Anda di halaman 1dari 1

Types of Reports Expressing Audit Opinions

1. Standard Unqualified Opinion Auditor’s Report


Laporan auditor dengan pendapat yang unqualified atau biasa dikenal sebagai
pendapat wajar tanpa pengecualian dibuat disaat auditor menyimpulkan bahwa
laporan keuangan yang disajikan klien dibuat sesuai dengan framework pelaporan
yang berlaku. Laporan dengan pendapat wajar tanpa pengecualian juga
mengindikasikan secara implisit bahwa seluruh perubahan dalam standar akuntasi,
dan metode yang diatur dan juga pengaruhnya dalam laporan keuangan telah
ditentukan dan diungkapkan dalam laporan keuangan.

2. Auditor’s Report Containing a Qualified Opinion


Laporan auditor dengan pendapat yang qualified atau biasa dikenal sebagai pendapat
wajar dengan pengecualian dibuat disaat laporan wajar tanpa pengecualian tidak bisa
dibuat tetapi pengaruh dari perbedaan pendapat dengan manajemen atau keterbatasan
tidak material sehingga membutuhkan laporan dengan pendapat tidak wajar ataupun
tanpa pendapat. Sehinga laporan wajar denga pengecualian menyatakan bahwa
laporan keuangan sudah sesuai denga framework yang berlaku kecuali untuk hal yang
menyebabkan keharusan untuk laporan wajar dengan pengecualian.

3. Auditor’s Report Containing an Adverse Opinion


Laporan auditor dengan pendapat adverse atau lebih biasa dikenal sebagai laporan
dengan pendapat tidak wajar dibuat disaat perbedaan pendapat dengan manajemen
sangat material dan berpengaruh pada laporan keuangan sehingga auditor
menyimpulkan bahwa laporan keuangan tidak sesuai dengan framework yang berlaku
ataupun tidak lengkap.

4. Auditor’s Report Containing a Disclaimer of Opinion


Laporan auditor dengan disclaimer of opinion atau tanpa pendapat dibuat disaat
keterbatasan pada cakupan audit sangat material dan berpengaruh pada pemeriksaan
auditor sehingga auditor tidak bisa mendapat bukti yang cukup dan membuat auditor
tidak bisa memberi pendapat atas laporan keuangan manajemen.

Anda mungkin juga menyukai