Anda di halaman 1dari 4

Soal

1. Bahan bakar dibagi menjadi tiga jenis, kecuali.


a. Padat
b. Minyak
c. Gas
d. Cair
2. Berikut ini merupakan pola dasar pengumpanan batubara dan udara yang telah
dikembangkan, kecuali.
a. Overfeed
b. Underfeed
c. Crossfeed
d. Straightfeed
3. Sistem pembakaran batubara dimana partikel batubara harus cukup halus agar bisa
dimasukkan oleh tekanan udara pembakaran. Ukuran batubara untuk pembakaran sistem
ini adalah -200 mesh. System pembakaran yang dimaksud adalah system pembakaran
batubara jenis.
a. Unggun Fluidisasi
b. Unggun tetap
c. Pulverisasi
d. Underfeed
4. Kadar abu batubara yang disukai untuk tipe pembakaran ini adalah sekitar 10 – 15%.
Adapun tebal minimum lapisan abu yang diperlukan untuk pembakaran adalah 5cm.
Sistem pembakaran yang dimaksud adalah
a. Unggun Fluidisasi
b. Unggun tetap
c. Pulverisasi
d. Underfeed

5. Jelaskan Konsep teknologi yang diunggulkan dari system pembakaran fluidized bed.
6. Sebutkan cara pengendalian Emisi pada system pembakaran batubara.

7. Jodohkan keterangan pada ruas sebelah kanan dengan jodohnya di ruas sebelah kiri.

1) Tempat keluar gas yang terpasang pada manifold tegak lurus dan horizontal pada
pembakar gas tahan api.
2) System pembakaran bahan bakar padat dimana udara ditiup dari bawah menggunakan
blower sehingga benda padat di atasnya berkelakuan mirip fluida.
3) Pola pengumpanan batubara dimana aliran batubara dan udara saling berlawanan.
4) Metode pembakaran bahan bakar padat dengan menggunakan stoker boiler untuk
proses pembakarannya.
5) Pola pengumpanan bahan bakar dimana batubara sebagai bahan bakar bergerak secara
horizontal, sementara udara bergerak dari bawah keatas.
6) Sistem pembakaran batubara dimana partikel batubara harus cukup halus agar bisa
dimasukkan oleh tekanan udara pembakaran. Ukuran batubara untuk pembakaran
sistem ini adalah -200 mesh.

Jodoh:
a. Unggun tetap
b. Unggun fluidisasi
c. Pulverisasi
d. Tangential firing
e. Fanmix
f. Shuter
g. Jetgas
h. Spud
i. Pola pengumpanan underfeed
j. Pola pengumpanan overfeed
k. Pola pengumpanan crossfeed
l. Pola pengumpanan straightfeed
Jawaban:
 Pilihan ganda:
1. B
2. D
3. C
4. B
 Essay:
5. Konsep teknologi yang diunggulkan dari system pembakaran fluidized bed.
 Adanya gerak turbulen partikel yang sangat baik untuk proses
perpindahan panas dan massa bahan bakar padat, dan baik untuk
menyeragamkabn temperature di dalam bed dan reactor.
 Injeksi langsung gas terlarut (sorbent) ke dalam bed, sangat
memudahkan untuk mengkontrol gas asam
 Penggunaan temperature sebagai variable independent, yang berguna
untuk mengendalikan polusi, mengatur distribusi bahan bakar dan
udara, serta penukaran panas di dalam reactor
 Penggunaan bed dengan material inert sebagai pemberat panas
(thermal flywheel) yang dapat mengurangi terjadinya slugs ataupun
pengotor bahan bakar lainnya.
6. Emisi dapat dikendalikan dengan salah satu atau lebih dari ke tiga cara berikut
ini:
 Penghilangan substansi yang menyebabkan pencemaran dari bahan
bakar (contoh : de-ashing dan gasifikasi).
 Modifikasi variabel-variabel yang mengendalikan proses pembakaran
itu sendiri.
 Penghilangan substansi yang tidak diinginkan dari effluent.

 Jodohkan:
1. H
2. B
3. J
4. A
5. K
6. C

Anda mungkin juga menyukai