Anda di halaman 1dari 3

Jenis-jenis kebutuhan

a. Kebutuhan primer
kebutuhan pokok manusia yang tidak dapat di tunda pemenuhannya. antara lain sandang (pakaian),
pangan (makanan), dan papan (rumah). Kebutuhan ini tidak dapat di ganti dengan yang lain dan apabila
tidak terpenuhi dapat menimbulkan permasalahan dalam hidup manusia yg bersangkutan.

b. Kebutuhan sekunder
kebutuhan yang pemenuhannya dapat di tunda atau di tangguhkan, atau kebutuhan yg akan
dipenuhi setelah kebutuhan primer terpenuhi. Misalnya perlengkapan rumah, perlengkapan sekolah,
dll.

c. Kebutuhan tersier
kebutuhan akan benda-benda mewah, misalnya motor, mobil, perhiasan, dll
Jenis kebutuhan menurut waktu di bagi menjadi kebutuhan sekarang dan kebutuhan yang akan
datang

a. Kebutuhan sekarang
kebutuhan yang harus di penuhi segera, misalnya obat bagi orang sakit, air bagi orang yang haus,
makanan bagi orang yang lapar.

b. kebutuhan yg akan datang


kebutuhan yang pemenuhannya saat ini, namun manfaatnya baru di rasakan di masa yang akan
datang. misalnya menabung, sekolah, asuransi dan lain-lain.
Jenis kebutuhan menurut sifatnya dapat di kelompokan menjadi kebutuhan materi dan kebutuhan
rohani.

a. Kebutuhan materi / jasmani


kebutuhan yang bersifat kebendaan. Misalnya makanan, minuman, pakaian dan perumahan, yang
sangat di butuhkan oleh tubuh manusia.

b. Kebutuhan rohani
kebutuhan yang bersifat kejiwaan. Misalnya seseorang membutuhkan hiburan, rekreasi, pendidikan,
perasaan aman, cinta, keindahan, seni, agama, dan gengsi.
Jenis kebutuhan menurut kelompoknya dibagi menjadi kebutuhan individu dan kebutuhan bersama.

a. Kebutuhan individu
kebutuhan untuk kepentingan perorangan atau pribadi, misalnya pakaian, makanan pendidikan,
ibadah dan lain-lain.

b. Kebutuhan bersama
kebutuhan yang pemenuhannya di lakukan secara bersama-sama dan untuk kepentingan bersama.
Misalnya sarana ibadah, pasar, puskesmas, sekolah dan lain-lain.
Alat Pemuas Kebutuhan
I. Barang

Barang yang sering kita gunakanuntuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan kita diantaranya memiliki ciri-
ciri sebagai berikut :

 Berwujud
 Memiliki nilai dan manfaat yang dapat dirasakan saat digunakan
 Bila digunakan, nilai, manfaat dan bendanya sendiri dapat berkurang atau bahkan habis

Macam barang dapat diklasifikasikan sebagai berikut:

1. Menurut cara memperolehnya, barang dapat dikelompokan menjadi:


 Barang bebas, yakni barang yang untuk memperolehnya tidak diperlukan pengorbanan. Misal,
cahaya matahari dan udara.
 Barang ekonomi, yakni barang yang untuk memperolehnya diperlukan pengorbanan. Misal,
makanan dan minuman yang mana diperlukan uang untuk membelinya.

2. Menurut kegunannya, barang dikelompokan menjadi:

 Barang produksi, yakni barang yang digunakan untuk proses produksi lebih lanjut. Misal, kain
yang akan digunakan untuk dijahit menjadi pakaian.
 Barang konsumsi, yakni barang yang dapat langsung digunakan dan dikonsumsioleh seseorang.
Misal, Pakaian yang bisa langsung digunakan.

3. Menurut proses pembuatannya, barang dikelompokan menjadi:

 Barang mentah, yakni barang yangb belum mengalami proses produksi. Misal, kapas, kayu,
rotan, padi, tembakau, kulit.
 Barang setengah jadi, yakni barang yang sudah melalui proses produksi akan tetapi belum siap
pakai. Misal, benang yang dibuat dari kapas untuk dibuat menjadi kain.
 Barang jadi, yakni barang yang sudah melalui proses produksi dan siap pakai untuk memenuhi
kebutuhan. Misal, sepatu, pakaian, roti dan sebagainya.
4. Menurut hubungannyam barang dibagi menjadi:

 Barang Substitusi, yakni barang yang dapat mengganti fungsi barang yang lain. Contohnya:
lampu neon yang dapat menggantikan fungsi dari lampu pijar sebagai penerangan.
 Barang komplementer, yakni barang yang dapat melengkapi fungsi dari barang lainnya.
Contohnya: Bensin yang dapat melengkapi mobil sebagai alat transportasi, tanpa bensin mobil
tidak bisa dijalankan.

II. Jasa
Jasa adalah alat pemuas kebutuhan yang berupa pelayanan, misalnya kita naik angkutan umum, kita
memotong rambut di salon dan lain sebagainya.

ciri-ciri jasa antara lain :

 Tidak berwujud dan tidak dapat diraba


 Dapat dirasakan
 Bila digunakan tidak habis

Anda mungkin juga menyukai