Anda di halaman 1dari 1

Materi Dubbing Video 2

Batik cahaya sari merupakan salah satu usaha batik legend yang ada di kecamatan
plupuh. Hal ini karena batik cahaya sari sudah berdiri sejak 1995 yang didirikan oleh bapak
bejo. Saat ini usaha batik cahaya sari dalam hal operasional telah dibantu oleh anaknya yang
bernama bapak kamto. Pada masa usaha bapak kamto inilah jenis batik yang awalnya batik
tulis melakukan ekspansi produk ke jenis batik printing pada tahun 2008.
Batik cahaya sari adalah salah satu UMKM yang tergolong cukup besar. Hal ini dapat
dilihat bahwa batik cahaya sari mempunyai karyawan sebanyak 31 dan buruh lepas batik tulis
sebanyak 200 orang.
Batik....istimewa...karena proses panjang yang dilaluinya dari hanya sebuah kain
menjadi sebuah karya seni yang tidak hanya sekedar sebagai hiasan tetapi mempunyai makna
dan mengandung cerita. Dan inilah tahap demi tahap yang harus dilalui untuk menjadi kain
batik yang indah nan membanggakan....
Proses diawali dengan pewarnaan kain dasar. Kain yang umumnya dipakai adalah
jenis katun dan dolbi. Sebelumnya batik cahaya sari telah mencampurkan berbagai warna
untuk mendapatkan warna yang sesuai dengan warna motif yang diinginkan.
Setelah pewarnaan, kain dijemur untuk proses pengeringan tahap awal.
Selanjutnya kain dipersiapkan dan dibentangkan pada meja panjang kurang lebih 10
meter untuk proses mencetak motif pada kain. Proses cap batik dilakukan oleh dua orang
karyawan.
Kemudian dilakukan pengeringan dengan menggunakan mesin yang di desain secara
khusus. Proses ini harus dilakukan dengan hati-hati agar api tidak sampai mengenai kain.
Proses pembuatan kain batik masih berlanjut dengan proses steam agar warna pada
kain melekat dengan baik.
Setelah proses steam, dilakukan proses pelunturan sisa malam yang masih menempel
pada kain batik. Proses ini dilakukan dengan cara mencuci kain batik. untuk menghilangkan
sisa malam secara pada kain batik secara maksimal dilakukan pula proses perebusan kain
batik dan pencucian kembali dengan softener.
Serangkaian proses akhir dari proses pembuatan kain batik adalah dijemur.
Inilah mahakarya batik warisan budaya Indonesia dengan tahapan panjang yang
pantas kita banggakan.

Anda mungkin juga menyukai