Anda di halaman 1dari 3

Hemoglobin adalah protein kompleks yang tersusun atas protein sederhana dan zat besi.

Istilah
hemoglobin yang biasa disingkat menjadi Hb sebenarnya berasal dari kata “heme” dan “globin”.

Heme adalah kandungan zat besi dan globin adalah protein sederhana. Kedua kandungan tersebut
lah yang menjadi komponen penyusun hemoglobin. Hemoglobin ada di dalam sel-sel darah merah.

Pentingnya hemoglobin pada ibu hamil

Janin yang ada di dalam rahim ibu hamil membutuhkan oksigen agar bisa bertahan hidup. Hal ini
membuat ibu hamil membutuhkan lebih banyak oksigen agar cukup untuk dirinya dan janinnya.

Hemoglobin di dalam sel darah merah ini memiliki peran untuk mengikat dan mendistribusikan
oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh. Hemoglobin juga mengikat dan membawa karbondioksida
dari jaringan tubuh ke paru-paru.

Dengan begitu, peningkatan kebutuhan oksigen pada ibu hamil sangat terkait dengan peran
hemoglobin. Kondisi Hb normal pada ibu hamil akan mendukung ibu hamil untuk bisa memenuhi
kebutuhan oksigen janinnya.

Nilai Hb normal ibu hamil

Ibu hamil memerlukan nilai Hb yang normal agar kebutuhan oksigen bagi dirinya dan janinnya bisa
dicukupi selama masa kehamilan. Berapakah nilai hb normal ibu hamil? Berikut ini adalah nilai Hb
normal pada ibu hamil:

Wanita tidak hamil: 12-15,8 gram/dL

Trimester pertama: 11,6-13,9 gram/dL

Trimester kedua : 9,7-14,8 gram/dL

Trimester ketiga : 9,5-15 gram/dL

Itu adalah nilai hb normal pada ibu hamil. Namun, ibu hamil juga umum memiliki nilai Hb tidak
normal. Ibu hamil cenderung memiliki nilai Hb lebih rendah dari Hb normal. Nilai Hb yang rendah
pada ibu hamil bisa Anda lihat pada bahasan selanjutnya.

Nilai Hb rendah pada ibu hamil


Para ibu hamil cenderung memiliki nilai Hb yang lebih rendah dari nilai Hb normal. Nilai Hb rendah
pada ibu hamil mengindikasikan masalah anemia selama kehamilan. Ada tiga kategori anemia yang
ditunjukkan melalui nilai Hb rendah, yaitu anemia ringan, anemia sedang, dan anemia berat.

Di bawah ini adalah nilai Hb rendah ibu hamil disertai kategori anemia:

Nilai Hb 9-10,9 gram/ dL mengindikasikan anemia ringan

Nilai Hb 7-8,9 gram/ dL mengindikasikan anemia sedang

Nilai Hb <7 gram/ dL mengindikasikan anemia berat

Mengapa Hb ibu hamil sering mengalami penurunan?

Ibu hamil memang kerap mengalami penurunan nilai Hb. Akan tetapi, Anda tidak perlu khawatir
karena nilai Hb yang rendah pada ibu hamil adalah hal yang wajar dan normal terjadi. Ada hal yang
menjadi penyebab ibu hamil memiliki nilai Hb yang rendah.

Berikut ini adalah penyebab nilai Hb rendah pada ibu hamil:

1. Kekurangan zat besi

Penyebab nilai Hb yang rendah pada ibu hamil adalah kekurangan zat besi.

Zat besi merupakan komponen penyusun hemoglobin. Sudah tentu kekurangan zat besi akan
memengaruhi nilai Hb normal ibu hamil.

Ibu hamil yang mengalami kekurangan zat besi bisa disebabkan oleh beberapa hal. Kekurangan zat
besi pada ibu hamil bisa dikarenakan asupan zat besi yang tidak tercukupi, adanya gangguan pada
penyerapan zat besi, dan peningkatan kebutuhan zat besi.

2. Pengenceran darah

Selama masa kehamilan, tubuh ibu hamil akan menyesuaikan diri. Darah ibu hamil akan mengalami
pengenceran agar nutrisi bayi bisa tercukupi dan meringankan kerja jantung. Dengan demikian,
volume darah ibu hamil akan bertambah.
Peningkatan volume darah lebih banyak pada pertambahan plasma darah. Jumlah sel darah merah
dan hemoglobin tidak memiliki peningkatan yang seimbang dengan plasma darah. Hal ini membuat
konsentrasi sel darah merah di dalam darah menjadi turun.

Nilai Hb pun juga ikut turun. Pengukuran konsentrasi hemoglobin di dalam sel darah merah ini akan
terlihat pada nilai MCHC pada hasil pemeriksaan tes darah rutin atau Complete Blood Count (CBC).

Baca Juga: MCHC: Nilai Normal dan Dampak Jika MCHC Tinggi atau Rendah

Apa dampak jika nilai Hb pada ibu hamil rendah?

Tidak terwujudnya nilai Hb normal ibu hamil ternyata memiliki beberapa dampak. Nilai Hb yang
rendah berdampak tidak hanya pada ibu hamil melainkan

Anda mungkin juga menyukai