Anda di halaman 1dari 5

PENGADAAN JASA KEBERSIHAN

( CLEANING SERVICE )

RSUD. Prof. Dr. SOEKANDAR KABUPATEN MOJOKERTO

TAHUN ANGGARAN 2019


KERANGKA ACUAN KERJA
PEKERJAAN JASA CLEANING SERVISE

I. PENDAHULUAN
Rumah sakit sebagai salah satu sarana kesehatan yang memberikan pelayanan kesehatan
kepada masyarakat memiliki peran penting dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
Oleh karena itu rumah sakit dituntut untuk dapat memberikan pelayanan yang bermutu sesuai
dengan standart yang sudah ditentukan ( Depkes RI 2007 ).
Pelayanan di rumah sakit merupakan pekerjaan dengan resiko infeksi berhubungan
dengan bahan yang infeksius . Penyelenggaraan pemeliharaan perawatan bangunan dan utilitas
gedung rumah sakit serta halaman merupakan salah satu bagian dalam mendukung
penyelenggaraan gedung di rumah sakit karena kondisi fisiknya harus dalam kondisi yang optimal
( saniter ) demi kelancaran pelayanan di rumah sakit.
Untuk itu dalam upaya meningkatkan kenyamanan dan kebersihan pemeliharaan /
perawatan bangunan dan halaman RSUD. Prof. Dr. Soekandar Kabupaten Mojokerto Kegiatan
Pengadaan Jasa kebersihan gedung dan halaman /Taman pada tahun anggaran 2019 guna
menjaga dan meningkatkan pelayanan terhadap kebersihan dan keindahan dalam pekerjaan
pemeliharaan gedung RSUD. Prof. Dr. Soekandar . Kabupaten Mojokerto.
Diharapkan dari kegiatan ini dapat memberikan kenyamanan , keindahan, dan kebersihan
di lingkungan RSUD. Prof. Dr. Soekandar Kabupaten Mojokerto

II. LATAR BELAKANG


1. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 2019 tentangPersyaratan
Kesehatan Lingkungan Rumah Sakit
2. Undang – Undang Republik Indonesia No. 23 Tahun 1997 Tentang Pengelolaan Lingkungan
Hidup
3. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 1333/ Menkes/ SK/ XIII/1999 tetang
Stadart Pelayanan Rumah Sakit
4. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 129/Menkes/SK/III/ 2008 tentang
standart pelayanan minimal Rumah Sakit
5. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 1165 A / Menkes /SK/2004 tentang
komisi Akeditasi Rumah Sakit

III. MAKSUD DAN TUJUAN


MAKSUD :
1. Agar para penyedia jasa yang menangani pemeliharaan / perawatan gedung dan halaman
RSUD. Prof. Dr. Soekandarmampu secara trapil dalam melaksanakan tugasnya sesuai
dengan ketentuan dan persyaratan yang berlaku.
2. Untuk memberikan kenyamanan dan kebersihan serta keindahan, penyedia jasa bidang
kebersihan gedung dan halaman/ taman di lingkungan RSUD. Prof. Dr. Soekandar Kab.
Mojokerto harus melaksanakan sesuai denga persyaratan yang ditentukan.
TUJUAN :
1. Mewujudkan keindahan dan kebersihan yang dilaksanakan oleh penyedia jasa dalam hal
pelaksanaan pemeliharaan lingkungan gedung dan halaman rumah sakit yang bersih dan
nyaman.
2. Meningkatkan ketertiban dan kenyamanan kepada para pegawai dalam melaksanakan
kegiatan pelayanana rumah sakit yang dilaksanakan oleh penyedia jasa dalam menangani
pemeliharaan gedung dan halaman rumah sakit sesuai dengan prosedur

IV. SASARAN KEGIATAN


Sasaran dari kegiatan ini adalah :
1. Pembersihan area ruangan kerja meliputi : Meubeler, peralatan kantor, alat medis, Dinding
sekat/ partisi, Pintu, Jendela, lngit – langit dan balkon luar ruang kerja
2. Pembersihan party, Toilet/ kamar mandi/ WC meliputi :
3. Lantai, dinding, Wastafel, cermin, Urinoir, kloset, saluran air, jendela, pintu dan langit- langit.
4. Selasar teras ( balkon ) luar.
5. Pembersihan Halaman
6. Pembersihan saluran air ( selokan )
7. Pembuangan / Pengangkutan sampah dari unit – unit / ruang perawatan ke pembuangan
sampah medis dan non medis.
8. Pemeliharaan taman
9. Ketersediaan bahan dan alat pembersih untuk kegiatan point 1 sampai poin 8

V. LINGKUP KEGIATAN
Ruang Lingkup kerja adalah di Gedung Sekolah Mojosari , meliputi :
1. Gedung Farmasi
2. Bank Darah.
3. IPL
4. IPS
5. Poly Anak
6. Poly Rehab
7. Poly Jiwa
8. Poly Kulit
9. Poly Gigi
10. Poly Kandungan
11. Endoscopy
12. Gudang Farmasi

Pekerjaan Kebersihan Halaman Meliputi :


1. Kebersihan Halaman
2. Kebersihan Saluran air
3. Kebersihan tempat parker Mobil dan Motor
4. pembuangan pengangkutan sampah
5. pemeliharan Taman
6. Pemeliharaan Tanaman
VI. HASIL YANG DIHARAPAKAN
1. Agar terciptanya ruang kerja yang bersih , nyaman, dan indah serta meningkatkan
kenyamanan pegawai dalam menjalankan tugasnya.
2. Hasil yang diharapkan :
a. Bersih secara keseluruhan
b. Cara kerja yang efektif, tertib, dan terarah
c. Rapi
d. Terawat
e. Rajin

VII METODOLOGI PELAKSANAAN


Didalam melaksanakan pekerjaan , penyedia jasa diwajibkan :
1. Melakukan penjadwalan pelaksanaan pekerjaan secara harian, mingguan, bulanan.
2. Melaksanakan pengawasan dan evaluasi terhadap pelaksanaan pekerjaan dan dilaporkan
secara berkala kepada pejabat pembuat komitmen
3. Penghasilan tenaga kerja mengikuti ketentuan tentang tenaga kerja ( UMK Kab. Mojokerto )
termasuk asuransi dan tunjangan – tunjangan, perusahan tidak boleh mengambil keuntungan
dari item ini.
4. Menyediakan alat dan bahan pembersih. Adapun harganya mengikuti harga pasar.
5. Pembayaran dilakukan secara bulanan
6. Sebelum penandatanganan kontrak, wajib menunjukkan bukti pengikut sertakan tenaga kerja
dalam asuransi BPJS dalam tahun kontrak berjalan.
7. Memiliki sertifikat Diklat sanitasi sesuai Undang – Undang No. 4 Tahun 2009 tentang Rumah
Sakit yang mewajibkan seluruh Rumah Sait di Indonesia untuk meningkatkan mutu
pelayanannya melalui akreditasi.
8. Memiliki Sertifikat kepesertaan jamsostek pegawai
9. Referensi dari Rumah Sakit yang pernah kerja sama

VIII. JADWAL PELAKSANAAN


1. Pelaksanaan selama 12 ( Dua Belas ) bulan kalender Tahun 2019 dan dikerjakan secara
kontraktual.
2. Jadwal kerja harian :

SENIN - MINGGU
Shif I 5.10 – 13.00
Shif II 13.00 – 21.00
Shif III 21.00 – 06.00

3. Membuat jadwal pekerjaan rutin, harian, mingguan, bulanan

A. Pernah melayani Rumah Sakit, dibuktikan dengan referensi kerja.


B. Melampirkan SPO

IX. TENAGA YANG DIBUTUHKAN & AREA YANG DIBERSIHKAN

SENIN - MINGGU
Waktu Area yg dibersihkan Tenaga yg dibutuhkan
PAGI ( Shif I ) Indor : IPS, APOTEK, R. 1 Orang
Rawat Inap, Bank Darah
Out dor / Halaman 1 Orang
SORE ( Shif 2 ) All Area 1 Orang
MALAM ( Shif 3 ) All Area 1 Orang
PENGGANTI LIBUR - 1 Orang

XI. PEMBIAYAAN

Mojokerto,tgl - Agustus - 2019

PPK RSUD Prof. Dr. Soekandar


Kabupaten Mojokerto

Mas’ ulah, SKM, M.M. Kes


NIP.

Anda mungkin juga menyukai