Anda di halaman 1dari 1

TRANSFER PAPER PCB Kertas Transfer Paper PCB digunakan untuk

mentransfer gambar atau layout Jalur PCB ke papan


tembaga atau papan PCB. Jenis printer yang digunakan
untuk mencetak kertas transfer paper ini adalah Printer
Laser dengan menggunakan Toner/Serbuk, atau bisa
juga dicetak menggunakan mesin Fotocopy.

Cara menggunakannya cukup mudah, dan memiliki


kualitas hasil cetak yang sangat baik bisa mencetak
jalur/garis yang sangat tipis, seperti layaknya PCB
buatan pabrikan. Telah Memiliki sertifikat standar Mutu
produk Uni eropa yaitu RoHS.

Spesifikasi:
• Memiliki hasil cetak dan Presisi yang baik
• Biaya pembuatan PCB menjadi sangat murah
• Kecepatan dalam pembuatan PCB
• Memiliki Standar Mutu ROHS

Intruksi Print
• Print menggunakan Printer Laser / Mesin Foto Copy
• Print dengan setting Mirror (Gambar terbalik)
• Print gambar jalur PCB pada bagian kertas yang halus dan licin

Intruksi Transfer
• Tempelkan bagian kertas transfer paper PCB yang sudah di print ke papan tembaga/PCB.
• Panaskan dengan cara menggosok bagian atas kertas transfer paper PCB menggunakan Setrika
dengan suhu 150-180 derajat celcius. Lama menggosok 60 – 90 Detik . Agar kertas tidak bergeser
pada saat setrika gunakan isolasi tahan panas (3M)
• Rendam dengan air agar kertas transfer paper PCB yang menempel pada papan tembaga lebih
mudah mengelupas. Hasilnya gambar jalur PCB telah menempel pada papan PCB

Proses Etching
Cara Menghilangkan lapisan tembaga yang tidak terkena tinta/toner.
• Siapkan cairan ferric chloride secukupnya untuk merendam
• Gunakan kotak plastik untuk merendamnya lalu goyangkan selama 4-5 Menit hingga semua
lapisan tembaga hilang.
• Setelah lapisan tembaga hilang, bersihkan papan PCB menggunakan Air bersih.

Anda mungkin juga menyukai