Anda di halaman 1dari 18

PROPOSAL

SEHARI BERBAHASA INDONESIA YANG BAIK DAN BENAR


I . PENDAHULUAN

Puji syukur senantiasa kami panjatkan kehadirat Tuhan yang Maha


Esa, sehingga kami dapat menyelesaikan proposal pelaksanaan kegiatan
“ Sehari Berbahasa Indonesia” dalam rangka memperingati Bulan
Bahasa pada tanggal 28 Oktober 2019, yang bertepatan dengan Hari
Sumpah Pemuda.
Bulan Bahasa berkaitan erat dengan sejarah bangsa Indonesia yaitu
Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928.Salah satu isinya yaitu
menyatakan bahwa bahasa Indonesia merupakan bahasa pemersatu
bangsa. Oleh sebab itu, bulan Oktober diperingati sebagai Bulan Bahasa.
PENDAHULUAN

Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang kaya akan etnik dan


budaya, salah satunya yaitu bahasa dan sastra Indonesia .Bahasa yang
tersebar di wilayah Indonesia kurang lebih 442 bahasa, yang memiliki
berbagai macam latar belakang . Bahasa Indonesia menjadi media
penghubung bahasa yang satu dengan yang lainnya. Oleh sebab itu,
Bahasa Indonesia mempunyai fungsi sebagai bahasa pemersatu
bangsa.
Berbicara mengenai bahasa Indonesia umumnya tertuju langsung
kepada sastra Indonesia karena sastra Indonesia juga sebagai
pembentuk karakter dan jati diri bangsa Indonesia sehingga mempunyai
nilai-nilai luhur budaya yang dapat meningkatkan keanekaragaman
Bahasa Indonesia.
Dalam kehidupan sehari-hari bahasa Indonesia belum digunakan
dengan baik dan benar.Untuk itu dengan adanya kegiatan bulan bahasa
diharapkan semua lapisan masyarakat khususnya pelajar dapat
menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar .
II. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN
1. Melaksanakan Program Kerja OSIS/MPK Tahun Ajaran 2019/2020 SMA Negeri
44 Jakarta
2. Melestarikan Bahasa Indonesia sebagai bahasa Nasional.
3. Menghimbau agar baik pelajar maupun di kalangan masyarakat menggunakan
Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
4. Menambah pengetahuan siswa dibidang sastra Indonesia.
5. Melatih siswa untuk berkomunikasi di depan umum dengan menggunakan
bahasa Indonesia. .

III. DASAR KEGIATAN

1. Program Kerja OSIS/MPK Tahun Ajaran 2019/2020 SMA Negeri 44 Jakarta


2. Pancasila sila ke-3
Persatuan Indonesia.
3. Bunyi dari sumpah pemuda ke-3
Kami putra putri Indonesia mengaku berbahasa yang satu Bahasa Indonesia
IV. SASARAN KEGIATAN
Sasaran kegiatan ini adalah :
Seluruh siswa siswi SMA Negeri 44 Jakarta dan SMA terdekat.

V. TEMA KEGIATAN
Tema kegiatan ini adalah :
Melalui kegiatan sehari berbahasa Indonesia kita ciptakan jiwa sastrawan
generasi muda Indonesia.

VI. NAMA KEGIATAN


Nama kegiatan ini adalah :
Sehari Berbahasa Indonesia yang baik dan benar,kita ciptakan jiwa sastrawan
generasi muda Indonesia.

VII. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN


Kegiatan ini akan diselenggarakan pada :
Hari dan Tanggal : Senin,28 Oktober 2019
Waktu : 07.00 – selesai.
Tempat : SMA Negeri 44 Jakarta
VIII. BENTUK KEGIATAN
1.Pameran karya seni
2. Pertunjukan seni tari tradisional
3. Semnar karya sastra dengan narasumber.
4. Bedah Buku.
5. Lomba-lomba bertema Bahasa Indonesia.

IX. SUSUNAN PANITIA


( Terlampir )

X. SUSUNAN ACARA
( Terlampir )

XI. ANGGARAN DANA


( Terlampir )
XI. PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat, semoga kegiatan yang akan kami
selenggarakan ini dapat terlaksana sesuai dengan apa yang
diharapkan.Proposal ini kami buat sesuai dengan apa yang akan dilaksanakan.
Gambaran dan rincian mengenai hal-hal berhubungan dengan kegiatan
tersebut terlampir dalam proposal ini. Untuk itu, kami berharap semoga
proposal ini dapat menjadi gambaran dan bahan pertimbangan bagi semua
pihak yang berkaitan dengan kegiatan tersebut.
Kami selaku panitia, memohon dukungan secara moral maupun materui
demi kelancaran acara ini. Semoga apa yang telah kami usahakan menjadi
berkat bagi terselenggaranya acara ini. Atas perhatian dan kerja samanya dari
semua pihak yang bersangkutan, kami ucapkan terima kasih.
Lampiran 1 SUSUNAN PANITIA

Penanggung Jawab : Drs. Abdul Tiahara, M.Pd


Pengarah : 1. H. Muhammad Sodeli, M.Pd
2. Thea Martini, M.Pd
3. Endang Purporini, M.Pd
Pembina : 1. Dra. Sugeng Priastuti, M.Pd
2. Santi, M.Pd
3. Fathul Khoir, S.Pd
Koordinator Lapangan : Muhammad Fadhil Rayyan
Dewi Shella Cornellia
Ketua Pelaksana : Amberly Anadya Prames
Sekretaris Pelaksana : Farah Muthi Kinari
Bendahara Pelaksana : Tiara Dona Pradesa
Seksi-seksi
Seksi Acara
Penanggung Jawab: Aditya Putra Niardi
Anggota : Nur Chalisha Azaratul
Finatri Handayani

Seksi Humas
Penanggung Jawab: Sang Gde Rama Brahmantia
Anggota : Dhafin Rizky Fathan
Debby Octaviani

Seksi Perlengkapan
Penanggung Jawab: Haykal Hakikiy
Anggota : Adib Noviar Farhan
Athayassani Thalita Arundati
Francisco Januari Hamonangan
Anni Fatur Raehan
Seksi Publikasi Dokumentasi
Penanggung Jawab: Sulastri Friscilla
Anggota : Azalia Callista Musyafa
Dexcel Oswald Otniel

Seksi Sponsorship
Penanggung Jawab: Yeremi Jaysen
Anggota : Adhisya Ramadhani Hidayat

Seksi Dekorasi
Penanggung Jawab: Nadinda Zaka Nailuz Zulfa
Anggota : Aura Zalfa Ghasani Syahdiar
Sekar Jati

Seksi Dana Usaha


Penanggung Jawab: Tanzila Azzah Fakhira
Anggota : Bagas Maheswara
Imam Subekhi
Seksi Konsumsi
Penanggung Jawab: Khusnul Adinda Arpina
Anggota : I Gede Christopher Kusuma
Dzaky Ilham Fakhri
Muhammad Rakha Ardiansyah

Seksi Keamanan
Penanggung Jawab: Muhammad Fazri Muchlas
Anggota : Muhammad Khadafi Ramadhan
Trio Roudhotul Janah

Seksi Kesehatan
Penanggung Jawab: Dini Aulia Sidalle

Seksi Kebersihan
Penanggung Jawab: Lazzuazra Arindra Putra
Anggota : Seluruh Panitia
Lampiran 2 SUSUNAN ACARA
Senin, 28 Oktober 2019

NO. KEGIATAN TEMPAT WAKTU KETERANGAN

1. Pembukaan dan Lapangan SMAN 08.00-09.00 MC, Ketua


Sambutan 44 Jakarta WIB Pelaksana, Kepala
Sekolah .
2. Penampilan Tari Lapangan SMAN 09.00- 09.05 Ekskul Seni Tari
Tradisional 44 Jakarta WIB
3. Sesi Talkshow I Lapangan SMAN 09.05-10.45 Moderator, Erisca
44 Jakarta WIB Febriani dan
Andrea Hirata
4. Lomba Puisi dan dongeng Audiovisual 10.45- 11.30 Panitia dan MC
SMAN 44 Jakarta WIB
5. ISHOMA 11.30-12.20 -
WIB
6 Lomba Musikalisasi Puisi Lapangan SMAN 12.20-13.30 Panitia dan MC
44 Jakarta WIB
7 Lomba musikalisasi puisi Lapangan 12.20-13.30 Panitia dan MC
SMAN 44 WIB
8 Hiburan Lapangan 13.30-14.00 MC dan Fiersa
SMAN 44 WIB Besari
9 Pengumuman pemenang Audiovisual 14.00-14.30 Panitia dan MC
dan penutup WIB
ANGGARAN DANA

I. Pemasukan

SUMBER NOMINAL

Dana Usaha Rp.1.838.000,00

Dana Partisipasi Siswa SMAN 44 Rp.3.257.000,00

Dana Sponsor PT Gramedia Rp.35.000.000,00

Dana Sponsor Ultrajaya Rp. 6.050.000,00

Subtotal Rp. 46.145.000,00


ANGGARAN DANA

II. Pengeluaran

SUMBER NOMINAL
KONSUMSI
-Murid SMA (snack) Rp.3.200.000,00
-Bintang Tamu Rp.150.000,00
-Guru Rp.250.000,00
BINGKISAN
-Bintang Tamu Rp.500.000,00
-Lomba Puisi dan Dongeng (5 orang) Rp.150.000,00
-Lomba Musikalisasi Puisi (3 orang) Rp.1.200.000,00
ANGGARAN DANA

II. Pengeluaran

SUMBER NOMINAL
BAYARAN BINTANG TAMU
-Eriska Febriani Rp. 1.500.000,00
- Andre Hirata Rp. 1.500.000,00
- Fiersa Besari Rp. 1.500.000,00
PERALATAN
- Sound System Rp. 6.000.000,00
- Panggung Rp. 3.000.000,00
- Tenda Rp. 5.100.000,00
- Cooling Fan RP. 3.200.000,00
Biaya Tidak Terduga Rp. 4.000.000,00

Polisi ( 3 orang ) Rp. 600.000,00

-Banner Rp.100.000,00
TRANSPORTASI BINTANG TAMU
-Eriska Febriani Rp.500.000,00
-Andrea Hirata Rp.500.000,00
-Fiersa Besari Rp.500.000,00
SubTotal Rp. 33.450.000,00
PENUTUP

Demikian proposal kegiatan ini kami buat. Kami mengharapkan dukungan


dan partisipasi dari pihak sekolah. Semoga acara kegiatan “ Sehari Berbahasa
Indonesia Yang Baik dan Benar” ini berjalan dengan baik dan dapat terlaksana
sebagaimana yang harapkan.

Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai