Anda di halaman 1dari 5

PRAKTIKUM GEOLOGI DASAR

LABORATORIUM GEOLOGI TEKNIK


PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

BAB I
PENDAHULUAN

1.1.Pengertian geologi

Geologi ialah suatu bidang ilmu pengetahuan yang mempelajari kebumian


yang mempelajari semua planet Bumi serta isinya. Salah satu kelompok ilmu yang
membahas tentang sifat dan bahan yang dapat membentuk bumi, struktur, proses-
proses yang bekerja dengan baik didalam ataupun diatas permukaan bumi,
kedudukannya di alam semesta serta sejarah perkembangannya sejak bumi ini lahir di
alam semesta hingga sekarang. Geologi bisa digolongkan sebagai suatu ilmu
pengetahuan yang lengkap, memiliki pembahasan yang bermacam-macam materi
salah satu bidang ilmu pengetahuan yang menarik untuk dipelajari ataupun di teliti.
Ilmu ini juga mempelajari dari benda-benda dari yang berukuran yang sekecil atom
hingga ukuran yang sebesar dan seluas benua, samudra, cekungan dan rangkaian
pegunungan.
Kebutuhan manusia manusia sehari-hari bersumber dari bumi mulai dari
perhiasan, perlengkapan rumah tangga, alat transportasi hingga ke bahan energinya,
seperti minyak dan gas bumi serta batubara. Setiap bentuk kegiatan manusia akan
berhubungan dengan bumi, baik berupa pembangunan teknik sipil seperti bendungan,
jembatan, gedung-gedung bertingkat yang dibangun diatas permukaan bumi, maupun
untuk memenuhi kebutuhan manusia seperti bahan-bahan tambang maupun energi
seperti migas dan batubara, yang harus digali dan diambil dari dalam bumi.
Kaitannya yang sangat erat dengan bidang kerekayasaan tersebut seperti Teknik
Sipil, Pertambangan, Pengembangan Wilayah dan Tata Kota serta Lingkungan,
menyebabkan ilmu ini semakin banyak dipelajari.
(Noor, 2009)

1.2. Struktur dan komposisi bumi


PRAKTIKUM GEOLOGI DASAR
LABORATORIUM GEOLOGI TEKNIK
PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

Pengetahuan tentang struktur bumi banyak di sumbangkan oleh para


geofisikawan.para geofisikawan mempelajarinya dengan menggunakan dengan alat
yng dapat merekampenjalaran gelombang seismik dari dalam bumi. Gelombang
saismik dapat di hasilkan oleh gempa bumi.gelombang saismik dapat di hasilkan oleh
gempa bumi atau dari ledakan.
Dari hasil kajian atas gelombang saismik, para ahli menyimpukan bahwa bumi terdiri
atas lapisan-lapisan. Antara lapisan satu dengan lapisan lainnya teral dapat perbedaan
yang tajam dalam stuktur dan komposisi.
-kerak bumi merupakan lapisan tipis berwujud padat dengan ketebalan rata-rata 17
km terbentang dengan ketebalan 4 hingga 70 km. dan dengan masa 0,4 % dari total
masa bumi (diperkirakan mengandung 81 unsur). Lapisan atas (setebal 40 km)
banyak mengandung senyawa silicon dan senyawa aluminium (lapisan sial);lapisan
bawah (25 km)banyak mengandung senyawa silicon dan senyawa magnesium
(disebut lapisan sima).
-selimut bumi , lapisan yang terletak dibawah kerak bumi dan dipercaya hampir
berupa padatan. Ketebalan 3000 km dan massanya 68,2 % dari total massa bumi
-inti bumi,bagian terdalam dari bumi bagian ini terdiri dari inti luar (outer
core)berupa lelehan,dan inti dalam (inner core) berupa padatan. Diduga inti bumi
mengandung 90% logam Fe,8% logam Ni,dan sisanya logam Co.

Dari ketiga lapisan penyusun bumi,hanya kerak bumi yang sudah banyak diketahui
manusia. Bagian atau zona lain dari bumi yang juga sudah banyak diketahui adalah
hidrosfer dan atmosfer.

1.3.Cabang ilmu geologi


PRAKTIKUM GEOLOGI DASAR
LABORATORIUM GEOLOGI TEKNIK
PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

1. Mineralogi
Studi tentang mineral secara megaskopis dan menentukan nama mineral dari
hasil deskripsi (sifat fisik, belahan, goresan, warna, kilap, dan lain-lain).

2. Petrologi
Studi tentang batuan, asal mula pembentukannya, klasifikasinya, tempat
pembentukan dan pengendapannya, serta penyebarannya baik di dalam maupun
di luar perut bumi.

3. Geologi Struktur (King of Geology)


Studi mengenai perubahan bentuk-bentuk kerak bumi yg di akibatkan oleh gaya
sehingga menghasilkan struktur geologi berupa lipatan, patahan, kekar dan lain-
lain.

4. Geomorfologi
Studi tentang bentang alam dan proses-proses yg mempengaruhinya.

5. Stratigrafi (Queen of Geology)


studi tentang perlapisan batuan, penyebaran, komposisi, ketebalan, umur dan
korelasi lapisan batuan.

6. Geokimia
pada dasarnya adalah studi mengenai komposisi kimia bumi. mempelajari
keberadaan unsur-unsur isotop di bumi, dan lain-lain.

7. Paleontologi
Studi tentang segala aspek kehidupan masa lampau berupa fosil baik makro
ataupun mikro yang di temukan dalam batuan.

8. Geologi Terapan
PRAKTIKUM GEOLOGI DASAR
LABORATORIUM GEOLOGI TEKNIK
PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

Penerapan Geologi untuk kepentingan manusiapada bidang tertentu. misal:


Geologi Pertambangan, Geologi batubara, Geologi Minyak dan Gas bumi,
Hidrogeologi, dsb.

9. Rentang waktu geologi diklasifikasikan dari yang terbesar ke yang terkecil adalah
eon, era, period, epoch, dan stage. Dalam bahasa Indonesia, eon diterjemahkan
menjadi masa, era dengan kurun, period diterjemahkan menjadi zaman,
sedangkan epoch diterjemahkan menjadi kala.

10. Masa Arkeozoikum 4,5-2,5 milyar tahun lalu merupakan masa awal pembentukan
batuan kerak bumi yang kemudian berkembang menjadi protokontinen. Batuan
masa ini ditemukan di beberapa bagian dunia yang lazim disebut kraton/perisai
benua. Batuan tertua tercatat berumur kira-kira 3.800.000.000 tahun.

11. Masa Proterozoikum 2,5 milyar-290 juta tahun merupakan awal terbentuknya
hidrosfer dan atmosfer. Pada masa ini kehidupan mulai berkembang dari
organisme bersel tunggal menjadi bersel banyak (enkaryotes dan prokaryotes).
Menjelang akhir masa ini organisme lebih kompleks, jenis invertebrata bertubuh
lunak seperti ubur-ubur, cacing dan koral mulai muncul di laut-laut dangkal, yang
bukti-buktinya dijumpai sebagai fosil sejati pertama. Masa Arkeozoikum dan
Proterozoikum bersama-sama dikenal sebagai masa Pra-kambrium.
(Noor, 2009)

1.4. PENERAPAN ILMU GEOLOGI

Geologi meliputi studi tentang mineral, batuan, fosil, tidak hanya sebagai
obyek, tapi menyangkut penjelasan tentang pembentukannya. Geologi juga
mempelajari dan menjelaskan gambaran fisik serta proses yang berlangsung
dipermukaan dan dibawah permukaan bumi, pada saat sekarang dan juga pada masa
lalu. Geologi fisik didalam hal ini merupakan dasar untuk mempelajari kesemuanya
ini, dengan dimulai mempelajari unsur utama, yaitu batuan penyusun kerak bumi,
mengenal proses pembentukannya, serta menjelaskan kehadiran serta sifat-sifat
fisiknya di bumi. Ada beberapa ruang lingkup yang perlu diketahui, yaitu:
PRAKTIKUM GEOLOGI DASAR
LABORATORIUM GEOLOGI TEKNIK
PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

1. Geologi struktur adalah studi tentang batuan dan kerak bumi, sebagai hasil dari
proses perubahan akibat tektonik, yaitu proses gerak yang terjadi didalam bumi.
Dua faktor penting dalam pembentukan struktur geologi:
a. Faktor gaya
1) Gaya kompresif
2) Gaya tensional
3) Gaya geser
b. Faktor batuan
1) Batuan tegak
2) Batuan lentur
2. Geologi pertambangan adalah ilmu yang mempelajari tentang ilmu mineral dan
batuan atau bahan-bahan tambang yang memungkinkan dapat dimanfaatkan
untuk kerpeluan industri atau keperluan lain nya.
(Kemendikbud, 2014)

Anda mungkin juga menyukai