Anda di halaman 1dari 6

Penyelidikan Epidemiologi

No.Dokumen Ditetapkanoleh :
No.Revisi Kepala
TanggalTerbit UPTDPusk.Welahan II
SOP Halaman

UPTD dr. ZULFAH KUSDIYARTI, MM


PUSKESMAS NIP.197208252002122002
WELAHAN II

A. Pengertian Penyelidikan Epidemiologi adalah serangkaian kegiatan yang dilakukan untuk


mengenal penyebab, sifat-sifat penyebab, sumber dan cara
penularan/penyebaran serta faktor yang dapat mempengaruhi timbulnya
penyakit atau masalah kesehatan untuk memastikan ada tidaknya Kejadian Luar
Biasa atau setelah terjadi Kejadian Luar Biasa / Wabah.
Pelaksanaan kegiatan penyelidikan epidemilogi dilakukan secara kerja tim,
meliputi : Pelaksana surveilans, pelaksana upaya yang bersangkutan,
Perkesmas dan Tim Pembina Wilayah.
B. Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk melakukan penyelidikan
epidemiologi.
C. Kebijakan SK Kepala UPTD Puskesmas Welahan II Nomor tentang Kebijakan
Perencanaan, Akses, Evaluasi dan Pengelolaan Upaya Kesehatan Masyarakat
di UPTD Puskesmas Welahan II.
D. Referensi 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatan.
2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 40 Tahun 1991 tentang
Penanggulangan Wabah Penyakit Menular.
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 949/MENKES/PER/VIII/2004 tentang
Pedoman Penyelenggaraan Sistem Kewaspadaan Dini Kejadian Luar Biasa
(KLB).
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1501/MENKES/PER/X/2010 tentang Jenis Penyakit Menular Tertentu yang
Dapat Menimbulkan Wabah dan Upaya Penanggulangan.
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2013
tentang Kejadian Luar Biasa Keracunan Pangan.
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 45 Tahun 2014
tentang Penyelenggaraan Surveilans Kesehatan.
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 82 tahun 2014
tentang Penangulangan Penyakit Menular.
E. Prosedur/ 1. Persiapan Alat dan Bahan
Langkah- a. Alat tulis kantor
langkah b. Formulir Penyelidikan Epidemiologi
2. Pelaksanaan
a. Pelaksana mendapat laporan kasus penyakit/masalah kesehatan.
b. Pelaksana menidaklanjuti laporan kasus penyakit/masalah kesehatan
dengan membuat rencana pelaksanaan kegiatan penyelidikan
epidemiologi (PE) bersama Koordinator P2P (Pencegahan dan
Pengendalian Penyakit) dan Penanggung Jawab Upaya Kesehatan
Masyarakat.
c. Pelaksana bersama Tim melaksanakan kegiatan penyelidikan
epidemiologi.
d. Pelaksana bersama Tim melakukan intervensi pada masyarakat sekitar
kasus penyakit/masalah kesehatan.
e. Pelaksana mendokumentasikan kegiatan penyelidikan epidemiologi.
f. Pelaksana membuat laporan hasil kegiatan penyelidikan epidemiologi.
F. Unit Terkait 1. Kepala Puskesmas.
2. Kasubag TU.
3. Penanggung Jawab Upaya Kesehatan Masyarakat.
4. Pelaksana Program Upaya Kesehatan Masyarakat
G. Dokumen SOP Identifikasi Kebutuhan Dan Harapan Sasaran / Masyarakat Kegiatan UKM
Terkait SOP Komunikasi dengan Sasaran / Masyarakat
SOP Koordinasi dan Komunikasi dengan Lintas Program dan Lintas Sektor
Formulir Penyelidikan Epidemiologi
Formulir Laporan Kasus
H. Rekaman
No Yang diubah Isi Perubahan Tanggal Mulai
Historis
Diberlakukan
Perubahan
1
Unit :.............................................
Nama Petugas :.............................................
Tanggal Pelaksanaan : ..........................................
No Kegiatan Ya Tidak
Apakah
1. Petugas Surveilans mendapat laporan kasus dari pelaksana
upaya/petugas jaga?

2. Petugas Surveilans berkonsultasi pada Koordinator Pencegahan


dan Pengendalian Penyakit tentang rencana pelaksanaan kegiatan
Penyelidikan Epidemiologi?
3. Koordinator Pencegahan dan Pengendalian Penyakit berkonsultasi
dengan Penanggung Jawab Upaya Kesehatan Masyarakat tentang
rencana pelaksanaan kegiatan Penyelidikan Epidemiologi?
4. Koordinator Pencegahan dan Pengendalian Penyakit
menginstruksikan pada Petugas Surveilans untuk melaksanakan
kegiatan sesuai hasil konsultasi dengan Penanggung Jawab Upaya
Kesehatan Masyarakat?
5. Petugas Surveilans berkoordinasi dengan Perkesmas dan Tim
Pembina Wilayah terkait tentang rencana pelaksanaan kegiatan
Penyelidikan Epidemiologi?
6. Petugas Surveilans, Pelaksana Upaya yang bersangkutan,
Perkesmas dan Tim Pembina Wilayah melaksanakan Penyelidikan
Epidemiologi?
7. Petugas Surveilans, Pelaksana Upaya yang bersangkutan,
Perkesmas dan Tim Pembina Wilayah melakukan intervensi pada
masyarakat sekitar kasus?
8. Petugas Surveilans melaporkan hasil kunjungan pada Koordinator
Pencegahan dan Pengendalian Penyakit?
9. Koordinator Pencegahan dan Pengendalian Penyakit melaporkan
hasil kunjungan pada Penanggung Jawab Upaya Kesehatan
Masyarakat?
10. Penanggung Jawab Upaya Kesehatan Masyarakat melaporkan hasil
kunjungan pada Kepala Puskesmas?

Pelaksana/ Auditor

(……………..………)
1/2

Anda mungkin juga menyukai