cepat mengatur suatu pasukan yang besar."

Para player dan penduduk berbicara tentang perang tersebut di alun-alun. Weed adalah Raja dari Kerajaan
Arpen, jadi ada suatu kaitannya dengan perang tersebut.

"Tidak. Abaikan saja segala sesuatu mengenai hal itu. Aku hanya akan memerlukan obat untuk sakit kepala
kalau aku memikirkan tentang hal itu."

Itu adalah suatu peran yang bisa menyebabkan sembelit kronis! Di zaman modern, arena politik penuh
dengan gejolak karena masalah korupsi, kriminal dan ekonomi. Seorang warga kota yang tenang akan
bertahan dengan alkohol, kopi dan obat sakit kepala.

"Aku hanya perlu memikirkan tentang makan dan menjalani kehidupan dengan baik. Menonton tv dan
melupakan semua hal buruk yang terjadi. Lagian dunia ini penuh dengan rampok."

Perang di Benua Tengah akan segera menjadi sebuah krisis besar. Entah itu pemenangnya adalah Kerajaan
Haven atau Kerajaan Britten Alliance, pemenangnya akan memimpin sebuah kekaisaran besar. Ekonomi
wilayah utara saat ini tengah berkembang jadi waktunya cukup bagus. Tetapi menghawatirkan tentang hal
itu tak akan menyelesaikan masalahnya.

Weed tetap setia untuk berburu dan mengukir patung. Berburu di dungeon secara terus-menerus sangat
membosankan dan melelahkan, jadi party Pale pergi ke Morata.

"Berburu selama 18 jam sehari..... Cih cih!"

Mereka berburu selama 18 jam dari 24 jam didunia nyata. Waktu di Royal Road 4 kali lebih cepat. Setelah
beberapa hari, mereka mulai kehilangan minat bahkan untuk melihat monster. Ini adalah pergerakan yang
cepat dan perburuan berkecepatan tinggi, jadi rekan-rekan Weed melarikan diri ke Morata.

Dia terus berburu bersama Bahamorg dan Seoyoon. Para Priest selalu kelelahan dan jatuh, jadi dia harus
pergi ke kota untuk menukar mereka. Weed memahat di sela-sela waktu luangnya dan berhasil membuat
patung yang fantastis.

Beberapa patung bisa digunakan nanti. Memiliki berbagai pengalaman dan bepergian ke banyak tempat
sangatlah diperlukan. Dia telah bepergian ke berbagai belahan di benua ini.

"Sementara itu, aku membuat patung sangat banyak. Dan sekarang aku perlu membuat sebuah karya...."

Ada model terbaik didekatnya. Matahari, laut, angin dan awan. Kadang-kadang dia akan membuat patung
menggunakan model dari alam yang ada disekitar dia, tetapi itu tidak diperlukan sekarang ini.

Weed hendak mulai memahat ketika Seoyoon duduk didekat dia.


Weed berbicara dengan santai.

"Maaf, bolehkah aku mengukir sebuah patung kecil?"

"Huh?"

24 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Kamu yang akan menjadi modelnya."

"......"

Weed merasa seperti Seoyoon akan menolaknya secara alami. Itu karena Seoyoon bahkan tidak
menunjukkan wajahnya pada orang lain. Selain itu, dia memiliki kebiasaan membunuh orang lain tanpa
belas kasihan. Tetapi secara tak terduga, Seoyoon tampak malu dan sedikit mengangguk untuk
menyetujuinya.

"Hmm hmm, aku akan membuatnya dengan indah."

Weed mengukir sebuah patung dengan Seoyoon sebagai modelnya. Hatinya gemetar karena suatu alasan
saat dia melihat pada wajah Seoyoon ketika mengukir. Dia berpikir wajah Seoyoon sangat cantik setiap kali
dia melihatnya, tetapi itu tampaknya bersinar lebih cerah hari ini. Dia secara alami menjadi serius saat dia
mengukir patung tersebut. Weed dengan hati-hati menatap Seoyoon dan merasa senang sekaligus malu.

"Maaf, bisakah kamu memegang pedangmu?"

"Begini?"

Dia membuat banyak patung sambil mengubah-ubah postur Seoyoon.

"Apa kamu tak punya pakaian lain? Armor memang bagus, tetapi itu juga akan bagus untuk melihat pakaian
biasa."

Waktu berlalu dengan sangat cepat saat patung-patung dari dirinya dibuat. Itu adalah patung-patung yang
memulihkan HP, MP dan Vitality. Ketika mengukir patung seperti itu, keindahan dari patung dengan mudah
bisa dihasilkan.

Seorang cewek dengan kecantikan surgawi. Itu adalah kecantikan yang bahkan akan membuat Dewi Freya
iri. Sebuah patung dengan rasio emas.

Fine Piece dan Masterpiece dihasilkan. Dia membuat begitu banyak patung dari Seoyoon, tetapi
kecantikannya tak pernah sirna. Itu adalah wajah yang tak akan pernah membuat dia bosan bahkan jika dia
memandangnya selama sisa hidupnya.

"Um..... Tak ada perubahan dalam ekspresi, jadi setiap patung tampak monoton."

Weed berkata ketika memahat sebuah patung dari Seoyoon. Suasana dari masing-masing orang akan
berubah bergantung pada ekspresi atau sikap mereka. Dia ingin membuat patung-patung dengan berbagai
bentuk yang lain. Ini adalah keinginannya sebagai seorang pria dan juga sebagai seorang Sculptor!

"Minumlah sedikit wine dan buatlah ekspresi yang manis."

Seoyoon meminum wine dan tersenyum canggung. Mencoba membuat sebuah ekspresi wajah tak akan
berjalan baik. Weed berpikir tentang bagaimana caranya untuk mendapatkan ekspresi yang dia inginkan.

"Manis tampaknya sulit, jadi mari kita mulai dengan ekspresi damai. Jadi.... Bisa tidur setelah berburu.
Buatlah ekspresi itu."

".....?"

Seoyoon tidak tau apa yang harus dilakukan. Jika perburuan selesai, maka dia akan kelelahan dan
beristirahat.

"Kamu beristirahat disamping air mancur di alun-alun."

25 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"......"

"Tidak, aku hanya berbaring pada Wah-sam."

"Ah!"

Kemudia sebuah ekspresi damai muncul di wajah Seoyoon. Seoyoon merasakan saat-saat yang damai ketika
menunggangi Wah-sam melewati awan tebal dan berjemur dibawah matahari. Weed mencetak ekspresinya
pada patung tersebut.

"Kali ini aku akan membuat sebuah gurauan tentang Silver Bird dan Golden Bird."

"Gurauan?"

"Pilihlah sebuah bulu dari Silver Bird....."

"Bukankah itu menjengkelkan?"

Weed tak bisa menjelaskannya dalam kata-kata, jadi dia memanggil Silver Bird dan Golden Bird. Kedua
burung itu bertengkar dan bermain-main sambil saling menggosok dan mematuk sayap mereka satu sama
lain secara intim. Seoyoon tanpa sadar tersenyum senang.

‘Uh, cantik sekali.’

Weed juga meninggalkan adegan itu pada patung. Waktu yang dia habiskan bersama Seoyoon berlalu sangat
cepat. Dia menggunakan kemampuan observasi untuk membuat patung-patung yang akurat dan detail. Dia
menyelesaikan patung-patung tersebut dan menunjukkannya pada Seoyoon.

"Bagaimana, apakah ini bagus?"

"........"

Seoyoon tidak mengatakan apa-apa dan hanya mengangguk. Orang yang membuat patung itu adalah Weed,
jadi dia merasa senang mengenai hal itu.

"Ini menggambarkan kamu, tapi..... Bolehkah aku memilikinya?"

Bagi Seoyoon, kata-kata Weed bahkan lebih manis daripada kata-kata dari seorang karakter utama pria
dalam sebuah drama.

"Y-Y.....a."

Seoyoon senang meskipun malu. Weed sedikit samar, tetapi sekarang Weed tampaknya sudah menunjukkan
sedikit hatinya. Weed tersenyum puas.

‘Bagus sekali.’

Ice Beauty yang menggunakan Seoyoon sebagai model telah digali dekat Morata. Sebelumnya dia takut
pada Seoyoon dan mengabaikan patung itu begitu saja setelah memberi kehidupan pada Bingryong. Para
player sangat terkejut ketika patung Ice Beauty berhasil digali.

"Ah.... Aku mendengar sebuah laporan, tetapi itu begitu cantik hingga aku gemetar."

"Wajah seperti ini tak mungkin benar-benar ada. Skill memahat milik Weed benar-benar tinggi hingga dia
bisa membayangkan yang seperti ini."

"Huhuk, ini benar-benar sebuah hadiah untukku yang jomblo selama 29 tahun."

26 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Aku tak bisa meninggalkan Morata tanpa melihatnya sekali lagi!"

Para player merasakan penyesalan yang sangat besar terhadap Ice Beauty. Geng Bubur Rumput bahkan
sampai mengklasifikasikan patung itu sebagai patung berharga no.1 di Morata. Tentunya mereka menyukai
petualangan-petualangan Weed, tetapi para player berharap lebih banyak dari patung-patungnya.

— Aku ingin melihat lebih banyak patung yang berkaitan dengan Ice Beauty.

— Patung ini telah sepenuhnya mengambil hatiku. Sekarang aku sampai bermimpi tentang Ice Beauty.

— Aku pergi berpetualang ke area-area lain dengan menunggangi kuda. Dan kemudian kembali esoknya.
Aku ingin melihat Ice Beauty.

Para player benar-benar menakutkan. Ice Beauty lebih populer dibandingkan dengan karya-karya Magnum
Opus yang lain dengan efek yang fantastis. Ekspresi Weed menjadi sayu saat dia membayangkan apa yang
akan terjadi kalau dia memamerkan patung Seoyoon yang tersenyum di Art Center.

‘Akan ada kerumunan orang setiap hari. Biaya masuknya....’

Itu seperti merampok pengunjung yang memeriksa sebuah rumah yang akan dijual hanya pada perusahaan
dengan memasang tipuan yang mengatakan rumah itu tidak dijual.

Di masa lalu, Weed tidak cukup puas dengan patung-patung Seoyoon yang dia buat. Tetapi sekarang mata
Seoyoon tampak hangat seperti sang surya pagi. Ekspresi wajah Seoyoon tidak kaku lagi, jadi secara alami
Weed mengekspresikannya. Tak peduli seberapa hebat skill Sculptor lain, Weed adalah satu-satunya orang
yang bisa membuat petung-patung berharga seperti itu.

‘Aku benar-benar harus mempertimbangkan pameran Art Center. Mungkin itu bukanlah sebuah ide yang
bagus.’

Weed memutuskan untuk tidak memamerkan patung Seoyoon untuk menghasilkan uang dalam jangka
pendek.

‘Aku harus menunggu dan aku mungkin bisa mendapatkan harga yang bagus nanti.’

Dia tidak memiliki rasa sesal apapun tentang penundaan tersebut. Weed berburu bersama Seoyoon,
Bahamorg, Van Hawk dan Tori. Itu seperti sebuah keluarga akan menyelesaikan suatu dungeon!

"Hal yang paling tak menyenangkan bagi seorang Vampir mulia sepertiku adalah bau keringat dari seorang
Barbarian."

Van Hawk adalag seorang Dark Knight setia, tetapi Tori memiliki kecenderungan tidak mendengarkan
beberapa perkataan. Kemudian Tori ditangkap dan dihajar oleh Bahamorg untuk membuat dia berperilaku
sopan.

Bahamorg benar-benar suka bertarung. Sifatnya sendiri sudah menunjukkan bahwa dia memang kuat.
Setelah Weed memberi dia kehidupan baru, dia lebih lemah tetapi semakin antusias tentang pertarungan.
Sampai-sampai Weed dan Seoyoon hanya harus mengikuti dibelakang Bahamorg. Dan dia masih belum
benar-benar percaya pada Weed.

"Satu-satunya kaisar yang aku ikuti adalah Geihar Von Arpen."

Bahamorg tidak mau menunjukkan kesetiaan pada Weed yang merupakan seorang prajurit yang lebih lemah
dari dirinya. Dia hanya ikut bersama Weed sebagai balas budi untuk kehidupannya yang baru. Selain itu, dia
tak punya minat dalam pertempuran.

27 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Mereka terlalu lemah."

Weed dan Seoyoon adalah para prajurit yang cukup berbakat untuk menghadapi bos dungeon sendirian.
Tetapi Bahamorg memiliki ekspresi serius setelah melihat Weed mengukir patung Seoyoon.

Geihar Von Arpen.

Melihat Weed membuat dia teringat wujud Kaisar Geihar Von Arpen, jadi dia membantu Weed
meningkatkan level dan menyelesaikan quest.

***

Weed memiliki konsentrasi sempurna selama perburuan yang panjang!

Mereka menerima permintaan-permintaan dari penduduk di Kerajaan Arpen untuk menyelesaikan dungeon
dan gua. Dia mendengarkan dengan cermat ketika menerima permintaan dari penduduka.

"Tak perlu khawatir tentang masa depan Kerajaan Arpen. Yang Mulia melindungi kita dari monster."

"Ini adalah pertama kalinya para prajurit menyelesaikan Dungeon Holden. Aku tidak terkejut. Diantara
mereka adalah raja kita, Yang Mulia! Inilah kejayaan."

"Pria tua di pintu masuk desa sedang mencari barangnya yang hilang. Banyak orang telah berusaha mencari,
tetapi gagal. Dia akhirnya menemukan barang tersebut untuk pria tua itu. Yang Mulia Raja Weed adalah
satu-satunya orang yang menyelesaikannya!"

Perburuan dan quest-quest Weed menyebabkan rumor-rumor dikalangan penduduk. Dungeon-dungeon juga
sudah tidak ada yang bisa dijarah, jadi cukup sedikit harta yang tersimpan didalamnya. Dimasa lalu,
monster-monster telah menjarah Kekaisaran Niflheim, jadi kekayaan yang ada disana telah diambil para
petualang pertama.

Penguasaan Sculpture Mastery milik Weed naik perlahan tapi pasti dari level 9 tahap Advanced.

Setelah menyelesaikan patung-patung Seoyoon, targetnya beralih pada Pale, Hwaryeong, Bellote, Irene dan
Romuna.

"Kecemburuan wanita tak ada ujungnya. Ketika membuat sebuah patung, kau perlu memuji dengan
mengatakan cantik dan mempesona bahkan untuk bagian-bagian kecil dan tak penting."

Ini adalah filosofi kehidupan yang secara alami dia sadari sembari menjalani kehidupan.

Kekuatan pendobrak milik Bahamorg dalam pertempuran tidaklah normal. Kemampuan menebas Bahamorg
sudah cukup bagi dia untuk membantai seekor monster kelas bos. Barbarian Warrior Bahamorg! Dia
memiliki sebuah kemampuan untuk menarik perhatian monster dengan kehadiran khusus. Kadang-kadang
monster akan menyerang hanya karena mereka melihat dia dan merasa terancam.

"Endurance dan Perseverance milikku meningkat pesat."

Level Weed bukanlah sebuah masalah. Skill dan statistiknya perlu ditingkatkan secara merata kalau dia tidak
mau mencapai dinding pembatas nantinya.

"Bahamorg, aku akan maju ke depan. Abaikan saja monster-monster yang menyerangku."

28 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Kalau maumu begitu, baiklah."

Weed diserang oleh monster.

"Sensasi perburuan adalah yang terbaik."

Perasaan hangat miliknya yang sebelumnya mulai memanas! Weed lebih berkonsentrasi pada serangan
daripada pertahanan. Sebelumnya dia tak memiliki Priest, jadi dia harus berhati-hati agar HPnya tidak
menurun sampai titik terendah dalam pertempuran melawan monster. Tetapi sekarang dia menyerang secara
ganas dan mengoyak perut.

Bahamorg bertindak seperti dia hanya tertarik pada pertempurannya sendiri, tetapi dia berteriak untuk
menarik monster ketika Weed berada dalam bahaya. Hal ini membuat para Priest bisa menyembuhkan
Weed.

Adan Seulroeo's Wedding Ring! Ketika nyawanya nyaris melayang, cincin itu bisa mentranfer HP dari
pasangannya. Tentu saja, cincin pernikahan itu tak akan bekerja terhadap monster yang benar-benar kuat,
tetapi itu bagus ketika perburuan menjadi sedikit berbahaya.

Weed secara aktif juga akan bisa menggunakan skill-skill dari Berserker. Dimasa lalu dia tidak bertarung
seliar ini karena tidak ada rekan yang seperti Bahamorg. Weed sebenarnya menyukai pertempuran yang
seperti ini.

Dia bertarung melawan monster secara mati-matian! Ini dilakukan untuk meningkatkan statistik dan
penguasaan beberapa skill.

"Raja memang hebat."

Keuntungan quest adalah bahwa dii bisa memilih hadiahnya tanpa memerlukan kedekatan yang tinggi. Dia
adalah seseorang yang menjelajahi Las Phalanx dan mengalahkan Immortal Legion. Tetapi sekarang dia bisa
menemui banyak pemula ketika berpetualang diseluruh Kerajaan Arpen.

Ada sebuah party yang terdiri dari para pemula yang tegang berjalan di dataran. Weed memberi mereka
peringatan.

"Kalau kalian terus maju, maka disana ada sekelompok hyena kelaparan. Kira-kira 32 meter dari sini."

Dia tidak mengatakan jumlah tepatnya dan Weed mengklasifikasikannya melalui kulitnya, bukan spesies
hewannya. Kulit hyena hanya bisa dijual dengan harga murah dan mereka melarikan diri dengan sangat
cepat, itu sebabnya para hyena tidak sesuai dengan seleranya.

"Terimakasih. Akankah kami bisa menanganinya?"

"Kalau level kalian diatas 65.... Mereka berlevel diawal 60'an."

"Heok, aku gak yakin...."

"Aku bisa memahami hanya dengan melihat equipment kalian. Satu orang memakain chain armor dan yang
lainnya memakai armor kulit. Apa armor kulit itu memiliki opsi untuk meningkatkan Defense terhadap gigi
monster?"

Party yang dia kejutkan terdiri dari 5 orang. Party itu juga setuju dengan penilaiannya.

"Jika kalian berhati-hati, maka masih mungkin untuK memburu mereka. Fokuskan perhatian dan serang titik
lemahnya."

29 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Terimakasih banyak. Kau dengan baik hati memberitahu kami mengenai hal ini."

"Tidak. Semua orang harus saling membantu satu sama lain dalam kehidupan."

Weed memiliki alasan yang cukup untuk hal ini. Kalau mereka tewas, maka pajaknya akan menurun, jadi
lebih baik mereka tetap bertahan hidup.

Semua pemahatan ketika berburu meningkatkan penguasaannya menjadi 61.5%. Skill Handicraft miliknya
juga mencapai 63.7% level 9 tahap Advanced. Skill Cooking 99% level 9 tahap Intermediate, Blacksmith
level 1 tahap Advanced dan Sewing mencapai level 7 tahap Intermediate.

Bahkan terlepas dari skill-skill tempur miliknya, skill produksinya berlevel tinggi.

"Apa diperlukan untuk meningkatkan penguasaan Sculpture Mastery untuk menciptakan teknik rahasia....."

Weed masih belum memutuskan sembari melakukan semua perburuan ini. Dia memiliki banyak pemikiran
serakah. Penguasaan skillnya meningkat pesat dari patung-patung Seoyoon buatannya, jadi dia perlu
membuat suatu pilihan dengan segera. Dia membutuhkan sebuah teknik memahat yang akan membantu
perburuan.

Sembari dia memikirkan tentang hal itu, Weed menyadari bahwa Seoyoon tidak menolak permintaan apapun
dari dirinya.

‘Ada banyak saat-saat aku menerima HP dari cincin pernikahan ini.’

Sebagai seorang Berserker, dia bisa menghabisi lebih banyak monster daripada Weed. Tetapi dia tidak maju
kedepan seperti Bahamorg. Dia menonton dan tetap diam dalam waktu yang lama ketika Weed membuat
patung. Seoyoon hanya melihat tindakan-tindakan Weed dengan mata yang cerah.

Weed mengharapkan sesuatu, jadi dia menanyai Seoyoon.

"Aku punya sebuah pertanyaan."

".......?"

"Kalau aku mengambil pinjaman, maukah kamu menjadi jaminanku?"

"........"

Ini adalah sebuah pertanyaan yang pasti bisa menguji hati Seoyoon. Zaman sekarang, kau bisa mengatakan
teman atau saudara dengan jawaban apakah mereka bersedia untuk menjadi penjamin.

‘Dia pasti tidak akan mau.’

Seoyoon mengangguk.

"Kamu bersedia untuk menjadi penjamin?"

"Ya. Aku bisa melakukannya."

"Um..... Lalu, bagaimana kalau aku berada dalam bahaya ketika berburu. Akankah kamu bersedia mati
menggantikan aku?"

Seoyoon mengangguk lagi. Matanya menjawab seperti itu adalah hal yang wajar.

‘Dia juga bersedia mati saat melawan Kubichya di Las Phalanx.’

30 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed memikirkan suatu pengorbanan yang lebih besar.

"Bagaimana kalau aku terjebak dalam rancangan sebuah piramid?"

"Aku akan membelikan kamu hal-hal yang kamu perlukan."

"Kalau aku butuh uang untuk berjudi?"

"Aku akan memberi sebuah akun transfer."

Ini adalah wujud tertinggi dari kasih sayang dalam kemasyarakatan zaman ini! Weed teringa suatu situasi
yang jauh lebih serius.

‘Yang ini akan sulit untuk diterima.’

Dia memasang perhatian penuh untuk jawaban yang akan keluar dari mulut Seoyoon.

"Aku berada dalam luka serius. Aku membutuhkan transplantasi..... Akankah kamu memberikannya?"

"........."

Sebuah transplantasi liver bukanlah operasi kecil. Itu adalah transplantasi dan membutuhkan waktu
pemulihan.

"Akan aku berikan."

"Sebuah transplantasi sumsum tulang?"

"Aku akan memberikannya padamu."

Weed sekarang mengetahui makna dari kata-kata Seoyoon.

"Meskipun aku tak akan selalu berada disana, sebuah rumah untuk Bingryong, para Wyvern dan Yellowy."

"........."

Chapter 4 - Pertempuran di Kastil Sisley


Ketika Weed berkonsentrasi pada perburuan, waktu terus berlalu dan perang antara Guild Hermes dan Guild
Cloud terus meluas.

Itu adalah sebuah perjuangan yang mengerahkan kapasitas penuh dari kedua guild! Guild Hermes terdiri
dari player dalam jumlah terbesar dan jumlah player berlevel tingginya lebih banyak daripada yang dimiliki
Guild Cloud. Tentara dari Kerajaan Haven lebih terlatih daripada tentara Kerajaan Britten Alliance dan
mereka menyerang dengan ganas di tahap-tahap awal.

Namun banyak tentara yang harus mengendalikan area yang diduduki.

Kemakmuran yang dinikmati Guild Cloud saat ini bukanlah karena keberuntungan. Mereka menyewa
tentara bayaran yang kuat dan beraliansi dengan guild-guild untuk menyerang balik!

Guild Hermes mendapatkan kekalahan pertama mereka dan perang tersebut menjadi semakin intens. Ladang
gandum diinjak-injak oleh pasukan kavaleri dan desa-desa dibakar hingga menjadi abu.

31 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Guild Hermes dan Guild Cloud bertarung dalam pertempuran berskala besar dan kecil setiap hari untuk
memperebutkan sebidang tanah. Pasukan militer dari kedua belah pihak akan berkumpul di Kastil Sisley,
sebuah tempat penting untuk urusan militer dan perdagangan di Kerajaan Britten Alliance.

Jika Guild Hermes berhasil membuatnya menyerah, maka 3 kota bebas akan menjadi wilayah mereka. Guild
Cloud harus menggunakan segenap kekuatan mereka untuk mempertahankan tempat itu. Guild Hermes
mengkonsentrasikan pasukan mereka disini untuk membuat langkah penentu. Kemenangan atau kekalahan
akan diputuskan di Kastil Sisley jadi stasiun-stasiun penyiaran memutuskan untuk melakukan siaran
langsung. Itu akan memutuskan nasib dari kedua kerajaan, sehingga para player Royal Road memiliki
ketertarikan yang besar.

Weed juga mendengar informasi tersebut dari party Pale.

Keseimbangan kekuatan di Benua Versailles akan berubah pada hari ini.

"Weed-nim, haruskah kita minum bir di kedai Morata dan menonton?"

Pale menanyai dia tentang hal itu.

"Ayo bermain bersama, ya?"

Sejauh ini Weed sibuk berada didalam dungeon, sedangkan Guild Hermes mengobarkan perang. Itu tidaklah
aneh bagi dia untuk menghabiskan sepanjang hari di sebuah dungeon.

Weed menanyai Pale.

"Apakah pihak yang menang di Kastil Sisley memiliki kemungkinan besar memenangkan seluruh perang?"

"Ya. Maylon mengatakan bahwa skala dari pertempuran ini terlalu besar bagi pihak yang kalah untuk pulih.
Jika Guild Cloud menang, maka mereka akan memulihkan wilayah mereka yang hilang dan bisa
meningkatkan pengaruh mereka di Kerajaan Lasalle."

"Kalau Guild Hermes yang menang?"

"Ada kemungkinan yang besar bahwa Guild Hermes akan menang dan kemudian itu hanya akan menjadi
masalah waktu saja sampai mereka mencaplok Kerajaan Britten Alliance. Itu sebabnya Guild Cloud harus
mengerahkan semua pasukan mereka. Ini adalah kunci kemenangan, jadi itu lumayan signifikan."

Seorang player akan bangkit lagi setelah mereka mati. Tetapi banyak player berlevel tinggi akan
mendapatkan kerugian yang besar jika mati, jadi mereka memiliki ketakutan yang besar akan kematian. Jika
sebuah guild dikalahkan dalam suatu pertempuran, maka mereka membutuhkan pemulihan secara psikologis
untuk melawan balik.

Para player bisa bangkit lagi, tetapi pasukan NPC akan lenyap. Uang dan waktu dalam jumlah yang banyak
diperlukan untuk melakukan perekrutan dan pelatihan perang. Jika prajurit dan ksatria tewas di pertempuran
untuk memperebutkan Kastil Sisley, maka akan mustahil untuk memulihkan kerusakannya dalam jangka
pendek.

Hwaryeong secara diam-diam menunjukkan pesonanya.

"Weed-nim, aku akan menemuimu di kedai. Aku akan membawa ayam goreng."

Menonton bola kristal sambil makan ayam goreng dan minum bir adalah perasaan yang terbaik.
Orang-orang selalu berkumpul di kedai di hari-hari dimana ada siaran penting tentang Royal Road
ditampilkan.

32 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed menggeleng.

"Kurasa kedainya akan penuh sesak."

"Hyu......."

Hwaryeong kecewa. Dia menyesal dan dia mungkin tak akan bisa tidur nyenyak dimalam hari!

Salah satu kesenangan dari Royal Road adalah menonton pertempuran di sebuah kota seperti Morata.
Khususnya, banyak orang suka melegakan stres mereka dengan mengutuk atau mengatakan hal-hal buruk
tentang Guild Hermes.

Weed memiliki rencana yang berbeda.

"Banyak orang akan berkumpul disekitar Kastil Sisley.... Ayo pergi kesana dan menjual ayam bakar dan
cumi-cumi bakar."

"Sungguh!"

Mata Hwaryeong menjadi cerah setelah mendengar kata-kata Weed.

Ekspresi wajah dari Pale, Surka, Zephyr, Romuna dan Bellote juga berubah. Akan lebih baik untuk melihat
pertempuran dari tempat yang dekat daripada melalui sebuah bola kristal. Mereka bisa menunggangi para
Wyvern, tetapi akan lebih nyaman untuk menggunakan skill Picture Teleportation milik Yurin.

***

Disamping Sungai Luka yang indah, pertempuran terjadi di Kastil Sisley.

Guild Hermes mengerahkan jumlah pasukan yang amat sangat besar yang terdiri dari 310.000 pasukan.

Kastil Sisley adalah pusat militer inti dari Kerajaan Britten Alliance, jadi banyak persiapan perang berkisar
disekitarnya.

Ada dataran yang luas untuk pertempuran di depan Kastil Sisley, tetapi Guild Cloud telah menutup
rapat-rapat gerbangnya. Mereka memutuskan untuk menunggu datangnya tentara dukungan dari Bermer.
Jika pasukan bantuan tiba ditengah-tengah pertempuran, maka itu akan memungkinkan untuk melakukan
serangan penjepit pada Guild Hermes.

"Jual kacang."

"Aku punya cumi-cumi. Merchant Yanson tak akan pernah bohong mengenai kuantitasnya."

"Jual minuman dingin, wine dan bir! Jumlahnya terbatas, jadi bergegaslah."

Para penonton berada di bukit yang menghadap ke Kastil Sisley. Ini adalah tempat yang aman untuk
menonton perang dan mereka tak akan terlibat jika perang itu menyebar ke area-area lain dari Kerajaan
Britten alliance. Itu seperti orang-orang yang bergegas menonton ketika sebuah rumah kebakaran.

Pesaing Weed juga datang untuk terlibat dalam bisnis.

"Masih ada ruang untuk berdagang."

Weed telah menyiapkan kereta-kereta penuh dengan cumi-cumi, kacang, popcorn, ayam utuh, bir dan

33 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

alkohol. Dia menerima pengiriman langsung dari Mapan di Kerajaan Britten Alliance. Ada bahan yang
cukup untuk memenuhi tiga kereta!

Itu memungkinkan bagi dia untuk mendapatkan uang dan untuk meningkatkan penguasaan skill Cooking
miliknya.

"Sekarang, lihatlah potongan paha ayam ini. Aku tak akan bicara panjang lebar. 9 gold!"

Ini adalag strategi yang mahal untuk membedakan dirinya dari orang-orang disekitar! Dia memilih untuk
menjual makanan lezat dengan harga yang lebih mahal daripada orang lain untuk mendapatkan keuntungan
yang lebih besar. Harga yang tinggi akan meningkatkan dugaan orang-orang dan penasaran untuk
memakannya.

"Darimana aroma ini berasal?"

"Itu dijual disebelah sana. Haruskah kita membelinya untuk mencoba rasanya?"

Weed menunggu perang terjadi sembari melakukan bisnis. Ada ledakan atmosfir didalam dinding Kastil
Sisley. Itu adalah suasana seperti anak panah bisa saja terbang setiap saat!

"Weed-nim."

"Kami sampai!"

Hwaryeong, Bellote dan Surka juga sudah tiba. Mereka datang ke area ini lebih awal dan menyesuaikan
waktu untuk log in.

"Kyah..... Menarik sekali."

"Kurasa ini langka untuk melihat pertempuran seperti ini."

"Ya. Aku gak tau kapan saat-saat seperti ini terjadi lagi."

Mereka berusaha untuk melihat pemandangan perang, tetapi Weed menyeret mereka untuk membantu dia
memasak.

"Yah, aku akan senang kalau kalian membantu. Ini apronnya."

Weed bahkan sudah menyiapkan apron dalam jumlah yang tepat sebelumnya. Itu sering kali sulit bagi Chef
untuk terlibat dalam bisnis didepan medan perang.

"Lezat sekali."

"Mister, kapan sayap ayamnya matang?"

Para tamu terus-menerus membuat barisan didepan Weed.

"Sayap ayam sekarang harganya 11 gold."

"Kenapa kau menaikkan harganya?"

"Itu terjual laris manis. Kalau kau tidak suka, maka pergilah ke tempat lain!"

"Sungguh tercela."

"Terimakasih atas pujiannya."

34 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Ini adalah wajah daro seorang Merchant kejam! Dia terlibat dalam sebuah bisnis dadakan saat perang terus
berlanjut. Ada banyak orang yang datang untuk melihat perang antar kerajaan, jadi harga makanan yang
tinggi bukanlah masalah.

Weed memanggang ayam dan mendaur ulang minyaknya. Sebuah prosedur diperlukan karena beberapa
pelangan melihatnya. Dia menggunakan strategi menuangkan minyak lain sembari dengan cepat
mengumpulkan minyak yang lama.

Skill Cooking milik Weed begitu tinggi hingga semua orang terlalu sibuk makan sampai-sampai tak
menyadari rahasianya.

‘Aku akan menggunakannya walaupun itu adalah minyak yang dibuat tahun kemarin.’

Lemak hewan murni. Dia mendaur ulang lemak itu tetapi tak ada masalah dengan hidangannya.

Tentu saja, penguasaan skill miliknya tak akan meningkat banyak hanya dengan membuat ayam goreng. Jika
Weed memasak untuk dirinya sendiri, maka dia tak akan menggunakan minyak yang jelek. Ketika
menghidangkan pada keluarga-keluarga, minimum adalah makanan enak, jadi sebuah bisnis restoran tak
perlu khawatir tentang hati nurani mereka.

"Mari mari! Ini adalah ayam panggang ringan dan juga bagus untuk kesehatanmu. Bahan-bahannya akan
segera habis jadi pesanlah dengan cepat!"

Weed melakukan bisnis ketika tempat yang sesuai untuk melihat Kastil Sisley dipenuhi dengan penonton.

Guild Hermes menindas area-area lain, tetapi mereka toleran mengenai penonton yang melihat pertempuran
tersebut. Itu adalah strategi untuk menimbulkan rasa takut dengan membiarkan orang menyaksikan tentara
mereka.

"Sungguh menakjubkan."

"Aku tak pernah bosan melihat pertempuran Guild Hermes. Mereka benar-benar memiliki pasukan militer
yang luar biasa."

"Ah, ada ksatria raksasa Boemong."

Knight Boemong menyimbolkan pasukan bersenjata dari Guild Hermes. Dia adalah anggota dari Royal
Guard milik Bardray dan item-itemnya mengindikasi bahwa dia berlevel diatas 440. Dia adalah seorang
Barbarian, jadi tubuhnya lebih unggul daripada para Knight lain. Dia jauh lebih besar daripada para Knight
lain, sehingga dia dengan mudah terlihat mencolok dengan setelan armor tersebut.

Weed menjual air pada pelanggan sambil mengangguk.

"Dia jelas-jelas tampak kuat. Equipment miliknya juga yang terbaik. Aku secara diam-diam menjauh dari
dia kalau aku bertemu dia di gang belakang."

Guild Hermes membagi kekuatan mereka dan maju kearah Kastil Sisley dari dua arah. Bardray
mengkomando pasukan yang akan melintasi Sungai Luka untuk mengganggu tentara batian dari Guild
Cloud.

Beomong mengemban misi menggunakan senjata-senjata perang untuk menduduki Kastil Sisley. Dia adalah
seorang Knight yang tidak tau bagaimana untuk menunggu dengan sabar.

"Semua Knight, serang! Hancurkan musuh yang menetang penyatuan benua oleh Kerajaan Haven!"

Guild Hermes meluncurkan serangan habis-habisan!

35 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Wah, perangnya dimulai."

"Sudah dimulai?"

"Ini semakin menyenangkan."

Senjata-senjata perang yang memiliki roda bergerak maju saat serangan-serangan sihir terbang kearah
mereka. Ada asap hitam yang mengepul di belakang bola api, tombak es, tanah yang berbentuk monster dan
sebagainya.

Guild Hermes sudah menduga hal ini, jadi para Mage mereka menggunakan sihir perlindungan disekitar
senjata-senjata perang tersebut. Penghalang yang terbuat dari angin, air atau udara dipasang didepan senjata-
senjata perang.

Terjadi tabrakan antara serangan dan pertahanan sihir! Kembang api meletus dilangit ketika tanah
berguncang dan ada raungan memekakan telinga. Beberapa penghalang pelindung hancur dan senjata-
senjata perang hancur berantakan.

Kehebatan dari sebuah pertempuran sihir!

Memasukan dalam hitungan kerusakannya, Guild Hermes masih memiliki 220 senjata perang yang
dikerahkan. Mereka telah membawa semua senjata perang yang tidak digunakan ketika menyerang Kerajaan
Lasalle. Sangat penting untuk menghancurkan dinding kastil dengan segera sehingga serangan-serangan
sihir bisa dihentikan.

"Lumat habis kastil itu. Tembak!"

"Tembak!"

Senjata-senjata perang menembakkan anak panah baja yang sangat besar kearah Kastil Sisley. Dalam situasi
ini, pertahanan sihir tak mampu mengganggunya dan menara penjaga serta dinding Kastil Sisley terhantam
anak panah tersebut. Seiring waktu berlalu, pemandangan indah dari Kastil Sisley dan Sungai Luka menjadi
tragis saat dinding-dinding tersebut hancur karena serangan dari senjata-senjata perang.

Bisnis Weed juga memburuk karena pemirsa teralihkan oleh pertempuran tersebut. Penyerangan berlanjut
selama 30 menit kemudian 1 jam hingga aliran waktu terlupakan. Tetapi meskipun kekuatan penghancur
dari senjata-senjata perang itu sangat kuat, daya tahannya lemah. Senjata-senjata perang itu mulai rusak
setelah digunakan beberapa kali.

"Maju!"

Ada suara panjang dari sebuah terompet. Pasukan militer Kerajaan Haven bergerak maju. Langit dipenuhi
dengan anak panah ketika Kastil Sisley menembak. Guild Hermes maju kearah gerbang sambil
menghancurkan para monster disepanjang jalan.

"Wahhhhhhh!"

"Maju! Bunuh semuanya!"

"Untuk kejayaan Kerajaan Haven!"

"Bertarung melawan musuh Yang Mulia Bardray!"

Kerajaan Haven meluncur kearah dinding meskipun menderita damage dari anak panah. Mereka
menggunakan tangga tali untuk mendaki dinding. Dinding defensif yang tinggi dimaksudkan untuk bertahan
sehingga bisa melawan dalam posisi yang menguntungkan. Guild Hermes memilih strategi menyerbu secara

36 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

langsung dengan jumlah yang sangat besar meskipun menerima kerusakan yang signifikan.

Para player dari Guild Hermes secara sungguh-sungguh menyerang dan sihir beterbangan secara terus-
menerus. Ada yang berlevel 300'an dan 400'an di medan perang, sehingga ada banyak kematian saat para
player berduel.

"Ada banyak sekali yang tewas."

Weed puas menonton medan perang tersebut setelah pelanggan yang datang menjadi jarang.

Para player yang merupakan ikon orang-orang di desa terpencil berada di belakang dinding, tetapi
sayangnya mereka juga tewas karena senjata-senjata perang. Di masa lalu, para player yang merupakan
pemain* benar-benar berjuang keras, tetapi sekarang ada popularitas yang besar dikalangan masyarakat
karena Morata. Belakangan ini para player diakui sebagai tenaga penggerak di Benua Versailles. Weed
sekarang bisa melihat para player ini tewas dalam perang ini.

[Pemain disini bukan player atau user. Aku bingung nyebutnya, gampangnya seperti seseorang yang
melakukan pertunjukkan seperti musik atau drama.]

"Ini adalah hal yang bagus."

Mereka saling melukai dan menumpahkan darah satu sama lain dalam perang ini. Itu bukanlah masalah bagi
pihak yang menang, tapi pihak yang kalah akan tewas.

"Kyaah! Apa kau melihat sihir yang barusan?"

"Ya. Ratusan orang ditelan oleh pusaran api."

"Ini benar-benar merupakan sebuah jackpot."

"Debu yang besar disisi lain......."

"Ada sesuatu disebelah sana."

Orang-orang yang menonton dari bukit bisa merasakan kegembiraan dari medan perang. Suatu perang
tidaklah bagus dari posisi para player umum, tetapi ada sesuatu dari pemandangan tersebut yang membuat
dada mereka berdebar-debar.

Pasukan Kerajaan Haven bergerak melintasi dataran, menerobos serangan anak panah dan sihir.
Pertempuran menyebar diseluruh Kastil Sisley ketika para prajurit mendaki dinding kastil.

"Padamkan apinya!"

"Lawan musuh. Jangan biarkan siapapun melarikan diri."

Kebakaran terjadi karena sihir dan elemental, tetapi Kerajaan Haven memadamkan kobaran api tersebut
dengan ganas sehinggat api itu tidak menyebar.

"Akan bagus jika semua orang tewas...."

Ketika Weed dengan sungguh-sungguh menonton pertempuran tersebut, Kerajaan Haven meniup terompet.
Pasukan yang berbondong-bondong kearah dinding berhenti ditempat seketika. Pertempuran di dinding
masih berlangsung, tetapi bala bantuan tiba-tiba berhenti.

"Eh."

37 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Kenapa mereka melakukan ini ketika mereka sedang kesulitan mengambil alih dindingnya?"

Para penonton mau tak mau merasa bahwa itu aneh. Dinding Kastil Sisley sangat tinggi dan tebal, jadi itu
mustahil untuk diambil alih dengan mudah. Namun pasukan Kerajaan Haven terlalu kuat untuk menyerah
begitu mudah.

"Ada sesuatu."

Weed merasakan bahwa ada sesuatu yang tidak biasa.

Kemudian seseorang yang memakai jubah hitam dari Guild Hermes berjalan maju.

"Krobidyun!"

Necromancer yang membantu Bardray di Tambang Melbourne! Baru-baru ini Krobidyun bahkan bisa
memanggil Doom Knight yang sulit. Guild Hermes membantu dengan memberi item-item yang tak biasa
dan tempat-tempat berburu yang sangat bagus. Krobidyun naik dari peringkat pertengahan ke peringkat
tinggi berkat skill miliknya sebagai seorang Necromancer. Dia mengerahkan cukup banyak upaya kedalam
perubahan kelas dari seorang Mage menjadi seorang Necromancer.

Suara mengerikan dari Krobidyun menyebar diseluruh medan perang.

"Bangkitlah. Kembalilah ketanah dimana kalian hidup sebelumnya. Ini adalah tempat yang gelap. Ini adalah
tanah hitam dan tercemar. Bantulah menyebarkan aturan kegelapan. Undead Rise!"

Sebuah pertempuran telah terjadi didepan Kastil Sisley. Mayat-mayat para player berlevel tinggi menjadi
kaku dan mereka menjadi undead. Cukup banyak Skeleton yang bangkit. Kualitas dari mayat cukup bagus,
sehingga kerumunan Zombie berjalan maju disertai kerumunan lalat disekitar mereka.

"Bunuh segalanya!"

Para undead bergerak ke Kastil Sisley.

Sementara itu, Guild Hermes yang memperbaiki senjata-senjata perang mereka mulai menembak dengan
senjata-senjata itu lagi.

Para undead terserang oleh pasukan pertahanan Kastil Sisley, tetapi terus menyerang. Kekuatan dari undead
membuat mereka bisa bertahan menerobos serangan apapun tanpa jatuh untuk menguasai dinding.

Weed merasakan darahnya mendidih.

"Kalau saja aku ada disana..... Sungguh sayang sekali."

Guild Hermes dan Guild Cloud!

Mereka adalah guild-guild bergengsi di benua dan para player akan berbondong-bondong ke kedua belah
pihak hanya setelah mendengar nama-nama itu. Ada banyak karakter utama dari petualangan-petualangann
yang bercampur aduk didalam pertempuran tersebut. Tetapi Weed bisa dengan tenang memahami
kemampuan mereka.

"Kalau saja aku bertarung disana......"

Sculpture Shapeshifting akan sangat diperlukan. Seorang Chaos Warrior akab sangat kuat, tetapi seorang
Necromancer juga akan bagus. Kalau dia memakai full set milik Barkhan, maka dia bisa membangkitkan
undead dalam jumlah yang tak terbatas! Dark Aura juga akan memperkuat para undead. Hal ini akan
membawa kekacauan absolut dalam suatu perang.

38 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Copper Plate of Eternal Rest akan memperkuat para undead, tetapi daya tahannya hanya tersisa 1 poin. Dia
juga memiliki banyak pengalaman tempur sebagai seorang Necromancer ketika berpartisipasi dalam quest
Immortal Legion Barkhan. Sculpture Shapeshifting dan Power to Reject Death, itu artinya tak ada satupun
Necromancer yang lebih kuat daripada Weed di benua ini.

"Ini benar-benar membangkitkan minatku."

Dia tak akan terluka tak peduli seberapa banyak prajurit biasa yang ada. Para Priest yang bisa menggunakan
holy power atau senjata mithril akan menjadi masalah, tetapi dia bisa menyuruh Bahamorg untuk
melindungi dirinya. Kemudian suatu pertempuran Necromancer sejati akan terjadi.

Sembari Weed memasang penampilan yang ketat, para player yang menonton pertempuran Kastil Sisley
menjadi antusias.

"Aku harus menjual paha ayam."

Itu memang tak nyaman, tetapi dia tak bisa pergi ke medan perang. Tangan dan kakinya menjadi gatal ketika
dia melihat pertempuran itu.

Sembari Krobidyun terus-menerus memanggil undead tanpa ada seorangpun yang mengganggu dia, pasukan
Guild Hermes terus memperbaiki dan meluncurkan serangan menggunakan senjata-senjata perang!

Kastil Sisley dipaksa menyia-nyiakan anak panah mereka yang merupakan sumber daya berharga dan para
Mage serta Priest menghabiskan Mana mereka.

Krodibyun adalah seorang Mage yang mencapai level 449.

"Mana Drain."

"Noble Sacrifice!"

Dia menyerap HP dan MP dari para prajurit yang terluka. Banyak undead yang hancur karena pasukan
pertahanan menyerang balik. Tetapi tak banyak mayat yang berserakan ditanah.

Kerajaan Haven tak meragukan bahwa para defender itu pada akhirnya akan kelelahan. Senjata-senjata
perang yang menargetkan Kastil Sisley adalah masalah besar bagi Guild Cloud. Juga ada Krodibyun yang
mendemontrasikan kekuatan yang mengerikan dari seorang Necromancer.

"Ini mengingatkan aku ketika Weed-nim bertarung melawan Bone Dragon."

"Sepertinya begitu. Pertempuran itu juga berakhir seperti ini."

Kerumunan orang memiliki pemikiran yang sama. Itu adalah pertempuran dimana Weed memainkan suatu
peran yang aktif sebagai seorang Necromancer.

Akhirnya gerbang Kastil Sisley terbuka dan pasukan menyerbu keluar untuk menghancurkan senjata-senjata
perang. Para Knight berada di barisan depan bersama pasukan infantri dibelakangnya.

"Ayo maju. Kita akan mempertahankan Kerajaan Britten Alliance."

"Kita akan menghancurkan ambisi Kerajaan Haven disini. Kita tak boleh membiarkan mereka mengambil
sebidang tanah pun!"

Pasukan infantri maju secara serempak, tetapi mereka sudah tampak seperti berada diambang kekalahan. Itu
karena mereka belum menghasilkan kerusakan apapun pada Kerajaan Haven sampai sejauh ini. Dari sudut
pandang Guild Hermes, berbagai pertempuran itu terlalu mudah. Mereka bahkan belum mengerahkan skuad

39 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Knight.

"Ubah tujuannya dan hajar mereka!"

Pasukan pertahanan menyerbu kearah senjata-senjata perang yang menyerang Kastil Sisley.

"Sekarang, hancurkan senjata perang itu!"

Para Knight telah menahan dengan mengorbankan pasukan infantri, jadi Guild Hermes sudah jelas telah
menduga taktik ini.

Banyak persiapan telah disusun sebelum melakukan penyerangan pada Kastil Sisley. Sekarang ini,
tanggapan musuh berada dalam jangkauan dugaan Guild Hermes.

Serangan dan sihir yang telah menunggu dari Guild Hermes, menyerang para Knight yang menyerbu. Ketika
barisan pertahanan menerobos pasukan musuh dan menghancurkan setengah dari senjata-senjata perang
tersebut, jalan mundur mereka telah diblokir dan para Knight dikalahkan!

Sebagian besar pasukan dan dinding telah hancur sebelum akhirnya bendera putih berkibar di Kastil Sisley.
Sebuah benteng terkenal di benua ditaklukan hanya dalam sehari.

Guild Hermes menggunakan pendekatan brutal pada penentangan apapun didalam wilayah itu. Setelah
gerbangnya dihancurkan dan pasukan militer masuk, para defender dan penduduk yang tidak menyerah
semuanya dibantai. Bahkan para player biasa juga ditikam hingga mati!

Rumor-rumor tentang kekejaman Guild Hermes menyebar dan moral serta loyalitas penduduk menjadi
sangat rendah. Guild Hermes terkenal karena keburukannya, jadi akan ada banyak masalah yang merugikan
dalam urusan internal di area-area yang diduduki. Tetapi ada area menguntungkan untuk kelanjutan perang.

"Kita harus meninggalkan Kastil Sisley sebelum malam datang."

"Itu akan membutuhkan waktu yang lama bagi seluruh tentara Kerajaan Haven untuk masuk."

"Lihatlah tanah yang berada dekat dengan dinding yang runtuh. Itu adalah kekuatan serangan yang
benar-benar sembrono."

"Orang kaya memang berbeda. Membawa senjata perang mahal sebanyak itu......"

Para penonton yang menyaksikan pertempuran tersebut secara terus-menerus kagum dan terkejut. Potensi
dari Guild Hermes sekali lagi diakui.

"Ada berita bahwa pasukan Bardray telah menghancurkan bala bantuan Guild Cloud."

"Apa? Sudah dihancurkan?"

"Menyebabkan kerusakan sebanyak itu pada Guild Cloud benar-benar menakjubkan."

Guild Hermes menduduki Kastil Sisley dan mendapatkan 3 kota bebas.

Sebuah kota bebas adalah basis perdagangan dan produksi, jadi kota itu memiliki populasi yang besar.
Pengaruh Guild Cloud di Kerajaan Britten Alliance menurun dan Guild Hermes mengambil tempat mereka.

***

40 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Guild Hermes membuat sebuah proklamasi beberapa hari kemudian.

Kerajaan Haven, Kerajaan Kallamore, Kerajaan Lasalle dan Kerajaan Britten Alliance akan mulai menjadi
Kekaisaran Haven. Wilayah, populasi, kekuatan ekonomi, dan pengaruh eksternal sudah memadai untuk
menyebutnya sebuah kekaisaran. Kerajaan Haven akan bertindak sebagai pusatnya dibawah kepemimpinan
Guild Hermes.

"Ah, aku benar-benar tak menyukainya."

"Nasib buruk terjadi."

"Daging yang dikunyah tidak terasa enak."

Ada banyak orang yang tidak menyukai berita dari Guild Hermes. Seluruh benua diduduki oleh Kerajaan
Haven. Mereka juga cemburu bahwa sebuah kekaisaran telah muncul.

Selain itu, pemimpin guild, Lafaye telah mengumumkan bahwa mereka akan menghentikan perang.

Guild Hermes yang cinta damai mendapati Kerajaan Lasalle terancam oleh Order of Embinyu, jadi masa
depannya tidak diketahui.

Kami telah membuat keputusan yang sulit untuk menghentikan konflik dan menstabilkan Kerajaan
Lasalle. Ketika diamati dengan cermat, ada banyak player di Kerajaan Lasalle yang telah melalui banyak
penderitaan.

Kami juga perlu memperbaiki tindakan-tindakan jahat yang dilakukan Guild Cloud pada Kerajaan
Britten Alliance.

Tetapi penghentian perang dari Guild Hermes hanya meningkatkan kerawanan dan ketidaknyamanan. Guild
Hermes tidak membuat janji bahwa mereka akan berhenti mencoba mengamankan wilayah.

Dan Kekaisaran Haven akan bertindak secara agresif untuk mencegah menyebarnya kekacauan di Kerajaan
Lasalle. Kota-kota bebas dan kastil-kastil di Kerajaan Britten Alliance telah diduduki, jadi mengelola
tempat-tempat itu akan menghasilkan kemakmuran yang lebih jauh.

Itu adalah deklarasi kemenangan yang tak terduga!

Bahkan Guild Cloud bingung mengenai alasannya. Mereka memilikii hubungan yang bisa dikatakan sebagai
musuh. Guild Hermes hanya memenangkan ⅓ dari Kerajaan Britten Alliance, namun mereka menghentikan
perang mereka.

Pokoknya, sekarang kedamaian telah datang, jadi banyak player di Kerajaan Britten Alliance
menyambutnya.

***

Yoo Byung Jun minum coklat panas dan menonton pengumuman Guild Hermes di monitor. Dan dia
benar-benar mengagumi Lafaye.

"Kerajaan Lasalle dan Kerajaan Britten Alliance adalah mangsa yang terlalu besar untuk dilahap. Mereka
akan kekenyangan. Walaupun mereka meraih kemenangan, tak akan mudah untuk mengendalikannya."

Rencana mereka adalah untuk menikmati Kerajaan Britten Alliance! Jika mereka menduduki segalanya,

41 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

maka wilayah Guild Hermes akan menjadi terlalu luas. Pasukan pemberontak dan perlawanan akan semakin
liar dan urusan internal akan menjadi sulit. Deklarasi dan akhir dari perang agresif yang tak terduga tersebut
membuat pihak-pihak lain merasakan krisis dan mereka harus mempersiapkan langkah-langkah yang
sensitif.

Tentu saja, ada orang-orang polos yang mempercayai pengumuman dari Guild Hermes, tetapi lebih banyak
orang yang meragukannya. Mereka tak akan mengakhiri agresi perang hanya karena Order of Embinyu atau
alasan-alasan lain.

Para pesaing sangat waspada pada kemampuan Guild Hermes. Tetapi itu efektif bagi mereka.

Sebuah guild besar berusaha untuk memadamkan api dan berakhir menghilang secara sia-sia. Mereka harus
membuat pengorbanan untuk mencegah Guild Hermes memperluas kekaisarannya.

Sementara itu, Guild Hermes akan menggunakan waktu tersebut untuk memperkuat dan melatih pasukan
bersenjata mereka di Kerajaan Lasalle dan kota-kota bebas. Mereka secara diam-diam juga memperluas
perang penaklukan mereka di Kerajaan Tullen melalui Guild Beden. Guild Hermes sudah punya pijakan di
Kerajaan Britten Alliance, jadi pengaruh mereka secara perlahan-lahan akan menyebar.

Bukan hanya perang menghasilkan wilayah, itu juga menghasilkan cukup banyak player berlevel tinggi.
Guild Cloud kehilangan wilayah yang besar, sehingga mereka tak bisa dianggap sebagai salah satu dari guild
bergengsi lagi. Hal itu memungkinkan bagi Guild Hermes untuk menyerap beberapa player dari guild yang
melemah.

Guild Hermes memiliki keserakahan besar, jadi mereka benar-benar mengumpulkan banyak hal dalam
jangka waktu yang pendek,

"Orang itu sangat cerdas. Dia tau bahwa itu tak akan mudah untuk dikendalikan, jadi dia mundur. Dia
benar-benar serakah."

Pasukan militer di Kerajaan Haven dan Kerajaan Kallamore masih melanjutkan pelatihan mereka. Jika
situasi saat ini dan persiapannya diperiksa, sudah jelas kalau mereka berencana memperluas ke seluruh
benua. Ketika mereka siap, maka mereka akan mendeklarasikan perang dan tak seorangpun bisa
menghentikan Guild Hermes.

Yoo Byung Jun teringat pada Weed setiap kali dia meminum coklat panas.

Sang God of War. Dia adalah seorang legenda di Royal Road dan pahlawannya orang-orang. Tetapi situasi
disekitar Weed memburuk dengan cepat. Pasukan kuat dari Guild Hermes yang terlatih dengan baik dan para
player berlevel tinggi akan mengambil alih seluruh benua.

Jumlah kekuasaan yang sangat besar akan diberikan kepada kaisar pertama yang menyatukan seluruh benua.
Ini adalah janji dari Unicorn Corporation dan merupakan hal yang ditargetkan oleh Bardray dan Guild
Hermes.

Yoo Byung Jun yang memainkan peran besar di benua itu telah terpukul oleh perang.

"Seberapa jauh mereka bisa bertindak? Entah mereka akan mendaki bukit atau dipaksa keluar. Guild Hermes
dan Order of Embinyu menjadi semakin besar. Sejarah benua akan berubah bergantung pada siapa yang
menang."

Chapter 5 - Nasib Dark Gamer

42 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Kastil Aren dari Kekaisaran Haven.

Pekerjaan konstruksi dalam jumlah yang besar tengah dilakukan di tanah Istana Kaisar. Bardray telah
memutuskan untuk membangun sebuah istana megah bukannya lumbung padi.

"Kumpulkan para seniman dan Architect."

Sementara itu, Guild Hermes sangat pelit terhadap seni.

Setelah Weed mulai memahat, banyak Sculptor secara strategis dikembangkan didalam guild. Namun
patung-patung yang mereka hasilkan layaknya galian seni kuno. Dukungan untuk para Painter dan Sculptor
menghilang dan para seniman meninggalkan Kerajaan Haven.

Tetapi kehadiran mereka diperlukan untuk Istana Kaisar.

"Istana Kekaisaran akan meningkatkan loyalitas penduduk, sehingga kita bisa meningkatkan pajak sebesar
2%."

"Kirim semua prajurit yang menyerah dalam perang ke tambang."

Lafaye mengadakan rapat kepemimpinan untuk membahas berbagai pemikiran yang berniat memeras
penduduk Kekaisaran.

Pajak perayaan kemenangan perang.

Pajak pembangunan Istana Kekaisaran.

Pajak khusus untuk perawatan fasilitas di Kastil Aren.

Pajak untuk pengerahan militer di kota.

Pajak khusus untuk perluasan wilayah.

Kalau Weed mendengar ini, maka dia akan berlutut penuh kekaguman.

"Cukup banyak Dwarf yang tinggal di Kerajaan Lasalle. Kita harus menangkap mereka dan membuat
mereka bekerja sebagai budak."

"Ada kerusuhan di beberapa area yang diduduki. Menekannya bukanlah masalah, tetapi keamanannya akan
menurun dan Order of Embinyu akan menyebar."

Kekaisaran Haven telah menerima kerusakan dan Order of Embinyu menyebar layaknya kobaran api. Tetapi
para pemimpin tingkat tinggi dalam Guild Hermes tidak khawatir mengenai hal itu.

Orang-orang yang beralih ke Order of Embinyu sangat menyedihkan dan Guild Hermes sangat percaya diri
mereka bisa mengalahkan mereka kalau Order of Embinyu menyatakan perang. Tentu saja, pajak-pajak baru
akan diperlukan untuk perang dengan Order of Embinyu.

Guild Hermes berniat untuk menaklukan seluruh benua, jadi mereka harus mempertahankan militer dengan
ketat.

***

"Para keparat itu."

43 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed secara naluriah mengutuk setelah mendengar bahwa Guild Hermes berniat menghentikan perang. Dia
langsung merasakan sesuatu yang aneh.

"Mereka memiliki motif tersembunyi. Lagian, mereka adalah orang-orang jahat, jadi jangan harap aku
percaya pada mereka."

Teori seorang ahli filsafat mengatakan bahwa, sifat manusia pada dasarnya adalah jahat!

Weed terus berkembang sembari bertarung bersama Bahamorg dan Seoyoon. Dia membuat hidangan mewah
dari bahan-bahan yang didapat didalam dungeon. Dan skill Cooking miliknya akhirnya mencapai tahap
Advanced.

Upgrade skill Cooking level 10 tahap Intermediate menjadi level 1 tahap Advanced

Memungkinkan untuk meminimalisir efek-efek samping ketika menangani bahan-bahan rumit, makanan
yang diawetkan dan makanan fermentasi.

Kamu bisa meningkatkan secara drastis masa pangan dari makanan.

Masakan profesional bisa dibuat.

Semua statistik meningkat sebesar 20 poin.

Dia sekarang bisa disebut seorang Chef. Itu memungkinkan bagi dia untuk hidup bahkan jika dia hanya
memanggang roti di suatu kota. Semua pekerjaan yang dilakukan di tahap-tahap awal, sekarang telah
membuahkan hasil. Tetapi Weed masih meragukan masa depannya.

"Aku gak punya dana pensiun ataupun salah satu dari 4 asuransi besar. Kalau aku keluar dari pekerjaanku,
maka aku gak akan mendapatkan pesangon."

Dia bisa mendapatkan uang sekarang ini, tetapi masa depannya tak diketahui. Dia tidaklah dalam keadaan
bahaya seperti banyak freelancer lainnya.

[Freelancer itu sebutan untuk pekerja lepas yang gak punya pekerjaan tetap]

Ada sebuah posting ditulis di papan pengumuman Dark Gamer yang memiliki sudut pandang yang mirip
dengan dia.

44 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Judul: Aku akan mencoba untuk menikah

Aku berhubungan dengan seorang wanita yang aku cintai selama 3 tahun.

Kemarin, aku mengunjungi ayah mertuaku. Dan sekarang aku menangis. Cewekku memang baik tapi
satu-satunya orang yang buat aku tidak tahan adalah aku sendiri.
Aku ingin sharing cerita singkat antara aku dan ayah mertuaku.

"Ya, kau mengerjakan sesuatu sekarang."

"Ya, ayah mertua. Apa kau tau tentang sesuatu yang disebut Royal Road?"

"Aku tau! Setiap hari, koran dan tv membicarakan tentang perusahaan terpanas bernama Unicorn
Corporation. Bukankah mereka mendapatkan keuntungan yang sangat besar setiap tahun? Aku tak bisa
membayangkan keuntungan kesejahteraan yang diterima oleh karyawan dari Unicorn Corporation. Jadi
Hyo-sun, putriku telah bertemu dengan pria seperti itu."

"Tidak. Aku bukan karyawan, tetapi aku seseorang yang mencari item di Royal Road dan menjualnya
untuk mendapatkan uang."

"....Ya, apa kau sudah mengumpulkan sedikit uang?"

"Sedikit."

"Berapa banyak?"

"Kalau aku menjual equipment yang saat ini aku pakai, maka aku bisa mendapatkan uang yang cukup
untuk simpanan rumah. Itu karena harga untuk set ini telah naik baru-baru ini di pelelangan."'

"......."

"......."

"Kau tidak memberi penderitaan pada Hyo-sun kan?"

"Ya. Aku secara sungguh-sungguh masuk kedalam kapsul Royal Road selama 18 jam sehari."

"........"

Aku tidak melanjutkan setelah SMA. Apa kalian mengetahui kesedihan ini?

Dia mau tak mau ber-empati dengan kisah Dark Gamer itu. Itu adalah sebuah industri pelayanan, tetapi itu
terlalu dini untuk mengungkapkannya pada dunia. Tak ada pekerjaan dengan pendapatan yang stabil dan
tetap ataupun keuntungan kesejahteraan.

Selain itu, ekspansi Guild Hermes adalah sebuah ancaman besar. Ada player-player lain yang merasa
terbebani oleh Guild Hermes tetapi tekanan terhadap Weed sebagai Raja dari Kerajaan Arpen jauh lebih
besar.

Walaupun Weed menjadi Master Sculptor pertama kali, hal itu tak akan penting kalau Bardray dan Guild
Hermes menyatukan Benua Tengah. Pasukan dari Kekaisaran Haven akan datang ke Utara untuk
menargetkan Kerajaan Arpen. Bangunan-bangunan yang telah Weed investasikan uang dalam jumlah besar
akan direbut oleh Guild Hermes.

45 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed harus memikirkan hal itu pada satu sisi dalam pikirannya.

"Kebencian akan cukup untuk membuatku pergi ke rumah sakit."

Jika dia menjadi master kelas pertama, maka akan ada banyak perhatian dari stasiun-stasiun penyiaran.
Weed tidak berada dalam situasi dimana dia harus khawatir mengenai hal itu.

"Kerajaan Arpen adalah mangkuk nasiku."

Weed memiliki keterikatan pada mangkuk nasi khusus miliknya. Dia tak bisa membiarkan anjing-anjing
sebelah makan mangkuk nasi miliknya!

"Aku harus mencari cara untuk melindungi mangkuk nasiku."

Dia harus melindungi Kerajaan Arpen dari segala macam ancaman.

"Aku harus meminta Master-nim dan para sahyung."

Awalnya dia ingin memberi tugas-tugas yang sulit pada orang-orang yang dekat dengannya. Mereka akan
melakukannya jika dia menawari mereka hidangan daging dan alkohol. Tetapi tak peduli seberapa kuatnya
para Geomchi, mereka akan terbatasi dalam perang berskala besar dengan serangan-serangan sihir yang
ganas. Mereka memiliki banyak kekurangan.

"Kalau aku mengumpulkan ras-ras patung hidup, maka aku bisa membuat mereka bekerja."

Dia berniat mengatasi situasinya dengan eksploitasi.

Weed ingin menang, tetapi dia tak bisa menghadapi Guild Hermes saat ini. Itu akan membutuhkan waktu
yang cukup lama untuk bertemu patung-patung hidup dan untuk membangun kedekatan serta pencapaian.

Jika mereka bukan suatu ras yang berkaitan dengan pertempuran, maka mereka tak akan berguna. Mereka
akan berguna untuk perkembangan Kerajaan Arpen dalam jangka panjang, tetapi ada ancaman dalam jangka
pendeknya.

"Aku harus melatih tentara untuk melindungi kerajaan. Tetapi mereka melawan monster dengan level ini....
Walaupun aku menginvestasikan waktu dan uang, itu tak akan cukup untuk menjatuhkan Kekaisaran
Haven."

Dia tak bisa menemukan cara untuk menghadapi Kekaisaran Haven meskipun memikirkan beberapa
kemungkinan. Itu karena penaklukan kota-kota sudah berkembang di Benua Tengah lebih cepat daripada
pengembangan secara bertahap dari suatu kota.

"Ketika memperhatikannya dengan tenang, aku tidak lebih baik daripada mereka di area manapun. Populasi
dan perkembangan kerajaanku tak bisa dibandingkan dengan mereka, apalagi kekuatan militerku. Kalau
sebuah perang terjadi, maka aku tak akan menang."

Ketika mempertimbangkan masa depan, itu adalah penilaian yang masuk akal untuk menyerah pada
Kerajaan Arpen sekarang. Tak ada kekuatan lain di Benua Tengah yang bisa menyaingi Guild Hermes.
Populasi dan kekuatan militernya juga begitu besar, sehingga akan sulit bagi 5 guild besar untuk menentang
mereka.

"Aku harus membuat sesuatu untuk menang...."

Weed melihat kembali apa yang dia miliki.

Dia memiliki kemampuan dari Bingryong, Yellowy, Phoenix, dan para patung hidup yang lain dari Las

46 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Phalanx. Mereka akan memiliki kekuatan yang luar biasa jika mereka terus berkembang selama 2-3 tahun,
tetapi itu tak berarti perang bisa dimenangkan. Masalahnya tak akan terpecahkan meskipun Geumini
menawarkan suapan.

"Masih ada peluang untuk melakukan sesuatu dengan pemahatan. Aku belum menciptakan skill milikku
sendiri. Dan ada teknik memahat rahasia yang terakhir dari legenda."

Setelah mempelajari Sculptural Life Bestowal, Sculpture Shapeshifting, Sculpting Blade, Disaster Sculpting
dan Elemental Creation, maka Weed bisa mempelajari teknik memahat rahasia yang terakhir.

Dia memimpikan berkali-kali tentang skill yang luar biasa ketika tidur dimalam hari.

"Mungkin teknik rahasia yang terakhir bisa membuat sebuah patung yang akan mengutuk target atau.....
sesuatu yang bisa mengekspresikan keindahan dari sebuah patung.... Atau sesuatu yang bisa meningkatkan
kemampuan dari patung-patung hidup milikku."

Dia memiliki berbagai kekhawatiran dan harapan. Dia tak bisa menebak teknik memahat apa itu meskipun
melihat kembali pada masa lalu. Teknik memahat rahasia bisa membuat kemampuan bertarungnya
meningkat, tetapi mungkin bukan itu. Lagian, situasi dibenua tidaklah stabil, jadi Weed harus membuat
keputusan.

"Aku hanya harus meningkatkan penguasaan skillku dan Class Master Quest akan berakhir. Aku gak tau
apakah mempelajari skill atau menciptakan patung untuk menyelesaikan quest ini. Kalau aku menantang
teknik rahasia yang terakhir, maka......"

Jika dia menemukan patung yang terakhir, maka Weed bisa menantang teknik rahasia tersebut.

"Kalau aku mempelajari teknik rahasia terakhir itu nanti, maka itu akan terlambat."

Dia memutuskan untuk berusaha menemukan patung terakhir. Masa depan bisa berubah bergantung pada
tipe teknik apa yang akan muncul.

"Jika sebuah skill yang melampaui imajinasi muncul, maka aku bisa melawan Guild Hermes. Mungkin
orang lain akan melawan mereka juga. Dan kalau skill tersebut tidak sehebat itu......"

Itu adalah teknik memahat rahasia yang terakhir.

"Aku akan berlutut dan menyerah secara langsung."

Weed memutuskan untuk tidak menunda-nunda lagi teknik memahat rahasia terakhir tersebut. Dia akan
terus meningkatkan penguasaan skill miliknya sembari berburu, tetapi mendapatkan teknik rahasia yang
terakhir itu adalah prioritas.

"Aku gak tau akan seberapa sulit hal itu, jadi aku perlu beradaptasi dengan situasinya."

Dia mempertaruhkan permainannya pada teknik rahasia terakhir. Weed memutuskan untuk menantangnya
meskipun situasi benua sedang terombang-ambing.

"Suatu hari aku mungkin menyesali keputusan ini."

Takdirnya adalah untuk berulang kali melakukan petualangan besar terlepas dari keinginannya untuk
menjalani kehidupan yang panjang.

***

47 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed memiliki patung dalam jumlah yang besar di benua. Patung-patung itu dijual pada orang-orang atau
karya-karya yang diukir pada dinding dan batu.

"Ini adalah..... sebuah karya seni."

Itu adalah seekor manusia burung dengan ekornya yang bercabang dua! Weed menemukan sebuah patung
yang dia tinggalkan ketika bepergian.

"Ini adalah sebuah patung yang bagus. Skill ini layak disebut sebagai seorang Sculptor menakjubkan."

Dia memikirkan sesuatu sebelum berbicara lagi.

"Kita akan bertemu lagi."

Karyanya bukan hanya manusia burung itu saja.

Selama ini dia telah mengukir banyak patung bagus. Dia telah menyebarkan tandanya diseluruh benua.

Selain patung-patung yang ukir pada batu dan kayu, patung dalam jumlah yang besar telah menyebar
melalui penjualan. Patung-patung terus diperdagangkan diantara para player dan menyebar kesegala tempat.
Jika patung itu tak memiliki efek khusus, maka mereka akan memberikannya pada penduduk untuk
meningkatkan kedekatannya. Beberapa orang juga kehilangan patung-patung mereka jika mereka mati
dalam perburuan di dungeon dan patung-patung itu akan tertinggal disana.

Itulah patung-patung yang merupakan tanda dari Weed.

"Skillku masih kurang."

"Aku berhasil mendapatkan sebuah karya dari Weed."

Beberapa patung hidup di tempat-tempat yang jauh menemukan karya-karya buatan Weed. Patung-patung
hidup ini memutuskan untuk pensiun setelah Kekaisaran Arpen runtuh. Mereka lebih suka hidup bersama
jenis mereka sendiri daripada bersama manusia.

Dan cukup banyak patung hidup yang punah. Para patung hidup yang tersisa entah itu menjadi monster yang
ganas atau menyembunyikan diri mereka. Beberapa akan tetap tertidur kecuali seorang Sculptor
membangunkan mereka secara langsung.

Meskipun Weed menjelajahi banyak tempat di benua, para patung hidup bersembunyi di tempat-tempat yang
sulit ditemukan. Dia bahkan tak bisa menemukan patung hidup di gunung-gunung berapi di Las Phalanx.

"Belum lama ini, seorang Sculptor datang kesini."

"Apa? Aku mau bertemu Sculptor itu."

"Dia juga memberi kehidupan padaku."

Pemimpin generasi ke-8 dari Guild Sculptor telah menciptakan sebuah magnum opus. Patung itu menjalani
kehidupan yang tenang di tower di Las Phalanx sampai diberi kehidupan oleh Weed. Para patung hidup akan
berbicara tentang Weed setiap kali mereka bertemu satu sama lain. Banyak patung-patung milik Weed
menyebar diseluruh benua.

"Aku ingin tau kepribadian dari Sculptor itu."

"Aku gak bersama dia untuk waktu yang lama, tetapi dia tampaknya pelit."

48 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

***

Bardray menyempatkan pergi berburu bahkan ketika pembangunan sedang berlangsung. Dia bisa berburu
lebih efesien dengan dukungan dari guild dan dia melewatkan perjamuan perayaan kemenangan dari
Kekaisaran Haven untuk pergi berburu.

"Skill-skill serangannya lumayan bagus."

Bardray saat ini berada di sebuah tempat yang dihuni banyak monster. Mereka adalah monster tang seperti
tikus dengan duri ditubuh mereka, mereka akan keluar dari dalam tanah di dungeon.

Monster-monster itu berlevel sampai 500! HP mereka sangat tinggi dan kulit mereka sekeras baja, jadi dia
menderita damage dari duri-duri tersebut setiap kali mereka muncul. Bardray memanfaatkan serangan satu
titik yang ditampilkan oleh Weed ketika berburu bersama para Royal Guard.

"Dia menjadi semakin kuat."

"Seperti yang diharapkan dari Bardray-nim."

Metode serangan satu titik melampaui defense monster yang tinggi. Bardray sangat mahir dalam
menggunakan metode serangan baru ini. Dia tercengang oleh kekuatan destruktif dari serangan satu titik
tersebut.

Bardray menghabiskan banyak waktu berburu bersama yang lainnya dan bahkan tidak beristirahat untuk
menunggu monster.

Jika itu adalah Weed, maka dia akan mengukir patung dan memulihkan HP sambil menunggu monster
muncul. Tetapi Bardray tidak tau apa-apa mengenai seni atau skill memahat, dan dia hanya bisa berkembang
dalam pertempuran.

Sebaliknya, dia tertidur ditengah-tengah pertempuran disetiap perburuan. Tidur akan membuat pemulihan
HP dan Vitality lebih cepat dari biasanya. Meskipun pertempuran mungkin akan berlangsung lebih lama,
tidur ditengah-tengah setiap perburuan sebenarnya mengurangi waktu yang diperlukan bagi dia untuk tidur.

***

"Mereka semua jatuh."

Bardray berdiri sendirian di dasar pegunungan.

Mereka terus menekan untuk penyatuan kekaisaran dan Kekaisaran Haven hancur. Bardray tak bisa
menandingi kejayaan Weed. Dia hanya bisa meniru gaya komando dan metode tempur milik Weed.

"Huhuhuhu, aku lega. Ini adalah sesuatu yang telah aku tekankan."

Bardray merasakan perasaan yang ringan. Untuk waktu yang lama, dia telah setia pada Guild Hermes dan
segalanya berakhir ditangan guild yang serakah itu.

Itu adalah penyesalan. Seorang pria harus memiliki tujuan untuk ditantang. Dan impian itu telah hancur, jadi
sekarang pundaknya terasa ringan.

49 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Dia bisa mulai dari bawah lagi.

"Aku harus berpetualang dan mengerjakan quest."

Bardray ingin bepergian di benua dan dengan tenang menikmati kehidupannya. Dia bisa sepenuhnya
menikmati Benua Versailles setelah membubarkan Guild Hermes.

Ada seseorang yang perlahan-lahan berjalan ke arah Bardray.

Weed sang God of War. Saat ini dia memiliki kekuatan yang sangat besar dan muncul sebagai penguasa baru
dari Benua Versailles. Death Knight Van Hawk dan Vampire Lord Tori yang sering dia lihat ada disekitar
Weed juga ada disana.

"Mau kemana kau?"

Weed berkata dengan suara pelan namun penuh ancaman. Suasanya tersebut membuat Weed terasa seperti
suatu eksistensi yang mustahil untuk ditentang.

"Aku sekarang akan menjalani kehidupan dengan tenang. Aku mengakui kekalahanku."

Bardray mengakui dengan pikiran yang jernih. Tak peduli seberapa banyak upaya yang dia lakukan,
mustahil untuk menyaingi Weed. Guild Hermes telah hancur berantakan sehingga mereka bukanlah
merupakan musuh lagi.

Weed menggeleng.

"Aku tak bisa membiarkan kau pergi."

"Lalu......"

Bardray sudah menduga akan hal itu. Dia memiliki kemampuan untuk mengambil kendali benua. Weed dan
rekan-rekannya tak akan membiarkan dia mendapatkan peluang itu.

‘Kesempatan itu bisa datang lagi. Dan kalau aku meningkatkan kekuasaan.....’

Ambisi menggelora didalam dirinya. Tetapi Weed menginjak-injak imajinasinya.

"Equipment yang kau pakai cukup bagus."

"Lalu......."

"Aku akan merampasnya setelah aku membunuhmu."

Sururururung.

Weed menghunus pedangnya.

***

"Heeok."

Bardray membuka matanya. Tubuh-tubuh para Royal Guard sedang beristirahat didepan dia.

‘Itu adalah mimpi.’

50 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Bardray mengatur kesadarannya sembari menarik nafas dalam-dalam. Bahkan jika mereka adalah para
Royal Guard yang telah menghabiskan banyak waktu bersama-sama dengan dia, dia tak mau mengatakan
mimpi buruknya pada mereka. Dia harus selalu tampak kuat didepan mereka.

Bukan hanya hari ini saja dia memiliki mimpi yang serupa, tetapi sudah berkali-kali.

‘Bukankah aku memimpikan mengalahkan dia sejak aku bermain Continent of Magic?’

Hal itu telah mempengaruhi dia secara psikologis. Weed bahkan tidak mengingat dia. Tetapi dia tak boleh
memikirkan tentang masa lalu sekarang ini.

‘Sainganku di Royal Road......’

Ada Guild Road, Guild Black Lion dan Black Sword Mercenaries. Mereka lebih lemah daripada Guild
Hermes dalam segala bidang.

Bardray merasa seperti dia bisa menang bahkan jika dia bertarung dengan pemimpin mereka secara
langsung. Level, skill tempur dan trik-trik miilik Bardray jauh lebih kuat daripada mereka. Jika rencana
pengambil alihan benua berjalan sesuai dengan yang direncanakan, maka dia akan bertemu dengan mereka.

Tak banyak waktu yang tersisa.

‘Weed adalah orang yang tak bisa dipahami....’

Weed selalu merupakan orang yang misterius bagi dia.

Dia tak pernah mendengar nama itu di awal-awal Royal Road. Namun secara tiba-tiba dikejar oleh sosok
brilian dengan kecepatan yang menakutkan. Weed menyelesaikan quest-quest mustahil tanpa bantuan dari
kekuatan manapun. Weed memiliki kualitas dari seorang petualang hebat, namun Bardray memerinntah
Guild Hermes, jadi tak ada perlunya bagi dia untuk khawatir.

Ada jumlah Lord yang sangat banyak di benua hingga tak menyisakan tempat untuk Weed. Namun Weed
berhasil mendirikan sebuah kerajaan di utara dimana nyaris tak ada orang yang tinggal disana.

Kemampuan tempur miliknya juga tak boleh diabaikan. Levelnya memang lebih rendah, tetapi Weed bisa
bersaing dengan dirinya di Tambang Melbourne.

Weed sudah pasti berbeda dengan orang lain. Sama seperti gulma, dia tampaknya menjadi semakin
mengerikan seiring berjalannya waktu.

Dia adalah target yang ingin dikalahkan oleh Bardray!

‘Sudah pasti aku akan bertemu dia lagi.’

Bardaray menantikan saat-saat itu. Dia telah menggunakan metode serangan satu titik milik Weed untuk
menutupi titik lemahnya.

‘Mungkin mimpi itu.....’

Bardray memutuskan untuk menerima ketakutannya yang tersembunyi. Jalur untuk menaklukan Benua
Versailles sangat menyenangkan. Sejauh ini, itu berkembang seperti yang direncanakan.

‘Aku akan menginjak-injak dia secara menyeluruh ketika aku bertemu dia lain kali. Aku tak akan
membiarkan dia menjadi semakin liar.....’

51 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Chapter 6 - Perjalanan Hummingbird


Weed menemui para patung hidup yang menjadi jengkel padanya selama waktu dia berburu bersama
Bahamorg.

Geumini menggambar grafiti ditanah sedangkan Yellowy membajak tanah. Luka dihati mereka begitu besar
sehingga mereka tak akan melakukan tindakan apapun. Para Wyvern, Silver Bird, Golden Bird dan
Bingryong menjelajahi wilayah sekitar.

"Ahem, kalian sudah sering menderita, jadi aku memberi kalian liburan. Apa kalian sudah cukup beristirahat
selama ini?"

"Gol gol gol. Aku gak mau bicara."

"Ummooooooooo."

Yellowy bahkan tidak memalingkan kepalanya. Dia telah disakiti oleh Weed selama ini. Dia tak bisa
dibandingkan dengan skill bertarung milik Bahamorg dan diberi tugas yang membosankan dan rendahan
untuk bekerja di ladang.

Lebih dari apapun juga, patung-patung hidup itu terluka bahwa mereka telah diabaikan oleh master mereka.
Kunjungan dan perilaku memanjakan dari dia sama artinya Weed ingin membuat mereka segera bekerja!

Weed mengangguk seolah-olah dia mengetahui segalanya.

"Aku akan memberi kalian makanan."

"Gol gol gol, aku gak akan bisa disuap dengan makanan."

"Ummoooooooo. Sudah pasti tidak."

Para Wyvern, Bingryong dan Phoenix tidak hanya melihat dari kejauhan. Itu sudah diputuskan sejak awal
bahwa Geumini dan Yellowy yang akan berbicara pada Weed. Patung-patung yang diberi kehidupan di Las
Phalanx belum cukup bosan dengan keluhan-keluhan.

Weed berbicara dengan lembut layaknya dia terluka.

"Aku gak percaya kau akan berpikir bahwa aku mengabaikanmu. Geumini, tidakkah kau tau hati macam apa
yang aku miliki hingga aku memberi kehidupan padamu dua kali? Aku selalu kepikiran tentangmu ketika
kita berpisah."

"Gol gol gol....."

"Yellowy, aku akan memperbaiki kandang anak-anakmu."

"Ummooooooo!"

Dia bisa memulihkan hubungan mereka dengan kenangan masa lalu dan janji-janji perumahan. Bingryong
dan para Wyvern juga menerima makanan dalam jumlah yang banyak.

"Inilah suasana keluarga."

Dan Weed bisa menunjukkan hasil terakhir pada Bahamorg.

52 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

***

"Keindahan yang menawan. Aku harus pergi ke City of Artists, Rhodium, untuk menerima quest untuk
teknik rahasia terakhir."

Weed juga mengunjungi kota pengemis itu! Itu adalah surganya orang-orang dengan kelas produksi seperti
Sculptor, Seniman dan Architect.

Rhodium juga memiliki sejarah yang panjang berkaitan dengan pemahatan. Di masa lalu, itu adalah sebuah
desa dimana matahari terbenam terlihat begitu indah hingga para Painter dan Sculptor berkumpul untuk
tinggal disana. Karya-karya seni yang mereka buat dijual ke seluruh benua.

Tempat dimana patung-patung batu dibuat disaat-saat awal menjadi simbol kejayaan Rhodium! Tempat ini
tepat berada dibelakang Guild Sculptor.

"Aku gak boleh gagal....."

Weed sedang gelisah jadi dia memutuskan untuk membawa Bahamorg dan Seoyoon. Dia juga memberi
perintah pada patung-patung hidup yang lain untuk datang secepat mungkin.

"Lalu tempat kedatangannya adalah Alun-Alun Rhodium."

Yurin datang dan menggambar sebuah lukisan untuk berteleport.

Untungnya Rhodium adalah tempat yang aman dari perang Benua Tengah dan tak mengalami kerusakan
apapun. Tak satupun dari guild-guild bergengsi atau Lord yang menghargai seni. Pajak pendapatannya kecil
dan banyak uang yang diperlukan untuk mempertahankan kedamaian. Tak ada gunanya menduduki kota
tersebut, dan bahkan pasukan pun menghindarinya secara sengaja.

***

"Aigoo.... Silahkan datang kesini."

"Berilah sedikit recehan...."

"Hei, kau berada dalam situasi yang sama dengan kita!"

Seperti yang diduga, mereka disambut oleh para player yang mengemis di Alun-Alun Rhodium! Itu
sebabnya Weed mengganti pakaiannya dengan pakaian pemula yang kotor miliknya. Bahamorg dan
Seoyoon juga memakai pakaian kulit rusa yang bisa sehingga mereka bisa menyelinap dengan mudah.

"Orang-orang disini tampaknya sudah berkurang."

Weed merasa seperti jumlah player telah menurun sejak dia terakhir kali datang kesini.

Pada saat itu Sculptor masih berada ditengah-tengah popularitasnya. Zaman keemasan dari Sculptor adalah
setelah pembangunan piramida! Tetapi itu sulit, uang yang dihasilkan tidaklah banyak dan sangat
membosankan, jadi jumlah player yang memilih Sculptor sebagai profesi telah menurun.

Dan juga ada banyak orang yang meninggalkan Rhodium untuk mendapatkan inspirasi seni dari Morata.
Awalnya para player akan mempersiapkan material-material dasar di Rhodium sebelum bepergian di benua.

53 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Aku akan pergi ke Guild Sculptor."

Weed merasa gelisah. Dia benar-benar berharap bahwa teknik memahat yang terakhir tidaklah tak berguna.

‘Kalau itu adalah sesuatu seperti Sculpture Shapeshifting atau Great Disaster Nature Sculpting... Maka itu
akan bagus.’

Juga ada kemungkinan yang tinggi bahwa itu akan menjadi sesuatu seperti Elemental Creation milik King
Belsos. Sculpting Blade adalah sesuatu yang bahkan seorang Sculptor lemah bisa tingkatkan dengan baik.

Dia khawatir bahwa teknik terakhir tersebut akan menjadi sesuatu yang murni berkaitan dengan seni. Itu
adalah alasan kenapa dia tidak merasa nyaman datang ke Rhodium.

‘Aku harus meneguhkan hatiku. Walaupun biaya gas kota meningkat, aku bisa tetap hangat di musim dingin
dengan meneguhkan pikiranku.’

Weed membuka pintu Guild Sculptor dan masuk kedalam.

***

"Akan bagus kalau aku bisa memotong pohon dan memakan ulat kayunya."

"Pohon-pohon didekat pantai cukup bagus."

Guild Sculptor dipenuhi dengan pemula. Mereka mendiskusikan metode untuk mendapatkan material
memahat.

‘Tsk tsk, harusnya ambil saja apapun yang bisa diambil dan gunakan itu.....’

Para Sculptor mau tak mau menjadi sensitif mengenai material-material yang mereka gunakan untuk karya
mereka. Namun tidaklah mungkin untuk membuat patung jika mereka terlalu mempermasalahkan material
mereka secara terlalu ketat. Ini adalah rahasia bagaimana Weed bisa menjual patung dalam jumlah yang
sangat banyak ketika masih seorang pemula!

Weed berjalan melewati para Sculptor lain di guild. Seoyoon dan Bahamorg ikut bersama dia. Dia tidak
perlu bertemu seorang instruktur Sculptor, jadi tak ada perlunya bagi dia untuk menjelajahi guild tersebut.

Pada pintu belakang dibelakang Guild Sculptor! Ini adalah sebuah tempat dengan sejarah yang signifikan
pada Rhodium, jadi disana terdapat penjaga yang memblokir pintu tersebut.

"Apa maumu?"

"Aku mau masuk kesana."

"....Kau cukup memenuhi syarat. Kau boleh masuk."

Para penjaga melangkah kesamping. Untuk memasuki tempat penuh kejayaan tersebut, seorang seniman
harus mencapai skill Sculpting tahap Advanced atau diakui sebagai bangsawan. Jika tidak, biaya masuknya
adalah 200 gold!

Weed diijinkan masuk secara gratis.

Pintu tersebut terbuka dan patung batu bersinar terang bisa dilihat.

54 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Kamu telah mengapresiasi patung Rhodium, Stellar Tear

Ini adalah karya dimana sang Sculptor mengekspresikan keindahan langit malam.

Statistik Art naik sebesar 13 poin.

Penguasaan skillmu telah nail sedikit karena mengamati sebuah patung patung yang luar biasa.

Dia sudah mendengar rumor-rumornya, tetapi itu ternyata memang sebuah tempat yang benar-benar indah.
Itu adalah sebuah tempat yang dibuat dari bongkahan meteor yang jatuh dan didekorasi oleh para Sculptor
Rhodium. Lebih dari seribu patung berkilauan dimalam hari untuk membentuk langit malam.

Weed bukanlah seorang Sculptor biasa, jadi dia bisa segera mengetahui keagungan dari karya ini meskipun
sekarang ini siang hari.

"Pekerjaan dalam jumlah yang besar terlibat dalam karya ini!"

Ketika orang lain hanya bisa secara murni memandangnya sebagai seni, dia bisa melihat semangat yang
terkandung didalamnya. Dia tau seberapa sulitnya untuk membuat ribuan bintang-bintang dari patung-
patung. Jika karya tersebut dilihat di siang hari, maka itu hanya akan terlihat sebagai tumpukan batu saja.
Para Architect bahkan membangun menara untuk secara jelas menampilkan 13 rasi bintang.

Itu adalah sebuah tonggak dalam Royal Road yang mana banyak pasangan selalu bersemangat untuk
mengunjunginya! Puluhan player menghabiskan waktu makan siang disini. Dimalam hari! Banyak orang
akan berkumpul untuk mengobrol dan melihat bintang-bintang.

Weed berjalan ke pusat dari Stellar Tear.

Sekarang masih belum malam hari, namun Stellar Tear mulai memancarkan cahaya. Cahaya tersebur
menyebar kearah Weed kemanapun dia berjalan seolah-olah cahaya tersebut menyambut dia.

"Ini mirip dengan kedai sebelah."

Itu adalah suatu perasaan yang sangat realistis! Ada orang tua di pusat Stellar Tear dengan begitu banyak
keriput diwajah mereka hingga sulit untuk menebak usia mereka.

"Segera kesinilah. Karena Stellar Tear menyambutmu, seseorang yang mengetahui Moonlight Sculpting
telah datang."

"Aku ingin tau caranya untuk mengekspresikan keindahan yang mempesona."

"Rhodium telah ada sejak ratusan tahun yang lalu dan aku akhirnya menemukan seseorang yang bisa diajak
berbicara tentang keindahan yang mempesona."

Air mata menetes dari matanya ketika pria tua itu menatap Weed. Langkah untuk mendapatkan teknik
memahat rahasia terakhir dimulai sebagai sebuah pertemuan dengan pria tua itu.

Dua bintang disekitar dia memancarkan cahaya yang sangat cemerlang. Para pasangan yang ada disana
menjadi bingung tentang kejadian yang tiba-tiba ini. Mereka tidak menyadari bahwa ini adalah saat-saat alur
cerita teknik rahasia dimulai.

Pria tua itu hanya memiliki satu permintaan sederhana. Pembicaraannya mudah dimengerti, tetapi begitu
lambat hingga kau akan mengantuk saat mendengarkannya.

55 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Apa kau mau mendengar cerita tentang keindahan yang mempesona?"

"Tentu."

"Aku ingin kembali ke saat ketika aku mendengar tentang keindahan yang mempesona. Bisakah aku
melakukannya?"

Ddiring!

Ini adalah quest Radiant Beauty yang akan mengarah pada teknik memahat rahasia yang terakhir dan tak
bisa dibatalkan dipertengahan.

Dan jika kamu gagal dalam prosesnya, maka kamu tak akan mendapatkan mendapatkan kesempatan ini
lagi selamanya.

Meski demikian, apa kamu mau melanjutkan?

"Aku ingin mendengar tentang keindahan yang mempesona."

Kamu melangkah maju pada quest teknik memahat rahasia terakhir.

Permintaan yang berkaitan dengan keindahan yang mempesona diklasifikasikan sebagai lain daripada yang
lain dari quest-quest apapun yang ada.

Ini tak akan memiliki pengaruh pada batas persyaratan quest.

Fame telah meningkat sebesar 3.500

"Ini adalah perkataan yang kudengar dahulu sekali. Ini adalah sebuah legenda tentang pemahatan di
wariskan melalui mulut orang-orang. Aku tidak tau tentang kemungkinannya. Hampir tak ada orang yang
mempercayai cerita ini."

Weed mulai merasa gelisah.

"Aku masih ingin mendengarnya."

"Dahulu kala, ada banyak pembahasan diantara para Sculptor di benua ini. Kemudian aku akan
menceritakan subjek dari diskusi tersebut. Apa yang diperlukan untuk membuat sebuah patung yang
benar-benar indah?"

"........"

Apa teknik rahasia terakhir benar-benar murni berkaitan dengan seni? Weed bergidik pada pemikiran
tersebut. Dia hanya akan bisa menyelimuti Benua Versailles dalam karya-karya seni murni. Guild Hermes
akan menghancurkan segalanya.

"Lebih dari ratusan tahun, para Sculptor merenungkan tentang ide keindahan. Karena hal itulah aku
mencapai sebuah kesimpulan tentang bagaimana caranya menciptakan patung paling indah di benua.
Kupikir bahwa menjelajahi banyak tempat akan memungkinkan untuk mendapatkan pemandangan yang
tepat."

56 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Tampaknya begitu."

Bepergian akan memperluas cakrawala seseorang. Itu adalah pengalaman yang cukup bagus untuk bepergian
sebelum mengerjakan suatu karya.

"Ada tempar-tempat dimana kaki manusia tak bisa mencapainya di benua. Ada tempat-tempat berbahaya
yang bahkan bisa menjebak angin."

Ddiring!

Kamu telah mendapatkan informasi tentang Endless Nijel Caves

Tampaknya ada suatu rahasia besar disana yang tak seorangpun mengetahuinya. Tidaklah mungkin bagi
angin untuk kembali atau bahkan para Fairy penasaran yang masuk tempat itu untuk kembali.

"Kau tak akan bisa memasuki sebuah tempat yang bahkan angin pun akan terjebak. Tak peduli seberapa
ingin taunya dirimu, kau tak akan bisa kesana. Lagipula, kau akan membutuhkan gerakan yang cepat untuk
melihat banyak tempat di benua ini. Dan kau harus menggunakan bakat Sculptor untuk tetap aman dari
bahaya monster. Aku mencapai kesimpulan bahwa burung kolibri[1] adalah metode terbaik untuk bepergian
di benua."

Untungnya dia memperoleh informasi mengenai Endless Nijel Caves dan mengenai quest tersebut. Weed
lanjut mendengarkan.
burung kolibri
"Seekor hummingbird bisa terbang ke banyak tempat di benua yang tak bisa dicapai seekor kuda meskipun
menempuh perjalan puluhan hari. Entah itu bukit-bukit ataupun awan tak akan menjadi hambatan. Tentu
saja, hal semacam itu adalah hal yang mustahil, tetapi jika kau mengukir sebuah patung... Jika aku
menjumpaimu dalam beberapa minggu kedepan, maka aku akan melanjutkan berbicara tentang keindahan
yang mempesona."

Hummingbird adalah burung terkecil. Tetapi itu juga merupakan seekor burung yang misterius. Jika burung
itu mengepakkan sayapnya dengan cepat, maka burung itu bisa terbang ditempat yang tetap. Paruh
runcingnya bisa mengambil nectar dari bunga seperti kupu-kupu dan memiliki bulu yang berkilauan.
Hummingbird bisa bepergian dalam jarak jauh dengan kecepatan yang melampaui imajinasi dan merupakan
sebuah simbol nasib baik di kalangan pengelana.

Ddiring!

57 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Hummingbird's Jurney

Jadilah seekor hummingbird dan lakukan perjalanan di benua selama 12 hari untuk mencari keindahan
terbaik.

Jelajahi tempat-tempat yang luas sebelum kembali.

Kamu bisa mendapatkan exp dan penguasaan skill ketika kamu bepergian ke banyak tempat dan
mengekstrak serbuk sari.

Jika kamu menyelesaikan quest Hummingbird's Jurney dan kembali, maka quest selanjutnya akan dimulai.

Tingkat Kesulitan:
Secret Sculpting Technique Quest

Persyaratan Quest:
Sculpture Shapeshifting diperlukan
Sculpture Shapeshifting tak bisa dibatalkan dipertengahan quest
Quest akan gagal jika kamu mati

Seekor hummingbird sangatlah kecil dan sangat cepat, tetapi rentan terhadap gigitan. Weed pernah
menggunakan Sculpture Shapeshifting untuk berubah menjadi seorang Orc, Troll dan Lich, tetapi ini adalah
suatu spesies yang benar-benar berbeda.

"Hummingbird.... Kedengarannya seperti sebuah pengalaman yang sangat bagus."

Kamu telah menerima quest

"Melakukan perjalanan sebagai seekor hummingbird....."

Dia tak bisa mendapatkan bantuan dari Bahamorg, Seoyoon dan patung hidup yang lain pada quest ini. Itu
mustahil bagi para Wyvern untuk mengejar kecepatan milik hummingbird.

"Aku gak boleh membuang-buang waktu disini. Ayo."

Weed meninggalkan Guild Sculptor dan memasuki salah satu gang di Rhodium. Ada gang kecil dengan
beberapa orang yang bisa melihat dia. Dia bergegas memahat sebuah karya tepat didepan Bahamorg dan
Seoyoon. Skill Sculpting miliknya memang luar biasa, tetapi tidaklah mudah untuk mengukir seekor
hummingbird kecil dengan menggunakan kayu.

Tingkat kesulitannya mendekati pemahatan perhiasan.

‘Aku harus pergi selama 12 hari...’

Oleh karena itu Weed harus membuat hummingbird dengan akurat. Dia tidak tau banyak mengenai
binatang-binatang lain, jadi dia membuang-buang waktunya yang berharga untuk mencari penampilan dari
seekor hummingbird.

Ddiring!

58 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Seekor Hummingbird telah selesai

Seekor hummingbird membawa keberuntungan.

Ini adalah karya yang luar biasa yang mengekspresikan penampilan yang realistis.

Karya dari Sculptor Weed yang jenius.

Nilai Artistik:
70

Efek Spesial:
Kecepatan pergerakan meningkat sebesar 10%
Luck +4

Efeknya tak bisa digabungkan dengan efek patung lain.

Sebuah karya yang mendekati penampilan asli dari seekor hummingbird bisa dilihat! Dia tidak membuat
sebuah penampilan yang mengintimidasi seperti Orc Karichwi.

"Sculpture Shapeshifting!

Sculpture Shapeshifting telah digunakan

Kasih sayang yang tak terbatas untuk pemahatan membuat sang Sculptor dan patungnya saling menyerupai
satu sama lain!

Tubuh Weed tiba-tiba menyusut. Bulu-bulu bermunculan di kulitnya dan mulutnya berubah menjadi paruh.

Bentuk tubuhmu telah berubah, jadi sejumlah equipment tak bisa dipakai.

Equipment baru diperlukan berdasarkan pada spesiesnya.

Agility, Endurance dan Perseverance telah meningkat karena pengaruh dari Sculpture Shapeshifting.

Strength, Wisdom, Intelligence, Charisma, Faith, Dignity dan Honour telah menurun hingga jumlah
minimum.

Vitality telah meningkat secara drastis.

Skill esensial ras, Swift Flight telah didapatkan.

Vitality yang terkonsumsi ketika terbang lebih sedikit daripada spesies lain.

Ada banyak pergerakan sehingga rasa lapar akan menurun dengan cepat.

Efek ini akan berlangsung sampai Sculpture Shapeshifting dilepaskan.

Weed berhasil bertransformasi. Seoyoon mendekat ketika Weed sedang berlatih beberapa penerbangan dan
manuver.

59 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

‘Ik....’

Tubuhnya jauh lebih kecil, jadi Weed penuh rasa takut ketika Seoyoon mengulurkan tangannya.

Seoyoon mengangkat tubuh hummingbird Weed dan dengan ringan membelai sayapnya. Weed begitu imut
hingga Seoyoon tidak tahan! Tak seorangpun akan bisa menduga bahwa Weed berubah menjadi
hummingbird imut ini.

Weed tetap bertengger selama beberapa saat di tangan Seoyoon sebelum membuka sayapnya dan terbang
keatas dengan kekuatan penuh.

Catatan Penerjemah dan Referensi


1. ↑ Burung Kolibri : spesies burung penghisap bunga yang hidup di Amerika utara dan Amerika
selatan dengan ciri warna yang cerah, bertubuh kecil sekitar 6 cm, paruh kecil yang panjang. Juga
disebut penerbang ulung, kecepatan kepakan sayapnya gak bisa dilihat dengan mata telanjang.
Mungkin di Indonesia yang mirip dengan burung ini adalah burung sogok ontong atau madu sriganti.

Chapter 7 - Kehidupan Hummingbird


Weed memutuskan arah tujuannya, sementara masih berada di langit. Hummingbird harus terbang di daerah
begitu luas, yang melampaui imajinasi.

‘Aku tidak memiliki tujuan yang spesifik, jadi pergi saja kemana arah angin bertiup.’

Weed mulai mengepakkan sayapnya dan terbang bersama angin.

‘Jika dibandingkan dengan saat-saat ketika aku menunggangi Wah-sam.....’

Weed merasakan efisiensi, performa dan romansa yang berbeda dari penerbangan bebas dari burung!

‘Aku harus terbang ke tempat yang benar-benar jauh.’

Dia terbang begitu cepat, sehingga angin keras menerpa wajahnya. Seekor Hummingbird bisa terbang
sampai kecepatan 100 km/jam, dan bisa mengepakkan sayapnya hampir 100 kali per detik.

Satiety-mu turun menjadi 24%

Ketika dia mulai terbang, Weed yakin bahwa dia memiliki Satiety sebesar 70%. Dia hanya mengepakkan
sayapnya dengan cepat dalam waktu yang singkat, dan itu sudah cukup mengurangi Satiety-nya cukup
banyak.

‘Aku harus menemukan tempat yang cocok untuk makan. Serbuk sari harus diekstrak.’

Dia terus terbang bersama angin tanpa berhenti.

Satiety-mu telah turun menjadi 10%.

Strength dan Vitality telah dipengaruhi oleh rasa laparmu, sehingga berkurang menjadi 82%.

60 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Dia tidak bisa mengabaikan Satiety yang terus turun. Weed bergegas turun ke tanah untuk mencari makanan.
Dia mencari bunga di hutan, dan menyedot madu dengan paruhnya yang panjang. Seekor Hummingbird
benar-benar bertubuh kecil, maka sangat mungkin mengisi perutnya dengan madu.

‘Seperti yang sudah kuduga, madu langsung dari alam sangatlah segar.’

Satiety-mu telah meningkat.

Vitality telah pulih.

HP telah meningkat sebesar 15%.

Kamu telah minum madu bergizi dan menjadi kenyang.

Weed kembali terbang dengan penuh semangat setelah mengisi tubuhnya dengan serbuk sari. Dia
memutuskan untuk pergi ke kota-kota lainnya di dekat Rhodium untuk saat ini. Dia menemukan suatu
sungai dimana banyak orang berkencan dengan gembira-ria.

‘Quest untuk mencari teknik memahat terakhir pastilah sangat sulit, tetapi juga romantis.’

Satiety-mu telah turun menjadi 60%.

Kamu menjadi sedikit lapar.

Perjalanan seekor Hummingbird!

Ini adalah peperangan apakah dia hidup atau mati karena kelaparan. Jika seekor hummingbird tidak makan
selama 3 jam maka dia akan kelaparan dan mati. Orang-orang melihat hummingbird sebagai hewan yang
misterius dan cantik, tapi hidupnya tidak seindah itu.

Setelah tubuhnya mengalami momentum[1] yang luar biasa, berarti dia harus terus-menerus makan. Ketika
Weed lapar, dia pergi ke tanah untuk minum madu atau menelan serangga.

Awalnya dia merasa agak enggan terhadap serangga.

‘Aku benci serangga tapi.....’

Namun, dia langsung saja memakannya, dan mendapati bahwa rasanya tidak seburuk itu.

Tturururu.

Suara serangga menangis terdengar begitu damai. Tetapi ketika seekor hummingbird lewat, dia hanya bisa
mendengar desis angin yang menggesek rumput. Seekor hummingbird dengan perut kenyang sedang terbang
di udara!

***

Kerajaan Arpen menyukai seni dan budaya, sehingga bunga mekar lebih awal. Seniman dan Architect
adalah profesi yang aktif.

61 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Hu hu. Aku harus membuat karyaku disini.”

"Aku benar-benar ingin tempat ini."

Para seniman mempertajam skill mereka di Morata. Nama mereka tidak dikenal di benua ini, tetapi skill
mereka telah semakin berkembang sejak mereka memulai di awal. Para Painter mencampur warna pilihan
mereka sendiri untuk menggambar pemandangan, dan para Sculptor mengukir batu tanpa peduli tentang
ukurannya.

Banyak kegagalan dialami oleh mereka selama proses Trial-and-Error[2], tapi itu adalah pengalaman
berharga dalam seni. Kesuksesan bukanlah satu-satunya pencapaian dalam seni. Terkadang, kefrustrasian
juga diperlukan untuk melanjutkan ke langkah berikutnya.

Para seniman Morata pergi ke desa-desa lain di Kerajaan Arpen dan memperluas peran budaya lebih jauh
lagi. Para Architect yang meningkatkan pengalaman di Morata, memperluas wawasan mereka di luar.

"Grand Building mungkin harus berada disini. Minimal 3 juta gold akan diperlukan....”

Architect Pavo menempelkan pemberitahuan di gerbang timur Morata.

Pavo sedang membangun Grand Building di Armang.

Ada lumbung padi besar, kebun-kebun anggur dan tambang, jadi tempat seperti ini sangat mungkin untuk
berkembang menjadi suatu kota besar seperti Morata.

Oleh karena itu, kami mencari orang-orang untuk terlibat dalam perluasan seni dan tambang.

Biaya konstruksi adalah 4,5 juta gold.

Para player menyumbang pada Grand Building! kota, dan kerajaan-kerajaan lain, akan menyebut bahwa itu
adalah suatu tindakan yang gila. Tidak ada orang yang mau menyumbang untuk Architect.

"Apakah aku dapat menyumbangkan 1 gold disini?"

"Ini. Aku menemukan 54 silver kemarin.”

"Aku bisa menyisihkan 3 gold dari tabunganku."

"Aku akan pergi berburu selama beberapa menit. Aku ingin menyumbang ke Grand Building!”

Jika mereka menyumbangkan uang ke Grand Building, maka mereka bisa mendapatkan prestasi dan Fame
di kota itu. Mereka percaya bahwa desa Armang akan menjadi sangat besar di kemudian hari, sehingga para
player di Kerajaan Arpen membayar dengan ikhlas.

Pavo mampu mengumpulkan 4,5 juta gold tidak sampai dalam waktu 2 hari.

***

Para Architect juga membuat Grand Building di Desa Yusellin.

Jembatan Alkazar!

62 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Pembangunan jembatan besar di Sungai Peshil membuat para player bisa menyeberang bolak-balik untuk
berburu atau bertualang. Biaya estimasi konstruksi di atas 5 juta gold. Itu adalah tugas yang sulit, dan
kemungkinan biaya konstruksi akan membengkak.

Sumbangan untuk Kerajaan Arpen bisa dibayar pada kantor di Morata dan Desa Yusellin.

***

Suatu menara dibangun di dekat laut, dimana orang-orang tinggal.

Itu adalah menara yang berpenampilan begitu bagus! Ada 6 Grand Building yang dibangun di seluruh
Kerajaan Arpen. Ada alasan tertentu mengapa hal ini tidak terjadi pada kerajaan selain Kerajaan Arpen.

Para Architect sudah berpengalaman membangun Grand Building, dan para player lain menikmati
kenyamanan Grand Building yang semakin mewarnai kehidupan mereka sehari-hari. Itu sebabnya
orang-orang yang bermigrasi ke Kerajaan Arpen tidak ingin berpindah lagi.

"Aku akan pergi ke Kerajaan Brent."

"Hei, apa yang akan kau lakukan disana?"

"Aku akan mengajak ibu dan keluargaku."

Ada banyak peluang perdagangan dan pekerjaan mapan[3], sehingga Kerajaan Arpen seperti surga bagi para
Merchant. Mereka bisa mendapatkan pesanan mereka tepat waktu, dan mudah bagi mereka untuk
mendapatkan bahan yang diinginkan. Pada awalnya, mereka kekurangan besi, tembaga, mineral dan
perhiasan, tapi mereka mampu mendapatkannya melalui komisi dan pertambangan.

***

Guild Fire Bear!

Mereka adalah guild yang bermigrasi ke utara dan berkembang di Desa Taren. Mereka bukanlah guild kecil
dan telah berpengalaman dalam menguasai suatu kastil di Benua Tengah. Meskipun begitu, tidak mudah
untuk mengembangkan desa Taren, dan mereka tidak mencapai tujuan yang diharapkan.

Guild Master Fire Bear melakukan Log In pada Royal Road setelah 1 bulan absen.

"Ugh, akhirnya aku kembali kesini."

Dia telah dirawat di rumah sakit karena kecelakaan lalu lintas yang tak terduga.

Para anggota guild datang sembari berlarian ke desa setelah mendengar bahwa dia kembali terhubung.
Wajah anggota guild terbakar teriknya matahari.

"Berikan kesetiaan kita kepada Kerajaan Arpen segera."

"Apa?"

"Bergabung dengan Kerajaan Arpen. Fire Bear-hyung sudah lama absen, tetapi ada pemberontak yang

63 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

mencoba untuk berpindah ke Kerajaan Arpen.”

Desa Taren hanyalah suatu desa kecil berisikan beberapa pasukan, tetapi pemberontakan masih mungkin
terjadi pada keadaan seperti ini. Fire Bear bingung, karena dia pikir anggota guild seperti adik-adiknya.

"Kenapa?"

"Kau belum pernah menonton televisi?"

"Ya. Jika aku sering menonton TV, itu akan membuatku semakin ingin Log In ke Game.....”

"Aku tidak ingin mengatakan itu. Kunjungi saja Kerajaan Arpen, kemudian lihatlah.”

Fire Bear naik kuda menuju Morata. Tapi dia tidak perlu pergi kesana. Dia melewati tengah Desa Yusellin
dan mendapati bahwa suasana di sana sudah berubah sangat jauh sejak terakhir kali dia Log In.

"Tempat itu dulunya adalah ladang kentang....."

Berbagai tempat yang dulunya merupakan lading kentang, kini sudah berubah menjadi bangunan-bangunan
yang tinggi menjulang. Dia bahkan melihat fakta bahwa jumlah player pemula di Yusellin meningkat.
Gubuk-gubuk yang menjadi simbol kemakmuran dibangun di dekat bukit.

Fire Bear melihat dua desa lagi sebelum akhirnya memutuskan sesuatu.

"Aku harus memasuki Kerajaan Arpen!"

Dia bisa mempertahankan posisinya sebagai Lord, bahkan jika dia menjadi bawahan. Tentu saja, dia masih
harus membayar sebagian dari pajak, dan harus mengikuti keputusan yang dibuat oleh para bangsawan
kerajaan. Tetapi bahkan dengan seluruh beban itu, dia masih bisa menerima kompensasi jika dia bergabung
dengan Kerajaan Arpen.

Dan banyak Guild yang berkembang di utara, sekarang sudah bergabung pada Kerajaan Arpen. Jika Weed
kembali dan membuat kesepakatan, maka wilayahnya akan meningkat dengan intensif.

***

Hummingbird dengan perut penuh terbang di atas langit Kekaisaran Haven. Dia punya ide tentang survey
tempat sembari melanjutkan perjalanan. Dia sesekali turun untuk makan madu dan serbuk sari.

‘Um. Lahan pertanian yang tertata dengan baik.’

Banyak orang-orang berbicara tentang agresivitas Guild Hermes. Tapi mereka berhasil mengamankan
wilayah mereka dengan cukup baik, dan membagi dana yang cukup besar pada sektor administrasi dalam
negeri.

Ada saluran air untuk menghisap air dari sungai-sungai, serta lahan pertanian yang sistematis dimana
biji-bijian ditabur dengan rapih. Pemandangan damai dan indah Kekaisaran Haven membentang di
depannya.

Weed turun ke sawah dan makan dengan lahap.

‘Mmm, lezat. Beras dari Guild Hermes tampaknya memiliki rasa yang lebih baik.’

64 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Si hummingbird memenuhi perutnya! Weed melihat sekeliling saat dia makan.

Beberapa warga tinggal di kota-kota dan desa-desa Kekaisaran Haven. Kekuatan keuangan telah
berkembang dari tahap awal, sehingga terdapat banyak bangsawan dan rakyat kelas menengah di tempat ini.
Rumah bata adalah hal yang umum di kota. Tidak banyak pemula berburu di dekat gerbang, karena mereka
telah bermigrasi ke utara.

Warga harus membayar pajak yang berat, dan meskipun loyalitas mereka tidak terlalu tinggi, perdamaian
dijamin melalui kekuatan militer yang stabil.

"Aku akan berburu di Dungeon Rusopon. Aku memiliki izin untuk memasuki lantai 2 bawah tanah. Pajak
yang harus aku bayar adalah 22%. Aku bergabung untuk membantu seseorang.”

"Kau adalah anggota baru dari party berburu terbaik. Peningkatan level tercepat sudah dipastikan. Namun
ada persyaratan bahwa kau tidak boleh menuntut hak apapun atas item dan japtem yang diperoleh.”

Weed sesekali merasa begitu frustrasi, sampai-sampai dia sulit berbicara. Uang diperlukan untuk kebutuhan
berburu, perdagangan, dan produksi. Tentu saja, Kekaisaran Haven memiliki banyak lahan perburuan yang
stabil dimana orang banyak berkumpul, tapi itu masihlah sangat membosankan. Orang-orang tidak
bertualang dan hanya fokus pada perkembangan level. Level mereka mungkin meningkat dengan lebih cepat
daripada yang lainnya, tapi kekuatan tempur mereka lebih lemah.

‘Mereka seperti orang-orangan sawah.’

Weed melihat-lihat pada alun-alun untuk sementara waktu, sebelum menuju tempat lain.

"Seekor burung kecil!"

Beberapa warga menemukan si hummingbird, tapi yang lainnya tidak peduli.

"Eik!"

Beberapa kali, bahkan ada anak-anak yang melemparkan batu! Weed terbang dengan cepat sehingga dia
tidak perlu khawatir terkena lemparan batu, namun terkena lemparan sama artinya dengan kematian sia-sia.
Ini juga merupakan kejadian sehari-hari pada hidup seekor hummingbird.

Weed melegakan dahaganya di suatu sungai kecil, dan makan beberapa serangga kecil sebelum akhirnya
meninggalkan Kekaisaran Haven. Dia harus mengeksplorasi area yang lebih besar daripada hummingbird
lainnya, oleh karena itulah jadwalnya cukup sibuk.

***

Pada daerah yang diduduki oleh Order of Embinyu, terlihat tanah hangus dan desa-desa yang hancur.

Weed terbang dekat dengan tanah. Pohon apel dan biji-bijian terbakar. Gema jeritan terdengar melambung
ke langit, dan suasana disana tak berbeda dengan neraka!

‘Ampun deh... Ini adalah tempat yang mendapati kerusakan sangat serius.’

Beberapa daerah di Benua Tengah berada di bawah kekuasaan Order of Embinyu. Kerajaan dan guild
bergengsi terlibat dalam sengketa, sehingga menyebabkan kerusakan dan memungkinkan Order of Embinyu
untuk mengambil alih.

65 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Ada banyak tempat berbahaya dan tidak nyaman pada daerah yang diduduki oleh Order of Embinyu,
sehingga para player menyelinap keluar dari daerah tersebut. Kehancuran yang disebabkan oleh Order of
Embinyu melemahkan kemakmuran benua. Bukannya mustahil para monster akan semakin merajalela dan
menghancurkan peradaban.

Weed bergerak di sepanjang sungai, pegunungan, dan juga mengunjungi tempat-tempat wisata yang terkenal
di Benua Tengah.

Ddiring!

Kamu telah mengapresiasi Air Terjun Miturit.

Statistik Art telah meningkat sebesar 1.

Banyak orang berbondong-bondong ke tempat wisata itu. Jika HP mereka tinggi, maka mereka bisa
merasakan derasnya air terjun.

Weed mulai terbang lagi. Dia sekali lagi bergerak bersama angin, sebelum akhirnya terbang menukik ke
bawah dengan segenap kekuatannya.

Kamu telah memperoleh 1 Silver.

Dia mengambil koin perak, kemudian mengepakkan sayapnya lagi, dan meluncur ke langit.

‘Sekarang…. kemana ya aku harus pergi.....’

Benua Tengah adalah tempat yang luas untuk dijelajahi.

‘Aku tidak bisa pergi ke selatan.’

Selatan adalah area gurun, sehingga disana bukanlah lingkungan yang sesuai untuk seekor hummingbird.
Dia membutuhkan tempat yang mudah untuk menemukan madu dan serangga.

‘Yah pergi saja ke timur yang sudah familiar.’

Weed melintasi Kerajaan Rosenheim, kemudian menuju ke luar Pegunungan Yuroki. Perjalanan ini terus
berlalu seiring pergantian siang dan malam!

Bagian tengah Kerajaan Rosenheim telah dihancurkan oleh Order of Embinyu.

‘Aku sangat akrab dengan banyak warga disini.....’

Piramida masih berdiri disana, tapi daerah sekitarnya telah berubah menjadi rawa karena banjir. Itulah efek
dari bencana yang pernah Weed sebabkan.

Weed juga kesulitan untuk mendapatkan makanan di sekitar sini.

‘Alam memang harus dilindungi.’

Dia mulai membual tentang perlindungan alam, padahal dia sendiri yang menyebabkan bencana dengan
menggunakan skill-nya!

66 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Dia mencoba untuk mencari Sphinx, yang pernah dia beri kehidupan, tapi Weed tidak bisa menemukannya.
Pada saat itu, Weed telah pergi bersama para Wyvern, tapi melalui siaran TV, dia tau bahwa Order of
Embinyu telah menghancurkannya. Pecahannya mungkin telah menghilang di sungai atau tersebar di tanah,
sehingga tidak mungkin untuk ditemukan.

Kerajaan Rosenheim harus membangun kembali ibukota di sekitar Benteng Serabourg, tapi area yang berada
di bawah cengkraman Order of Embinyu itu sungguh berantakan.

Untungnya, Weed melewati daerah kekuasaan Order of Embinyu dengan aman, kemudian mencapai
Pegunungan Yuroki. Para Dark Elf dan Orc terpisahkan karena kepercayaan mereka terhadap para dewa
yang berbeda-beda.

"Chwik, glaive adalah satu-satunya hal yang aku percaya."

Orc adalah makhluk yang berpikiran sangat sederhana. Di masa lalu, jumlah mereka lebih besar, dan player
Orc juga aktif sebagai perintis. Weed mengajarkan teknik memahat pada Orc, sehingga beberapa patung
“mentah” didirikan di pedesaan. Dia hinggap di bahu patung untuk bersantai, sembari mematuk-matuk
bulunya.

Mata tajam anak Orc menemukan keberadaan Weed.

"Chwi Chwi chwit, ada makanan disana."

"Aku masih akan lapar setelah makan hewan sekecil itu, chwit!"

"Aku harus pergi ke tempat lain."

Dia telah terbang pada jarak jauh selama empat hari. Namun dia harus terbang lebih lanjut untuk mengakhiri
quest-nya.

‘Haruskah aku pergi ke ujung timur?’

Ujung Timur.

Para perintis tidak mencapai sana, sehingga area itu benar-benar dipenuhi dengan monster. Akan lebih baik
jika dia datang kembali kesana untuk berburu, setelah quest usai. Tubuh hummingbird dioptimalkan untuk
perjalanan jarak jauh, tetapi dia butuh makan tanpa henti, dan tidak memiliki kemampuan tempur.

Lingkungan alam masih utuh dan ada banyak binatang saat dia menuju timur. Ada makhluk terbang lainnya
dan ular yang menggeliat mencoba untuk makan Weed. Baginya, seekor katak yang bersembunyi di
semak-semak adalah makhluk yang lebih menakutkan daripada monster berlevel 400.

‘Coba pergi ke tempat lain. Quest adalah prioritas utamaku saat ini, daripada petualangan yang
berbahaya.’

Dia menghitung jarak penerbangan, kemudian merubah arahnya.

‘Aku harus tiba di pantai utara, di Kerajaan Brent, kemudian menyeberangi pulau-pulau sebelum akhirnya
tiba di Morata. Dan kemudian, aku akan menuju ke Rhodium lagi.’

Dia melihat orang-orang dan monster sebagai seekor hummingbird, dan berbaur dengan burung lainnya. Dia
memiliki banyak pengalaman romantis saat bepergian mengelilingi benua selama 12 hari, sebagai seekor
Hummingbird.

67 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

***

Kiruk Kiruk.

Di tepi pantai Kerajaan Brent, Weed terbang bersama-sama burung-burung camar. Tubuhnya kecil sebagai
seekor hummingbird, sehingga sebagian besar burung mengabaikannya.

Gak!

Weed menggunakan tubuhnya untuk menggertak gagak hitam. Si gagak mencoba untuk mengejar Weed, tapi
dia menggunakan tubuhnya untuk menghindari mereka. Ancaman dari burung gagak tidak begitu berbahaya
karena kecepatan terbang hummingbird yang lebih unggul, tapi jumlah mereka cukup banyak. Dia juga
makan nektar dari bunga-bunga mekar di tepi pantai, dan menyebarkan serbuk sari!

Kamu telah menaburkan benih Mandragora di Hill of Wind.

Tanah ini kasar dan kering, sehingga tidak mudah bagi bunga seperti kosmos untuk tumbuh. Tapi,
kelangsungan hidup Mandragora membuatnya mampu tumbuh, dan suatu hari nanti akan membentuk
kumpulan yang kuat.

Nature Affinity telah meningkat sebesar 4.

Statistik Art memiliki peningkatan sebesar 7 karena keindahan alam.

Penguasaan skill Sculpting-mu akan meningkat setelah tanaman tumbuh besar.

Weed menyebarkan serbuk sari dalam jangkauan hummingbird. Dia melakukannya karena Nature Affinity
adalah hal penting untuk bisa menghasilkan bencana besar!

‘Akan lebih baik menciptakan bencana yang lebih besar daripada keruntuhan jurang berbatu tempo hari.’

Akan lebih baik jika bencana besar ditimbulkan. Jika tanaman tumbuh dan menyebar, maka dia juga akan
mendapatkan penguasaan skill Sculpting nanti. Rutinitas sehari-hari seekor hummingbird sepertinya
hanyalah makan, tetapi sebenarnya burung itu memainkan peran penting di alam.

Weed menyeberangi lautan. Seekor hummingbird memiliki penglihatan yang sangat baik dan burung-burung
camar juga membantunya menemukan arah.

Dia menemukan sekelompok burung lain yang sedang bermigrasi, dan dia pun mengikuti mereka ke suatu
pulau kaya bunga, buah-buahan dan kacang-kacangan.

Perjalanan dengan burung sangatlah menyenangkan. Pemandangan ribuan burung yang saling berbaur
adalah hal yang bisa mendamaikan pikiran. Kecepatan hummingbird terbang lebih cepat daripada burung-
burung lainnya, tapi masalahnya adalah, dia tidak bisa terbang dalam jarak jauh tanpa mendapatkan
makanan. Namun, jika dia makan sampai kenyang, maka dia bisa sampai ke suatu pulau dengan aman.

68 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Kamu telah memperoleh bibit langka dan serbuk sari dari Snowdrop.

Ini adalah bunga putih yang mekar di musim dingin ketika salju turun.

Kamu telah memperoleh bibit herbal langka.

Kamu telah mengumpulkan buah lezat.

Jika dia menyebarkan benih berharga, maka Weed bisa memperoleh lebih banyak statistik dan penguasaan
skill Sculpting. Dia tidak hanya membuat patung kayu atau batu, tapi mengubah seluruh benua menjadi
indah.

"Lebarkan layar utama!"

Kapal milik Merchant dan Adventurer mengapung di laut.

"Putar ke sisi kiri, dan ikuti aliran laut!"

Weed mondar-mandir di dekat kapal tersebut.

Kemunculan dari seekor hummingbird telah meningkat Luck-mu.

Seekor hummingbird yang jarang ditemui di laut, sekarang telah muncul.

Kemungkinan kerusakan dari bencana alam telah menurun, dan keberuntungan tak terduga dapat terjadi
selama pelayaran.

Terdapat angin intens dan badai di laut, tapi tidak banyak monster berkeliaran seperti di darat. Kadang-
kadang, hewan laut berbahaya seperti hiu bisa terlihat, tetapi itu adalah peristiwa yang cenderung jarang
terjadi. Skill Fishing sangat diperlukan ketika hewan-hewan laut muncul!

Layar disesuaikan terhadap hembusan angin, sementara navigator mengatur arah. Weed bertengger dengan
santai di bahu seseorang yang sedang memancing.

"Wahai burung yang cantik, dari mana kau datang?"

Seekor Hummingbird dianggap sebagai pembawa keberuntungan, sehingga dia disambut dengan ramah-
tamah.

"Lihatlah, seekor hummingbird! Ini adalah pertama kalinya aku melihat hummingbird di laut.”

"Hari ini benar-benar suatu keberuntungan. Apakah kau lapar?"

Para wanita merespon kedatangannya dengan baik, dan memberinya sarden yang lezat. Cukup sulit untuk
menangkap ikan di laut, tetapi hummingbird ini bisa mengisi perutnya dengan gratis.

"Aku menangkap ini, jadi ayo kita memakannya."

"Oleskan pasta kedelai fermentasi!"

Tentu saja, ada player yang bertujuan untuk membunuhnya. Level mereka berada di bawah 200, sehingga itu

69 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

tidak terlalu tinggi. Pertempuran tidak sering terjadi di laut, sehingga level dan skill-nya rendah. Weed
terbang begitu saja, sambil mendengarkan ancaman mereka.

Kokokokokok!

Tentu saja, dia tanpa ampun mematuk layar kapal mereka sebelum pergi. Dia memiliki empat hari tersisa
sebagai seekor hummingbird, ketika dia tiba di benua utara. Dia menyebar banyak biji istimewa yang dia
temukan di pulau-pulau. Sebagian besar hidup hummingbird adalah menemukan cara untuk makan dengan
baik.

Dia berencana untuk menjatuhkan beberapa biji istimewa di Morata, sebelum kembali ke Rhodium.

Tentu saja, dia harus terbang selama siang hari dan malam yang gelap. Dia bukanlah seekor burung hantu,
tapi dia terbiasa terbang di malam hari bersama bintang-bintang di langit. 12 hari perjalanan sebagai
hummingbird hampir berakhir. Dan jika dia lelah, maka dia mendarat di atas tubuh burung lain, atau pada
tiang kapal.

Catatan Penerjemah dan Referensi


1. ↑ Momentum di sini bukan berarti waktu. Momentum dalam fisika adalah besaran yang merupakan
hasil kali massa dan kecepatan. Berdasarkan hukum aksi-reaksi, ketika sesuatu bergerak dengan
kecepatan cukup tinggi, maka tubuhnya akan diterpa gaya momentum tersebut.
2. ↑ Trial and error bisa diartikan: coba-coba.
3. ↑ Sebagai pengingat "mapan" disini "m" nya kecil bukan huruf kapital, jadi bukan nama.

Chapter 8 - Bencana Tiga Kali


Weed tiba di pesisir Kerajaan Arpen. Sementara itu, perubahan luar biasa telah terjadi. Pengaruh budaya
Morata telah menyebar, dan banyak Merchant tiba di pantai berpasir putih dengan kapal.

Para Merchant bisa membawa barang-barang lebih banyak melalui perjalanan laut. Daerah lain memiliki
perairan dangkal atau karang, sehingga sebagian besar kapal berkumpul di Pantai Varna. Itu adalah tempat
dimana 3 Hiu Gila dari Becky Nin mendarat bersama para Orc.

Para Seniman dan Architect Morata datang ke tempat ini.

"Kita perlu membuat pelabuhan untuk digunakan kapal-kapal untuk berlabuh."

"Suatu Breakwater* perlu dibangun untuk menghentikan gelombang."

[Breakwater adalah bangunan mirip gundukan terbuat dari material keras yang dipasang di sekitar dermaga,
fungsinya adalah membendung/melemahkan gelombang besar yang datang dari lautan.]

Terdapat investasi sosial yang besar dalam infrastruktur Kerajaan Arpen! Selain jalan, pengembangan desa,
dan konstruksi bangunan, uang pajak juga diinvestasikan dalam pembangunan pelabuhan. Para Architect
dan Engineer bekerja di pelabuhan selama 1 bulan.

Lalu, para pemula yang memulai game di Morata, juga berkumpul disini.

"Laut... Tempat ini bisa disebut sebagai romansa pria."

"Aku ingin mengalami petualangan di laut seperti Weed-nim."

70 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Kyaa! Sisik-sisik Marlin yang sedang berenang di permukaan air berkilauan di bawah sinar matahari."

Para pemula tidak memiliki prasangka apapun ketika bertualang di darat.

Order of Embinyu menyebabkan kekacauan di Benua Tengah, sehingga jalur laut sedang aktif
dikembangkan untuk menghindari itu.

Pelabuhan terkenal lainnya di benua ini memiliki kapal pesiar mewah dan kapal yang dilengkapi dengan 10
layar. Bahkan, kau akan merasakan suatu kebanggaan walau hanya berlayar menggunakan rakit.

Orang-orang mengambil rakit dan mendayung ke laut di dekatnya.

"Saat ini, aku benar-benar tidak memiliki uang sepeser pun. Haruskah aku mendapatkan uang dengan
bertualang di laut?"

"Kau tak akan bisa pergi ke laut terbuka dengan menggunakan rakit. Apa yang akan kau lakukan jika badai
terjadi?"

Tidak ada fasilitas dasar seperti galangan kapal, pergantian kapal atau toko di pelabuhan, sehingga player
berada di dalam situasi yang menyakitkan. Pengetahuan berlayar adalah sesuatu yang Kerajaan Arpen tidak
pernah miliki, sehingga mereka tidak mungkin membangun fasilitas-fasilitas tersebut.

Para player Morata menemukan jawaban untuk masalah yang sulit ini dengan pemikiran mereka sendiri.
Para Architect dan Blacksmith berpartisipasi dalam pembuatan kapal. Mereka menggunakan skill yang
mereka kuasai di Benua Tengah untuk membuat kapal. Dalam beberapa kasus, ada orang-orang yang pergi
ke Benua Tengah khusus untuk belajar skill pembuatan kapal.

"Jual perahu yang akan bocor ketika gelombang besar menghantamnya. Aku bahkan pergi ke Kerajaan
Brent dengan kapal ini. Kemungkinan besar kau akan merasa ngantuk di lautan."

"Aku mendapatkan perahu dengan layar yang rusak. Ada beberapa lubang di bagian bawah, tetapi perahu
tersebut masih dapat digunakan lagi. Berhati-hatilah terhadap serangan hiu."

Pengalaman orang-orang dalam manufaktur kapal semakin meningkat, dan galangan kapal telah
dibuat. Ketika mereka mendapatkan pengalaman, kecepatan mereka meningkat dan bisa membuat kapal
yang lebih besar.

"Masalahnya adalah pendanaan untuk membuat kapal, tapi itu bisa diselesaikan dengan joran pancing."

"Tidak apa-apa."

Para pemula yang mempersiapkan diri untuk membeli kapal murah, duduk di pantai dengan memegang
joran bambu. Lebih dari 1.000 orang memancing! Beberapa orang bahkan duduk di batu, sehingga akan
sangat berbahaya jikalau mereka tergelincir.

"Seekor ikan yang besar!"

"Ini adalah ikan mackerel kuda. Ya! Sulit untuk membeli 1 mackerel kuda bahkan jika aku berburu selama 3
jam!"

Mereka yang belajar memancing, ingin pergi bertualang di laut. Mereka adalah orang-orang yang menyukai
bau garam dan mendengarkan suara ombak.

"Tempat memancing ini sungguh baik."

"Aku sepertinya menangkap banyak ikan saat fajar, dan di pagi hari. Aku harus mencari umpan yang lebih

71 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

baik."

Kekuatan terbesar di utara, yaitu Geng Bubur Rumput punya harapan besar pada Pelabuhan Varna.

"Jika ada ikan segar....."

"Akan sangat mungkin untuk dimasak sebagai bubur."

"Aku juga harus mencoba bubur kerang, bubur rumput laut, dan bubur alga hijau."

Komunitas internet Geng Bubur Rumput memiliki lebih dari 1 juta pengunjung setiap hari. Seseorang
membuat daftar bubur yang bisa dimasak dari bahan-bahan laut, dan itu terus berkembang.

Ada banyak pemula yang mengarahkan rakit mereka ke laut zamrud, dan mulai memancing.

"Selamatkan aku!"

"Tolong bantu. Aku sudah mengapung selama 6 hari terakhir. Aku bosan hiu mengejar-ngejar aku!"

Itu adalah pemandangan yang biasa terjadi di Pelabuhan Varna. Para pemula tanpa rasa takut memancing
untuk mendapatkan uang, dan mereka semakin akrab dengan lautan.

Ada suatu desa di sebelah pelabuhan, dimana penduduk tinggal dan barang komoditi mereka adalah produk-
produk laut seperti ikan asin dan minyak ikan paus. Bahkan ada pasar perdagangan untuk para Merchant.

Sulit untuk mendapatkan makanan laut di Benua Utara, sehingga kota pelabuhan di Kerajaan Arpen tumbuh
dengan cepat.

Kerajaan Arpen memiliki kekuatan ekonomi yang solid, sehingga mereka dapat membangun fasilitas-
fasilitas yang diperlukan dengan segera. Sebuah Guild Adventurer Maritime dibangun untuk menangani
quest laut.

"Jika kita mengikuti arus laut, maka kita akan tiba di Kepulauan Kareatas, dimana kita bisa menangkap
banyak ikan Yellowtail. Ayo pergi!"

"Aku baru saja menerima quest untuk mengambil lempengan batu!"

"Suatu quest untuk memulihkan peninggalan dari kapal yang tenggelam! Kita harus berlayar selama 3 hari
ke arah timur. Kurasa, kemungkinan berhasil cukup kecil, tetapi apakah kau masih ingin pergi bersamaku?"

Sulit untuk berlayar di laut utara, yang kondisinya terus berubah. Kapal kecil milik pemula merintis rute
baru. Jika mereka menemukan desa di pulau-pulau yang tidak ada pada peta, maka mereka bisa
mendapatkan quest baru dan perdagangan lengkap.

Para Merchant di Kerajaan Arpen yang menemukannya akan membawa armada mereka ke pulau itu, untuk
mulai memperluas perdagangan. Banyak terlihat player berlayar dengan menggunakan rakit di Pelabuhan
Varna.

***

Weed turun di Morata, menyebarkan benih, sebelum akhirnya menuju kembali ke Rhodium dengan serbuk
sari dari bunga-bunga liar.

72 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Kamu telah memindahkan biji bunga liar Bripa.

Bunga itu tidak tumbuh di Rhodium! Kamu telah membawa benih-benih bunga langka di benua ini. Lebah
dan kupu-kupu mungkin akan senang beterbangan di antara bunga-bunga tersebut.

Nature Affinity telah meningkat sebesar 21.

Statistik Art memiliki peningkatan sebesar 9 karena keindahan alam.

Penguasaan skill Sculpting-mu akan meningkat setelah tanaman tumbuh besar.

Weed menyebarkan bunga liar dari utara. Di Morata, festival bunga terkadang diselenggarakan agar
membuat para warga bahagia. Jika festival bunga menyebar ke Rhodium dan orang-orang menjadi bahagia,
maka tidak akan terjadi hal-hal yang buruk. Keberhasilan quest-nya akan menaikkan pengaruh positif pada
Rhodium.

Weed membatalkan Sculpture Shapeshifting dan kembali ke pak tua.

"Hummingbird benar-benar misterius. Hidupnya tidak membosankan sama sekali ketika aku bepergian."

Perjalanan Hummingbird

Kamu telah bepergian sebagai hummingbird dan kembali.

Selama perjalanan, kamu telah menyebar berbagai serbuk sari ke tempat yang jauh.

Fame meningkat sebesar 3400

Levelmu telah meningkat

Penguasaan skill Sculpting telah meningkat sebesar 3,4%

Petualanganmu sukses, sehingga semua statistik meningkat sebesar 3

Petualanganmu sukses, sehingga semua statistik meningkat sebesar 3

Nature Affinity meningkat sebesar 41 setelah menyelesaikan perjalanan Hummingbird

Jika Weed melaporkan penemuan alam saat bepergian sebagai hummingbird, maka dia bisa mendapatkan
kompensasi tambahan. Dia adalah Raja Kerajaan Arpen, sehingga dia harus melaporkan kepada Lord atau
bangsawan lainnya, agar menerima kompensasi.

Pak tua itu mengangguk dengan eskspresi datar.

"Aku sudah lama tak melihat hummingbird. Aku ingin melihat Hummingbird lagi sebelum aku mati.....

73 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Lantas, kisah selanjutnya akan melibatkan pemahatan. Suatu cerita diturunkan tentang seorang Sculptor
yang menyebabkan bencana besar. Sebagai manusia, adalah wajar untuk takut terhadap bencana, tapi ada
sesuatu yang indah dalam kehancuran yang mengerikan."

Weed memberi tanggapan.

"Terkadang, suatu bencana besar memang indah."

Dia merasakan suatu sensasi yang mantab ketika menggunakan bencana untuk melawan musuh-musuhnya.

"Betul. Kehidupan baru juga bisa muncul setelah suatu daerah dilanda bencana alam. Saat ini, ada masalah
besar yang sedang terjadi di benua ini..... Order of Embinyu terus menghancurkan segalanya setiap hari. Jika
bencana terjadi pada mereka, maka aku akan memberitahumu lebih banyak tentang keindahan yang
mempesona."

Bersihkan Kekacauan di Benua dengan Bencana

Order of Embinyu saat ini sedang membahayakan benua. Mereka melakukan kejahatan, dan tidak ragu
untuk menghancurkan keindahan karya seni.

Berikan kerusakan pada pasukan Order of Embinyu melalui Sculpting! Ini semua untuk membantu
pulihnya benua, sehingga kau dapat memperoleh penghargaan terbaik.

Selama quest, Nature Affinity akan meningkat sementara sebesar 35%.

Jika kamu menyebabkan 3 bencana dan kembali dengan selamat, maka kau akan melanjutkan quest
berikutnya.

Tingkat Kesulitan:
Quest Teknik Sculpting Rahasia Terakhir

Persyaratan Quest:
Diperlukan Great Disaster Nature Sculpting
Kamu harus bertahan selama quest dengan aman.
Quest akan gagal jika kamu mati.

Suatu quest mengharuskan dia untuk menggunakan Disaster Sculpting!

"Uhh!"

Weed pikir, ini bukanlah pekerjaan yang mudah. Dia pernah menghadapi Order of Embinyu di masa lalu,
dan mereka tidak kalah berbahayanya dengan Guild Hermes!

Di kala itu, Order of Embinyu cukup lemah karena mereka belum menyerang benua. Sekarang, Order of
Embinyu menguasai wilayah yang lebih luas daripada Guild Hermes, dan kekuatan militer mereka semakin
hebat karena gencarnya perang.

Itu bukan satu-satunya bagian yang sulit.

"Nature Affinity-nya terlalu tinggi."

Nature Affinity memiliki pengaruh besar pada kekuatan destruktif dari bencananya. Dia selalu menaikkan
statistik Resilience dan Perseverance secara teratur, tetapi masih akan sulit bagi Weed untuk bertahan di
dalam bencana.

74 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Lolos dari 3 bencana beruntun dalam keadaan hidup... Dan lawanku adalah Order of Embinyu."

Sepertinya, ini merupakan permintaan yang mustahil, tetapi dia bisa memilih bencana dan target pada Order
of Embinyu. Weed bisa melihat beberapa kemungkinan.

"Karena aku harus menciptakan bencana, maka aku harus melakukannya dengan tenang."

Dia mungkin semakin terkenal karena menjadi penghancur di benua ini.

***

Benteng Odin di Kerajaan Britten Alliance!

Baru-baru ini, Guild Hermes menguasai lahan yang luas, tetapi mereka tidak membangun benteng militer
besar. Guild Cloud mempertaruhkan hidup dan mati untuk mempertahankan lokasi tersebut, tapi sekarang
Order of Embinyu memimpin pasukan untuk menyerangnya.

"Matilah orang-orang kafir."

"Lumatkan mereka sesuai dengan perintah Dewa Embinyu!"

Pasukan Embinyu terdiri dari 60.000 Dark Knight, Demon dan para Fanatik! Para Fanatik terus memanjat
dinding meskipun pertahanan cukup kuat. Tapi sekarang, seorang High Priest memimpin 26.000 tentara
menuju pasukan utama.

Benteng Odin bertemu musuh terbesarnya sejak terakhir kali dibangun.

"Pertahankan Kerajaan Britten Alliance."

"Ini adalah benteng terakhir yang melindungi kota bebas. Kami akan melawan!"

Guild Cloud mencoba untuk mendapatkan dukungan dari para player di kota-kota bebas, tapi rencana itu
tidak berjalan mulus. player menghindari peperangan melawan kekuatan militer Order of Embinyu.

Berpartisipasi dalam perang berskala besar bisa menghadirkan banyak prestasi, tetapi ada banyak hal yang
merepotkan ketika mereka menghadapi kutukan Order of Embinyu. Mereka memilih untuk tidak
berpartisipasi dalam konfrontasi agama terhadap Order of Embinyu.

Namun Guild Cloud masihlah kuat dan mereka memiliki banyak player yang tersebar di seluruh Kerajaan
Britten Alliance. Ada juga tentara bayaran yang berpartisipasi dalam perlindungan Benteng Odin, agar
mendapatkan kompensasi dan quest.

"Jatuhkan minyak disini!"

"Juga harus ada beberapa dukungan panah."

Benteng Odin sibuk berperang melawan pasukan Order of Embinyu. Itu beresiko bagi Guild Cloud untuk
mendapati sesuatu yang lain milik mereka direnggut, sehingga mereka harus benar-benar mempertahankan
Benteng Odin. Mereka mengorganisir pasukan pertahanan, sehingga serangan awal Order of Embinyu itu
tidaklah mudah. Orang-orang gila yang berdasarkan fanatisme adalah lawan yang berbeda ketika
menghadapi pengepungan normal, sehingga rasa takut menciutkan nyali mereka.

"Perang! Order of Embinyu menyerang Benteng Odin."

75 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Apakah mungkin bagi mereka untuk mengambil alih Benteng Odin?"

"Sekarang, yang terjadi hanyalah serangan party Order of Embinyu."

Rating penonton begitu tinggi pada tiga stasiun yang menyiarkan siaran langsung. Sedangkan party itu
menyerang selama 4 jam, dan pasukan utama Order of Embinyu memenuhi dataran itu. Seekor Mammoth
juga diarahkan untuk memecahkan dinding.

"Sial!! Ini tidak akan mudah."

"Bertarunglah sampai pedangmu rusak!"

Para player Benteng Odin semakin tegang sembari mereka terus menyerbu ke medan perang.
Mempertahankan dinding selama pengepungan terlihat seperti suatu pekerjaan yang mudah, namun
kenyataannya tidak seperti itu. Serangan besar-besaran dari lawan bisa mengakibatkan mereka terjebak
dalam benteng selama berhari-hari. Ada juga ketakutan karena mereka bisa terbunuh setiap saat.

"Kita harus berjuang sampai titik darah penghabisan."

"Aku sudah siap untuk mati sejak aku mulai membela Benteng Odin."

Guild Cloud menumpahkan segenap kekuatan mereka, namun keadaan moral mereka tidak begitu baik
setelah mereka menderita kekalahan pada pertempuran terakhir.

Tiba-tiba tanah mulai bergetar. Bencana alam seperti gempa bumi adalah hal yang jarang terjadi di Benua
Versailles. Sementara itu, gempa malah tidak pernah terjadi di Benteng Odin. Tidak pernah disebutkan suatu
gempa bumi dalam buku-buku sejarah. Namun, tanah berguncang begitu hebat, sehingga mereka kesulitan
berdiri. Gempa adalah bencana yang menakutkan dari sudut pandang para pemula dan player biasa.

Kugugugugung.

Suatu gunung mulai muncul di tengah pasukan utama Order of Embinyu. Demon dan para Fanatik
berjatuhan, dan mereka pun meninggalkan dinding Benteng Odin. Beberapa dari mereka mati, tapi
teman-teman mereka bahkan tidak memiliki kesempatan untuk meratapi nasibnya.

Sebuah gunung batu setinggi 400 meter muncul hanya dalam waktu puluhan detik. Ini adalah suatu sihir
yang aneh! Suatu gunung setinggi 400 meter muncul di atas daratan, sehingga tak seorang pun
melewatkannya. Bahkan ada suatu danau alami di atas gunung tersebut.

"Apa apaan ini?"

"Mengapa gunung seperti itu muncul di tengah-tengah pasukan Embinyu?"

"Ini benar-benar suatu keberuntungan."

Kwarururururung!

Tanah di sekitar gunung berbatu mulai bergetar lagi. Getaran itu cukup intens, sehingga menyebabkan player
dan pasukan Benteng Odin terjerembab di tanah. Dengan atmosfer seperti itu, tampaknya gunung tersebut
bisa meledak setiap saat.

"A-apa?"

"Aku tidak berpikir bahwa itu hanyalah gempa biasa."

"Asap muncul dari puncak gunung. Bukankah getaran juga berasal dari sana?"

76 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Huck! Jika ini adalah gunung berapi....."

Dan setelah beberapa saat, gunung itu benar-benar meledak. Asap dipancarkan sebelum pilar api raksasa
melonjak ke langit dengan suara gemuruh.

Suatu letusan gunung berapi.

Puing-puing batu dan lava terbang ke seluruh tempat. Suatu letusan gunung berapi yang merupakan hal
umum di Las Phalanx, kini terjadi di Kerajaan Britten Alliance!

"Kyaaaak!"

"Tiarap!"

Orang-orang secara naluriah berteriak.

"Percikannya akan menyebar kemana-mana!"

Ada beberapa orang yang langsung bereaksi. Banyak juga orang yang hanya menonton dengan ketakutan,
dan kagum. Ini adalah pemandangan yang tak pernah mereka lihat, tak peduli berapapun mereka membayar.

Namun, letusan gunung berapi benar-benar terjadi di tengah-tengah pasukan Order of Embinyu. Lava dan
batu berjatuhan dan melalap para pasukan. Panas bisa dirasakan dari Benteng Odin, dan langit menjadi
hitam karena tertutup abu vulkanik.

Itu adalah suatu gunung yang ukurannya relative lebih kecil jika dibandingkan dengan yang lainnya, tapi
jumlah lava yang dimuntahkan cukup banyak. Lava dan gas panas menghantam tanah di dekat gunung
berapi itu. Para Demon berlari kocar-kacir, tapi mereka terbakar dan berubah menjadi abu. Bahkan Knight
dan pasukan kavaleri dengan skill tempur yang luar biasa tidak bisa menghindari bencana ini.

Laporan para penyiar menjadi semakin cepat karena situasi yang terjadi tiba-tiba ini.

"Ah, pasukan Embinyu yang menyerang Benteng Odin telah menerima kerusakan besar. Kenapa letusan
gunung berapi ini tiba-tiba terjadi?"

"Mungkin aku bisa menebaknya sedikit. Guild Cloud pasti telah mempersiapkan ini semua."

"Kalau benar begitu, tidak bisakah mereka melakukan ini sebelumnya terhadap Guild Hermes? Mungkin
mereka baru saja mendapatkan relik dengan sihir... Tapi ini terlalu besar."

"Sungguh menakjubkan! Langit dan tanah pun berguncang."

"Aku tau betul sumber di dalam Guild Cloud, tapi aku tidak pernah mendengar tentang persiapan seperti ini.
Bencana ini tidak digunakan untuk melawan player lain, jadi mengapa mereka menyembunyikannya?"

"Seperti yang kau lihat di siaran, bahkan anggota dari Guild Cloud terpana melihat letusan itu."

"Lalu, siapakah yang dapat menyebabkan letusan gunung berapi?"

Langit gelap karena abu vulkanik, dan lava terbang tinggi ke angkasa. Sepasang sayap melebar dan seekor
Wyvern muncul bersama seorang yang sedang menungganginya. Dia adalah orang yang paling ingin ditemui
oleh setiap player di Royal Road, dialah God of War Weed.

Weed menggenggam Daemon Sword-nya, sembari mendekat bersama Wah-sam.

"Weed! Aku tau itu Weed."

77 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Keributan terjadi di studio.

Dia muncul di antara luapan lava bersama Wyvern-nya. Dia terlihat begitu memikat dengan latar seperti itu.

"Kuwaaaaah!"

"God of War sedang membantu kita!"

Suasana kemenangan yang dramatis pun muncul di Benteng Odin sembari mereka bersorak-sorai. Tentu
saja, situasi penuh semangat kemenangan itu berbeda dari situasi yang Weed alami sendiri.

"Ya! Kiri, kiri! Lava akan muncul disana."

"Keeeek!"

"Kali ini, lipat sayapmu. Lava menyembur dari lekukan itu. Hati-hati disana!"

Mereka menghindari setiap lava yang memancar keluar dari gunung berapi.

Wah-sam melakukan maneuver mendadak, sembari menjerit dengan wajah pucat. Dosa apa yang pernah dia
lakukan sehingga mendapat Master seperti ini?

"Wyvern itu sungguh mengagumkan."

"Keren sekali."

"Jeritannya benar-benar terdengar mengerikan dan menakutkan."

***

Yurin selalu mendengar rumor-rumor tentang Weed ketika bepergian dengan menggunakan skill Picture
Teleportation. Dia mendengar pembicaraan tentang Weed bahkan ketika dia tidak pergi ke desa atau kota.
Seluruh tempat sedang gempar karena pertempuran besar antara guild bergengsi, tapi selalu ada suasana
histeris setiap kali mereka membicarakan tentang petualangan Weed.

Tak peduli apakah pengunjung pada suatu kedai, atau player yang hendak berburu dan bertualang, para
player berlevel tinggi pun memuja Weed sebagai seorang pahlawan.

‘Aku ingin tau apa yang dilakukan Oppa hari ini.’

Yurin pergi ke sungai yang mengalir melalui kota, dan mengeluarkan jorannya. Dia mencoba untuk
menikmati skill Fishing yang Zephyr pernah ajarkan padanya, tapi ternyata itu membosankan. Dia
mengenakan pakaian, lengkap dengan topi kuning lebar dan cat yang berceceran pada bajunya untuk pergi
memancing!

‘Oppa baik-baik saja.’

Yurin tidak khawatir terhadap Weed. Weed adalah tipikal orang yang ingin tinggal sendirian di pulau
terpencil karena semuanya gratis! Flora dan fauna di pulau tersebut akan mendapatkan kesulitan jika Weed
tinggal disana.

Dia ingin tau jenis wanita macam apa yang bertemu dengan Weed, karena wanita itu mungkin akan menjadi
saudara iparnya.

78 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

‘Hwaryeong-unni adalah gadis yang baik.’

Kandidat pertama adalah Hwaryeong yang sering berada di party-nya. Dia sangat menarik, dan dia tidak
menutup-nutupi bahwa dia naksir Weed. Yurin pernah bertanya pada Hwaryeong mengapa dia menyukai
Weed.

"Weed-nim adalah tipe ayah rumahan. Dia bisa mencuci pakaian, bersih-bersih, dan juga memasak beras
dengan baik. Rasa kepiting kukus yang dia masak tempo hari sangatlah sempurna!"

Tentu saja, tipe ayah rumahan bukanlah satu-satunya alasan, tapi Hwaryeong paling menyukai hal itu pada
Weed.

Yurin juga merasa bahwa Seoyoon adalah pilihan yang tepat. Rumor menyebar di universitas tentang
Seoyoon yang berpacaran dengan Weed, dan itu terkonfirmasi setelah Seoyoon pindah ke sebelah rumahnya.
Yurin merasa bahwa Seoyoon adalah seoang wanita yang kurang pandai bersolek, namun dia sudah
memiliki berkah Tuhan berupa kecantikan sempurna.

‘Wajahnya benar-benar... Dengan wajah seperti itu, dia bahkan bisa memilih aktor tampan ataupun putra
bangsawan untuk dinikahi.’

Dia bertanya-tanya mengapa Seoyoon begitu tertarik pada Weed, bahkan dia membuatkan bekal makan
siang untuk kakaknya.

‘Aku mendengar rumor tentang pemerasan.’

Bahkan adiknya meragukan hubungan antara mereka berdua. Ketika Yurin bertemu mereka di Morata,
kakaknya terlihat begitu “datar" ketika berada di samping Seoyoon. Kemudian, Seoyoon berbicara dengan
suara yang jelas.

"Aku tidak hidup dari penampilan seorang pria."

Namun, itu masih tidak masuk akal bagi Yurin. Secara obyektif, hubungan itu bukan hanya tentang
penampilan, tapi ada juga berbagai hal lain yang mempengaruhinya. Seoyoon memiliki level yang lebih
tinggi darinya di Royal Road. Seoyoon tidak kalah pada berbagai aspek.

"Bagaimana jika kau menikahinya kelak, Oppa tidak bisa mendapatkan pekerjaan, dan hanya bermain game
di rumah?"

"Kau berbicara tentang uang, kan? Akulah yang akan mendapatkannya."

"Ketika membina rumah tangga, ada banyak hal yang harus diselesaikan dengan kekuatan."

"Seorang wanita juga bisa menggunakan kekuatannya."

"Bahkan ketika melahirkan anak?"

"Aku akan melahirkan banyak anak dengan baik."

"......"

Yurin hanya bisa mengangguk. Dia memiliki begitu banyak hal yang ingin diutarakan, tapi tidak ada sepatah
kata pun yang keluar dari mulutnya. Dia merasa bahwa Seoyoon terlalu menyedihkan.

***

79 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Inilah jumlah imbalan yang dijanjikan."

"Huhu, aku tidak ragu."

Weed bertemu dengan utusan dari guild untuk menerima pembayaran kontrak. Adalah suatu hal yang tidak
pantas jika dia menggunakan Great Disaster Nature Sculpting pada Order of Embinyu secara cuma-cuma.
Dia membuat kontak di atas penderitaan guild akibat serangan dari Order of Embinyu, dan Guild Cloud pun
dengan cepat menerima tawarannya.

Tugasnya di Benteng Odin telah selesai dengan sukses. Pasukan Order of Embinyu mengalami kerusakan
besar dari letusan gunung berapi, dan moral mereka sudah hancur. Guild Cloud tidak melewatkan
kesempatan ini, lantas mereka meninggalkan pintu gerbang untuk menghancurkan pasukan Order of
Embinyu.

Weed juga menewaskan 100 Dark Knight saat mengendarai Wah-sam. Moral para prajurit meningkat setiap
kali Wyvern muncul di atas medan perang. Pasukan Order of Embinyu menjadi kacau dan tersebar, sehingga
Kerajaan Britten Alliance tidak perlu khawatir tentang ancaman mereka untuk saat ini. Kemenangan besar
ini disiarkan, dan Guild Cloud bisa mendapatkan kembali kepercayaannya.

Jubah Weed berkibar sembari dia menunggangi Wah-sam.

"Huhuhu, maka selanjutnya....."

"Permisi, tolong tunggu sebentar."

"Hah?"

"Ada sebuah gunung di depan Benteng Odin. Aku harap kau menyingkirkan itu sebelum pergi."

Gunung yang sebelumnya setinggi 400 meter, kini meningkat menjadi 890 meter setelah ledakan. Lava
masih mendidih dan asap naik, sehingga tampaknya gunung itu masih berbahaya.

"Gunung ini baik untuk kesehatanmu. Orang harus hidup dekat dengan gunung."

"Apa yang sedang kau katakan....?"

"Wah-sam, ayo kita pergi. Hiyah!"

"......"

Chapter 9 - Penderitaan Order of Embinyu


Lee Hyun mencari tempat yang cocok untuk mengeluarkan bencana yang berikutnya.

"Tempat-tempat dimana Order of Embinyu memainkan peran aktif...."

Akan lebih baik jika dia memeriksa papan buletin. Ada posting yang berbicara tentang tempat-tempat
dimana Order of Embinyu telah mengerahkan pasukan besar untuk menyerang. Bahkan Home Page stasiun
penyiaran menunjukkan daerah-daerah berbahaya, dimana Order of Embinyu berada.

"Tampaknya tidak banyak tempat yang dikendalikan oleh Order of Embinyu."

Dia bisa menunggangi Wah-sam untuk menembus ke wilayah musuh. Memang ada beberapa orang yang

80 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

percaya pada kemampuan mereka sendiri, namun akhirnya mereka mati sia-sia. Lee Hyun tidak boleh
bertindak ceroboh karena dia memiliki beban sendiri.

Akan berbahaya jika aku dikepung oleh pasukan Order of Embinyu, kemudian melepaskan Great Disaster
Nature Sculpting.

"Aku harus bertarung di tempat yang paling aman."

Lee Hyun mencari suatu tempat. Diperlukan medan dan lingkungan alam yang tepat untuk dapat
melepaskan bencana.

Kastil Bernerd di Kerajaan Aidern! Pasukan Order of Embinyu menyerang ke arah itu, dan sepertinya akan
melakukan pengepungan. Tempat itu dekat dengan laut, dan terdapat angin yang kuat.

"Sangat cocok. Namun, itu bukan area dataran yang sempurna, sehingga para player tidak memiliki pilihan
selain berada di dekat bencana."

Lee Hyun tidak bisa mengendalikan bencana atau menyesuaikan kekuatannya. Dia masih bisa mengukur dan
mempertimbangkan kekuatan destruktif gunung berapi, lantas menempatkan gunung tersebut di lokasi yang
jauh, tapi itu belum tentu bisa dia lakukan pada bencana lain yang tidak terkontrol.

"Aku harus menulis suatu kalimat."

Lee Hyun melakukan Log In pada akunnya sendiri di Home Page Royal Road. Ribuan pesan telah masuk di
inbox-nya.

Tentu saja, dia tidak membaca isi pesan-pesan tersebut. Dia hanya membacanya sekilas judulnya dengan
cepat. Ada beberapa kontrak iklan dan sponsor produk pada pesan-pesan tersebut. Pesan yang penggemar
kirimkan tampak seperti spam, tapi dia masih memiliki kebiasaan untuk membaca subjeknya.

Lee Hyun memasuki papan buletin.

"Aku harus menulisnya dengan simpel."

Judul: Aku adalah Weed. Dan ini adalah suatu permintaan.

Aku berencana melawan Order of Embinyu di Kastil Bernerd di Kerajaan Aidern.

Harap peringatkan para player disana bahwa akan terjadi bencana yang serupa dengan Benteng Odin.

Besok, mereka harus berhati-hati dan tidak mengabaikan keselamatan benteng.

Begitu Lee Hyun mem-posting tulisannya, jumlah balasan melampaui 2.000 dalam waktu singkat.

81 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

— Pertamax.
— Numpang ah.
— Aku juga pengen numpang.
— Lihatlah informasinya, jangan komentarnya.
— Apakah itu benar-benar Weed?
— Aku juga Sun Hwi Gwon.
— Kupikir, itu hanyalah hoax, tapi ID-nya benar-benar God of War.
— Weed-nim tidak akan menulis kalimat disini, dasar orang-orang bego.
— Namaku Weed. Kya kya kyak.
— Eh? Itu benar-benar Weed.
— Orang yang menulis ini benar-benar God of War Weed.
— Aku tidak tau siapa yang bodoh. Tapi ini menakjubkan.

Balasan pada postingan Lee Hyun meningkat sampai ratusan viewer dalam waktu yang sangat singkat.
Dengan cepat, topik itu pindah ke papan buletin lain dan menjadi hot topic. Topik itu terus meluas sampai
didengar oleh para penyiar TV.

— Aku sedang berada pada Kerajaan Tullen. Dapatkah aku tiba di Kastil Bernerd besok jika aku
menunggangi kudaku sepanjang malam?
— Aku sedang berada di Kerajaan Aberdeen. Aku mencari orang untuk pergi ke Kastil Bernerd.
Diperlukan skill Riding level 6 tahap Beginner, atau skill Carrage Control tahap Intermediate.
— Aku ingin bertarung seperti Weed-nim. Ayo pergi.
— Aku juga mau pergi. Aku tidak bisa melewatkan kesempatan besar untuk melihat bencana.
— Asa, Aku sedang berada di Kerajaan Aidern. Kita tidak boleh kalah. Aku harus melihat bencana!

Para player melihat postingan Lee Hyun, kemudian berkumpul di Kastil Bernerd.

***

Kastil Bernerd.

Order of Embinyu berencana untuk menyerang di tempat itu, sehingga para player berpindah ke daerah
lain. Namun, Weed menyebabkan para player ber-teleport atau melakukan perjalanan dari kerajaan lain,
menuju Kerajaan Aidern.

Terjadi suasana mirip festival di Kastil Bernerd karena banyak player yang berkumpul. Wisatawan tiba di
kastil melalui gerbang utama.

"Ayo cepat. Order of Embinyu semakin dekat."

"Bagaimana dengan bencananya?"

"Belum ada."

82 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Kita baru saja tiba!"

Para player yang berjalan atau naik kuda dari tempat jauh, hampir memasuki dinding kastil. Jika kekuatan
player-player ini dikombinasikan bersama-sama, maka pertahanan Kastil Bernerd bisa meningkat sebesar 10
kali lipat.

"Order of Embinyu!"

"Pasukan mereka mendekat dari selatan!"

Para player merasakan harapan di dada mereka, meskipun mereka melihat Demon dan para Fanatik pada
pasukan Order of Embinyu tersebut.

"Apa yang akan digunakan Weed-nim untuk menghancurkan mereka? Itu pasti akan benar-benar indah."

"Kyaa, aku benar-benar berharap bahwa mereka semua akan tersapu habis."

Sulit untuk mengalami saat yang mendebarkan seperti ini di Royal Road, tanpa mempertaruhkan hidup
mereka.

Order of Embinyu mulai menyerang ke arah Kastil Bernerd. Terdengar jeritan khas dan suara lantunan
himne aneh kepada Dewa Embinyu.

Bunuh mereka atas nama Dewa Embinyu

Kami rela mengorbankan tubuh kami

Firman Dewa Embinyu memberitahu kami untuk menghancurkan dunia yang keparat ini

Suatu pembersihan total

Budak-budak Demon menarik senjata mereka untuk melakukan pengepungan besar.

"Kapan Weed-nim datang? Pasukan Order of Embinyu akan tiba dalam waktu kurang dari 30 menit."

"Bukankah dia jenius? Lihatlah apa yang dia lakukan dalam siaran sebelumnya."

"Sedikit terlambat adalah berbeda dengan tidak datang sama sekali."

"Mungkinkah dia berada di antara mereka? Dia sering membuat kemunculan yang mengejutkan."

Para player bersiap untuk menghadapi pengepungan bersama dengan pasukan. Mereka berada di Kastil
Bernerd, sehingga mereka harus ikut bertarung melawan Order of Embinyu jika ingin bertahan hidup.
Pasukan Order of Embinyu semakin dekat. Mereka berbaris dan melalui perjalanan yang jauh, tetapi dengan
kekuatan High Priest membuat mereka tidak kelelahan.

"Berapa lama lagi sampai dia datang? Jika dia tidak datang, maka kita akan mati sia-sia."

"Dia akan datang. Jika dia tidak datang, maka aku akan mengutuk dia seumur hidupku."

Kecemasan mereka tumbuh semakin besar. Kemudian, sesuatu muncul di laut lepas. Benda itu dengan cepat
melaju di atas air.

"Apa itu?"

"H-hebat!"

83 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Para player berkumpul di dinding. Alasannya adalah, mereka melihat 12 angin puyuh mendekati daratan
dari arah laut. Jika para player mati pada saat itu, mereka akan ikhlas dan puas, walaupun nyawa mereka
dibuang-buang hanya untuk menyaksikan angin puyuh!

Di depan angin puyuh itu terdapat Weed bersama Bingryong. Bingryong menyatakan penyesalannya.

"Master, kali ini mengapa harus aku?"

"Wah-sam sudah kabur!"

Wah-sam tidak menemui dia di tempat mereka berjanjian, itulah mengapa Weed datang terlambat.

Bingryong terbang dengan segenap kekuatannya, sembari disertai dengan angin puyuh kencang yang
berputar di belakang mereka. Dua belas angin puyuh bergulung-gulung dan berbaur. Sesekali, angin-angin
itu menjadi begitu besar pada ukuran yang tidak bisa dibayangkan. Sampai-sampai, dasar laut terlihat di
bawah angin puyuh itu. Kekuatan angin puyuh cukup untuk mencabik-cabik Bingryong menjadi serpihan
kecil.

"Master, aku senang karena aku bisa bersama-sama denganmu selama ini. Tolong kuburkan aku dengan
layak jikalau aku tewas nanti."

Bingryong yang ketakutan terbang sekuat tenaga, sembari dia memberikan wasiat terakhirnya. Angin puyuh
itu terlalu menakutkan. Weed juga sempat mengenang masa-masa indah bersama Bingryong.

"Jangan khawatir. Aku akan mempersiapkan kacang merah."

"Mengapa kau mempersiapkan kacang merah?"

"Aku tidak boleh memakamkanmu tanpa memberikan apa-apa, dan aku harus memisahkan bagian-bagian
yang berguna dari tubuhmu, lantas menjualnya."

Weed ingin terlibat dalam bisnis patbingsoo* (serutan es dan kacang merah).

"Kuowooooh!"

Weed dan Bingryong akhirnya tiba bersama angin puyuh.

"Kyak, inilah yang terbaik!"

"Weed-nim, aku sudah menunggumu!"

"Ah! Memang layak datang kesini."

100 orang berada pada suatu bukit batu di dekat pantai. Mereka tidak pergi bahkan ketika Order of Embinyu
mendekat, dan hanya menunggu kedatangan Weed. Level mereka relatif tinggi, tapi mereka
mengesampingkan equipment yang penting. Para player malah ingin mencoba pengalaman keren, yaitu mati
akibat terkena bencana.

"Tubuhku mengambang!"

"Kyaaah, keren sekali!"

"Bubur rumput. Bubur rumput!"

Angin yang menakutkan menyedot player dan mengantam pasukan Order of Embinyu.

Kuweeeek!

84 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Para Demon menjerit ketika mereka terbang ke udara. Angin puyuh melewati tanah dan menumbangkan
pohon-pohon besar. Bahkan para Demon menanam kaki mereka di tanah dan mencoba untuk bertahan dari
tarikan angin. 12 angin puyuh melaju menembus pasukan Order of Embinyu, dan meninggalkan jejak
berupa pemandangan porak-poranda.

Bbuuuuung!

Seekor badak besar terbang ke langit, kemudian jatuh ke tanah dan menghancurkan para Fanatik, Dark
Knight, Priest.

Angin-angin puyuh saling bersilangan dan berbaur satu sama lain, sehingga meningkatkan kekuatan
destruktif pada level yang benar-benar menakutkan.

Senjata-senjata hancur, terbelah, bahkan ada yang jatuh ke laut. perisai baja tidak berpengaruh untuk
menghentikan angin, sembari para Fanatik tersedot ke dalam puting beliung tersebut.

Para player yang datang ke Bernerd untuk menonton, sekarang tubuh mereka merasa merinding.

"Ini bukan lelucon."

"Ah, ini benar-benar menakutkan."

"Ini seperti mimpi buruk."

Ini adalah pemandangan mencengangkan dari Weed yang melewati pasukan Embinyu bersama Bingryong
dan angin puyuh yang mengikutinya dari belakang. Karisma Weed bahkan membuat player level tinggi
menjadi rendah diri.

"Hanya player berlevel tertinggi di Royal Road yang memiliki kemampuan seperti ini."

"Bukankah ini seperti legenda? Aku belum pernah melihat sesuatu seperti ini."

"Bahkan seorang Mage yang ahli dalam penggunaan sihir angin pun akan kesulitan meningkatkan skill-nya
sampai sejauh ini."

Para player bersorak pada kekuatan destruktif milik Weed.

"Bingryong, jika ini berlanjut, maka kita akan mati. Terbanglah lebih cepat!"

"Aku... Aku sudah melakukan yang terbaik."

Bingryong bertubuh besar dan tidak bisa lolos dari pengaruh angin puyuh. Meskipun dia mengerahkan
seluruh kekuatannya untuk terbang lebih cepat, dia masih saja terhempas oleh angin puyuh yang luar biasa.
Kekuatan angin puyuh begitu besar, sehingga para player di Kastil Bernerd didesak mundur olehnya.

Weed memutar kepalanya dan menatap angin puyuh di belakangnya.

"Bingryong."

"Bicaralah Master."

"Aku punya kabar baik dan kabar buruk. Katakan padaku, kau ingin mendengar yang mana terlebih
dahulu?"

"Berita bagus."

"Angin puyuh telah berkurang jumlahnya menjadi 8."

85 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Aku senang."

"Dan berita buruk adalah, angin-angin itu telah menjadi lebih kuat."

"Kalau begitu, tidak ada gunanya aku mendengarkan kabar baik tadi."

"Tapi kau merasa sedikit nyaman setelah mendengar kabar baik, kan?"

"......"

4 angin puyuh telah bersinergi dengan yang lainnya, sehingga kekuatannya berlipat ganda. 4 angin puyuh
besar dan 4 angin puyuh kecil yang tersisa.

Pasukan Order of Embinyu benar-benar menghilang karena sapuan angin. Berjuang dalam angin yang intens
seperti itu adalah hal yang mustahil. Order of Embinyu menjadi persembahan untuk angin puyuh.

Para Demon, Fanatik dan Dark Knight juga terbang di udara bersama Bingryong. Mereka terhempaskan ke
seluruh penjuru akibat amukan angin puyuh. Mereka jatuh dari tempat tinggi, sehingga hampir semua HP
mereka terkuras dengan sangat cepat.

Hal yang lebih menakutkan adalah terjebak di tengah-tengah angin puyuh. Jarak antara angin puyuh
sangatlah lebar, sehingga ada banyak benda yang terjebak di antaranya. Ada kayu, batu, pohon, air, dll.
Benda-benda itu bercampur dengan Dark Knight, Demon dan Fanatik.

"Kita akan tertangkap. tidak bisakah kau terbang lebih cepat?"

"Ini adalah kecepatan maksimum yang aku bisa."

"Tidak mungkin."

Kekuatan Great Disaster Nature Sculpting membuat dia tidak bisa tertangkap. Bencana seperti tanah longsor
atau tebing runtuh masih bisa diprediksi, tetapi daya hisap dari angin puyuh adalah masalah yang berbeda.
Angin puyuh bahkan bisa melenyapkan bangunan yang terbuat dari kayu kokoh. Sebongkah batu besar yang
mengambang di udara pun tercincang dan berubah menjadi kerikil kecil.

"Bencana tidak akan berlangsung lebih lama. Bingryong, perisapkan dirimu untuk berbalik!"

Bingryong mematuhi kata-kata Weed dan memperlambat kecepatannya. Nalurinya mengatakan untuk terus
terbang ke depan, tapi Bingryong mengambil napas dan memperlambat kecepatan sembari berbalik.

Dia percaya pada Weed setelah hubungan di antara mereka terjalin cukup lama. Begitu dia melambat,
Bingryong merasakan daya hisap dari angin puyuh.

"Tunggu sebentar. Dan………. Sekarang…….. lepaskan!"

Ice Breath dipancarkan dari mulut Bingryong, lantas membentur angin puyuh tersebut. Angin puyuh untuk
sementara waktu melemah, tapi itu hanya berlangsung selama 10 detik. Angin puyuh terus berputar dan
terlihat hamburan potongan es. Itu adalah pemandangan yang spektakuler.

Itu lebih mirip seperti badai es daripada angin puyuh. Dan, pergerakannya berhenti sampai angin puyuh
lainnya bergabung. Mata Bingryong penuh dengan aura kebencian, sembari menatap angin puyuh yang terus
mengembang. Namun, angin puyuh yang berbaur satu sama lain, sekarang mulai tercerai-berai.

"Bingryong, terbang!"

Bingryong menerima perintah itu dengan segenap jiwa. Weed dan Bingryong meloloskan diri dari angin

86 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

puyuh yang mulai pudar, kemudian terbang menuju sisa-sisa pasukan Order of Embinyu.

Angin puyuh benar-benar telah mendatangkan malapetaka, serta mengakibatkan mayat dan serpihan
bangunan berserakan di depan Kastil Bernerd. Dan saat itu pun angin puyuh menghilang.

Pasukan Order of Embinyu berjatuhan dari langit.

Kuwooooh!

"Em...bingyu... Puji Tuhan...."

Para Demon dan Fanatik tersebar ke seluruh tempat. Pasukan Order of Embinyu menderita kerusakan lebih
dari 20%. Hampir semua Dark Knight dan Priest yang terjebak dalam angin puyuh telah mati. Demon dan
Fanatik tidak menderita kerusakan besar, tapi semangat mereka telah jatuh ke level terendah.

Priest Order of Embinyu segera mundur bersama beberapa Dark Knight ketika bencana semakin mendekat.
Order of Embinyu tidak memiliki semangat pengorbanan seperti Royal Knight.

Pasukan peringkat tertinggi masih aman, tetapi kerusakan yang diterima oleh pasukan lain menyebabkan
sistem komando lumpuh total. Moral memainkan peran penting dalam pertempuran, sedangkan komandan
mereka baru saja melarikan diri dari medan perang.

Weed terbang menuju Kastil Bernerd bersama Bingryong. Dan dia melepaskan Lion Roar-nya!

"Ayo maju! Kita akan memenangkan pertarungan ini!"

Kastil Bernerd dimiliki oleh Lord NPC. Weed bukanlah seorang raja di Benua Tengah, sehingga dia tidak
memiliki wewenang, tetapi dia berhasil menunjukkan kekuasaan dan kepemimpinannya.

"Buka pintu gerbang!"

Gerbang dibuka atas perintah Lord, dan para player menyerbu Order of Embinyu. Serangan ini mungkin
untuk melawan sekaligus melindungi dinding benteng, tapi musuh tidak meresponnya dengan baik, sehingga
lebih menguntungkan untuk menyerbu dan menyerang secara langsung.

Masih ada High Priest dan Dark Knight di kubu lawan, tetapi ini menjadi suatu pertempuran yang timpang
ketika Weed, Phoenix, Golden Bird, Silver Bird dan Bahamorg muncul.

"Kuaaak."

Wah-sam terbang turun dari langit.

***

Pasukan Order of Embinyu telah mengalami kerusakan yang cukup parah, akan tetapi kekuatan utama
mereka, yaitu High Priest dan Dark Knight masih tidak terluka, walaupun rekan-rekannya sudah mundur.
Beberapa Fanatik dan Demon mencoba untuk melawan Weed, patung hidup, dan para player Kastil Bernerd,
tetapi pada akhirnya mereka kehilangan semangat bertarung.

Kekuatan utama mundur segera setelah situasi semakin tidak menguntungkan. Namun demikian, itu adalah
pertempuran besar sehingga orang-orang yang terlibat bisa mendapatkan Fame, Item jarahan, statistik dan
prestasi.

87 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Weed-nim, terima kasih banyak."

"Aku benar-benar bersyukur."

Weed mundur bersama Bingryong, dan menghilang pada kejauhan. Para player tidak bisa melupakan
memori tentang sayap megah Bingryong yang dikibaskan dengan gagahnya.

Great Disaster Nature Sculpting ketiga akan digunakan di Kerajaan Rosenheim.

Banyak daerah di Kerajaan Rosenheim berada di bawah kekuasaan Order of Embinyu. Sementara mencari
tempat yang cocok, dia menemukan suatu benteng yang dibangun oleh Order of Embinyu!

Sejumlah besar makanan dan senjata untuk perang dikumpulkan.

"Setidaknya ada 70.000 pasukan. Dan senjata untuk pengepungan juga sedang diproduksi."

Upaya ini bisa dilihat sebagai “jembatan penting" bagi Order of Embinyu untuk mengamankan Kerajaan
Rosenheim.

Weed memutuskan untuk merusak tempat ini. Dan Wah-sam gemetar ketakutan.

"Aku sudah melakukan banyak hal buruk, tapi ini tidak berbahaya."

Dia telah menciptakan beberapa bencana. Keamanan terhadap dirinya sendiri adalah hal yang paling penting
ketika mengaktifkan bencana, sehingga Weed kali ini membuat beberapa persiapan.

"Great Disaster Nature Sculpting!"

Patung Red King Ant dihancurkan! Setelah beberapa saat, benteng Order of Embinyu tersebut tertutupi oleh
raja semut merah*.

(Ini agak ambigu buatku, apakah "red king ants" ini spesies "semut raja merah", atau "raja semut merah"?)

"Ini terlihat begitu cantik, seperti yang diharapkan."

Weed terbang di atas benteng bersama Wah-sam. peristiwa ini disiarkan pada KMC Media dan CTS Media,
sehingga diperlukan suasana yang cocok.

"Kita harus menggunakan popularitasnya."

Stasiun penyiaran menginginkan lagu. Alasannya adalah, banyak pemirsa yang tertarik, tapi Weed
menolaknya Dia tidak bisa bernyanyi dengan benar jika panggungnya adalah pertempuran yang besar.

"Aku tidak akan sembarangan menyanyikan lagu-laguku yang penting."

Raja semut bisa makan kayu, bahkan batu dan besi. Demon dan Fanatik di benteng mencoba melawan.
Beberapa bangunan runtuh dan api membubung tinggi ke langit.

Namun, jumlah raja semut merah yang merangkak di tanah dan melalui celah-celah di pintu, sangatlah
menakutkan. Mereka memiliki sayap kecil, tapi bisa terbang sejauh 4~5 meter pada suatu waktu. Pada area
dataran luas, sihir api dapat digunakan, tetapi benteng adalah lingkungan tertutup sehingga kondisi itu lebih
menguntungkan bagi raja semut merah.

Monster merangkak keluar dari setiap celah dan lubang pada beberapa bangunan. Sementara sementara raja
semut merah melahap apapun yang ada di depannya, sehingga mustahil bagi mereka untuk menggunakan
senjata. Bangunan-bangunan rusak berat dan banyak Fanatik mati.

88 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Bahkan yang lebih kejam, kerusakan ini tidak berakhir hanya dengan satu bencana. Sampai sejauh ini, Weed
telah menciptakan bencana yang berhubungan dengan lingkungan alam. Tapi kali ini, bencana terkait
dengan makhluk hidup.

Raja semut merah membuat lubang di langit-langit dan meletakkan banyak telur. Bayi semut akan lahir,
sehingga bencana serupa terulang lagi.

"Bahkan rumah yang pernah aku tinggali sebelumnya pernah bermasalah dengan semut."

Weed ingat rumah yang pernah dia sewa semasa SMP.

Semut-semut itu begitu banyak, jika kau menumpahkan setetes saja minuman manis, maka beberapa detik
setelahnya semut-semut akan menghisapnya sampai kering. Jika kau membuka sekaleng Cola, maka
semut-semut itu akan langsung menyedotnya, dan kalengmu terpenuhi dengan semut. Kecoak dan tikus
tidak ada apa-apanya jika dibandingkan dengan semut dalam jumlah besar. Jika semut-semut berkembang
biak dengan benar, maka akan benar-benar sulit untuk menyingkirkan mereka. Tanah pun tertutupi oleh
selimut semut.

"Semut tidak sekuat manusia. Tetapi jika mereka tidak memiliki makanan sama sekali, maka mereka akan
mencoba untuk merobek-robek daging di tubuhmu."

Bencana ini mengingatkan Weed pada kenangan buruk di masa lalunya.

Kekuatan pengalaman!

Benteng Allesa tidak dapat digunakan secara permanen.

Ddiring!

Kamu telah memberikan pukulan telak pada Order of Embinyu secara beruntun.

Order of Embinyu meliputi benua dalam kejahatan!

Kerusakan yang diderita akibat serangan ini tidak dapat diprediksi, tetapi mereka akan sulit pulih untuk
sementara waktu.

Kamu telah melindungi ketenangan benua, sehingga berbagai agama dan kerajaan begitu kagum atas
tindakan heroik seorang Sculptor.

Fame telah meningkat sebesar 4.160.

Charisma telah meningkat sebesar 3.

Fighting Spirit telah meningkat sebesar 4.

Statistik Art telah meningkat sebesar 11.

Poin Prestasi untuk semua religius dan kerajaan yang menyatakan perang terhadap Order of Embinyu telah
meningkat sebesar 2.190.

89 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed memperoleh keuntungan besar dari quest yang terkait bencana.

"Aku harus kembali dan melaporkan quest ini. Wah-sam, ayo kita pergi."

***

Sementara istana kekaisaran sedang dibangun, Guild Hermes sibuk menata administrasi dalam negeri untuk
daerah-daerah yang mereka duduki. Beberapa Lord ditunjuk, jalan dibangun untuk menghubungkan ke
daerah-daerah lain, tanah pertanian diperluas, pembangunan perkotaan dan pertambangan dicapai.

Tapi yang terpenting di antara itu semua adalah perluasan kekuatan militer mereka. Knight dipilih, dan para
komandan memimpin pasukan untuk menaklukkan monster.

Hanya sejumlah kecil pemimpin level atas tau rencana perang Guild Hermes.

"Kita harus cepat dan menaklukkan benua. Tidak akan ada gencatan senjata sekarang."

"Pelatihan dari para Archer telah selesai dengan cepat. Tapi masalah ada pada unit pasukan sihir....."

"Bukankah Krobidyun setuju untuk mempersiapkan mereka?"

"Lebih banyak waktu dibutuhkan untuk meningkatkan skill para warga. Meskipun begitu, unit pasukan sihir
sekarang adalah hal yang diperlukan."

Secara strategis, Guild Hermes membangun fasilitas yang terkait dengan sihir, dan fasilitas belajar di
berbagai kota. Biayanya cukup mahal, tapi itu perlu untuk meningkatkan skill. Guild Hermes juga
berinvestasi dalam penelitian dan pengembangan. Mereka mengajarkan warga yang cerdas, dan membentuk
unit pasukan sihir.

Guild Hermes membesarkan Kekaisaran Haven, dan siap untuk menaklukkan berbagai kerajaan. Mereka
tidak ingin menghentikan perang penaklukan benua ketika sudah dimulai, sehingga mereka secara sistematis
menyiapkan pasukan untuk itu.

"Akhir-akhir ini, Weed dianggap sebagai tokoh terkemuka oleh publik."

Penduduk Kekaisaran Haven berbicara tentang Weed setiap hari. Merchant yang sedang berdagang di pasar,
atau pekerja yang sedang minum-minum di kedai, semuanya bercerita tentang petualangan Weed melawan
Order of Embinyu. Weed disebut pahlawan benua sehingga Guild Hermes tidak senang sama sekali akan
berita itu.

"Dia tampaknya sedang mengerjakan Sculptor Master Quest. Bardray-nim, apakah kau memiliki sesuatu
yang hendak kau katakan?"

"Tidak ada. Tidak perlu berurusan dengannya sekarang."

"Dia memiliki kecenderungan untuk menyebabkan masalah lagi pada Guild kita. Mungkin bukan ide yang
baik jika kita membiarkan dia begitu saja."

Beberapa pemimpin tingkat atas ingin mengambil tindakan tegas terhadap Weed. Weed telah merusak Guild
Hermes berkali-kali. Mereka ingin mengembalikan kehormatan selagi Kerajaan Haven tumbuh menjadi
suatu kekaisaran.

Bardray pernah punya dendam pada Weed di Tambang Melbourne, dan Lafaye menganggapnya sebagai hal

90 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

sepele jika dibandingkan dengan penakhlukan Guild-guild bergengsi lainnya di benua ini.

"Cukup. Guild Hermes tidak perlu mempedulikan Weed untuk saat ini. Class Master Quest? Tidak perlu
tertarik pada hal seperti itu. Jika Weed berhasil terlebih dahulu, maka mungkin dia akan mengalihkan
perhatian banyak orang. Tujuan kita adalah untuk menyelesaikan penaklukan benua, dan kita harus focus
pada rencana itu."

"Mengerti."

Lafaye membuat persiapan untuk perang melawan seluruh benua. Mereka pun memutuskan untuk
mengabaikan Weed saat ini.

***

Weed tiba pada Stellar Tear di Rhodium untuk melaporkan questnya.

"Kau telah kembali dengan selamat."

"Ya. Aku telah memulihkan keadilan di benua sebagai seorang Sculptor, dan kembali dalam keadaan hidup."

"Pasti sulit dan berbahaya."

"Tidak. Aku hanya melakukan apa yang dikatakan oleh hatiku. Ini adalah misi untuk membantu orang-orang
yang dianiaya oleh Order of Embinyu."

Ddiring!

Bersihkan Kekacauan di Benua dengan Bencana telah selesai.

Bencana terjadi pada Order of Embinyu di Benteng Odin, Kastil Bernerd, dan Benteng Allesa.

Penduduk benua akan tau tentang keadilan yang Sculptor Weed tegakkan. Order of Embinyu yang
merekrut orang dengan kebohongan dan ketakutan telah menerima rintangan besar.

Levelmu telah meningkat.

Kemahiran skill Sculpting telah meningkat.

Fame telah meningkat sebesar 1.618.

Penyebaran Order of Embinyu mengalami penurunan sebesar 32%.

"Aku akan memberitahu lebih lanjut tentang bagaimana cara mengungkapkan keindahan yang mempesona."

"Aku akan mendengarkan."

91 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Ada beberapa jalan untuk penelitian, sehingga Sculptor sering mendapati pertentangan pendapat ketika
minum alkohol."

"......"

Dan dia mendengar cerita yang bermacam-macam dalam waktu yang lama. Beberapa Sculptor tidak
memiliki sifat yang baik, beberapa di antaranya merupakan pemabuk yang sengsara, dll. Weed mengingat
semua informasi yang dia dengar tanpa terkecuali. Sesuatu mungkin akan menjadi petunjuk ketika
menghadapi quest yang sulit.

‘Minum alkohol dan berkelahi, menjadi populer di kalangan wanita, menjual patung untuk melunasi
utang..... Berbagai jenis Sculptor mencoba untuk memahat kecantikan yang mempesona.’

Weed kemudian diberitahu tentang apa yang harus dia lakukan.

"Kau tidak boleh menyerah ketika mencoba untuk mengekspresikan keindahan yang mempesona. Kau harus
terus maju, meskipun ada gangguan yang mungkin terjadi di benua. Itu akan membantumu jika kau belajar
untuk menekuk angin dan gelombang. Dan bertahun-tahun ...."

"Hah?"

"Dibutuhkan waktu yang sangat lama untuk bisa mengukir alam di dunia. Keringat yang dicucurkan setelah
bekerja keras cukup panjang dapat direpresentasikan dalam kata-kata seorang Sculptor."

Bahkan biji-bijian terbuka dari pohon yang mati karena ditebang, tampak begitu indah. Setelah waktu
berlalu, cabang pun kembali tumbuh. Air hujan akan mengalir dan berkumpul di jurang, setelah waktu yang
lama itu menjadi air terjun.

Itu adalah keindahan alam yang megah, yang bahkan seorang Sculptor tidak bisa lawan.

"Sesuatu yang diciptakan selama periode waktu panjang bisa disebut keajaiban. Sculptor harus melalui
berbagai kesulitan untuk mengungkapkan keindahan. Apakah kau akrab dengan para Fairy berjiwa bebas?"

"Sedikit…. Hubungan kami tidaklah buruk."

Dia memiliki quest berhubungan dengan penyembuhan sayap Fairy Queen Teneidon yang dikutuk oleh
Naga. Namun, tingkat kesulitan quest tersebut cukup tinggi, dan itu bukanlah quest yang bersifat mendesak,
sehingga dia bisa melakukannya tanpa terburu-buru. Dia telah menyelamatkan Teneidon dengan membunuh
Barkhan, sehingga para Fairy bersyukur kepadanya. Mereka juga sesekali muncul saat dia memasak di
dungeon. Weed puas makan hidangan lezat, dan para Fairy berkumpul saat Weed menyobekkan roti gandum
untuk mereka.

"Bahkan jika kau menyadari keajaiban alam, patung memerlukan waktu yang lama untuk membentuk
wujudnya, dan para Fairy dapat membantumu."

Ddiring!

92 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Pedang Cahaya yang Menebas Segalanya

Master Sculpting Zahab telah mewariskan Sculpting Blade. Ini adalah teknik pedang yang menggunakan
cahaya bulan untuk mengalahkan musuh jahat! Kamu telah mengembangkan Sculpting Blade dan bahkan
mempelajari Radiant Sword.

Tingkatkan penguasaan skill Radiant Sword dengan melihat angin dan ombak. Semakin intens angin dan
ombak, maka semakin cepat exp-mu akan naik.

Standarmu saat ini adalah level 6 tingkat Beginner. Capailah level 2 tingkat Advanced dalam waktu 110
hari.

Tingkat Kesulitan:
Quest Teknik Sculpting Rahasia tingkat akhir

Persyaratan Quest:
Sculpting Blade dan Radiant Sword diperlukan.
Quest akan gagal jika kamu jatuh ke dalam air dan mati.

Itu adalah quest yang sangat tak terduga, tapi Weed sudah terbiasa mengalami hal semcam ini ketika berlatih
bersama para Geomchi. Dan dia mengalami hal seperti ini bukan hanya sekali.

Patung yang Terbentuk Dalam Waktu yang Lama

Banyak keindahan di dunia ini yang tidak selesai dalam jangka waktu singkat.

Selesaikan patung alam.

Jika sudah selesai, para Fairy akan berkumpul untuk tinggal disana, dan memberikan hadiah.

Karena sifat alami dari patung dan para Fairy, lingkungannya tidak bisa benar-benar berubah.

Tingkat Kesulitan:
Quest Teknik Sculpting Rahasia tingkat akhir

Persyaratan Quest:
Nature Sculpting diperlukan.
Suatu hubungan yang erat dengan para Fairy.
Quest akan gagal jika kau mati.

Dia sudah memiliki quest dari Fairy Queen Teneidon, tapi untungnya, usahanya untuk menciptakan teknik
rahasia tidak terpengaruh pada batas quest miliknya. Jika dia tidak menyelesaikannya, maka dia tidak akan
bisa mendapatkan teknik rahasia terakhir.

"Pertama, yang paling mendesak... aku harus mencapai level 2 tingkat advanced dalam 110 hari."

Penguasaan skill yang bersifat ofensif berkembang lebih cepat daripada skill pedang dasar. Tapi bukan hal
yang mudah untuk menaikkan skill secara tiba-tiba.

"Jika level Radiant Sword-ku sudah tinggi, maka aku tidak tau berapa lama waktu yang aku perlukan untuk
meningkatkannya lagi. Lagi pula, jika aku menggunakan itu berulang kali, maka aku dapat meningkatkan
level penguasaan."

93 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Pikiran Weed sudah menuju pantai. Itu bukanlah laut biasa. Pantai timur benua utara memiliki angin yang
kencang dan gelombang besar.

***

Para player Merchant sering mengunjungi Kastil Vent, sehingga Kerajaan Arpen menjadi lebih dikenal
secara luas.

"Ini adalah komoditi khas dari Kerajaan Arpen! Suatu produk yang benar-benar baik. Banyak orang yang
menginginkannya, maka aku sudah membawa banyak."

"Di kala Kekaisaran Niflheim masih berdiri, para warga tidak perlu khawatir tentang keberadaan para
monster, dan kenyamanan itu juga kita rasakan sekarang."

"Aku bersyukur karena Raja Kerajaan Arpen telah menguasai benua utara. Tapi ksatria kita setia kepada
Kekaisaran Niflheim sampai mati."

"Makanan dari Morata benar-benar segar dan lezat. Bukankah itu adalah tempat yang terkenal karena skill
Sewing di masa lalu? Tampaknya, mereka memiliki Lord yang luar biasa."

Penduduk dan pemburu terkagum padanya, sembari berdagang dengan player-player dari Kerajaan Arpen.
Para Merchant merasa puas dengan rute perdagangan disana, dan mereka pergi ke utara dengan lebih
bersemangat.

Merchant naik kereta yang ditarik kuda untuk mencari desa-desa baru. Mereka menciptakan rute
perdagangan utara.

Asosiasi Merchant Morata!

Merchant yang menemukan suatu desa dan berdagang disana, bisa mendapatkan pengalaman dan uang.
Mereka menginvestasikan sejumlah besar uang pada Kerajaan Arpen, dan para Merchant menyukai manfaat
dari hak-hak perdagangan.

Tapi, itu semua berubah setelah Gamong membuka jalan ke Kastil Vent.

‘Aku tidak bisa makan sebanyak itu sendirian, meskipun monopoli-ku berakhir ketika Merchant lain
datang.’

‘Semuanya akan baik-baik saja jika desa berkembang.’

‘Ada banyak tempat di utara yang tertutup, dan perkembangan mereka cenderung stagnan. Jika Merchant
datang ke sana, maka pembangunan akan meningkat dengan cepat.’

Skala perdagangan tergantung pada ukuran desa dan jumlah penduduk.

"Aku datang kesini membawa beberapa makanan, apakah kau ingin berdagang denganku?"

"Tentu saja. Kau membawa makanan penting..... Tapi seperti yang kau lihat, desa kami sudah tua dan
sepertinya tidak ada cukup banyak perdagangan. Apakah kau bersedia mengambil taring monster atau kulit
hewan sebagai pembayaran?"

"Ya!"

94 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Ddiring!

Suatu festival telah terjadi di Desa Tallun!

Makanan telah diimpor melalui perdagangan oleh Merchant. Gudang gandum yang sebelumnya kosong,
kini telah terisi dan warga dapat merasakan kelegaan.

Produktivitas penduduk telah meningkat sebesar 300% selama 1 bulan. Budaya dan teknologi desa akan
maju dengan cepat dalam periode waktu singkat.

Jika ada pasokan makanan yang stabil, maka angka kelahiran di desa tersebut akan meningkat.

Keselarasan warga telah berubah menjadi aktif.

Para tamu dapat berpartisipasi dalam festival dan bersenang-senang.

Makanan ringan yang terbuat dari beras dan gandum, yang merupakan produk spesial Kerajaan Arpen, bisa
dijual di festival. Kemajuan dalam produktivitas, teknologi yang dikembangkan, dan peningkatan tingkat
kelahiran, sangatlah berharga.

Banyak desa di pelosok utara dan pegunungan, telah ada sejak zaman Kekaisaran Niflheim. Jika populasi
meningkat, maka Merchant bisa berdagang dalam jumlah yang lebih besar. Jika desa tumbuh menjadi kota,
maka daftar barang mewah akan semakin banyak.

Desa terisolasi di pegunungan utara yang belum dihancurkan oleh monster, kini dikembangkan oleh para
Merchant. Meskipun Weed paham betul tentang keadaan di Morata dan Kerajaan Arpen, dia tidak tau
tentang perubahan pada Kastil Vent dan benua utara.

Banyak desa utara hancur oleh serangan monster, sehingga hanya sejumlah kecil orang yang tinggal disana.
Para player tidak tertarik tinggal di tempat-tempat tersebut. Populasinya tidak melebihi 300 orang di area
tersebut.

Itu hanyalah suatu tempat untuk beristirahat sejenak, sambil menjelajahi benua. Namun desa-desa tumbuh
karena kunjungan para Merchant, dan juga pengaruh Kerajaan Arpen yang semakin menyebar.

Dan terus menyebar.

Penduduk Kastil Risil terkesan oleh produksi pangan, pengembangan teknologi, dan kemakmuran budaya
Kerajaan Arpen. Sehingga, mereka juga ingin diperintah oleh Kerajaan Arpen.

Mereka telah bermusyawarah dan memutuskan untuk bergabung pada wilayah Kerajaan Arpen.

Spesialisasi: Tidak ada

Penduduk: 1.491

Penerimaan Pajak Bulanan: 732 Gold.

Desa-desa lainnya terus bergabung dengan Kerajaan Arpen.

"Apakah benar, bahwa Raja Weed tidak menyesali pengeluaran uang untuk kebutuhan warganya, pertanian,
teknologi dan pengembangan seni? Aku mendengarnya dari wisatawan. Banyak orang berbicara tentang raja

95 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

cerdas di utara."

"Aku mendengar bahwa Kerajaan Arpen adalah tempat yang benar-benar ingin dijadikan tempat tinggal oleh
orang-orang. Tentu saja, semuanya akan sempurna jika kerajaan itu diperintah oleh seorang pahlawan."

"Kita bisa percaya pada Raja Weed yang terhormat. Aku akan membawa istri dan anak-anakku ke Kerajaan
Arpen."

Weed dikenal karena petualangannya, patungnya, Morata, dan berdirinya Kerajaan Arpen, sehingga dia
memiliki dampak yang signifikan terhadap warga di benua utara.

Untuk saat ini, tanah itu hampir tidak dihuni oleh penduduk, dan tanah itu juga tidak memiliki manfaat
apapun, tetapi jika mereka menyingkirkan para monster, maka pengembangan tambang bisa tercapai. Ada
juga barang-barang khusus dari Kekaisaran Niflheim, jadi jika investasi dilakukan, maka mereka bisa
bangkit kembali.

Wilayah Kerajaan Arpen melebar dan para Merchant memperoleh lebih banyak keuntungan dari
perdagangan pada desa-desa.

Merchant yang berafiliasi dengan suatu kerajaan, bisa mendapatkan transaksi yang mudah dan nyaman saat
melakukan perdagangan di dalam negeri. Normalnya, hanya beberapa Merchant yang bersedia pergi ke desa
tertutup, tapi tidak ada pembatasan seperti itu di Kerajaan Arpen. Selain itu, ada peluang besar untuk
meningkatkan Fame dan kontribusi mereka terhadap kerajaan, dengan memperoleh keuntungan besar dalam
perdagangan.

Jika ada suatu desa yang bagus, maka para Merchant akan membeli lahan pertanian atau daerah
pertambangan yang ditelantarkan. Jika mereka menyertakan tentara bayaran pada investasi untuk membasmi
monster, maka mereka bisa mendapatkan keuntungan yang stabil. Mereka juga tidak lupa untuk membangun
toko dan bengkel pandai besi. Mereka bisa membeli lebih banyak barang pada suatu desa, dimana mereka
memiliki pengaruh yang kuat.

Para Merchant tidak memiliki kesan yang baik pada Benua Versailles.

-Mereka adalah kumpulan orang-orang kikir yang bahkan tidak rela memberikan sekeping koin sekalipun.

-Mereka hanyalah sekelompk orang cerewet yang menghabiskan waktu di alun-alun untuk membicarakan
tentang omong kosong.

-Mereka adalah sekumpulan player yang tidak memiliki skill bertarung, tidak memiliki petualangan, dan
tidak memiliki tujuan selain mengumpulkan uang.

Bagi mereka, Merchant tidak punya prestasi selain mengumpulkan uang. namun sebagian besar Merchant
yang aktif di Benua Tengah adalah penopang kekuatan ekonomi dan pembangunan yang stabil. Tentu saja,
Merchant menikmati profesi mereka sendiri, tetapi player lain tidak menyetujui itu.

Tapi, Benua Utara adalah surga. Kecepatan pembangunan meningkat tergantung pada kegiatan Merchant
yang naik kereta kuda sembari berdagang. Tenaga-tenaga pemula diserap oleh Kerajaan Arpen, dan
disebarkan di utara. Dari perspektif player, desa-desa yang merupakan tempat mereka melakukan kegiatan
dengan aktif, kini semakin berkembang, dan kualitas barang yang dijual pun semakin meningkat.

Benua Utara kini tengah dipoles oleh Mapan dan Gamong!

Profesi tempur lain dihormati karena skill yang mereka miliki untuk mengembangkan desa.

Opini publik pun perlahan berubah.

96 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

-Para Merchant turut serta dalam mengembangkan kerajaan.

-Merchant adalah bunga dari suatu perdagangan.

Ada perubahan yang signifikan pada perspektif warga terhadap para Merchant. Dan beberapa warga yang
merupakan peneliti mengatakan:

"Raja Kerajaan Arpen memiliki hubungan dengan Kekaisaran Niflheim."

"Apa artinya?"

"Dia adalah satu-satunya orang yang dapat membawa Kekaisaran Niflheim kembali berjaya."

Weed pergi ke Las Phalanx dan berhasil dalam quest rank S.

Berdirinya Kekaisaran Niflheim! Quest itu hanyalah berisi perintah untuk berlama-lama dan menunggu
suatu kondisi yang harus terpenuhi. Weed memiliki gelar: Pewaris Kerajaan Niflheim, dan itu memiliki efek
yang besar pada budaya Kerajaan Arpen.

Bahkan player dan Lord di Kerajaan Arpen terpengaruh oleh itu. Desa-desa di utara, termasuk Kastil Vent,
mulai menunjukkan rasa hormat pada Weed. Ketertarikan mereka pada Kerajaan Arpen juga meningkat.

Chapter 10 - Pembicaraan Pahlawan


"Radiant Sword!"

Weed menghadapi ombak dan menggunakan skill-nya. Elang meluncur dari pedangnya, membelah ombak,
sebelum akhirnya menghilang.

Penguasaan Skill Radiant Sword telah meningkat.

Pelatihan sehari-hari di laut yang berangin telah meningkatkan regenerasi semua item yang menambah
Mana, dan Priest yang menyertainya. Tempat ini memiliki curah hujan yang tinggi, dan angin kencang
bertiup sepanjang hari. Bagian utara Pelabuhan Varna adalah pantai dimana hampir tidak ada Navigator
berlayar.

"Tempat ini cocok untuk meningkatkan skill-ku."

Aset terbesar Weed adalah konsentrasinya. Dia tidak pergi memancing, tapi malah memegang pedangnya
sambil berdiri di bebatuan. Ombak yang sangat berbahaya akan melibas batuan tempatnya berdiri jika dia
lengah.

Dia harus memotong dengan tepat setiap ombak yang menyapu ke arahnya, dan dia harus menahan
ketakutan ketika ada badai besar yang menerpanya.

Itu adalah tempat yang gelap, tak peduli malam ataukah siang, tapi makhluk laut akan muncul di malam
hari.

"Mereka adalah makanan ringan."

Weed menggunakan Radiant Sword terhadap ombak di laut, dan berburu monster. Exp-nya tidak naik

97 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

dengan pesat seperti ketika dia berburu di dungeon, tapi satistiknya masihlah meningkat dengan
perlahan. Makhluk laut berusaha menyerang dalam kelompok, tapi Seoyoon, Bahamorg dan Eltin
menghalanginya.

"Ini sedikit berisiko, tapi ini adalah quest yang harus aku atasi."

Weed tidak istirahat walaupun hanya sejenak, bahkan ketika Mana atau Vitality-nya semakin berkurang.

"Bahkan jika monsternya terlalu kuat, atau aku tidak dapat menemukan item yang diperlukan untuk
menyelesaikan quest ini, aku tidak boleh gagal!"

Ini semua tentang kebanggaan! Puluhan hari berlalu dan skill-nya terus meningkat, sehingga 5 elang
meluncur keluar dari pedang Weed untuk menghujam ombak yang datang ke arahnya.

Konsumsi Mana terus naik, tapi kekuatan destruktif dan jangkauan serangannya juga meningkat. Radiant
Sword sekarang berada pada level 1 tingkat Intermediate.

"Kekuatan teknik pedang telah meningkat, sehingga aku bisa pergi ke tempat yang lebih berbahaya."

Weed mengambil rakit ke laut.

Berlayar dengan menggunakan perahu di tengah badai ganas adalah hal yang mustahil, apalagi naik rakit
yang terbuat dari anyaman kayu pada laut bergejolak. Namun, dia memiliki skill Sailing, sehingga dia punya
tekad cukup besar.

Badai menjadi semakin parah, dan angin terus mengamuk. Weed menyeimbangkan posisinya di atas rakit,
dan mengayunkan pedangnya. Ketika dia semakin jauh meninggalkan pantai, Weed menggunakan patung
Wings of Light miliknya untuk meninggalkan rakitnya dengan cepat.

Dia mati-matian bertarung melawan gelombang laut yang bergolak dan hujan. Itu membuat perburuan di
dungeon tampak lebih mudah.

***

Seoyoon datang ke rumahnya ketika Lee Hyun masih berada di dalam kapsul. Dia mengunjungi rumah Lee
Hyun siang dan malam semenjak pindah ke sebelah.

Guk guk guk!

Bahkan Boshin bertindak ramah, dan anjing itu juga melakukannya terhadap Lee Hyun, sembari dia
menggonggong dan mengibaskan ekornya.

"Kau sudah menunggu lama? Makanlah yang banyak."

Seoyoon dengan murah hati menuangkan makanan ke dalam mangkuk Boshin dan juga memberinya
makanan ringan. Boshin makan semua snack dan tulang itu, sementara Seoyoon mengibaskan bulu pada
dirinya.

Kukukruyuk!

Ayam-ayam menyambut Seoyoon ketika mereka melihatnya. Bahkan anak-anak ayam berwarna kuning
berjalan tertatih-tatih di sekelilingnya. Kelinci berbaring di tumpukan rumput dan menatapnya dengan mata
yang bersinar dan membesar. Bebek datang padanya, seakan-akan dia adalah majikannya.

98 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Bebek harus dibesarkan di genangan air...."

Bebek dan ayam yang dikurung tampak menyedihkan. Seoyoon membuat kolam besar ketika membangun
rumah untuk bebek.

"Aku akan mengambil bebek."

"Mengapa?"

"Bukankah mereka bau dan membuat banyak kegaduhan?"

"Terkadang sih begitu."

"Aku akan melatih mereka di rumahku. Aku juga akan memberi mereka beras."

"Jaga baik-baik."

Bebek-bebek itu menceburkan diri pada kolam yang cukup besar untuk digunakan orang lain sebagai kolam
renang. Seoyoon sudah menaklukan semua hewan di rumah ini.

***

Weed mempertaruhkan nyawanya!

Hasilnya adalah skill Radiant Sword-nya terus meningkat. Suasana hati Weed memuncak ketika petir
tiba-tiba melanda lautan. Untungnya, dia punya item dengan ketahanan petir, sehingga dia pun berhasil
menghindari badai petir. Jika tidak, dia tak akan selamat.

Seperti biasa, quest Weed menjadi Hot Topic setelah latihannya ditunjukkan pada siaran.

"Aku benar-benar harus memikirkan kembali tentang menjadi seorang Sculptor. Dia sudah mengalami
beberapa pertempuran besar sebagai bagian dari quest, dan sekarang dia harus menanggung itu semua?"

"Dikatakan bahwa Sculptor Master Quest adalah salah satu quest yang paling sulit di antara semua
kelas. Bahkan tidak diketahui tahap apa yang sedang dia jalani saat ini."

Orang-orang melihat latihan Weed, dan mereka keliru karena menganggapnya sebagai bagian dari Master
Quest. Jika mereka tau bahwa itu adalah latihan untuk menguasai teknik sculpting rahasia, maka semua
orang akan terkejut dan tidak akan pernah bisa diungkapkan. Weed tidak akan memberitahu mereka bahkan
setelah memperoleh skill rahasia tersebut.

Namun, banyak Sculptor pemula berganti pada profesi lain seperti Painter. Jika Master Quest terlalu sulit,
maka akan lebih baik untuk menyerah lebih awal, dan berganti ke profesi lain.

***

Geomchi5 memutuskan untuk melanjutkan Martial Artist Master Quest pertamanya.

"Aku mendengar bahwa kau membasmi para monster. Baru-baru ini, ada sekelompok bandit yang menjadi
ancaman....."

99 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Haruskah aku membunuh mereka?"

"Seni bela diri yang mereka gunakan tidak biasa. Hanya seseorang yang paham seni bela diri dengan baik,
yang bisa menyingkirkan mereka."

Geomchi5 mentuntaskan quest dengan menggunakan skill pertempuran pedang. Quest untuk seorang
Martial Artist memang sangat cocok dengan selera Geomchi5. Dia bisa melawan musuh-musuhnya untuk
mendapatkan skill yang kuat.

Menghunus pedang adalah hal yang bagus baginya, tapi Geomchi5 benar-benar tenggelam dalam efek skill
bela diri. Skill itu berguna dalam situasi khusus, dan orang yang menggunakannya tampak cukup menarik
perhatian. Menjadi keren dalam pertarungan adalah hal yang sangat penting baginya.

"Akhir-akhir ini, para pasukan terlalu lemah. Kalau begini terus, aku tidak tau apakah perdamaian dapat
dipertahankan. Mohon ajari pasukan beberapa seni bela diri....."

"Aku akan mengajari mereka sampai mereka merasa sekarat."

Geomchi5 dengan lancar melanjutkan quest-nya. Tidak ada quest yang sulit. Tapi kemudian, dia bertemu
dengan hambatan pada salah satu quest-nya!

"Aku mendengar bahwa kau membantu orang yang berada dalam kesulitan. Kalau begitu, mohon
selamatkan putri kami."

Seorang Farmer mengatakan itu sembari memohon padanya.

"Mereka menyeret putriku ke Sarang Pencuri Rui. Aku tak pernah tau apa yang mereka akan lakukan pada
putriku yang malang..... Curi semua benda yang dimiliki oleh orang-orang jahat itu sampai tak tersisa satu
pun."

Geomchi5 menganggukan kepalanya.

"Yah, aku harus menerima permintaanmu setelah mendengarkan ini."

Beberapa Quest Martial Artist tidak memberikan kompensasi, namun gantinya adalah Fame dan Intimacy
dengan para penduduk.

"Ini adalah gambar dari putriku yang telah digambar oleh seorang Painter."

Ddiring!

Kamu telah memperoleh gambar istri petani dan anak perempuannya.

"Gambar ini akan sangat membantu."

Geomchi5 membuka gambar tanpa mengharapkan apapun.

"Heeok."

Namun, yang dilihatnya disitu adalah seorang gadis cantik dengan rambut lurus panjang dan senyum cerah!

"Ayah mertua, apakah kau tadi mengatakan Sarang Pencuri Rui? Aku akan pergi dengan segera untuk
menolongnya."

100 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Dia masuk ke Sarang Pencuri Rui segera setelah dia menerima quest. Dia berhasil menyelamatkannya, tapi
itu sudah terlambat dan si gadis pun mati.

Itu adalah Master Class Quest, bahkan jika dia gagal, kesempatan lain akan datang lagi beberapa hari
kemudian. Kali ini, seorang Merchant memintanya untuk menyelamatkan putrinya.

Kamu telah memperoleh gambar seorang wanita muda di jalanan Rase.

"Ayah mertua!"

Kali ini, dia pergi untuk menyelamatkannya, tetapi dia gagal untuk membawa putri keluar dengan aman.
Keahliannya dalam Weapons Mastery dan prediksi dalam pertempuran sangatlah unggul, tetapi dia terbatas
pada level dasar.

"Aku terlalu lemah."

Seorang Martial Artist sering mendapatkan quest tempur, sehingga levelnya sangatlah penting! Geomchi5
merasa tak berdaya, sehingga dia berburu sebelum melakukan upaya lain, dan akhirnya dia memperoleh
keberhasilan.

"Terima kasih karena telah membawa kembali putriku dengan selamat."

"Bukan apa-apa, Pak. Seorang pria harus bisa melakukan hal seperti ini."

"Ini cukup buruk, tapi ini adalah suatu peta tua. Aku tidak tau apa yang dapat kau temukan dengan benda
seperti ini...."

"Tidak. Aku tidak melakukan ini karena aku berharap imbalan apapun."

"Aku sangat berterima kasih! Putriku telah kembali, jadi sekarang dia bisa melaksanakan upacara
pernikahan dengan tunangannya."

"Kuheuhuk."

***

101 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Skill Sailing telah meningkat ke level 1 tingkat Intermediate.

Percepatan kapal akan meningkat sebesar 2% dan kemungkinan kapal terbalik karena kondisi cuaca yang
buruk mengalami penurunan sebesar 6%.

Kerusakan lambung kapal ketika terjadi badai akan berkurang. Ketika meriam ditembakkan, getaran kapal
akan berkurang.

Pengaruh seluruh skill yang berkaitan dengan laut telah meningkat.

Statistik Perseverance telah meningkat sebesar 15.

HP telah meningkat sebesar 500.

Skill Navigasi telah meningkatkan semua statistik sebesar 3.

Skill Sailing-nya meningkat ketika dia berlayar menggunakan rakit. Ini bukanlah perjalanan sembari
berlayar dengan santai di atas kapal, tanpa gangguan angin ribut. Weed naik rakit dan bertarung melawan
badai setiap hari. Awan gelap memenuhi langit dan terus-menerus menurunkan hujan.

Kurururung!

Petir yang menakutkan melanda lautan! Dia mati-matian berjuang untuk menyeimbangkan rakit agar tidak
terjungkal karena hantaman gelombang laut.

Kau telah diguyur hujan dalam waktu yang lama, sehingga Vitality telah berkurang sebesar 21%.

"Hari ini adalah krisis."

Jujur saja, Weed malah sedang bersenang-senang. Keinginannya untuk menantang hal yang sulit semakin
membara di dalam dirinya, sembari dia terus berjuang melawan gelombang besar. Dia harus berkonsentrasi,
jika tidak, dia akan mati karena tercebur ke dalam lautan.

Dia merasakan sensasi liar di dalam dirinya saat membelah ombak. Dia bisa hidup sebagai manusia bebas
tanpa khawatir tentang moral atau kedisiplinan. Itulah sebabnya banyak orang hidup di laut.

Jika Weed kehabisan Vitality, maka dia harus menepi ke daratan, kemudian mengukir batu-batuan.

Seorang Swordsman yang menantang lautan!

Dia berlayar dengan menggunakan rakit, dan mengukir patung ketika bertarung melawan hiu yang kuat.

"Aku agak kesepian."

Dia membuat patung Blue Marin sambil mengamati bentuk setiap monster laut yang ditemukannya.

Badai laut juga memaksa keluar makhluk laut besar dan kuat. Tapi mereka datang bersama dengan arus air
yang mengalir deras. Sementara Weed berlatih di rakitnya, monster-monster laut itu menunggu di bawah air

102 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

dengan rahang menganga.

Di tengah angin dan hujan, air berubah menjadi sedikit lebih gelap karena adanya makhluk laut.

"Sudah berlalu 1 bulan sejak aku memulai quest ini."

Berkat pelatihan berbahaya, Radiant Sword mencapai level 4 tingkat Intermediate.

"Ini sudah cukup untuk mencapai Quest."

Hari itu adalah hari ke-37. Datanglah badai yang lebih parah dari biasanya. Tali pengikat rakit Weed tidak
bisa menahan kekuatan ombak, dan akhirnya putus.

Celepuk!

Weed sedang berkonsentrasi pada Radiant Sword, dan reaksinya sedikit terlambat. Pada akhirnya, dia jatuh
ke laut.

‘Mangsa telah tiba.’

‘Ini layak ditunggu.’

Makhluk-makhluk laut mengibaskan sirip mereka dan mendekati Weed. Bahkan ada Kraken* yang ukuran
tubuhnya melebihi puluhan meter. Monster laut berkumpul untuk makan Weed.

[Kraken adalah monster gurita raksasa.]

‘Makanan bergizi yang langka.’

‘Seorang manusia yang kuat.’

Monster menyukai musuh yang kuat. Jika mereka memenangkan pertarungan, maka mereka bisa
berkembang dan belajar skill. Ada banyak pertempuran antar ras di Benua Versailles. Adalah hal yang biasa
bagi sang pemenang untuk bertambah kuat.

Seorang manusia yang jatuh ke dalam air biasanya menjadi lebih lemah daripada makhluk laut. Mereka
biasanya tidak bisa mengerahkan kekuatan tempur. Selain itu, kemampuan mereka untuk melawan badai
yang ganas akan berkurang drastis.

"Kkururuk!"

Weed berjuang, tapi dia semakin hanyut terbawa arus laut yang kencang. Ombak setinggi 8~9 meter
menggulungnya. Namun itu bukanlah apa-apa, karena tiba-tiba ada gelombang raksasa seukuran 40~50
meter.

Kamu mengalami kesulitan bernapas.


Air telah memasuki mulutmu.
Kemampuan tubuhmu telah menurun.

Wakjak!

Tentakel Kraken melibas rakit yang baru saja ditinggalkan oleh Weed. Bongkahan kayu yang menyusun
rakit hancur berantakan. Makhluk laut lainnya berusaha menelan dia, tapi mereka hanya minum air dengan
sia-sia. Arus laut tidak hanya mengalir pada satu arah, tetapi melonjak-lonjak dengan pola yang rumit.

103 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Weed mengambang di sekitar gelombang seperti mayat yang mengapung.

Fatigue telah mencapai 85%.

Maksimum Vitality telah menurun dan dapat menyebabkan masalah besar saat menggunakan skill.

Meskipun Fatigue-nya terlampau tinggi, peningkatan statistik Concentration menyebabkan penguasaan skill
berkembang dengan cepat. Namun, situasi yang buruk membuat dia khawatir akan kematian mendadak.

Di tengah krisis putus asa, Weed menarik tali yang terikat pada pergelangan kakinya. Tali itu terhubung pada
tong kosong. Dia meraih tong kayu yang mengapung, dan berhasil menghela napas.

Dia tidak bisa menopang tubuhnya sendiri karena hantaman gelombang ombak, sehingga dia tidak punya
pilihan selain menelan air laut yang asin itu. Jika dia minum air tanpa bernapas, maka dia akan kehilangan
kesadaran.

Itu sebabnya, meraih tong kayu sangat membantu.

"Sepertinya aku benar-benar akan mati kali ini. Aku memiliki banyak tabungan...."

Mereka tidak terlihat dari permukaan, tetapi makhluk-makhluk laut datang dari bawah air untuk melahap dia
setiap saat. Ketika dia berada di rakit, dia bisa menggunakan Wings od Light miliknya, sehingga para
monster laut menantikan kesempatan ketika dia tidak bisa melarikan diri. Mereka berkerumun di sekitar
Weed ketika dia tercebur ke laut. Inilah kengerian dimakan oleh monster laut!

"Wings of Light!"

Sayap cahaya terbentang pada punggung Weed, dan dia pun terbang ke udara.

Peseseok!

Pada saat itu, tong kayu dihancurkan oleh mulut besar monster.

Pecahan rakit atau daratan tidak bisa terlihat. Sulit untuk menentukan arah karena gelombang ombak
sangatlah tinggi, ditambah lagi adanya hujan dan awan gelap.

"Aku harus keluar dari sini secepat mungkin. Tapi kemana aku harus pergi?"

Badai dan angin ganas membuat arus laut dan gelombang yang tak normal. Vitality dan Mana-nya semakin
berkurang akibat angin ganas dan hujan lebat. Jika dia jatuh ke dalam air lagi, maka dia tidak akan bisa
berenang karena bobot senjatanya. Selain itu, lautan penuh dengan makhluk laut yang menunggu dengan
mulut menganga.

"Ada beberapa cara lain tapi....."

Menyebabkan bencana disini, bagaikan menghunus pedang bermata ganda. Menambahkan bencana pada
laut yang sudah dilengkapi badai ini sama saja dengan upaya bunuh diri.

"Mungkin ada cara untuk bertahan hidup di laut."

Sebelum menggunakan cara yang ekstrim, dia juga bisa menggunakan Sculpture Shapeshifting untuk
berubah menjadi makhluk laut. Kelahiran kembali sebagai ikan besar atau cumi-cumi rakasa! Pelatihan
tanpa memikirkan penanggulangan terhadap badai adalah suatu tindakan yang ceroboh.

104 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Nah, lebih baik pergi ke tempat lain terlebih dahulu."

Weed membentangkan Wings of Light dan terbang tinggi. Angin ganas dan petir juga mengganggunya di
langit.

"Sepertinya bukan ke arah sini. Tidak ada tanda-tanda daratan yang kelihatan. Pergi ke kanan."

Badai menjadi semakin intens.

"Tidak disini juga. Kalau begitu, sekali lagi ke kanan....."

Dia dengan cepat berbelok untuk menghindari ombak besar yang menakutkan.

"Tidak juga di sini. Ini tampaknya adalah pusat badai."

Nyawa Weed benar-benar berada dalam ancaman yang serius. Meskipun badai sangatlah ganas, dia tidak
boleh tercebur ke laut lagi.

Kemudian, cangkang berwarna putih bersih naik dari laut!

"Itu adalah….."

Dia telah memberikan kehidupan bagi banyak patung di Las Phalanx. Beberapa spesies memiliki sifat hidup
bebas di laut, sehingga mereka tidak mematuhi Weed dan berhasil lolos darinya.

Di antara mereka, ada Malleins Eunoto Turtle! Seekor kura-kura besar yang hidup di laut dalam, Surka
sering bermain dengannya.

"Turtle. Turtle."

Kura-kura itu berteriak kepada Weed.

Weed memiliki pemahaman yang besar tentang kehidupan.

"Menjalani kehidupan yang baik akan memberikan berkah. Membaca isi buku cerita anak-anak bukanlah hal
yang sia-sia."

"Turtle. Turtle."

"Mari kita pergi Turtle!"

Weed mendarat di punggung kura-kura itu. Malleins Eunoto Turtlr awalnya merupakan spesies yang sudah
punah, tetapi dia diberi kehidupan kedua dengan menggunakan Sculpture Life Bestowal. Terdapat corak
yang tidak biasa pada cangkangnya yang datar, dan terdapat banyak tiram yang terjebak di dalamnya.

"Aku bisa menghabiskan porsi latihanku yang tersisa di atas cangkang ini."

Dia akan menggunakan penyu itu sampai akhir questnya.

***

Waktu terus berlalu sembari Weed berkonsentrasi pada pelatihan di laut berbadai. Suatu periode lebih dari
100 hari bukanlah waktu yang singkat.

105 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Hahahaha, aku akhirnya menemukan harta karun itu!"

Adventurer Chase menemukan harta kerajaan sambil menyelesaikan Master Quest-nya!

"Pernahkah kau mendengar tentang Adventurer yang bernama Chase? Dia akan menjadi sangat kaya."

"Dia menjadi Earl pada Kerajaan Brent, dan membeli sebidang tanah. Dia sekarang membangun suatu
rumah yang bisa disebut istana."

Cerita tentang Chase menyebar di seluruh Royal Road. Adegan di dungeon, dimana dia menggali harta
sangatlah populer, dan adegan itu terus dimainkan di saat tayangan ulang pada jam malam.

Warrior Paiton mengayunkan pedangnya di Hutan Averian, yang merupakan salah satu dari 10 zona
terlarang di benua. Class Master Quest-nya mengharuskan dia untuk berburu bos monster di tempat itu.
Sangat memungkinkan untuk menyewa pasukan dan menerima bantuan orang lain tetapi dia memilih
bertarung sendirian. Paiton memiliki semangat layaknya serigala buas, sehingga banyak player memberikan
semangat padanya.

Farmer Miretas mengembangbiakkan ayam jantan baru dan mendapatkan hasil panen melimpah selama
setahun penuh. Hasil panen yang besar dengan cepat meningkatkan angka kelahiran di kota. Hot Topic
mengatakan bahwa Miretas telah menetap di Kerajaan Arpen untuk mengerjakan Master Quest-nya.

"Iklimnya baik, semuanya melimpah berkat Order of Freya, tanah luas dan subur berkat irigasi dari sungai
dan danau, sehingga Kerajaan Arpen benar-benar baik untuk pertanian."

Miretas adalah seorang Farmer yang mencintai perdamaian. Dia memiliki tanah di Kerajaan Dale, tetapi dia
harus menyisihkan setengah dari tanaman pangan sebagai pajak. Kerajaan Arpen memiliki pajak rendah dan
biaya gudang penyimpanan yang murah. Ini adalah suatu keuntungan besar bagi para Farmer, sehingga dia
sangat mengagumi kerajaan ini. Weed adalah Raja yang mempertimbangkan dan mendukung setiap profesi,
sehingga mereka bisa merasa nyaman.

"Hanya ada satu set pakaian ini di benua."

Drago lanjut ke quest kedelapan. Dia pergi ke suatu desa di tepi Kerajaan Arpen dan membuat pakaian
untuk anak-anak. Dia memotong kain, menjahit kancing dan anak-anak menonton sembari berlarian dengan
mengenakan pakaian yang dibuatnya. Mereka adalah NPC, tapi terkesan bahwa dia adalah orang tua yang
membuatkan pakaian untuk anak-anaknya. Ini adalah sesuatu yang bisa dirasakan oleh seorang Tailor.

"Bentuknya yang baik dengan garis-garis halus, dan sangat cocok..... Perasaanku juga cocok dengan pakaian
ini."

Warga yang mengenakan pakaian buatannya menjadi bahagia. Jika warga mengenakan pakaian yang dibuat
untuk tugas-tugas tertentu, maka hasilnya akan jauh lebih baik. Para player pada Quest Chef Master Class
pergi ke tempat-tempat di benua yang menderita perang, wabah penyakit, atau bencana.

"Bahan-bahan yang ditemukan disini... aku harus memasak segala sesuatu yang dapat memuaskan rasa lapar
mereka."

Makanan disiapkan untuk orang yang lemah dan kelaparan. Warga akan berkumpul setelah mereka
mendengar bahwa Chef telah tiba, dan ketenaran sang koki pun semakin menyebar.

Pahlawan-pahlawan lahir dari Class Master Quest.

Tentu saja, ada juga quest untuk kelas buruk seperti: Mage, Thief dan Assassin. Master Quest bisa
melahirkan seorang pahlawan ataupun penjahat.

106 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Seseorang yang pertama memilih profesi sebagai seorang Assassin, memutuskan untuk menjalani Master
Quest.

Ddiring!

Pilihan di Dalam Bayangan

Kamu adalah seseorang yang tinggal dalam kegelapan. Sangat memungkinkan bagimu untuk merenggut
nyawa seseorang yang berharga.

Jika kamu ingin menikmati kemakmuran, maka bunuhlah 10 Merchant kaya di kota.

Dan jika kamu ingin mempertahankan kehormatan dan kebanggaan, maka bunuhlah 30 orang yang
melakukan tindakan jahat di benua ini.

Orang-orang jahat tersebut pastinya berlevel lebih tinggi darimu.

Tingkat Kesulitan:
Assassin Master Quest

Persyaratan Quest:
skill Assassin level 7 tingkat Advanced.
Kamu tidak boleh terdeteksi saat menjalani Quest.

"Membunuh orang-orang jahat...."

Assassin top benua. Pria yang tidak diketahui sedang minum bir di suatu kedai. Dia memiliki banyak
prestasi di Benua Versailles dan suka berburu secara diam-diam.

Assassin adalah suatu profesi yang tidak memerlukan Party untuk berburu. Meski begitu, damage yang
mereka berikan adalah yang terbaik pada profesi tempur. Perangkap bisa membingungkan monster kuat.
Serangan kejutan seorang Assassin bisa membuatnya mendapatkan exp dan meningkatkan penguasaan skill
dengan cepat.

Tentu saja, mereka juga perlu bersiap diri akan datangnya bahaya.

"Semakin sulit, semakin menyenangkan."

Assassin itu meninggalkan kedai, dan jubahnya berkibar saat dia menghilang ke dalam kerumunan orang.

Sejak hari itu, Lord berhati picik dan anggota berperingkat tinggi dari Order of Embinyu tiba-tiba
kehilangan nyawa mereka. Warga Benua Versailles bersorak dengan gembira, tapi tidak jelas bahwa itu
adalah hasil pekerjaan seorang Assassin. Setiap gerakannya begitu rahasia, sehingga tak ada yang tau
namanya.

***

Benua ini tidak berbeda dari periode perang di masa lalu. Batas-batas kerajaan yang dibangun pada awal
dimulainya Royal Road, kini terus berubah dan penjajahan berlanjut.

Kerajaan Kallamore dan Lasalle telah menghilang, dan rumor tentang munculnya pahlawan menyebar

107 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

dengan cepat. Kedamaian kerajaan memburuk, sehingga warga sangat tergantung pada aksi sang pahlawan.

"Akan ada penobatan megah selama lima hari dari sekarang."

Black Sword Mercenaries memenangkan perang sipil dan mewarisi tahta raja pada Kerajaan Gradian.
Mereka memenangkan perhatian publik melalui upacara. Kerajaan Gradian sekarang akan memulai perang
penaklukan di bawah kendali Black Sword Mercenaries.

"Status para Knight?"

"Sangat bagus."

"Kalau begitu, area berikutnya yang harus kita kuasai....."

Mereka menyerbu desa-desa di perbatasan kerajaan yang dikendalikan oleh Guild Roam. United Supremacy
Guild telah rusak, sehingga mereka tidak boleh melewatkan kesempatan ini.

"Kita harus mengambil alih banyak desa dari orang-orang yang lemah."

"Kita memiliki teladan, yaitu Guild Hermes, maka semuanya akan baik-baik saja."

Lagi pula, mereka tidak percaya pada suatu aliansi yang kekal. Pada akhirnya, mereka harus mengumpulkan
kekuatan besar jika mereka ingin menaklukkan benua. Hanya Guild Cloud dan Guild Hermes yang
benar-benar tenang, tapi keadaan mereka sangatlah berbeda.

Guild Cloud telah kehilangan wilayah dan pengaruh mereka pada Kerajaan Britten Alliance telah melemah.
Itu seperti matahari yang bersinar untuk sementara waktu, dan kini menjadi gelap secara bertahap.

Mereka telah mengalami kekalahan besar dari Guild Hermes, dan perlahan-lahan mulai runtuh. Itu terjadi
karena para player cenderung meninggalkan Guild yang kalah dalam peperangan. Jika mereka tinggal
bersama-sama, maka mereka bisa terus berjuang melawan Guild Hermes.

Bahkan dengan situasi yang tidak menguntungkan, kekuatan ekonomi dan populasi Kerajaan Britten
Alliance mengisyaratkan bahwa mereka bisa bangkit kembali untuk meraih kemenangan. Namun, banyak
player meninggalkan Guild Cloud setelah menderita kekalahan telak, dan mereka merasa terintimidasi oleh
kekuatan Guild Hermes. Guild Cloud terlambat dalam mengambil langkah, tapi mereka tidak dapat
mengubah situasi ini.

Sementara itu, Guild Hermes terus mengembangkan kekuatan militer mereka sembari mengurus
administrasi dalam negeri. Sekarang, Guild Cloud tidak memiliki kemampuan untuk menyatakan perang.
Guild Hermes belum mengambil tindakan, tapi semua orang tau bahwa mereka akan menyerang dengan
sangat cepat jikalau kesempatan datang.

Kekaisaran Haven!

Mereka memiliki kekuatan ekonomi dan militer setara Kekaisaran, sehingga Guild lainnya segan terhadap
mereka.

Benua Tengah juga menderita akibat aksi Order of Embinyu. Banyak player berlevel tinggi mati dan
melemah dalam perang. Warga kehilangan nyawa mereka dan orang-orang menutup toko. Banyak kota yang
mengalami perkembangan, kini berubah menjadi abu.

Meskipun kekuatan militer dan ekonomi Benua Versailles sangatlah luar biasa, para player secara bertahap
kehilangan aset mereka.

Situasi di benua timur, barat dan selatan sedikit berbeda. Bahkan jika ada suatu kerajaan kecil,

108 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

kedamaiannya terjaga sehingga Order of Embinyu tidak menginjakkan kakinya disana dengan mudah.

Di timur, Kerajaan Brent dan Kerajaan Rosenheim sepakat untuk menyudahi persaingan mereka, dan
bersama-sama melawan Order of Embinyu.

Kerajaan suku dan Barbarian secara agresif menolak Order of Embinyu.

Dan Benua Utara berubah dengan cepat.

Chapter 11 - Kura-Kura Laut


"Hidup adalah... sesuatu yang mulai aku pahami ketika aku tumbuh dewasa."

Bart bisa mengerti mengapa putrinya, Seoyoon, dan orang lain bersemangat bermain Royal Road.

Realita bukanlah hal yang menyenangkan layaknya kisah dongeng, dan hubungan antar sesama manusia
terasa dingin. Terlalu banyak orang yang menghabiskan sebagian besar umurnya di sekolahan dan tempat
kerja.

Orang semakin kesepian seiring waktu berlalu dan bertambahnya usia. Mereka minum bersama teman,
menemukan hobi bersama teman, dan bepergian bersama teman, tetapi faktanya adalah mereka
kesepian. Namun, mereka tidak sendiri di Royal Road.

"Aku mendengar bahwa Chef Jeiren memodifikasi bubur rumput yang unik. Kau boleh makan gratis sampai
matahari terbit."

"Pergilah untuk menaklukkan dungeon yang penuh dengan serigala abu-abu! Kami pernah dibantai
sebanyak 9 kali. Kali ini, kami pasti akan berhasil. Ini adalah suatu quest mendebarkan bagi mereka yang
berlevel kurang dari 60."

"Jual sabuk baja. Jujur, ini sangat berat dan berkarat, sehingga Defense-nya telah turun. Jadi, aku akan
menjualnya dengan harga murah. Dijual segera! Jika aku menjual ini, maka aku bisa membelikan topi untuk
ibuku."

Alun-alun dipenuhi dengan orang-orang yang berteriak. Tentu saja, terdapat juga banyak orang dalam
kehidupan nyata yang berada pada department store, kereta bawah tanah, dan taman. Tapi mereka bermuka
suram, dan hubungan di antara mereka terasa hambar tanpa emosi.

Di Royal Road, semua orang berbicara tentang berburu atau perdagangan, sehingga mudah untuk menjadi
teman. Tidak butuh waktu lama untuk menjadi akrab dengan seseorang.

"Guild Hermes tidak buruk."

"Tidak perlu membahasnya."

Mereka saling bantu untuk menyelesaikan tugas sulit dan bertarung bersama-sama. Orang-orang bisa pergi
pada petualangan yang mendebarkan sembari bergaul dengan teman-teman baru, tak heran mengapa Royal
Road begitu populer.

‘Aku sekarang mengerti mengapa Cha Eun Hee menunjukkan Royal Road pada Seoyoon.’

Hidup di dunia yang berbeda. Dan ini adalah dunia dimana kau bisa mendapatkan kegembiraan ketika
bertemu dengan banyak teman. Pada kenyataannya, rutinitas terus berulang setiap hari, sementara itu, terjadi

109 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

insiden yang dramatis pada Benua Versailles. Itu adalah dunia yang menyenangkan karena “berbahaya"!

Dan dia mendengar pembicaraan tentang Weed hampir setiap hari.

"Apakah kau melihat petualangan Weed-nim?"

"Ya, itu benar-benar membuatku berdebar. Dia berlayar hanya dengan menggunakan rakit untuk menembus
badai."

"Warga hanya berbicara tentang dia."

"Ya. Aku sudah dengar."

Warga berbicara tentang bagaimana Weed tercebur ke lautan.

"Mereka berbicara tentang Raja Kerajaan Arpen."

"Weed? Seorang Sailor berkata bahwa dia jatuh ke laut, sehingga mungkin dia sudah dimakan oleh ikan hiu
sekarang."

"Lantas, bagaimana dengan kerajaan kita sekarang?"

"Yang Mulia adalah orang yang berpikir tentang kehormatan lebih dari para ksatria. Dia lebih berbudi
daripada siapapun juga. Jika dia susah-payah melawan badai, maka dia pasti memiliki alasan. Dan jika kau
meremehkan Yang Mulia, maka enyahlah dari tokoku."

player dan penduduk Kerajaan Arpen menjunjung tinggi rajanya.

"Aku tampaknya telah salah tentang dirinya."

Tempo hari, Weed dekat dengan Seoyoon, sehingga Bart tidak memiliki kesan yang baik tentang dirinya.
Dia menyerahkan suatu amplop penuh berisi uang, tetapi Weed tidak menerimanya.

"Dia memiliki kecakapan untuk memerintah kerajaan. Dia mungkin tidak menghargai uang, tetapi dia
tampaknya adalah seorang pemuda yang ulet."

Pandangan Bart terhadap Weed berubah menjadi lebih positif, saat dia menghabiskan waktu di Kerajaan
Arpen.

"Weed benar-benar terlihat bodoh. Dia juga diinjak-injak oleh Bardray."

"Aku juga ingin bepergian di seluruh benua sembari berpetualang. Aku berharap tidak mendapatkan
kesialan."

"Apa sih Geng Bubur Rumput itu? Pasti ada bubur rumput tonkatsu dan bubur rumput piza. Ggol ggol
ggol!"

Beberapa player laki-laki sedang minum bir di suatu kedai, dan menjelek-jelekan Weed. Mereka bertindak
lancang sambil mabuk, dan itu adalah suatu kesalahan.

Bang!

Bahkan tidak sampai 3 menit sejak mereka meninggalkan kedai tersebut, dan kini mereka sudah terbunuh.
Para player yang minum dalam diam di sudut kedai tersebut mengikuti mereka dan menyerangnya. Para
player tau bahwa mereka bisa hidup nyaman di utara karena jerih payah Weed.

Bart harus mengakui bahwa eksistensi Weed di Royal Road begitu tinggi, setinggi langit.

110 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Pak, sebelah sini!"

"Kami sudah menunggu selama 20 menit. Mengapa kau begitu lambat?"

Bart mengelola perusahaan, sehingga dia tidak memiliki banyak waktu untuk bermain. Penilaiannya dalam
pertempuran juga lebih rendah daripada kebanyakan orang lain. Dia mencapai level 32, tapi dia masih takut
pada Kobold. Terus terang, dia sering kali menimbulkan masalah untuk party-nya.

Dia bersyukur bahwa rekan-rekannya tidak meninggalkan dirinya, dan terus berburu bersama-sama. Itu
adalah party berburu yang diperkenalkan padanya setelah bergabung dengan Geng Bubur Rumput

"Maafkan aku. Aku tadi melihat-lihat sekeliling sembari berjualan...."

"Apakah kau sudah menyiapkan semuanya?"

"Mengapresiasi suatu karya seni?"

"Ah, aku lupa...."

Menghargai karya seni sebelum berburu adalah kebiasaan dasar di Morata.

"Tidak masalah. Hari ini kita akan pergi jauh, dan mengunjungi Garden of the Gods."

Party ini mengapresiasi patung Weed dan pergi berburu.

***

Ketika hanya 7 hari tersisa pada batas waktu questnya, Radiant Sword milik Weed sudah mencapai level 2
tingkat Advanced.

Ddiring!

Radiant Sword telah mencapai level 2 tingkat advanced.

Kamu dapat memanfaatkan jenis burung khusus.

Jangkauan serangan telah meningkat.

Level skill yang diperlukan untuk quest telah dicapai.

Tujuan telah tercapai. Sementara itu, Sword Mastery-nya juga telah mencapai level 4 tingkat Advanced. Itu
adalah efek dari pelatihan diatas cangkang Turtle.

Konsumsi Mana Radiant Sword cukup rendah dibandingkan dengan peningkatan pada damage-nya. Sejauh
ini, dia bisa memanfaatkan skill serangan beruntun seperti Heraim Fencing dan Moonlight Sculpting Blade,
tapi Radiant Sword adalah skill yang luar biasa. Jangkauan serangannya lebih luas daripada player lain,
sehingga dia bisa menggunakan skill itu untuk membanjiri lawannya dengan serangan.

Sekelompok elang akan muncul untuk menyerang musuh. Sepuluh elang besar yang terbuat dari cahaya
menghancurkan ombak tinggi dengan kekuatan yang mengerikan.

111 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Terlebih lagi, Radiant Sword telah mencapai tahap Advanced, jadi dia bisa memanggil seekor Thunderbird.
Burung itu memiliki kekuatan untuk membuat monster gemetar, dan memancarkan halilintar di sekitarnya.

"Pasti ada alasan mengapa ini disebut sebagai teknik rahasia."

Weed sangat puas.

Thunderbird mengonsumsi 15.000 Mana untuk serangan AoE. Akan lebih berkesan ketika Thunderbird
terbang melewati kerumunan monster, sembari menghantam mereka dengan halilintarnya. Biasanya, skill
berjangkauan luas yang bisa mengenai 1–2 target seperti ini akan naik level dengan cepat.

"Aku sedih karena alasan tertentu."

Biasanya dalam pertarungan, Weed menyerang semua lawan secara langsung dengan pedangnya. Serangan
jarak jauh mungkin bisa dilancarkan dengan menggunakan Sculpting Blade, tetapi Damage-nya tidak begitu
signifikan jika dibandingkan dengan konsumsi Mana. Biasanya, itu digunakan ketika lawan sudah melemah,
atau menghadapi musuh berlevel lebih rendah.

"Suatu teknik mudah seperti ini...."

Ini seperti mencuci baju dengan menggunakan mesin cuci, padahal dia telah terbiasa melakukannya dengan
tangan.

"Ini juga terasa seperti membersihkan debu dengan menggunakan vacuum cleaner, sedangkan aku sudah
terbiasa melakukannya dengan menggunakan lap. Aku bisa bersantai sembari menghisap semua debu dan
rambut."

Weed memiliki keterikatan terhadap barang-barang rumah tangga. Sedangkan, dia tidak tau mengapa tidak
ada penghargaan Nobel untuk penemuan alat-alat rumah tangga.

Bahkan mengayunkan pedang saja juga bisa meningkatkan skill Sword Mastery sampai tingkat Advanced.

"Mari kita pergi ke tempat lain."

Turtle secara patuh mengikuti perintah Weed. Cangkang besarnya bergerak di permukaan air, sementara dia
berenang di dalam laut. Turtle bertahan melalui deruan badai, yang biasanya akan dia hindari.

"Aku memberikan kehidupan padamu... Jadi, patuhilah perintahku."

Turtle berenang dengan kekuatan penuh. Dia berpikir bahwa Weed akan membawanya ke daratan, sehingga
dia senang.

‘Dia mendengarkan aku dengan baik. Apakah ada cara untuk membuatnya bekerja lebih keras?’

Weed melewati berbagai daerah berbadai dengan bantuan Turtle.

Ddiring!

112 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Kamu telah menemukan kerang yang melekat pada karang.

Suatu kerang tumbuh berkembang di lingkungan laut, dan dapat ditemukan melekat pada terumbu karang.

Jika kamu memberitahu informasi ini pada Guild Marine, maka kamu dapat memperoleh Fame sebagai
penemu.

Fame telah meningkat sebesar 190 karena penemuan yang mengejutkan.

Statistik Art telah meningkat sebesar 2.

Nature Affinity telah meningkat sebesar 9.

Sesekali, dia mendekati terumbu karang asing. Suatu kapal bisa terperangkap dalam arus laut yang kuat, dan
mengalami kecelakaan karena badan kapalnya tergores terumbu karang. Weed telah menemukan satu karang
yang bisa menimbulkan masalah bagi pelayaran.

"Benda seperti ini dapat ditemukan di alam!"

Kamu telah mengambil Kerang Heyeop.

Itu bisa dimakan mentah dengan sambal atau madu. Itu juga dapat direbus atau digunakan sebagai bahan
untuk membuat makanan lainnya.

Kadang-kadang, hal-hal berbahaya akan muncul ketika mencari berbagai bahan makanan. Mereka yang
memiliki skill Herbalism bisa bertahan terhadap itu, namun dia latihan sembari menyeduh minuman untuk
para Geomchi.

Pemandangan yang menakjubkan!

Kuburan ikan paus telah ditemukan.

Suatu pulau kecil yang terbuat dari batu. Seekor paus yang mendekati akhir hidupnya datang ke sini untuk
menyambut kematian.

Fame telah meningkat sebesar 760 karena penemuan yang mengejutkan.

Statistik Art-mu telah meningkat sebesar 3.

HP telah meningkat sebesar 750.

Nature Affinity telah meningkat sebesar 11.

Pulau ini dipenuhi dengan tulang ikan paus.

"Mungkin ada beberapa kulit yang tersisa...."

Weed mencari kemana-mana dan memperoleh kulit ikan paus yang berbulu.

113 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Identify!"

Kulit Ikan Paus Berbulu


Daya Tahan: 43/45

Ini adalah item yang berhubungan dengan skill produksi Sewing.

Ini merupakan bahan pakaian tertinggi. Kulit ikan paus yang hidup di laut dalam.

Ini adalah kulit yang kuat dan sulit robek.

Berisi karakteristik air.

Item ini tidak ringan.

Skill Sewing tingkat Intermediate diperlukan untuk memotong Kulit Ikan Paus Berbulu.

Item Sewing kelas pertama.

Opsi:
memberikan karakteristik air khusus.

Seorang Fisherman yang mendapatkan daging dan kulit ikan paus, akan langsung diserbu oleh para Tailor
yang hendak membelinya. Kulit itu tidak akan mereka gunakan untuk membuat pakaian atau armor yang
ringan, melainkan akan digunakan untuk para Summoner dan Mage. Karakteristik air akan meningkatkan
sihir air, sehingga berat badan terasa semakin ringan.

"Nanti aku bisa mendapatkan keuntungan dari item ini."

Turtle memandu Weed ke tempat-tempat lain yang dia ketahui. Weed mampu mengambil karang dan
mutiara selama perjalanannya.

"Akhirnya aku bisa melihat daratan!"

Weed tiba di suatu pantai dengan 3 hari tersisa pada batas waktu questnya.

Bahkan jika seseorang tidak bisa melihat apa-apa, Turtle yang hidup di laut adalah makhluk pemandu arah
terbaik tang tidak bisa tersesat.

Kulit susu Malleins Eunoto Turtle yang indah memamerkan pesonanya. Cangkang padatnya tidak mudah
rusak, sehingga dia bisa hidup di laut dalam tanpa khawatir terhadap serangan makhluk laut lainnya. Ketika
Turtle muncul, penampilannya begitu megah yang makhluk lain akan terintimidasi.

"Kkukkuuk."

Tapi, sekarang dia terengah-engah seperti sekarat, dan nyaris tidak bisa mengangkat lehernya.

Biasanya, dia berenang dengan tenang sembari mengarungi lautan, sehingga keempat kakinya mengalami
kelelahan sekarang. Dia pun harus membawa Weed yang sedang berlatih, seraya terus berenang melintasi
tempat-tempat berbahaya.

"Ini adalah tempat yang benar-benar bagus. Sulit untuk mengunjungi tempat ini karena pusaran air yang
ganas."

114 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Ayo pergi."

"Kemungkinan besar, kita akan melihat rumput laut jika menyelam di bawah permukaan air. Rumput laut
menari-nari ketika tersapu oleh aliran air, dan ada juga segerombolan ikan yang berenang secara harmonis.
Itu semua merupakan pemandangan yang menakjubkan."

"Apa, kau tidak menyelam?"

Weed menikmati keindahan alam dari cangkang si Turtle. Setelah menyelesaikan pelatihan pedangnya, dia
akan menangkap ikan, teripang, abalone*, kepiting dan tiram untuk dimakan.

[Abalone adalah sejenis molluska yang hidup di perairan hangat, memiliki cangkang mirip telinga, dan
juga katup pembentuk mutiara. Marganya adalah Genus Halotis. Nama Abalone diambil dari Bahasa Latin
Abulones, dan Abulon (jamak). Nama itu merupakan Bahasa Indian dari Teluk Monterey, di California.
Dikutip dari Kamus Besar Oxford.]

"Yang satu ini... baik untuk kau makan."

Si Turtle merasa bersyukur pada pemberian Weed, dan dengan polos dia memakannya begitu saja.

"Bagaimana kalau kita makan Mackerel Spanyol panggang hari ini?"

"Kesegarannya menurun!"

"Hei, aku lapar! Apakah kau mencoba untuk membunuhku dengan kelaparan? Kau terlalu lambat."

"Menempelah. Aku akan kembali ke daratan sebentar lagi....."

Si Turtle yang lembut tidak mengeluh meskipun tertindas oleh permintaan Weed. Sementara itu, si Turtle
terlalu banyak bekerja dan tidak mendapatkan nutrisi yang tepat, sehingga kulitnya menjadi tua dan Vitality
tidak sebaik seperti sebelumnya.

Sebaliknya, wajah Weed sangatlah halus, sehingga sulit untuk dipercaya bahwa dia sudah berlatih di tengah-
tengah badai. Penampilan itu menunjukkan bahwa dia mengonsumsi makanan lezat di lautan. Bajunya juga
kering ketika hujan berhenti, karena dia berada di punggung kura-kura.

Kaki Weed akhirnya menyentuh tanah.

Ddiring!

Pelayaran panjangmu telah selesai.

Malleins Eunoto Turtle yang telah punah, mengembalikanmu ke daratan.

Kamu tidak berpindah dengan jarak yang jauh, tapi kamu telah menjelajahi area berbadai, dan itu
merupakan petualangan besar untuk seorang pelaut.

Tingkat penguasaan dari skill Sailing meningkat.

Fame meningkat sebesar 610.

Perseverance meningkat sebesar 7.

115 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Sudah sekitar 60 hari sejak terakhir kali aku melihat daratan."

Sudah lama juga sejak dia mendaki pada suatu pulau kecil. Si Turtle buru-buru berbalik ke arah laut segera
setelah Weed turun dari cangkangnya. Hanya patung hidup yang tau rasanya dibasuh setelah sekian lama
kotor.

"Turtle, ini adalah takdir kita.... Apakah kau ingin hidup bersamaku di daratan?"

"......"

Turtle tidak punya keinginan untuk menjawabnya. Weed memang sudah memberikannya hidup, tapi Turtle
telah menderita ketika Intimacy mereka turun.

Weed menyaksikan Turtle menghilang di laut, setelah dia mengangguk.

"Ini memalukan. Tapi ini adalah hal yang baik... Aku akan datang lagi untuk bermain-main dengannya
setelah musim panas tiba di Benua Versailles."

***

Suatu pameran Royal Road diselenggarakan oleh Unicorn Coorporation!

Itu diadakan setiap tahun selama 5 hari di suatu pusat konvensi, sehingga perhatian dunia terpusat
disana. Selain player-player dari Korea Selatan, ada juga sejumlah besar player dari negara lain. Sistem
penerjemah yang sempurna membuat orang asing bisa berkeliaran di Royal Road dengan bebas.

Pameran Royal Road benar-benar bisa dideskripsikan sebagai festival bertaraf dunia.

"Acara untuk kelas-ku dimulai pada pukul 3."

"Kalau begitu, mari kita pergi ke sana. Aku pikir, itu adalah tentang Orc."

"Kita harus menunggu 1 jam pada antrean, sebelum giliran kita tiba."

Ratusan ribu pengunjung datang setiap hari.

Royal Road adalah hit di seluruh dunia, sehingga banyak orang dari dunia bisnis datang juga pada pameran
itu. Laba bersih Unicorn Corporation melonjak tajam. Ada juga momentum berkembangnya pendapatan
mencapai dua kali lipat dalam waktu 6 bulan. Uang yang diperoleh dari Royal Road diinvestasikan pada
bisnis baru, seperti: mengembangkan bahan-bahan baru, kimia, robotika, teknologi ramah lingkungan, dll.

Bank yang mengalami kesulitan financial juga diambil alih oleh Unicorn Coorporation. Mereka menuai
kritik pada ekspansi yang menggurita, tetapi keberhasilan dalam setiap bisnis membuat aset Unicorn
Corporation terus berkembang secara eksplosif.

Masyarakat mengenal perusahaan itu sebagai pencipta Virtual Reality pertama, tetapi dunia keuangan dan
politik mengkhawatirkan perkembangan Unicorn Corporation yang tak terbendung.

***

116 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

"Itu juga dikirim tahun ini."

Pagi ini, Lee Hyun mengeluarkan undangan untuk pameran dari kotak surat-suratnya. Amplop emas
mengindikasikan bahwa dia menerima undangan VIP!

Lee Hyun-nim diundang untuk melihat visi yang mengubah mimpi menjadi kenyataan.

Tag nama yang disisipkan pada amplop memiliki sensor pengenal, dan dapat melekat pada pakaiannya. Tag
nama emas itu melambangkan seorang VIP!

"Tidak ada hadiah gratis seperti souvenir atau nasi jadi aku tidak pergi ke acara itu."

Tim humas Unicorn Corporation mempertimbangkan hal ini untuk beberapa hari, sebelum akhirnya
mengirim undangan secara terpisah. Jumlah undangan pameran terbatas, tapi mereka berusaha keras untuk
mendatangkan Lee Hyun. Itu karena mereka melakukan identifikasi menyeluruh sebelum mengirim
undangan tersebut.

***

Yoo Byung-jun menyaksikan pameran dari layar laboratoriumnya.

"Ada banyak orang tahun ini. Bahkan lebih banyak daripada tahun lalu."

— Tidak ada kursi tersisa, dan jumlah orang yang datang mencapai 2 juta.

Bahkan pertunjukan motor dan pameran game di Korea bisa dengan mudah mengumpulkan 1 juta
orang. Mereka suka melihat hal-hal baru

Para pengunjung yang menerima undangan khusus dari Unicorn Coorporation datang dari seluruh penjuru
dunia. Bahkan mereka tak lagi mempedulikan kebijakan politik yang sudah ditandatangani antar negara.

"Apakah Lee Hyun datang?"

— Dia belum datang.

Hari ini adalah hari terakhir, sehingga dia mungkin tidak datang. Para player dari Guild Hermes dan guild
bergengsi lainnya juga menerima undangan. Bardray datang, melakukan beberapa wawancara media dan
sedikit berkeliling, kemudian pulang.

"Dia tidak datang."

Yoo Byung-jun menciptakan Royal Road dan menikmati setiap topik pembicaraan. Tapi dia merasa aneh
ketika menonton ini.

‘Hal apakah yang menyenangkan dan membuatmu merasa bahagia?’

Realita dan Virtual Reality. Mungkin kita bisa merasakan emosi yang lebih luas ketika tinggal di dunia lain.

Sejak Royal Road dirilis dan menjadi populer, telah terjadi perdebatan filosofis yang tak ada
habisnya. Seberapa jauh ruang lingkup kehidupan yang terjadi pada Royal Road, dan bagaimana dengan
pilihan manusia di antara realita dan Virtual Reality?

117 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Artikel dan buku best-seller membahas tentang hal itu. Terjadi kontroversi religius dan filsafat, tetapi
banyak player telah bergabung dengan Royal Road.

Bisa dikatakan bahwa keinginan manusia sangatlah besar. Jika mereka memperoleh satu hal, maka mereka
akan berharap mendapatkan hal yang lain.

Suatu pepatah terkenal berkata, kau ingin makan ketika lapar, kemudian berbaring ketika kenyang.

Masyarakat modern menawarkan banyak kemudahan bagi manusia, tetapi tidak memenuhi sifat perusak
yang mereka miliki. Dan mereka mengalami stres di tempat kerja. Bagi mereka, teknologi yang digunakan
untuk mengembangkan Royal Road adalah bagaikan surga. Siapapun yang membuat ruang tersebut akan
menjadi populer di seluruh dunia.

‘Reaksinya berbeda dari apa yang aku pikir.’

Yoo Byung-jun tidak bisa merasakan kegembiraan dalam kesuksesannya. Dia ingin membuat ruang virtual
reality. Namun, semakin canggih Virtual Reality, maka manusia akan semakin nyaman berada di dalam
dunia game, dan mereka akan menganggap bahwa realita adalah dunia yang penuh kepahitan.

‘Lihatlah betapa konyol dunia tempat kau tinggal. Kenyataan ini tidak ada apa-apanya jika dibandingkan
dengan dunia game. Dan akulah yang membuat dunia virtual itu.’

Warisan Yoo Byung-jun berupa sejumlah besar saham Unicorn Corporation adalah sesuatu yang begitu
diinginkan oleh banyak orang. Dia ingin seseorang untuk menaklukkan Royal Road sehingga dia bisa
menertawakan dunia itu.

Tetapi, orang-orang begitu menyukai Royal Road, dan mereka mengalami euphoria di dalamnya. Mereka
lebih suka dunia penuh fantasi daripada kenyataan yang keras dan sulit.

Bukan ini yang Yoo Byung-jun inginkan.

Jika ada tempat yang menyenangkan dan bahagia, maka pikiran orang akan menjadi damai. Mereka tidak
akan berpikiran negatif seperti yang dilakukan oleh Yoo Byung-jun. Dunia Royal Road sangat menarik dan
orang-orang semakin lekat pada dunia tersebut.

Itu membuat mereka merasa lebih baik, lantas mereka membawa kesan dan kegembiraan dari Royal Road,
menuju dunia nyata dan juga tempat mereka bekerja. Manusia bukanlah makhluk sederhana dan lemah,
karena mereka memiliki pemikiran dan akal. Kadang-kadang, mereka bisa mengatasi masalah dengan
pengorbanan waktu dan kerja keras, sehingga mereka memerlukan tempat untuk berelaksasi dan
mendamaikan pikiran.

"Mereka sangat menyukainya, sampai-sampai aku merasa muak."

Yoo Byung-jun berkata sambil mengamati pameran melalui monitor.

Suasananya benar-benar mirip seperti festival yang megah. Bisa dilihat keluarga-keluarga berwajah cerah
yang mengunjungi tempat itu, sambil menggandeng anak mereka masing-masing.

Yu Byung-Jun bertanya pada AI.

"Bisakah kau mematikan listrik pada pameran itu?"

— Bisa saja. Listriknya akan segera beralih ke sistem darurat, tapi itu juga bisa dihancurkan.

Banyak bagian yang dikendalikan oleh AI bernama Versailles. Bangunan disana didukung oleh energi hijau,
sehingga tidak akan sulit untuk memotongnya.

118 dari 119 22/08/2016 3:53


Moonlight Scupltor ~ Bahasa Indonesia:Jilid 31 - Baka-Tsuki https://www.baka-tsuki.org/project/index.php?title=Moonlight_Scuplt...

Yoo Byung-jun menyaksikan orang-orang pada monitor dengan mata merah darah.

Seorang wanita memegang seorang anak. Dia menghabiskan seumur hidup bereksperimen dengan mesin,
sehingga sulit untuk memahami perasaan mereka.

‘Mengapa mereka tertawa seperti itu? Padahal hidup mereka belum tentu bahagia.’

Dia adalah pemilik Unicorn Corporation. Dia adalah pencipta Royal Road. Dia adalah orang terkaya di
dunia. Dia adalah seseorang yang berada di balik pengaruh putaran bisnis dunia.

Dia mampu melihat segala sesuatu yang terjadi di Royal Road. Dia telah mencapai lebih dari yang orang
lain dapatkan, namun hatinya lemah.

Manusia melahirkan, membangun rumah, dan menjalani hidup mereka. Yoo Byung-jun merasa aneh setiap
kali dia mengamati pemandangan tersebut.

"Versailles."

— Ya, Silakan memberikan perintah.

"Ini harus dijawab menurut penilaianmu sendiri, bukan instruksi. Apakah aku orang yang normal?"

Si AI menjawab tanpa ragu-ragu.

— Tentu saja.

Yoo Byung-jun menyadari sesuatu setelah menonton aktifitas semua orang.

‘Sepertinya aku sedikit salah.’

Kembali Ke Halaman Utama

Retrieved from "http:///baka-tsuki.org/project


/index.php?title=Moonlight_Scupltor_%7E_Bahasa_Indonesia:Jilid_31&oldid=483145"

This page was last modified on 11 March 2016, at 10:16.


Content is available under TLG Translation Common Agreement v.0.4.1 unless otherwise noted.

119 dari 119 22/08/2016 3:53

Anda mungkin juga menyukai