Anda di halaman 1dari 2

Diagram Fishbone (Tulang Ikan) pada permasalahan “Listrik Boros”

Pada diagram fishbone yang mengangkat tema tentang permasalahan listrik boros kami
dari kelompok ... mencoba memaparkan penyebab-penyebab yang terjadinya permsalahan
tersebut. Berikut beberapa faktor penyebab masalah “Listrik Boros” yang kami
klasifikasikan kedalam 5 kelompok:
1. Manusia
Penyebab terjadinya listrik boros dari faktor manusia sebagai berikut:
a. Lampu teras tidak dimatikan
b. Membiarkan cas Hp, cas laptop tercolok pada KKB selama berja-jam
c. Tidak mematikan tombol power pada peralatan listrik seperti TV, AC
d. Kesalahan dalam perencanaan dan pemasangan instalasi
2. Alat/Mesin
Pada faktor alat/mesin penyebab terjadinya listrik boros dapat diuraikan sebagai berikut:
a. Peralatan yang digunakan sudah tua dan tidak menggunakan teknologi hemat energi
sehingga memakai listrik lebih banyak
b. Cos phi rendah / banyaknya beban induktif yang terpasang
c. Tidak memakai stabilizer pada beban tertentu
3. Bahan
Dari fator bahan yang menyababkan listrik boros yaitu instalasi listrik yang sudah tua,
dalam hal ini kabel yang digunakan sudah cukup berumur masa penggunaanya.
4. Lingkungan
Pada faktor lingkungan penyebab terjadinya listrik boros dapat diuraikan sebagai berikut:
a. Permintaan beban yang meningkat
b. Sering terjadinya mati listrik
5. Metode/Cara
Pada faktor metode/cara penyebab terjadinya listrik boros yaitu banyaknya sambungan T
pada KKB.

Dari beberapa faktor yang menyebabkan masalah listrik boros sudah dipaparkan diatas,
solusi yang dapat kami tawarkan adalah sebagai berikut:
1. Gunakan timer pada lampu teras sehingga mudah diatur untuk proses menyalakan dan
mematikan lampu teras sehingga tidak tidak terjadi lagi pemborosan listrik karena tidak
dimatikannya lampu teras.
2. Mencabut seluruh cas hp, cas laptop setelah digunakan agar lebih menghemat pemakaian
listrik jika diperlukan cabut KKB utama.
3. Mencabut sumber listrik dari peralatan TV, AC jika tidak digunakan.
4. Memperbaiki titik instalasi yang bermasalah untuk menghindari kesalahan yang berulang
pada kesalahan perencanaan dan pemasangan instalasi listrik.
5. Mengganti peralatan yang sudah tua dengan peralatan yang baru dan sudah
menggunakan teknologi hemat energi.
6. Memasang kapasitor bank untuk memperbaiki cosphi yang kurang stabil atau rendah
karena dapat mempengaruhi kinerja mesin-mesin listrik yang membutuhkan cosphi
tertentu.
7. Memasangkan stabilizer pada beban tertentu seperti mesin-mesin listik yang berguna
untuk meredam arus transien pada mesin listrik tersebut.
8. Mengganti instalasi yang baru pada instalasi yang sdauh berumur lebih dari 10 tahun.
9. Menambah daya listrik konsumen pada peningkatan beban yang dilakukan konsumaen.
10. Menyediakan genset untuk mengantisipasi sering terjadinya mati listrik
11. Membatasi penggunaan T pada KKB

Anda mungkin juga menyukai