Anda di halaman 1dari 3

Rapat Rumah 3

Pre Seminarium Internum CM


 Hari, tanggal : Rabu, 24 Juli 2019
 Tempat : Ruang Rekreasi Postulat CM
 Alokasi waktu : Pk. 19.32 s.d. 20.50 WIB
 Kehadiran : 14 orang Postulan, RP. Hatmoko, CM., tidak hadir.

Poin-poin penting:
1. Evaluasi fungsionaris Pre-Seminarium Internum CM.
1.1. Ketua Umum – Verbi
1.1.1. Sudah jadi penghubung antara formator dan formandi.
1.1.2. Sudah menjadi koordinator acara bulanan dan acara rutin Postulat (Kunjungan
ke Gempol dan Panti Wreda-Batu).
1.2. Sekretaris – Eric
1.2.1. Sudah melaksanakan koordinasi dengan Seksi Perpustakaan terkait
penyimpanan buletin Provinsialat CM (karena buletin edisi Juni 2019 sudah
terbit dan terpasang di mading komunitas).
1.3. Seksi Liturgi – Jovian
1.3.1. Dekorasi kapel sudah terlaksana dengan baik, termasuk merawat tumbuhan di
bagian selatan Postulat, dalam kerjasama dengan Seksi Flora dan Fauna.
1.3.2. Pembagian tugas A, B, dan C –pada tugas harian liturgi- sudah direvisi sedikit
(penambahan tugas C: menyiapkan stola dan kasula Romo saat hendak
memimpin Misa Kudus)
1.3.3. Misa dan Ibadat Harian berbahasa Inggris belum dapat terlaksana, karena
belum belajar dengan para Frater Novisiat.
1.3.4. Sudah mencuci kain-kain Misa Kudus saat kerja seksi.
1.3.5. Misa dan Ibadat Harian berbahasa Inggris perlu latihan dulu (Agil)
1.4. Seksi Kerja – Christo
1.4.1. Pengadaan alat-alat kerja (sapu kerik) sudah naik ke proposal, belum
terealisasi.
1.4.2. Masih belum tahu hak milik sapu kerik (koordinasi dengan Frater Novisiat).
1.4.3. Sapu ijuk dan sapu kerik sudah harus diberi nama sebagai milik Postulat
(Bima).
1.4.4. Bisa diusulkan agar sepatu di Ruang Kerja bawah (dekat kamar mandi)
dipindah karena bau.  Solusinya pintu bisa ditutup.
1.4.5. Mohon pengadaan peneba (Ardi), dan pengelap kaca/kanebo (Badri).
1.5. Seksi Refter – Marco & Diki
1.5.1. Sudah cuci lap piring dan alat-alat makan serta lap cuci tangan di wastafel.
1.5.2. Sudah menyikat lantai kamar mandi.
1.5.3. Sudah ada snack saat rekreasi dan isi ulang minuman instan (kopi dan teh).
1.5.4. Galon dispenser atas belum terisi, karena keran air di dapur masih rusak.
1.5.5. Botol semprotan air untuk bersih meja harap dibersihkan (Marius).
1.5.6. Di meja kadang ada semut, mohon kalau membersihkan serius (Bima).
1.5.7. Setelah makan siang, ada tambahan tugas bagi petugas meja: menyapu dan
mengepel dapur.
1.5.8. Mohon beli saringan air untuk isi teko karena ada semutnya (Sius).
1.6. Seksi Tamu dan Kesehatan – Ino
1.6.1. Terima kasih atas bantuannya saat ada acara dengan Para Romo CM bersama
Pater Supgen CM, Jumat (19/07).
1.6.2. Selanjutnya tanya Romo, keadaan saklar air di depan Ruang Rekreasi yang
benar seperti apa (posisi atas/bawah).
1.7. Seksi Sepeda dan Olahraga – Sius
1.7.1. Sepeda milik Jovian dan Agil belum beres, selebihnya baik-baik saja.
1.7.2. Pemanasan sebelum olahraga harap dilakukan sendiri.
1.7.3. Futsal dan voli hendaknya diselang-seling karena lapangan jadi satu.
1.7.4. Di lemari kamar mandi bawah ada set perlengkapan tenis meja, bisa
dimaksimalkan (Badri).
1.7.5. Baju olahraga komunitas, skipping, tiang pull up bisa diproposalkan, apa
bisa jogging keluar seminari saat acara olahraga? Perlu variasi (Marius).
1.7.6. Sebelum dipakai, sepeda dicek benar-benar (Ardi).
1.8. Seksi Air dan Cucian – Vincent
1.8.1. Sudah menyalakan-mematikan pompa air secara rutin sesuai jobdesc.
1.8.2. Detergent belum diisi, molto di atas sudah beda merk, jadi untuk isi ulang
mohon molto lama dihabiskan dulu.
1.8.3. Lebah di kamar mandi bawah sudah siap digusur, karena sudah dibelikan
baygon.
1.8.4. Kamar mandi atas dibersihkan tiap Rabu, mohon pengadaan sikat kamar
mandi oleh Paupertas.
1.8.5. Penggunaan WPC kurang maksimal, mohon pakai rinso/sunlight (Christo).
1.8.6. Mohon kaca dan wastafel dibersihkan (Marius).
1.9. Seksi Perpustakaan – Ardi
1.9.1. Di Perpustakaan sudah ditempel tata tertib pinjam buku.
1.9.2. Mohon kembalikan buku tepat waktu, semua ada di peraturan.
1.9.3. Perpustakaan RP. Abimantrono, CM., sudah pula dibersihkan. Maaf
perpustakaan itu bukan untuk umum.
1.9.4. Penggolongan buku berdasarkan genre bisa dilakukan supaya baik (Christo).
1.9.5. Perpanjangan peminjaman buku maksimal dua kali. Tidak boleh lebih.
1.9.6. Usul pengadaan buku : Pepak Basa Jawi.
1.10. Seksi Paupertas – Agil & Marius
1.10.1. Penjualan barang bekas belum terealisasi.
1.10.2. Seksi yang perlu barang, tinggal bilang ke Paupertas.
1.10.3. Koordinasi snack dengan KU dan Seksi Refter.
1.10.4. Belum belanja senar gitar.
1.10.5. Usul buat Rosario (Marius).
1.11. Seksi Komputer & Mading – Badri
1.11.1. Pembaruan apk antivirus seminggu sekali belum terlaksana.
1.11.2. Bila kertas dan tinta printer habis, mohon lapor ke Seksi Komputer dan
Mading.
1.11.3. File para Frater di komputer jangan dibuka sembarangan. Hormati privasi.
1.11.4. Kertas bekas bisa dipakai lagi.
1.11.5. Penggunaan komputer saat rekreasi malam sebenarnya tidak boleh (Agil dari
RP. Yustinus, CM).
1.11.6. Untuk abadikan mading bisa dibelikan holding map (Christo).
1.11.7. Untuk background mading belum terealisasi.
1.12. Seksi Flora & Fauna – Bima
1.12.1. Sudah menyirami tanaman di Goa Maria dan penambahan tumbuhan untuk
Kapel.
1.12.2. Usul : ikan di akuarium bagus, untuk mengabadikannya bisa beli kamera.
2. Lain-lain
2.1. Kamis, 25 Juli 2019 Pk. 06.00 renang bersama para Frater S-2.
2.2. Rekreasi malam ini (24/07) nonton film.
2.3. Pergantian fungsionaris Pre-SI per Agustus 2019:
2.3.1. Ketua Umum : Sius
2.3.2. Sekretaris : Diki
2.3.3. Paupertas : Christo dan Agil
2.3.4. Refter : Marius dan Marco
2.3.5. Perpustakaan : Badri
2.3.6. Komputer-Mading : Vincent
2.3.7. Liturgi : Ardi
2.3.8. Air-Cucian : Jovian
2.3.9. Kerja : Ino
2.3.10. Tamu-Kesehatan : Bima
2.3.11. Olahraga-Sepeda : Verbi
2.3.12. Flora & Fauna : Eric
2.4. Rolling kamar tidur diundi lain waktu.

Malang, 24 Juli 2019

Anda mungkin juga menyukai