Anda di halaman 1dari 9

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum warahmatullahiwabarakatuh

Puji syukur Alhamdulillah kami panjatkan kehadirat Allah SWT karena telah
melimpahkan rahmat berupa kesempatan dan pengetahuan sehingga kami dapat
menyelesaikan makalah kami yang berjudul “Berpikir Seperti Seorang Ekonom”.

Makalah yang telah terselesaikan secara maksimal ini dan terimakasih atas bantuan
anggota anggota nya yang telah ikut menyelesaikan makalah. Terlepas dari semua itu
kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada kekurangan baik dari segi susunan kalimat
maupun tata bahasanya.oleh karena itu dengan tangan terbuka kami menerima saran dan
kritik dari ibu dosen agar kami dapat memperbaiki makalah agar benar.

Akhir kata kami berharap semoga makalah tentang ini dapat bermanfaat bagi
pembacanya.

Bantul, 18 September 2019

Penyusun
DAFTAR ISI
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Setiap bidang ilmu pengetahuan memiliki bahasa dan cara berpikirnya sendiri. Pakar matematika
berbicara tentang aljabar, integral, dan trigonomi. Fisikawan berbicara tentang partikel sub-atom
sampai dengan perilaku materi alam semesta secara keseluruhan. Psikolog berbicara tentang
identitas diri, perilaku, fungsi mental, dan proses mental manusia. Begitu pula dalam ilmu
ekonomi. Dalam ilmu ekonomi membicarakan tentang penawaran, permintaan, elastisitas, dll.

Di era globalisasi saat kebutuhan manusia semakin tidak terbatas. Hal ini terjadi karena
perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkembang pesat dan menyebabkan
manusia dituntut untuk mengikuti perkembangan tersebut. Namun, penghasilan dari beberapa
orang tidak sebanding dengan kebutuhan mereka. Untuk mengatasi hal tersebut, dibutuhkan
pemikiran secara ekonomis agar semua kebutuhan mereka dapat terpenuhi tanpa mengeluarkan
pengorbanan yang melebihi batas kemampuan mereka. Dengan berpikir seperti seorang ekonom,
seseorang bisa menghemat pengeluarannya dengan menggunakan skala prioritas atau
mendahulukan kebetuhan yang paling penting.

1.2 Rumusan Masalah

1. Bagimana peran ekonom sebagai ilmuwan?


2. Apa saja model-model ekonomi dalam berpikir seperti seorang ekonom?
3. Apa pengertian dari ekonomi mikro dan ekonomi makro?
4. Bagimana peran ekonom sebagai penasihat kebijakan?
5. Mengapa para ekonom tidak pernah sepaham?

1.3 Tujuan Masalah

1. Menjelaskan peran ekonom sebagai ilmuwan.


2. Menjelaskan model-model ekonomi dalam berpikir seperti seorang ekonom.
3. Menjelaskan pengertian ekonomi mikro dan ekonomi makro.
4. Menjelaskan peran ekonom sebagai penasihat kebijakan.
5. Menjelaskan alasan mengapa para ekonom tidak pernah sepaham.
6. Memenuhi tugas pembuatan makalah mengenai “Berpikir Seperti Seorang Ekonom”.
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Ekonom sebagai ilmuwan


Ekonom mencoba untuk memperlakukan bidang ilmunya dengan objektivitas seorang
ilmuwan. Pendekatan mereka dalam mempelajari ekonomi hampir sama dengan
pendekatan seorang fisikawan terhadap benda yaitu dengan menciptakan teori,
mengumpulkan data, lalu menganalisis data ini sebagai usaha untuk membuktikan atau
menolak teori. Dalam ekonomi tidak bekerja dengan tabung percobaan atau teleskop,
namun dalam ekonomi metode penelitian seperti metode ilmiah, pengembangan, dan
pengujian teori juga dapat diterapkian. Oleh karena itu, kami akan membahas beberapa
cara dimana ekonom menerapkan cara berpikir logis atau ilmiah dari ilmu pengetahuan
untuk mengkaji bagaimana ekonomi bekerja.
2.1.1 Metode Ilmiah : Pengamatan, Teori, dan Pengamatan Lebih Lanjut
Seperti halnya Einstein yang mengembangkan teori gravitasi dari pengamatan apel
yang jatuh, dalam ekonomi terjadi juga perpaduan teori dan pengamatan.
Misalnya, seorang ekonom tinggal di negara yang sedang terjadi kenaikan harga-
harga secara cepat sehingga hal tersebut mendorong timbulnya teori inflasi yang
mungkin akan menyebutkan bahwa inflasi yang tinggi muncul ketika pemerintah
mencetak terlalu banyak uang. Untuk menguji teori ini, ekonom dapat
mengumpulkaan dan menganalisis data harga dan uang dari berbagai negara.
Walaupun ekonom menggunakan teori dan pengamatan seperti ilmuwan lain,
ekonom memiliki kesulitan yaitu sulitnya melakukan percobaan. Untuk
menemukan pengganti dari percobaan tersebut, ekonom memberikan perhatian
penuh pada percobaan alami, yaitu peristiwa dalam sejarah. Misalnya, ketika
perang di Timur Tengah mengganggu pasokan minyak, harga minyak di seluruh
dunia naik secara pesat. Bagi ekonom, hal tersebut memberikan kesempatan untuk
mempelajari dampak dari sumber daya utama terhadap perekonomian dunia dan
kesempatan itu terus ada setelah perang yang meningkatkan harga minyak itu
berakhir.
2.1.2 Peran Asumsi
Jika kita bertanya kepada seorang fisikawan mengenai berapa waktu yang
diperlukan sebuah kelereng yang jatuh dari atap sebuah gedung bertingkat
sepuluh, dia akan menjawab dengan berasumsi kelereng itu jatuh dalam ruang
hampa udara. Dalam ekonomi asumsi menyederhanakan masalah masalah di dunia
yang rumit dan membuat masalah lebih mudah dimengerti. Seperti contohnya
mempelajari dampak dari perdagangan internasional, kita dapat mengansumsikan
dunia terdiri atas dua negara dan setiap negara menghasilkan dua barang. Setelah
kita memahami perdagangan internasional dalam dua bayangan hanya terdiri atas
dua negara dan dua produk kita berada dalam posisi lebih baik untuk memahami
perdagangan internasional dalam dunia yang lebih rumit. Ekonom menggunakan
asumsi yang berbeda untuk menjawab pertanyaan yang berbeda seperti misalnya
kita ingin mempelajari apa yang terjadi terhadap perekonomian ketika pemerintah
mengubah jumlah uang beredar. Seperti hal nya dalam analisis terdapat
kepentingan seperti bagaimana harga akan bereaksi. Banyak harga dalam
perekonomian tidak sering berubah seperti contoh nya harga koran atau kios
majalah hanya berubah setiap beberapa tahun sekali. Untuk mempelajari dampak
jangka panjang sebuah kebijakan kita dapat mengasumsikan semua harga
seluruhnya fleksibel.

2.2 Model Ekonomi


Guru biologi mengajarkan dasar dasar bagian tubuh manusia dengan memakai alat peraga
tubuh manusia yang terbuat dari plastik. Dalam organ manusia terdapat seperti
hati,jantung,ginjal,dan sebagainya. Alat peraga ini dapat membantu atau menunjukan
kepada siswa dengan cara membentuk tubuh manusia secara keseluruhan. Walaupun alat
peraga ini berbahan plastik setidaknya dapat bermanfaat untuk para siswa melihat bagian
bagian organ tubuh manusia bekerja. Ekonom juga menggunakan alat peraga yang disebut
dengan model untuk mempelajari dunia,tetapi model ini tidak terbuat dari plastik tetapi
dari diagram dan persamaan. Alat peraga plastik dari guru biologi irtu yang tidak memiliki
otot tubuh dan saluran pernapasan, sebuah model tidak memiliki semua hal yang ada
dalam sebuah perekonomian. Dengan model ekonomi untuk mengkaji berbagai isu
ekonoi, maka anda melihat bahwa semua model dibangun dengan asumsi. Seperti hal nya
seorang fisikawan memulai analisis kelereng yang jatuh dengan mengasumsikan tidak
adanya gesekan,ekonom mengasumsikan tidak adanya berbagai hal detail dalam
perekonomian yang tidak relevan dalam mempelajari isu yang tengah di bahas.
2.2.1 Model Pertama : Diagram Arus Melingkar
Perekonomian terdiri atas jutaan orang yang terlibat dalam berbagai aktivitas,
pembelian, penjualan, pekerjaan, penyewaan, proses produksi, dan seterusnya.
Untuk memahami ekomomi bekerja kita harus menemukan cara menyederhanakan
pemikiran kita terhadap aktivitas. Dalam ekonomi ada sebuah model yang disebut
dengan diagram arus melingkar atau dikenal juga sebagai “diagram aliran sirkuler”.
Diagram arus melingkar adalah sebuah model visual perekonomian yang
menunjukkan bagaimana uang mengalir ke pasar melalui rumah tangga dan
perusahaan. Dalam model ini, perekonomian disederhanakan dengan memasukan
hanya dua pelaku ekonomi yaitu rumah tangga dan perusahaan. Perushaan
menghasilkan barang dan jasa menggunakan bahan baku dan tenaga kerja,tanah dan
modal (gedung-gedung dan mesin). Rumah tangga memiliki faktor produksi dan
mengonsumsi barang dan jasa yang dihasilkan perusahaan.
Diagram ini adalah gambaran susunan perekonomian dalam bentuk skema.
Keputusan dibuat oleh rumah tangga dan perusahaan. Rumah tangga dan
perusahaan berinteraksi dalam pasar barang dan jasa yaitu tempat di mana rumah
tangga adalah pembeli dan perusahaan adalah penjual dan juga rumah tangga dan
perusahaan berinteraksi di pasar faktor produksi yaitu tempat dimana perusahaan
adalah pembeli dan rumah tangga adalah penjual. Anak panah pada bagian luar
menunjukkan aliran uang, sedangkan anak panah bagian dalam menunjukkan arus
input dan output.
2.2.2 Model Kedua : Batas Kemungkinan-kemungkinan Produksi
Kebanyakan model ekonomi, tidak seperti diagram arus melingkar, dibentuk
dengan menggunakan peralatan matematika, salah satu contohnya yang paling
sederhana adalah batas kemungkinan-kemungkinan produksi. Batas
kemungkinan-kemungkinan produksi adalah sebuah grafik yang menggambarkan
kombinasi output yang mungkin dihasilkan oleh perekonomian dengan faktor
produksi dan teknologi yang ada. Berikut adalah contoh batas kemungkinan-
kemungkinan produksi.
Batas kemungkinan-kemungkinan produksi menunjukkan kombinasi output,
dalam hal ini mobil dan komputer, yang mungkin dihasilkan oleh perekonomian.
Perekonomian dapat menghasilkan berbagai kombinasi output pada atau di dalam
kurva. Titik-titik di luar kurva adalah tingkat output yang tidak mungkin dicapai
dengan sumber daya yang ada.
Pada prinsip ekonomi, dibahas orang menghadapi masalah tradeoff. Batas
kemungkinan-kemungkinan produksi menunjukkan salah satu tradeoffI yang
dialami masyarakat. Setelah kita mencapai titik-titik yang efisien dalam batas,
satu-satunya cara memperoleh satu unit lebih suatu produk adalah dengan
mengurangi satu unit produk yang lain. Ketika perekonomian bergerak dari titik A
ke C, misalnya, masyarakat menghasilkan lebih banyak komputer sedangkan
mobil dihasilkan lebih sedikit.
Dalam prinsip ekonomi, dibahas juga opportunity cost atau biaya kesempatan
yaitu apa yang harus dikorbankan untuk memperoleh sesuatu. Batas
kemungkinan-kemungkinan produksi menunjukkan biaya kesempatan suatu
produk diukur dengan produk yang lain. Ketika masyarakat mengalokasikan
beberapa faktor produksi dari industri mobil ke industri komputer, perekonomian
bergerak dari A ke C, sehingga ada 100 mobil yang dikorbankan untuk
memperoleh tambahan 200 unit komputer. Dengan kata lain, ketika perekonomian
berada di titik A, biaya kesempatan 200 komputer adalah 100 mobil.
Pada batas-batas kemungkinan produksi tersebut kurva melengkung ke luar,
artinya biaya kesempatan mobil diukur dari komputer tergantung pada setiap
produk yang dihasilkan dalam perekonomian. Ketika perekonomian
menggunakan sumber dayanya untuk menghasilkan mobil, bentuk batas
kemungkinan-kemungkinan produki curam, jika perekonomian menggunakan
semua sumber dayanya untuk membuat komputer, kurva kemungkinan produksi
menjadi agak landai.
2.3 Ekonomi Mikro dan Ekonomi Makro
Ada beberapa ilmu pengetahuan yang dipelajari dalam tingkatan. Biologi misalnya
ahli biiologi molekuler mempelajari senyawa kimia yang membentuk makhluk
hidup.kita dapat mempelajari yang di ambil dari rumah tangga dan perusahaaan kita
dapat mempelajari interaksi anatara rumah tangga dan perusahaan barang jasa. Ilmu
ekomomi secara tradisional di bagi dalam cabang besar yaitu enomi mikro dan
makro. Ekonomi mikro adalah cabang yang mempelajari bagaimana perusahaan dan
rumah tangga m,embuat keputusan dan bagaimana mereka berinteraksi dipasar
tertentu. Sedangkan ekomomi makro adalah cabang yang mempelajari fenomena
ekonomi yang besar. Ekonomi mikro dan makro berkaitan erat karena perubahan
dalam perekonomian secara keseluruhan timbul dalam keputusan yang di ambil oleh
jutaan individu maka tidak mungkin memahami perkembangan ekonomi makro tanpa
mempertimbangkan keputuhan yang terkait dalam ekonomi mikro walaupun dua
cabang berkaitan erat tetapi kedua nya memiliki kedua perbedaan. Karena ekonomi
mikro dan makro mencoba untuk menjawab pertanyaan yang berbeda, kadang kadang
keduanmya mengambil pendekatan yang berbeda dan diajarkan oleh kulian terpisah.
2.4 Ekonom Sebagai Penasihat Kebijakan
Sering kali ekonom diminta untuk memberikan penjelasan terhadap suatu peristiwa
ekonomi. Contohnya, mengapa kaum muda lebih banyak menganggung daripada orang
tua? Terkadang pula ekonom diminta untuk memberikan rekomendasi kebijakan untuk
memperbaiki hasil-hasil ekonomi. Contohnya, apa yang harus dilakukan pemerintah untuk
memperbaiki kondisi ekonomi kaum muda? Saat ekonom mencoba untuk menjelaskan
kepada dunia ini, mereka adalah para ilmuwan. Saat ekonom mencoba untuk membantu
memperbaiki kondisi ekonomi, mereka adalah penasihat kebijakan.
2.4.1 Analisis Positif versus Analisis Normatif
Ilmuwan dan penasihat kebijakan memiliki tujuan yang berbeda dan
menggunakan bahasa dengan cara yang berbeda pula. Secara umum,
pernyataan mengenai dunia ini ada dua jenis yaitu pernyataan positif dan
pernyataan normatif. Pernyataan positif bersifat mendeskripsikan dan
menyatakan dunia apa adanya, sedangkan pernyataan normatif bersifat
menyarankan dan menyatakan bagaimana dunia seharusnya. Sebagai
contoh, A dan B sedang berdiskusi tentang masalah peraturan upah
minimum. A mengatakan peraturan upah minimum menyebabkan
pengangguran dan B mengatakan pemerintah seharusnya menaikkan upah
minimum. Dari pernyataan A dan B tersebut dapat kita simpulkan
pernyataan A merupakan pernyataan positif sedangkan pernyataan B
merupakan pernyataan normatif. Perbedaan penting dari pernyataan positif
dan normatif adalah bagaimana kita menguji kebenarannya. Seorang
ekonom mungkin saja menilai pernyataan positif dengan menganalisis data
dan melihat bukti-bukti, sebaliknya menilai pernyataan normatif dengan
melibatkan nilai-nilai dan fakta-fakta. Pernyataan positif dan normatif
mungkin berhubungan. Pandangan positif kita bagaimana dunia ini bekerja
memengaruhi pandangan normative kita pada kebijakan yang kita inginkan.
2.4.2 Ekonom dalam Pemerintahan
Para ekonom sadar bahwa tradeoff dilibatkan dalam sebagian pembuatan
keputusan mengenai kebijakan. Sebagai contoh, sebuah kebijakan dapat
meningkatkan efisiensi dengan mengorbankan pemerataan. Kebijakan dapat
menolong generasi sekarang, namun merugikan generasi mendatang.
Seorang ekonom yang mengatakan semus keputusan untuk kebijakan adalah
mudah adalah ekonom yang tidak dapat dipercaya. Pengaruh ilmu ekonomi
terhadap kebijakan melebihi peran ekonomi sebagai penasihat. Penelitian
dan tulisan yang dibuat oleh ekonom memengaruhi kebijakan secara tidak
langsung.
2.5 Mengapa Para Ekonom Tidak Pernah Sepaham
Ekonom sebagai sebuah kelompok sering kali dikritik karena memberikan nasehat
yang bertentangan dengan para pembuat kebijakan. Mengapa para ekonom sering kali
terlihat memberikan nasehat yang bertentangan dengan para pembuat kebijakan?
Alasan pertama adalah ekonom mungkin tidak sependapat atau setuju dengan
keabsahan teori-teori positif alternatif mengenai bagaimana dunia bekerja dan alasan
kedua adalah ekonom mungkin memiliki nilai-nilai yang berbeda sehingga memiliki
pandangan normatif yang berbeda pula terhadap kebijakan apa yang seharusnya
dilakukan.
2.5.1 Perbedaan dalam Penilaian Ilmiah
Ilmu ekonomi adalah ilmu yang masih muda dan masih banyakhal yang harus
dipelajari. Para ekonom kadang-kadang berbeda pendapat karena mereka
memiliki perasaan yang berbeda terhadap kebenaran suatu teori alternatif atau
terhadap ukuran parameter yang penting.
2.5.2 Perbedaan dalam Nilai-nilai
Seperti telah kita pelajari dalam diskusi mengenai analisis positif dan analisis
normatif, kebijakan tidak dapat dinilai hanya berdasarkan pemahaman ilmiah
semata. Para ekonom memberikan nasehat yang bertentangan karena mereka
kadang-kadang memiliki nilai-nilai yang berbeda.
2.5.3 Persepsi versus Realitas
Dalam perbedaan pendapat para ahli ekonomi dalam hal penelitian ilmiah dan
nilai-nilai, beberapa perbedaan pendapat dikalangan para ekonom tidak dapat
dihindarkan. Akan tetapi, janganlah perbedaan pendapat tersebut dilebih-lebihkan.
Para ahli ekonomi harus bisa menyesuaikan kondisi dengan penelitian yang
sebenarnya. Pemahaman para ahli ekonomi yang berbeda dikombinasikan dan
disimpulkan menjadi suatu pemahaman yang saling melengkapi.

Anda mungkin juga menyukai