Anda di halaman 1dari 2

OMEPROZOLE

Omeprazole adalah obat yang mampu menurunkan kadar asam yang diproduksi di dalam lambung. Obat golongan
pompa proton ini digunakan untuk mengobati beberapa kondisi, yaitu nyeri ulu hati, dan tukak lambung akibat infeksi
bakteri ..

Golongan : Penghambat pompa proton

Kategoti : Obat resep

Manfaat : Mengurangi produksi asam lambung. Mencegah dan mengobati gangguan pencernaan atau nyeri
ulu hati, tukak lambung, sindrom Zollinger-Ellison, GERD, dan infeksi H. Pylori, Mengurangi produksi asam lambung
selama operasi.

Dikonsumsi oleh :Dewasa dan anak-anak kategori kehamilan dan menyusui

Bentuk obat : Tablet, kapsul, obat larut, dan suntik.

Merek Dagang : Conprazole, Inhipump, Lokev, Omed, Prilos, Pumpitor / Pumpitor DI, Rindopump, Zepral, Zollocid,
Gatrofer, Lanacer, Meisec, Ozid / Ozid IV, Promezol, Redusec, Ulpraz, Zolacap.

Pemerian : Serbuk warna putih sampai hampir putih, polimorfisa. Sangat sedikit larut dalam air, larut sebagian
dalam alkohol dan metanol, larut dalam diklorometan.

Dosis UMUM :
1 kali sehari 20 mg diminum dengan air.

Efek samping :

 Sakit kepala.
 Diare.
 Sakit perut.
 Nyeri sendi.
 Sakit tenggorokan.
 Kram otot.
 Hilang selera makan.
Farmakodinamik
Omeprazole yang masuk ke dalam tubuh merupakan bentuk obat yang tidak aktif. Obat ini kemudian akan diaktifkan
melalui proses protonasi dalam suasana asam di lambung. Bentuk aktif tersebut kemudian akan secara ireversibel
berikatan dengan H+/K+-ATPase dalam sel parietal lambung. Hal ini akan mengaktifkan sistein pada pompa asam di
lambung sehingga terjadi penekanan sekresi asam lambung, baik basal maupun terstimulasi.[

Farmakokinetik

Farmakokinetik omeprazole terdiri dari aspek absorpsi, distribusi, metabolisme, dan eliminasi obat.

Absorpsi

Absorpsi omeprazole terjadi di usus halus, sekitar 3─6 jam. Onset kerja obat, yaitu efek antisekresi setelah satu jam
konsumsi per oral. Efek tersebut berlangsung selama 73 jam.

Distribusi

Waktu paruh omeprazole sekitar 0,5─1 jam. Namun, waktu paruh ini akan meningkat hingga 3 jam, apabila
seseorang mengidap gangguan fungsi hati. Waktu paruh juga akan menyimpang dari 1 jam hingga 5 jam karena
formulasi obat, dan/atau efek dari makanan. Karena waktu paruh yang pendek, dan tidak semua pompa enzim dapat
diaktifkan, maka perlu waktu sekitar 3 hari untuk mencapai kadar yang stabil dalam darah untuk menghambat
sekresi asam lambung

Metabolisme

Dilakukan oleh enzim hati .Efektivitas metabolisme obat bergantung pada fenotip tiap individu.

Eliminasi

. Omeprazole akan diekskresikan 77% melalui urin dan 16-19% melalui feses.

Anda mungkin juga menyukai