Anda di halaman 1dari 41

Laporan Praktek Kerja Industri

(Prakerin)

Analisa Cara Mencloning System Operasi Menggunakan Active Boot

Paket Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan


SMK Negeri 2 Pekanbaru

Diajukan Oleh
Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan SMK N 2 Pekanbaru.
Jalan Pattimura No. 14 Pekanbaru.
Telp/Fax : 0761-23326
Contact Person :
Benni Gustinal, S.Pd, MM ( Hp. 08127673377 ).
Abdi Rivaldo A.Md (Hp. 082175185629).

PEMERINTAH PROVINSI RIAU


DINAS PENDIDIKAN PROVINSI
SMK NEGERI 2 PEKANBARU
2017/2018
Halaman pengesahan

Laporan Praktek Kerja Industri


(Prakerin)

Analisa Cara Cloning System Operasi Menggunakan Active Boot

Farah Afiani Asari


24847/00017654414

Diajukan Oleh
Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan SMK N 2 Pekanbaru.
Jalan Pattimura No. 14 Pekanbaru.
Telp/Fax : 0761-23326

Pekanbaru, 1 Oktober 2017

Diketahui oleh

Pimpinan perusahaan Pembimbing perusahaan

Halim, S.E Abdi Rivaldo, A.Md


Halaman pengesahan oleh penguji

Laporan Praktek Kerja Industri


(Prakerin)

Analisa Cara Cloning System Operasi Menggunakan Active Boot

Oleh
Nama : Farah Afiani Asari
NIS/NISN : 24847/00017654414
Kelas : XI TKJ 1

Tanda
No Nama Penguji Jabatan
Tangan

1 Sujono, S.Pd, MT Ketua Sidang/ Penguji 1

2 Hendriyanto, S.Kom Penguji 2

Pekanbaru , 1 Januari 2018


Mengetahui
Ketua Program Keahlian
Teknik Informatika Pembimbing

Sujono S.Pd, MT Hendriyanto, S.Kom


NIP. NIP.

Laporan ini telah diujikan pada tanggal :


Dengan Prediket :
Abstrak

Praktek Kerja Lapangan (PKL) dilakukan dalam rangka untuk


mendekatkan kesesuaian antara mutu dan kompetensi tamatan pendidikan Sekolah
Menengah Kejuruan (SMK) dengan kebutuhan yang ada di Dunia Usaha dan
Dunia Industri (DU/DI). Praktek kerja lapangan dilaksanakan pada tanggal 4
Oktober sampai dengan 18 Desember tahun pelajaran 2017/2018. Adapun tempat
pelaksanaan prakerin adalah di Sudirman Komputer. Bidang kerja yang dilakuan
adalah Clonning komputer atau laptop.Alat yang digunakan untuk clonning
komputer atau laptop adalah 2 buah hardisk yang di dalamnya sudah ada aplikasi
untuk clonning. Proses clonning adalah menyetelan pada BIOS, install windows,
install driver, pengaktifan driver. Berdasarkan hasil kerja, clonning sudah
memenuhi standar yang berlaku dan layak digunakan konsumen Sudirman
Komputer. Berdasarkan kerja praktek yang sudah dilakukan dapat kesimpulan
sebagai berikut:

1. Kerja Lapangan sangat berguna bagi siswa karena dapat menambah


pengalaman dan pengetahuan di dunia kerja yang sesungguhnya. Sehingga
dapat dijadikan bekal untuk memasuki dunia kerja yang sesungguhnya di
masa mendatang.
2. Penginstallan pada Active Boot sangat membantu, membuat proses pada
penginstalln semakin cepat dan mudah

Kata kunci: Clonning Komputer


KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Allah SWT,atas Rahmad dan Hidayah-Nya Penulis
dapat menyusun laporan kerja Praktek Kerja Lapangan (PKL) ini. Adapun judul
dari laporan ini adalah ” Analisa Cara Cloning System Operasi Menggunakan
Active Boot ”. Laporan Prakerin ini ditulis sebagai salah satu syarat kelulusan dan
ketuntasan pelaksanaan Prakerin di Dunia Usaha dan Dunia Industri (DU/DI).
Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih banyak kepada Bapak
Halim, S.E, sebagai Pimpinan Sudirman Komputer dan Bapak Abdi Rivaldo,
A.Md selaku pembimbing di perusahaan, serta Bapak Hendriyanto, S.Kom selaku
pembimbing di sekolah, yang telah meluangkan waktu sehingga pelasanaan
Prakerin bisa berjalan dengan lancar. Kemudian Ucapan terimakasih juga penulis
sampaikan kepada:
1. Bapak H Suratno, S.Pd. MM, selaku Kepala SMKN 2 Pekanbaru
2. Sujono, S.Pd, MT selaku ketua program studi
3. Rekan-rekan peserta didik di SMKN 2 Pekanbaru, beserta pihak-pihak
yang tidak bisa disebutkan satu persatu.

Penulis menyadari bahwasanya dalam penulisan laporan Prakerin ini banyak


kekurangan, oleh sebab itu saran serta masukan dari pembaca sangat penulis
harapkan.

Pekanbaru, Oktober 2017


Penulis

Farah Afiani Asari


DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR LAMPIRAN
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG


Pendidikan kejuruan bertujuan menyiapkan siswa untuk memasuki
lapangan kerja serta mengembangkan sikap profesional, menyiapkan siswa
agar mampu memiliki karir, mampu berkompetensi dan mampu
mengembangkan diri, menyiapkan diri, menyiapkan tenaga kerja tingkat
menengah untuk mengisi kebutuhan dunia usaha dan dunia indrustri pada
saat ini maupun masa yang akan datang, dan menyiapkan tamatannya agar
menjadi warga negara produktif, adaptif dan kreatif.
Upaya untuk menjamin bahwa angkatan kerja pada masa mendatang
adalah angkatan kerja yang lebih bermutu dibandingkan dengan angkatan
yang ada pada saat ini, salah satunya adalah melalui pengenalan dan
penerapan Pendidikan Sistem Ganda (PSG) pada Sekolah Menengah
Kejuruan (SMK), yang telah dimulai sejak tahun pembelajaran 1993/1994
(Kurikulum edisi tahun 1994).
Praktek Kerja Lapangan (PKL) adalah merupakan suatu sistim
pembelajaran pendidikan dan pelatihan di Sekolah Menengah Kejuruan
(SMK) yang dilakukan diluar proses belajar mengajar disekolah dan
dilaksanakan secara langsung pada Dunia Usaha dan Dunia Industri
(DU/DI) yang relavan. Praktek Kerja Lapangan pada DU/DI merupakan
pekerjaan langsung pada objek yang sesuai dengan produk barang jadi
yang di hasilkan oleh DU/DI, di samping pembuatan benda jadi juga tata
cara, sikap, mental kerja, disiplin pekerjaan, dan terlaksananya kegiatan
PKL siswa mendapatkan suatu keterampilan dan keahlian yang belum di
dapatkan di sekolah.
Penyelenggaraan kurikulum dengan pola sistem ganda adalah
pendidikan yang di laksanakan di sekolah dan di Dunia Usaha dan Dunia
Industri (DU/DI) sebagai perwujudan keterlibatan masyarakat
meningkatkan mutu pendidikan. Pelaksaan pendidikan di Dunia Usaha dan
Dunia Industri dapat berupa Praktek Kerja Lapangan (PKL) atau berupa
pemagangan.
Pelaksanaan Sistem Ganda pada pendidikan menengah kejuruan di
dasarkan atas ketentuan-ketentuan yang tertuang dalam Undang-undang
Nomor 2 Tahun 1989 tentang Sistem Pendidikan Nasional, PP Nomor 29
Tahun 1990 tentang Pendidikan Menengah, PP Nomor 39 Tahun 1992
tentang peran serta Masyarakat dalam Pendidikan Nasional, Kep-
Mendikbud Nomor 0490/U/1992 tentang Sekolah Menengah Kejuruan,
Kep-Mendikbud Nomor 080/U/1993 tentang Kurikulum SMK, dan
Permendikbud 60 tahun 2014, Lamp 1a (IIIB.i) sebagai beriku :
1. PP Nomor 39 Tahun 1992 tentang peran serta masyarakat dalam
penyelenggaraan Pendidikan Nasional pasal 4 : peran serta
masyarakat menyebutkan bahwa bentuk dan sifat pemberian
kesempatan untuk magang atau latihan kerja.
2. Kep-Mendikbud No. 0490/U/1992
a. Pasal 21, ayat 5
Bahan kajian dan pembelajaran yang mendukung penguasaan
produktif dan sikap kerja profesional, diberikan melalui
pelatihan untuk mandiri dan atau mengisi peluang kerja.
b. Pasal 30, butir 3 dan 4
Kegiatan unit produksi di SMK antara lain meliputi
pengupayaan kegiatan praktek dan magang di dunia kerja.
c. Pasal 33, butir 6
Kerja sama SMK dengan dunia usaha, antara lain meliputi
Praktek Kerja Lapangan (PKL) dan magang.
3. Kep-Mendikbud No. 080/U/1993, bab IV, butir C.1, memberikan
arahan tentang pola penyelenggaraan pendidikan SMK, antara lain
berupa:
a. Melaksanakan sebagian kelompok mata pelajaran
keahlian kejuruan di sekolah dan sebagian lainnya di
dunia usaha atau dunia industry
b. Melaksanakan kelompok mata pelajaran kejuruan
sepenuhnya di masyarakat, dunia usaha dan para relawan.
4. Undang-undang No. 2 Tahun 1998 tentang Sistem Menengah.
5. Permendikbud 60 Tahun 2014, Lamp 1a (IIIB.:i) Praktek kerja
lapangan dapat dilaksanakan menggunakan sistem blok selama
setengah semester (sekitar 3 bulan) dapat pula dengan cara masuk 3
hari dalam seminggu, setiap hari 8 jam selama 1 semester.
6. Sadar akan terdapatnya saling ketergantungan yang tak dapat di
hindari antara pendidikan menengah kejuruan satu pihak dan dunia
usaha atau dunia kerja

1.2. Tujuan PKL

Prakerin pada dasarnya merupakan kegiatan intrakurikuler, harus


dilaksanakan oleh setiap peserta diklat secara individu.Dengan pengaturan
organisasi dan pola penyelenggaraan pendidikan SMK perlu membentuk proses
kegiatan atau seluruh komponen keahlian dan kejuruan dalam bentuk latihan kerja
didunia kerja. Meningkatkan pemahaman dan pemantapan serta mengembangkan
peserta diklat yang di dapat disekolah dan menerapkan di dunia usaha.
Meningkatkan keterampilan berupa penguasaan kemampuan professional
kejuruan peserta diklat.

Tujuan Program Kegiatan PKL SMKN 2 Pekanbaru pada Dunia


Usaha/Dunia Industri terbagi atas tujuan umum dan tujuan khusus.

1. Tujuan Umum

a) Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian propesional,


yaitu tenaga kerja memiliki tingkat pengetahuan, keterampilan dan
etos kerja yang sesuai dengan tuntutan lapangan kerja.
b) Memperkokoh Link and Match sesuai kecocokan antara program
sekolah dengan tuntutan dunia kerja.
c) Meningkatkan efesien proses pendidikan dan pelatihan tenaga
kerja.

2. Tujuan Khusus

a) Melatih siswa untuk belajar bekerja secara mandiri, bekerja dalam


suatu tim dan mengembangkan potensi serta kreatifitas sesuai
dengan minat dan bakat masing masing.
b) Meningkatan skill kepribadian para siswa sehingga mereka mampu
berinteraksi, berkomunikasi dan memiliki rasa tanggung jawab
serta disiplin yang tinggi.
c) Memberikan kesempatan bagi para siswa berpotensi untuk menjadi
tenaga kerja terampil dan produktif bedasarkan pengakuan standar
propesi lapangan kerja.
d) Bila siswa sudah menyelesaikan sekolahnya akan mempermudah
menjadi sebagai tenaga kerja pada perusahaan.
1.3. Jadwal PKL

Kerja dari hari Senin – Sabtu, masuk pukul 08.30 WIB – 18.00
WIB. Dengan catatan apabila ada konsumen datang sebelum ditutup
ddengan waktu kurang dari beberapa menit maka demi kepuasan
konsumen harus menunggu hingga urusan konsumen selesai
BAB II
Tinjauan Pustaka

2.1. Gambaran umum perusahaan


2.1.1. Sejarah berdirinya CV. Sudirman Sarana Komputindo
Perusahaan CV. Sudirman Sarana Komputindo Pekanbaru didirikan pada
tahun 2008. Yang berlokasi di Jl. Sudirman No.412G, Kelurahan Wonorejo,
Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Riau, Telp 0761 – 32316 /
085376895830. Perusahaan ini berdiri di atas kepemimpinan Bapak Halim,SE
yang bergerak dalam bidang perdagangan barang dan jasa berupa alat-alat
komputer meliputiPc, Laptop, Netbook,Printer, Monitor, Ups, Scannerdan
Acsesories berupa Catridge, Harddisk, Tinta, Tuner, Pita Printer, Speaker,
Flaskdisk, Kertas Fhoto, Headset, Mouse, Keyboard, Cd-r, Dvd-r, dan lain
sebagainya yang berhubungan dengan perangkat komputer.
Bapak Halim, SE selaku pemilik perusahaan berharap dengan adanya
perusahaan tersebut bisa menciptakan lapangan pekerjaan untuk mengurangi
banyaknya pengangguran dan bisa memberikan manfaat bagi para pengunjung
atau pelanggannya.
Bapak Halim, S.E sebagai Direktur utama, satu (1) orang kepercayaan
untuk menangani segala sesuatu yang berhubungan dengan urusan toko atau
sering disebut dengan Store Manager,memiliki 2 (dua) orang Admin yang
memiliki kepentingan masing-masing seperti Perpajakan, Perekapan uang makan
karyawan, memiliki 1 (satu) orang Teknisi yang memiliki keahlian baik dalam
bidang Jaringan,Hardware,Software maupun masalah-masalah yang berhubungan
dengan perangkat Komputer dan yang tidak kalah pentingnya fungsi seorang
Marketing untuk memperkenalkan produk / barang yang akan diperjual belikan.
CV. Sudirman Sarana Komputindo ini memiliki 4 toko cabang atau sering
disebut dengan (Sisters Company) yang terdiri dari Duta Komputeryang
bertempat di Jl.Teungku Tambusai,Infokom yang bertempat di Jl.Soebrantas,
Marpoyan Komputer bertempat di Jl.Marpoyan dan Perawang Komputer
bertempat di Jl. Perawang kilometer V.
Untuk pengambilan barang atau stok toko tersebut bekerja sama dengan
beberapa Suplier baik yang ada didalam kota langsung maupun luar kota seperti
dari Jakarta,Medan dan bahkan ke China langsung terlebih untuk pembelian
Accsesories.
2.1.2. Struktur organisasi perusahaan
Dalam sebuah organisai atau lingkup kerja ada yang disebut dengan
Struktur Organisasi. Struktur organisasi adalah pola formal mengelompokkan
orang dan pekerjaan (Gibson dkk, 2002).
Struktur Organisasi juga dapat diartikan sebagai Susunan dan hubungan
antara tiap bagian serta posisi yang ada pada suatu organisasi atau perusahaan
dalam menjalankan kegiatan operasional untuk mencapai tujuan. Struktur
Organisasi menggambarkan dengan jelas pemisahan kegiatan pekerjaan antara
yang satu dengan yang lain dan bagaimana hubungan aktivitas dan fungsi dibatasi.
Dalam struktur organisasi yang baik harus menjelaskan hubungan wewenang
siapa melapor kepada siapa.
Berikut gambaran umum tentang struktur organisasi pada sudirman
komputer yang tertera pada gambar 2.1.

DIREKTUR UTAMA
HALIM,SE

MARKETING ADMINISTRASI TEKNISI


Nirda PermataSani
Tarita Zahara Abdi Rivaldo

Gambar 2.1. Struktur Perusahaan


Adapun tugas dari setiap struktur :

 DIREKTUR UTAMA
1. memimpin perusahaan dengan menerbitkan kebijakan-kebijakan
perusahaan.
2. memilih, menetapkan, mengawasi tugas dari karyawan dan kepala bagian
(manajer)
3. menyetujui anggaran tahunan perusahaan.
4. menyampaikan laporan kepada pemegang saham atas kinerja perusahaan.

 MARKETING
1. Sebagai bagian yang memperkenalkan suatu perusahaan kepada
masyarakat, melalui produk yang dibuat oleh perusahaan tersebut.
2. Bertugas dalam menghasilkan pendapatan bagi perusahaan dengan cara
menjual produk perusahaan tersebut.
3. Bertugas dalam menjalin hubungan baik dengan pelanggan dan
masyarakat serta menjembatani antara perusahaan dengan lingkungan
eksternal.
4. Bertugas untuk menyerap informasi dan menyampaikan kepada
perusahaan tentang segala sesuatu yang bermanfaat untuk meningkatkan
kualitas dan penjualan produk.
 ADMINISTRASI
1. Mendistribusi surat –surat atau kirim fax untuk counter baik yang di
terima dari Business Retail atau Business Data Analys
2. Lakukan kerja sama yang baik dengan departemen auditor, pajak, serta
accounting, untuk merampungkan tiap-tiap problem yang diketemukan.
3. Memajukan saran pengembangan cara kerja yang tambah baik serta
efektif, pada Supervisor Adm.
4. Membuat situasi kerja yang kondusif, sama-sama menolong serta berikan
motivasi dan mensupport perolehan tujuan kerja tim marketing jadi satu
kesatuan.
 TEKNISI
1. Memperbaiki PC baik hardware maupun software.
2. Menjaga dan merawatnya PC baik hardware maupun software.
3. melakukan evaluasi PC baik hardware maupun software bila diperlukan.

2.1.3. Jenis produksi/jasa


Perusahaan ini berdiri di atas kepemimpinan Bapak Halim,SE yang
bergerak dalam bidang perdagangan barang dan jasa berupa alat-alat komputer
meliputi Pc, Laptop, Netbook,Printer, Monitor, Ups, Scanner dan Acsesories
berupa Catridge, Harddisk, Tinta, Tuner, Pita Printer, Speaker, Flaskdisk, Kertas
Fhoto, Headset, Mouse, Keyboard, Cd-r, Dvd-r, dan lain sebagainya yang
berhubungan dengan perangkat komputer.

2.2. Proses Clonning


Proses Cloning yang sering di dengar belakangan ini tidak hanya dapat di
gunakan pada manusia atau hewan saja, tetapi dalam computer proses ini juga
berlaku. Pada computer, selain kita kenal PC Cloning ternyata terdapat istilah
yang lain lagi, yaitu Cloning harddisk. Proses Cloning harddisk dilakukan dengan
menduplikasi atau menggadakan data secara utuh dan sama persis semua isinya
dengan harddisk sumbernya. Begitu pula dalam penginstallan mengclonning tidak
hanya pada windows atau aplikasinya saja tapi keduanya di clonning
BAB III
LAPORAN HASIL PRAKERIN

1.1. Spesifikasi bidang kerja


Spesifikasi bidang kerja yang telah dialkuakn di tempat Prakerin adalah
sebagai berikut:
Clonning pada computer dapat dibantu dengan beberapa aplikasi
misalnya Active Boot. Cloning itu sendiri yang sering di dengar belakangan ini
tidak hanya dapat di gunakan pada manusia atau hewan saja, tetapi dalam
computer proses ini juga berlaku. Pada computer, selain kita kenal
PC Cloning ternyata terdapat istilah yang lain lagi, yaitu Cloning harddisk.
Proses Cloning harddisk dilakukan dengan menduplikasi atau menggadakan data
secara utuh dan sama persis semua isinya dengan harddisk sumbernya. Begitu
pula dalam penginstallan mengclonning tidak hanya pada windows atau
aplikasinya saja tapi keduanya di clonning
1.2. Tujuan Bidang kerja
1. Mempermudah dalam proses penginstallan
2. Mempercepat waktu penginstallan
3. Aplikasi dalam cloning terinstall ssendiri, sehingga bias langsung di
aktifkan
1.3. Alat dan bahan
Alat dan bahan yang digunakan untuk bidang pekerjaan cloning adalah
sebagai berikut:
1. Flashdisk

Gambar 1.1

Flash Disk V-GeN 4GB Astro 2.0


Warna :HITAM
Dimensi: 38 x17 x5mm
Volume: +/-5.0gr
Kecepatan: Read up to 29MB/s
Write up to 15MB/s

Flashdisk adalah sebuah alat penyimpanan data eksternal yang dihubungkan port
USB yang mampu menyimpan berbagai format data dan memiliki kapasitas
penyimpanan yang cukup besar.

Flashdisk dapat menyimpan data secara permanen walaupun aliran listrik pada
rangkaian flashdisk diputuskan. Ini terjadi karena didalam flashdisk terdapat
sebuah controller dan memori yang mampu menyimpan data secara permanen
walaupun aliran listrik yang ada pada flashdisk sudah diputuskan oleh user.

2. Active Boot Disk

Gambar 1.2

File Type Size Platform

Active@ Boot Disk 12 DEMO EXE 285 MB DOS/Windows Download

Active@ Boot Disk 9 DEMO


EXE 172 MB DOS/Windows
(32-bit WinPE 3.1-based)

Table 1.1

Active boot Disk Suite adalah sebuah aplikasi Komputer yang masuk dalam
katagory Utillity multi fungssi yang memiliki banyak kelebihan, Diantaranya
Membeck up data pada windows yang rusak, Membuat Image Ghost, Recovery
data yang hilang , reset pasword bios, cloning hardisk dan masih banyak lagi.
sangat bermanfaat , simple dan efesien.
3. Laptop User ( ASUS X441N)

Gambar 1.3

Specifikasi :
– Proc Intel N3350
– Vga intel HD
– Memory Ram 2G
– Harddisk 500G
– Layar 14″
– Dvdrw multi
– Port USB
– Webcam- Wifi
– Port LAN,VGA
– Audio integrated

Laptop atau komputer jinjing adalah komputer bergerak yang berukuran relatif
kecil dan ringan, beratnya berkisar dari 1–6 kg, tergantung pada ukuran, bahan,
dan spesifikasi laptop tersebut. Sumber daya laptop berasal
dari baterai atau adaptor A/C yang dapat digunakan untuk mengisi ulang baterai
dan menyalakan laptop itu sendiri. Baterai laptop pada umumnya dapat bertahan
sekitar 1 hingga 6 jam sebelum akhirnya habis, tergantung dari cara pemakaian,
spesifikasi, dan ukuran baterai. Laptop terkadang disebut juga dengan komputer
notebookatau notebook saja.

Sebagai komputer pribadi, laptop memiliki fungsi yang sama dengan komputer
desktop (desktop computers) pada umumnya. Komponen yang terdapat di
dalamnya sama persis dengan komponen pada desktop, hanya saja ukurannya
diperkecil, dijadikan lebih ringan, lebih tidak panas, dan lebih hemat daya.

Komputer jinjing kebanyakan menggunakan layar LCD (Liquid Crystal Display)


berukuran 10 inci hingga 17 inci tergantung dari ukuran laptop itu sendiri. Selain
itu, papan ketik yang terdapat pada laptop juga kadang-kadang dilengkapi dengan
papan sentuh yang berfungsi sebagai "pengganti" tetikus. Papan ketik dan tetikus
tambahan dapat dipasang melalui soket Universal Serial Bus maupun PS/2 jika
tersedia.

Berbeda dengan komputer desktop, laptop memiliki komponen pendukung yang


didesain secara khusus untuk mengakomodasi sifat komputer jinjing yang
portabel. Sifat utama yang dimiliki oleh komponen penyusun laptop adalah
ukuran yang kecil, hemat konsumsi energi, dan efisien. Komputer jinjing biasanya
harganya lebih mahal, tergantung dari merek dan spesifikasi komponen
penyusunnya, walaupun demikian, harga komputer jinjing pun semakin mendekati
desktop seiring dengan semakin tingginya tingkat permintaan konsumen.

3.3. Prosedur kerja


Cara instal windows menggunakan active@ boot disk, yaitu sebagai berikut :
1. Colok Fashdisk yang sudah terinstal Software Active@Boot Disk.
2. Kemudian nyalakan Komputer atau Laptop
3. Ubah Booting Ke FlashDisk, Caranya tekan tombol F12 Pada Laptop
(Tergantung merk laptopnya)
4. Tunggu sampai proses Booting selesai.
5. Kemudian Muncul tampilan pertama seperti di bawah ini. Langsung klik Ok
saja.
Gambar 1.4

6. Kemudian masuk ketampilan menu utama dari Active@ Boot Disk seperti
gambar dibawah.

Gambar 1.5
7. Pilih program Active@ Disk Image, caranya klik Start ->Programs->Active@
Disk Image (Lihat gambar diatas). Kemudian muncul seperti gambar dibawah,
pilih Image to Disk.

Gambar 1.6

8. Klik browse untuk memilih directory file image yang sudah anda siapkan,
selanjutnya klik "Next".

Gambar 1.7
9. Selanjutnya akan muncul seperti gambar dibawah, beri tanda pada partisi C saja
kemudian klik "Next".

Gambar 1.8

10. Pilih partisi pada komputer untuk sistem operasi seperti partisi C, jika partisi
C tidak ada pilih "Unallocated". Hati-hati dalam hal ini karna akan memformat
partisi yang dipilih. Klik "Next".

Gambar 1.9
11. Karna akan instal sistem operasi, beri tanda "Active" pada pilihan partition
Type. Selanjutnya Klik "Next".

Gambar 1.10

12. Masukkan nilai "Nol" pada form 'free space after in MB', kemudian klik
"Next"

Gambar 1.11
13. Pilih "No, proceed to confirmation" dan klik "Next"

Gambar 1.12

14. Selanjutnya klik "Next", Sampai muncul proses penginstalan berjalan.

Gambar 1.13
15. Tunggu kira-kira 5-10 menit, setelah muncul pesan proses penginstalan telah
selesai, klik "FINISH" dan restart komputer.

Gambar 1.14

16. Selesai

3.4.Hasil dan pembahasan


Dalam penginstallan sistem operasi yang sudah di terangkan tadi,
pengerjaan lebih cepat dan juga tidak membuat teknisi IT kesulian, karena tidak
memakan waktu yang lama. Di karenakan aplikasi mudah digunakan untuk
menginstall banyak computer sekaligus, jika tidak menggunakan aplikasi Active
Boot Disk yaitu dengan cara manual maka proses yang dibutuhkan lama pula.
Paka IT biasanya diminta untuk menginstaal banyak komputer sekaligus

3.5.Penerapan Kesehatan Keselamatan Kerja (K3)


Di perusahaan diterapkan agar karyawan berhati-hati saat berhadapan
dengan perangkat lunak. Agar perangkat-perangkat lunak tidak rusak dan
melakukan pengecekkan ulang jika sudah selesai penginstallan
3.5. Kendala yang dihadapi
Ada ketidak cocokan GOS dengan spesifikasi laptop yang digunakan
BAB IV
PENUTUP

4.1. Kesimpulan
Kesimpulan dalam praktek kerja industri adalah :
1. Praktek kerja Industri yang telah dilakuakn di CV. Sudirman Sarana
Komputindo yang dimulai dari tanggal 5 Oktober 2017 – 18 Desember
2018, telah memberikan manfaat diantaranya, mahir dalam melakukan
clonning komputer. Adapun bidang pengerjaan instalasi tersebut
adalah: clonning kompter menggunakan Active Boot Disk.
2. Penginstallan dengan Active Boot Disk sering digunakan pakar IT
untuk menginstall banyak komputer sekaligus, waktu yang digunakan
singkat

2.2. Saran
Hal-hal yang dapat disarankan dalam laporan prakerin ini adalah:
1. GOS yang digunakan harus cocokan agar memudahkan disaat
pengnstallan
2. GOS yang digunakan harus upgrade sesuai banyak jenis komputer
dengan lain spesifikasi
DAFTAR PUSTAKA

http://sule-kreatif.blogspot.co.id/2016/01/cara-membuat-active-boot-disk-
suite.html

http://tkjsederhana.blogspot.co.id/

http://www.lsoft.net/bootdisk.aspx
LAMPIRAN

Memasukan data perusahaaan ke dalam aplikasi yang diminta perusahaan


Memasukan data perusahaan ke dalam aplikasi yang diminta perusahaan
Pengecekkan komputer yang rusak
Penginstallan aplikasi yang diminta user
Perakitan komputer
Penginstallan komputer
Clonning laptop
Pemasukan data perusahaan ke laptop perusahaan
Pengecekkan data yang sudah dimasukan ke laptop perusahaan
Perakitan komputer

Anda mungkin juga menyukai