Anda di halaman 1dari 205

Catatan/Contoh

1. Igrea Siswanto. Awas Bahaya Korupsi. Depok: Khalifah Mediatama, 2017 (370.11
IGR a).

Buku ini menjelaskan tentang berbagai bentuk dan jenis korupsi, dampak dan
bagaimana cara untuk mencegahnya. Korupsi adalah perbuatan yang dilakukan
seseorang secara sembunyi-sembunyi dengan tujuan memperkaya diri maupun
rekannya melalui cara yang tidak benar dengan cara menyelewengkan kepercayaan
yang telah diberikan oleh masyarakat. Kasus korupsi dapat terjadi pada berbagai
bidang kehidupan masyarakat. Peluang untuk melakukan korupsi sangat mudah
dijumpai, dari hal kecil sampai hal besar, sehingga banyak orang tergiur, lalu
terjerumus dalam kasus korupsi. Hal ini akibat kurangnya pemahaman akan
bahayanya korupsi. Korupsi pada hakekatnya berawal dari suatu kebiasaan yang
tidak disadari oleh setiap aparat, mulai dari kebiasaan menerima upeti, hadiah, suap,
pemberian fasilitas tertentu ataupun yang lain dan pada akhirnya kebiasaan tersebut
lama-lama akan menjadi bibit korupsi yang nyata dan dapat merugikan banyak
pihak. Penting sekali untuk mengetahui cara untuk menghidarkan diri dari korupsi.
Karena pendidikan anti korupsi itu harus ditanamkan sejak dini dan tentunya
dengan model pembelajaran yang sesuai dengan umur anak. Dalam buku ini juga
terdapat apa dampak korupsi terhadap ekonomi, kemiskinan, birokrasi, hukum,
lingkungan hidup, keamanan, budaya, dan juga terhadap agama.

Judul : Awas Bahaya Narkoba


Pengarang : Igrea Siswanto
Penerbit : Khalifah Mediatama
Ukuran : 28 cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 58 halaman
Klasifikasi : 362.29/IGR/a

ABSTRAK

Buku ini menjelaskan tentang jenis narkoba, mengapa narkoba berbahaya, pencegahannya,
solusi serta hukum yang berkaitan dengan narkoba. Narkoba merupakan zat atau bahan

1
baik alami maupun kimiawi yang membuat kesadaran kita menjadi hilang atau tidak
berfungsi yang mengganggu pusat syaraf pemikiran kita dan bahkan membuat kita menjadi
adiktif “ketagihan” baik secara biasa maupun secara fisiologis yang merupakan taraf
ketagihan tingkat tinggi, dalam ilmu kedokteran, narkoba bisa menjadi obat-obat yang
berkhasiat untuk penyembuhan karena penggunaaan narkoba dalam dunia medis adalah
legal. Yang menjadi penyalahgunaan adalah ketika seseorang yang mengkonsumsi narkoba
tanpa adanya pengawasan dari seorang ahli kesehatan atau dokter. Karena efek yang
ditimbulkan dari mengkonsumsi narkoba sangat berbahaya karena pada umumnya narkoba
mengandung zat-zat beracun. Saat ini jumlah dan kualitas penyalahgunaan narkoba
semakin meningkat setiap harinya. Dampak dari penyalahgunaan narkoba semakin
merusak mental dan kehidupan generasi muda sebagai penerus bangsa. Sumber semua
musibah ini adalah karena ketidaktahuan kita tentang narkoba, buku ini mengemas
informasi tentang narkoba yang perlu kita ketahui dan pelajari untuk memberikan
pengarahan kepada keluarga, saudara maupun teman-teman yang kita sayangi.

Kata Kunci : Narkoba, Pencegahan, Dampak

Judul : Awas Bahaya Penculikan


Pengarang : Igrea Siswanto
Penerbit : Khalifah Mediatama
Ukuran : 27,5 cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 26 halaman
Klasifikasi : 364/IGR/a

ABSTRAK

Buku ini menceritakan tentang penculikan, penculikan yang terjadi pada umumnya selalu
dilakukan oleh lebih dari dua orang apabila motifnya adalah untuk mendapatkan sesuatu
hasil, baik uang, maupun pesan idealism, jika penculikan yang dilakukan oleh satu orang

2
pada umumnya hanya pada fisik dari si korban penculikan tersebut misalnya pedofilia,
menjadikan budak suatu pekerjaan, baik itu secara seksual maupun kerja bakti, atau
diperjual belikan. Dalam buku ini dijelaskan juga siapa saja target yang menjadi sasaran
penculikan, dimana saja lokasi penculikan yang biasa terjadi, bagaimana modus para
penculik seperti bagaimana rayuan penculik untuk membuat korban mereka lengah, buku
ini juga menceritakan solusi apa saja yang tepat untuk menghindari penculikan seperti
pesan supaya tidak mudah percaya pada orang yang baru dikenal, terutama mereka yang
memberikan makanan atau benda, menghindari tempat– tempat yang beresiko misalnya
jalan–jalan yang sepi yang rawan tindak kejahatan, di dalam buku ini juga terdapat aturan
hukum yang berkaitan dengan penculikan seperti undang-undang hukum pidana .

Kata Kunci : Penculikan, Pencegahan, Hukum

Judul : Dunia Tanpa Jendela


Pengarang : Yoyon Indra Joni
Penerbit : Erzatama Karya Abadi
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : November 2016
Jumlah halaman : 288 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/YOY/d

ABSTRAK

Novel ini menceritakan tentang sosok perempuan hebat dan cerdas bernama Nurmaleni
dengan sikap antikorupsinya yang berlawanan dengan sikap Budi yang merupakan anak
pejabat di daerahnya. Cerita berlatar pendidikan dan romantika keluarga ini dipengaruhi
oleh dunia pendidikan dengan sosok guru dan segala wibawanya. Ada Pak Mahmud yang

3
senior dan berwawasan luas. Santoso lelaki pengalah dan sabar yang merupakan suami dari
Nurmaleni. Pak Anwar yang merupakan Papa dari Budi. Karakter-karakter itu hadir dalam
bentuk yang unik, selalu ingin mencari dan memberikan jawaban. Dan kehadiran mereka
memberi warna dan penguat terhadap masalah–masalah yang dihadapi tokoh–tokoh utama
dalam novel ini. Novel ini juga disajikan dengan kejadian–kejadian menegangkan, penuh
tekanan, sedih, marah, memalukan, dan disertai tingkah–tingkah pergulatan dalam hidup
untuk tersenyum, termotivasi, memiliki prinsip kuat, dan optimis dalam hidup ini. Novel
Antikorupsi ini dilatarbelakangi oleh inisiatif yang dirancang KPK dan IKAPI (Ikatan
Penerbit Indonesia) sebagai singkatan dari Indonesia Menggagas dan Menerbitkan Buku
Melawan Korupsi (Indonesia Membumi).

Kata Kunci : Korupsi, Pendidikan, Kekeluargaan

Judul : Hot Tea With Sugar


Pengarang : Kammora
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : April 2018
Jumlah halaman : 296 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/KAM/h

ABSTRAK

Novel ini bercerita tentang seorang perempuan yang bekerja di sebuah kantor konsultan
pajak, yang bernama Rayaana Adhysta yang belum pernah berpacaran sebelumnya,
seringkali dipanggil Rayaa, Rayaa tidak memiliki wajah yang sangat cantik, tapi dia
memiliki wajah yang lugu, Raya berusia 26 tahun. Raya bertemu dengan Langit Handjaja
4
yang merupakan kliennya, Langit Handjaja adalah seorang pengusaha furniture, Langit
berumur hampir 30 an, memiliki alis tebal, berkulit coklat, dengan hobinya yang senang
berpetualang, dia menyukai olahraga panjat tebing dan naik gunung, Mencintai bukan
hanya tentang ingin dimengerti dan disayangi. Adakalanya kita harus belajar menerima
luka agar tahu bagaimana caranya bahagia, pada pertemuan pertama mereka tidak
berlangsung dengan baik. Rayaa adalah perempuan yang jarang jatuh cinta tetapi berbeda
ketika dia bertemu dengan Langit, Langit bisa membuat Rayaa jatuh hati kepadanya.
Begitupun Langit, dia adalah laki-laki yang kurang peka, cuek dan sangat to the point
kepada pasangannya dan butuh waktu untuk menyatukan mereka berdua, mereka
terpisahkan jarak dan waktu selama 2 tahun, namun kisah cinta mereka berakhir di
pelaminan.

Kata Kunci : Romantisme, Persahabatan, Pekerjaan

Judul : Hunted Misteri Manusia Siwil di Meru Betiri


Pengarang : Mahesi Moktikanana
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : 2015
Jumlah halaman : 148 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/MAH/h

ABSTRAK

Novel ini menceritakan tentang seorang anak yang bernama Yunda. Yunda menemukan
album tua ketika sedang membersihkan gudang. Dalam album tersebut, gadis tomboi ini
menemukan photo ayah ketika menyusuri Taman Nasional Meru Betiri, di Jawa Timur.
Rupanya kala itu ayah Yunda bertugas melacak keberadaan Manusia Siwil. Manusia Kerdil
yang hingga kini keberadaannya masih jadi misteri. Sejak itu Yunda mulai mencari tahu
5
tentang Manusia Siwil. Dia menggali berbagai sumber, mulai dari internet, ensiklopedia,
hingga artikel koran lama. Namun, pertanyaannya tidak kunjung terjawab. Melihat rasa
ingin tahu Yunda yang besar, ayah mengajaknya mengunjungi Meru Betiri saat libur
sekolah. Yunda sangat bersemangat. Dia bertekad mengungkap misteri yang belum pernah
dipecahkan oleh ayahnya. Saat liburan tiba, ternyata ayah Yunda berhalangan berangkat.
Yunda dan kawan-kawan nekat berangkat sendiri. Dilla, Dhian, Willy, Sari dan Fadli
mereka adalah teman-teman Yunda yang pergi berpetualang untuk mencari manusia siwil.
Tapi anehnya setiap mereka memphoto manusia siwil itu photonya menghilang, padahal
mereka yakin telah memphotonya.

Kata Kunci : Petualangan, Misteri, Persahabatan

Judul : Kemuning Jeddah


Pengarang : Endri K.
Penerbit : Emir
Ukuran : 17,5 cm
Cetakan pertama : 2014
Jumlah halaman : 342 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/END/k

ABSTRAK

Sudah hampir tiga belas tahun Ibrahim meninggalkan istrinya, Umi dan anak-anak
tercintanya, Amar dan Aisyah. Ibrahim meninggalkan keluarganya untuk bertugas menjadi
relawan kemanusiaan di negara-negara konflik, Timur Tengah. Sambil terus berharap
suaminya akan pulang, Umi membesarkan kedua buah hatinya sendirian sambil menanami
bunga hias untuk dijual. Di belahan dunia lain, Ibrahim sedang berjuang. Hatinya
6
berkecamuk. Perasaan ikhlas membantu sesama, rindu keluarga, dan di saat yang sama ia
dipertemukan dengan Halimah yang menaruh hati padanya, Halimah adalah seorang gadis
yang cantik yang mencintai Ibrahim mereka menikah di saat Halimah mengetahui bahwa
Ibrahim sudah memiliki keluarga di Indonesia. Janji yang diucapkan Ibrahim kepada kedua
orang tua Halimah untuk selalu menjaganya, membuat Ibrahim terkurung pada janjinya,
Halimah dan Ibrahim sempat berpisah, tetapi takdir berkata lain saat kecelakaan yang
dialami oleh Ibrahim membuat kaki Ibrahim menjadi lumpuh. Dan mereka kembali
bersama, tetapi dengan dibantu temannya di Arab yang bernama Gusti akhirnya Ibrahim
memutuskan untuk kembali ke Indonesia, setelah sampai di Indonesia Ibrahim pun
menjelaskan kepada Umi tentang semua yang terjadi di Arab Saudi termasuk Halimah. Dan
dengan berbesar hati Umi pun memaafkan Ibrahim.

Kata Kunci : Keluarga, Kesetiaan, Kesabaran

Judul : Penebar Harapan Kick Andy, Satu Dekade Menginspirasi


Pengarang : Wisnu Prasetya Utomo
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Maret 2014
Jumlah halaman : 198 halaman
Klasifikasi : 153.8/KIC/p

ABSTRAK

Putih kapas dapat dibuat, putih hati berkeadaan. Kebaikan hati yang dapat dilihat dari
tingkah laku. Bagaimana kebaikan hati dapat terlihat. Kiranya itu yang dapat
menggambarkan kedelapan para peraih Kick Andy Heroes Award dalam buku ini, orang-
orang pilihan Kick Andy yang mampu menjadi sang penabur harapan. Dengan kebaikan
hati, mereka memberi kesempatan bagi sesama untuk mendapatkan kelayakan hidup.

7
Dalam buku ini menyajikan perjuangan Nani Zulminarni, usahanya melawan stigma
negatif janda membuahkan program Pemberdayaan Perempuan Kepala Keluarga
(PEKKA). Program ini berhasil mengoordinasi sekitar 25.000 rumah tangga di 19 provinsi
di seluruh Indonesia. Senada dengan Nani, Dr. Rizali Haris Nasution, seorang dokter
sekaligus penyuluh, menerobos sampai ke akar permasalahan kesehatan masyarakat.
Langkahnya mendirikan koperasi untuk sasaran masyarakat yang tepat, berefek pada
meningkatnya kesejahteraan dan kesadaran akan kesehatan. Simak juga Andri Rizki Putra
dan gebrakannya melawan system pendidikan yang curang, membawanya mendirikan
Yayasan Pemimpin Anak Bangsa (YPAB) yang menjadi alternatif pendidikan gratis dan
berkualitas. Nani, Rizali, dan Rizki hanya sebagian dari manusia yang menebar harapan
untuk orang-orang di sekitarnya. Dalam buku ini masih ada 5 kisah para pahlawan lagi
yang membawa optimisme bahwa bangsa ini memiliki masa depan cemerlang.

Kata Kunci : Kemanusiaan, Sosial, Pendidikan

Judul : Menangis Bersama Nabi


Pengarang : Erwin Umar
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : April 2018
Jumlah halaman : 252 halaman
Klasifikasi : 297.346/ERW/m

ABSTRAK

Rasulullah SAW. Merupakan sosok manusia yang paling mulia. Beliau ialah tambang
kemuliaan dan keindahan. Seluruh tindakannya merupakan sumber ilmu pengetahuan,
kearifan dan merupakan mata air kehidupan. Dari jiwanya yang luhur, mengalirlah sungai-
sungai kebaikan. Dalam buku ini menceritakan bagaimana Peristiwa-peristiwa getir yang

8
pernah dialami beliau yang selalu menyimpan hikmah dan keteladanan. Seperti betapa
sering Rasulullah SAW. mengganjal perut beliau dengan batu karena lapar. Betapa sering
pula Rasulullah SAW. difitnah, dicaci, dilempari batu, diludahi, dilempari kotoran unta
saat shalat, dan banyak sekali kegetiran yang ditanggung Rasulullah SAW. ketika masih
kecil. Dalam buku ini juga menceritakan tentang bagaimana kesederhanaan Nabi
Muhammad SAW. yang hanya tidur dengan beralaskan tikar saja, perjuangan–perjuangan
Rasulullah dalam membela islam yang membuat hati bergetar. Suka duka Rasulullah
bersama Aisyah Ra, pesan Nabi Muhammad SAW. agar menghormati orang tua, ketika
detik–detik wafatnya Nabi Muhammad SAW. Buku ini menghadirkan kisah-kisah penuh
haru yang dialami beliau, ditulis dengan gaya bahasa yang sangat indah dan menggugah
hati.

Kata Kunci : Kisah Teladan Nabi Muhammad SAW. Perjuangan Nabi Muhammad
SAW. Kesederhanaan Nabi Muhammad SAW

Judul : Petualangan Popo & Rara Sepatu Kaca Sindy


Pengarang : Talita
Penerbit : Rainbow
Ukuran : 28 cm
Cetakan pertama : 2014
Jumlah halaman : 52 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/TAL/p

ABSTRAK

Buku ini mengisahkan tentang dua orang tokoh yang bernama Popo dan Rara. Popo anak
laki-laki dari sebuah desa, tampan tapi agak berantakan danagak malas tapi baik dan suka
membantu. Adapun Rara seorang gadis yang cantik, pintar dapat memecahkan masalah dan
9
pemberani. Pada buku ini kita akan belajar untuk saling menolong sesama teman meskipun
teman itu sangat sombong. Dalam petualangan kali ini Popo dan Rara akan membantu
Cindy untuk mencari potongan kaca, untuk sepatu kacanya. Cindy adalah teman Popo dan
Rara yang kaya namun sombong. Cindy tidak sengaja menghilangkan sepatu kacanya yang
mahal saat berada dalam pesta di istana, dan itu membuat cindy sangat sedih. Dengan
senang hati popo dan rara membantu cindy menemukan sepatu kacanya, namun tidak
mudah untuk masuk kedalam istana karena penjagaan istana yang super ketat. Mereka
harus memecahkan sebuah kode gambar untuk bisa masuk ke istana. Buku ini juga
mengajarkan tentang arti sahabat, meski terkadang menjengkelkan. Selain itu ada banyak
aktivitas unik yang dapat dilakukan di dalam buku.

Kata Kunci : Petualangan, Persahabatan, Aktivitas

Judul : Soul Eater


Pengarang : Arghy Asy-Syi’ra
Penerbit : DAR! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : 2016
Jumlah halaman : 175 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/ARG/s

ABSTRAK

10
Buku ini di kemas dalam seri fantasteen. Seri fantasteen adalah seri yang dibentuk dengan
mengemban misi pengembangan imnajinasi para remaja. Dengan menggunakan imajinasi
yang tak terbatas karena usia remaja adalah usia saat kita banyak bereksplorasi. Novel ini
menceritakan tentang delapan sahabat yang berlibur ke sebuah tempat terpencil di balik
gunung. Untuk mencapainya perlu menelusuri hutan berlumpur dan deretan pohon pinus
yang tinggi. Rumah yang dipakai ketika menginap adalah rumah Halley rumah besar yang
kokoh dan misterius. Di dalam rumah itu terdapat pintu yang disegel yang tidak boleh di
buka oleh siapapun namun pada saat segel pintu di buka, suasana liburan pun berubah
menjadi mencekam, dan berubah menjadi terror. Dalam novel ini juga menyajikan teror
seperti suara biola misterius, sosok yang mengganda, darah yang mengalir dari wastafel,
hingga jari jemari yang menggeliat tanpa pemiliknya. Dan puncaknya misteri dari novel ini
adalah satu per satu dari delapan sahabat yang hilang dan selalu berujung pada kabar
kematian mengerikan.

Kata Kunci : Misteri, Persahabatan, Petualangan

Judul : Sweet No Things


Pengarang : Wimar Witoelar
Penerbit : Bentang Pustaka
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Maret 2014
Jumlah halaman : 198 halaman
Klasifikasi : 153.8/WIM/s

ABSTRAK

11
Melalui buku Sweet Nothings kita diajak oleh penulis untuk menemukan gambaran besar
melalui peristiwa-peristiwa sederhana yang dialami setiap manusia. “Hal besar dan
penting, sering dianggap bukan apa-apa. ” Seperti halnya semakin kita sadar, masalah
terbesar yang kita hadapi adalah perubahan iklim. Secara sederhana, kalau perubahan
iklim tidak di hadapi untuk diperlambat, masa hidup orang di dunia menjadi terbatas. Tidak
dapat dipungkiri lagi perubahan iklim yang menyebabkan pemanasan global
menggoyahkan keseimbangan alam dunia, Gunung es dan gletser di Kutub Utara dan
Kutub Selatan mencair karena pemanasan. Arus laut yang mengalir tiap tahun antara dingin
dan panas menjadi kacau. Pada dasarnya, iklim juga biasanya berubah, tetapi tidak cepat,
niscaya dunia akan menghadapi kiamat suatu saat, tidak ada yang abadi. Namun, perubahan
iklim dapat mempercepat proses tersebut sehingga perbuatan kita pada saat ini tidak ada
gunanya. Krisis ekonomi, krisis politik, krisis kepercayaan, dan kriminalitas, semua akan
selesai dilanda oleh bencana alam. Orang-orang bertanya-tanya asal bencana-bencana itu,
padahal sebetulnya berasal dari perubahan iklim.

Kata Kunci : Kehidupan sehari-hari, Budaya, Sosial

Judul : The Siblings Hilangnya Duplikat Pedang Nabi


Pengarang : Beby Heryanti Dewi
Penerbit : Penerbitan Pelangi Indonesia
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : 2013
Jumlah halaman : 160 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/BEB/t

ABSTRAK

12
Buku ini menceritakan tentang ikatan persaudaraan kakak adik yang bernama Airin, dan
Ando, Ando adalah adik dari Airin yang mempunyai karakter yang jail. Dide adalah om
mereka yang masih kuliah semester akhir, dan Mutti adalah tantenya seorang aktris yang
sangat cantik, dan pak Agam adalah penjaga Villa yang misterius. Alur yang dipakai dalam
novel ini adalah maju mundur, membuat novel ini menjadi sebuah kisah petualangan yang
seru dan penuh teka-teki misterius, pada bab awal novel ini menceritakan tentang Airin dan
Ando yang tidak sengaja terlibat petualangan untuk mencari duplikat pedang nabi
Muhammad SAW. yang bernama Al-Ma’thur yang hilang. Pada bagian akhir novel ini
mengungkapkan misteri tentang bagaimana bisa pedang Al-Ma’thur tersebut hilang, dan
siapa sebenarnya yang mengambil pedang tersebut. Latar belakang dari novel ini adalah
Rumah, Floriade Mall, Rumah Sakit, Penjara, Lokasi Syuting, Villa Antik, Pom Bensin,
Pacuan Kuda, Pelabuhan. Sementara sudut pandang yang di gunakan adalah sudut pandang
orang kedua.

Kata Kunci : Persaudaraan, Petualangan, Misteri

Judul : Your Lies


Pengarang : Rara Rachel
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Maret 2018
Jumlah halaman : 288 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/RAR/y

ABSTRAK

13
Novel ini menceritakan tentang persahabatan yang terjalin sejak lama. Sudut pandang yang
digunakan dalam novel ini adalah sudut pandang orang pertama. Persahabatan mereka
bermula ketika mereka duduk dibangku SMA dan bahkan setelah lulus SMA mereka masih
sering bertemu dan pergi jalan–jalan berdua. Awal persahabatan mereka dimulai dari MOS
(Masa Orientasi Siswa), Ringga dan Atha, Ringga memiliki otak yang jenius dia lahir dari
keluarga yang broken home, ibu dan ayah Ringga bercerai saat Ringga duduk di bangku
SMP, Sementara Atha seorang penulis di sebuah platform oren yang bernama wattpad, di
tengah–tengah persahabatan mereka ada Anya. Anya adalah teman kuliah Atha yang
menyukai Ringga, dan Atha pun menjadi mak comblang untuk mereka, tetapi setelah
Ringga dan Anya dekat, Atha malah merasa tak rela. Persahabatan mereka hancur karena
satu kebohongan yang dilakukan Atha, dan Ringga pun hilang tanpa kabar, setelah dua
tahun Ringga tidak pernah ada kabar lagi, tiba–tiba dia datang mengunjungi Atha di
jerman.

Kata Kunci : Persahabatan, Keluarga, Cinta

Judul : Hidup Bahagia Mati Masuk Surga


Pengarang : Khalid Abu Syadi
Penerbit : Pustaka Al-Kautsar
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Maret 2017
Jumlah halaman : 184 halaman
Klasifikasi : 297.5/ALI/h

14
ABSTRAK

Buku ini menggambarkan rasa takut dan sebuah harapan dimana buku ini menjelaskan
tentang masalah harapan dengan pendekatan kisah atau kesaksian orang-orang shaleh dan
pengalaman orang-orang terdahulu, bahkan orang-orang sekarangpun, sehingga akan
menimbulkan rasa kecintaan, berlindung di bawah bayang-bayang kententraman. Pada
dasarnya buku ini menitikberatkan pada satu pintu pokok dari berbagai pintu harapan, yaitu
Husnul Hasanat (Kebaikan yang baik) yang didalamnya membahas tentang ketenangan
hati saat musibah, perlindungan Allah, cinta kepada manusia, kekayaan sejati, keberkahan
harta dan berbagai kesaksian orang-orang shaleh dan pengalaman orang-orang terdahulu.
Penulis menginginkan kita semua dapat menghidupkan surga di dunia dengan rasa harapan
di diri kita dan menjadi bekal dalam menikmati kehidupan di dunia maupun di akherat
kelak. Bagian-bagian dari buku ini berisikan berbagai hadist-hadist shahih dan firman-
firman Allah yang berisi tentang kunci kebahagiaan serta motivasi bagi orang yang
merespon perintah Allah. Dari sini pembaca dapat mengetahui lebih dalam bagaimana
menghidupkan surga didunia dengan sebuah harapan yang ada di diri kita dan sebuah bekal
dalam kehidupan di dunia maupun diakherat nanti.

Kata Kunci :Husnul Khasanat, Ketenangan Hati, Motivasi

Judul : Khulafaur Rasyidin


Pengarang : Yoli Hemdi, Gita Mutia, Umi Sholehah
Penerbit : Pustaka Al-Kautsar
Ukuran : 20 cm

15
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 238 halaman
Klasifikasi : 297.092/YOL/k

ABSTRAK

Buku ini menceritakan perjalanan empat khalifah terbaik dalam sejarah islam yang disebut
juga Khulafaur Rasyidin merupakan kisah yang sangat menarik, menakjubkan dan layak
untuk diperhatikan dan dipelajari oleh setiap muslim. Dengan mengetahui sepak terjang
mereka, keteladanan mereka, semangat mereka baik dalam beribadah maupun dalam
berjihad demi agama Islam. Mereka menciptakan sejarah emas Islam tentang
kepemimpinan yang tangguh, berpikir melampaui zamannya sehingga kekhalifahan Islam
pernah menjadi negara adikuasa atau superpower dunia. Karenanya, kajian terhadap rahasia
leadership Khulafaur Rasyidin terus menjadi perhatian sepanjang masa. Bagian Awal buku
ini menceritakan Abu Bakar dalam sejarahnya sebagai khalifah pertama dalam islam yang
berhasil menanamkan pondasi kokoh bagi kekhalifahan islam. Selanjutnya berbagai sejarah
Umar bin Khattab, Usman bin Affan dan Ali bin Abi Thalib yang dikenal dengan sebutan
Khulafaur Rasyidin. Buku ini kita akan memahami bahwa menjadi pemimpin merupakan
anugerah dan bisa juga menjadi musibah. Sesuai dengan wasiat Nabi, takdir kepemimpinan
tak bisa ditolak oleh setiap pribadi muslim, dan syukurnya Allah lebih dulu menorehkan
takdir pada Khulafaur Rasyidin yang mampu menjadi teladan sepanjang masa. Dari sini
pembaca dapat menjadi bekal bagi diri sendiri dan sebagai warisan berharga bagi anak cucu
atau generasi penerus di masa mendatang agar tidak melupakan sejarah dan mampu
menjadi pemimpin berkualitas.

Kata Kunci :Khulafaur Rasyidin,Kepemimpinan, Sejarah Emas

16
Judul : Panggil Aku Layung
Pengarang : Rini Intama
Penerbit : Kosa Kata Kita
Ukuran : 20,3 cm
Cetakan pertama : 2015
Jumlah halaman : 102 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/RIN/p

ABSTRAK

Buku ini menceritakan perjalanan hidup yang pahit perempuan bernama layung pada
sebuah jalan kehidupan yang berbeda dia terjebak dendam pada trauma masa kanak-
kanaknya yang hitam. Layung mengalami kekerasan dan pelecehan seksual. Hal itu
dipahaminya ketika dewasa, saat layung nyaris jadi korban pemerkosaan ayah tirinya.
Semua itu membuat Layung sekian lama membenci pria dan terbawa cinta Evelyn sampai
ke Stockholm, Swedia. Tapi lagi-lagi ia harus menerima kenyataan pahit: kekerasan dan
penganiayaan kembali menggelapi hidupnyaLayung Kemudian mencari secercah harapan
dari cinta sahabat masa kana, Randu. Kisah cint berliku, menyajikan renungan: bahwa
kekerasan seksual kerap terjadi pada masa kanak. Layung memutuskan untuk melupakan
semua peristiwa-peristiwa hitam, sungguh pergulatan batin yang menguras air mata hingga
perempuan itu memilih jalan untuk menemukan bahagia dengan caranya sendiri. Cerpen ini
membuka mata kita semua, bagaimana si tokoh utama mengalami trauma pada masa
kecilnya, sungguh Cerpen ini tampak murung oleh kesedihan hamper sepanjang cerita,
meski bahagia merupakan pilihan. Buku ini pembaca patut merenungkan dan memahami
bahwa kehidupan yang terjadi adakalanya tidak selalu lurus, namun penuh dengan
lonjakan, tikungan dan jalan yang terjal, maka dari itu kita harus belajar menghindar dari
penderitaan yang berpusar.

Kata Kunci : Trauma, Kekerasan, Pelecehan Seksual

17
Judul : KH. Hasyim Asy’ari
Pengarang : Abdul Hadi
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Mei 2018
Jumlah halaman : 228 halaman
Klasifikasi : 297.98/ABD/k

ABSTRAK

KH. Hasyim Asy’ari merupakan tokoh ulama yang tidak asing lagi bagi kita, ia tidak hanya
dikenal sebagai tokoh pendiri Nahdlatul Ulama, sebuah organisasi keagamaan terbesar di
Indonesia. Disamping itu ia juga di kenal sebagai bagian penting dalam sejarah perjuangan
kemerdekaan Indonesia. KH. Hasyim Asy’ari memiliki kontribusi besar terhadap tegaknya
Negara Republik Indonesia, terutama dengan dikeluarkannya Resolusi Jihad yang
menyebabkan penjajah tidak bisa lagi menguasai Indonesia. Buku ini tidak hanya berisi
ulasan tentang biografi, karya, dan pemikiran emas Hadratus Syekh KH. Hasyim Asy’ari,
sang pendiri Nahdlatul Ulama dan pesantren Tebuireng, Jombang. Didalamnya juga
dikupas prinsip hidup, ajaran, serta kebiasaannya yang inspiratif. Bagi Penulis dan bagi
pembaca dapat memberikan banyak inspirasi tentang kehidupan seorang ulama yang juga
dapat diteladani dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu sikap yang layak diteladani dari
KH. Hasyim Asy’ari ialah sikap tasamuh dan tawasuth-nya (moderat) dalam melihat suatu
perbedaan dengan cara pandang yang seimbang atau tawazun. Disamping itu pemikiran
yang layak diteladani dari KH. Hasyim Asy’ari ialah perhatiannya terhadap tradisi budaya
yang ada di Indonesia yang penuh dengan keragaman itu untuk kemudian diisi dengan
nilai-nilai Islam.

Kata Kunci :KH. Hasyim Asy’ari, Perjuangan dan Kemerdekaan, Jihad

18
Judul : E-Waste Sampah Elektronik
Pengarang : Rafa Jafar
Penerbit : Buah Hati
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama: Maret 2015
Jumlah halaman : 67 halaman
Klasifikasi : 363.72/RAF/e

ABSTRAK

Buku ini menceritakan sebuah pengalaman Rafa dalam melakukan riset, dari mulai mencari
isu, menemukan relevansinya, mendalami dan meneliti kemudian memilah informasi dan
mengkomunikasikannya adalah proses belajar yang luar biasa. Contohnya E-waste atau
Elektronik Waste adalah bahasa keren dari sampah atau limbah elektronik. Kebanyakan
dari kita tidak sadar dan tidak perduli akan penggunaan barang-barang elektronik, misalnya
mengecas berlebihan, menggunakan barang elektronik berlebihan, sampai membuang
barang elektronik bekas tanpa menghiraukan akibatnya. Kalau saja kita tahu, apa
pengaruhnya bagi lingkungan, apa pengarus bagi udara yang kita hirup sehari-hari dan apa
pengaruhnya bagi kualitas hidup kita, mungkin kita mau mengurangi kebiasaan ini. Dalam
buku ini akan membahas tentang Perkembangan alat elektronik dari masa ke masa,
Penggunaan elektronik berlebihan sampai pendauran ulang sampah elektronik ini. Dalam
buku ini, ada bagian khusus tentang handphone. Karena gadget ini dipakai oleh semua
orang, dan tergolong banyak sekali barang-barang bekas elektonik ini. Kesadaran akan
penanganan e-waste ini bukan hanya masyarakat umum saja, tapi juga untuk produsen
barang elektronik, pengelola pabrik-pabrik elektronik, pemilik toko elektronik, perusahaan
produk handphone dan lain sebagainya. Mendaur ulang itu menolong sekali, menjadi jalan
keluar dari e-waste. Masalahnya bukan karena tidak peduli tapi kebanyakan tidak tahu cara
mendaur ulang, atau harus dibawa ke mana agar tidak dibuang begitu saja. Salah satunya
menggunakan dropbox yang seharusnya ditaruh di tempat-tempat umum dengan begitu
orang melihatnya dapat membuang gadget bekasnya ke dalam box. Buku ini dan proses
belajar ini dapat menjadi awal dan inspirasi dari kontribusi rafa dan juga anak-anak
Indonesia lainnya.
19
Kata Kunci :Elektronik Waste, Dropbox, Daur Ulang

20
Judul : Panduan Mendidik Anak Makan Sehat Hidup Sehat
Pengarang : Inge Tumiwa
Penerbit : Kawan Pustaka
Ukuran : 23,5 cm
Cetakan pertama : 2018
Jumlah halaman : 160 halaman
Klasifikasi : 641.3/ING/p

ABSTRAK

Buku ini menjawab pertanyaan-pertanyaan seputar kesehatan anak yang sering


dikhawatirkan orang tua. Penjelasannya ringkas, mudah ‘dicerna’ dan bias diterapkan oleh
semua anggota keluarga. Dilengkapi dengan resep masakan rumahan yang diolah dengan
bahan dan cara memasak yang sehat. Karena pola makan sehat sangatlah penting bagi
setiap anak. Didalam buku ini membahas tentang berbagai masalah kesehatan umum yang
banyak melanda anak modern serta apa hubungannya dengan pola hidup dan pola makan
anak, anak perlu makan dan hidup sehat, catatan untuk orang tua dan resep masakan
rumahan. Buku ini mengajak para orang tua untuk berhenti sejenak dan berfikir lebih kritis,
memberikan informasi tambahan yang praktis bagi para orang tua serta dapat mengajak
para orang tua untuk mau belajar dan mencari tahu agar lebih paham sehingga dapat
membantu anak tercinta untuk tumbuh sehat. Penulis berpesan kepada para orang tua
diperlukan kesabaran, waktu serta usaha yang konsisten untuk mengajarkan anak menyukai
makanan baru, terutama sayuran. Para ahli menyebutkan, kebanyakan anak baru akan
menerima dan menyukai makanan baru setelah beberapa kali mencoba, yaitu antara 8
sampai 15 kali. Lakukan terus semua usaha kecil mengubah pola makan dan hidup. Jangan
menyerah. Lakukan terus sampai suami dan anak melihat kegigihan kita dan akhirnya ikut
berubah juga. Buku ini mengajarkan kita dan membiasakan pola makan sehat kepada anak
kita sejak kecil. Karena ini merupakan salah satu kewajiban kita sebagai orang tua yang
baik dan pola makan sehat yang penting bagi hidup mereka.

Kata Kunci :Kesehatan, Pola Makan, Pola Hidup Sehat

21
Judul : Aku Pintar Makan Sehat
Pengarang : Inge Tumiwa
Penerbit : Kawan Pustaka
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama : 2018
Jumlah halaman : 104 halaman
Klasifikasi : 641.3/ING/a

ABSTRAK

Buku ini mengajarkan anak kita pengetahuan yang benar tentang pola hidup dan pola
makan sehat. Ibarat sebuah mobil yang membutuhkan bahan bakar untuk berjalan, tubuh
kita memerlukan asupan yang sehat untuk bisa hidup dengan lebih baik. Maka dari itu, kita
harus selalu makan makanan sehat di pagi hari dan juga di siang hari karena membuat kita
bertenaga dan bersemangat. Buku ini memberi kita ilmu dasar bagaimana makanan dapat
mengubah hidup kita dan lingkungan sekitar. Mengenal makanan apa saja yang baik bagi
tubuh dan makanan apa saja yang hanya akan menjadi sampah dalam tubuh karena ternyata
kosong nutrisinya. Sebelum terperangkap dalam informsi medis yang salah kaprah, mari
mulai kenalkan dan biasakan makan sehat sekarang juga. Terdapat beberapa kegiatan seru
yang dapat dilakukan bersama orang tua dan anak. Dilengkapi juga dengan resep masakan
sehat dan mudah yang dapat digunakan sebagai langkah awal mengajarkan anak cara
memasak sehat. Ingat! Dampingi anak membaca dan memahami keseluruhan isinya, karena
buku ini adalah alat bantu orang tua untuk mengajarkan anak pola makan dan hidup sehat
sejak dini.

Kata Kunci : Kesehatan, Pola Makan, Pola Hidup

22
Judul : Eating Clean 20 Langkah Membiasakan Makan Sehat.
Pengarang : Inge Tumiwa
Penerbit : Kawan Pustaka
Ukuran : 23,5 cm
Cetakan pertama : 2018
Jumlah halaman : 176 halaman
Klasifikasi : 641.3/ING/e

ABSTRAK

Eating clean adalah pola makan yang mengkonsumsi makanan paling alami dan tidak
banyak proses (makanan olahan), yaitu sedapat mungkin makanan yang berada dirantai
makanan paling bawah. Dengan memakan makanan dalam bentuk yang paling alami,
otomatis asupan vitamin, mineral, dan zat-zat penting lainnya menjadi lebih tinggi dan
lebih baik. Makanan yang selama ini kita pikir sehat ternyata belum tentu ‘sehat’ bagi
tubuh kita. Apalagi dengan menjamurnya makanan dan minuman proses atau kemasan, fast
food, serta makanan serba goreng yang mudah didapatkan di mana-mana. Rasanya yang
enak dan gurih di lidah membuat siapa pun menyukainya. Namun, tahukah jika di
dalamnya mengandung banyak zat jahat bagi tubuh. Mulai dari MSG, pengawet, lemak
jahat, gula, dan masih banyak lagi. Dan zat-zat jahat tersebut tertimbun di dalam tubuh
dalam kurun waktu yang lama akan menimbulkan berbagai macam penyakit seperti
hipertensi, jantung, diabetes, obesitas hingga kanker.Lalu, bagaimana agara tubuh kita
kembali bersih dari zat-zat jahat akibat konsumsi makanan tidak sehat itu?. Ubahlah pola
hidup anda ! dan lakukanlah 20 langkah mudah membiasakan makan sehat. Langkah-
langkah tersebut memerlukan usaha dan disiplin kuat untuk menjalankan kebiasaan makan
bersama keluarga serta disiplin dengan waktu bersosialisasi dengan teman atau kolega.
Sulit, tetapi bukan tidak mungkin. Kunci suksesnya jangan berhenti mencari ilmu dan
informasi seputar kesehatan. Penulis membeberkan bahwa Eating Clean bukanlah gaya diet
untuk sekedar menurunkan berat badan, Eating Clean adalah pola hidup, yang bila dapat
kita terima dan lakoni dengan sungguh-sungguh akan membawa dampak positif dalam
kesehatan dan kualitas hidup kita.

Kata Kunci : Eating Clean, Kesehatan, Pola Hidup

23
Judul : Panduan Mudah Eating Clean
Pengarang : Inge Tumiwa
Penerbit : Kawan Pustaka
Ukuran : 23,5 cm
Cetakan pertama : 2018
Jumlah halaman : 264 halaman
Klasifikasi : 641.3/ING/p

ABSTRAK

Buku ini berisi panduan makan sehat, makan benar, dan makan pintar! Mengupas gaya
makan sehat kaum urban yang terlanjur kenyang dengan informasi yang salah kaprah
seputar makanan sehat. Apa kabar sehat? Sebuah pertanyaan sederhana. Namun, tanyakan
hal ini sendiri dan jawablah dengan jujur. Mengganti pola makan yang tidak sehat ke pola
makan sehat bagi individu yang tidak berkeluarga relative lebih mudah untuk dilaksanakan.
Yang perlu dilawan hanyalah diri sendiri. Kalau maksud, tujuan, dan kegunaan merubah
pola makan bisa dipahami dengan baik, maka akan sangat mudah untuk menyesuaikan dan
membiasakan diri dan akhirnya dijadikan gaya hidup. Merubah pola makan bagi sebuah
keluarga, lebih sulit dan lebih banyak tantangannya. Tapi kembali lagi, sama seperti prinsip
hidup lainnya yang baik, kalau memang bisa dilihat sebagai kebutuhan dasar hidup, sama
seperti belajar berjalan, membaca dan belajar berhitung, semua akan menjdi lebih mudah.
Mungkin dari luar tubuh kita terlihat sehat dan baik-baik saja, padahal belum tentu, lho!
Coba amati kembali keluhan-keluhan kecil seperti mudah lelah, berkeringat, pusing, pegal
hingga sering mengantuk itu bisa jadi alarm jika tubuh sedang tidak fit. Dan pola makan
tidak sehat salah satu pemicunya yang tanpa kita sadari menjadi racun yang tertimbun
dalam tubuh. Penjelasan dalam buku ini lebih mudah dicerna, mudah di ikuti dan menjadi
bekal hidup sehari-hari. Bisa dijalankan oleh siapapun, dimanapun, dan kapanpun.

Kata Kunci : Panduan Makan Sehat, Pola Hidup Sehat, Racun

24
Judul : Awas Bahaya Bullying Kenali Dan Tolak Perbuatannya
Pengarang : Igrea Siswanto
Penerbit : Khalifah Mediatama
Ukuran : 28 cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 32 halaman
Klasifikasi : 364.15/IGR/a

ABSTRAK

Bullying adalah suatu tindakan negative yang dilakukan secara berulang-ulang dimana
tindakan tersebut sengaja dilakukan dengan tujuan untuk melukai dan membuat seseorang
merasa tidak nyaman. Diperlukan pemahaman moral individu, yang menekankan pada
alasan mengapa suatu tindakan dilakukan dan bagaimana seseorang berfikir sampai pada
keputusan bahwa sesuatu adalah baik atau buruk. Dengan adanya pemahaman moral yang
tinggi, seorang anak akan memikirkan dahulu perbuatan yang akan di lakukan sehingga
tidak akan melakukan, menyakiti atau melakukan bullying kepada temannya. Di dalam
buku ini banyak jeis-jenis bullying, dampak negatif bullying, tips mencegah terjadinya
bullying, solusi terhadap kasus bullying dan hukum dan bullying. Karena perilaku bullying
itu berdampak negatif terhadap semua pihak yang terlibat, baik terhadap target (korban
bullying), maupun terhadap sekolah. Maka dari itu stop bullying !!! kamu tidak lebih baik
dari orang yang kamu bully. Kita ingin semua tentram dan saling menghormati? Bukankah
kita semua ingin selalu hidup damai? Kegiatan bullying sangat banyak negatifnya, walau
bagi sebagian orang bermaksud ingin membuat orang yang dibully tersebut kapok, tetapi
bukan seperti itu cara terbaiknya. bagi pembaca kita harus berani dengan tegas menolak
bullying bahkan kita perlu melindungi dan membela korban. Pelakunya juga perlu kita
ingatkan dan kita tolong untuk berhenti sebagai pelaku. Yuk, kita belajar untuk
menghargai!

Kata Kunci : Bullying, Perilaku, Dampak Bullying

25
Judul : Awas Bahaya Tawuran Kenali Dan Tolak Perbuatannya
Pengarang : Igrea Siswanto
Penerbit : Khalifah Mediatama
Ukuran : 28 cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 26 halaman
Klasifikasi : 364.36/IGR/a

ABSTRAK

Tawuran adalah aksi perkelahian antar pelajar, mahasiswa dan masyarakat. Adanya
tawuran pasti ada sebabnya, sebabnya bisa saling mengejek dan lain-lain. Dengan sekecil
apapun masalahnya bias di besar-besarkan dan bisa menjadi tawuran. Tindakan tawuran
memang meresahkan masyarakat, tetapi disatu pihak mereka yang melakukan tawuran
menganggap tawuran tersebut adalah sesuatu yang tidak mereka anggap buruk, karena
suatu alasan yang lain. Dan sampai saat ini masalah tawuran antar pelajar, antar warga
masih sering terjadi karena aparat serta pihak-pihak yang terkait masih melihat suatu
permasalahannya dari sudut luarnya saja dan masih menganggap pelaku tawuran tersebut
adalah seorang kriminal, ini disebabkan kurangnya transparasi dari pihak-pihak keluarga
ataupun lingkungan. Tawuran ini terjadi karena adanya faktor internal, eksternal dan
lingkungan. Menghindari dari tawuran ini harus memberikan ruang positif, tersedianya
fasilitas untuk mengembangkan potensi pada diri mereka yang matanya tertutup gelap oleh
gemerlap dunia tawuran, dan adanya musyawarah untuk menyelesaikan masalah dengan
baik. Adapun lebih lengkapnya ada di buku ini yang menjelaskan bahaya tawuran,
penyebab terjadinya tawuran, tips menghindari tawuran, dan kerugian akibat tawuran. Ayo!
Cegah tawuran dan mulailah dengan mengajarkan kedamaian dan menjauhi kekerasan
semenjak dini serta menghormati norma-norma hukum atau adat yang berlaku.

Kata Kunci :Tawuran, Kriminal, Lingkungan

26
Judul : La Tahzan For Smart And Wonderful Family
Pengarang : A Kang Mastur
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : Februari 2018
Jumlah halaman : 232 halaman
Klasifikasi : 297.612/KAN/l

ABSTRAK

Selain mengikuti sunnah rasul, setiap orang yang hendak menikah tentu juga mesti
memerhatikan kemantapan dan kesiapan diri. Sebab, pernikahan bukan sekadar perayaan,
namun ritual sakral yang melibatkan agama. Tentunya, anda pun tak mengharapkan
pernikahan anda hancur di kemudian hari lantaran tidak ada kemantapan dan kesiapan diri,
bukan? Dan, anda juga mendambakan rumah tangga yang Anda bina menjadi sakinah,
mawaddah, wa rahmah, kan? Untuk itu, ada beberapa persiapan dan kiat yang patut Anda
perhatikan untuk mencapai kesuksesan berumah tangga. Mulai kesiapan batin hingga
berbagai hal yang mesti diterapkan dan dihindari dalam berumah tangga. Pada bab awal
buku ini menjelaskan tentang pernikahan dari sisi makna terminologi (asal kata) maupun
epistimologi (makna). Secara terminologi menikah berasal dari bahasa Arab yang berarti
kumpul. Makna nikah (zawaj) bisa diartikan dengan aqdu al-tazwij (akad nikah)
atau wath’u al zaujah (menyetubuhi istri). Secara epistimologi, makna nikah tidak berhenti
pada hubungan biologis yang dihalalkan. Tetapi menikah adalah hubungan antara suami
istri untuk membangun rumah tangga sesuai syariat yang dapat mengantarkan suami dan
istri meraih keluarga yang sehat secara fisik dan mental, berbudaya, serta saling mencintai.
Menikah berkaitan dengan hubungan yang dibangun berdasarkan kesadaran bersama
membangun keluarga bahagia. Menikah bukanlah upacara untuk menjadikan istri sebagai
objek tetapi istri adalah subjek yang sejajar dengan suami dalam membangun rumah
tangga. Dalam membina rumah tangga, suami istri semestinya dapat mengantipasi sejak
awal segala kemungkinan, sebab seiring perjalanan waktu dan lika-liku kehidupan,
terkadang ikatan pernikahan dapat mengendur. Harus ada upaya dari istri atau suami dalam
menyelesaikan segala masalah baik kecil maupun besar. Dan bersama buku ini anda akan
27
lebih bisa mengetahui hak-hak dalam berumah tangga. Pun, disajikan ulasan lengkap
mengenai cara meraih kesakinahan dan menghindari kehancuran rumah tangga. Raihlah
kesakinahan dan keberkahan berumah tangga.

Kata Kunci :Pernikahan, Rumah Tangga, Kesakinahan

28
Judul : The Real Princess
Pengarang : I’tiya Natijanul Husna
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Jumada Al-Ula 1437/ Februari 2016
Jumlah halaman : 99 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/ITI/t

ABSTRAK

Cerpen karya I’tiya Natijanul Husna berjudul The Real Princess Cerpen ini memakai gaya
bahasa yang sederhana dan beralur maju. Cerpen ini dijelaskan beberapa latar tempat yaitu
kerajaan, ruang makan, taman, sekolah, dan ruang tv. Adapun ringkasan ceritanya yaitu ada
dua buah kerajaan yaitu kerajaan Atheella dan Kerajaan Arsyil. Dari kerajaan Athella
rajanya bernama Raja Abdullah dan istrinya bernama Ratu Anri mereka memiliki dua anak
yaitu Princess Zahra dan Princess Khilla. Princess Zahra adalah adik dari Princess Khilla,
orangnya cantik berkerudung, berkulit putih bersih dan bermata hijau. Putri kedua dari dua
bersaudara ini adalah putri yang nakal, usil, senang mengganggu, jail, tidak sopan dan
teledor. Princess Khilla adalah seorang kakak yang sangat menyayangi adiknya, setiap
kata-kata yang keluar dari bibir manisnya selalu terdengar lembut. Kerajaan Arsyil terdiri
dari Raja Ramzi dan istrinya Ratu Khalisa, mereka memiliki dua anak juga yaitu Princess
Donna dan Princess Kayrin. Kerajaan Arsyil bersahabat dengan kerajaan Atheella. Princess
Donna bersahabat dengan Princess Khila, sedangkan Princess Kayrin berteman dekat
dengan Princess Zahra. Mereka berdua sama-sama memiliki sifat dan tingkah laku yang
hampir sama, yaitu nakal, usil, senang mengganggu, tidak sopan, dan teledor. Mereka
berdua memiliki banyak kesamaan, mereka juga kompak menolak ketika mereka di minta
bersekolah di asrama khusus para Prince dan Princess. Mereka mengikuti serangkaian tes
disekolahnya. Setahun kemudian, mereka menerima hasil pembelajaran selama satu tahun
dan hasilnya lulus semua. Mereka diberikan hadiah dan diberikan selamat sebagai The Real
Perfect Princess.

Kata Kunci :Kerajaan Atheela, Kerajaan Arsyil, The Real Perfect Princess

29
Judul : Simfoni Pianis Cilik
Pengarang : Hikmah Azizah
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Dzulhijjah 1435 H/Oktober 2014
Jumlah halaman : 138 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/HIK/s

ABSTRAK

Cerpen karya Hikmah Azizah berjudul Simfoni Pianis Cilik Cerpen ini memakai gaya
bahasa yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Cerpen ini dijelaskan
beberapa latar tempat yaitu sekolah, kedai makanan, rumah. Adapun ringkasan ceritanya
yaitu seorang laki-laki cilik yang bernama Jin Sung yang sangat menyukai lantunan piano
yang bermimpi menjadi seorang pianis. Pada waktu Jin Sung mengantarkan makanan
dengan sepedahnya, di ujung jalan Jin Sung membelokkan sepeda melewati tikungan. Saat
tiba didepan rumah bercat kuning dentingan piano itu terdengar olehnya dan mengundang
Jin Sung mendekat. Tugas dari Ibu untuk mengantarkan bibimbap kepada Tuan Akiong
pun terlupakan, seolah ada sesuatu yang memaksanya melangkah ke rumah itu. Jin Sung
mengintip dan melihat seseorang sedang asyik memainkan piano. Naas baginya, pemilik
rumah memergokinya. Karena takut dituduh sebagai pencuri, Jin Sung berlari tunggang
langgang. Ya Jin Sung memang ingin menjadi pianis. Jin Sung sering berkhayal bisa
bersekolah musik di Inggris. Namun, itu semua terasa jauh sekali baginya. Sepulang
sekolah Jin Sung merasa ada yang mengikutinya, ternyata yang mengikutinya adalah Kwan
Seung Yoon adalah anak paman Kim Ji Kyo Kakeknya Jin Sung, sahabat ayah yang telah
bersama-sama membangun perusahaan. Sejak kakek dan ayahnya berselisih pendapat, ayah
pergi dari Seoul dan menghilang entah kemana. Setelah kejadian itu ayahnya ingin Jin
Sung menjadi seorang pengusaha namun bakat Jin Sung sama dengan ayahnya dan
akhirnya Jin Sung menjadi The Best Musician Kid meski Jin Sung bukan anak yang
mendapat gelar The Best Musician Kid dari sekolahnya dengan bakatnya dia pantas
mendapat beasiswa itu dari Kakeknya. Setelah lulus SD, Jin Sung dan Yoona mendapat

30
beasiswa untuk sekolah music di The Purcell of Specialist Music School London. Di sana,
Jing Sung akan melihat monumen musik yang dibangun Kakek untuk ayahnya.

Kata Kunci :Pianis, Musik, Cerpen

31
Judul : Pengantin Ramadhan
Pengarang : Muchlis M. Hanafi
Penerbit : Lentera Hati
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : Juni 2015
Jumlah halaman : 183 halaman
Klasifikasi : 297.41/MUC/p

ABSTRAK

Ramadhan adalah saat yang tepat untuk menjadi persemaian akhlak dan perilaku dengan
Al-Qur’an Berbagai aktivitas Ramadhan yang kita lakukan pada hakikatnya adalah untuk
mempersiapkan turunnya Al-Qur’an di dalam hati setiap pribadi muslim, sebagaimana
Allah menjadikan Ramadhan sebagai turunnya kitab suci kepada para Nabi, termasuk Al-
Qur’an. Hati yang dipancari sinar Al-Qur’an dan bertemu dengan pantulan cahaya
ketuhanan di malam lailatul qadar akan selalu memancarkan kedamaian. Pada saat itulah
wajar kita berkata telah meraih kemenangan. Ramadhan bukan hanya bulannya al-Qur’an,
tetapi lebih dari itu, ia juga bulannya Kitab Suci. Sebab, hampir semua Kitab Suci
diturunkan Allah kepada para nabi-Nya pada bulan Ramdhan. Jika Ramadhan
dianalogikan dengan sebuah resepsi atau pesta, bintang atau pengantin dari perhelatan
tersebut adalah Al-Qur’an. Puasa dan berbagai amalan Ramadhan lainnya adalah media
dan cara yang diajarkan oleh Allah dan Rasul-Nya untuk merayakan dan menyambut
kedatangan sang pengantin. Sayangnya, banyak di antara kita yang hanya berfokus pada
media dan sarananya, sementara tamu dan pengantin sesungguhnya terabaikan. Bagian-
bagian buku ini terdiri dari makna dan hikmah Ramadhan, dan tanya jawab seputar puasa.
Bagian awal buku ini menjelaskan makna dan hikmah Ramadhan merupakan hasil
renungan di tengah kegaduhan. Sedangkan bagian kedua tanya jawab seputar puasa adalah
sebagian kecil dari pertanyaan yang diajukan kepada penulis di beberapa kesempatan.
Buku ini ditulis, sebagian untuk menguraikan tuntunan Al-Qur’an dan Hadits dalam
menyambut sang Pengantin Ramadhan, yaitu Al-Qur’an, sedang sebagian lagi untuk
menjawab sejumlah persoalan yang kerap muncul dan dihadapi oleh mereka yang berpuasa
di bulan Ramadhan. Buku ini sangat cocok dibaca, bukan saja oleh mereka yang ingin
32
mengetahui makna dan hikmah Ramadhan, tetapi juga untuk mereka yang ingin
meningkatkan kualitas ibadahnya di bulan Ramadhan.

Kata Kunci : Ramadhan, Pengantin, Puasa

33
Judul : Hiduplah Imajinasi Raya
Pengarang : Wahyu Aditya
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20.8 cm
Cetakan pertama : Januari 2016
Jumlah halaman : 161halaman
Klasifikasi : 153.8/WAH/h

ABSTRAK

Buku ini adalah buku mewarnai. Tidak ada gaya bahasa maunpun kosa kata yang sulit
karena yang menjadi coloring page adalah kutipan dari orang-orang terkenal mengenai
usaha dan bagaimana menjalani hidup. Penyampaiannya pun berupa coloring page itu
tadi. Buku ini berisi coloring page dan lembar kreativitas untuk diisi dan diwarnai oleh
pembaca. Kebanyakan dari desainnya sudah pernah diunggah di instagram, namun kali ini
ditunjukkan dalam bentuk yang lebih besar dan kualitas yang lebih bagus. Satu sisi
halaman berisi lembar aktivitas dan lembar lainnya berupa lembar warnai yang sudah
dikreasikan oleh penulisnya. Semuanya, dari awal hingga akhir sangat kental dengan
sentuhan penulis. Buku tersebut adalah lembar mewarnai dan lembar kreativitas, namun
sekaligus membangun semnagat pelaku kreativitasnya melalui kutipan-kutipan
menariknya. Dari awal hingga akhir lembar mewarnainya sungguh lucu dan menarik. Ada
yang dibuatkan semacam komik dan ada juga yang dibuatkan ilustrasinya. Sejak dua tahun
lalu, Wahyu Aditya memulai project pengalihrupaan kalimat inspirasi dari para tokoh dan
netizen. Inspirasi baik yang bertebaran itu ditangkap, dipilah, dan diolahnya menjadi
ilustrasi apik. Berharap jadi lebih nempel dan makin menghantui. Kebiasaan ini
menghasilkan kumpulan ilustrasi yang menjelma seperti jeweran untuk diri sendiri.
Bebaskan imajinasimu, goreskan warna, dan tulis pendapatmu, jangan biarkan buku ini
bersih tanpa coretan. Selamat bermeditasi melalui ilustrasi! Bayangkan kamu berada dalam
ilustrasi itu dan ikut resapi maknanya. Wahyu Aditya mengundang collorist dari berbagai
usia untuk ikut mengekspresikan dirinya di buku ini. Jangan sampai buku ini tetap bersih,
coret dan ekspresikan warna favoritmu dalam ilustrasi di buku ini.

Kata Kunci : Coloring Page, Meditasi, Kreativitas

34
35
Judul : Harmonika Kesayangan
Pengarang : Hana Alfazzahra
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Dzulqa’dah 1436 H/September 2015
Jumlah halaman : 121halaman
Klasifikasi : 899.221 3/HAN/h

ABSTRAK

Cerpen karya Hana Alfazzahra berjudul Harmonika Kesayangan. Cerpen ini memakai gaya
bahasa yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Cerpen ini dijelaskan
beberapa latar tempat yaitu sekolah, rumah, dan kamar tidur. Adapun ringkasan ceritanya
yaitu kisah-kisah seru tentang musik dimana Hana yang terganggu dengan tetangganya
yang berisik karena bermain saxsofon dengan suara sangat keras. Hana pun membalasnya
dengan memainkan pianica dengan suara yang tak kalah kerasnya. Suara suling terdengar
dari rumah tentangga yang memainkan saxophone. Terjadilah kegaduhan dan Opung
disebelah rumahnya menyetop mereka yang bermain musik. Bagian ke 2 dari cerpen ini
yaitu Maryam yang senang memainkan alat musik angklung di sekolahnya yang berharap
di rumahnya memiliki alat musik angklung agar bisa latihan dirumahnya, ternyata Umi
memberikan alat musik itu ke Maryam. Maryam begitu sangat senang dan berterimakasih
kepada Uminya. Bagian selanjutnya Alexa yang memiliki harmonika bagus bergambar
bunga. Tapi, Alexa tidak pandai memainkannya. Surat dari kakek, akhirnya membuat
Alexa bersemangat untuk berlatih. Saat ada pentas seni lomba harmonika, Alexa mendaftar
ikut berlomba. Setelah selesai acara itu Alexa diumumkan sebagai juara pertama, Alexa
kaget dan bersyukur. Akhirnya menjadi juara dan mendapat hadiah. Masih ada beberapa
cerpen lagi tentang musik yang menghiasi buku ini.

Kata Kunci : Alat Musik, Pentas Seni, Cerpen

36
Judul : Tarian Dandelion
Pengarang : Ami Amira dkk
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Safar 1437 H/Desember 2015
Jumlah halaman : 98 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/AMI/t

ABSTRAK

Cerpen karya Ami Amira dkk berjudul Tarian Dandelion. Cerpen ini memakai gaya bahasa
yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Cerpen ini dijelaskan beberapa
latar tempat yaitu sekolah, rumah, rumah sakit dan taman. Adapun ringkasan ceritanya
yaitu tarian Dandelion memuat sembilan cerpen yang seru dan mengasyikkan. Cerita tarian
dan delion menceritakan perenungan Rea saat melihat kelopak-kelopak bunga Dandelion
yang terbang di tiup angin. Taman belakang sekolah adalah tempat favorit Rea. Sore hari,
Rea biasa belajar disana dan duduk dibangku dekat rimbunan bunga Dandelion. Tapi kali
ini Rea tidak bisa belajar. Pikirannya melayang ke masa saat orang tuanya masih ada.
Ketika kebahagiaan sempurna masih melingkupinya. Tiba-tiba Rea ingin melarikan diri
dari semua kesulitannya. Namun, ada sesuatu yang membuatnya sadar yaitu senyum adik-
adiknya. Cerita kedua hadiah terindah oleh Muhammad Luqman menceritakan bagaimana
kita memperkuat keimanan. Bila ingin sukses, kita harus berjuang karena perjuangan akan
berpengaruh terhadap kesuksesan kita. Semakin besar perjuangan, semakin besar pula
kesuksesan yang kita raih. Walau terkadang kainginan kita tidak sesuai dengan yang kita
mau, tetapi cobalah untuk menikmati apa yang ada. Janganlah mengeluh atas segala
peristiwa yang terjadi. Cerita yang selanjutnya Izinkan aku mandiri karya Ellsya Artias
Darmawan menceritakan usaha Sania agar diperbolehkan mengikuti perlombaan kue
sebagai bukti kemandiriannya. Selain tiga cerpen tersebut masih ada enam cerpen yang tak
kalah seru yaitu kisah sekar karya Shellyn Nayotama, lembar keseratus karya Intan
Nurhaliza, pink dan putih karya Hilya Fadhilan Imania, satu doa untuk sebuah impian
karya Nessa Riyadi, terjebak di dunia kedisiplinan karya Andrea Batari, dan apakah ini
mimpi? Karya Monica Julia. Membuat pembaca terhibur dengan cerpen-cerpen ini.

Kata Kunci : Bunga Dandelion, Perjuangan, Cerpen

37
Judul : Para Pemburu Masa Depan
Pengarang : Surya Burhanuddin
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Mei 2016
Jumlah halaman : 164 halaman
Klasifikasi : 153.8/SUR/p

ABSTRAK

Buku karya Surya Burhanuddin yang berjudul Para Pemburu Masa Depan ini bercerita
tentang pengalamannya menjadi fasilitator ratusan anak Indonesia kuliah di luar negeri,
khususnya Malaysia. Bagi Penulis, pendidikan haruslah diperjuangkan. Setiap anak harus
mendapatkan fasilitas pendidikan terbaik supaya mereka mampu menjadi generasi penerus
bermasa depan cerah. Baginya, kuliah di luar negeri adalah kewajiban. Bukan karena
pendidikan di dalam negeri tak ada yang memadai, melainkan generasi muda harus
memiliki kesempatan untuk bertemu dengan mahasiswa dari berbagai bangsa. Dengan
demikian, generasi muda Indonesia akan mampu berkompetisi di ranah global. Berbekal
tekad tersebut, setelah pensiun dari perusahaan BUMN ternama di Indonesia. Penulis
mendirikan yayasan yang memfasilitasi anak-anak Indonesia untuk berkuliah ke Malaysia.
Ia bahkan melakukan berbagai mediasi untuk mendapatkan bantuan beasiswa dan biaya
hidup bagi para calon mahasiswa yang kurang mampu. Di luar dugaan, inisiatif Penulis tak
disambut gembira. Berbagai prasangka buruk mengarah kepadanya, mulai dari trafficking
hingga menganggap Penulis sebagai sumber dana yang bisa dimanfaatkan kapan saja. Para
Pemburu Masa Depan merupakan memoar Penulis dalam upayanya memberangkatkan 500
pelajar Indonesia untuk kuliah ke luar negeri. Buku ini memberikan bukti bahwa
pendidikan telah menuntun anak bangsa untuk mampu meraih keberhasilan dalam
meningkatkan kapasitas dan nilai diri, di samping tentunya menaikkan pula harkat dan
martabat dirinya dalam skala yang lebih luas, bahkan tidak pernah terpikirkan oleh dirinya.
Disini yang menarik adalah bahwa mereka memperoleh keberhasilan itu tertuntun oleh
adanya kekuatan mimpi. Cerpen ini sangat diharapkan dapat menjadi inspirasi dan motivasi

38
bagi para dermawan untuk ikut berperan serta dalam memberikan makna bagi kehidupan
saudara-saudara kita yang berada dalam keterbatasan.

Kata Kunci : Fasilitator, Motivasi, Inspirasi

39
Judul : Parade Kisah Pengguna Taksi & Ojek On line
Pengarang : Desi Lastati dkk.
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : April 2018
Jumlah halaman : 157halaman
Klasifikasi : 899.221 3/DES/p

ABSTRAK

Novel karya Desi Lastati berjudul Parade Kisah Pengguna Taksi Online. Novel ini
memakai gaya bahasa yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Novel ini
menjelaskan beberapa latar tempat yaitu kampus, rumah, angkutan umum dll. Adapun
ringkasan ceritanya yaitu tahun 2015 transportasi online booming di kota-kota besar.
Transportasi umum sering kali rawan kejahatan, dinilai tidak bisa diandalkan membuat
banyak orang beralih menggunakan jasa transportasi online. Jika dulunya para ojek biasa
mangkal di tikungan gang, para calon penumpanglah yang mesti menghampiri.Kini
semenjak ada transportasi online, justru si pengojeklah yang menghampiri calon
penumpang.Dia dituntut memberi pelayanan terbaik. Tak ada lagi drama tawar-menawar
harga yang biasa terjadi antara calon penumpang dan pengojek. Naik taksi maupun ojek
online terkadang penuh drama. Ada kisah yang bikin tertawa, ada pula yang bikin jengkel,
tak sedikit cerita penuh haru. Buku ini merangkum sekelumit kisah tersebut yang
dituturkan oleh pengguna taksi maupun ojek online. Kisah romantis antara lain dalam cerita
yang berjudul Lauhul Mahfudz karya Ade Nurani Rachmat Ilahi seorang mahasiswi yang
berkenalan saat menumpang ojek online dan berakhir dengan menerima lamaran dari driver
ojek online tersebut. Ada juga kisah mengharukan dari Hanny Dewanti dengan judul
tulisan photo di atas dasbor yang menceritakan bahwa Hanny melihat photo anak
perempuan diatas dasbor taksi online yang ditumpanginya. Sang pengemudi bercerita
bahwa apabila lelah atau mengantuk karena seharian bekerja, maka dengan melihat
keceriaan anaknya di photo tersebut, semangatnya kembali bangkit. Masih banyak kisah
lainnya yang dapat diambil hikmahnya. Dari berbagai cerita di buku tersebut, terlihat
bahwa driver transportasi online sangat membantu mempermudah aktivitas dari para
40
penumpang. Buku Parade Kisah Pengguna Taksi dan Ojek Online dapat dibaca oleh
siapapun, karena mengandung pesan moral yang bermanfaat bagi kehidupan. Dengan
membaca buku ini, diharapkan pembaca juga makin menghargai profesi apapun termasuk
pengemudi transportasi online.

Kata Kunci : Transportasi Online, Profesi, Novel Remaja

41
Judul : Jurus Hidup Memenangi Pertarungan
Pengarang : Whani Darmawan
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Mei 2016
Jumlah halaman : 294 halaman
Klasifikasi : 153.8/WHA/j

ABSTRAK

Buku ini ditulis oleh Whani Darmawan, seorang aktor kawakan dari Yogyakarta yang juga
belajar silat di Perguruan Silat Budaya Indonesia Mataram (BIMA). Buku ini berisi
renungan-renungan tentang dunia silat dalam kaitannya dengan laku hidup sehari-hari.
Sudut pandangnya yang cukup bercorak filosofis menunjukkan bahwa penulis buku ini
sudah mencapai taraf yang tinggi dalam menghayati laku dan latihan silat yang
dijalaninya. Buku ini bukan tentang jurus-jurus silat yang banyak beredar tetapi, buku
tentang filsafat silat. Dalam hidup, setiap manusia pasti pernah mengalami pertarungan.
Tak hanya pertarungan fisik, melainkan juga pertarungan batin. Tak sekadar bertarung
dengan orang lain tetapi juga bertarung kepada dirinya sendiri. Hidup adalah serentetan
latihan panjang dan pertarungan yang tak kunjung usai. Melalui serangkaian latihan rutin
silat yang dilakoninya selama bertahun-tahun, Penulis kemudian menemukan bahwa segala
sesuatu yang terjadi di dalam latihan silat, rupanya paralel dengan kehidupan sehari-hari.
Dalam silat, kita diminta untuk mendengarkan tubuh, membedakan tubuh yang mampu
berpikir dan jasad yang hanya berfungsi sebagai wadah semata. Dan melalui buku ini,
Penulis mengajak kita menyelami makna silat dengan menumbuhkembangkan berbagai
energi positif dalam tubuh yang selama ini kita abaikan. Bagi pembaca, membaca buku ini
yang tadinya tidak tahu menahu tentang silat setidaknya paham bahwa silat bukan cuma
adu otot dan hal-hal kekersan lainnya. Tetapi buku ini menggali dan mendedahkan salah
satu kearifan yang terpendam dalam seni olah tubuh yang mampu memancarkan
kebeningan dalam membaca dinamika kehidupan sehari-hari.

Kata Kunci : Silat, Filsafat Silat, Buku Motivasi

42
Judul : Mendidik Pemenang bukan Pecundang
Pengarang : Dhita Puti Sarasvati
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : April 2016
Jumlah : 324halaman
Klasifikasi : 153.8/DHI/m

ABSTRAK

Buku ini ditulis bagi para pendidik, calon pendidik, dan orang tua untuk mempersiapkan
generasi muda menghadapi dunia nyata. Dunia nyata era industri informasi yang bergerak
cepat dan selalu berubah. Supaya Pendidikan tidak menjadi burung pemangsa bangkai yang
bertengger di leher anak-anak. Siapapun bakal atau pernah mengalami tiga jendela
pembelajaran. Pertama, pembelajaran kuantum seseorang anak merupakan mesin belajar.
Kedua, pembelajaran pemberontak, guru atau orang tua sangat menyadari resiko dan
konsekuensi. Pada tahap ini, menasehati anak atau murid agar tidak melakukan sesuatu
mungkin akan memicu respons kebalikannya. Buku ini memiliki tiga tema yaitu Parade
pander kaisar telanjang, sirkuit balap tikus pendidikan, dan orang-orang yang kasmaran
belajar. Tema pertama ini menjelaskan mengapa pendidikan kurang membekali anak-anak
untuk siap menghadapi dunia nyata yang berubah cepat. Tema kedua menjelaskan mengapa
kaum terdidik bisa terjangkit mentalitas serakah dan jauh dari sikap ugahari. Tema ketiga
atau bagian terakhir ini menjelaskan mendesaknya motivasi instrinsik agar generasi muda
kasmaran belajar. Bukan terpaksa belajar. Apalagi belajar karena diancam. Anak-anak
harus dapat membangun motivasi dari dalam dirinya melalui proses kimiawi otak. Kalau
anda terinspirasi dari luar, bukan terilhami dari dalam, motivasi adalah manipulasi. Buku
ini karya kolaborasi seorang guru SMA di Yogyakarta dengan seorang dosen di Jakarta.
Buku ini memaparkan berbagai eksperimen pembelajaran yang bisa diaplikasikan di
lingkup keluarga, sekolah, hingga lingkungan masyarakat. Buku ini ditulis agar khalayak
pembaca tidak menjadi kaisar bodoh yang sepanjang hidupnya berparade telanjang, keluar
dari perangkap balap tikus Pendidikan, dan menjadi orang yang kasmaran belajar.

Kata Kunci : Pendidikan, Parade Telanjang, Buku Motivasi

43
Judul : 20 Tokoh Sukses Dunia yang Dulunya Dianggap Bodoh
Pengarang : Inni Indarpuri
Penerbit : Tiga Ananda
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama : Januari 2016
Jumlah halaman : 105 halaman
Klasifikasi : 925/INN/d

ABSTRAK

Buku ini berisi kumpulan kisah para tokoh dunia yng masa kecilnya sempat dianggap
gagal, tidak berprestasi, bahkan bodoh. Simak kisah tentang Abraham Lincoln yang sering
sekali gagal hingga kerap diejek orang-orang, tetapi akhirnya berhasil terpilih menjadi
Presiden Amerika. Baca juga kisah tentang Adam Khoo, Pengusaha brilian yang ternyata
pada masa kecilnya selalu mendapat nilai terendah dibangku sekolah. Selain mereka ada
beberapa tokoh yang juga memiliki masa-masa di mana mereka dianggap tidak pandai,
bahkan sering gagal. Kisah Albert Einstein sukses karena potensi diri meski dulunya
dianggap bodoh. Salah satu kalimat motivasi dari Einstein adalah setiap anak itu genius,
namun jika menilai seekor ikan dari kemampuannya memanjat sebatang pohon, ia akan
berpikir dirinya bodoh sepanjang hidupnya. Maka, tidak perlu memaksakan menguasai hal
yang bukan minat kalian. Jadilah diri sendiri. Kisah Aristotle Onassis yaitu seorang
pembuat onar yang menjadi raja kapal kaya raya. Dia membuktikan bahwa sukses tidak
selalu harus memiliki ijazah dan modal. Tekad yang kuat dan kemauan untuk terus bekerja
keras tak kalah penting untuk meraih kesuksesan. Masih ada kisah-kisah dari Bill Gates,
Charles Robert Darwin, Chris Gardner, Dr. Benjamin Carson, Leonardo Da Vinci dan
masih ada sebelas tokoh yang juga memiliki masa-masa di mana mereka dianggap tidak
pandai, bahkan sering gagal. Jadi bagi kalian yang merasa kurang pandai, tidak perlu lagi
berkecil hati. Setelah membaca buku ini, kalian akan yakin bahwa kegagalan atau kesulitan
di masa kini bukanlah halangan untuk meraih prestasi di masa depan.

Kata Kunci : Tokoh Dunia, Biografi, Kesuksesan

44
Judul : 1000+ Kejayaan Sains Muslim
Pengarang : Yusup Somadinata
Penerbit : Elex Media Komputindo
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama : 2016
Jumlah halaman : 142halaman
Klasifikasi : 297.05/YUS/s

ABSTRAK

Buku ini berisi fakta-fakta tokoh muslim yang ahli di berbagai bidang sains yang memberi
pengaruh kepada dunia sampai hari ini. Diuraikan dengan ringkas, sederhana, dengan
ilustrasi dan fakta yang menarik. Pada bab buku ini berisi kejayaan muslim dalam
astronomi dan astrofisika, kejayaan biologi, kedokteran, obat-obatan, dan psikologi
muslim, kejayaan ilmu kimia, fisika, dan teknik muslim, kejayaan muslim dalam ilmu
matematika serta kejayaan ilmu bumi dan geografi muslim. Pada bab awal ini menjelaskan
tentang astronomi dan astrofisika. astronomi yaitu ilmu alam yang mempelajari dan
mengmati benda-benda langit seperti bintang, planet, komet, nebula, gugus bintang atau
galaksi serta fenomena-fenomena luar angkasa. Sedangkan Astrofisika adalah cabang ilmu
astronomi yang berhubungan dengan fisika alam semesta. Berikut ada bebrapa ilmuwan
seperti Abu Masyar dikenal sebagai Al-Falaki atau Ibnu Balkhi, ia adalah astronom dan
filsuf muslim asal Persia. Pada masa itu ilmu astrologi belum dihubungkan dengan ilmu
nujum hanya berhubungan dengan rasi bintang saja. Tahukah anda? Ibnu Haytam disebut
The First Scientist atau Ilmuwan pertama di dunia. Al-Farghani merupakan perintis ilmu
astronomi modern. Ahli filsafat, matematika dan astronomi Umar Khayyam adalah
ilmuwan paling berpengaruh di dunia pada abad pertengahan. Ahmad Muhiddin Piri
merupakan pembuat peta terlengkap pertama. Ibnu Sina termasyur sebagai Bapak
Pengobatan Modern, Jabir bin Hayyan digelari Bapak ilmu kimia, Al-Khazini ternama
sebagai Bapak Robotik, dan Ahli Matematika Al-Khawarizmi dinobatkan sebagai Bapak
aljabar dan algoritma. Kontribusi para ilmuwan muslim pada zaman keemasan waktu itu,
memang tak bisa dipandang remeh, terutama bagi generasi penerus Islam saat ini. Bagi
generasi sekarang, mengetahui dasar perkembangan ilmu pengetahuan dan menguak

45
kebenaran tentang kontribusi para ilmuwan Islam sangat penting untuk mengembangkan
ilmu pengetahuan selanjutnya.

Kata Kunci : Ilmuwan Muslim, Kejayaan Sains Muslim, Penemuan

46
Judul : The Naked Traveler Anthology
Pengarang : Trinity
Penerbit : B first
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Agustus 2014
Jumlah halaman : 225halaman
Klasifikasi : 910/TRI/t

ABSTRAK

Buku ini ditulis dalam bahasa para traveler yang apa adanya, menceritakan pengalaman-
pengalaman yang mungkin akan sangat membantu untuk mengetahui sisi-sisi lain dari
sebuah perjalanan. Yang kemudian join dalam penulisan buku ini pun ternyata cukup
beragam dari berbagai macam profesi, dari polisi, eksekutif, ibu rumah tangga, ahli
geofisika, pegawai yang menyebut dirinya biasa, manusia jenis LSM, hingga ekspatriat
yang sudah lama tidak tinggal di Indonesia. Sudah menarik duluan melihat berbagai macam
latar belakang penulis yang tentu saja membuat gaya penuturannya juga berlain-lainan.
Apa jadinya kalau traveler yang sudah menghabiskan ribuan jam di atas pesawat ternyata
menyimpan ketakutan terhadap transportasi udara, seorang polisi yang menemukan bahwa
tempat wisata favoritnya adalah lokasi populer untuk bunuh diri, atau traveler yang
membayar mahal demi kenyamanan tapi terpaksa tertahan belasan jam di atas pikap
pengangkut sapi?Setiap traveler pasti memiliki tantangannya tersendiri dalam menaklukan
setiap medan. Jalan terjal yang harus dilalui memang tak pernah sama. Tapi mereka
memiliki tekad yang serupa: harus sampai ke tempat tujuan. Buku ini justru bisa membuat
ingin tahu tanpa harus memamerkan betapa indahnya atau betapa buruknya sebuah tempat,
browsing-browsing mengenai harga air mineral botol di Los Angeles, mencari rute pantai
sipelot di Malang, atau berjam-jam mencari artikel mengenai apa saja yang bisa dibeli di
dubai karena membaca artikel mengenai pasar loak di lobby hotel supermewah di Dubai,
yang konon penjual loakannya membawa barang dagangannya dengan ferrari. Padahal
sebelumnya belum pernah berpikiran mau ke Dubai. Buku ini bukan pamer perjalanan
mereka, tetapi inspirasi untuk mengetahui lebih jelas apa saja sih yang bisa terjadi di
perjalanan dan apa yang benar-benar menjadikan kita bisa merasa sangat ‘lokal’ di tempat

47
yang sangat jauh dari rumah. Sepertinya memang harus membaca sendiri, supaya detil-detil
penceritaannya tertangkap dalam otak kita.

Kata Kunci : Traveler, Tempat Wisata, Pengalaman Perjalanan

48
Judul : Rahasia Kamar Tersembunyi
Pengarang : Audi
Penerbit : Grasindo
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : September 2015
Jumlah halaman : 84halaman
Klasifikasi : 899.221 3/AUD/r

ABSTRAK

Novel karya Audi berjudul Rahasia Kamar Tersembunyi novel ini memakai gaya bahasa
yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita campuran. Novel ini dijelaskan
beberapa latar tempat yaitu Asrama, kamar, tanah becek. Cerita ini bersifat horor. Adapun
ringkasan ceritanya yaitu gosip tentang adanya kamar tersembunyi beredar di Asrama
Bianglala. Katanya, kamar itu tempat menghukum anak-anak asrama yang nakal. Katanya
lagi, di kamar itu pernah ada anak yang meninggal gara-gara lupa dikasih makan. Anak itu
jadi hantu dan menuntut pembalasan. Nesha tidak tahu siapa yang pertama kali
menyebarkan cerita menakutkan itu. Akhirnya, Nesha, Monica, Junita, Jessy, Nita, dan Ira,
bertekad menyelidiki kebenaran cerita itu. Bukannya menemukan kebenaran, mereka
malah harus mengalami berbagai kejadian menakutkan. Ada kejutan yang disiapkan
penulis di akhir cerita, disertai penjelasannya yang masuk akal. Sayangnya, ada satu hal
yang masih belum diceritakan, yaitu mengenai rencana Nesha yang ingin keluar dari
asrama. Apa pada akhirnya Nesha jadi keluar dari asrama? Sementara dia mulai betah dan
mendapat teman-teman baru?Meski ada satu hal yang mengganjal, buku ini lumayan
menghibur. Apalagi dengan jumlah halamannya yang sedikit, tidak membutuhkan waktu
banyak untuk membacanya. Buku ini bisa dibaca dengan sekali duduk saja.

Kata Kunci : Asrama Bianglala, Hantu, Novel Anak

49
Judul : Departemen Hati
Pengarang : Jaka Perdana
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Februari 2018
Jumlah halaman : 220halaman
Klasifikasi : 899.221 3/JAK/d

ABSTRAK

Novel karya Jaka Perdana berjudul Departemen Hati novel ini memakai gaya bahasa yang
santai dan sederhana serta alur ceritanya sendiri menggunakan sudut pandang Rini sebagai
orang ketiga. Novel ini dijelaskan beberapa latar tempat yaitu tempat kerja, Cerita ini
bernuansa remaja. Adapun ringkasan ceritanya yaitu Rini adalah seorang siswa di SMK
Fajar yang sedang magang di PT Jaya bagian pemasaran. Uniknya nama bagian tersebut
mendapat julukan Departemen Hati. Rini tidak menduga jika karyawan yang bekerja di
bagian pemasaran adalah cowok-cowok ganteng, termasuk kepala bagian, Pak Danang
Zylgywin. Cowok-cowok di Departemen Hati memang ganteng dan memiliki sifat yang
berbeda. Seperti Kak Chicko yang senang ngegombal, Kak Dede yang jutek, Kak Zacky
yang rapi jali, Kak Tony yang perhatian, dan Kak Beni yang sering telat. Mereka juga
punya latar belakang pendidikan yang berbeda, Pak Danang, Kak Zacky, dan Kak Beni
adalah lulusan sarjana, sementara Kak Chicko dan Kak Toni lulusan SMK. Bahkan Kak
Beni berasal dari SMK yang sama dengan Rini. Karyawan di PT Jaya memang berasal dari
berbagai latar belakang, mulai dari yang lulusan luar negeri hingga dalam negeri. Pekerjaan
yang baik dan sungguh-sungguh lah yang dinilai di dunia kerja bukan almamater. Suatu
hari, Rini telah salah memilih lomba ulang tahun kantor yang harus diikuti Departemen
Hati. Dia memilih lomba modern dance menggunakan salah satu lagu boy band asal Korea,
BTS, yang dia sukai namun sulit dilakukan oleh cowok-cowok di Departemen Hati.Suatu
sore menjelang kantor, Rini menemukan sebuah surat cinta di meja kerjanya. Rini pun
tenggelam dengan rasa penasaran akan si pengirim surat cinta yang dia yakini adalah salah
satu dari staf Departemen Hati.Buku ini cukup menghibur bagi kita pembaca.buku ini layak
dibaca untuk semua kalangan terutama yang menyukai cerita komedi-romantis, apalagi
50
untuk kalangan remaja yang ingin merasakan suasana pahit-manis di dalam sebuah
perusahaan.

Kata Kunci : Fiksi, Magang, Novel Remaja

51
Judul : The Cousins Flama Elementa
Pengarang : Dian Onasis
Penerbit : Pelangi Indonesia
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : 2013
Jumlah halaman : 152halaman
Klasifikasi : 899.221 3/DIA/t

ABSTRAK

Novel karya Dian Onasis berjudul The Cousins Flama Elementanovel ini memakai gaya
bahasa renyah dan simpel,serta alur ceritanya maju. Cerita ini bernuansa remaja. Adapun
ringkasan ceritanya yaitu Kisah Alexandria Arana (Lex, 11 tahun) dan dua sepupunya,
Nike Ardhilla (Morrin, 13 tahun), serta Daru Maximillian (Max, 11 tahun) sangat gemar
bermain musik. Karenanya, mereka membuat sebuah grup band bernama The Cousins.
Dengan Lex sebagai pemegang kendali gitar sekaligus vokal, Morrin penggebuk drum, dan
Max pembetot gitar bas. Kali ini, The Cousins ikut serta dalam festival band remaja.
Hadiahnya kereeen! Lex dan para sepupu bahkan mencari seorang pelatih untuk membantu
mereka tampil di festival band tersebut. Om Jovan hadir menjadi guru latih mereka. Tak
ada yang aneh pada grup The Cousins, sampai kemudian, Vito, sepupu Lex, muncul dalam
kehidupan mereka. Sejak hilangnya papa Vito, Vito memang dititipkan di rumah Lex.
Sejak Vito yang misterius mengatakan bahwa gelang berbatu Quartzred yang dipakai
Morrin tidak pantas melingkar di pergelangan tangan Morrin, sang drummer cilik itu, maka
hal-hal yang aneh beruntun terjadi. Mulai dari Vito yang tiba-tiba memiliki kekuatan super,
samapai munculnya sebuah hologram yang disaksikan oleh Lex di halaman belakang
rumah. Benar-benar misterius! Ending cerita yang tampaknya diplot untuk dibuka pada
sequel Cerpen berikutnya.Bukuini highly recommended untuk Anda yang gemar membaca
buku fantasi dan petualangan. Remaja, anak-anak, bahkan orang dewasa seperti kita, juga
bisa larut dalam tiap adegan yang disajikan.

Kata Kunci : The Cousins, Novel Anak, Batu Quartzred

52
Judul : My Best Friends In Tokyo
Pengarang : Diah Nur Rosyana Sari
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Rabi’Al-Awwal 1437 H/ Januari 2016
Jumlah halaman : 100halaman
Klasifikasi : 899.221 3/DIA/m

ABSTRAK

Cerpen karya Diah Nur Rosyana Sari berjudul My Best Friends In Tokyo. Cerpen ini
memakai gaya bahasa yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Cerpen ini
dijelaskan beberapa latar tempat yaitu bandara, hotel Himeka, kolam renang, fuji land,
Gunung Fuji. Adapun ringkasan ceritanya yaitu menceritakan tentang gadis yang bernama
Lintang yang ingin sekali berlibur ke Korea, namun karena ada bencana badai, dia
memutuskan untuk berlibur seru ke Jepang bersama keluarganya tapi dengan syarat kalau
nilai raport Lintang harus bagus. Lintang Varistania Putri adalah gadis yang cantik,
periang, baik hati, dan pintar menulis puisi. Sesampainya di Tokyo mereka menginap di
Hotel Himeka. Lintang bertemu dengan Sakura Himeka. Dia adalah anak dari pemilik
Hotel Himeka. Lintang bertemu Sakura di kolam air hangat dengan serunya mereka
bermain air. Setelah bercakap-cakap dengan Sakura. Mereka bertemu dengan anak laki-laki
yang bernama Yamato Shisukani dia pintar membuat rangkaian bunga dan suka memetic
bunga mawar. Dia tamu dari Korea yang berlibur di Tokyo. Lintang memiliki teman baru
di Tokyo. Mereka menikmati liburan serunya. Tetapi Shisuka terbaring di tempat tidurnya
karena sakit tifus. Lintang merasa bersalah karena mengajak Shisuka bermain terus sampai
Shisuka tidak tidur siang. Selesai sudah musim kemarau tiba saatya musim hujan. Lintang
mendapat kabar bahwa Shisuka sudah sehat. Selama mereka berlibur Lintang membuatkan
puisi yang berjudul My Best Friend untuk Sakura dan Shisuka, setelah mereka
membacanya Shisuka merasa terharu dan mneteskan air mata. Mereka bertiga menjadi
sahabat. Lintang akan segera meninggalkan kota Tokyo dan Sebagai tanda persahabatan
mereka diberikan liontin hati yang terbuat dari kayu. Setahun kemudian lintang bertemu

53
kembali dengan Shisuka dan Sakura, ingat pesan Sakura bahwa kita akan bertemu kembali
dan Lintang sangat senang sekali.

Kata Kunci : Persahabatan, Cerpen, My Best Friends In Tokyo

54
Judul : Pohon Tua di Rawa Lele
Pengarang : Queen Aura
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Syawwal 1436 H/Agustus 2015
Jumlah halaman : 72 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/QUE/p

ABSTRAK

Novel karya Queen Aura berjudul Pohon Tua di Rawa Lelenovel ini memakai gaya bahasa
yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Novel ini di deskripsikan dengan
cerita yang menakjubkan, ketegangan, dan menakutkan. Adapun ringkasan ceritanya yaitu
Q dan beberapa orang temannya terpilih mengikuti Persami di Rawa Lele. Mereka sudah
membayangkan serunya acara yang akan mereka ikuti. Walaupun mereka kurang suka
karena Jaka dan Omes juga terpilih. Bayangkan, si biang kerok kelas itu juga ikut! Bisa-
bisa acaraPersami mereka bisa kacau karena ulah dua anak itu.Benar saja! Malam pertama,
ada sebuah pohon besar yang memiliki lubang yang menganga di batang pohon itu, dari
kejauhan mereka mendengar sura pluit Panjang dari kakak Pembina. Mereka segera
kembali ke posko karena hari mulai gelap. Malamnya kegiatan mereka semakin padat
setelah acara api unggun dan pembekalan yang dilakukan dengan permainan, mereka
semua merasa kecapean. Dan acara selesai semua masuk kedalam tenda, namun Jaka dan
Omes diam-diam keluar dari tenda. Mereka bermain disungai dan ternyata mereka sudah
membuat janji dengan Boy dan Akbar. Mereka berempat asyik mandi dan berloncatan di
Sungai yang tidak begitu dalam. Tidak lama kemudian Omes ditemukan pingsan di bawah
pohon beringin! Q dan teman-temannya baru tahu, ternyata Omes tidak seberani yang
mereka bayangkan selama ini. Omes mengaku melihat hantu! Q tidak percaya! Q berusaha
mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi. Nah, benarkah ada hantu di pohon itu? Ternyata
pohon besar itu tidak ada hantunya. Yang ada adalah pada malam hari tumbuhan
melakukan proses respirasi atau pernapasan. Pada saat itu, tumbuhan hanya mengeluarkan
karbondioksida dan menghirup oksigen. Q menjelaskan beberapa yang dirasakan Omes.
Persami telah selesai mereka akan kembali kerumah masing-masing. Tapi cerita tentang
55
pohon tua yang angker di Bumi Perkemahan Rawa Lele itu masih menyimpan misteri
tentang keberadaan Wakwaw. Siapakah dia?.

Kata Kunci : Persami di Rawa Lele, Api Unggun, Cerita Anak

56
Judul : Ransel Mini Keliling Dunia
Pengarang : Ade Kumalasari dkk
Penerbit : B first
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Maret 2016
Jumlah halaman : 156 halaman
Klasifikasi : 910/ADE/r

ABSTRAK

Buku ini bercerita tentang kisah-kisah kami bertualang dengan anak-anak. Dengan
banyknya tiket pesawat murah, pergi ke luar negeri sudah bukan hal yang sulit. Semua
orang bisa travelling. Semua orang bisa ke luar negeri. Sejak kecil, kelima mama keren
sekaligus travel blogger dalam buku ini sama-sama menyimpan mimpi berkeliling dunia.
Kini, mimpi itu terwujud dengan membawa serta anak-anak mereka yang masih kecil.
Alih-alih menggunakan travel agency agar nyaman, mereka memilih merancang sendiri
perjalanan mereka. Lebih repot, lebih ribet, tapi bukan tidak mungkin. Buku ini disuguhi 14
cerita dari 9 negara yang pernah para penulis singgahi bersama anak-anak.Buku ini menjadi
rekaman perjalanan Ade Kumalasari (@travelingprecils), Dina Virgianti (@DinaVirgianti),
Lala Amiroeddin (skippintroupe.com), Olenka Priyadarsani (@backpackologyID), dan
Tesya Sophianti (@tesyablog), yang akan memandu kita ikut merasakan serunya
bertualang bersama para pemilik ransel dan kaki-kaki mungil ini.Sebelum dan sesudah
bepergian, kelimanya kerap bertukar kartu pos, cerita, dan tanpa segan berbagi tip
mengantisipasi segala kemungkinan dalam perjalanan. Tak dimungkiri, akan selalu ada
momen ketika anak rewel dan bad mood karena proses adaptasi. Namun, seperti kata
para travel expert di buku ini, selama ada niat, segala kerepotan pergi bersama anak-anak
dapat diminimalisasi.Buku ini tidak hanya berisi cerita seru, melainkan ada berbagai tips,
rekomendasi untuk berlibur bersama keluarga dengan anak-anak kecil ke luar negeri. Ini
bukan zaman takut-takut lagi ke luar negeri. Tiket murah ada, akomodasi murah bisa
diatur, semua orang bisa liburan.

Kata Kunci : Travelling, Keluarga, Luar Negeri

57
Judul : Jejak Orang Bati
Pengarang : Agung
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Muharam 1437 H/November 2015
Jumlah halaman : 116 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/AGU/j

ABSTRAK

Novel karya Agung berjudul Jejak Orang Batinovel ini memakai gaya bahasa yang santai
dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Novel ini di deskripsikan dengan cerita yang
menakjubkan, ketegangan, dan menakutkan. Novel ini dijelaskan beberapa latar tempat
yaitu rumah, hutan, dan pantai. Adapun ringkasan ceritanya yaitu Papa Rico adalah
fotografer spesialis alam liar. Papa sering bertualang ke seluruh Indonesia untuk
mendapatkan foto-photo terbaik. Ketika liburan sekolah tiba, Papa memberi kejutan pada
Rico dengan paket wisata ke Pulau Seram. Dalam perjalanan menuju tujuan, Rico
mendengar cerita tentang misteri Orang Bati. Menurut cerita, makhluk itu menyeramkan
dan suka menculik. Nah, apa yang terjadi ketika Rico sampai di Pulau Seram? Kepala
makhluk berbulu menyembul dari rimbun pepohonan. Ukurannya kira-kira sebesar kapal
feri. Makhluk itu bermoncong panjang dan memiliki telinga runcing. Saat makhluk itu
membuka mulut, terlihat gigi besar tajam berderet tak beraturan. Rico yang berada di tepi
hutan berlari mencari tempat persembunyian. Ketika Rico akan berlindung di sebuah batu
besar, makhluk itu melayang tepat di atasnya. Makhluk itu menjulurkan kakinya yang
bercakar tajam, kemudian terdengar suara auman. Ternyata Si Jamblang dan Si Plontos itu
menyekap Rico dan membiusnya setelah itu dengan bantuan Doe, Rico melihat papahnya
di sekap di pondok itu. Rico mencari bukti kalau Orang Bati itu palsu. Rico berencana
untuk menjebaknya seperti menjebak rusa. Ternyata Si Plontos orang yang memakai
Kostum Orang Bati. Akhirnya Rico menceritakan semuanya dalam perjalanan ke rumah
Monate. Dia juga menunjukkan topeng kepala Orang Bati jadi-jadian milik Si Plontos.
Monate mmpercayai yang diceritakan Doe, Monate mengumpulkan banyak orang. Papa
Rico berhasil di selamatkan namun papa Rico tidak bisa berjalan. Rupanya Papa Rico

58
berhasil memotret Si Plontos dan Si Jamblang dan juga kostum Orang Bati. Dan
ditunjukkan kepada penjaga hutan. Rico merasa liburan kali ini sangat luar biasa.

Kata Kunci : Orang Bati, Pulau Seram, Cerita Anak

59
Judul : Desa Siluman
Pengarang : Ahmad Sufiatur R
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Rabi’Al-Tsani 1437 H/Februari 2016
Jumlah halaman : 104 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/AHM/d

ABSTRAK

Cerpen karya Ahmad Sufiatur R. berjudul Desa Siluman. Cerpen ini memakai gaya bahasa
yang sederhana dan mudah dimengerti serta memiliki alur cerita maju. Cerpen ini
dijelaskan beberapa latar tempat yaitu rumah, ruang tamu, kuburan. Adapun ringkasan
ceritanya yaitu Advin merupakan tokoh utama dalam cerita ini. Advin digambarkan
sebagai anak kecil yang cerdas dan mampu menganalisa masalah dengan baik, dengan
pengetahuan alam serta matematisnya di sekolah Advin menerapkan dalam mengusut
masalah yang bahkan jika dilihat sepintas masalah itu cukup sulit dipecahkan, bahkan oleh
anak kecil. Diceritakan kecemasan paman Advin ketika keponakannya itu ingin
menghabiskan masa liburan di rumahnya. Akhir-akhir ini terjadi peristiwa aneh yang ramai
dibicarakan di desa tempat tinggalnya. Peristiwa aneh apa yang melanda desa paman
Advin? Desa Siluman rumar yang mengejutkan desa paman Advin, hal ini disadarinya
sejak memasuki gerbang desa, seorang tukang ojek mematok harga dua kali lipat lantaran
takut memasuki desa tersebut. Advin bertemu dengan pengembala jenius yang nantinya
diajak sebagai tim detektif untuk memecahkan misteri desa siluman. Pengembala itu
seumuran dengannya, kepintarannya dalam ilmu pengetahuan alam tak diragukan lagi. Ia
paham betul teori kealaman dan geografi. Makam menyala, timbullah ketegangan-
ketegangan memasuki puncak konflik yang disajikan berbagai pengetahuan yang bahkan
sekelumit orang tahu mengenai hal ini. Advin dan pengembala jenius mengobservasi
makam yang rumornya bisa menyala karena suatu kekuatan gaib. Ternyata menyala karena
dari sifat fosfor yang dapat menyimpan cahaya, jadi pada malam hari gas itu akan tampak
terang seperti ekor kunang-kunang. Pada kematian misterius Harsa merasa kalau
kematiannya bukan karena siluman tapi bisa dijelaskan lebih masuk akal namun, Harsa

60
tidak tau. Ternyata mayat gelandangan di bawah pohon besar itu meninggal karena
menghirup zat karbon terlalu banyak. Mencari tahu misteri siluman itu adalah seorang
pencuri ternak yang membius ternak-ternak agar tidak ketahuan. Akhirnya Advin, Harsa
dan Andini berhasil menangkap pencuri itu dan julukan Desa Siluman bisa hilang dari Desa
itu.

Kata Kunci : Cerita Anak, Cerpen, Misterius

61
Judul : Pesan dari Luar Angkasa
Pengarang : Ruri Irawati dan Rubee Putri Risdiyanto
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 104 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/RUR/p

ABSTRAK

Cerpen karya Ruri Irawati dan Rubee Putri Risdiyanto berjudul Pesan dari Luar Angkasa.
Cerpen ini memakai gaya bahasa yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita
maju. Cerpen ini di deskripsikan dengan cerita yang menakjubkan, ketegangan, dan seru.
Adapun ringkasan ceritanya yaitu Cerita pertama di buku ini adalah Sebening Suara
Sebening Hati karya Ruri Irawati. Bercerita tentang seorang anak berbakat menyanyi dan
diajak oleh kakak sepupunya untuk mengikuti audisi lomba menyanyi tingkat nasional. Ia
pun berlatih keras. Namun saat lomba akan dimulai, ia menemukan sebuah kejutan yang
membuatnya marah, sedih, haru, bercampur aduk. Kak resti tidak ada dirumahnya ia pergi
menemui tamunya. Kak Resti membatalkan acara lomba yang sudah disiapkan, namun Kak
Resti memutuskan untuk hadir di Rumah Singgah Pasien Kanker Anak Indonesia.
Akhirnya Alya mau memaafkan Kak Resti dan Alya ikut menghibur anak-anak di Rumah
Onya. Judul cerita kedua sama dengan judul bukunya Pesan dari Luar Angkasa karya Ruri
Irawati. Mengisahkan seorang anak baru di komplek perumahan bernama Ojan, yang
bertemu dengan seorang teman yang sangat aneh! Aneh karena mirip dengan ALIEN,
makhluk luar angkasa. Bukan hanya penampakan wajahnya saja yang mirip alien, tapi apa
yang dibicarakannya juga semua tentang luar angkasa. Ia bahkan mengatakan kalau Ojan
adalah sang pembawa pesan dari Raja Centaur untuk planet biru yang mereka tempati.Ojan
bingung, namun setelah temannya anak alien itu melakukan sesuatu, Ojan jadi mengerti
apa arti kata-katanya.Ternyata, biji bintaro yang dikumpulkan dari pohon bintaro didepan
rumah akan disebarkan ke sekeliling lapangan yang gersang seperti pesan yang Ozan
sampaikan. Firas berhasil menyelamatkan Bumi dan tak menyangka khayalan Firas tentang
pesan dari luar angkasa bisa membuat mereka mau bekerja sama untuk menjadikan

62
lapangan tempat mereka bermain lebih hijau dan nyaman. Masih banyak cerita pendek
karya Ruri dan Rubee yang lainnya.

Kata Kunci: Cerita Anak, Cerita Pendek, Luar Angkasa

63
Judul : Di Bawah Bendera Sarung
Pengarang : Nailal Fahmi
Penerbit : Pastel
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Agustus 2014
Jumlah halaman : 134halaman
Klasifikasi : 899.221 3/NAI/d

ABSTRAK

Novel karya Nailal Fahmi berjudul Di Bawah Bendera Sarung. Novel ini banyak sekali
mengandung kata-kata yang tidak sopan dan tidak mudah dipahami. Nailal sudut pandang
orang pertama. Dalam novel ini juga jawaban bahwa di balik dunia pesantren yang terkesan
kaku dan banyak aturan, ada banyak hal yang menarik dan lucu untuk diceritakan, dan
semakin menyegarkan karena Nailal berani membagikan pengalamannya dengan cara
menertawakan dirinya sendiri dalam novel ini. Adapun ringkasan ceritanya yaitu Kisah
seorang bodoh yang penuh kesalahan, seorang jebolan pesantren yang enggak bisa lepas
dari kesantriannya dari kesarungannya. Hal ini adalah kisah santri yang terus berada Di
Bawah Bendera Sarung. Seorang menteri yang katanya sering puasa Senin-Kamis itu
memulai sambutandengan tegas dan mengatakan bahwa meskipun Bapak-bapak Kiai yang
ada di sini tahajud siang-malam, belum tentu lebih mulia dari seorang yang mengerti
teknologi, dengan kelanjutan yang berapi-api. Mendengar sambutan itu banyak dari kiai
yang tersinggung, tapi nggak mungkin langsung mendebatnya. Menit berikutnya, para kiai
satu demi satu meninggalkan ruangan. Para santri beranggapan bahwa para kiai mungkin
tersinggung karena Pak Menteri melecehkan keberadaan mereka di mata para santrinya,
tetapi ternyata tidak. Di luar ruangan, seorang kiai berkomentar tentang sambutan sang
menteri dan mengatakan mana ada tahajud siang-malam. Apa jadinya jika seorang jebolan
pesantren menuliskan pengalaman hidupnya sebagai santri dengan sudut pandang humor?
Menjadi santri itu bukan keinginan Nailal waktu masih kecil. Seperti anak-anak kecil lain,
waktu kecil Nailal punya keinginan jadi Satria Baja Hitam. Tapi setelah lulus SD, Nailal
dipondokin. Entah apa maksut orangtua Nailal masukin ke pondok pesantren. Enam tahun

64
di pesantren, Nailal dapat banyak hal yag mungkin nggak ada di sekolah umum. Setelah
lulus Nailal ngerasa punya banyak pengalaman dan nggak ada kata lain selain bersyukur.

Kata Kunci: Novel Dewasa, Pengalaman Hidup, Pesantren

65
Judul : Escape Aku Bukan Ingin Lari. Aku hanya Ingin Sendiri. Nailal
Pengarang : MarsellaAzuela dan Tiana Ratnaputri Waluya
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Jumada Al-Ula 1436 H/ Maret 2015
Jumlah halaman : 151 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/MAR/e

ABSTRAK

Novel karya Marsella Azuela dan Tiana Ratnaputri Waluya berjudul Escape Aku Bukan
Ingin Lari. Aku hanya Ingin Sendiri. Novel ini memberikan motivasi terhadap diri kita
bahwa sebaiknya masalah itu harus dihadapi seperti bagaimana Diana melewati
masalahnya walaupun ia seorang pecandu narkoba yang dibenci dan dijauhi oleh temanya
(kecuali Kiky) ia tetap ingin sembuh dari kecanduan narkoba denga rehabilitasi.
Kekurangannya adalah pada saat Diana di rehabilitasi tidak menceritakan secara lengkap,
karena itu dapat memberikan pngetahuan terhadap pembaca bagaimana seorang pecandu
narkoba seperti Diana memperbaiki kelakuanya selama direhabilitasi sampai ia menyadari
bahwa narkoba itu telah merugikan dirinya sendiri. Isi Novel ini yaitu Burung yang Tidak
Dapat Terbang, Diana memperkenalkan diri disekolah barunya, lalu ia pulang sekolah
bersama temannya yang membicarakan soal tes urine dan tes darah, dimana Diana pernah
memakai narkoba karena kesibukan orang tua sehingga tidak memperhatikannya. Yang
kedua Tes Narkoba, Pada sub bab buku novel ini yaitu Tas Narkoba, Diana ketakutan
mengenai tes narkoba yang dilaksanankan di sekolah barunya dan hasilnya pun positif,
Diana pernah mengonsumsi narkoba. Yang ketiga Best Friend, Kiky adalah best friend
Diana. Kiky tidak menjauhi Diana yang merupakan seorang yang pernah mengonsumsi
narkoba, tetapi ia malah perhatian, menghibur dan mengajak jalan-jalan dan makan di
restoran di daerah Dago, Bandung. Pada masa SMP, Bebby yang merupakan teman geng
Diana sewaktu bersama-sama mengonsumsi narkoba. Menjelaskan di kamar tidur jenis
narkoba apa yang dikonsumsi oleh Diana terus menerus sampai kelas 8 dan sampai
akhirnya ia berobat ke dokter karena efek konsumsi narkoba. Masih banyak isi dari novel

66
ini. Dari kisah Diana tersebut, sebaiknya kita jangan menirunya bergaul dengan lingkungan
narkoba, karena bisa merugikan kita sendiri seperti penyakit ditubuh kita sendiri, dan
dijauhi oleh teman-teman.

Kata Kunci : Motivasi, Pecandu Narkoba, Novel

67
Judul : The Miraculous Enemy
Pengarang : Sesy Pakpahan
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Syawwal 1435 H/ Agustus 2014
Jumlah halaman : 161halaman
Klasifikasi : 899.221 3/SES/t

ABSTRAK

Novel The Miraculous Enemy karya Sesy Pakpahan dan dikarang dengan bahasa yang
sangat mudah dimengerti para pembacanya. Di samping itu novel ini menggunakan alur
maju dan juga menggunakan tanda baca yang tepat. Kata-katanya pun di buat dengan
kreatif. Para pembaca dapat menebak-nebak dan mengapresiasikan apa yang dibaca. Novel
ini menceritakan tentang dua orang saudara yang lama terpisah. Ada seorang anak
perempuan yang baru duduk di bangku kelas satu SMP dan juga seorang anak laki-laki
yang duduk di bangku kelas tiga SMP, mereka bersekolah di sekolah yang sama. Awalnya
mereka tidak saling kenal, tetapi karena mereka sering sekali bertengkar akhirnya mereka
saling mengenal. Tidak di sangka-sangka mereka ternyata bersaudara, mereka adalah
Kevin dan Tasya.Di awal cerita, Sesy menceritakan bahwa Tasya sedang mengikuti
kegiatan MOS dan Kevin sebagai wakil ketua OSIS yang mendampingi kegiatan MOS.
Dari awal sampai akhir kegiatan MOS Tasya selalu menentang apa yang dikatakan Kevin.
Hal tersebut yang membuat mereka berdua selalu tidak akur, sampai mereka bawa ke hari-
hari biasa. Pada awal kegiatan MOS Tasya bertemu dengan Chica yang akhirnya mereka
berdua menjadi sahabat, tetapi Tasya juga bersahabat dengan anak lelaki bernama Nico.
Sedangkan Kevin juga mempunyai dua sahabat yaitu Aldi dan Tami yang memiliki jabatan
ketua OSIS dan bendahara OSIS.Selanjutnya pembaca akan melihat kisah-kisah yang seru
dan menarik. Penulis membuat beberapa cerita yang berkaitan erat satu sama lain. Saat
membaca pun kita dapat ikut merasakan cerita dalam novel tersebut.Di dalam novel ini
terdapat beberapa cerita yang memotivasi dan mengajarkan kita untuk tidak terlalu
membenci seseorang.

Kata Kunci: Novel, Miraculous Enemy, MOS

68
Judul : Selfie Stories
Pengarang : Dewi Rieka
Penerbit : Pastel Books
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Muharram 1437 H/ Oktober 2015
Jumlah halaman : 151 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/DEW/s

ABSTRAK

Cerita Pendek Selfie Stories karya Dewi Rieka dkk ini merupakan kisah nyata dibalik
sebuah photo selfie, buku catatan Dewi Rieka, dkk. ini menjadi inspirasi baru bagi kita
semua, bahwa selfie ada kalanya menjadi media untuk megabadikan sejarah yang lahir dari
kehidupan manusia, selfie juga bisa mengabdikan sebuah tragedi kemanusiaan yang layak
untuk selalu dikenang umat manusia.Catatan-catatan ringan dalam buku ini seakan
membalik persepsi kita semua tentang hakikat selfie yang kita anggap selama ini tak lebih
hanya seputar uforia, semisal ramai-ramai reunian dengan teman lama, atau perayaan ulang
tahun dan semacamnya. Seperti penuturan Taufiq Firdaus Alghifari, tentang “Toga,
perjuanganku Mengenakannya”, cerita ini tentang perjuangannya dalam meraih gelar
sarjana yang dilalui dengan segala pait getirnya kehidupan. Kisahnya bermula sejak tahun
2010 silam, pertama kali ia merasakan bangku kuliah, keterbatasan ekonomi yang dia
miliki seakan tak meyakinkan dirinya bahwa saat itu sudah menjadi mahasiswa.Namun
demikian, itubukan penghalang baginya, dia rela tidak makan demi mengalikan jatah
makannhya untuk biaya kuliahnya, begitu dia lakoni selama kurang lebih 4 tahun selama
menjadi mahasiswa. Hingga akhirnya, dia berhasil menyelesaikan kuliahnya, maka
berphoto dengan toga, menjadi sejarah pentig dalam kidupan seorang Taufiq Firdaus
Alghifari.Kisah inspiratif lainnya dibalik sebuah photo selfie diceritakan oleh Ubaidillah,
dia bertutur tentang kekokohan Menara masjid Baitur Rahman Banda Aceh yang ternyata
menjadi saksi gemuruh bencana alam tsunami pada tahun 2004 silam. Melalui photo itu dia
hendak mengajak umat manusia untuk tidak pernah melupakan tragedi kemanusiaan yang
telah merenggut juaan jiwa. Termasuk tentang keagungan yang maha Kuasa dengan
membuktikan kekokohan Rumah-Nya yang tak tersentuh oleh tsunami. Dan masih banyak

69
kisah-kisah inspiratif yang sangat bernilai positif dari sebuah photo selfie, dan cerita-cerita
yang dituang dalam buku ini menjadi saksi bahwa selfie juga bisa menjadi ilmu bagi
kehidupan manusia.

Kata Kunci : Cerita Pendek, Selfie, Kisah Inspiratif

70
Judul : Ghisency
Pengarang : Tsamara Ghinah
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Ramadhan 1437 H/Juni 2015
Jumlah halaman : 180 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/TSA/g

ABSTRAK

Novel Remaja karya Tsamara Ghinah berjudul Ghisency novel ini memakai gaya bahasa
yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Novel ini menggunakan sudut
pandang orang pertama sebagai pelaku utama. Novel ini dijelaskan beberapa latar tempat
yaitu di depan mading, di kelas 7C, di rumah, di kamar, di kantin sekolah, di ruang OSIS,
di kelas tambahan, di ruang musik, di rumah sakit.Beberapa tokoh dalam novel ini yaitu
Chamara Salsabiela Safa Felisa: cerewet, ndeso, Dian Ravita: Ibu 7C, suka bikin heboh
(onar), dan galak, Finna Audiya: sok imut, primadona kelas, Angga: pemuda dengan
pesona dark, dan Suka ramal-meramal, Shanaz Salwa Sahira: baik hati, dan Rahmad:
Bapak 7C, baik hati. Adapun ringkasan ceritanya yaitu Ikatan persahabatan yang terjalin
antara Chamara Bersama Ghisency yang tidak pernah berubah oleh waktu dan
keadaan.Novel ini bercerita tentang Chacha, anak yang tamat SDN Ajung 01 dan masuk
SMPN 01 Kalisat. Sebelum masuk SMP, ia harus menjalani MOS yang menyebalkan.
Setelah MOS, Chacha menduduki kelas VII-C karena hasil tes penentuan kelasnya yang
katanya good. Banyak yang Chacha alami selama duduk di kelas VII-C.
Mulai dari bolos massal di kantin, berantem sama kakak kelas, hingga bikin tugas film
untuk pelajaran TIK. Namun, ada saat-saat mengharukan dimana ia pergi meninggalkan
teman-temannya. Ternyata Chamara dirawat di rumah sakit selama enam hari. Baru
diketahui bahwa ia ternyata menderita penyakit leukimia. Chamara ingin memberikan
persembahan terakhir untuk semuanya. Selama ia bernyanyidia tidak memperdulikan darah
yang mengalir dari hidungnya. Tiba-tiba dia pinsan dansaat membuka mata, ia sudah
berada di rumah sakit. Ia menjalani kemoterapi untuk pertama kali ditemani teman-
temannya. Bulan-bulan telah berlalu Chamara masih menjalani kemoterapi. Kondisinya

71
semakin tidak stabil karena ia stres. Akhirnya, Ayah dan Ibunya memutuskan untuk
mengajak ia tinggal di Jepang sampai sembuh.

Kata Kunci : Novel Remaja, Fiksi, Persahabatan

72
Judul : Mysterious Market
Pengarang : Muhammad Rafid Nadhif Rizqullah
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Dzulhijjah 1436 H/Oktober 2015
Jumlah halaman : 110halaman
Klasifikasi : 899.221 3/MUH/m

ABSTRAK

Novel anak karya Muhammad Rafid Nadhif Rizqullah berjudul Mysterious Market novel
ini memakai gaya bahasa yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Novel
ini dijelaskan beberapa latar tempat yaitu di Funny Market, di rumah dan di sekolah.
Adapun ringkasan ceritanya yaitu Funny Market memang misterius. Lima anak perempuan
dan tiga bapak dilaporkan hilang disana. Anehnya lagi, tiba-tiba Funny Market kebakaran.
Shara dan Aulia mencurigai semua keanehan yang terjadi. Mereka pun berusaha
menyelidikinya. Banyak hal-hal tak terduga yang ditemukan disana. Bahkan katanya,
Funny Market itu berhantu, lho! Shara dan Aulia bertekad untuk melawan rasa takut demi
menemukan orang-orang yang hilang itu. Satu persatu mereka berhasil menemukan
petunjuk. Namun keangkeran Funny Market sempat membuat keduanya hendak mundur.
Akhirnya Shara dapat menyimpulkan bahwa orang-orang hilang itu sedang membuat suatu
acara di Funny Market. Surat kabar gratis tempo hari itu adalah surat kabar palsu dibuat
oleh orang-orang hilang. Mereka menyelediki bahwa ada hantu dan kejadian aneh itu
sengaja dilakukan supaya mereka keluar dari Funny Market. Ternyata Pak Bilal membuat
skenario bahwa Anita, Nindya, Clarissa, Violete dan Renata hilang itu sebenanrnya mereka
mengadakan latihan mendongeng untuk lomba nanti. Dan Akhirnya misteri di Funny
Market itu terungkap dan usai sudah. Tetapi Shara merasa misteri itu tidak masuk akal dan
mereka memecahkan teka-teki dan memecahkan SMS yang diterima saat peresmian Funny
Market. Tetapi akhirnya Shara mengerti dan berhasil memecahkannya sendiri. Dan dari
lomba yang diikutinya Clarissa juara pertama lomba mendongeng, Anita juara harapan
ketiga, dan Nindya jadi peserta terfavorit kategori dongeng. Kalau Violete dan Shara,
senang karena kelompoknya menang jadi kelompok kreatif.

Kata Kunci : Novel Anak, Misteri, Fiksi

73
Judul : Sekali Lagi Si Paling Badung
Pengarang : Enid Blyton
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Ukuran : 18 cm
Cetakan pertama : Juni 2017
Jumlah halaman : 278 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/ENI/s

ABSTRAK

Novel karya Enid Blyton berjudul Sekali Lagi Si Paling Badung novel ini memakai gaya
bahasa yang santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Adapun ringkasan
ceritanya yaitu Elizabeth yang bersekolah di sekolah asrama Whyteleafe. Elizabeth anak
yang jujur dan adil. Dia juga pemberani meski keras kepala dan pemarah. Dia dijuluki si
Badung pada semester lalu (seri pertama). Tapi tampaknya sekolah Whyteleafe telah
mampu mengubahnya dan dia bertekad mengubah diri menjadi anak baik di semester baru
ini. Namun tekadnya tersebut segera diuji dengan kedatangan kedua anak baru yaitu Robert
dan Kathleen. Robert anak yang suka menindas, keji dan licik. Sementara Kathleen diam-
diam mengerjai Elizabeth sehingga dia dimarahi oleh para guru. Selain berkisah tentang
permusuhan Elizabeth dengan Robert, diceritakan juga kisah bagaimana Kathleen menjadi
sangat membenci Jenny dan Elizabeth tapi kemudian karena suatu kejadian yang sangat
mengejutkan dan membahagiakan bagi Kathleen karena dia mendapat kesempatan untuk
berubah dengan bantuan semua temannya di Whyteleafe Kathleen dapat berubah menjadi
gadis periang dengan lesung pipit manis yang muncul saat ia tersenyum. Dalam buku
sebelumnya, terdapat 24 sub judul. Sementara dalam buku yang satu ini terdapat 26 sub
judul. Ada banyak nasihat yang bisa mereka ambil. Buku ini bisa membantu mendidik
anak-anak yang sedang tumbuh dan berkembang. Banyak sekali yang Penulis ajarkan
terutama tentang sikap dan perilaku yang baik. Nasihat yang disampaikan tersebut tidak
terkesan menggurui. Semua terasa biasa namun bekesan saat ia menyampaikan nasihatnya
melalui buku ini.

Kata Kunci : Novel, Nasihat, Cerita Anak

74
Judul : Maisie Hitchins : Kasus Pencurian Enam Sen
Pengarang : Holly Web
Penerbit : Tiga Ananda
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Januari 2015
Jumlah halaman : 180 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/YUN/m
ABSTRAK

Novel karya Holly Web yang berjudul Maisie Hitchins: Kasus Pencurian Enam Sen,
memiliki cerita yang menarik, memakai gaya bahasa yang santai dan sederhana. Buku ini
memang buku anak-anak alias dongeng, bisa dibilang bahkan ini serial mini dari novel
Sherlock Holmes. Novel ini tidak memerlukan terlalu banyak dugaan dan pemikiran yang
panjang karena memang buku ini memiliki alur yang gamblang tanpa plot twist
didalamnya. Adapun ringkasan ceritanya adalah kisah petualangan Maisie Hitchins. Maisie
adalah gadis yang tinggal disebuah apatermen milik neneknya. Ia tinggal bersama dengan
penyewa apatermen neneknya. Maisie sangat mengagumi Gilbert Carrington, seorang
detektif terkenal. Sangking kagumnya ia bermimpi menjadi seorang detektif jika sudah
dewasa nanti. Cerita ini berlanjut pada Maisie bertemu dengan Eddie, anak anjing yang ia
temukan terjebak didalam karung yang basah. Masie didukung Alice yang merupakan
sahabatnya sekaligus putri dari seorang kaya raya yakin harus menemukan siapa penjahat
yang tega membuang Eddie ke perairan. Pencarian ini tidak mudah terutama ketika ia tidak
tahu harus memulai dari mana. Bahkan neneknya tidak akan mengijiinkan Eddie tingal di
apatermen miliknya. Masalah yang dihadapi Maisie tidak berhenti sampai situ, Eddie
membuat masalah dengan mencuri sosis dari pengantar daging, Goerge. Kisah pencarian
terus berlanjut sampai pada pertemuan Maisie dengan laki-laki asing yang membuang
Eddie. Tidak banyak yang dapat dilakukan, membuang anjing bukanlah suatu pelanggaran,
tapi setidaknya Maisie telah menyelesaikan kasus pertamanya. Goerge si pengantar daging
dipecat karena diduga mencuri 6 sen dari kasir toko tempat ia bekerja. Maisie yang merasa
bersalah dengan apa yang telah Eddie lakukan beberapa waktu yang lalu bertekad untuk
menemukan pencuri sebenarnya.
Kata Kunci : Novel Anak, Petualangan, Fiksi

75
Judul : Far Away
Pengarang : Muthia Kemala Dewi
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Ramadhan 1436 H/Juli 2015
Jumlah halaman : 160 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/MUT/f

ABSTRAK

Novel karya Muthia Kemala Dewi berjudul Far Away novel ini memakai gaya bahasa yang
kurang kuat dan menggambarkan emosi serta memiliki alur cerita maju-mundur. Sudut
pandang orang pertama. Novel ini dijelaskan beberapa latar tempat yaitu di Sekolah,
pekarangan belakang sekolah, kelas, kantin, Elf World, Bumi, istana, rumah Rena, rumah
Nathan, Rumah Marsha, kamar Rena, dan gudang. Tema dari novel ini yaitu Perjalanan
Rena (Erina) dan Nathan (Ethan) untuk mengalahkan kaum Werewolf yang selama ini
telah meresahkan kaum elf. Penokohan dari novel ini adalah Rena (Erina) adalah
perempuan pintar yang baik hati, rendah hati, bijaksana, jujur, dan pemberani. Nathan
(Ethan) adalah seorang lelaki yang baik hati, rendah hati, bijaksana, pemberani dan suka
menyimpan masalah sendiri. Raja dan Ratu adalah pemimpin yang bijaksana, baik hati dan
penyayang, Ayah, Ibu, Kak Moyra adalah orang yang baik hati, dan penyayang, Giselle,
Marsha, Bya, Sani adalah teman yang setia kawan dan selalu ada saat sahabatnya
membutuhkannya. Kimberly adalah anak perempuan yang pemberani dan bijaksana.
Adapun ringkasan ceritanya yaitu hari pertama Rena (Erina) menjadi anak SMA. Rena
bertemu dengan seorang lelaki bernama Nathan (Ethan) yang memberitahunya bahwa Rena
adalah seorang keturunan el, juga seorang putri dari kerajaan di Elf World yang diasingkan
oleh kedua orangtuanya ke Bumi untuk menyelamatkannya dari serangan para werewolf.
Awalnya, Rena tidak percaya, hingga Nathan mengajaknya ke pohon terlarang di belakang
pekarangan sekolah dan membawanya ke Elf World melalui pohon itu. Suasana haru
menyelimuti reuni antara Raja dan Ratu dengan putri mereka dan juga Nathan yang
ternyata adalah kakak Rena. Tetapi, suasana itu tidak berlangsung lama. Masih banyak

76
masalah yang bermunculan; antara Rena dan keluarga buminya, juga werewolf yang akan
kembali menyerang para kaum elf.

Kata Kunci : Novel Remaja, Cerita Petualangan, Fiksi

77
Judul : The Thief Hunter
Pengarang : Najma Alya Jasmine
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : Shafar 1436 H/Desember 2014
Jumlah halaman : 83 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/NAJ/t

ABSTRAK

Novel karya Najma Alya Jasmine berjudul The Thief Hunter novel ini memakai gaya
bahasa yang sederhana serta memiliki alur cerita maju. Sudut pandang orang pertama.
Novel ini dijelaskan beberapa latar tempat yaitu di Sekolah, di kelas, toko John Diary, di
depan rumah Lidya, di dalam gedung, di dalam mobil, di parkiran taman, di warung
angkringan dan di kantor polisi. Tokoh utama penyelidikan : Beuty Melodyca (Melody),
Lidya Cinta Chyntia (Lidya), Careena Delia Vadinda (Careen), Stephanie Riana
(Stephanie). Tokoh Pembantu : Diana Putri Nelisa (Kak Nelisa), Tyara Dina Diandra (Bu
Tyara), dan Rania Tyara Dina (Mrs. Rania). Adapun Ringkasan ceritanya adalah Gelagat
Pak John mencurigakan. Semua anak yang berbelanja ke tokonya selalu ditanyai tentang
Melody. Kabarnya, Pak John adalah pencari bakat. Tetapi ketika ditelusuri ke acara
pencarian bakat, tidak ada yang mengenal Pak John. Bakat mereka adalah detektif, mereka
terus menyelidiki Pak John dan penyelidikan ke gedung acara bakat membuahkan hasil jadi
kata berbakat mereka adalah detektif. Ternyata masih banyak misteri tentang Pak John. Ya,
dari nama yang mirip-mirip seperti kembar, tentang dia bertemu dengan Mrs. Rania,
pencurian handphone Lidya, dan …. Aku benar-benar bingung!• lanjutku. Jadi, siapa
sebenarnya Pak John? Kenapa dia selalu mencari Melody dan teman-temannya? Apa
hubungan Mrs. Rania, guru Melody di sekolah, dengan kasus ini?. Ternyata Pak John itu
adalah seorang pencuri bukan penculik. Dia mencuri handphonenya Lidya. Mrs. Rania itu
Adalah anaknya Ibu pemilik warung angkringan Rania sudah menganggap Pak John
sebagai Pamannya. Bu Tyara pemilik warung angkringan itu menjelaskan semuanya. Dan
mereka semua berbakat menjadi detektif. Akhirnya, setelah penyelidikan yang berlarut-

78
larut, terkuaklah kebenaran yang sesungguhnya. Rahasia Pak John terbongkar dan mereka
merasa lega dan damai. Detektif sukses!

Kata Kunci : Novel Anak, Cerita Petualangan, Fiksi

79
Judul : Hantu Siul dan 14 Cerita Keren lainnya
Pengarang : Asam Kecut, dkk
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama : Ramadhan 1435 H/Juli2014
Jumlah halaman : 155 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/ASA/h

ABSTRAK

Cerpen karya Asam Kecut, dkk berjudul Hantu Siul dan 14 Cerita Keren Lainnya cerpen
ini memakai gaya bahasa yang sederhana serta mudah dimengerti oleh anak-anak. Adapun
ringkasan ceritanya adalah bab pertama menceritakan Dito dan Jamur Barat karya Febby
Litta, gara-gara musim angin barat Dito tidak ingin sekolah karena anginnya kencang tetapi
nanti diantar Ibu kesekolahnya. Namun, Dito terus merengek karena Dito ingin mencari
Jamur Barat. Musim angin barat adalah musim yang paling ditunggu-tunggu Dito. Karena
Jamur Barat akan muncul. Dito Setelah pulang sekolah Dito bergegas mau mencari jamur.
Tempat pertama dia mencari di rerimbunan daun talas. Lebih dari sepuluh jamur Dito
dapatkan dan Ibu memasaknya dengan tepung. Dan akhirnya Dito dan Ibunya bisa berbagi
karena jamur yng didapatkan Dito hari ini banyak. Cerita selanjutnya Hantu Siul karya
Hana Sugiharti yaitu Bayu berterimakasih kepada Kakek karena sudah mengajari bersiul
dengan lancar. Namun, Bayu selesai makan malam Bayu bersiul lagi. Dalam hati, dia
mengingat ucapan Nenek bahwa tidak boleh bersiul malam-malam. Tetapi tidak
menghiraukan. Saat duduk di ruang TV sendrian, Bayu tidak lupa bersiul. Bayu sangat
terkejut ketika ada yang mengikuti siulannya. Bayu mencoba bersiul lagi dengan nada
sama. Dan ternyata memang ada yang mengikuti. Bayu mulai merasa takut. Bayu mulai
teringat perkataan nenek tentang hantu siul. Bayu berteriak dan hendak berlari ke kamar
Mama namun tertahan badan Mama yang menuju ruang TV dan sedang memakai masker.
Ayah yang sedang bersantai menghampiri Mama dan Bayu. Setelah Bayu tenang, Papa
menjelaskan bahwa hantu siul itu tidak ada. Nenek hanya ingin Bayu tahu waktu, kapan
harus bersiul agar terlihat sopan. Dan ternyata suara siulan itu adalah suara dari HP Mama.

80
Selain cerita diatas masih ada cerita-cerita menarik dari penulisnya yang keren. Kalian akan
dibuat penasaran untuk terus mengikuti cerita demi cerita.

Kata Kunci : Cerpen, Cerita Anak, Fiksi

81
Judul : Alien Terakhir dan 14 Cerita Fantasi Keren lainnya
Pengarang : Ita Fauziah, dkk
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama : Ramadhan 1435 H/Juli2014
Jumlah halaman : 113 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/ITA/a

ABSTRAK

Cerpen karya Ita Fauziah, dkk berjudul Alien Terakhir dan 14 Cerita Fantasi Keren
Lainnya cerpen ini memakai gaya bahasa yang sederhana serta mudah dimengerti oleh
anak-anak. Cerpen ini bertaburan tokoh-tokoh lain yang bukan manusia. Adapun ringkasan
ceritanya adalah Salah satu cerita yang berkesan adalah berjudul “Benalu dan Pohon
Mangga Pak Jon” karya Aurora Borealis. Kisah ini menceritakan tentang benalu yang
katanya ingin menumpang sebentar di dahan pohon Mangga, eeh, tidak menepati janjinya.
Benalu pintar berbicara, sehingga pohon Mangga selalu mengalah. Akibatnya Pohon
Mangga jadi kurus karena makannnya diambil benalu. Tetapi saat Pak Jon memotong habis
Benalu, Benalu baru tahu rasa. Aku merasa senang dengan pohon Mangga, karena dia baik
hati, tapi sangat malang karena kebaikan hatinya dimanfaatkan oleh Benalu. Aku sangat
mendukung pak Jon, karena dia memotong habis Benalu. Kemudian Alien Terakhir karya
Ita Fauziah yang berkisah tentang Ben dan Rhea yang tiba-tiba mengalami kejutan demi
kejutan, seperti disapa bunga, mendengar kelinci bicara dan keanehan lainnya. Cerita ini
mengajak kita agar selalu waspada dan selalu bersahabat dengan alam. Cerita selanjutnya
yaitu Serbuk Pelangi dan Peri penjaga” karya Titi. Seorang anak nakal yang mengetahui
bahwa dirinya punya peri penjaga yang lemah, karena tidak pernah berbuat kebaikan. Demi
kesembuhan sang peri, Nino si anak nakal itu berjanji akan menjadi anak baik mulai dari
sekarang. Dan masih banyak cerita lainnya yang tak kalah menarik dari penulis lainnya
yaitu melukis pelangi karya Retno Kusumo, bantal ajaib untuk Raja karya Firma Sutan,
penyesalan Mimi Sawi karya Ganendra, Sylla dan Penyihir Elby karya Fitria Osnela, Ratu
Peri dan jam weker Shabby karya Sellyn, Jamuri dan Kodoki mencari rumah karya Putri

82
Gerry, Monster sampah karya Wawan Kurniawan, serbuk ajaib Jiko kelinci karya Wylvera
W dan lain sebagainya.

Kata Kunci : Cerpen, Cerita Anak, Fiksi

83
Judul : Jeritan-Jeritan Roh
Pengarang : Andi Tenribali Hikmah Napacce, dkk
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama : Jumada Al-Tsaniyah 1438 H/Maret 2017
Jumlah halaman : 102 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/AND/j

ABSTRAK

Cerpen karya Andi Tenribali Hikmah Napacce, dkk berjudul Jeritan-Jeritan Roh cerpen ini
memakai gaya bahasa yang sederhana serta mudah dimengerti oleh anak-anak. Adapun
ringkasan ceritanya adalah pada bab pertama, Jeritan-Jeritan Roh karya Andi Tenribali
Hikmah Napacce mengisahkan Roh, seorang anak dari keluarga sederhana yang cerdas dan
rajin membantu orangtuanya. Suatu hari, Roh dimintai gurunya untuk mengikuti
perlombaan karya tulis ilmiah tingkat provinsi. Walau Roh sibuk dengan penelitian yang
nantinya akan diikutkan dalam perlombaan, Roh juga tidak pernah lupa membantu
pekerjaan orangtuanya. Dengan sangat rajin Roh memulai penelitiannya. Ternyata,
penelitian Roh itu terinspirasi dari seseorang yang selalu membuatnya menjerit ketika
sedang belajar dan membantu ibunya. Yaitu adiknya Andi yang selalu membuat Roh
menjerit. Kemudian “Tak Ada Film Barbie Tak Apa-Apa” karya Diandra Nugraha.
Mengisahkan seorang gadis bernama Anisa yang selalu egois ingin menonton televisi
kesukaannya yaitu film Barbie. Film yang dinantikannya sampai dia menyiapkan snack dan
minumannya saat menonton film itu ternyata Ayah juga ingin menonton televisi karna di
tempat bekerja Ayah tidak ada signyal untuk menonton televisi. Dengan kecewa, Anisa
langsung masuk ke kamarnya dan mengunci pintunya. Dia marah karena film Barbie
kesukaannya yang sudah lama dinantikannya dan yang sudah ditontonnya separuh jalan
kini direbut Ayah. Sesaat kemudian Anisa sadar bahwa Ayahnya yang selama ini bekerja di
luar pulau dan jarang pulang pun butuh menonton televisi. Anisa meminta maaf dan Anisa
tak lagi menjadi anak egois yang maunya menang sendiri. Dan masih ada cerita-cerita
lainnya dari penulis lainnya yaitu Vema miss pemalu, memecahkan masalah pertengkaran,

84
aku pasti bisa, semangatku berkobar kembali, keinginan Bunda, minta maaf gaya baru,
detektif Helsya dan ada masa depan.

Kata Kunci : Cerpen, Cerita Anak, Fiksi

85
Judul : Syifa Dan Stetoskop Ajaib
Pengarang : Sri Widiyastuti
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama : Syawwal 1436 H/Agustus 2015
Jumlah halaman : 121 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/SRI/s

ABSTRAK

Cerpen karya Sri Widiyastuti berjudul Syifa dan Stetoskop Ajaib cerpen ini memakai gaya
bahasa yang sederhana serta mudah dimengerti oleh anak-anak. Cerpen ini isinya tentang
pengetahuan penyakit. Memakai sudut pandang orang pertama yaitu Syifa. Adapun
ringkasan ceritanya adalah pada bab pertama menceritakan Stetoskop Ajaib! yang
mengisahkan Syifa anak perempuan kelas 3 SD yang pintar dan cerdas. Cita-citanya ingin
menjadi seorang dokter. Dia ingin menolong semua orang yang sakit. Di sekolah, Syifa
mengikuti ekstrakurikuler dokter kecil. Syifa sangat memperhatikan kebersihan diri dan
lingkungannya. Pada suatu hari, Syifa menjuarai perlombaan dokter kecil yang diadakan
oleh Dinas Kesehatan di kotanya. Syifa mendapatkan hadiah piala dan stetoskop. Ternyata,
stetoskopnya itu stetoskop ajaib. Stetoskop itu bisa berbicara! Stetoskop ajaib yang
bernama Stevi itu ternyata sudah mendampingi banyak anak-anak yang bercita-cita
menjadi dokter Sejak saat itu, Syifa dan Stevi, stetoskop ajaib memulai petualangannya
dalam mencari tahu penyakit-penyakit yang di derita oleh teman-temannya. Syifa dan Stevi
tidak menyembuhkan penyakit. Allah lah yang menyembuhkan segala penyakit. Syifa juga
mengajak teman-temannya untuk berdoa agar diberi kesembuhan dan dijauhkan dari segala
penyakit. Masih banyak cerita-cerita lainnya yaitu, Vania bintitan, kenapa ingus Beno
hijau?, kenapa Nisa cegukan?, kenapa cantengan, kenapa adik bayi demam, batuk, tutup
mulut, dong!, mata Syifa belekan, beben mimisan, Winda pingsan, ih, kamu punya kutu!,
gigi Shofi sakit, gara-gara nyamuk nakal, telur bisul, Kamal disunat, dut,dut,dut!, makan
ikan cacingan?, mata ikan, buah antisembelit, Mimi yang Misterius, ada apa dengan Nisa?,
amandel bandel, Nabil gatal-gatal, leher Rara berbedak Biru, Asma, Dan Vania Tifus.

86
Lewat cerita Syifa dan Stevi, anak-anak dikenalkan pada berbagai macam penyakit yang
sering mereka derita. Ada lembar aktivitas juga untuk mencari nama-nama penyakit.

Kata Kunci : Cerpen, Cerita Anak, Kesehatan

87
Judul : Karang Berbisik 20 Cerita Seru Pemenang Lomba Cerpen KPCI 2013
Pengarang : Salma, dkk
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama : Ramadhan 1435 H/Juli 2014
Jumlah halaman : 127 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/SAL/k

ABSTRAK

Cerpen karya Salma, dkk berjudul Karang Berbisik 20 Cerita Seru Pemenang Lomba
Cerpen KPCI 2013 cerpen ini memakai gaya bahasa yang sederhana serta mudah
dimengerti oleh anak-anak. Adapun ringkasan ceritanya adalah pada bagian Karang
Berbisik karya Kesya Kireina H menceritakan tentang Persahabatan Wisnu dengan Karang,
si terumbu karang. Mereka saling menyayangi. Setiap kali Wisnu berkeluh kesah, Karang
selalu menghiburnya. Begitu pula saat Wisnu bercerita tentang kegembiraan yang
didapatnya Karang ikut merasa bahagia. Tapi, telah lebih dari tiga hari Wisnu tidak
mengunjungi Karang. Dia menghilang. Karang merasa sedih. Wisnu meminta maaf namun
Karang marah. Ke esokan harinya Karang bertemu dengan Gadis bernama Salma. Mereka
bersahabat dan ketika Wisnu bertemu Karang, Wisnu menjelaskan semuanya. Tetapi suatu
hari Wisnu kembali ke pantai menemui Karang namun Karang tidak ada hanya serpihan
pasir yang berbisik jaga laut ini dan ajarilah anak dan cucumu untuk menjaga laut. Dan
Wisnu berjanji akan menjaga laut ini dari tangan-tangan nakal manusia. Bagian cerita
Lautku tercemar karya Sahisnu Pandhegadyaksa Jalu Ekapaksi menceritakan tentang
tertangkapnya komplotan pembuang limbah pabrik yang menyebabkan laut tercemar.
Kemudian, cerita Memo, Si Ikan Badut karya Nadya Arifta A menceritakan petualangan
Memo hingga hampir tertangkap oleh seorang nelayan. Selain itu masih ada cerpen yang
tak kalah seru lainnya, yaitu3 hari di rumah Naila karya Salma Rihhadatul Aisy, teka-teki
saat hujan karya Meiza Maulida M, ayo, jaga laut kita! Karya Delfina Tazani Fiaryanda,
bermain di pantai karya Pascal Brahmantyo Hadiyanto, rahasia di tengah pasir karya Salwa
Khairunnisa, rahasia di dalam rahasia karya Siti Atika Azzahrah, rahasia kutukan kelapa
karya Yohanna Fransiska D.D, aku tidak takut lagi karya Zalfaa Putri Eliana, si elok

88
lemukutan karya Galuh Edelweiss Sayyidina Rosyad, Nino ingin menyelam karya Mirrah
Assalamah, pelindung kehidupan karya Nabiela el Rizqa dan lain-lain.

Kata Kunci : Cerpen, Cerita Anak, Petualangan

89
Judul : The Ghost in My School
Pengarang : Berliana Putri Muliatama
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Rabi’Al-Awwal 1438 H/Desember 2016
Jumlah halaman : 120 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/BER/t

ABSTRAK

Cerpen karya Berliana Putri Muliatama berjudul The Ghost in My School cerpen ini
memakai gaya bahasa yang sederhana serta mudah dimengerti oleh anak-anak. Adapun
ringkasan ceritanya adalah pada bagian awal menceritakan pengalaman Berliana saat
bermain layang-layang. Ia bercerita suka duka bermain layang-layang dengan teman
sebayanya. Gimana caranya dia bisa aman dari gangguan teman-temannya saat harus
mempertahankan layang-layang yang dimainkannya. Bagian kedua menceritakan tentang
The Ghost in my school, Ceritanya seisi sekolah heboh karena ada gosip soal hantu
sekolah. Pasalnya, aliran listrik selalu padam saat akan dinyalakan di jam-jam pentas seni
berlangsung. Padahal pentas seni sudah diundur hingga menemukan waktu yang tepat. Jadi,
anak-anak yang sedang berkemah harus tetap melaksanakan pentas seni tersebut karena
sudah menjadi bagian dari kegiatan camping. Lalu, apa benar ada hantu? Ternyata itu
bukan hantu tetapi ulah teman satu kelompoknya yaitu Desi. Dia memanfaatkan ayahnya
yang seorang petugas PLN. Ternyata Desi melakukan itu karna iri dengan teman-temannya
karna dia mendapat peran figuran. Akhirnya Desi mengakui perbuatannya dan berjanji
tidak akan mengulanginya lagi dan pentas seni itu berjalan dengan sukses. Cerita
selanjutnya berjudul “Peraturan di Rumah”, ia berkisah tentang peraturan rumah yang
diterapkan sesuai dengan kesepakatan seluruh orang rumah. Aturan rumahnya bagaimana?
Jika seorang anak melanggar, maka sebagai hukumannya, uang jajannya akan
dikurangi. Dan masih ada cerita-cerita seru lainnya seperti mencari sekolah untuk adik,
memilihara kelinci, lomba di bulan Agustus, my best friends, my bike is lost, olimpiade
matematika IPA, main tamu-tamuan, sang perwira, anak yang tersisih, banjir!, liburan di
Trenggalek, dan memancing ikan.

Kata Kunci : Cerpen, Cerita Anak, Fiksi Indonesia

90
Judul : Separuh Apelku (Half Apple Of Mine)
Pengarang : Arlinah Imam Rahardjo
Penerbit : Rainbow
Ukuran : 23 cm
Cetakan pertama : 2014
Jumlah halaman : 90 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/ARL/s

ABSTRAK

Cerita Anak karya Arlinah Imam Rahardjo berjudul “Separuh Apelku (Half Apple Of
Mine)”. Cerita ini memakai gaya bahasa yang sederhana. Sudut pandang orang pertama
yaitu Adelia. Sebuah fiksi anak yang memiliki dua bahasa. Cerita ini dijelaskan beberapa
latar tempat yaitu di halaman belakang rumah, di rumah, di atas pohon, di ruang makan, di
kamar dan di rumah sakit. Adapun ringkasan ceritanya adalah Adelia, yang biasa disapa
Adel tinggal di sebuah rumah besar di Surabaya. Rumahnya seperti hotel dan dihuni oleh
saudara-saudara dari pihak mamanya. Bayangkan betapa ramai suasana rumahnya. Adel
mempunyai seorang kakak bernama Eki. Mereka berdua suka membaca buku. Hampir tiap
sore Adel menghabiskan waktu di atas pohon untuk membaca buku atau sekedar berangan-
angan. Buah kesukaan Adel adalah apel. Hingga di suatu sore ia diberi apel oleh kakeknya.
Dengan hati yang berbagi Adel masuk ke kamar dan menyembunyikan apelnya. Ia berniat
untuk memakannya seorang diri di atas pohon kesayangannya. Saat memikirkan rencana
tersebut tiba-tiba Adel teringat perkataan Ayahnya bahwa di saat senang tidak boleh
melupakan saudara. Adel dilema, ia dihadapan dengan dua pilihan. Membagi apelnya
dengan Eki kakaknya ataukah memakan apelnya sendiri. Dan akhirnya Adel membagikan
separuh Apelnya untuk Kak Eki. Karena Kak Eki juga sering membagikannya cokelat dari
Kakek. Adel sedang melamunkan apelnya, berandai-andai dan tiba-tiba Lili adik
sepupunya membangunkan lamunannya dan Adel terkejut dan segera menghabiskan
separuh apelnya. Adelpun meneruskan lamunannya. Namun, Lili pun membangunkan
lamunan Adel dan memberi kabar bahwa Kak Eki terjatuh dari atap rumah. Cerita ini
mengajarkan kita harus banyak berbagi satu sama lain jangan memikirkan diri sendiri.
Karena memberi itu lebih baik daripada menerima.

Kata Kunci : Cerita Anak, Apel, Fiksi Anak

91
Judul : Hap!
Pengarang : Andi Gunawan
Penerbit : PlotPoint Publising
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : 2014 Mei 2014
Jumlah halaman : 89 halaman
Klasifikasi : 899.221 1/AND/h

ABSTRAK

Buku “Hap!” Karya Andi Gunawan ini berisi tentang keresahan-keresahan Andi Gunawan
tentang banyak hal, utamanya cinta. Halaman persembahan hanya berisi dua kata yaitu
untuk Sum. Sajak-sajak dalam buku ini ditulis dengan bahasa yang tidak rumit, sarat
dengan kegelisahan yang malu-malu, ungkapan cinta yang manis, dan humor yang
memadai. Puisi milik semua ini dapat menemukan makna-makna dari setiap sajak. Dalam
buku ini akan bertemu sajak-sajak sederhana yang separuh terkuak dan separuh terkatup.
Ada tiga bagian yaitu bagian pertama adalah Hap! Memiliki tiga puluh tujuh sjak-sajak
seperti pakansi, doa sebelum tidur, sehimpun sajak pendek yang ganjil tentang kau, setelah
hujan reda, tiba-tiba hujan deras sekali, sungguh aku tak peduli, jumat petang di jalan
Sudirman, balada pohon mangga, pancaroba, dll. Pada bagian kedua adalah Kepada Air
susu Ibu memiliki empat belas sajak yang terdiri dari aku, aku tak pergi ke Taman Kanak-
Kanak, hari baru, laki-laki di Tuang Tunggu, laki-laki layang-layang, murtad, kepada air
susu Ibu, pelajaran tak pernah kuselesaikan, siklus, perempuan dalam tubuhku, ode buat
Pak Guru, dua stoples kenangan, pergi berbelanja dan piknik. Bagian ketiga adalah ia tak
pernah berpergian memiliki sajak delapan belas sajak yang terdiri dari pelajaran yang
meski kauajarkan kepadaku supaya tak tersesat dalam jalan menuju asing rumahmu,
kangen, penumpang, nasib, tari topeng, kebaktian, opera aksara, langit masih merah, suatu
subuh pada hari Senin, hujan sore, manusia, tuan dan puan, aku ingin segera pulang, pulang
1, pulang 2, timbul kenangan dan ganjil.

Kata Kunci : Puisi, Cinta, Humor

92
Judul : Naga-Naga Menakjubkan
Pengarang : Tunggul Pramandyo Dipo
Penerbit : Tunggul Pramandyo Dipo
Ukuran : 28 cm
Cetakan pertama : 2014
Jumlah halaman : 80 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/TUN/n

ABSTRAK

Cerita Anak karya Tunggul Pramandyo Dipo berjudul “Naga-Naga Menakjubkan” cerita
ini memakai gaya bahasa yang sederhana. Sudut pandang orang pertama yaitu Tuan
Bertilak Odorus. Sebuah fiksi anak beberapa latar tempat yaitu di atas gunung, di kaki
gunung, di kastil, di desa Dump, dan lain-lain. Buku ini berisi kumpulan dongeng tentang
naga-naga yang digambarkan ingin dibunuh oleh seorang ksatria busuk yang sok pintar,
sombong dan tinggi hati. Penokohan dari cerita anak ini yaitu Tuan Bertilak Odorus,
seorang bangsawan yang berambisi ingin pemjadi pemburu naga yang terkenal ia kejam
dan selalu merasa pintar. Porrit, si pelayan yang setia pintar, dan sering bernasib sial akibat
ulah majikannya si Tuan Bertilak Odorus. Agnes, si gadis cerdas dan tegas yang harus mau
dijadikan umpan untuk menjebak si naga. Dan segerombolan naga-naga yang mengerikan
namun lucu dan unik. Adapun Ringkasan ceritanya adalah Pada cerita pertama, kita akan
betemu dengan beberapa naga dan akan mendengar cerita seorang ksatria yang terpanggang
di dalam baju besinya. Dikisah kedua hanya terdapat beberapa naga, tetapi akan ada banyak
kejadian bakar-membakar. Naga-naga tersebut kembali di bagian cerita ketiga, dan akan
banyak sekali ksatria-ksatria yang terjatuh dari puncak gunung. Pada cerita selanjutnya,
Tuan Bertilak melepaskan pakaiannya hal yang amat mengerikan yang ada di dalam buku
ini. Cerita kelima akan memperkenalkan seorang gadis yang ayahnya meninggal secara
tragis dan mengerikan (betul sekali, seekor beruang ganas telah membunuhnya). Sisa cerita
mengutamakan kisah perjumpaan naga-naga dengan budak-budak bau sulit untuk
mengatakannya bahwa ini sangatlah buruk. Dan malangnya nasib Tuan Bertilak Odorous.

Kata Kunci : Cerita Anak, Dongeng, Naga-Naga

93
Judul : Laura and The Sweet Adventure
Pengarang : Sabrina Putri Lofissa
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 28 cm
Cetakan pertama : Sya’ban 1435 H/Juni 2014
Jumlah halaman : 154 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/SAB/l

ABSTRAK

Novel karya Sabrina Putri Lofissa yang berjudul “Laura and The Sweet Adventure”. Novel
ini sangat cocok dikalangan remaja, karena banyak peristiwa yang menyangkut kehidupan
remaja saat ini. Misalnya dalam hal persahabatan. Mempunyai alur cerita yang cukup
menarik. Sebuah fiksi yang menceritakan tentang seorang gadis cantik yang bernama Laura
Anabelle. Laura sendiri adalah seorang penyanyi muda yang sangat terkenal. Laura
merupakan putri dari Mr. Ben Mazer, seorang musisi yang sangat terkenal di London. Di
sekolah itu, mereka mempunyai seorang sahabat yang bernama Tere. Mereka bertiga
menjalani hari-hari dengan penuh senyuman. Ibu kandung Laura sudah meninggal dunia
sejak Laura masih kecil dan ayah dari Laura yakni Mr. Ben Mazer menikah lagi dengan
Mrs. Lenny. Mereka dikaruniai seorang anak perempuan yang bernama Corrine. Laura dan
Corrine sama-sama bersekolah di Michigan Girls School. Hari-hari merekapun seperti
kebanyakan remaja lainnya. Sampai suatu hari Tere, sahabat Laura dan Corrine membawa
selembar tabloid yang berisikan berita yang sangat mengejutkan. Dalam berita tersebut
tertulis bahwa Laura mazer adalah anak haram dari musisi terkenak Mr. Ben Mazer. Sontak
berita tersebut membuat hati Laura terasa teriris-iris. Laura pun segera memastikan apakah
berita tersebut benar atau tidak. Laura segera menemui ayahnya untuk memastikan berita
tersebut. Setelah dijelaskan oleh ayahnya, ternyata berita tersebut hanya gosip belaka.
Laura pun merasa senang dan lega. Pada awalnya, Mrs. Lenny ibu tiri Laura, bersikap
sangat baik kepada Laura. Namun, suatu hari ketika Mr. Ben Mazer dan Corrine pergi,
tiba-tiba Mrs. Lenny membentak Laura dan memarahinya. Ternyata ibu tiri Laura ini tidak
menyukai Laura dan mengusir Laura dari rumahnya. Pada saat itu, ibu tiri Laura segera

94
meminta maaf kepada Laura dan menyesali perbuatannya selama ini. Laura lapang dada
memaafkan segala perbuatan ibu tirinya.

Kata Kunci : Novel Remaja, Fiksi, Persahabatan

95
Judul : The Jurnal Of Parisien Girl
Pengarang : Esa Kharina Husein
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Syawwal 1435 H/Agustus 2014
Jumlah halaman : 173 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/ESA/t

ABSTRAK

Novel karya Esa Kharina Husein yang berjudul “The Jurnal Of Parisien Girl”. Novel ini
sangat cocok dikalangan remaja, karena banyak peristiwa yang menyangkut kehidupan
remaja saat ini. Alur ceritanya jelas, walaupun ada part flashback di salah satu bab,
pembaca tetap bisa ngerti dan bedain. Ringkasan ceritanya adalah Emmeline Levesque,
seorang gadis Prancis anak diplomat, yang tidak bisa menerima bahwa kedua orangtuanya
ingin bercerai, menganggap mereka terlalu egois sehingga ia kabur dari rumah dan
bergabung pada suatu kamp musim panas. Jangan salah, sebuah jurnal-lah yang
membimbingnya sehingga ia bisa sampai pada suatu perkemahan ini. Suatu hari, Emma
sedang memakan es krim di kedai langganan keluarganya. Ia ingin sementara pergi dari
rumah karena hendak menjernihkan pikirannya dari sesuatu yang sudah ia ketahui, tapi
tidak bisa ia terima. Saat hendak membayar, sang kasir bilang bahwa Em dulu pernah
meninggalkan sesuatu di kedai tersebut, dan ternyata ia menyerahkan sebuah jurnal. Emma
bersikukuh bahwa jurnal itu bukan miliknya karena memang bukan, tetapi kasir tersebut
tetap memberikan itu padanya. Ternyata Jurnal tersebut berisi tantangan-tantangan gila.
Tetapi, tetap saja dijalani oleh Emma yang selalu punya rasa ingin tahu. Ia terlalu
penasaran sampai akhirnya dibawa bertualang oleh jurnal tersebut menyusuri berbagai
tempat dan melakukan banyak hal seru. Sampailah ia pada perkemahan musim panas
tersebut, dan Emma mengganti namanya, agar tidak ada yang tahu bahwa dia seorang anak
diplomat. Emma bertemu dua teman baru di sana. Teman barunya itulah yang mengikuti
Emma bertualang dibawa oleh jurnal tersebut. Merekalah yang membantu Emma
memecahkan teka-teki yang ada di jurnal itu. Dari Prancis, mereka berjalan-jalan

96
menyusuri berbagai tempat indah di Eropa dan bersama-sama melakukan hal-hal gila.
Keluarga yang membuatku memiliki lebih dari satu rumah. Keluargaku.

Kata Kunci : Novel Remaja, Perjalanan, Jurnal

97
Judul : Dunia Fay
Pengarang : Dunia Fay
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Muharram 1437 H/Oktober 2015
Jumlah halaman : 179 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/QUR/d

ABSTRAK

Novel yang berjudul “Dunia Fay” karya Qurrota Aini. Novel ini sangat cocok dikalangan
remaja, karena banyak peristiwa yang menyangkut kehidupan remaja saat ini. Alur
ceritanya jelas atau alur maju. Menggunakan sudut pandang orang ketiga. Latar tempat
pada novel ini adalah di sekolah. Sebuah fiksi yang mendeskripsikan warna-warni dunia
Fay. Adapun tokoh dalam novel ini adalah Fay (Lafayza Razif), Sazi (Sahabat Fay), Ibu
dan Ayah Razif (Orang tua Fay), Gaza (Kakak Fay), Nero (Adik Fay), Danil , Nera ,
Ghadya , Arian , (Teman Fay) Adapun Ringkasan ceritanya adalah Lafayza atau sering
disebut Fay adalah gadis yang didalam penglihatannya dunia adalah tempat penuhwarna,
matanya tidak hanya menangkap cahaya tetapi juga suara. Delapan tahun yang lalu di kelas
dua SD, Fay diberi tugas menulis huruf abjad serta mewarnainyasesuai dengan warna yang
ada di papan dan membuat enam contoh kalimat dengan duduk disebelah Sazi , sahabatnya
Fay. Namun Fay merasa bimbang karna warnanaya tidak sesuai dengan warna-warannya ,
menurutnya huruf a berwarna biru terang, b berwarna merah darah, c warna hijau lumut...
Setiap suara sekecil apapun memunculkan berbagai bentuk seperti decit roda atau ketukan
pintu semuanya muncul tanpa bisa dikendalikan Fay. Fay lalu mewarnai hurufnya sesuai
dengan warna-warnanya. Namun, aku tidak bisa bercerita tentang warna-warna itu kepada
siapapun. Bayangkan seperti ini, kamu harus mengabaikan keberadaan sesuatu yang sangat
nyata. Sesuatu tentang dirimu sendiri. Atau kamu disebut gila. Dipandang seakan kamu
alien. Bahkan sahabatmu pun tidak percaya. Ini bukan khayalanku. Fay ingin membuka
dunianya kepada siapapun yang ingin masuk ke dalamnya. Fay seorang pelukis, Fay
berupaya menuangkan apa yang kulihat ke atas kanvas. Masih ada bagian-bagian cerita
seru lainnya di dalam buku ini.

Kata Kunci : Novel Remaja, Fiksi, Warna-Warni

98
Judul : Lucy Cattermole yang hilang dan Kembali
Pengarang : Rana Amani Desenaldo
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Rajab 1435 H/Mei 2014
Jumlah halaman : 164 halaman
Klasifikasi : : 899.221 3/RAN/l

ABSTRAK

Novel yang berjudul “Lucy Cattermole yang hilang dan Kembali” karya Rana Amani
Desenaldo. Novel ini sangat cocok dikalangan remaja, karena banyak peristiwa yang
menyangkut kehidupan remaja saat ini. Novel ini menggunakan sudut pandang aku sebagai
pelaku utama. Alur cerita mengalir begitu saja walau sempat membingungkan. Deskripsi
tokoh cukup menggambarkan tetapi tidak untuk setting terutama setting waktu. Sebuah
fiksi Ini bukan cerita mengenai sebuah cinta tetapi adalah keluarga yg dimana kehilangan
anak pertamanya yg diculik. Novel ini menceritakan seorang gadis yang tidak memiliki
siapa-siapa karena telah bertahun-tahun mengembara. Tidak ada satu orang pun yg ia
kenal. Ia adalah Lucy Cattermole. Suatu ketika ia bertemu seorang gadis bernama Mafalda
yang saat itu ia sedang mencari kakanya yang telah lama hilang yg memiliki nama Michel
L.Witheney. Karena merasa iba Lucy mengantar gadis kecil itu untuk pulang kerumah.
Saat sampai rumahnya Lucy tertegun karena rumahnya begitu besar & mewah. Mafalda
mengajak Lucy singgah di dalam. Tanpa di sangka akhrinya Lucy tinggal bersama
Mafalda. Keluarga Whitney. Saat bertemu dengan Lucy, Mafalda mencurigai bahwa Lucy
adalah kaka kandungnya yang hilang. Hal itulah yg mendasari Mafalda mencari tahu akan
masa lalu Lucy, Mafalda memaksanya untuk mengingatnya sehingga gadis itu mengerang
kesakitan karena kepalanya sakit. Tapi lambat laun hal itu membuat Lucy teringat kembali
semua dan apa yg menjadi penyebab dirinya hilang. Michel pun bingung dan akhirnya dia
menjadi Lucy Cattermole selama lamanya.

Kata Kunci : Novel Remaja, Fiksi, Pengembara

99
Judul : D’Rival
Pengarang : Rana Amani Desenaldo
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Rajab 1438 H/April 2017
Jumlah halaman : 159 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/NUR/d

ABSTRAK

Novel yang berjudul “D’Rival” karya Nur Afiani. Novel ini sangat cocok dikalangan
remaja, sebuah fiksi yang memiliki alur maju. Penokohan dalam novel remaja ini adalah
Ristya Salsa Annika yaitu dia berasal dari keluarga sederhana dan dia tidak pernah
menyerah dalam hal menuntut ilmu. Dia sangat menyukai pelajaran Matematika dan Fisika.
Rizky Putra Agrana yaitu cowok yang sering dipanggil Agra ini rival berat Ristya dalam
hal merebut juara umum di sekolah. Agra ini sama-sama menyukai pelajaran Matematika
dan Fisika. Lena Delinta yaitu sahabat Sristya yang beragama Kristen Protestan, namun
walau berbeda agama persahabatan diantara mereka tetap terjalin dengan harmonis. Yuka
Sinikaru Maeda yaitu sahabat Rostya keturunan Jepang. Benny Raihansyah yaitu selain
sahabat Ristya, Benny juga menjabat sebagai Ketua Osis SMA Pelita Ilmu. Benny anak
yang bijaksana dan cerdas. Riko Danistarama yaitu sahabat Agra yang sifatnya dingin,
cuek, dan sulit ditebak. Adapun ringkasan ceritanya Ristya tidak pernah ingin menjadi rival
bagi orang lain. Tapi, karena sikap Agra yang berambisi mengalahkannya, membuat Ristya
mau bersaing. Tidak lama dari kesepakatan itu, Ristya mendapat pesan misterius yang
mengganggu konsentrasi belajarnya. Akhirnya, Ristya harus merelakan predikat juara
umum direbut oleh Agra. Ternyata teror pesan misterius tidak berhenti di situ, teror itu
berujung pada penculikan Ristya. Tidak ada yang mengetahui keberadaan Ristya sampai
semua bukti tertuju pada Agra. Tapi, dia orang pertama yang memberitahukan tempat
Ristya diculik kepada sahabat-sahabat Ristya. Selama ini Ristya menuduh Agra yang
melakukannya ternyata yang meneror dan menculiknya adalah Amora yang sangat
membenci Ristya. Ristya meminta maaf kepada Agra. Ternyata Agra menderita penyakit

100
Lupus, dia berharap bisa sembuh kembali. Setelah lima hari dirawat, sekarang Ristya dan
Agra bukan lagi rival, Ristya menyemangati Agra agar dapat sembuh dari penyakitnya.

Kata Kunci : Novel Remaja, Fiksi, D’Rival

101
Judul : Graffiti
Pengarang : Aldeka Kamilia
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Syawwal 1435 H/Agustus 2014
Jumlah halaman : 191 halaman
Klasifikasi : 899.221 3/ALD/g

ABSTRAK

Novel yang berjudul “Graffiti” karya Aldeka Kamilia. Novel ini sangat cocok dikalangan
remaja, sebuah fiksi yang memiliki alur cerita maju. Novel ini menceritakan tentang
persahabatan dan persaingan. Tokoh utama dalam novel ini adalah Zahratul Firdaus
Muhafaritsi yang biasa dipanggil Zara. Tokoh lainnya adalah Kak Ned, Ayah Zara,
Jemmie, Philie, Lorry, Max, Kak Frhea, Kak Tandour, Tante Silfy, dll. Cerita dimulai
ketika pertemuan Zara dengan Jemmie dan Philie di pesawat menuju Qatar menjadi
perjumpaan yang manis. Walaupun sikap Jammie menyebalkan, Zara senang karena dapat
berbincang dengan Philie yang perhatian kepadanya. Ayah memberikan Zara kamera SLR
karena ayah tau kalau Zara suka memotret. Sejak saat itu Zara sering pergi bersama teman-
temannya mengunjungi beberapa tempat yang ada di Qatar. Di sekolah, Zara terpilih
menjadi leader di Klub Guitar Band. Ternyata kelas Zara kedatangan murid baru lagi yang
tidak lain adalah Jemmie dan ia sekarang sekelas dengan Zara. Posisi Zara sebagai first
place tersingkirkan oleh Jemmie. Permainan gitar Zara selalu saja dikritik oleh Jemmie.
Zara dibawa oleh Philie untuk dijadikan model tetapi saat Zara memakan kue krim, ia
tampak seperti orang mabuk dan Zara memainkan gitar sambil bernyanyi dengan sangat
indah dan tanpa ia sadari Philie merekamnya. Saat pulang sekolah Jemmie kesal sekali dan
ia langsung memutar camcorder yang bertuliskan play me di kasurnya. Ternyata itu adalah
suara Zara yang sebenarnya. Jemmie menyesal telah mengkritik Zara sampai mematahkan
semangatnya karena apa yang Jemmie ketahui tidak seperti apa yang terjadi dan ia pun
merasa bersalah karena itu. Suatu hari, Philie membawa Zara dan Jemmie ke ruangan
storeroom. Pada acara Talent Show akan ditampilkan video klip tersebut dan di acara itu

102
juga Zara memenangkan Junior Photographer. Saat itu terdengar lagu remix oleh DJ Frhea
yang dinyanyikan oleh Lorry. Semuanya menari dan bergembira bersama.

Kata Kunci : Novel Remaja, Photographer, Graffiti

103
Judul : Dari Desa Jadi Duta Indonesia
Pengarang : Bagus Muhamad Rijal
Penerbit : Oksana
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Februari 2018
Jumlah halaman : 103 halaman
Klasifikasi : TC/370.116 BAG d

ABSTRAK

Buku ini membahas beberapa motivasi yang ditulis oleh pemuda terbaik Kabupaten
Tangerang untuk para generasi muda agar bisa mengikuti jejaknya menjadi pemuda
terbaik di daerahnya dan juga dalam buku ini banyak para tokoh yang memberikan
masukan dan motovasi untuk para pemuda lainnya seperti Ketua ICMI Kabupaten
Tangerang, dosen dari FEB UMT, serta tidak ketinggalan Bupati Kabupaten Tangerang.
Buku ini juga memberikan informasi bagaimana Bagus memulai pengalamannya dari
mulai tahap seleksi, terpilih, hingga perjalanannya menjadi salah satu delegasi Indonesia
yang diadakan oleh Pemerintah Indonesia sehingga membuat Bagus menjadi perwakilan
pemuda Indonesia yang pergi ke Tiongkok untuk pertukaran pemuda. Dibahas pula
bagaimana perjalanan dan pengalaman Bagus Muhamad Rijal hingga akhirnya menjadi
salah satu pemuda yang berhasil mengikuti program PPAN untuk menjadi duta Indonesia
asal desanya yaitu desa Saga Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang yang di kirim ke
luar negeri untuk mengukuti pertukaran pemuda Indonesia – Tiongkok sehingga
menjadikan Bagus duta Indonesia dibidangnya. Bukan hanya perjuangannya untuk bisa
mewakili Indonesia, namun dibuku ini juga diceritakan bagaimana pengalaman Bagus
tinggal di Tiongkok, mulai dari pertama kali Bagus menginjakan kaki di Negeri Tirai
Bambu, berkunjung ke beberapa perusahan dan tempat pendidikan hingga pengalaman
pengalaman pribadinya.

Kata Kunci : Motivasi, Pertukaran Pemuda, Pengalaman

104
Judul : Kesaksian Yang Mati
Pengarang : Indahnya Surya
Penerbit : Maslamah Media Mandiri
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : September 2017
Jumlah halaman : 184 halaman
Klasifikasi : TC/899.221 3 IND k

ABSTRAK

Sebuah novel fiksi berjudul Kesaksian Yang Mati ditulis oleh Indahnya Surya yang
memiliki alur cerita maju serta memakai gaya bahasa sehari-hari dan menjelaskan beberapa
latar tempat yaitu rumah, rumah sakit dan makam. Novel ini menceritakan seorang wanita
bernama Wulan yang sedang berada di rumah sakit tiba-tiba saat dia melangkah keluar
kamar inapnya Wulan melihat beberapa petugas tergesa gesa membawa seorang pasien,
tidak sengaja Wulan melihat wajah pasien tersebut yang sudah bersimbah darah, ternyata
pasien tersebut adalah korban kecelakan. Kejadian tersebut membuat Wulan kaget hingga
mengakibatkan dirinya lemas seketika, namun Wulan ditolong oleh pemuda yang segera
membawanya ke ruang tunggu dan memberikan wulan pertolongan pertama dengan
memberikannya aroma minyak kayu putih. Setelah Wulan sadar dari pingsannya Wulan
melihat seorang pria yang berada didekatnya dan menanyakan siapa dirinya, sang pria pun
menjawab bahwa namanya adalah Faisal. Dari kejadian tersebut Wulan dan Faisal pun
menjadi dekat hingga perjalanan kedekatan mereka hingga ke jenjang pernikahan.

Satu tahun masa pernikahan mereka namun mereka belum dikaruniai anak. Hal ini
membuat pikiran Faisal menjadi kalut hingga pada akhirnya Faisal merasa berada dititik
terbalik dan menjadikannya suka memakai barang haram seperti ganja dan narkoba. Tiba
pada suatu hari Wulan memergoki suaminya sedang berpesta barang haram dan
mengancam Wulan agar tidak memberitahukan masalah tersebut kepada orang tuanya,
membuat Wulan menangis sejadi jadinya. Kondisi Faisal semakin hari semakin memburuk
akhirnya terpaksa di rehabilitasi. Melihat kondisi demikian, Wulan pun menggugat
cerainya sampai akhirnya Faisalpun meninggal dunia. Setelah kepergian Faisal, Wulan
penasaran bagaimana seharusnya menangani masalah seperti Faisal, Wulan pun pergi dan
105
membicarakan banyak hal dengan petugas di BNN. Buku ini memberikan pelajaran kepada
kita tentang betapa tidak baiknya berteman dengan barang haram seperti ganja dan
narkoba, hal ini memberikan contoh bahwa narkoba bisa membuat pecandunya meninggal
dunia.

Kata Kunci: Narkoba, BNN, Rehabilitasi

106
Judul : Our Story
Pengarang : Aurelia Salsabila, dkk
Penerbit : Gong Publishing
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : April 2018
Jumlah halaman : 70 halaman
Klasifikasi : TC/899.221 1 AUR o

ABSTRAK

Buku Our Story berisi beberapa puisi dan cerpen yang ditulis dari catatan perjalanan dan
catatan pendek dari peserta ekstrakulikuler Madany Jurnalistic Club (MJC). MJC
meluncurkan program kelas menulis Madany (KMM), kelas ini focus pada pengembangan
potensi siswa dalam bidang tulisan. Karya tulis ini dihasilkan oleh anak berusia SMP.
Puisi-Puisi dan cerpen tersebut ditulis oleh beberapa siswa sekolah SMP IT Al Madany
yaitu diantaranya Hahdira Izza, Aida Ikhlas Sina, Alya Manika Putri, Aurelia Salsabila,
Dwina Nur Adila, Amanda Dama, Mutia, Naditia Agnes, Nina Nia, Ira Rahmawati, Rani
Putihat, Sabrina Fatimah Azzahra, Sifanisa, Sllpi Yani, Ulan A, Aisah, Viola, Ahmad
Rosadi, Aurelia, Sifanisa, Aida.

Puisi-puisi dan cerpen dalam buku ini lahir dari renungan, keresahan jiwa dan perdebatan
batin setiap anak dengan pengalaman-pengalamannya dan puisi serta cerpen tersebut
kebanyakan tercipta dari hal-hal yang biasa mereka jumpai atau mereka ketahui. Banyak
diantara mereka menulis puisi tentang ibu, ayah, tentang keadaan alam, tentang kasih
sayang, tentang sahabat dan tentang sebuah impian dan harapan. Puisi dan cerita tersebut
dituangkan dengan gaya anak mileneal yang kritis dan kreatif.

Kata Kunci: Puisi, Karya Tulisan, Anak-Anak

107
Judul : Referensi Penulisan Karya Ilmiah Populer (Artikel) Untuk Pemula
Pengarang : Edi Kusmaya
Penerbit : Asaka Prima
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : [s.a]
Jumlah halaman : 132 halaman
Klasifikasi : TC/808.02 EDI r

ABSTRAK

Buku yang ditulis oleh Edi Kusmaya ini di peruntukan untuk seseorang yang ingin
memulai menulis, khususnya menulis karya ilmiah popular (Artikel). Buku ini berisi
tentang bagaimana cara menulis dengan benar, tata cara menulis, penggunaan bahasa yang
baik dan benar, tata bahasa yang digunakan, manfaat dan tujuan menulis. Bukan hanya tata
cara dan metode menulis, dalam buku ini juga diberikan beberapa contoh karya tulisan
yang sudah jadi.

Di dalam buku ini dibuat beberapa bab pembahasan untuk para penulis pemula, yaitu di
bab awal dibahas tentang bagaimana cara menggunakan bahasa Indonesia yang bener atau
kerancuan dalam penulisan, bab selanjutnya membahas tentang pengurangan kata-kata
mubazir yang biasa di gunakan saat menulis, serta bab yang membahas tentang tata cara
penulisan karya ilmiah di bidang ilmu sosial (Tips bagi yang sedang menulis skripsi/
Thesis). Buku ini dibuat untuk membantu seseorang yang ingin memulai menulis dan
bertujuan untuk memudahkannya dalam membuat sebuah karya tulisan.

Kata Kunci: Karya Tulisan, Pedoman Menulis, Tata Tulisan

108
Judul : 99 Tanya Jawab Seputar Shalat
Pengarang : Abdul Somad
Penerbit : Tafaqquh
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : 2009
Jumlah halaman : 248 halaman
Klasifikasi : 297.412 ABD s

ABSTRAK

Buku 99 tanya jawab seputar shalat yang ditulis oleh Abdul Somad di tulis untuk
membantu pembaca agar menemukan jawaban berdasarkan beberapa dalil dan pendapat
beberapa ulama mazhab tentang shalat. Dalam buku ini dibeberkan beberapa bab yang
dikemas dalam bentuk pertanyaan yang sering kali ditanyakan oleh orang awan.

Pertanyaan-pertanyaan yang ada di dalam buku ini antaranya pertanyaan tentang apakah
shalat itu, dalil yang mewajibkan shalat, mengapa shalat itu diwajibkan, mengapa seorang
muslim diperintahkan untuk shalat, apakah shalat mesti dilaksanakan secara berjamaah, apa
keutamaan shalat berjamaah itu, apakah hukum perempuan shalat berjamaah ke masjid, apa
hukum shalat berjamaah, bagaimanakah cara meluruskan shaf, bagaimana posisi shaf anak
kecil, apakah hukum shalat orang yang tidak berniat, apakah hukum melafazkan niat,
Bilakah waktu berniat, apakah batasan mengangkat kedua tangan ketika Takbiratul-Ihram,
beberapa posisi mengangkat kedua tangan dalam shalat, bagaimana tata cara membaca
bacaan shalat, bagaimana tata cara shalat, dalil-dalil tentang shalat, bagaimana dalil tentang
shalat wajib dan sunah. Pertanyaan-pertanyaan seputar shalat tersebut di jawab dan dibahas
dalam buku ini secara ringkas dan dapat dimengerti oleh pembacanya.

Kata Kunci : Shalat, Dalil, Ulama Mazhab

109
Judul : Berbicara (Agar Remaja Mau Mendengar) & Mendengar (Agar
Remaja Mau Bicara)
Pengarang : Adele Faber & Elaine Mazlish Tafaqquh
Penerbit : Buah Hati
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : April 2014
Jumlah halaman : 234 halaman
Klasifikasi : 305.235 ADE b

ABSTRAK

Buku karya Adele Faber dan Elaine Mazlish yang berjudul Berbicara (Agar Remaja Mau
Mendengar dan Mendengar (Agar Remaja Mau Bicara) ditulis atas keluh kesah para orang
tua yang membutuhkan bantuan dalam bagaimana cara menghadapi anak-anak mereka
yang sudah beranjak remaja. Anak adalah individu dengan pikirannya sendiri, mereka
bukan tanah liat yang bisa kita bentuk seperti yang orang tua inginkan. Seiring usia,
karekter mereka juga berkembang. Kadang-kadang, permintaan paling sederhana dan
masuk akal sekalipun bisa memicu perdebatan singkat atau pertengkaran panjang antara
orangtua dan anak remajanya.

Adele Faber dan Elaine Mazlish adalah ahli komunikasi antara orang dewasa dan anak-
anak yang terkenal secara internasional. Metode komunikasi yang mereka anjurkan telah
membantu jutaan kelurga dalam menciptakaan hubungan yang lebih baik. Dalam setiap
halaman buku ini, anda akan menemukan cara-cara inovatif, simpel dan logis dari kedua
pakar untuk, mendengarkan dan merespons masalah anak remaja anda, mengekspresikan
rasa jengkel atau marah tanpa menyakiti, mengambil tindakan tanpa menghukum,
mendorong anak remaja anda untuk bertanggung jawab, orangtua dan remaja
menyelesaikan masalah bersama-sama, bagaimana berbicara tentang seks dan narkoba
tanpa menceramahi. Setelah para orang tua membaca bab perbab dalam buku ini
diharapkan menemukan solusi yang praktis tentang bagaimana cara berkomunikasi dua
arah yang bisa anda terapakan kepada anak remaja anda.

Kata Kunci : Komunikasi, Anak Remaja, Orang Tua

110
Judul : Berkenalan dengan Sastrawan Aceh
Pengarang : L. K. Ara
Penerbit : Cita Putra Bangsa
Ukuran : 18 cm
Cetakan pertama : Juni 2009
Jumlah halaman : 91 halaman
Klasifikasi : 899.221 1 ARA b

ABSTRAK

Buku berjudul Berkenalan dengan Sastrawan Aceh yang ditulis L.K. Ara ini dibuat sebagai
perkenalan awal dengan para sastrawan kita, khususnya sastrawan dari daerah Aceh, buku
ini berisi puisi, cerpen, pantun, esai dan lainnya. Di dalam buku disebutkan beberapa
Sastrawan Aceh beserta karyanya, seperti Puisi dalam Hikayat Raja Pasai, Syeikh
Abdurrauf (Ulama dan Pujangga), Syair Sufi Bukhari Al-Jauhari, TGK Chik Pante Kulu
(Penyair Perang Sabil), A. Hasjmy (Nyinyian Jiwa Mengemba), TGK Chalidin ( Menulis
Syair Kiamat), Jo’et Pnyair Tradisional Gayo, Nurdin A. Rahman Penyair Realis, Ibraim
Kadir Penyair Balada dari Negeri Antara, Basri Emka Penyair dari Negeri Japaktuan, Rosni
Idham Penyair dari Pantai Barat, Penyair Daman Penulis Berkias, Banta A. Farida Penyair
Religius, Barlin A. W. Sastrawan dari Seunudon dan Maskirbi Sastrawan dari Serambi
Mekah. Rata-rata syair, puisi, pantun, esai dan lainnya dalam karangan para Sastrawan
Aceh berisi tentang agama islam seperti pujian-pujian terhadap Allah SWT, dan tentang
Nabi-Nabi. Bukan hanya berisi karya-karya mereka, namun buku ini juga meceritakan
secara singkat perjalanan kehidupan para sastrawat tersebut.

Kata Kunci: Sastra, Sastrawan, Aceh

111
Judul : English For Excellent Tour Guide
Pengarang : Suprihatin
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : April 2018
Jumlah halaman : 180 halaman
Klasifikasi : 425 SUP e

ABSTRAK

Buku English For Excellent Tour Guide karya Suprihatin di buat untuk membantu kalian
yang berniat untuk menjadi tour guide untuk para turis luar negeri yang senang berwisata
ke indonesia, buku ini disusun dengan maksud untuk memperkaya khazanah keilmuan di
bidang pengembangan bahasa inggis, khususnya dunia guiding (pemandu Wisata).
Kehadiran buku ini diharapkan dapat menjadi inspirasi sekaligus membantu memperkaya
pengetahuan para peminat dunia guiding yang ingin selalu belajar, khususnya bahasa
inggris, bukan hanya memperkaya bahasa inggris namun buku ini juga mengajarkan agar
para guiding bisa menjadi guide yang terampil, ramah dan profesional. Isi dari buku ini
antara lain adalah hal-hal yang harus dimiliki oleh pemandu wisata yaitu penguasaan
bahasa inggris, pengetahuan tentang objek wisata, cara memperoleh informasi tentang
tempat wisata dan terkait penampilan dan sikap. Selain itu ada pula bab yang membahas
tentang bagaimana cara menyampaikan informasi kepada turis, bab selanjutnya yaitu
bagaimana tata percakapan kita kepada turis.

Kehadiran buku ini juga dapat menjadi inspirasi sekaligus membantu dalam dunia guiding,
dengan memanfaatkan buku ini sebagai sarana belajar sehingga siap menjadi guide yang
bisa diandalkan.

Kata Kunci: Tour Guide, Guide, Turis

112
Judul : Hafalan Shalat Delisa
Pengarang : Tere Liye
Penerbit : Republika
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : November 2005
Jumlah halaman : 266 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 TER h

ABSTRAK

Novel karya Tere Liye berjudul Hafalan Shalat Delisa dibuat atas kisah nyata salah satu
korban tsunami aceh yang memiliki alur cerita maju, memakai gaya bahasa yang santai,
dalam novel ini dijelaskan beberapa latar tempat yaitu rumah, sekolah, pantai dan
pengungsian. Adapun ringkasan ceritanya yaitu anak berusia 6 tahun bernama delisa.
Delisa adalah gadis cilik yang periang, dia tinggal bersama umi, kak Fatimah, Kak Zahra
dan Kak Aisyah, sedangkan abinya sedang pergi melaut karna dia bekerja sebagai teknisi
sebuah kapal laut. Suatu hari ini dimana delisa sedang menghafal bacaan shalatnya untuk
praktek di sholat di sekolahnya dan kemudian sang umi berjanji, jika Delisa lulus dari tes
praktek sholatnya maka Delisa akan diberikan hadiah berupa kalung yang dia inginnya.
Setelah mengetahui janji uminya, Delisa pun giat untuk menghafal bacaan-bacaan
sholatnya. Hari yang Delisa nantikan pun tiba yaitu praktek tes sholat di sekolahnya. Saat
Delisa sedang melakukan prakteknya dengan khushu tiba-tiba terjadi gempa, namun Delisa
tidak menghiraukan itu dan terus melanjutkan shalatnya sampai tsunami pun
menerjangnya, dan Delisa pun terbawa oleh air tsunami.

Abi Dhelisa mengetahui kejadian itu lewat berita yang disampaikan dan memutuskan untuk
pulang ke rumahnya untuk mengetahui keadaan keluarganya, namun disayangkan hanya
Delisa yang selamat dari bencana tsunami tersebut, sedangkan istri dan ketiga kakak Delisa
meninggal dunia.

Kata Kunci: Tsunami, Delisa, Aceh

113
Judul : Guru Wow untuk Kidz Zaman Now
Pengarang : Alifiana Nufi
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 19,4 cm
Cetakan pertama : Februari 2018
Jumlah halaman : 252 halaman
Klasifikasi : 370.15 ALI g

ABSTRAK

Buku karya Alifiana Nufi beserta 3 teman lainnya yang berjudul Guru Wow Untuk Kids
Zaman Now berisi tentang pengalaman-pengalaman mengajar yang dilakukan oleh Alifiana
Nufi, Aswary Agansy, Bening Pertiwi dan Fasih Dwi Yuani. Mereka akan mengajak anda
menjelajahi dunia murid dari berbagai tingkat pendidikan dan menemukan cerita lucu,
konyol, sedih, mengharukan dan lain-lainnya. Pengalaman penulis di pisahkan ke dalam
beberapa bab, masing-masing bab mereka menceritakan kebiasaan-kebiasaan yang terjadi
pada siswa dan siswinya saat berada di dalam kelas maupun di luar kelas. Dalam beberapa
pengalaman penulis, banyak yang menceritakan bagaimana menjadi guru yang di modusi
oleh para siswanya, pengalaman dalam menghadapi siswa maupun siswi yang memiliki
masalah pribadi di rumah maupun di sekolah, pengalaman menghadapi siswa dan siswinya
yang terlihat lelah karena tugas sekolah yang datang secara bersamaan, dan bab selanjutnya
membagi kisah bagaimana bisa menjadi guru yang mampu mengajar secara fun dalam
proses belajar mengajar. Di buku ini bukan hanya membagikan kisah para pengajar dalam
menghadapi siswa dan siswinya disekolah, namun juga menceritakan kisahnya dalam
menghadapi orang tua siswa/ siswinya yang masih kebanyakan tidak mau tahu tentang
bagaimana keadaan anaknya di sekolah.

Kata Kunci: Belajar Mengajar, Pendidikan, Pengalaman

114
Judul : Gadgetmu, Harimaumu!: Tips #MelekHukum Eksis di MEDSOS
Pengarang : Teguh Arifiyadi
Penerbit : Hukum Online
Ukuran : 23 cm
Cetakan pertama : November 2015
Jumlah halaman : 188 halaman
Klasifikasi : 346.07 TEG g

ABSTRAK

Buku Gedgetmu, Harimaumu ini adalah buku Tanya jawab tentang hukum infomasi dan
transaksi elektronik yang merupakan bentuk kepedulian hukum online dalam
menyampaikan informasi materi UU ITE dan PP PSTE. Buku ini lahir dari pertanyaan-
pertanyaan yang disampaikan masyarakat melalui Hukumonline mengenai berbagai aspek
hukum tentang informasi dan transaksi elektronik. Buku ini merupakan salah satu upaya
penulis untuik turut membumikan hukum siber dengan cara yang praktis atas persoalan-
persoalan riil yang dialami masyarakat terkait pemanfaatan dunia siber. Buku ini
membahas semua soal hukum online di bagi dalam beberapa bab. Bab pertama adalah bab
yang membahas persoalaan penghinaan secara online, masalah ini terjadi biasanya saat
seseorang mengupload sesuatu dan yang lainnya menghina lewat kolom komentar atau
semacamnya dan mengeinformasikan tips bagaimana bisa melek akan hukum. Untuk bab
kedua adalah aktivitas-aktivitas di media sosial, bab ini membahas tentang ancaman-
ancaman pidana bagi peretas (Hacker) akun facebook orang lain, dan pasal yang bisa
menjerat seseorang karna menyebarkan kebencian SARA di media sosial. Bab ketiga
membahas tentang bagaimana sanki serta pidana bagi pembuat konten ponografi di dunia
siber. Bab keempat membahas permasalahan keamanan privasi media sosial milik kita. Bab
kelima membahas tentang bagaimana cara penanganan cybercrime yang sekarang banyak
terjadi di media sosial. Terakhir dalam buku ini juga penulis menyarankan jika suatu
nasihat hukum yang dapat diterapkan pada kasus yang anda hadapi, anda dapat
menghubungi seorang penasihat hukum yang lebih berpotensi.

Kata Kunci: Hukum, Media Sosial, UU ITE

115
Judul : Yuk Tahajjud
Pengarang : Shinta Roihani
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : Juli 2018
Jumlah halaman : 252 halaman
Klasifikasi : 297.412 2 SHI y

ABSTRAK

Buku karya Shinta Roihani berjudul Yuk Tahajjud ini berisi soal berjuta berkah shalat
tahajjud untuk muslimah. Dalam buku ini selain membahas tentang alasan agar kita shalat
tahajjud, dibahas pula tentang berkah-berkah karena tahajjud tersebut. Misalnya dapat
memudahkan menemukan cinta, menjadi istri ideal, menjadi ibu yang hebat dan juga untuk
meniti karir. Pada bab pertama pembahasan yaitu mengapa kamu perlu tahajud dibahas
bahwa tahajjud itu bisa mendekatkan diri kepada sang pencipta Allah SWT, serta
membuktikan kecintaan kita terhadap Allah SWT. Di bab kedua dibahas bahwa tahajjud
dapat membimbingmu dalam menemukan cinta, pada bab ini di jelaskan bagaimana shalat
tahajjud bukan hanya dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT, melainkan dapat
memudahkan dalam menemukan jodoh. Pada bab ketiga dijelaskan bahwa shalat tahajjud
pun bisa membuat para istri menjadi seorang istri yang ideal bagi suaminya. Pada bab
keempat shalat tahajjud diperuntukkan pula pada seorang ibu, agar bisa menjadi ibu yang
shalehah bagi anak-anaknya. Selanjutnya pada bab kelima dapat di temukan bahwa shalat
tahajjud dapat membantu seseorang muslimah dalam meniti karirnya dan pada bab terakhir
yaitu di sebutkan dalil-dalil tentang tahajjud dan keutamaan tahajjud.

Kata Kunci: Shalat, Berkah Tahajjud, Muslimah

116
Judul : Sejumlah Perkutut Buat Bapak
Pengarang : Gunawan Maryanto
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Maret 2018
Jumlah halaman : 67 halaman
Klasifikasi : 899.221 1 GUN s

ABSTRAK

Buku Karya Gunawan Maryanto berjudul Sejumlah Perkutut Buat Bapak ini berisi puisi
tentang seekor burung perkutut yang sengaja di tulis untuk persembahan seorang anak
untuk bapaknya, seorang lelaki yang begitu menggemari burung perkutut. Sebelumnya
buku ini sudah di terbitkan pada tahun 2010, namun berapa bulan kemudian orang tua
penulis meninggal dunia dan membuat penulis mempunyai keinginan besar dalam dirinya
untuk membaca kembali buku ini yang tersisa satu di rak buku penulis. Dan terbesit di
pikiran penulis untuk menerbitkan kembali, tujuannya sebagai sebuah persembahan, kali
ini untuk kepergian sang orang tuanya. Kumpulan dari buku ini terdiri dari tiga bagian
yaitu Bukak Kayon, Sejumlah Perkutut Buat Bapak dan Tutup Kayon. Sejumlah Perkutut
buat Bapak sendiri terdiri dari 42 puisi yang berangkat dari cirimathi burung perkutut-sebut
saja ciri-ciri fisik burung perkutut seperti suara dan karakternya. Ketiga bagian puisi di atas
berangkat dari pendekatan penciptaan yang sama, yakni berangkat dari imajinasi penulis,
dari gambar dan penulis berusaha mengalihkannya menjadi sebuah puisi. Pada penulisan
puisi dibuku ini penulis menggunakan bahasa jawa dalam tulisannya agar dengan membaca
dan menikmati puisi-puisi dalam kumpulan ini pembaca bisa lebih mengenal bagaimana
orang jawa memaknai dunianya.

Kata Kunci: Puisi, Burung Perkutut, Orangtua

117
Judul : Kisah Dalam Satu Jam
Pengarang : Alberto Moravia
Penerbit : Lentera Hati
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : Februari 2015
Jumlah halaman : 235 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ALB k

ABSTRAK

Kisah Dalam Satu Jam ada buku yang di tulis oleh Alberto Maravia dan beberapa
temannya, buku ini mengumpulkan cerpen-cerpen yang ditulis oleh penulis dunia.
Kumpulan cerpen ini adalah semacam subangsih bagi para pencinta bacaan fiksi yang haus
menyelami kisah-kisah lama dari berbagai belahan dunia, mulai dari daratan Eropa, Asia
Tengah dan Amerika. Robindranth Tagore, Ernest Hemingway, Graham Greene, Maxim
Gorky, Prem Chand dan Margaret Bonham, Mereka adalah juru kisah yang selalu
memukau pembaca dari berbagai Negara, penulis-penulis tersebut hadir dalam buku ini.
Mereka adalah pengarang-pengarang mumpuni yang sudah mendapatkan banyak
penghargaan, lokalitas dan penggambaran setting yang digarap secara detail menjadi
senjata utama mereka dalam merangkai kisah, misterius, perang dan petualangan
mendebarkan. Berikut beberapa judul cerpen yang dipisahkan menurut bab, Bab pertama
cerpen berjudul Kerangka karangan Rabindranth Tagore, Bab kedua berjudul Kasus
Pembunuhan karangan Graham Greene, Bab ketiga berjudul Perkampungan Indian
karangan Graham Greene, Bab keempat berjudul Burung Bulbul karangan Marxim Gorky,
Bab kelima berjudul Kisah Dalam Satu Jam karangan Kate Chopin, Bab keenam berjudul
Rumah di Jalan Buntu karangan Mahesh Bhargava, dan Bab ketujuh berjudul Sumur
Thakur karangan Prem Chand. Antologi cerpen ini diniscahyakan bisa memberikan
pelajaran sekaligus wawasan bagi pembacanya dalam menghadapi berbagai persoalan
hidup, mulai dari yang renik hingga yang sulit terpecahkan.

Kata Kunci: Cerita Pendek, Penulis Dunia, Kisah Misteri

118
Judul : Sang Nyai 3
Pengarang : Budi Sardjono
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : April 2018
Jumlah halaman : 235 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 BUD s

ABSTRAK

Buku karangan Budi Sardjono berjudul Sang Nyai 3 adalah yang ditulis dari sejarah dan
misteri di nusantara bisa menjadi bahan cerita yang tak kalah mengasyikkan dalam sebuah
novel. Penulis Budi Sardjono membuktikan hal ini lewat trilogi Sang Nyai karyanya. Pun,
jika kita berbicara tentang misteri, wanita atau perempuan adalah juaranya. Tidak heran
jika ada yang bilang wanita itu penuh misteri dan penulis menghadirkan misteri besar
dalam trilogi Sang Nyai 3 ini juga lewat sosok wanita. Sang Nyai 3 sendiri adalah buku
pamungkas dari seri Sang Nyai yang mengangkat banyak legenda-legenda besar di tanah
Jawa. Di buku ketiga ini, petualangan Mas Sam akan berupaya menguak misteri keturunan
terakhir Majapahit. Penulis menggunakan wanita atau perempuan sebagai jangkar utama.
Meskipun protagonisnya seorang pria. Kentara sekali betapa tokoh-tokoh perempuanlah
yang sebenarnya menyetir cerita. Resep ini muncul lagi dalam Sang Nyai 3 ketika di awal
buku saja, Mas Sam sudah dipertemukan dengan sosok Gini yang asli Gunung Kidul.
Wanita misterius itu kemudian mengajaknya ke Panggang yang merupakan sebuah
kecamatan di sisi barat Kabupaten Gunung Kidul. Dalam sebuah bungalow yang dibangun
di atas tebing terjal di tepian Laut Selatan, Gini menceritakan banyak sekali peristiwa
sejarah terkait bangsa Jawa dan Nusantara yang mungkin tidak diketahui banyak orang.

Selain misteri tentang Segoroyoso, Sang Nyai 3 juga menyinggung tentang misteri
Majapahit. Dalam babad Jawa, dikisahkan bahwa penguasa terakhir Majapahit, yakni Prabu
Brawijaya V, memutuskan untuk meninggalkan kursi kekuasaan dan menyepi ke Gunung
Lawu. Di gunung misterius sebelah barat kabupaten Magetan inilah konon beliau moksa.

119
Jasad dan makamnya tidak pernah ditemukan. Keberadaannya masih misterius sampai
sekarang. Misteri inilah yang juga coba dijawab oleh penulis lewat novel ini.
Kata Kunci: Novel, Sejarah, Tanah Jawa

120
Judul : Burlian: Serial Anak-Anak Mamak
Pengarang : Tere-Liye
Penerbit : Republika
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : November 2009
Jumlah halaman : 339 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 TER b

ABSTRAK

Novel Burlian yaitu serial anak-anak mamak yang ditulis oleh Tere-Liye. Pada novel ini
terdapat beberapa tokoh utama yaitu Burlian, Mamak, Bapak, Eliana Pukat dan Amelia,
adapun alur yang digunakan pada novel ini adalah alur campuran dan tema yang ada di
dalam novel ini adalah mengenai kehidupan sosial. Latar yang ada pada novel ini adalah
latar tempat meliputi Di Rumah, Perkampungan, Di Hutan, Di Sekolah, dan tempat lainnya,
untuk sudut pandang novel ini pengarang memosisikan dirinya sebagai orang pertama
pelaku utama.

Hal itu dapat dilihat dari novel ini, yang menceritakan tentang seorang bocah anak SD
bernama Burlian. Bocah yang memiliki mimpi besar untuk pergi keliling dunia walaupun
hidupnya didaerah terpencil. Tinggal didaerah pedalaman Sumatera. Tepatnya didaerah
Sumatera Utara dan Sumatera Barat tepatnya disekitar pesisir hutan bukit barisan. Burlian
sendiri adalah anak kedua dari 3 bersaudara, dia memiliki adik perempuan bernama Amelia
dan seorang kakak bernama Pukat. Di kampung dimana ia tinggal penduduknya mayoritas
bekerja sebagai pekebun atau bertani. Dalam novel ini pada bab-bab awal di isi dengan
cerita-cerita kesederhanan dan kesahajaan orang-orang dusun (kampung). Bagaimana
mereka membela kehormataan bagaimana mereka memegang tradisi dan nilai luhur. Dan
itu ada pada diri Burlian, seorang anak yang istimewa, berbeda dari anak-anak SD
seusianya. Bukan itu saja novel ini juga memiliki cerita yang begitu mengharu-biru. Di
mana Burlian masuk di kelas 5 atau 6 SD. Pada hari Senin ketika baru saja selesai
menunaikan upacara bendera secara tiba-tiba bangunan sekolahnya runtuh. Burlian
mengalami ”insiden” tertimpa atap sekolah yang runtuh hingga kepalanya bocor. Dan lebih

121
mengharukan ketika dua teman sekelasnya yang kembar Juni dan Juli satu-satunya di
kampung itu meninggal. Tapi pesan yang disampaikan dalam novel ini sangat begitu
memotivasi bagi para pembacanya. Bahwa mimpi bukanlah hal (suatu) kesia-siaan belaka
apalagi hal yang musykil untuk diraih. Semua berhak bermimpi seperti mimpi bocah anak
pesisir hutan bernama Burlian.

Kata Kunci: Kehidupan Sosial, Cita-Cita, Keluarga

122
Judul : Amelia: Serial Anak-Anak Mamak
Pengarang : Tere-Liye
Penerbit : Republika
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Oktober 2013
Jumlah halaman : 391 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 TER a

ABSTRAK

Novel Amelia yaitu serial anak-anak mamak yang ditulis oleh Tere-Liye. Pada novel ini
terdapat beberapa tokoh utama yaitu Burlian, Mamak, Bapak, Eliana, Pukat dan Amelia,
adapun alur yang digunakan pada novel ini adalah alur maju dan tema yang ada di dalam
novel ini adalah mengenai keharmonisan dan kesederhanaan kehidupan keluarga. Latar
yang ada pada novel ini adalah latar tempat meliputi Di Rumah, Di Hutan, Di Sekolah, dan
tempat lainnya, untuk sudut pandang novel ini pengarang memosisikan dirinya sebagai
orang pertama pelaku utama. Novel Amelia menceritakan tentang kehidupan keluarga
Syahdan di kampung di pedalaman Sumatera, dari sudut pandang bocah kecil bernama
Amelia.

Petualangan Amelia dimulai ketika ia mulai jenuh diomeli kakaknya Eli. Setiap hari ia
terus mengeluh karena diatur-atur oleh kak Eli. Kak Eli selalu menyuruh-nyuruh Amelia
mencuci, menyetrika, dan pekerjaan rumah lainnya. Amelia adalah anak yang kuat, bahkan
ketika rapat tetua kampung di rumahnya ia memberanikan diri untuk melontarkan
pendapat. Ia berpendapat bahwa tanaman kopi di kampung mereka tidak bagus, ia berniat
mengganti seluruh tanaman kopi dengan bibit kopi yang ia temukan di hutan. Kemuadian
Amel yang ditugaskan untuk menyemai bibitnya di belakang sekolah. Proyek penggantian
tanaman kopi yang direncanakan Amelia ternyata gagal total. Amelia sangat sedih dengan
hal itu, tetapi ia tidak menyerah dan melanjutkan sekolah ke kota, kemudian menyusul kak
Pukat ke Belanda meneruskan sekolah, dan mendapat gelar doktor dari dua bidang
sekaligus. Satu gelar dari bidang pedagogi dan yang lain dari bidang pertanian kultur
jaringan. Amelia kembali ke kampung dan menjadi guru di SD nya dulu. Menjadi guru

123
adalah cita-citanya yang ia inginkan sejak awal. Ia terkesan melihat guru terbaik di desanya
yaitu Pak Bin dan Nek Kiba. Selain itu, Amelia pun bersiap melanjutkan usahanya yang
sempat gagal dulu, dengan kekuatan penuh yang ia miliki sekarang.

Kata Kunci: Kesederhanaan, Keteguhan, Keluarga

124
Judul : Eliana: Serial Anak-Anak Mamak
Pengarang : Tere-Liye
Penerbit : Republika
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Januari 2011
Jumlah halaman : 519 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 TER a

ABSTRAK

Novel Amelia yaitu serial anak-anak mamak yang ditulis oleh Tere-Liye. Pada novel ini
terdapat beberapa tokoh utama yaitu Burlian, Mamak, Bapak, Eliana, Pukat dan Amelia,
adapun alur yang digunakan pada novel ini adalah alur maju dan tema yang ada di dalam
novel ini adalah mengenai keharmonisan dan kesederhanaan kehidupan keluarga. Latar
yang ada pada novel ini adalah latar tempat meliputi Di Rumah, Di Hutan, Di Sekolah, dan
tempat lainnya, untuk sudut pandang novel ini pengarang memosisikan dirinya sebagai
orang pertama pelaku utama.

Novel ini berkisah seorang Eliana, dimulai ketika suatu hari Eliana diajak Bapak ke Kota
Provinsi untuk sekedar melihat bagaimana perawakan kota besar. Namun, sesungguhnya
Syahdan, nama Bapak, serta beberapa tokoh desa akan melaksanakan negosiasi dengan
Johan, pemilik perusahaan tambang pasir yang ingin mengambil alih lahan kampung yang
menjadi sasaran lokasi penambangan. Eliana bersama tiga orang temannya Marhotap,
Hima, dan Damdas yang membentuk geng “Empat Buntal”, mereka mengadakan
perlawanan menolak tambang pasir di kampungnya. Misi mereka adalah menghalangi para
pengeruk pasir. Dengan gaya pengintai mereka menyusun rencana-rencana dari mulai
mengempesi ban, hingga tindakan Marhotap melempar kantong-kantong bensin ke truk
pengeruk pasir. Tetapi, ditengah-tengah perlawanan yang mereka lakukan, ia harus
kehilangan salah satu anggota genk. Penulis berhasil menyampaikan kritikannya tanpa
melupakan fokus dan tokoh utama dari cerita yaitu tentang anak-anak bernama Eliana.
Konflik keluarga pun menjadi salah satu dilema dalam diri Eliana, ketika dia mulai
mempertanyakan kasih sayang Mamak dan statusnya sebagai anak sulung. Sehingga cerita

125
pun tidak hanya berkesan seru, menegangkan, dan sinis, tetapi juga ceria, lucu, sekaligus
mengharukan. Selain menceritakan tentang keberanian Eliana, kisah ini juga menceritakan
tentang Eliana yang membenci statusnya menjadi anak Sulung. Pada bab terakhir yang
menyatakan bahwa Ely sudah dewasa dan menjadi seorang pengacara. Memang benar
bahwa hal itu bagus sekali untuk diri Eliana sendiri bahkan untuk kampungnya.

Kata Kunci: Keluarga, Kasih Sayang, Kisah Seorang Anak

126
Judul : Me and My Student
Pengarang : Risma Ridha Anissa
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Maret 2018
Jumlah halaman : 156 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 RIS m

ABSTRAK

Buku Me and My Student karangan Risma Ridha Anissa dan teman-teman lainnya adalah
subuah buku yang ditulis dari kisah-kisah unik para guru tentang muridnya. Didalam buku
ini terdapat 23 cerita yang dihadirkan dari pengalaman saat mereka menjadi guru. Ringkas
satu cerita yang ada didalam buku ini yang disampaikan oleh Risma Ridha Anissa berjudul
911 Teacher, di cerita tersebut Risma menceritakan bagaimana keinginan dia bisa menjadi
guru padahal dia adalah lulusan akuntansi, saat sedang menjadi guru di sebuah sekolah
dasar tiba-tiba risma dihadapkan oleh seorang muridnya yang terjatuh saat bermain sampai
mengakibatkan dia bersimbah darah, tidak panjang lebar risma pun langsung menolong
anak tersebut walaupun dia phobia dengan darah. Setelah risma menolong anak tersebut,
anak murid lainnya menemui dirinya untuk memberikan Risma sebuah coklat, anak
tersebut memberikan coklat tersebut untuk ucapan terima kasihnya karna Risma sudah
menolong temannya yang terluka. Hal tersebut membuat Risma menangis sekencang-
kencangnya karena Risma meresa sangat bahagia. Menurutnya seorang guru tidak hanya
bertugas sebagai pengajar, tapi juga sebagai orang tua, dokter atau bahkan superhero yang
selalu siaga di situasi apapun.

Kata Kunci: Pengalaman, Kisah-Kisah Pengajar, Guru

127
Judul : Me and My Student
Pengarang : Me and My Holy City
Penerbit : Resti Dahlan
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Mei 2018
134 halaman
Jumlah halaman :
899.221 3 RES m
Klasifikasi :

ABSTRAK

Buku Me and My Holy City: Kisah-Kisah Unik di Kota Suci karangan Resti Dahlan dan
Teman-Temannya adalah buku yang berisi cerita-cerita pengalaman mereka saat berada di
tempat suci. Pada buku ini terdapat 14 cerita dari pengarang-pengarang berbeda. Cerita
pertama berjudul Menuju Halal karangan Azizah Arfian, Azizah menceritakan
pengalamannya yang berada disebuah gunung untuk menenangkan diri dari pikiran yang
membebani, baginya kota muntilan tepatnya makan Gunung Pring adalah kota suci dalam
kehidupanku. Salah satu puzzle puzzle perjalanan hidupku ada di sana. Sekelumit sejarah
ini kelak akan aku ceritakan kepada anak cucuku, paling tidak agar mereka bisa mengambil
pelajaran bahwa untuk meraih apa yang menjadi cita-citanya pasti butuh perjuangan tentu
saja perjuangan yang benar di jalannya.

Cerita kedua yang berjudul Mansinam Menggores Kenangan karya Andi Irwan Muluk
bercita saat dia sedang berada di kota Manokwari, saat dia sedang berjalan-jalan disana
Andi tertuju pada sebuah gereja yang dinamakan Lahai Roi, bukan hanya melihat gereja
namum Andi melihat juga sebuah patung Yesus terbentang dan berdiri tegak mengahap ke
arah barat. Setelah Andi berkeliling wisata Andi menyimpulkan bahwa pulau itu
merupakan wisata religi umat Kristen Protestan ataupun agama lainnya. Pulau tersebut
menjadi bagian yang tak terpisahkan sejarah perkembangan agama Kristen Protestan di
tanah Papua. Cerita ketiga berjudul Insiprasi Dua Kota Suci karangan Endhang Susilowati
ini menceritakan pengalamannya yang sedang berada di Kota Suci Mekkah, saat Endhang
melihat langsung Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, melihat Ka’bah, Melakukan Thawaf
dan Sa’I, saat berada di Arafah dan Mina. Setelah itu Endhang pergi ke Kota suci kedua

128
yaitu Madinah. Dan masih banyak cerita menarik pada buku ini, yang menjadi lahan untuk
menuangkan kesan tak terlupakan saat mereka berada di kota suci.

Kata Kunci: Perjalanan, Kisah Religi, Kota-Kota Suci

129
Judul : Panggung dan Cermin
Pengarang : Adonis
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Juli 2018
Jumlah halaman : 224 halaman
Klasifikasi : 899.221 1 ADO p

ABSTRAK

Karangan Adonis adalah sebuah karya yang berisi puisi-puisi . Membaca puisi-puisi
Adonis tidak berbeda dengan membaca puisi penyair-penyair lain, sama-sama
merupakan aktivitas intuitif. Namun, puisi Adonis ini setidaknya memiliki dua karakter
yang menjadi cirri khasnya. Pertama, puisinya padat dan rumit. Padat karena ia banyak
menggunakan symbol-simbol yang tak terduga. Rumit karena ia memilih untuk tidak
terkungkung dalam struktur dan logika bahasa yang lumrah. Antologi puisi yang
berjudul Panggung dan Cermin ini merupakan panggung puitik yang dibangun oleh
Adonis untuk mengadirkan kembali peristiwa masa lalu dan tokoh-tokoh lintas zaman
sebagai cermin, mulai dari tokoh mitologi seperti Orpheus; tokoh masa lalu seperti
Husain bin Ali, Zaid bin Ali dan Al-Ma’arri; dan tokoh yang semasa dengannya seperti
Khalida (Istrinya). Cermin dalam dunia Adonis bukan sebatas benda yang memantul
gambaran Sesuatu sebagaimana adanya, melainkan sebuah symbol perenungan sang
penyair dalam liyan. Didalamnya ia mendefinisikan ulang realitas atau mengubah
realitas itu sendiri.

Kata Kunci : Puisi, Penyair Arab, Sastra

130
Judul : Di Kedai The Ah Mei
Pengarang : Nezar Patria
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Juli 2018
Jumlah halaman : 68 halaman
Klasifikasi : 899.221 1 NEZ d

ABSTRAK

Buku karangan Nezar Patria berjudul Di Kedai The Ah Mei adalah puisi yang
terkumpul dari macam-macam catatan dari jagat batin, dari apa yang teralami dalam
realitas keseharian berikut pertanyaan yang tak selesai yang terus menyertainya. Ia bisa
jadi endapan pengalaman romantic maupun politik, yang terampil kambali dalam
perjumpaan sekilas di berbagai tempat: sebuah kafe, bioskop, kedai the atau museum.
Pada buku ini terdapat 30 puisi, berikut beberapa tema dalam puisi yang ada pada buku
ini,puisi pertama berjudul Kutaraja yang berisi tentang masa penjajahan. Puisi kedua
berjudul Kabut Mendekap yang berisi tentang suasana sebuah pasar malam. Puisi
ketiga berjudul Cinta Dalam Setengah Blues yang berisi tentang percintaan. Puisi
keempat berjudul Malin Kundang yang berisi tentang seorang Malin Kundang. Puisi
kelima berjudul Ritus Empat Dua yang berisi tentang suasana di lautan. Puisi keenam
berjudul Di Video Game yang berisi tentang keadaan saat bermain game. Puisi ketujuh
berjudul Endgame yang berisi tentang sesuatu yang telah selesai. Puisi kedelapan
berjudul Di Jimbaran yang berisi tentang keadaan di suatu pantai. Kebanyakan dari
puisi-puisi yang terdapat pada buku ini adalah puisi tentang sebuat perasaan.

Kata Kunci : Puisi, Sastra, Nezar Patri

131
Judul : 20 Cerita Manis diambil dari Majalah Bobo: Persahabatan
Bunga Matahari
Pengarang : Didik Haryono
Penerbit : Gramedia
Ukuran : 19.5 cm
Cetakan pertama : Pertama, November 2016
Jumlah halaman : 124 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 DID p

ABSTRAK

Buku 20 Cerita Manis ini adalah buku yang berisi 20 cerita yang diambil dari majalah
Bobo dengan berbagai macam tema cerita. Pada kisah Mia yang tanpa sengaja
membaca buku harian ibunya dan menemukan sesuatu yang mengejutkan. Ada kisah
persahabat Ajo dengan Hanum sahabatnya yang meninggal karena penyakitnya. Ada
Cerita anak perempuan bernama Vina yang tidak ingin memakai gaun pesta buatan
neneknya karena modelnya yang jadul, melihat sikap Vina nenek Vina merasa sedih
dan Vina melihat itu, lalu Vina Setuju akan mengenakan gaun itu agar Nenek Vina
tidak sedih lagi. Cerita Iin yang selalu dimintai tolong oleh gurunya untuk memberikan
surat kepada orang tua Reza teman sekolahnya yang sering tidak masuk sekolah. Cerita
anak sekolah yang mencoba menaiki bus dan bertemu dengan copet saat sedang dibus,
kemudian saat di turun dari bus, dia terserempet oleh motor dan ditolong oleh copet
yang ditemuinya dibus, karna melihat wajah anak itu ketakutan sang copet langsung
berbicara “Tenang saja, Bapak tidak akan mencopet tas kamu”. Dan masih banyak
cerita-cerita yang ada didalam buku ini, ada Dua Sahabat Itu, Layang-Layang Merah
Jambu, Jalan Telah Terbuka, Es Kelapa Bang Jaja, Hari Teristimewa, Takut Gelap,
Persabatan Bunga Matahari, Pengaruh Seorang Kawan, Pengagum Rahasia Kakek,
Bukan Salah Percil, Kenangan Tentang Bunda, Ketika Dodi Mendapay Kebebasan,
Kado Buat Keluarga, Sepatu Ditukar Makanan dan Bunga Matahari. Penulis
mengharapkan 20 Cerita Manis dari Majalah Bobo ini bisa membuat pembaca bahagia.

Kata Kunci : Novel, Misteri, Hutan Terlarang

132
Judul : Jangan Salahkan Cinta
Pengarang : Firmansyah
Penerbit : Mizan
Ukuran : 20.5 cm
Cetakan pertama : November 2016
Jumlah halaman : 229 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 FIR j

ABSTRAK

Buku Jangan Salahkan Cinta Karya Firmansyah terbentuk atas curhatan para remaja
yang dituliskan dari kisah nyata yang selama ini penulis akrab dengan para remaja
yang menjadikan penulis tempat curhat. Mereka sering minta saran atau ada pula yang
hanya sekedar ingin bercerita dengan melampiaskan kekesalannya tentang persoalan-
persoalan yang dihadapi. Umunya curhat yang diceritakan kepada penulis temanya
tentang cinta. Apa yang dituturkan penulis kepada merekalah menjadikan bahan utama
dalam buku ini. Penulis memberikan judul buku ini Jangan Salahkan Cinta? kembali,
pemberian judulpun sebebnya adalah curhat-curhat yang penulis dengar. Karena dari
keseluruhan curhat bertema cinta, umumnya remaja-temaja yang curhat tersebut
menyalahkan cinta yang dirasakan. Pada bab pertama berisi tentang pengertian apa itu
cinta. Pada bab kedua berisi tentang mengapa harus jatuh cinta, dan diceritakan pula
kisah cinta Adam dan Hawa. Pada bab ketiga berisi tentang harus kepada siapa kita
menunjukkan cinta, kepada Sang Pencipta ataupun kepada yang Diciptakan. Pada bab
keempat berisi tentang bagaimana tandanya jika seseorang sedang jatuh cinta, khusus
pada bab ini penulis menunjukkan bagaimana jika kita telah jatuh cinta kepada Sang
Pencipta, kepada Orang Tua dan Kepada Lawan Jenis. Pada bab kelima yaitu bab
terakhir penulis menulis bagaimana cara mengungkapkan rasa cinta itu.

Kata Kunci : Cinta, Curhatan Remaja, Perasaan

133
Judul : Me and My Bolly Hobby
Pengarang : Isabella Fawzi
Penerbit : Bentang Belia
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : April 2014
Jumlah halaman : 140 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ISA m

ABSTRAK

Me and My Bolly Hobby bercerita bagaimana seorang Bella menggemari Bollywood


dengan cara berbeda. Cewek ini tidak hanya sebatas nonton film, tapi juga belajar
bahasa Hindi, Tarian India sampai berteman dengan orang-orang India yang tinggal di
Indonesia, bahkan Bella mengidolakan beberapa artis india seperti Aishwarya Rai
Bachchan, Preity Zinta, Anoushka Shankar. Bella termasuk wanita yang niat dalam
segala hal yang berhubungan dengan India. Setitik darah keturunan dari sang kakek
buyut yang asli dari Negara eksotik itu, jadi salah satu modal dan semangat Bella buat
Stand Up dengan hobinya yang unik ini. Focus on what you love, and the opportunities
will follow. Sejak doyan sama film Bollywood, banyak banget pengalaman seru yang
dia dapat. Pengalaman itu mulai dari tawaran diphoto untuk majalah dan diliput oleh
beberapa TV swasta nasional yang tertarik dengan hobinya. Adrie Subono, pemilik
Java Musikindo, bahkan langsung menawarinya masuk kepanitiaan dan ketemu
langsung dengan Shahrukh Khan lantaran tahu tentang Bella dan hobinya tentang
segala Bollywood.

Kata Kunci : India, Hobby, Pengalaman Pribadi

134
Judul : Bintang Jindo
Pengarang : Susanti Hara
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : September 2014
Jumlah halaman : 129 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 SUS b

ABSTRAK

Novel Bintang Jindo karangan Susanti Hara, dalam cerita ini ada beberapa tokoh yaitu,
Hyo Ra, Youra, Shin Eun Hee, Ayah Hyo Ra, Ibu Hyo Ra, Choi Ji Woo, Park Yong
Gun. Latar tempat pada cerita ini adalah di Laut, Rumah. Buku ini menceritakan
seorang gadis cilik bernama Hyo Ra berusia sepuluh tahun yang sederhana. Impiannya
hanyalah membahagiakan orangtuanya. Berbeda dengan Youra si Gadis Centil manja
dan ceriwis yang ingin menjadi bintang film terkenal bahkan Youra mengaku kalau
wajahnya mirip artis tenar di Korea. Youra sering bergaya narsis saat difoto. Lalu di
mengirimkan foto-fotonya ke majalah atau menggunggahnya ke internet. Siapa tahu
Youra mendadak jadi artis tenar. Perjalanan hidup memang tak pernah bisa ditebak.
Seorang sutradara, sering di panggil Yong Gun sekaligus pencari bakat berkunjung ke
kampong nelayan dan bertemu dengan Hyo Ra dan Youra yang sedang bercanda ditepi
pantai . Sutradara Yong Gun secara kebetulan memang sedang mencari bintang baru
untuk bermain di film terbarunya.

Kata Kunci : Cerita Anak, Cita-Cita, Bintang Film

135
Judul : Me and My Bolly Hobby
Pengarang : Isabella Fawzi
Penerbit : Bentang Belia
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : April 2014
Jumlah halaman : 140 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ISA m

ABSTRAK

Me and My Bolly Hobby bercerita bagaimana seorang Bella menggemari Bollywood


dengan cara berbeda. Cewek ini tidak hanya sebatas nonton film, tapi juga belajar
bahasa Hindi, Tarian India sampai berteman dengan orang-orang India yang tinggal di
Indonesia, bahkan Bella mengidolakan beberapa artis india seperti Aishwarya Rai
Bachchan, Preity Zinta, Anoushka Shankar. Bella termasuk wanita yang niat dalam
segala hal yang berhubungan dengan India. Setitik darah keturunan dari sang kakek
buyut yang asli dari Negara eksotik itu, jadi salah satu modal dan semangat Bella buat
Stand Up dengan hobinya yang unik ini. Focus on what you love, and the opportunities
will follow. Sejak doyan sama film Bollywood, banyak banget pengalaman seru yang
dia dapat. Pengalaman itu mulai dari tawaran diphoto untuk majalah dan diliput oleh
beberapa TV swasta nasional yang tertarik dengan hobinya. Adrie Subono, pemilik
Java Musikindo, bahkan langsung menawarinya masuk kepanitiaan dan ketemu
langsung dengan Shahrukh Khan lantaran tahu tentang Bella dan hobinya tentang
segala Bollywood.

Kata Kunci : India, Hobby, Pengalaman Pribadi

136
Judul : Sport Is Fun
Pengarang : Natasya
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Agustus 2015
Jumlah halaman : 124 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 NAT s

ABSTRAK

Buku seri Juiceme berjudul Sport Is Fun memuat cerita-cerita pendek terpilih yang
ditulis dari kisah nyata. Anak-anak usia 7-12 tahun yang mempunyai cerita seru seputar
diri, Orangtua, sekolah, guru, lingkungan dan lainnya. Seri JuiceMe memuat cerita-
cerita nyata yang langsung dialami oleh para penulis. Seingga pembaca pun bisa
mengambil hikmah dan pelajaran dari setiap cerita. Dalam buku ini terdapat 10 cerita
yang bertemakan olahraga, salah satunya cerita Icha yang suka mata pelajaran
olahraga. Karena itu, Icha sangat bersemangat saat sekolahnya mengadakan lomba 17
Agustusan. Tetapi Icha tidak bisa mengikuti perlombaan tersebut karena dia terlambat
mendaftar. Meskipun sedikit kecewa, Icha merasa senang karena tim kelasnya melaju
ke semi final. Icha selalu menganggap kegiatan 17 Agustus merupakan bagian dari
olahraga, dan olahraga itu baik bagi kesehatan kita. Selain cerita tentang 17 Agustusan
di sekolah Icha, masih banyak lagi kisah-kisah seru lainnya seperti Semangat Motivani,
Sport Is Fun, Akhirnya, Aku da Olahraga Bersahabat, do Exercises, Kasti Is My
Favourite, Skipping Simple Sejuta Manfaat, Sepatu vs Sandal Jepit, Dari Lari Jadi
Jongkok, Celana Bolong, Berenang Itu Menyehatkan. Penulis berharap dari kisah-kisah
ini bisa membuat pembaca senang dan termotivasi saat membaca buku yang
bertemakan olahraga ini.

Kata Kunci : Cerita Anak, Olahraga, Kisah Nyata

137
Judul : Ayo Jalan-Jalan
Pengarang : Vlorenia Octavyani
Penerbit : Gramedia
Ukuran : 23 cm
Cetakan pertama : 2015
Jumlah halaman : 128 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 VLO a

ABSTRAK

Buku Ayo Jalan-Jalan adalah buku aktivitas yang terdiri atas 4 judul, Ayo Naik Bus
Bersamaku, Naik Kereta Api Bersamaku, Berlayar Bersamaku, dan Terbanglah
Bersamaku. Beragam aktivitas dan kisah petualangan seru dengan pemandangan alam
yang menakjubkan, dikemas apik dalam satu rangkaian cerita. Disajikan dalam
gambar-gambar kreatif, yang sederhana dan menginspirasi. Menggali berbagai potensi
juga kecerdasan si kecil dan mengasah kreativitasnya sejak dini. Dalam buku ini bukan
hanya ada aktivitas dan kisah petualangan, namun buku ini juga bisa menjadi tempat
anak untuk aktivitas mewarnai. Buku ini juga bagus untuk orangtua dalam menemani
anaknya yang sedang menikmati serunya buku ini. Selain menemaninya mewarnai,
berbagai aktivitas dalam buku ini akan menjadi jembatan untuk anda memperkenalkan
berbagai pengetahuan yang belum sempat dipelajari sikecil.

Manfaatkanlah cari perbedaan, untuk melatih si kecil menjadi pribadi yang lebih kritis
dan teliti. Buku ini juga mengajak anak mengerjakan aktivitas menghubungkan titik-
titik, melengkapi gambar, labirin dan mengenal bentuk untuk melatih logika
berpikirnya, juga di bidang seni visual.

Kata Kunci : Pengetahuan, Pendidikan, Anak-anak

138
Judul : Ekaristi
Pengarang : Mario F Lawi
Penerbit : Plotpoint
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : Juni 2014
Jumlah halaman : 93 halaman
Klasifikasi : 899.221 1 Mar e

ABSTRAK

Sajak-Sajak Mario F Lawi dalam buku Ekaristi ini datang jauh dari masa kecilnya, atau
bahkan lebih jauh lagi, dari kisah-kisah dalam kitab suci yang dianut ibunya dan ritual-
ritual tradisi yang dipercayai kakeknya. Pertemuan dua sungai masa lalu itulah yang
Mario dongengkan kembali kepada kita dengan penuh perhitungan, baru, unik dan
indah. Memasuki kisah-kisahnya akan membawa kita bertemu dengan hal-hal yang
minta dipeluk dan sekaligus ditolak. Kita akan tergoda saat membaca dan membacanya
sekali lagi sebagai hal-hal asing dan akrab secara bersamaan dan mungkin dapat
memaknainya lebih dalam. Karena penulis percaya bahwa “Puisi Milik Semua”. Dalam
buku ini terdapat 68 puisi yang dikarang oleh Mario berikut adalah judul-judul puisi
yang ada dibuku ini, Kau Mulai dengan Sebuah Keadaan, Harapan, Nazarenus,
Nazarenus 2, Pentakosta, Pemelli, Panen, Rosaria, Sepuluh Perempuan dan Pelita,
Speculum, Onytha, 1, Onytha, 2, Onytha, 3, Quo Vadis, Homo?, Usapi Sonbai, Via
Doloroso, Zakheus, Dingin, Geomitologi, Adventus, Ararat, Tuan Pedoa, Magdalena,
Mata Injil, Dua Fragmen Hujan yang Tak Selesai, Kami pun Bertanya Ketika Aroma
Anggur dan Rekah Cawan Bertabrakan, Kelaga Rai, Gela, Roa, Bui Lhi, Keringat,
Perjamuan, Rafael, Saputangan 2, Ulat Bulu, Televisi dalam Hati, Wirug, Penunjuk
Jalan, willibrodus, Getsemani, Samuel, Yusuf, Nuh, Zakharia, Lorosae, Kyerie, Saulus,
Retina, Ruang Tunggu 1, Ruang Tunggu 2, Abundantia, Sakramen, CHaron, Musa,
Fragmen Natal, Pagi, Ekaristi, Paskah, Angin, Delapan Catatan Kecil Adventus,
Piano Hujan, Lembing Dosa, Perang, Mimpi, Requiem, Angelus dan Telaga Biru. Dari
puisi-puisi diatas, penulis berharap setelah membaca puisi tersebut pembaca bisa
menemukan makna khusus didalamnya.
Kata Kunci : Puisi, Sastra

139
Judul : Pematik Cahaya: Aksi Nyata untuk Sesama
Pengarang : Wisnu Prasetya Utomo
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Februari 2015
Jumlah halaman : 149 halaman
Klasifikasi : 153.8 WIS p

ABSTRAK

Pematik Cahaya merupakan buku yang ditulis oleh Kick Andy, menurutnya Nyala satu
lilin mungkin tidak akan sanggup menerangi seluruh dunia. Namun, nyalah satu lilin
dapat menjadi harapan bahwa kegelapan itu tidak abadi. Orang-orang pilihan Kick
Andy di buku ini ibarat lilin-lilin yang memberikan cahaya untuk lingkungan
sekitarnya. Meraka terbukti berhasil melawan pandangan pesimistis masyarakat di
sekitar mereka. Pada buku ini terdapat 8 kisah yang inspiratif bagi pembaca, salah
satunya adalah kisah dokter Lie Augustinus Dharmawan, si dokter “gila” penggagas
berdirinya Rumah Sakit Apung (RSA) diatas kapal dan memberikan pelayanan
kesehatan gratis ke pelosok-pelosok daerah, lengkap dengan berbagai peralatan serta
ruang operasi. Bukan hanya membentuk rumah sakit apung, namun Lie juga
membentuk Doctor Share. RSA dan Doctor Share memberikan layanan kesehatan,
terutama untuk pulau-pulau terpencil. Bukan hanya kisah dokter Lie, ada Fitri
Nugrahaningrum yang menderita Steven-Johnson Syndrome yang menyebabkan
matanya buta, keadaan tersebut tidak menyurutkan cita-citanya. Fitri tetap bersekolah
dengan semangat dan aktif berorganisasi seperti mengikuti kelompok ilmiah Remaja
dan organisasi lainnya. Cita-citanya untuk menjadi dokter dan astronaut pun dialihkan
dengan menjadi penulis. Berkali-kali menjadi juara kompertisi menulis, Fitri menabung
hadiah lomba yang diikutinya untuk biaya sekolah dan modal memulai usaha. Tergerak
dengan anak-anak jalanan yang ada di sekitarnya, Fitri kemudian menjadi sukarelawan
pengajar untuk anak-anak jalanan. Perlahan-lahan ia mulai membangun sekolah untuk
anak jalanan.

Kisah Fitri dan dr. Lie hanyalah sebagian kisah inspiratif dari orang-orang biasa yang
menjadi pematik cahaya untuk sekitarnya. Dalam buku ini ada kisah inspiratif lainnya

140
yang juga menjadi cahaya bagi lingkungan sekitarnya. Kisah mereka hanyalah
sebagian pengalaman untuk mematik semangat berbagi.

Kata Kunci : Kisah Nyata, Inspiratif, Motivasi

141
Judul : Melihat Dunia
Pengarang : Yanti Herawati
Penerbit : Bentang
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : April 2016
Jumlah halaman : 332 halaman
Klasifikasi : 155.4 YAN m

ABSTRAK

Melihat Dunia karya Yanti Herawati adalah buku yang mengisahkan sebuah segmen
perjalanan kehidupan seorang anak, Izzan namanya, sejak lahir hingga ia berusia
sekitar 8 tahun. Bersama ibunya, Izzan telah mengalami fase-fase kehidupan yang
begitu kaya warna. Pembaca dapat menyelami betapa sang ibu begitu gigih dan
pantang berputus asa dalam jatuh bangunnya menjaga, membesarkan dan memahami
keunikan dan kelebihan anak amanah Allah ini. Warna-warni pengalaman kehidupan
Izzan ini telah direkam dengan apik oleh ibunya dalam bentuk Notes yang telah
diunggah dan dibagikan kapada teman-temannya di Facebook. Tanggapan, komentar,
dukungan dan umpan balik mereka begitu mendorong dan menyemangati Izzan dan
ibunya untu terus berbagi pengalaman. Dorongan dan suntikan semangat dari saudara
dan teman ini membuat sang ibu memberanikan diri menyusun dan merapikan catatan-
catatan lepas tersebut dalam bentuk buku.

Untuk memandu anda kala membaca buku ini halaman demi halaman, ada sedikit
penjelasan yang perlu anda ketahui. Di bab pertama penulis menceritakan episode kritis
kelahiran dan tumbuh kembang Izzan hingga usia 2 tahun. Di bab kedua, pembaca
dapat menikmati tingkah pola dan petualangan kanak-kanak Izzan di tentang usia 2
hingga 4 tahun. Di bab-bab selanjutnya, dari bab ketiga sampai bab keenam, pembaca
akan mendapati subjudul tanggal dan usia Izzan saat mulai belajar bersama ibunya dan
menunjukkan lompatan-lompatan kecerdasan yang luar biasa, terutama di bidang
matematika dan IPA. Di bab-bab terakhir, kisah perjalanan dan pencarian sang ibu
dalam nemenukan jawaban untuk memahami segala hal dalam diri Izzan yang tidak

142
“normal” ini membuat kita terlarut dalam emosi dan kegalauannya. Penulis berharap
semoga buki ini mampu memberikan manfaat bagi para pembaca dan mematik
inspirasi bagi para orangtua muda untuk juga merekam jejak tumbuh kembang
anaknya.

Kata Kunci : Inspirasi, Motivasi, Orangtua

143
Judul : 52 Dongeng di Hari Rabu
Pengarang : Diah Kartini Lasman
Penerbit : BIP
Ukuran : 25 cm
Cetakan pertama : 2007
Jumlah halaman : 143 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 DIA l

ABSTRAK

Buku 52 Dongeng di Hari Rabu ini berisi 52 cerita fiksi untuk anak-anak yang biasa
menjadi ritual penting orangtua kepada anak sebelum tidur karena banyak manfaatnya
bagi pertumbuhan si buah hati. Buku seri Setiap Malam Punya Cerita hadir untuk
menemani kebersamaan anda dan ananda tercinta selama setahun penuh. Ada cerita
Penyihir yang Belajar Menjadi Koki, Turbo, Sang Pahlawan yang Mudah Geli, Misteri
Tudung Kepala Emas, Viola Sang Kelasi Muda, Seiji dan Origami, Tugas Beruang
Kutub, Pejudo Misterius, Koboi Yang Sangat Suka Makan, Tetangga, Kembaran
Manusia Nyamuk, Galaksi untuk Kerudung Pengantin, Ratu Bandit, Lorong Sang
Kepala Sekolah, Marmot yang Tidak Mau Hibernasi, Mina dan Mani, Joki Suka
Makan, Solo, Hantu Transparan, Pria Tak Terlihat dan Gadis Angin, Kalung Puteri
Kutub Utara, Kisah Sebuah Peti Kecil, Mengatasi Mimpi Buruk di Sekolah Renro,
Juara yang Kikuk, Rakusina Si Burung Unta, Nelayan dan Dewi Air, Para Superhero
Penyelamat, Penyihir Buruk Rupa Seperti Kutu, Bayi Bajak Laut, Karpet Terbang
yang Tidak Bisa Terbang Lagi, Kunang-Kunang Mogok,Planet Lezatinus, Hantu
Pengelana, Otot Kecil Melawan Monster, Naga Pembawa Tidur, Beruang Putih, Paus
Narwhal dan Burung albatros, Marine dan Raja Angin, Hidangan dari Ular, Malam
Para Hantu, Si Bongator yang Kejam, Harta Karun, Tangga di Antara Langit dan Laut,
katak yang Selalu Mau Tahu, Bajak Laut yang Mabuk Lautm Pangeran Pembuat Kue
dan Seekor Naga, Pesta Hantu-Hantu Kecil, Fiero Ikan Kecil yang Bandel, Raja Para
Binatang dan Juara Olimpiade, Sekolah di Padang Pasir, Pangeran Pelupa, Superhero
Tanpa Nama, Kijang yang Tersesat, Kediaman Peri Kelereng dan Museum Tidur.
Semoga dengan membaca buku ini bisa membuat setiap malam para orangtua
mendongengkan anaknya agar anak menjadi cerdas dan ceria.
Kata Kunci : Cerita, Anak-Anak, Dongeng Sebelum Tidur

144
Judul : Menemukan Indonesia
Pengarang : Pandji Pragiwaksono
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Maret 2016
Jumlah halaman : 282 halaman
Klasifikasi : 153.2 PAN m

ABSTRAK

Buku Menemukan Indonesia adalah buku karangan Pandji Pragiwaksono yang lebih
dikenal sebagi Komedian atau Komika Indonesia. Buku ini ditulis langsung oleh Pandji
berdasarkan pengalaman perjalanan yang dilakukannya di 4 Benua, 8 Negara, 20 Kota dan
selama 365 Hari. Buku ini ditulis secara ringan dengan gaya khas Pandji jika sedang berada
di atas panggung Stand Up Comedy. Pada bagian awal bab, Pandji mencoba
memperkenalkan tim dalam perjalan tersebut, naik keluarga maupun tim rombingan stand
up comedy lengkap dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing. Berikut orang-orang
yang melakukan perjalanan bersama Pandji, Zaindra adalah manajer Panji, Ben adalah road
manager, Danis adalah Store Manager WSYDNshop.com, Vira adalah Sekretaris
Manajemen, Pio adalah Fotographer, dan beberapa teman sepanggung Panji seperti Awwe,
Gilang dan Krisna.
Pada bab kedua, Pandji menginformasikan perlengkapan apa saja yang disiapkan sebelum
perjalanan panjang ini dimulai. Seperti menyiapkan Visa, Koper, Tas Ransel, Headphone,
Ponsel dan Jaringan, Bantal Leher, Vitamin dan Obat-obatan, Mie Goreng, Sambal dan
Kecap, Sarung Tangan, Uang atau Kartu Debit dan Kartu Kredit, Botol Air Mineral
Kosong Ukuran Sedang dan Konsultan Travel. Pada bab selanjutnya Pandji membuat
catatab-catatan dari pengalaman-pengalamannya di masing-masing kota yang disinggahi
tentu dari sudut pandang Pandji seperti Singapura, Hongkong, Makau, Sydney, Melbourne,
Adelaide, Brisbane, Gold Coast, Londong dan lain sebagainya.
Tujuan Pandji keliling dunia adaah untuk membawa misi memperkenalkan dan mengenal
kembali Indonesia melalui Mesakke Bangsaku World Tour. Setiap detail dan segala

145
sesuatu yang diliat , didengar dan dirasakan Pandji tersebut dituangkan dalam buku ini. Jadi
buku ini bisa menjadi alternative untuk bisa tahu kebiasaan warga dunia lainnya beserta
tempat wisatanya dengan gaya penulisan yang cukup humoris dan ringan.

Kata Kunci : Perjalanan, Inspirasi, Dunia

146
Judul : The Next Creator!
Pengarang : Elsina Puspita Ningrum Salakay
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : November 2016
Jumlah halaman : 140 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ELS t

ABSTRAK

The Next Creator adalah buku kumpulan-kumpulan karya pemenang Akademi Remaja
Kreatif Angkatan Pertama yang berasal dari ARKI 2015, ARKI merupakan ajang
kompetisi remaja Indonesia dalam bidang Cerita Pendek, Syair dan Komik. Dan dalam
buku inilah karya-karya pilihan disajikan. Berikut adalah karya-karya yang ada
didalam buku ini, Senja Lemakui karya Elsina Puspita Ningrum Salakay yang
merupakan juara 1 Lomba Cipta Cerpen ARKI 2015, Sampai Jumpa Masa Depan
karya Masagus Haidir Tamimi yang merupakan Juara 1 Lomba Cipta Syair ARKI
2015, Seorang Lelaki dengan Harimau di Matanya karya Ainul Mardhiyah, Irama
Kehidupan karya Muhammad Rifai Hasbi, Petaka Sumur Ciamis karya Intan
Nurhaliza, Kesepianku karya Hanifah Baiqi, Jadilah Kupu-Kupu karya Afifah
Khairunnisa, Cerita Kebaikan karya Erika Florentina Sinulingga, Cita Rasa Indonesia
karya Shiba Mutiara Nabilah, Generasi Manja karya Devi Octavia Leweinzky,
Kembang di Persimpangan Jalan karya Fida Aifiya Chusna, Serbuk Negatif karya
Anisa Dwi Nurfajriah, Kisah Dalam Setangkup Roti karya Sherina Salsabila, Demi
Kehidupan Ini karya Meika Hapsari, Mata Dadu karya Azizah Amatullah, Bukan
Penjara karya Rani Salsabila Efendi, Dibalik Perbedaan karya Jihan Aulia Zahra,
Memeluk Hampa Menatap Asa karya Meilisa Arismaya Wanti dan Resiproka karya
Nabila Gita Andani.

Kata Kunci : Kata Kunci: Kumpulan Cerita, Anak-Anak, Inspiratif

147
Judul : Boca: Petualangan Mencari Sahabat Sejati
Pengarang : Ernita Dietjeria
Penerbit : Raibow
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : 2015
Jumlah halaman : 139 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ERN b

ABSTRAK

Buku Boca karangan Ernita Dietjeria adalah sebuah cerita fiksi yang menceritakan si Boca
sebuah boneka yang terbuat dari kain perca yang berpetualangan mencari sahabat sejatinya
kemanapun meski berbagai halangan menghadang. Pada cerita ini terdapat beberapa tokoh
didalamnya, yaitu Boca si boneka perca, Nenek, Singer si mesin jahit, Ursula, Bik Tira,
Bening dan Mama. Latar tempat pada cerita ini yaitu di rumah dan gunung. Waktu yang
digunakan pada cerita ini adalah pagi, siang dan malam. Gaya bahasa yang digunakan
dalam cerita ini menggunakan bahasa yang santai dan mudah di pahami oleh anak-anak.
Di buku ini diceritakan. Sejak tercipta, boca tahu dia adalah sebuah boneka perca istimewa
yang merindukan sahabat sejati. Namum sayang, ketika bertemu Ursula, Boca yakin telah
menemukan sahabat sejati. Ternyata Boca keliru. Saat mendapat boneka baru, Ursula
malah membuang boca ke gudang berdebu. Boca sedih, namun kesedihannya tak
berlangsung lama. Bening, keponakan Bik Tira yang bekerja di rumah Ursula
menemukannya. Suatu hari, saat Boca dan Bening bermain di Kaki Gunung, Boca terjatuh
dari saku Bening. Dia tertinggal sendirian di kaki gunung. Boca menjadi sedih lagi, apakah
boca akan menemukan sahabat sejatinya lagi. Dalam buku ini pembaca diajak untuk
mengikuti petualangan seru Boca untuk menemukan sahabat sejatinya.

Kata Kunci : Cerita Anak, Petualangan, Boca si Boneka Perca

148
Judul : Chocolate and Peanut
Pengarang : Ali Achmad Zainuri
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Agustus 2014
Jumlah halaman : 154 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ALI c

ABSTRAK

Novel Chocolate and Peanut karangan Ali Achmad Zainuri adalah novel remaja yang
menceritakan kisah remaja di sebuah sekolah. Tokoh pada cerita ini yaitu Deny, Alka,
Kanda, Burna, Pak Da, Dula. Latar tempat pada cerita ini yaitu di Sekolah dan di
Rumah. Novel ini menceritakan kisah Deny dan Alka yang mempunyai panggilan unik
yaitu Deny memanggil Alka “Chocolate” dan Alka memanggil Deny “Peanut”. Kisah
mereka berawal dari sebuah sekolah dimana Deny dan Alka merupakan siswa kelas
sastra. Semua lulusan kelas itu berprestasi dahsyat. Sebut saja Karren, jebolan kelas
sastra yang akhirnya menjadi dosen di daerah Depok. Atau Nilami, penulis andal yang
karyanya terkenal sampai seluruh dunia. Ada juga Lani, rector termuda di Indonesia.
Bergitu mereka semua pertama kali masuk kelas, perlajaran pertama yang disampaikan
gurunya adalah, “Disini kalian bukan untuk bermain-main, tapi untuk menggebrak
dunia dengan tulisan kalian. Meskipun begitu, Deny dan Alka sama seperti remaja
kebanyakan, masih senang bercanda dan bermain-main. keduanya memang baru
menjalin persahabatan. Namun hubungan mereka sangat unik, setiap Deny memanggil
Alka dengan sebutan Chocolate maka Alka akan membalas dengan Peanut. Keasyikan
mereka berpusat di sekolah. Didalam ruang kelas dan kegiatan ekstrakulikuler. Setelah
sekolah, Deny dan Alka saling mengunjungi rumah masing-masing, bahkan demi
memenuhi sebuah tugas, mereka mesti sibuk berdua di dapur. Di dalam novel ini
penulis mengajak pembaca agar tahu bagaimana awalnya Deny dan Alka saling
menyapa dengan sebutan “Chocolate dan “Peanut”.
Kata Kunci : Cerita Remaja, Fiksi, Chocolate dan Peanut

149
Judul : Aku Cerdas Mengelola Waktu
Pengarang : Fitri Restiana
Penerbit : BIP
Ukuran : 23 cm
Cetakan pertama : Januari 2018
Jumlah halaman : 154 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 FIT a

ABSTRAK

Buku Aku Cerdas Mengelola Waktu adalah buku untuk mengajak anak belajar dalam
mengelola waktunya yang dikemas dalam bentuk sebuah cerita dan terdapat 10 cerita
didalamnya. Pada cerita pertama berjudul Latihan bersama, kita bisa mendapatkan
pelajaran Datanglah tepat waktu jika membuat janji. Pada cerita kedua yang berjudul
Komik Baru, kita bisa mendapatkan pelajaran Tidurlah tepat waktu agar besok bisa
beraktivitas dengan baik. Pada cerita ketiga yang berjudul Hadiah Kejutan, kita bisa
mendapatkan pelajaran bahwa Mengerjakan tugas secara berkelompok itu lebih efisien
dan menghemat waktu. Pada cerita keempat yang berjudul Hari Yang Sibuk kita bisa
mendapatkan pelajaran Tak usah malu bertanya, belajar dari pengalaman orang lain
akan bisa menghemat waktu. Pada cerita kelima yang berjudul Pilih Yang Mana, kita
bisa mendapatkan pelajaran bahwa Peluang tak selalu datang dua kali, cermatilah dalam
memilih prioritas karena waktu tidak akan bisa kembali. Cerita keenam yang berjudul
Ah, Nanti saja, kita bisa mendapatkan pelajaran bahwa Menunda pekerjaan bisa
berakibat buruk, kita jadi lebih sibuk dan lelah dari biasanya. Cerita ketujuh yang
berjuduk Liburan Yang Nyaris Membosankan, kita bisa mendapatkan pelajaran bahwa
Ada banyak kegiatan untuk mengisi waktu liburan, kreatiflah agar kamu tidak bosan.
Cerita kedelapan yang berjudul 10 Tulisan Yang Tidak Selesai, kita bisa mendapatkan
pelajaran jika kita bisa Pelajari situasi, kondisi dan waktu dengan tepat. Di saat orang
lain berbicara, jadilah pendengar yang baik begitu pun sebaliknya. Cerita kesembilan
yang berjudul Mencari Jejak, kita bisa mendapatkan pelajaran bahwa Datang lebih awal
ke suatu perlombaan akan member banyak keuntungan. Selain bisa mempelajari situasi,

150
kita juga bisa dengan cerdas mengatur stategi. Cerita terakhir berjudul Menit Yang
Berharga, kita bisa mendapatkan pelajaran Aturlah waktu dengan membuat jadwal,
memasang alarm bahkan menggunakan stopwatch. Penulis berharap, setelah membaca
buku ini anak lebih bisa mengelola waktu dengan baik agar hidupnya lebih tenang dan
menyenangkan.
Kata Kunci : Cerita, Pendidikan, Mengelola Waktu

151
Judul : Aku Cerdas Mengelola Emosi
Pengarang : Watiek Ideo
Penerbit : BIP
Ukuran : 23 cm
Cetakan pertama : 2018
Jumlah halaman : 146 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 WAT a

ABSTRAK

Buku Aku Cerdas Mengelola Emosi adalah buku cerita untuk anak yang
bertujuan untuk mendidik anak tentang bagaimana harus mengontrol emosinya. Dalam
buku ini terdapat 10 cerita yang bertemakan tentang emosi, ada marah, sedih, kecewa
dan takut yang dikemas dalam bentuk cerita. Cerita pertama berjudul Roti Kesukaan
Sisi , cerita ini mengajarkan bahwa Boleh marah, tapi jangan berlebihan. Pada cerita
kedua berjudul Lomba Busana, cerita ini mengajarkan bahwa Kecewa itu wajar saja,
tapi harus tetap semangat untuk lebih kreatif. Cerita ketiga berjudul Boneka Bersama,
cerita ini mengajarkan bahwa Berbagi lebih menyenangkan daripada serah dan mau
menang sendiri. Cerita keempat berjudul Sakit Gigi, cerita ini mengajarkan bahwa Rasa
takut itu biasa yang penting kita harus bisa mengatasinya. Cerita kelima berjudul
Jajanan Lezat, cerita ini mengajarkan bahwa Sesuatu yang kita inginkan belum tentu
yang terbaik. Belajarlah memilih dan memilah. Cerita keenam berjudul Kado Untuk
Ibu, cerita ini mengajarkan kita Tak perlu berlebihan jika tak mampu. Kejujuran dan
sikap sederhana jauh lebih indah. Cerita ketujuh berjudul Krisan Kiki, cerita ini
mengajarkan kita untuk Bersabarlah jika ingin mendapatkan hasil yang baik. Cerita
kedelapan berjudul Bermain di Taman Kota, cerita ini mengajarkan untuk
Menghilangkan rasa cemas yang berlebihan. Mencoba hal baru itu menyenangkan.
Cerita kesembilan berjudul Barang Baru, cerita ini mengajarkan kita bahwa Tak perlu iri
kepada teman. Rasa ini hanya membuat suasana hati bertambah buruk. Cerita terakhir
berjudul Ketika Ayah Pergi, cerita ini mengajarkan bahwa Kehilangan memang
membuat sedih. Tapi jangan berlarut-larut. Buku ini mengajak anak untuk

152
mengendalikan emosi agar bisa dikendalikan dan menumpahkannya di waktu serta
tempat yang tepat.

Kata Kunci : Cerita, Pendidikan, Mengelola Emosi

153
Judul : Beuty and The Beast
Pengarang : Debbie Daisy Natalia
Penerbit : Gramedia
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 24 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 DEB t

ABSTRAK

Buku cerita Beuty And The Beast karangan Eric Geron. Pada cerita ini disebutkan
beberapa tokoh didalamnya, yaitu Pangeran, Penyihir, Maurice, Belle, Lumiere si
Kandil dan Cogsworth, Mrs. Potts, Poci dan Madame de Garderob. Latar tempat pada
cerita ini adalah Istana. Buku ini menceritakan kisah seorang gadis muda cantik
bernama Belle yang bertemu dengan makhluk menyeramkan, seorang pangeran yang
tidak memiliki cinta dalam hatinya. Ia adalah seorang pangeran tampan. Tapi meskipun
ia sudah mendapatkan semua yang dia inginkan, dia sangat egois dan sangat kejam.
Pada suatu malam yang gelap, saat hujan badai melanda, sang pangeran mengadakan
pesta. Tiba-tiba, seorang pengemis tua memasuki kastel. Ia menawarkan sekuntum
mawar merah kepada sang Pangeran sebagai imbalan tempat berteduh dari badai,
namun sang Pangeran menolak dan mengusirnya, wanita pengemis tua itu
mengungkapkan siapa dirinya sebenarnya. Ia ternyata seorang penyihir, karna ia tahu
sang Pangeran hanya mementingkan ketampanan dan kecantikan maka ia menghukum
sang Pangeran dengan mengubah menjadi makhluk buruk rupa, sementara para pelayan
diubah menjadi perabot rumah tangga. Saat kelopak mawar ajaib gugur satu demi satu
dan pangeran egois yang dikutuk menjadi makhluk menyeramkan itu mulai kehilangan
harapan, sepertinya ia dan para pelayannya akan selamanya hidup di bawah kutukan,
tapi di saat-saat terakhir itu muncullah Belle, gadis muda yang cerdas, pemberani dan
baik hati. Tak lama kemudia, “sihir cinta” bersemi di antara Belle dan Beast, cinta yang
tak memandang rupa, cinta yang rela berkorban.

Kata Kunci : Cerita, Beuty and The Beast, Cinta

154
Judul : Sorro: Mencari Sahabat Sejati
Pengarang : Elsa Tamara Shalsabila
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Agustus 2014
Jumlah halaman : 175 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ELS s

ABSTRAK

Cerita Sorrow karya Elsa Tamara Shalsabila adalah sebuah novel remaja yang terdapat
beberapa tokoh antaranya Risna, Cherry, Rebecca, Bunda Cucun, Ayah Anton, Beary,
Gilman, Faizal. Latar tempat pada cerita ini adalah di Rumah, di Kamar, di Sekolah.
menceritakan pencarian sahabat sejati. Pada bab pertama novel ini menceritakan asal-
usul risna dan memperkenalkan keluarga inti risna, yaitu ada Bunda yang sering
dipanggil dengan Bunda Cucun, ada Ayah yang sering dipanggil dengan Ayah Anton,
dan ada kedua saudara Rinsa yaitu Fizal Luthfiandry anak pertama, Gilman Luthfiandry
anak bungsu sedangkan Risna adalah anak kedua. Novel ini menceritakan perjalanan
Risna dalam pencarian sahabat sejati dimana demi mencari sahabat sejati, Risna
meninggalkan sekolah dan rumahnya. Dia pindah untuk mencari pertemanan yang abadi.
Entah mengapa Risna sangat sulit mendapatkan teman. Beruntunglah dia memiliki
orangtua yang peduli kepadanya. Namun di sekolah barunya, Risna dimanfaatkan! Risna
tidak mengetahui fakta sebenernya. Cherry dan Rebecca hanya memperalat kepintaran
dan keluguan Risna.

Kata Kunci : Fiksi, Persahabatan, Sahabat Sejati

155
Judul : Dream Catcher
Pengarang : Tim 17 Penulis Remaja
Penerbit : Bestari
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : April 2018
Jumlah halaman : 106 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 TIM d

ABSTRAK

Dream Catcher adalah buku kumpulan cerita pendek dari 17 penulis remaja. Semua
cerpen yang ada dalam buku ini merupakan karya para remaja yang sangat kreatif.
Mereka bisa membuat cerita-cerita menarik hanya dalam waktu singkat. Inilah
kumpulan karya-karya spektakuler para remaja dari berbagai sekolah. Kisah yang
mereka tuliskan sungguh luar biasa. Melalui program One Day to Write, mereka
dibekali pengetahuan tentang dunia tulis menulis, dan sungguh mereka bisa menulis
kisah-kisah yang menakjubkan dalam waktu sehari. Pada buku ini terdapat 17 cerpen
didalamnya yaitu Perakit Juang karya Safina Taufik, Dream Cather karya Haifa Inaya,
Cahaya Malam karya Zhafira Azzahra Fari, Pengalaman karya Mahira Karina
Megahayu, My Secret Unicorn karya Zahrah Salsabila Syarif, Bara dan Kinta karya
Meila Marsa Salsabila, Perfection karya Sekar Alisha Firdaus, Suara di Balik Tirai
karya Siti Najwa Hanifah, Ngefans karya Rafi Maulana, Siapa? Karya Syarifa Nadia,
Under Pressure karya Yumna Taqiyyah, Kaki Kecil Cikal karya Sekar Ayutri,Kembang
Srengenge karya Zerlynda Ali, Ocean’s Vigor karya Nasya Nur Azizah, Am I
Dreaming? Karya Nataya Anggit Azzahra, Misteri Lelaki SMP Garuda karya Sashi
Kirana, dan Kenji and The Magic Lamp karya Yodiswara Kusmahadeva.

Kata Kunci : Kumpulan Cerpen, 17 Penulis Remaja, Program One Day To


Write

156
Judul : Lampion Merah Putih
Pengarang : Askalin
Penerbit : Bee Media
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Mei 2016
Jumlah halaman : 30 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ASK a

ABSTRAK

Cerita Lampion Merah Putih terdapat beberapa tokoh pada cerita ini ada Hanung,
Bunda, Ayah, Acep, Didin, Wati, Desi dan Gunawan. Latar tempat pada cerita ini
adalah Rumah Hanung, Latar waktu pada cerita ini adalah pagi dan malam, suasanya
dicerita ini adalah semangat dan cerita. Lampion Merah Putin menceritakan seorang
anak kecil yang cinta akan Tanah Air yang suatu hari dimana seorang anak kecil
bernama Hanung sangat semangat dalam menyambut hari kemerdekaan di tanggal 17
Agustus. Hanung bersama ayahnya sibuk membuat pernak-pernik 17 Agustusan.
Hanung bersemangat membantu ayahnya. Ayah Hanung membuat lampion merah putih
dan hiasan bendera kecil-kecil. Apakah Hanung bisa membuat lampion merah putih.
Pembaca bisa membaca cerita dibuku ini.

Dalam buku ini juga terdapat pesan moral didalamnya yaitu Cinta Tanah Air adalah cara
berpikir, bersikap dan berbuat yang menunjukkan kesetiaan, kepedulian dan
penghargaan yang tinggi terhadap bahasa, lingkungan fisik, sosial, budaya , ekonomi
dan politik bangsa. Jika kamu mengaku cinta pada tanah airmu, Indonesia, apa yang
sudah kamu lakukan? Salah satu yang bisa kamu lakukan adalah ikut berpatisipasi
dalam memeriahkan peringatan 17 Agustusan.

Kata Kunci : 17 Agustus, Nasionalisme, Merah Putih

157
Judul : Lampion Merah Putih
Pengarang : Askalin
Penerbit : Bee Media
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Mei 2016
Jumlah halaman : 30 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ASK a

ABSTRAK

Cerita Lampion Merah Putih terdapat beberapa tokoh pada cerita ini ada Hanung,
Bunda, Ayah, Acep, Didin, Wati, Desi dan Gunawan. Latar tempat pada cerita ini
adalah Rumah Hanung, Latar waktu pada cerita ini adalah pagi dan malam, suasanya
dicerita ini adalah semangat dan cerita. Lampion Merah Putin menceritakan seorang
anak kecil yang cinta akan Tanah Air yang suatu hari dimana seorang anak kecil
bernama Hanung sangat semangat dalam menyambut hari kemerdekaan di tanggal 17
Agustus. Hanung bersama ayahnya sibuk membuat pernak-pernik 17 Agustusan.
Hanung bersemangat membantu ayahnya. Ayah Hanung membuat lampion merah putih
dan hiasan bendera kecil-kecil. Apakah Hanung bisa membuat lampion merah putih.
Pembaca bisa membaca cerita dibuku ini.

Dalam buku ini juga terdapat pesan moral didalamnya yaitu Cinta Tanah Air adalah cara
berpikir, bersikap dan berbuat yang menunjukkan kesetiaan, kepedulian dan
penghargaan yang tinggi terhadap bahasa, lingkungan fisik, sosial, budaya , ekonomi
dan politik bangsa. Jika kamu mengaku cinta pada tanah airmu, Indonesia, apa yang
sudah kamu lakukan? Salah satu yang bisa kamu lakukan adalah ikut berpatisipasi
dalam memeriahkan peringatan 17 Agustusan.

Kata Kunci : 17 Agustus, Nasionalisme, Merah Putih

158
Judul : Petualangan Peri Gelembung
Pengarang : Fida Zalfa
Penerbit : Tiga Ananda
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Juli 2015
Jumlah halaman : 88 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 FID p

ABSTRAK

Cerita Petualangan Peri Gelembung adalah buku fiksi karya Fida Zalfa yang
menceritakan seorang Peri Gelembung bernama Melati yang tinggal disebuah negeri
yaitu Negeri Bunga, Negeri Bunga adalah sebuah negeri yang indah di pimpin oleh Ratu
yang bernama Lavender. Semua yang tinggal di negeri itu memiliki nama sesuai
berbagai jenis bunga, oleh karena itu disebut Negeri Bunga. Melati adalah salah satu
peri cantik yang tinggal di Negeri Bunga. Kulitnya putih, rambutnya lurus sepinggang
dan berwarna hitam pekat. Bulu matanya lentik, bola matanya berwarna hitam. Melati
adalah peri gelembung. Kemampuannya adalah membuat gelembung di Negeri Bunga.
Buku ini menceritakan suatu hari Negeri Bunga diserang Awan Hitam. Bahkan
Lavender, Ratu Negeri Bunga, dibuat tak sadarkan diri olehnya. Satu-satunya harapan
Negeri Bunga adalah Melati si Peri Gelembung. Mampukan Melati menemukan
Gelembung Perak yang bisa menyelamatkan nyawa Lavender. Lalu, bagaimana jika
Melati terpaksa harus berhadapan dengan Awan Hitam? Bisakah Melati mengalahkan
Awan Hitam dan Membawa Kedamaian kembali ke Negeri Bunga.

Kata Kunci : Cerita, Petualangan, Dunia Peri

159
Judul : Beauty and The Beast
Pengarang : Melissa Lagonegro
Penerbit : Gramedia
Ukuran : 23 cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 24 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 MEL b

ABSTRAK

Buku Beauty and the Beast adalah buku fiksi yang menceritakan pertemuan seorang
wanita cantik dan pangeran yang di kutuk menjadi si Buruk Rupa. Wanita cantik itu
biasa disebut Belle dan si Buruk Rupa biasa disebut si Beast. Dalam cerita juga
disebutkan Ayah Belle bernama Maurice yang menupakan seorang penemu, ada
Lumiere adalah tempat lilin, Cogsworth adalah sebuah jam. Cerita bermula dari seorang
pemuda yang ingin menikahi Belle bernama Gaston, namun Belle tidak menyukainya.
Lalu Ayah Belle melakukan perjalanan namun tersesat di hutan dan serigala-serigala
mengepungnya kemudian Maurice menemukan sebuah kastel dan memasukinya.
Kemudian Maurice bertemu dengan benda-benda ajaib, namun ternyata kastil itu milik
Beast dan memasukannya kedalam sel. Belle yang tau akan hal itu memberitahu Beast
untuk menahannya sebagai penggati ayahnya. Ketika Belle ada dikastil tersebut, Belle
berkeliling dan menemukan setangkai mawar ajaib namun Beast menemukan Belle.
Ketika Belle keluar dari kastil, para serigala menyerangnya dan Beast membantu
melawan serigala tersebut dan membuat Beast dan Belle menjadi teman baik dan
berdansa bersama. Belle melihat ayahnya didalam cermin dengan keadaan sakit dan
meminta izin kepada Beast untuk pulang. Ketika Belle kembali lagi ke kastil Belle
menemukan Beast sedang terluka karena ulang Gaston yang menyerang Beast, saat itu
Belle terlihat sedih dan mengucapkan bahwa dia sayang kepada Beast. Kemudian kasih
sayang Belle mengubah Beast kewujud aslinya yaitu seorang pangeran tampan.

Kata Kunci : Beuty and The Beast, Pangeran, Kutukan

160
Judul : Barista Tanpa Nama
Pengarang : Agus Noor
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Juli 2018
Jumlah halaman : 171 halaman
Klasifikasi : 899.221 1 AGU b

ABSTRAK

Barista tanpa nama adalah buku kumpulan puisi yang ditulis oleh Agus Noor, puisi-
puisi Agus Noor bukanlah puisi yang membuat kening kita berkerut, tetapi membawa
kita dalam kehangatan. pada buku ini terdapat dua bagian dengan masing-masing puisi
didalamnya dengan tema yang berbeda. Bagian pertama buku ini adalah Kitab Cinta
Para Peratap yang berisi tema-tema puisi berjudul, Barista Tanpa Nama, Pezinah
Pertama, Anjing dan Bir Kesembilan, Sajak-Sajak Secangkir Kopi, Mengingat Jalan-
Jalan yang Dilupakan Ingatan, Pada Sebuah sakit, Alasan-Alasan, Untuk Sebuah
Kepergian yang Tak Butuh Alasan, Pagi Di Secangkir Kopi, Aku Masih Punya Puisi,
Langit dan Laut, Pada Sebuah Panggung, Kau Kopi Senja. Pada bagian kedua buku ini
adalah Ciuman Yang Menyelamatkan Dari Kesedihan yang berisi tema-tema puisi
berjudul, Percakapan, Suaramu Telah Memikat Ingatanku, Jazirah Kenangan, Sajak-
Sajak Kecil Kepada M, Perempuan di Tepi Fajar yang Mekar, Yang Gemetar,
Improvisasi Untuk Cinta Yang Sunyi, Kelopak Bunga Dalam Delapan Kwatrin, Potret
Hitam Putih Frida, Alismu Alice. Pada tema-tema puisi diatas, terdapat juga judul-judul
puisi didalamnya.

Kata Kunci : Puisi, Kopi, Perasaan

161
Judul : Diri Yang Tak diTemukan
Pengarang : Carl Gustav Jung
Penerbit : IRCiSoD
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Februari 2018
Jumlah halaman : 204 halaman
Klasifikasi : 155.2 CAR d

ABSTRAK

Buku Diri Yang Tak di Temukan adalah buku yang dirangkum dari perbincangan Prof.
Carl Gustav Jung dan Dr. Carleton Smith, direktur National Arts Foundation yang
kemudia menarik perhatian editor The Atlantic Monthly Press. Dalam menyaring
pengalaman hidup yang berharga ini, Carl Gustav Jung menegaskan bahwa
kelangsungan hidup peradaban kita akan sangat bergantung pada pelenyapan jurang
pemisah antara aspek-aspek kesadaran dan ketaksadaran di dalam psikologi manusia.
Jung percaya bahwa keselamatan dunia tergantung pada keselamatan jiwa ketika
manusia menemukan jati diri yang sejati; yang membimbingnya menerima anugerah
iman tentang bentuk kehidupan yang bernilai. Pada buku ini terdapat 7 bab pembahasan
diantaranya, bab pertama membahas Gambaran Suram Manusia Modern, bab kedua
membahas Agama sebagai Penyeimbang bagi Pikiran Massa, bab ketiga membahas
Posisi Dunia Barat di Dalam Persoalan Agama, bab keempat membahas Pemahaman
Individu terhadap Dirinya, bab kelima Pendekatan Filosofis dan Psikologis terhadap
Kehidupan, bab keenam membahas Pengenalan Diri dan dan bab ketujuh membahas
Makna Pengenalan Diri.

Kata Kunci : Psikologi, Pengalaman Hidup, Psikiater

162
Judul : Kue-Kue Cinta
Pengarang : Fita Chakra
Penerbit : Teens Fave
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : Januari 2013
Jumlah halaman : 224 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 FIT k

ABSTRAK

Novel Kue-Kue Cinta karangan Fita Chakra adalah novel yang mengharukan,
menyentuh hati, sekaligus menyalakan semangat pentang menyerah. Terdapat beberapa
tokoh didalamnya yaitu Awang, Nining, Bi Suminah, Ibu Fatimah, Bu Santi, Bapak
Totok dan Pakde Tono. Latar tempat pada cerita ini yaitu Rumah, Sekolah, Puskesmas
dan Rumah Bu Santi. Latar waktu pada cerita ini yaitu Pagi, Siang, Sore dan Malam.
Suasana pada cerita ini adalah Ceria dan Sedih. Novel ini menceritakan kisah satu
keluarga yang terbilang sederhana tinggal dipemukiman sempit dan kumuh, mereka
tinggal di rumah yang terbilang sempit karena ditinggali oleh lima orang yaitu Ibu
Fatimah, Bapak Totok, Awan, Nining dan Bi Suminah. Ibu Fatimah adalah ibu rumah
tangga biasa, pak Totok bekerja sebagai honorer di kantor kelurahan, Awang dan
Nining adalah anak mereka yang masih sekolah. Sedangkan Bi Suminah adalah orang
yang merawat Awang dan Nining sejak lahir. Cerita ini bermula dari Ayah mereka Pak
Totok yang meninggal karena sakit dan Ibu mereka, ibu Fatimah harus menjadi TKW di
Malaysia untuk bisa menghidupi kedua anaknya yang masih bersekolah. Sudah tiga
tahun Ibu Fatimah tidak pulang dan selama itu juga tidak mengirimkan uang untuk
kehidupan mereka di Indonesia dan tidak pula membalas surat yang sering dikirimkan
oleh anaknya. Suatu hari Awang berniat akan mengirimkan surat yang ditulis untuk
ibunya di Malaysia. Surat tersebut adalah surat kelima yang Awang tuliskan untuk
ibunya, namun tak pernah dibalas. bagaimana kelanjutan kisah Awang dan Nining,
semua kesedihan dan kegembiraan tertulis dicerita ini.

Kata Kunci : Keluarga, Semangat, Pengorbanan

163
Judul : Komik Wook Wook Vol. 2: Mallique
Pengarang : Ahmad A
Penerbit : Muffin Graphics
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : April 2015
Jumlah halaman : 128 halaman
Klasifikasi : 741.5 AHM k

ABSTRAK

Wook Wook adalah seri kompilasi komik yang berisi kreasi komikus-komikus
Indonesia. Komik-Komik ini adalah pihan yang sudah melalui tahap seleksi dan revisi
yang panjang, kini dikemas dalam satu buku kompilasi. Wook wook menyajikan komik
dengan berbagai jenis cerita, mulai dari aksi. Humor. Romantika dan sebagainya. Dalam
setiap edisinya, Wook Wook juga akan menyajikan artikel yang berhubungan dengan
dunia komik dan sastra di Indonesia, seperti wawancara dengan penggiat seni, review
komik-komik yang sudah terbit sebelumnya, ataupun liputat acara-acara yang
berhubungan dengan bisnis kreatif. Pada komik Wook Wook Chapter 2 ini terdapat
beberapa macam cerita yang menarik seperti Orang Terpenting karya Dhang
Ayupratomo, Menembus Jantung Pertahanan karya Juan Salman Fadli, Go!RagilGo!
karya Herlis Suardana Kasyun, Myth 2: Malaikat Hitam karya Ahmad Alhamra, Si
Kijank Episode Sang Putrid an Kijang Ganteng. Bukan hanya cerita-cerita dalam komik,
namun buku ini juga berisi satu Wawancara Komikus bernama Mustafa Kamal, dalam
wawancara tersebut Mustafa menjawab pertanyaan yang diajukan sekitar komik yang
dia terbitkan yaitu berjudul Komik Wewe Gombel. Semoga komik Wook Wook bisa
menjadi bacaan yang seru dan menyenangkan untuk anda para pembaca.

Kata Kunci : Komik, Komikus, Homor

164
Judul : Rumah Cermin
Pengarang : Ulusses Moore
Penerbit : Erlangga For Kids
Ukuran : 21,5 cm
Cetakan pertama : 2009
Jumlah halaman : 232 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 ULY r

ABSTRAK

Cerita Rumah Cermin adalah jenis cerita misteri fiksi, pada cerita ini terdapat beberapa
tokoh didalamnya yaity Jason, Rick dan Julia. Cerita misteri ini bermula saat semua
orang di Kilmore Cove menyembunyikan sesuatu. Itu yang disadari oleh Jason, Rick
dan Julia saat mereka pertama kali mendengar tentang Rumah Cermn dan penciptanya,
seorang penemu eksentrik bernama Peter Dedalus. Teman dekat Ulysses Moore ini telah
menghilang selama bertahun-tahun. Tapi sebelum menghilang, dia mengungkap sebuah
rahasia penting mengenai Pintu Waktu yang menakjubkan di dalam rumahnya. Kini
semua tergantung pada Jason, Rick dan Julia untuk beradu kecerdikan dengan penemu
misterius itu serta membongkar rahasianya sebelum Oblivia Newton mendahului
mereka. Pada buku ini dibagi dalam beberapa bab cerita yaitu, Sarapan, Telepon dari
London, Tidak Ada Rem, Nestor Menelepon, Melacak Peta, Masalah Penampilan, Di
Jalan, Berputar, Owl Clock, Rumah Cermin, Semua Bergerak, Perlawanan, Pintu
Pengabar Waktu, Penjaga Mercusuar, Sekak Mat, Waktu, Suara dari Masa Lalu, Pilihan,
Pintu di Dalam Dinding, Loteng, Rahasia Terungkap dan Awal Yang Baru.

Kata Kunci : Komik, Komikus, Homor

165
Judul : Seri Menyapa Allah
Pengarang : Nurma Ratnasari
Penerbit : Pustaka Oasis For Kids
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 100 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 NUR s

ABSTRAK

Seri menyapa Allah 1 ini pembaca bisa mengenal macam-macam sapaan untuk Allah,
seperti Allhamdulilah, Astagfirullah, Jazakumullah dan Allahu Akbar, yang dikemas
dalam bentuk cerita sehari-hari. Buku ini juga dilengkapi dengan aktivitas menarik yang
bisa kamu kerjakan. Jadi kamu bisa belajar sambil bermain, dan juga mendapat pahala
jika kamu mempraktikannya. Cerita pertama yaitu tentang mengucap Alhamdulillah,
pada akhir cerita tersebut penulis menyebutkan untuk apa saja kata Alhamdulillah di
gunakan yaitu ketika selesai mengerjakan sesuatu, Kalau mendengar kabar baik, Jika
kamu menerima rezeky dari Allah, Ketika kita merasa masih beruntung, Ketika kita
mendapatkan sesuatu yang kita inginkan, Ketika kita telah berhasil mendapat prestasi,
dan Ketika kita telah berhasil membantu orang lain. Cerita kedua yaitu tentang
mengucap Astagfirullah, pada akhir cerita tersebut penulis menyebutkan untuk apa saja
kata Astagfirullah digunakan yaitu ketika kita sadar kalau kita melupakan sesuatu,
Ketika kita hamper lupa mengerjakan kewajiban kita. Diantaranya sholat 5 waktu dan
ketika kita merasa kaget. Cerita ketiga yaitu tentang mengucap Jazakumullah, pada
akhir cerita tersebut penulis menyebutkan untuk apa saja kata Jazakullah digunakan
yaitu Ketika permintaan kita dikabulkan, Ketika mendapatkan kebaikan orang lain,
Ketika menerima hadiah dari orang lain, Mendapatkan tawaran baik orang lain, Ketika
mendapat bantuan dari orang lain. Cerita keempat yaitu tentang mengucap Allahuakbar,
pada akhir cerita tersebut penulis menyebutkan untuk apa saja kata Allahuakbar
digunakan yaitu Ketika kita mengawali gerakan dalam sholat, Mengucapkan ketika kita
selesai Sholat, Saat kita kaget, Ketika kita melihat bencana besar dan Begitu melihat
pemandangan yang sangat menakjubkan. Allah akan membalas kebaikan yang luar

166
biasa jika kamu menyapa-Nya. Temukan tiap sapaan Allah dalam buku Seri Menyapa
Allah 1 dan kamu juga bisa mengerjakan aktivitas menarik didalamnya.

Kata Kunci : Menyapa Allah, Alhamdulillah, Allahuakbar

167
Judul : EnsiKOPLAKdia
Pengarang : Djokolelono
Penerbit : Pastel Books
Ukuran : 21 cm
Cetakan pertama : Oktober 2015
Jumlah halaman : 92 halaman
Klasifikasi : 899.221 3 DJO e

ABSTRAK

Buku EnsiKOPLAKdia karangan Djokolelono ditulis dari kumpulan status-status


Facebook penulis yang penulis dapat dari kiri kanan atas bawah, baca sana baca sini dari
berbagai sumber, dari Google, SMS, BBM juga nguping-nguping. Buku ini mirip
Ensiklopedia tapi ensiklopedia yang koplak. Pada buku ini terdapat tiga kelompok usil-
usilan, pertama Asal-usul Usil Asal-asalan, kedua Bumi Makin Usil, dan ketiga Katamu,
Tiara. Pada bab pertama Asal-Usul Usil Asal-Asalan terdapat 36 cerita lucu dengan
tema yang berbeda didalamnya. Bab kedua Bumi Makin unyu terdapat 16 cerita lucu
dengan tema yang berbeda didalamnya. Dan bab ketiga Kata-Kata Mutiara, kata-kata
mutiara ini dibuat untuk seseorang yang sedang chibi-chibi cinta yaitu terdapat 22 kata
mutiara tentang cinta dan perasaan. Buku ini juga terdapat bab Knock Knock yang
berisi kalimat-kalimat lucu dengan bentuk sebuah percakapan. Nasihat penulis, jangan
percaya apa yang tertulis di buku ini. Tapi kalau anda cukup usil untuk membaca
semuanya, harap unakan kebijaksanaan dan akal sehat anda.

Kata Kunci : Humor, Asal-Asalan, Usil

168
Judul : Kidung Cisadane
Pengarang : Rini Intama
Penerbit : Kosa Kata Kita
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : September 2016
Jumlah halaman : 72 hlm.
Klasifikasi : TC/899.221 3/RIN/k

ABSTRAK

Buku ini menceritakan tentang sejarah dan budaya Tangerang dalam bentuk puisi.
Meski penulis tidak lahir di tempat ini, tapi tempat ini sudah membuat penulis tertarik
untuk membuat sebuah buku yang menceritakan tentang sejarah dan budaya di
Tangerang, karna Tangerang memiliki sejarah yang luar biasa yang terjadi berbad abad
lamanya. Jauh sebelum VOC tiba di Batavia dan Banten masyarakat Tionghoa sudah
lebih dahulu tinggal di Tanangerang dari generasi ke generasi. Menurut sejarah,
masyarakat Tionghoa sudah ada di Tangerang sejak sekitar tahun 1400. Hubungan
meraka dalam perdangangan dan bisnis Bersama kerajaan sulat sunda sudah terjalin
jauh sebelum bangsa portugis dan belanda dating ke Batavia. Kedatangan mereka di
Tangerang tidak terlepas dari fungsi sungan cisadane sebagai jalur air, para pedagang
Tionkok pertama kali berlabuh di pelabuhan Teluk Naga, dan banyak yang bermukim di
daerah tersebut. Hal inilah yang menjadi keunikannya sejarah dan budaya Tangerang
banyak di pengaruhi akulturasi budanya Tionghoa dan etnis masyarakat lainnya. Dari
sekian pengaruh tersebut, budaya masyarakat Tionghoa yang lebih menonjol dan
meninggalkan beberapa bangungan seperti, bangunan klenteng, daerah pecinan, perahu
puh cun, tempat penilasan, masjid, rumah tradisional kebaya, yang di bangun beberapa
abad yang lalu. Kemudian benda-benda bersejarah, sebuah museum hingga budaya adat
istiadat dan kisah legenda lainnya. Sungguh ini adalah warisan yang berharga dan patut
kita jaga Bersama.

Kata Kunci : Sejarah, Budaya.

169
Judul : Yusuf Zulaika
Pengarang : Abd. Rahem
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20cm
Cetakan pertama : Juli 2018
Jumlah halaman : 244 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/ABD/y

ABSTRAK

Buku ini menceritakan kisah cinta yang abadi antara nabi Yusuf As dan Zulaikha. Salah
satu keunikan Al-Qur’an ialah terdapat kisah-kisah di dalamnya. Kisahnya penuh
Hikmah dan Pelajaran yang dapat kita petik. Diantara kisah-kisah tersebut, kisah Nabi
Yusuf As merupakan kisah paling terkenal dan paling lengkap. Kisah Nabi Yusuf As
dalam Al-Qur’an juga memiliki keunikan tersendiri. Berbeda dengan kisah-kisah lain di
dalam Al-Qur’an yang umumnya tersebar di beberapa surat, kisah Nabi Yusuf As hanya
tertuang dalm satu surat. Keimannya, kesabarannya, ketannguhannya, kemuliaannya,
kebaikannya dan Ketampananya Nabi Yusuf As ternyata menaklukan Zulaikha.
Perhatain wanita bangsawan itu kepada Nabi Yusuf As pun kian hari kian meningkat.
Rasa saying berhanti rasa rindu tada tara. Zulaikha biasa memandang Nabi Yusuf As
setiap hari, dan ternyata semakin menjadi-jadi saja gekora di hatinya bila ia berada di
dekat Nabi Yusuf As. Kematangan Nabi Yusuf As sebagai seorang pemuda berpasar
tamapan melahirkan perasaan dag-did-dug di hati Zulaikha. Cinta Zulaikha kepada Nabi
Yusuf As pun bersemi serupa dengan bunga-bunga di taman. Terus bersemi seiring
hujan yang mengguyur.

Kata Kunci : kisah Nabi, Cerita Al-Qur’an.

170
Judul : Fabel Al-Qur’an
Pengarang : Kaserun As. Rahman
Penerbit : Lentera Hati
Ukuran : 23cm
Cetakan pertama : Dzulqa’dah 1435 H/September 2014 M
Jumlah halaman : 482 hlm.
Klasifikasi : 297.161/KAS/f

ABSTRAK

Buku Fabel Al-Qur’an ini berisi kisah para binatang yang namanya disebut dalam Al-
Qur’an. Apakah keberadaan mereka hanya sebagai unsur pelengkap kisah-kisah yang
disajikan Al-Qur’an, ataukah ada maksud lain sehingga kitab suci memandang perlu
mengabadikan nama dan kisah mereka. Sebagian dari binatang yang dikisahkan
biasanya terkait dengan kehidupan para nabi. Kebanyakan mereka hidup bersama dan
menjadi pelayan para nabi, bahkan menjadi bukti mukjizat keberadaan utusan Allah
yang mengemban risalah ajaran tauhid. Berkaitan dengan perilaku binatang ini, Al-
Qur’an secara khusus menyebut makhluk melata dengan kosakata dabbah atau burung
dengan kosakata tha’ir. Kisah binatang menjadi kisah abadi yang melegenda sepanjang
zaman seiring dengan kehidupan para manusia sezaman dengan makhluk-makhluk
tersebut. Karena itu, banyak dijumpai buku-buku yang membahas tentang kisah
kehidupan para nabi dan para kekasih Allah Swt, dengan diselipkan peran flora dan
fauna di dalamnya. Menariknya, hampir pameran flora dan fauna memiliki
keistimewaan dibanding sejenisnya di bumi ini. Meraka tidak hanya sebagai pelengkap
kisah melainkan penyempurna eksistensi, bahkan mukjizat para nabi Allah. Diakui
bahwa keberadaan Al-Qur’an banyak menghadirkan kisah para nabi dimana sejumlah
binatang ini diturunkan dalam Al-Qur’an Al- Karim.

Kata Kunci : Kisah Binatang Istimewa, Cerita Al-Quran,Cerita Nabi.

171
Judul : KH. Ahmad Dahlan si Penyantun
Pengarang : Imron Mustofa
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Mei 2018
Jumlah halaman : 248 hlm.
Klasifikasi : 297.98/IMR/k

ABSTRAK

Ahmad Dahlan lahir dengan nama kecil Muhammad darwis. Ia lahir dari keluarga yang
sangat religious dan terpandang di masyarakat kaumnya. Dan, memang tidak salah
bahwa catatan sejarah menunjukan keterkaitan Kh. Ahmad Dahlan dengan para dai
Nusantara berabad-abad yang lalu. Kh. Ahmad Dahlan disebu-sebut masih keturunan
Syekh Maulana Malik Ibrahim atau Sunan Gersik. Kh. Ahmad Dahlah yang kerap pula
disejajarkan dengan Kh. Hasyim Asy’ari keduanya adalah tokoh ulama dalam dua
organisasi yaitu Muhammdaiyah dan Nahdatul Ulama kedua organisasi itu sangat
berpengarung di Indonesia. Hal tersebut tentu sangat beralasan, karena mereka memang
telah bersahabat sejak berguru pada Kiai Sholeh Darat. Penyejajaran kedua organisasi
beserta tokoh pencetusnya itu, sedikit banyak ternyata sangat bisa menimbulkan
gesekan, terlebih perihal ibadah yang dalam beberapa hal memang agak berbeda. Ketika
melihat perjuangan Kh. Ahmad Dahlan, kita pun tidak lagi mempermasalahkan
perbedaan jika memang ada. Sebab, semuanya memang ada alasannya, termasuk
gerakan yang Kh. Ahmad Dahlan perjuangkan. Tentu tidak banyak yang tahu bahwa
Kh. Ahmad Dahlan ternyata lebih tua daripada Kh. Hasyim Asy’ari, demikian pula
bahwa ternyata Muhammadiyah lebih dahulu didirikan daripada Nahdatul Ulama.

Kata Kunci : Bibliografi, Tokoh Ulama, Agama.

172
Judul : Read without prejudice Al-Qur’anul karim do without doubt
Pengarang : Omar Esteghlal
Penerbit : Buah Hati
Ukuran : 17,5 cm
Cetakan pertama : Juni 2015
Jumlah halaman : 127 hlm.
Klasifikasi : 297/OMA/r

ABSTRAK

Read without prejudice Al-Qur’anul karim do without doubt adalah buku yang
membahas bagaimana beribadan kepada Allah, adab dan perbuatan, dan perilaku sehari-
hari remaja masa masa kini. Karena masa remaja merupakan satu fase dalam kehidupan
yang pasti dirasakan oleh semua orang. Masa ini dapat dikatakan sebagai waktu ketika
seorang anak menjadi tumbuh dewasa dan lebih bertanggung jawab. Sebagai remaja
muslim sudah seharusnya dan sudah menjadi tugas kita untuk memenuhi dan melakukan
apa yang diwajibkan, seperti melakukan shalat, berpuasa, dan kewajiban-kewajiban
yang lainnya. Selain itu buku ini pun membahan betama pentingnya kita membaca al
Qur’an, karna al Qur’an merupakan pedaoman hidup seorang muslim dan muslimah
sejati. Karna di dalamnya telah allah ceritakan semua dalam al Qur’an, kebesaran dan
manfaat membaca al Qur’an bagi seorang muslim dan muslimah. Maka dari itu kita
manfaatkanlah masa remaja kita dengan sebaik mungkin dan melakukan semua
kewajiban kita sebagai seorang muslim. Karna dengam membacan dan memahami
makna kandungan dalam al Qur’an maka hidup ini akan terasa jauh lebih tenang dan
tentram.

Kata Kunci : Hidup beragama, ibadah.

173
Judul : Rahasia Ratu Peri dan Cerita Lainnya
Pengarang : Stella Ernes
Penerbit : Bhuana Ilmu Populer
Ukuran : 24 cm
Cetakan pertama :
Jumlah halaman : 100 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/STE/r

ABSTRAK

Rahasia Ratu Peri dan Cerita peri lainnya adalah sebua cerita peri yang digemari oleh
anak-anak. Tidak semua ratu peri berparas cantik, berhati baik, karna buku ini
menceritakan ratu peri yang mempunyai rahasia yang memalukan. Seperti rahasia yang
dimiliki oleh sang ratu yang menyukai motif polkadot karena motif polkadot di dunia
peri dianggap hal yang paling menggelikan. Cisella adalah peri gigi yang mendadak
gemuk karena terlalu banyak makan coklat dan permen. Dorothy adalah peri yang usil,
seneng sekalia dia menjahili teman-temannya. Selain teman-temannya yang sering
diusilinya, binatang dan tumbuhan, bahkan benda mati pun sering diusilinya, hingga
akhirnya dia meraja jera dengan kejadian yang telah menimpahnya. Kristabel adalah
peri yang sering melupakan mantra dan membuat kekacauan. Akibat dari perbuatannya
itu dia sering sekali dimarahi ratu peri. Minerva adalah peri yang tidak bisa terbang
karena dia tidak memiliki sayap seperti peri yang lainnya. Peri Minerva pun terus
berusaha agar sayapnya tumbuh, dari membaca buku mantra jadul sampai buku mantra
yang modern. Dia pun sudah mencoba bermacam-macam ramuan agar sayapnya bisa
tumbuh. Dan akhirnya dia pun bisa terbang dengan jamur yang dia sihir. Luigi adalah
koki istana peri yang sangat andal, dia mahir membuat hidangan yang lezat semua peri
pun menyukainya. Lugi pun sering mengantuk karna dia sangat suka bermain dengn
kunang-kunang pada malam hari. Ratu peri pun suka memarahinya ketika dia
mengantuk dan membuat kekacauan di dapur. Deandra adalah peri yang tidak suka
dengan gelap. Ketika matahari mulai terbenam dia pun langsung masuk ke rumahnya di
dalam batang pohon. Gracio adalah peri terbalik kar sejak kecil dia senang seklai
melakukan semua hal dengan terbalik.
Kata Kunci : Dongeng Peri, Cerita Anak

174
Judul : Asyiknya menjadi dokter anak
Pengarang : Rae Sita Patappa
Penerbit : Tiga Ananda
Ukuran : 19 cm
Cetakan pertama : Januari 2018
Jumlah halaman : 24 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/RAE/a

ABSTRAK

Asyiknya menjadi dokter anak adalah buku yang mengenalkan profesi seorang dokter
anak . yang dikemas dalam bentuk cerita dan bergambar. Tokoh yang menjadi dokter
anak dalm buku ini bernama bu erlin. Bu erlin adalah seorang dokter anak, ia
mempunyai sebuah kelinik sebagai tempat kerjanya. Bu erlin pun setiap hari harus pergi
ke kliniknya untuk menjalankan tugasnya sebagai seorang dokter spesialis anak, bu erlin
tidak sendiri di kliniknya ia juga di bantu oleh seorang perawat. Ketika bu erlin sampai
di klinik, perawatnya pun menghampirinya untuk memberikan daftar pasien yang harus
di periksanya. Pasien pertama bu erlin pun masuk keruang, bu erlin langsung
memeriksanya dengan menggunakan stetoskop, dan memeriksa suhu tubuhnya juga
ternyata pasien bu erlin terkena flu. Bu erlin langsung menuliskan resep obat untuk
pasiennya. Menjelang siang, ada seorang anak yang di bawa ke klinik dengan
menggunakan ambulans, dan wajahnya sangat pucat dan terlihat menahan muntah. Bu
erlin pun segera memeriksanya dan menayakan apa yang terjadi pada pasiennya.
Ternyata anak itu menggalami keracunan akibat memakan-makannyan yang berwarna
begitu mencolok, anak itu pun langsung di infus untuk menggantikan cairan tubuhnya
yang keluar akibat muntah. Selama di klinik pasien pun mendapatkan perawatan dengan
baik. Bu erlin sangat senang menjalankan tugasnya sebagai seorang dokter anak.

Kata Kunci : Cerita anak, Profesi, kesehatan.

175
Judul : Gawang Merah Putih
Pengarang : F.x. Rudy Gunawan
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20,5 cm
Cetakan pertama : April 2014
Jumlah halaman : 195 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/RUD/g

ABSTRAK

Novel gawang merah putih ini menceritakan perjalanan karier pemain sepak bola.
Tokoh pemain sepak bola dalam novel ini ada 5 orang (Putu, Riva, Evan, Muchlis, dan
Maldini). Kaki-kaki kecil yang dahulu menendang bola pertamanya, tanpa sepatu, dan
gol pertama dibuat di sebuah lapangan tanpa gawang. Kini kaki-kaki kecil itu sudah
membuat jejak sepatu yang dalam sejarah sepak bola Nusantara. Optimism dan kerja
keras menempa mereka menjadi pemain yang Tangguh. Kecintaan mereka terhadap
sepak bola sudanh menggumpal di dada, menjelma menjadi lecutan semangat untuk
selalu memberikan yang terbaik. Namun, prestasi demi prestasi yang meraka raih tidak
datang begitu saja. Kerja keras tidak akan berbuah manis tanpa dukungan orang-orang
tercinta. Sebab, ada perjuangan di balik setiap kemenangan. Meraka pun selalu berlatih
dengan sungguh-sungguh agar lebih baik lagi saat mereka berada di karpet hijau saat
bertanding. Novel ini beralurkan cerita maju, dan berlatarkan tempat di sebuah lapangan
bola, kamar tidur. Novel ini bersudut pandang orang pertama, gaya bahasa yang di
gunakan adalah bahasa yang santai dan bahasa sehari-hari. Amanat yang terdapat pada
novel ini tidak ada usaha yang menghianati hasil apabila kita belajar dan terus berlatih
makan kesuksesan yang akan kita dapatkan.

Kata Kunci : Olahraga, motivasi,

176
Judul : Awas Bahaya Pelecehan Seksual
Pengarang : Igrea Siswanti
Penerbit : Khalifah Mediatama
Ukuran : 27cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 38 hlm.
Klasifikasi : 371.7/IGR/a

ABSTRAK

Pelecehan seksual merupakan perilaku atau tindakan yang sangat mengganggu


seseorang. Pelecehan seksual sering terjadi karena factor-faktor tertentu, diantaranya:
faktor gaya hidup dan hubungan. Pelecehan seksuan tidak akan terjadi apabila seseorang
bisa menjaga dirinya baik itu dari hal hubungan atau gaya hidup. Bahkan media masa
dan pergaulan antar sesama pun bisa mengakibatkan terjadinya pelecehan seksual.
Tindakan pelecehan seksual perlu ditindak tegas, maka dari itu kita harus mempunyai
trik-trik tertentu apabila hal itu terjadi. Maka dari itu anak harus belajar mengenai
perbedaan antara sentuhan baik dan sentuhan yang buruk dari orang dewasa. Harus
mengetahui bagian tubuh tertentu yang tidak boleh disentuh oleh orang lain, kata kan
‘tidak’ jika merasa tidak nyaman dengan perlakun orang dewasa dan ceritakan kejadian
itu kepada orang dewasa yang di percayainya. Karna saat ini sedang marak sekali
pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur. Karena dampak yang akan terjadi dari
pelecehan seksual yang terjadi pada anak sangat mengganggu sikis si korban.

Kata Kunci : Pelecehan seksual, pergaulan, gaya hidup.

177
Judul : Awas Bahaya Penipuan
Pengarang : Igrea Siswanti
Penerbit : Khalifah Mediatama
Ukuran : 27cm
Cetakan pertama : 2017
Jumlah halaman : 38 hlm.
Klasifikasi : 371.16/IGR/a

ABSTRAK

Penipuan yang pada saat ini sering kali terjadi di masyarakat, mengatasnamakan instansi
atau lembaga tertentu. Jangan mudah terpancing jika ada pihak yang menelpon dan
mengatakan bahwa kita mendapatkan hadiah. Saat ini penipuan dilakukan tidak lagi
dengan cara konvensional, namun sudah memanfaatkan kecanggihan internet dan media
sosial. Tidak sedikit korban yang tertipu melalui kecanggihan teknologi, kasus penipuan
yang seringkali melalui teknologi ialah kasus papa minta pulsa sampai terkurasnya
tabungan nasabah di bank tertentu. Hampir setiap hari menggunakan media sosial untuk
mencari informasi atau berita terupdate, hingga melakukan transaksi online yang saat ini
sudah menjadi gaya hidup di masyarakat. Namun tanpa kita sadari ternyata hal ini
sangat memudahkan oknum-oknum tidak bertanggung jawab, untuk melakukan
penipuan terhadap korbannya. Agar kita dapat terhindar dari yang Namanya penipuan
online, sebaiknya kita mengenal istilah-istilah dan modus penipuan yang sring terjadi.
Istilah dan modus yang sering digunakan oleh penipuan online seperti: phising, ebay
scam, caerd skiming, Nigeria letter, skema ponzi, malware dan iklan online.

Kata Kunci : Penipuan, media sosial, internet.

178
Judul : Siluet rindu untuk ibu
Pengarang : Indari Mustutu
Penerbit : Imania
Ukuran : 20cm
Cetakan pertama : Desember 2013
Jumlah halaman : 240 hlm.
Klasifikasi : 153.8/IND/s

ABSTRAK

Novel siluet rindu untuk ibu merupakan novel kisah-kisah inspiratif. Ibu adalah
kerajaan cinta, kerajaan kasih saying, kerajaan air mata bagi anak-anaknya.
Pengorbanan ibu melebihi pengorbanan siapa pun, sepanjang hayat dan tulus luar biasa.
Ibu merupakan peran sosial yang kita kenal begitu dekat dengan kita, tidak ada budi
yang bisa mengimbangi atau membalas kasih sayang maupun cinta dari seorang ibu.
Cinta seorang ibu terus ada dan mengalir seperti mata air yang tidak pernah surut
mengalir dalah darah dan ruh kita. Seperti seorang guru, seorang ibu sejati juga adalah
pahlawan tanpa tanda jasa. Mereka dengan tulus ikhlas memberikan melebihi dari yang
seharusnya di berikan. Walau terkadang seorang ibu tidak bisa memberikan apa yang
anaknya minta, namun seorang ibu akan sellau berusaha untuk memberikan yang
terbaik bagi anak-anaknya. Pengorban seorang ibu tidak mudah dari mulai mengandung
anak selama 9 bulan sampai melahirkan yang bertaruhkan hidup dan mati,hingga
membesarkan kita penuh kasih saying dan perjuangan yang tidak mudah putus asa.

Kata Kunci : Kisah inspiratif, pengorbanan, kasih sayang.

179
Judul : Temukan Dirimu di Sisi Lain Dunia!
Pengarang : Aprilian Cena dkk.
Penerbit : Diva Press
Ukuran : 20 cm
Cetakan pertama : Mei 2018
Jumlah halaman : 240 hlm.
Klasifikasi : 370.116/APR/t

ABSTRAK

Buku Temukan Dirimu di Sisi Lain Dunia! Merupakan buku cerita inspiratif anak muda
yang berhasil belajar gratis ke luar negeri. Buku ini menceritakan 20 pengalaman anak
muda yang pernah belajar gratis di luar negeri. Merka adalah orang-orang yang
memiliki kesempatan untuk ke luar negeri secara gratis. Ada juga yang menggunakan
sponsorship dari berbagi instansi, misalnya kementrian dan universitas. Pengalama
berbeda dari setiap ceritanya berbanding lurus dengan keragaman mereka dalam
konteks motivasi, serta melalui program apa mereka bisa terbang ke luar negeri.
Misalnya, keterampilan bermusik mengantarkannya pergi kesalah satu negara di eropa,
pencinta lingkungan berkesempatan mengunjungi beberapa negara, hobi mengikuti
simulasi sidang PBB di luar negri, dan dengan berbagai passion lainnya. Buku ini pun
penuh dengan cerita perjuangan dari mereka yang berkesempatan berkunjung ke luar
negeri, mulai dari kegagala, keputusasaan, rasa menyerah, serta pikiran pesimis yang
pernah menghantui mereka. Namun, mereka bisa melalui semua hambatan tersebut
dengan kaut, tegar, dan optimis sehingga berakhir dengan manis. Tidak ada hal yang
tidak mungkin, semua bisa terjadi jika kita memiliki keyakian dan kerja keras untuk
menggapai semua yang kita inginkan.

Kata Kunci : Kisah inspiratif, pertukaran pelajar, beasiswa.

180
Judul : Pandora
Pengarang : Utari Rachma Siwi
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm
Cetakan pertama : Juli 2016
Jumlah halaman : 180 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/ UTA/p

ABSTRAK

Novel karya Utari Rachma Siwi berjudul Pandora, novel ini memiliki gaya bahasa yang
santai dan sederhana serta memiliki alur cerita maju. Novel ini berlatarkan tempat di
sekolah, rumah, taman dan dunia lain. Tokoh yang ada dalam novel ini yaitu reza.tia,
focalb dkk. Inti cerita dari novel ini adalah reza seorang gadis yang mempunyai hobi
memecahkan misteri, music, dan dia juga bisa menggafal lirik lagu dalam waktu
singkat. Dalam novel ini reza berusaha memecahkan misteri tentang komedi putar yang
sering muncul pada malam hari di taman kota dekat rumahnya. Rasa penasaran reza pun
semakin besar saat dia di beri lirik lagu oleh temannya yang bernama tia, menurut tia
lirik lagu itu bisa mendatangkan komedi putar misterius itu. Pada malam harinya reza
pun mencoba pergi ke taman kota dekat rumahnya dan mengelilingi taman kota
tersebut, tetapi reza tidak melihat tanda-tanda adanya sebuah komedi putar. Reza pun
sudah mulai merasakan lelah dan duduk di ayunan, karna ia berpikir bahwa apa yang
dikatakan tia hanyalah rumor belaka. Diambilah kertas yang di berikan oleh temannya
dan matanya kini tertuju pada judul lagu paling atas, tidak lama kemudian terdengarlah
dentingan melodi memenuhi taman. Reza pun bangkit dari ayunan dan mencari sumber
suara tersebut, tubuhnya merinding, dan merasa takut. Namun, suara itu semakin keras,
hatinya pun semakin digelitiki rasa penasaran. Langkahnya pun terhenti ketika melihat
komedi putar misterius yang begitu cantik.

Kata Kunci : Cerita Misterius, Komedi Putar, Dunia lain.

181
Judul : Claudia vs Nadia
Pengarang : Sarah Ann
Penerbit : Noura Books
Ukuran : 20,5 cm.
Cetakan pertama : Juli 2015
Jumlah halaman : 104 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/ SAR/c

ABSTRAK

Cerpen yang berjudul Claudia vs Nadia Karya Dari Sarah Ann, cerpen ini bergaya bahasa santai
dan sederhana. Cerpen ini beralurkan cerita maju dan berlatarkan tempat di sekolah, café dan
rumah. Cerpen ini menceritakan dua orang siswa yaitu Claudia dan Nadia yang sangat
menggemari sastra keduanya sering sekali mengikuti lomba sastra yang di adakan di sekolah.
Nadia yang mendapatkan gelar Miss Sastra di kelsanya merasa tak percaya ketika mendapatkan
nilai 8, sedangan Claudia mendapatkan nilai 9. Meskipun nilaiku beda dengan Nadia hanya beda
tipis, aku takut Bu Lia mencopot gelar Miss Sasstra Yang kusandang di kelasku. Claudia pun
masih sedih dengan hasil yang di dapatnya, ketiga sabatnya pun mencoba menghibur Claudia
yang sedang sedih dengan mengajak nongkrong di sebuah café. Claudia pun meng iya kan
ajakan ketiga sahabatnya untuk pergi nongkrong, “sekalian menenangkan hatiku yang sedang
panas membara” ucap Claudia. Keesokan harinya setiba di sekolah sahabat Claudia memberikan
berita penting yang ada di madding, Claudia pun bergegas pergi ke mading untuk melihat berita
itu. Sesamapinya di depan madding aku pun dengan cepat membaca, dan ternyata isi madding
tersebut pemberitahuan lomba membuat cerpen se-Jakarta. Pemenang pertaman mendapatkan
hadiah sebesar 10 juta plus piala. Claudia pun segera mendaftarkan diri untuk mengikuti lomba
itu. Salah satu musuh Claudia di lomba itu adalah Nadia. Suatu hari kelas heboh, banyak murid-
murid yang meminta tanda tangan Nadia, Claudia dan teman-temannya heran. Ternyada Nadia
sudah sesumbar akan menjadi pemenang lomba cerpen andar SD se-Jakarta. Pengumuman
pemenang lomba pun di sebutkan satu per satu oleh MC, nama aku pun disebutkan sebagai
pemenang juara 2 dan mendapatkan hadiah sebesar 8 juta, juara satunya di menangkan oleh
sahabatku semasa TK dari SDN Senandung Cipta Jakarta Utara.

Kata Kunci : Sastra, Sahabat, Hadiah

182
Judul : Daydreamer’s Dream
Pengarang : Maharani Rasyida
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Rajab 1435 H/ Mei 2014
Jumlah halaman : 156 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/MAH/d

ABSTRAK

Novel yang berjudul Daydreamer’s Dream Karya Maharani Rasyida, bergaya bahasa
santai dan sederhana. Beralurkan cerita maju dan berlatar tempat rumah, sekolah, kamar
tidur. Novel ini mencrtitakan seorang gadis bernama Syarmila, yang mempunyai paras
cantik, pintar dan berambut lurus. Bermata besar dan kecoklatan, kulitnya sedikit merah
karna terbakar matahari. Syarmila sangat suka melamun, pintar berbahasa inggris, dan
mendengarkan musik. Syarmila sering di tegur guru dan teman-temannya saat melamun
di sekolah, orangtuanya pun jengkel dengan hobi melamunku. Meruturku melamun itu
asyik, aku juga suka menggambar cewek-cewek seperti dalam komik jepang: mata
besar, berponi, tinggi berpakaian bagus. Syamlila pun menginginkan masuk sekolah
favorit seperti kakaknya, tanpa diduga harapan Syarmila menjadi kenyataan. Dia
mendapatkan sahabat-sahabat yang mendukungnya, dia juga mendapatkan kehidupan
yang menyenangkan di sekolah barunya. Hal yang membuat Syarmila semakin bahagia
adalah papanya menjadi direktur dan mendapatkan fasilitas rumah. Sayangnya
kesehatanSyarmila beberapa bulan terakhir menurun, dan sering tidak sadarkan diri dan
tidak dapat mengontrol tubuhnya sendiri. Ada apa dengan Syarmila? Berbagai cara
dilakukan keluarganya. Samapi akhirnya Syarmila bangun dari tidur panjangnya dan
mengetahui apa yang sebenarnya terjadi. Ternyata semua itu hanya mimpi yang di alami
oleh Syarmila selama dia koma paska tabrakan itu terjadi.

Kata Kunci : Kesehatan, Mimpi, Direktur.

183
Judul : My Sweet Diary
Pengarang : Fathikah Raihani
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm.
Cetakan pertama : Dzulhijjah 1437 H/ September 2016
Jumlah halaman : 112 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/FAT/m

ABSTRAK

Cerpen yang berjudul My Sweet Diary karya Fathikah Raihani. Cerpen ini
menceritakan tentang seorang gadis yang bernama Shafa, yang mempunyai sebuah diary
yang berisi rahasia-rahasianya. Kejadian apa saja yang di alami oleh Shafa dia tulis di
diarynya, misalnya tentang Nara ketua kelas di sekolahnya yang tomboy atau tentang
Karelia sepupuhnya. Shafa pun menceritakan semua rahasianya kepada sahabat baiknya
yang bernama Nasya, Nasya pun sangat bersemangat karna Shafa memperlihatkan
semua rahasianya kepada Nasya mereka berdua pun berpelukan. Keesokan harinya
Shafa pun berharap agar Karelia sepupunya yang sangat cerewet tidak datang kerumah,
selain cerewet Karelia pun banyak tingkah dan usil. Shafa pun menceritakan semua ini
kepada buku diarynya yang di beri namaSweetry. Shafa menjadikan Sweetry sebagai
teman curhat dan teman khayalan, Shafa memberikan Sweetry ciri-ciri berambut
panjang, memakai baju pink, juga memakai celana berwarna pink agak tua dan
memakai bendo bergambar bintang, dan memakai sepatu bertali warna pink. Shafa
sangat asyik bermain dengan teman khayalannya dan shafa menganggap Sweetry ada.

Kata Kunci : Sahabat, Teman Khayalan, Cerita Anak.

184
Judul : Lapangan ABCD
Pengarang : Rahmadieni Fitria Salsabila
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm.
Cetakan pertama : Shafar 1437 H/ November 2015
Jumlah halaman : 112 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/RAH/l

ABSTRAK

Cerpen yang berjudul Lapangan ABCD karya Rahmadieni Fitria Salsabila. Cerpen ini
menceritakan tentang seorang gadis tomboi yang bernama Arin, yang suka bermain bola
Bersama teman laki-lakinya di lapangan samping rumahnya yang memiliki nama
lapangan ABCD. Lapangan ABCD adalah lapangan arena bermain untuk anak-anak dan
tempat berolahraga untuk orang dewasa. Di sana ada yang bermain kejar-kejaran,
lompat tali, bola, laying-layang, bulu tangkis, dan masih banyak lagi. Karena hari ini
hari minggu setelah selesai sarapan Arin pun pergi kelapangan untuk bermain bola
bersama teman-temanku, sesampainya di lapangan, aku bertemu teman-temanku. Arin
pun langsung menhajak Adul, Binsan, Demek, Fadel, Gefra, Momo, Siti dan Torno,
tetapi Siti menolak untuk bermain bola karena dia ingin bermain loncat tali bersama
teman-teman yang lain. Akhirnya Arin pun ikut bermain lompat tali padahal ia tidak
menyukai permainan lompat tali, saat giliran Arin melompat dia pun terjatuh dan Arin
pun menangis dan segera pulang kerumah. Sesampainya dirumah luka Arin pun
langsung di bersihkan dan di beri obat oleh ibu. Keesokan harinya Arin mendengar
kabar bahwa lapangan ABCD tempat dia bermain bersama teman-temannya akan di
bangun sebuah tempat perbelanjaan atau Mall. Arin dan teman-temannya sangat mersa
sedih karna mereka tidak bisa bermain di lapangan itu lagi. Kami hanya bisa bermain di
teras depan rumah, bermain bola pun kami lakukan di gang kecil depan rumah. Jika ada
kendaraan lewat terpaksa kami hendikan dulu permainannya, bermain jadi kurang seru.
Suatu hari Arin mendapatkan kabar dari Ayah dan Ibunya bahwa sebntar lagi akan di
bangun lapangan bermain oleh LSM peduli anak bangsa. Tak lama lapangan mini pun

185
selesai aku dan teman-teman kembali bermain bola dan permainan lainnya. Arin dan
teman-temannya merasa sangat senang walaupun kadang masih terkenag lapangan
ABCD.

Kata Kunci : Cerita Anak, Lapangan Bermain, Mall.

186
Judul : Puisi-Puisi Cinta
Pengarang : W. S. Rendra
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20,5 cm.
Cetakan pertama : September 2015
Jumlah halaman : 84 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/REN/p

ABSTRAK

Buku yang berjudul Puisi-Puisi Cinta karya W. S. Rendra. Beberapa puisi ditulis saat
Rendra bersekolah di bangku SMP dan SMA yang tersimpan di tangan sahabat
kentalnya, D.S. Mulyanto. Sahabat inilah yang mula-mula mengirimkan puisi-puisi itu
ke koran dan majalah. Rendra senang, karena setelah dimuat ternyata ia menerima
honorarium. Itulah pengalaman pertama yang meneguhkan pilihannya menjadi penyair.
Masa remaja Rendra memeng sangat aktif, terlibat banyak kegiatan. Penuh vitalitas
sehingga tidak heran didekati gadis-gadis. Bahkan, gadis-gadis itu kerap lebih dewasa
darinya. Dalam sebuah wwancara dengan salah satu tabloid di Jakarta. Rendra berterus
terang, mulai mengenal lawan jenisnya saat usia 11 tahun. Beberapa tahun setelah itu
Rendra menikah dan kemudian sebelum Meletus G-30-S. Rendra memperoleh
undangan seminar humaniora di USA, tinggal disana sebagai tamu negara selama dua
bulan dan berlanjut tiga tahun untuk kuliah ilmu social di New York University serta
graduated The American Academy of Dramatic Arts. Buku ini, terangkum puisi-puisi
cinta Rendra dari tiga masa. Puisi-puisi masa mudanya begitu sederhada dan jenaka.
Puisi-puisi masa dewasanya terasa kompleks dan mendalam, serius dalam mengarungi
bahtera cinta. Sementara, puisi-puisi masa tuanya adalah sebentuk rasa syukur dari
nikmat cinta sejati yang telah teruji.

Kata Kunci : Puisi, Sastra, Romantisme.

187
Judul : Puisi-Puisi Cinta
Pengarang : W. S. Rendra
Penerbit : Bentang
Ukuran : 20,5 cm.
Cetakan pertama : September 2015
Jumlah halaman : 84 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/REN/p

ABSTRAK

Buku yang berjudul Puisi-Puisi Cinta karya W. S. Rendra. Beberapa puisi ditulis saat
Rendra bersekolah di bangku SMP dan SMA yang tersimpan di tangan sahabat
kentalnya, D.S. Mulyanto. Sahabat inilah yang mula-mula mengirimkan puisi-puisi itu
ke koran dan majalah. Rendra senang, karena setelah dimuat ternyata ia menerima
honorarium. Itulah pengalaman pertama yang meneguhkan pilihannya menjadi penyair.
Masa remaja Rendra memeng sangat aktif, terlibat banyak kegiatan. Penuh vitalitas
sehingga tidak heran didekati gadis-gadis. Bahkan, gadis-gadis itu kerap lebih dewasa
darinya. Dalam sebuah wwancara dengan salah satu tabloid di Jakarta. Rendra berterus
terang, mulai mengenal lawan jenisnya saat usia 11 tahun. Beberapa tahun setelah itu
Rendra menikah dan kemudian sebelum Meletus G-30-S. Rendra memperoleh
undangan seminar humaniora di USA, tinggal disana sebagai tamu negara selama dua
bulan dan berlanjut tiga tahun untuk kuliah ilmu social di New York University serta
graduated The American Academy of Dramatic Arts. Buku ini, terangkum puisi-puisi
cinta Rendra dari tiga masa. Puisi-puisi masa mudanya begitu sederhada dan jenaka.
Puisi-puisi masa dewasanya terasa kompleks dan mendalam, serius dalam mengarungi
bahtera cinta. Sementara, puisi-puisi masa tuanya adalah sebentuk rasa syukur dari
nikmat cinta sejati yang telah teruji.

Kata Kunci : Puisi, Sastra, Romantisme.

188
Judul : Go Green Forever
Pengarang : Aida Rizkiatul Zahra
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 21 cm.
Cetakan pertama : Dzulhijjah 1436 h/ Oktober 2015
Jumlah halaman : 100 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/AID/g

ABSTRAK

Novel yang berjudul Geng Penyelamat Alam, karya Aida Rizkiatul Zahra. Novel ini
berisi cerita lima orang agdis yaitu: lucyana, intan, tya, ratna, dan kirana mereka
memiliki hobi yang sama. Rencananya kami mau membuat geng, kami sedang membuat
nama untuk geng kami. Pagi itu, kami berkumpul di taman untuk membahas nama geng
apa yang bagus, akhirnya kami setuju dengan nama geng Go Green Forever. Geng Go
Green Fofever memiliki tujuan menyelamatkan alam, peduli sesama makhluk hidup,
menyayangi hewan dan tumbuhan, melindungi hewan dan tumbuhan, merawat hewan
atau tumbuhan yang membutuhkan pertolongan dan, peduli alam sekitar. Pada saat libur
kenaikan kelas mereka berlima pergi berlibur ke vila milik keluarga kirana, di
perjalanan kami melihat hutan yang gundul. Kesesokan harinya kami pergi kehutan
gundul dan membawa peralatan seperti cangkul kecil,pisau, dan lainnya, kami juga
membawa bibit pohon jati, mahoni dan meranti. Kami membagi tugas agar pekerjaan
cepat selesai, lucyana dan tya menanam bibit pohon, kirana dan intan mencangkul tanah
dan ratna hanya berjaga-jaga saja. Tak terasa dua jam sudah kami pun beristirahat
sebentar lalu kembali ke vila, kami merasa sangat senang karna telah menyelamatkan
alam. Menyelamatkan kucing di atas pohon, nemolong anjing yang tenggelam di sungai,
membuat kerajinan tangan dari sampah daur ulang, membuat pupuk kompos dll.

Kata Kunci : Novel, Go Green, Anak-anak.

189
Judul : Druken Marmut
Pengarang : Pidi Baiq
Penerbit : Pastel Book
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Jumada Al-Ula 1438 h/ Agustus 2009
Jumlah halaman : 204 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/PID/d

ABSTRAK

Novel humor yang berjudul Druken Marmut, karya Pidi Baiq. Druken marmut diangkat
dari salah satu judul cerita di dalam buku. Menceritakan tentang seekor marmut unyu
yang di pelihara di taman halaman rumah, namun ternyata merusak keindahan taman.
Demi tak kena amuk, mungkin sudah kena amuk sang istri dimintalah ia untuk
menyingkirkan marmut itu. “Pokoknya, besok harus dibuang!” “Iya…” “Tidak ada
alasan!” “Marmut kan nggak tahu kalau itu taman,” kata saya membela diri
“Pemiliknya, kan, tahu,” kata dia. “Allah memang Mahatahu,” Saya langsung suka
momen dialog yang membahas ketuhanan seperti ini. “Allah apa?” dia tanya. “Sang
Maha Pemilik?” “Apa? Bukan Allah!” katanya. “Yang beli marmutnya.”“Oh ….”
“Yang beli marmutnya, kan, tahu.” Cerita lain di dalam buku ini antara lain : Oh Pram,
Drunken Marmut, Pacar Magang, Mencatat Sate, Linglung Hansip, Binatang Tip,
Keliling Awug, Swara Kamar, Lari Pagi Philiphina, Malaysia HUT RI, SMA
Berseragam, Warnet Bugil, Kereta Terowong, Pendidikan Sejarah Perjuangan The
Panas dalam, Pengemis Bunda dan Sulap Helm.

Kata Kunci : Novel, Marmut, Humor

190
Judul : Ranggawuni Shadow Mission
Pengarang : Puspita Dwi Fitriyanti
Penerbit : Dam! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Jumada Al-Tsaniyah 1436 H/ April 20015
Jumlah halaman : 156 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/PUS/r

ABSTRAK

Novel yang berjudul Ranggawuni Shadow Mission, karya Puspita Dwi Fitriyanti. Novel
ini bergaya bahasa santai dan sederhana , beralur maju dan berlatarkan tempat rumah,
sekolah, lapangan. Tokoh yang ada dalam novel ini Aqila Cahyani, Latasya Gautami,
David Priwadi dan Rendi Harguanto. Sejak SMP Aqila mengikuti ekstrakulikuler silat,
malah sempat menjadi juara tingkat SMP. Aqila sangat tidak suka pada orang jail dan
bersiul kepadanya, dia pun tidak segan memberikan beringatan kepada orang itu. Ini
peringatanku untukmu: Jangan sekali-kali bersiul kepadaku jika kita berpapasan di
jalan. Apalagi sampai iseng menanyakan, “Neng, neng, mau ke mana?” Pertama,
namaku bukan Neng. kedua, meskipun wajahku manis, aku mampu membela diriku.
Kamu boleh menyebutku terlalu percaya diri. namun dengan serangkaian jurus pencak
silat, aku bisa membuat peringatanku berbunyi lebih keras daripada kata-kata. Tanya
saja barisan pelajar bandel yang pernah bertarung melawanku, Aqila Cahyani. Setelah
aku masuk SMA di Ranggawuni, aku makin sadar bahwa tidak semua hal dapat
kumengerti dengan kepalan tangan. Bela diri tidak akan menang melawan hati dan
kepala yang keras. Tanya saja Kak rendy, atau Kepala Sekolah kami, yang ngotot
supaya ekskul pencak silat dilarang disekolah. Apa sih yang ada di benak mereka?
memangnya salah jika kami belajar membela diri? Kurasa inilah saat untuk menurunkan
kuda-kuda dan mulai menggunakan hatiku.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Silat,

191
Judul : Dear Baba
Pengarang : Sabrina Putri L
Penerbit : Dam! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Jumada Al-Tsaniyah 1436 H/ April 20015
Jumlah halaman : 180 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/SAB/d

ABSTRAK

Novel yang berjudul Dear Baba, karya Sabrina Putri L. Novel ini bergaya bahasa santai
dan sederhana , beralur maju dan berlatarkan tempat rumah, sekolah. Tokoh yang ada
dalam novel ini Akasma, Baba (ayah), Anne (ibu). Novel ini memceritakan kesedihan
seorang gadis yang di tinggal pergi oleh ibunya untuk selamanya. Tak ada lagi yang
mengajarkan piano dan menari balet, mendengarkan lagu dengan suara merdunya
menjelang tidur. Mimpi besarku tiba-tiba berbalik menjadi sesuatu yang kubenci.
Semuanya harus kutinggalkan dan kukubur dalam-dalam. Karena mimpi itu menjadi
kenangan pahit yang membawa Anne pergi untuk selamanya.
Setelah kepergian Anne, hanya Babab yang ada disampingku. Menghiburku ketika aku
sedih. Dan selalu meyakinkanku agar mimpi yang pernah kutanamkan itu tidak hilang.
Namun, sering sekali aku tak menghiraukannya. Aku berusaha menyibukkan diri,
mencari sesuatu yang baru.Sampai pada hari di mana sesuatu menimpa Baba, Aku sadar
bahwa dialah sahabat sejatiku. Apa yang terjadi dengannya membuatku takut jika aku
tidak bisa lagi melihat senyum lesung pipitnya. Aku takut jika tidak ada lagi uluran
tangannya ketika aku terjatuh. Karena dia, aku ingin memutar waktu. Aku ingin
mengukuhkan janjiku untuk menyayanginya sepanjang waktu.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Musik.

192
Judul : English Is My Passion
Pengarang : Sabrina Putri L
Penerbit : Dam! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Sya’ban 1436 H/ Juni 20015
Jumlah halaman : 180 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/SAB/e

ABSTRAK

Novel yang berjudul English Is My Passion, karya Sabrina Putri L. Novel ini bergaya
bahasa santai dan sederhana , beralur maju dan berlatarkan tempat rumah, sekolah.
Tokoh yang ada dalam novel ini Sheryn, Ayah, Ibu, dll. Sheryn yang dahulu
berpenampilan lugu seperti Betty Lavea. Sheryn sangat menyukai bahasa inggris, ibu
angkatnya (emak) yang membuat sheryn bisa berbahas inggris dengan baik. Dan beliau
juga yang membuatku bisa memegang teguh janjiku, “English Is My World”. Tapi
sayang kini enak telah tiada, beliau telah meninggalkan dunia. Sheryn kini sudah
merubah penampilannya, seharusnya Sheryn bahagia dengan semua yang sudah
dicapainya. Kecantikan, ketenaran, kepopuleran telah dia raih. Dia juga dikelilingi oleh
keluarga dan teman yang menyayanginya. Namun Sheryn merasa hidupnya hampa. Dia
tidak bahagia, sheryn merasa tidak bisa menjaga amanah emaknya. Dia terpuruk di
sekolah, sering datang terlambat karena bangun kesiangan. Nilai-nilainya juga jeblok
akibat jarang belajar. Sheryn terlalu sibuk dalam dunia keartisan. bahkan sahabatnya
pun memprotesnya.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Bahasa

193
Judul : Deja Vu
Pengarang : Naiva Urfi Layyinah
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Dzulqa’dah 1435 H/ September 2014
Jumlah halaman : 156 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/NAI/d

ABSTRAK

Novel yang berjudul Deja Vu, karya Naiva Urfi Layyinah. Novel ini bergaya bahasa
santai dan sederhana , beralur maju dan berlatarkan tempat sekolah, kantin. Jari-jari
tangan kanan Alizza Mengetuk-ngetuk meja nomor 9, sementara tangan kirinya
menopang dagu. Matanya menapat lurus, tiba-tiba beralih memandang dua sahabatnya
di meja yang sama. Mereka .Ini di luar dugaan Alliza. Semua teman-temannya, a.k.a
"sahabat", entah dapat mandat dari mana tiba-tiba mengkhianatinya. Apa yang paling
parah? Mereka membuat grup Alliza's Haters!Otomatis, Alliza kesal. Satu-satunya yang
bisa mengobati kekecewaan itu adalah kenangan Alliza bersama Faiz, sahabatnya saat
kecil. Dulu, mereka terbiasa berbagi mimpi, khayalan, dan cita-cita. Sampai akhirnya
Faiz kecelakaan, lalu ... yah, pokoknya Alliza tak pernah mendengar kabarnya lagi.Di
tengah situasi itu, Fadly sang Kompetitor dari dunia tulis-menulis, mendadak bersahabat
dengan Alliza. Ini mencurigakan. Ternyata fadly yang Alizza kenal adalah Faiz teman
kecil Alizza yang tidak ada kabar. Alizza sangat senang karna bisa bertemu dengan
sahabat kecilnya lagi, dan kini fadly menjadi semangt baru bagi Alizza.

Kata Kunci : Novel, Sahabat, Sastra.

194
Judul : Master Ball
Pengarang : Billy Brilliant
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Rajab 1435 H/ Mei 2014
Jumlah halaman : 156 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/BIL/m

ABSTRAK

Novel yang berjudul Master Ball, karya Billy Brilliant. Bergaya bahasa santai dan
sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di rumah sakit, sekolah, lapangan dan
rumah. Denis adalah anak yang tidak pandai bermain sepak bola. Meski begitu, dengan
percaya diri Denis menerima tantangan dari Bima. Bima hanya memberi waktu satu
minggu untuk Denis berlatih. Olala ... Bagaimana Denis bisa melawan Bima yang sudah
hebat bermain sepak bola? Sementara Denis, teknik saja tidak bisa, apalagi bermain?
Namun Denis tetap gigih berlatih dibantu kedua sahabatnya, Arkha dan Andin. Hari
pertandingan pun telah tiba Denis dan kedua sahabatnya bersemangat untuk melawan
Bima yang angkuh, sepulang sekolah saat Denis dan Kedua sahabanya menunggu
angkutan umum mereka melihat gerak-gerik Bisma yang begitu angkuh. Aku tidak
memandangnya lagi ketika dia akan menyebrang jalan, aku langsung memacu langkah
bersama kedua sahabatku. Betapa terkejutnya aku saat mendengar sebuah suara yang
sangat dahsyat, suara yang menimbulkan jeritan dan kekacauan BRAAAKKK!. Degup
jantungku berpacu keras ketika mendengar suara itu. Aku memnalikan badan seorang
lelaki yang tidak asing lagi bagiku, tertabrak motor “BIMAA!”. Spontan aku berlari,
untuk kali ini lariku begitu kencang diikuti teriakan Arkan dan Andin yang mengejarku.
Pertandingan sepok bola sudah pasti dibatalkan, aku harus menerimanya meskipun
sudah berlatih.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Olahraga.

195
Judul : Quatro Force: emapt detektif sekolah
Pengarang : Muhisimo Setiaki
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Dzulqa’dah 1436 H/ September 2015
Jumlah halaman : 116 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/MUH/q

ABSTRAK

Novel yang berjudul Quatro Force: emapt detektif sekolah, karya Muhisimo Setiaki.
Bergaya bahasa santai dan sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di sekolah,
markas, alun-alun dan rumah. Novel ini menceritakan dan mengungkap 7 kasus
misterius yang berhasil diselsaikan oleh kelompok Quatro Force. Nina sengaja pulang
sekolah sendirian tidak bareng anggota Quatro Force lainnya. Dia berjalan tidak melalui
jalur biasanya tetapi memutar melalui alun-alun, jalan ini sangat sepi. Hanya da satu-
dua anak sekolah yang pulang melewati jalan ini. Nina menghentikan langkahnya ketika
mendengar sapaan halus memanggilnya. Dia celingukan mencari sumber suara, dibalik
pohon beringin yang besar muncul seorang pemuda bercelana jeans tersenyum
kepadanya. “Ah, Abang ini temannya anak-anak, mau bagi-bagi permen istimewa. Mau,
enggak?” Abang itu menawari, masih dengan tersenyum.“Wah, kebetulan. Nina haus,
nih,” jawab Ninadengansemangat.Pemuda itu tersenyum puas, umpannya mengena.
Pemuda bercelana jeans itu mengeluarkan permen yang dibungkus aluminium foil
warna-warni. Dia mengambil satu yang berwarna cokelat, kemudian diberikannya pada
Nina.Begitulah cara Nina, salah satu anggota Quatro Force, dalam mencari kasus.
Sepertinya pemuda itu berhasil memperdayai Nina, tetapi sebenarnya Nina yang
berhasilmenjebakpemudaitu.Quatro Force terdiri atas empat sekawan: Bayu, Tiyok,
Arti, dan Nina. Masing-asing punya peran yang penting pada setiap kasus yang berhasil
diselesaikan, baik di sekolah maupun di luar sekolah. Mulai dari kasus jam kantor yang
hilang, pencurian uang SPP, sampai sindikat narkoba dan bandar judi.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Detektif

196
Judul : Happy Raniqi Forever
Pengarang : Riska Niar Maulida
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Dzulqa’dah 1435 H/ September 2014
Jumlah halaman : 192 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/RIS/h

ABSTRAK

Novel yang berjudul Happy Raniqi Forever, karya Riska Niar Maulida. Bergaya bahasa
santai dan sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di sekolah dan rumah. Novel
ini menceritakan persahabatan antara Arini, Flora dan Ilqi Memang unik, mereka sangat
dekat sampai pergi kemnanapun selalu bersama. Tempat tinggal mereka yang tidak
berjauhan semakin memmuat mereka akrab dan mufah belajar berkelompok. Hingga suatu
hari ada kabar yang membuat mereka menangis dan kehilangan. Apa yang terjadi
sebenarnya? Apakah persahabatan mereka kandas di tengah jalan?. Anak-anak hari ini Ilqi
gak masuk, kata bapak kepala sekolah kemarin Ilqi mengurus surat pindah. Ilqi harus
pindah ke Inggris karena omanya sakit parah, Ilqi juga bilang dia engga akan balik lagi ke
Indonesia. Bel tanda istirahat berbunyi, tak satu anak pun bergerak untuk keluar dari kelas.
Perasaan mereka masih diselimuti kesedihan, tak terkecuali aku dan Flora aku tidak dapat
membayangkan kehilangan sahabat sebaik, segokil, semanis, seimut, dan seasyik Ilqi.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Persahabatan

197
Judul : Bluish 2
Pengarang : Esa Khairina
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Rajab 1435 H/ Mei 2014
Jumlah halaman : 192 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/ESA/b

ABSTRAK

Novel yang berjudul Bluish, karya Esa Khairina. Bergaya bahasa santai dan sederhana,
beralur cerita maju dan berlatar tempat di sekolah, studio musik dan rumah. Novel ini
menceritakan seorang gadis yang manja yang belakangan ini dikenal sebagai seorang
entertainer. Well, inilah tahun keduaku di Champion First International Boarding School.
Seperti seorang artis yang sudah tenar, cobaan datang menghampiri. Mulai dari kelakuan si
Kembar Hoppe yang sering berulah, kemunculan Geneva Colbert, adik sahabatku yang
selalu ikut campur, dan aku dituduh punya hubungan dengan sepupuku sendiri. Lebih
parahnya, aku difitnah! Ada orang iseng yang mengirimkan surat dan SMS ancaman atas
namaku kepada Geneva. Kehilangan sahabat dan banyak teman yang menjauhi sungguh
sesuatu yang menyedihkan. Tak ada lagi yang mempercayaiku selain teman satu band dan
Diosa Giordano, siswa baru dari Spanyol Dengan kepercayaan dari merekalah, aku mulai
bertindak dan menyusun rencana. Aku berhasil menangkap sosok yang mencemarkan nama
baikku. Dia adalah Diosa!

Kata Kunci : Novel, Remaja, Kesenian.

198
Judul : Nyanyian Anak Garuda
Pengarang : M. Farisy Maulana Yusuf
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Rajab 1435 H/ Mei 2014
Jumlah halaman : 168 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/FAR/n

ABSTRAK

Novel yang berjudul Nyanyian Anak Garuda, karya M. Farisy Maulana Yusuf. Bergaya
bahasa santai dan sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di lapangan, sekolah
dan rumah. Novel ini menceritakan seorang anak laki-laki yang hobi bermain bola. Lutfi
sangat kesal, keinginannya meyanyikan lagu Indonesia Raya tidak pernah diperbolehkan.
Saking kesalnya, akhirnya dia bernyanyi di atas pohon rambutan. Nasib malang menimpa
Lutfi, suaranya terdengarolehBrahimdanRobin.Lutfi tak dapat mengelak setiap kemauan
Brahim. Dia diperintah untuk melakukan apapun, termasuk mencuri! Lutfi mencari cara
agar lepas dari kendali Brahim dan teman-temannya. Hanya ada satu cara. Lutfi harus
membentuk tim sepak bola di sekolahnya yang berada di perkebunan kelapa sawit di
negeri Malaysia.Susah payah Lutfi membentuk Tim Anak Garuda. Dia dan teman-
temannya berlatih keras untuk menghadapi tantangan Tim Anak Harimau. Bagaimana
pertandingan kedua tim tersebut? Akhirnya Tim Anak Garuda berhasil memenangkan
pertandingan tersebut, Lutfi dan Tim Anak Garuda pun menyanyikan lagu kebangsaan
Indonesia Raya dan mengibarkan bendera merah putih. Sejak kejadian itu, Tim Anak
Harimau menjadi baik dengan Tim Anak Garuda.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Sepak Bola

199
Judul : Tale Of Angel
Pengarang : Rizki Fitriani
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Dzulqa’dah 1435 H/ September 2014
Jumlah halaman : 180 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/RIZ/t

ABSTRAK

Novel yang berjudul Tale Of Angel, karya Rizki Fitriani. Bergaya bahasa santai dan
sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di sekolah dan rumah. Novel ini
menceritakan seorang anak yang kurang mampu, hanya tinggal di rumah kecil mungil atau
tepatnya “Rumah Derita”. Selain kurang mampu, aku juga yatim piatu. Sekarang aku
dihidupi oleh kakakku, kak Lely namanya. Angel yang mempunyai hobi bernyanyi,
bersekolah di tempat kumuh dan hanya memiliki sedikit murid. Dalam perjalanan ke
sekolah, aku berhenti di sebuah gubuk kecil yang terletak di atas danau yang hanya di
topang bamboo dan deretan jerami yang menjadi atap. Di sana, aku menunjukan aksi
narsisku dengan bernyanyi. Saat pulang sekolah aku menyempatkan diri berhenti di gubuk
yang biasa aku gunakan bernarsis ria. Angel tercengang melihat teman-temannya nge-
dance di depan kelas. Angie si Anak Dingin, Daniela si Pendiam, dan Rifa si Feminin
bergerak bebas seolah melupakan sifat asli mereka. Angel benar-benar tidak menyangka
dapat merasakan kebahagiaan bersama teman-teman sekelas yang biasanya mendiamkan
dirinya. Angel pun coba-coba menirukan gerakan. Owaaa… dia berhasil bergoyang.
Ckckck, benar-benar tak ada yang menduga. Stop-stop-stop. Angel menghentikan
gerakannya. Dia tetap fokus pada keinginan menjadi penyanyi. Hm, mungkin dia akan
menambahkan sedikit gerakan saat bernyanyi di atas pentas kelak.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Bernyanyi, Dance.

200
Judul : Girls 2: Teman Baik
Pengarang : Dienda Sarteka
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Rabi’ Al-Awwal 1435 H/ Januari 2014
Jumlah halaman : 204 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/DIE/g

ABSTRAK

Novel yang berjudul Girls 2: Teman Baik, karya Dienda Sarteka. Bergaya bahasa santai
dan sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di sekolah, lapangan badminton dan
rumah. Novel ini menceritakan salah satu ekstrakulikuler olahraga favorit di sekolah pilar
juara selain basket dan futsal adalah badminton. Seleksi pemain badminton di sekolah
Pilar Juara sudah dinantikan banyak siswa. Michelle, Yoyo, Usman dan pemain lainnya
mempersiapkan diri sebaik mungkin. Berbeda dengan Tashya, dia sibuk mencari cara
untuk mengalahkan lawan mainnya dengan cara curang.Tashya iri dengan Michelle yang
punya permainan bagus. Dia mulai mengirimkan SMS teror pada Michelle. Untunglah
Michelle tidak terpengaruh. Teman-teman dekatnya selalu menyemangati.Namun sebuah
kejadian di lapangan badminton, tak diduga membuat Tashya dan Michelle berteman baik
bahkan menjadi teman dekat. Kejadian apakah itu?Setiap kompetisi pasti ada menang dan
kalah. Namun, bukan berarti kita bisa bertindak curang untuk mendapat kemenangan.
Seperti Michelle, dia rajin berlatih hingga permainannya menjadi bagus. Dan menjalin
hubungan baik dengan teman-teman dekatnya. Michelle pun menjadi gadis yang
disenangi.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Ekstrakurikuler.

201
Judul : Ms. Girly: Goes to Summer Camp
Pengarang : Chennie Faradhina
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Rabi’ Al-Awwal 1435 H/ Januari 2014
Jumlah halaman : 204 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/CHE/m

ABSTRAK

Novel yang berjudul Ms. Girly: Goes to Summer Camp, karya Chennie Faradhina.
Bergaya bahasa santai dan sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di sekolah
dan rumah. Novel ini menceritakan persahabatan antara Willy, Juliet dan Saddie.
Kebingunan muncul di wajah Willy saat mendapatkan undangan ulang tahun dari Farah
teman kelasnya. Willy panik farah membisikan, “ bajunya girly,ya…” Willy takt ahu
harus bagaimana, padahal ibunya seorang desainer. Bel istirahat berbunyi Willy, Saddie
dan Juliet berjalan menuju bukit, tiba-tiba sebuah suara memanggil-manggil mereka
kecuali Willy. Ternyata dia Farah, Farah berkata kalua dia akan mengadakan pesta ulang
tahun. Farah memberikan undangan kepada Sidde dan Juliet. Willy duduk di bukit sambal
mengkupkan wajah di tangan, dia mengeluh dan mendesah panjang. “ Ada apa, Will, ada
masalah?” tanya Juliet lembut. Saddie dan Juliet duduk di atas rumput di bukit. “ How to
be a girly in just three days?” gumam Willy. Saddie dan Juliet ber-oh-oh ria, mereka
berdua tersenyum “Tenang… kami akan membantumu,” kata Saddie. “Thanks, all,” Willy
memeluk kedua sahabatnya. Untungnya Juliet dan Saddie mau membantu Willy memilih
baju, mereka pun asyik memilah dan memadupadankan. Hasilnya wooow… tak pernah
terbayangkan oleh Willy, hasilnya seperti ini.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Pesta, Sahabat.

202
Judul : Let’s Make A Wish
Pengarang : Dyah Apriliani Kusumaastuti
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Shafar 1436 H/ Desember 2014
Jumlah halaman : 168 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/DYA/l

ABSTRAK

Novel yang berjudul Let’s Make A Wish, karya Dyah Apriliani Kusumaastuti. Bergaya
bahasa santai dan sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di sekolah, lapangan
basket dan rumah. Novel ini menceritakan seorang gadis yang menyukai basket tetapi dia
memiliki masalah dengan jantungnya, dokter pun melarangnya melakukan aktivitas berat.
Oke, aku (Bintang) divonis dokter menderita penyakit yang bisa kapan saja merenggut
nyawaku. Jujur aku shock sekali saat mengetahuinya. Aku tidak ingin mereka tahu kalua
aku sakit. Mereka pasti tidak ingin bermain denganku… mereka pasti menjauhiku dan
tidak ingin di repotkan olehku. Maka, aku merahasiakannya. Akhir-akhir ini, aku mudah
pingsan dan cepat lelah, awalnya aku tak peduli dan mengangggap kalu terlalu lelah saja.
Padahal pertandingan basket tinggal dua minggu lagi. Sasa, ketua tim basket memperketat
jadwal latihan. Bintang tidak bisa menolak, sampai dia jatuh pingsan pada saat latihan.
Sejak saat itulah, aku mulai merasa ada yang salah dengan diriku. Dadaku sering sakit
sakit dan sesak, sampai akhirnya dua minggu kemudian ibu mengajakku ke rumah sakit.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Pertandingan.

203
Judul : While only
Pengarang : Hilda Liliana
Penerbit : Dar! Mizan
Ukuran : 19,5 cm.
Cetakan pertama : Rabi’ Al-Awwal 1435 H/ Januari 2014
Jumlah halaman : 180 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/HIL/w

ABSTRAK

Novel yang berjudul While only, karya Hilda Liliana. Bergaya bahasa santai dan
sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di sekolah, perpustakaan dan rumah.
Novel ini menceritakan sebuah keluarga dan sahabat yang tinggal di San Fransisco.Ada
dua remaja bersaudara yang jika bertemu mereka seperti kucing dan anjing.Ada saja hal
yang selalu membuat mereka bertengkar.Dhapnie (Daph) dan Kimberly (Qimmy) adalah
kaka beradikyang selalu bertenngkar saat bertemu.Mereka bersaudara dari keluarga
Minsten, Michelle adalah anak pertama dari tiga bersaudarayang memiliki sifat
sabar,peduli,rajin,pintar, cantik, Daphnie (Daph) merupakan anak ke-2 dari tiga
bersaudara,sifatnya acuh tak acuh,keras kepala,tetapi mandiri,mudah bergaul,dan pintar,
Kimberly (Qimmy) anak ke-3 dari tiga bersaudara,Qimmy memiliki sifat pemaksa,gila
urusan,cengeng,tetapi pandai memperlakukan tamu dan pintar. Sahabat mereka yang
tinggal di san Fansisco bernama Philippa (Pipa), Pipa memiliki sifat penyabar, setia
dengan sahabat, pintar, dan mudah dipercaya. Pipa juga teman satu kelas Daph dan
mereka bersekolah di Anges Chateau Eagles International School.

Kata Kunci : Novel, Remaja, Sahabat, Keluarga.

204
Judul : Zee & Syd
Pengarang : Iwok Abqary
Penerbit : Pastel Book
Ukuran : 20,5 cm.
Cetakan pertama : Rabi’ Al-Awwal 1436 H/ Desember 2014
Jumlah halaman : 168 hlm.
Klasifikasi : 899.221 3/IWO/z

ABSTRAK

Nomik yang berjudul Zee & Syd, karya Iwok Abqary. Bergaya bahasa santai dan
sederhana, beralur cerita maju dan berlatar tempat di sekolah, rumah sakit dan rumah.
Nomik ini menceritakan Zee (Fauziah) sebal dan gatal akan ulah Syd (ney), anak baru di
kelas. Bukan saja karena cowok itu hampir menyerempetnya dengan motor di depan
sekolah dan mengakibatkan sahabatnya luka-luka. Syd dianggapnya belagu dan tidak
peduli sekitar. Zee tidak suka cowok yang ugal-ugalan di jalan, ngebut dengan motor
seolah jalanan hanya milik mereka. Meski begitu, saat terjadi kecelakaan yang melibatkan
anak geng motor di depan matanya, hati Zee tersentuh juga. Dia menolong korban dan
mengantarnya ke rumah sakit, bahkan saat teman-teman geng motor lainnya tidak peduli
dan kabur meninggalkan teman mereka yang terluka. Pelan-pelan Zee menyimpulkan
bahwa ada sisi lain dari setiap hal yang dijumpainya. Seberapa pun berbahaya, ada alasan
mengapa cowok bergabung dengan geng motor. Seberapa pun dia marah, selalu ada alasan
memaafkan. Dan seberapa pun belagu, ada alasan untuk menyayangi … Buru-buru Zee
menggelengkan kepalanya.

Kata Kunci : Persahabatan, Remaja, Geng Motor

205

Anda mungkin juga menyukai