Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN TINGGI

UNIVERSITAS NEGERI MALANG


FAKULTAS TEKNIK
KOMISI PEMILIHAN UMUM (KPU)
ORGANISASI PEMERINTAHAN MAHASISWA (OPM)
Jalan Semarang 5 Malang 65145
Telepon: 0341-551312
Laman: www.um.ac.id

SUSUNAN DAN KEDUDUKAN TIM SUKSES CALON ANGGOTA DEWAN


MAHASISWA FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MALANG PERIODE 2020
NOMOR : 19.10. /UN32.5.6.3/KM/2019

BAB I
NAMA
Kelompok ini bernama Tim Sukses Calon Anggota DMFT Periode 2019 OPM FT UM.

BAB II
PENGERTIAN
Tim Sukses merupakan sekelompok orang yang secara sadar melakukan usaha untuk
memberikan dukungan, menyukseskan dan bertanggung jawab terhadap Calon Anggota Dewan
Mahasiswa Fakultas Teknik serta terdaftar secara resmi pada KPU OPM FT UM 2019.

BAB III
PEMBENTUKAN dan STATUS
Tim Sukses dibentuk oleh Calon Anggota Dewan Mahasiswa Fakultas Teknik dan didaftarkan
ke KPU OPM FT UM 2019. Dibubarkan setelah berakhirnya PEMILU Raya.

BAB IV
KEANGGOTAAN
Keanggotaan Tim Sukses terdiri atas seorang ketua dan dua orang anggota.

BAB V
FUNGSI
Tim Sukses berfungsi untuk menyukseskan dan/atau mengkampanyekan Calon Anggota Dewan
Mahasiswa Fakultas Teknik pada Pemilihan Umum Raya OPM FT UM 2019.

BAB VI
TUGAS dan KEWAJIBAN
1. Melakukan segala bentuk kampanye secara tulis yang sudah disahkan oleh KPU OPM FT
UM 2019.
2. Mengantarkan dan mendampingi Calon Anggota Dewan Mahasiswa ke tempat briefing
calon, kampanye lisan, dan debat calon sampai selesai.
3. Sebagai saksi dalam pemilihan dan pengumuman suara pada Pemilihan Umum Raya OPM
FT UM 2019.
4. Melaksanakan semua ketentuan yang telah disepakati.
KEMENTERIAN RISET, TEKNOLOGI, DAN PENDIDIKAN TINGGI
UNIVERSITAS NEGERI MALANG
FAKULTAS TEKNIK
KOMISI PEMILIHAN UMUM (KPU)
ORGANISASI PEMERINTAHAN MAHASISWA (OPM)
Jalan Semarang 5 Malang 65145
Telepon: 0341-551312
Laman: www.um.ac.id

BAB VII
HAK dan WEWENANG
1. Membuat kesepakatan yang bersifat mengikat sesama Tim Sukses yang belum diatur oleh
KPU OPM FT UM 2019.
2. Mengajukan gugatan kepada KPU OPM FT UM 2019 terhadap segala pelanggaran yang
dilakukan oleh Tim Sukses disertai dengan bukti yang kuat.
3. Setiap Tim Sukses mendapatkan perlakuan yang sama.

BAB VIII
TANGGUNG JAWAB
Tim Sukses bertangungjawab kepada KPU OPM FT UM 2019 atas nama Calon Anggota Dewan
Mahasiswa Fakultas Teknik.

BAB IX
SANKSI
Segala bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh Tim Sukses merupakan tanggung jawab Tim
Sukses dan Calon Anggota Dewan Mahasiswa Fakultas Teknik dengan kesepakatan yang telah
dibuat.

BAB X
PENUTUP
1. Hal-hal yang belum tercantum dalam ketetapan ini akan diatur kemudian sesuai dengan
aakesepakatan forum.
2. Ketetapan ini berlaku sejak ditetapkan.

Ketua Sekretaris

MUHAMMAD HASYMI DAFIQ J RACHMAWATI


NIM 170511623060 NIM 170533628576

Anda mungkin juga menyukai