Anda di halaman 1dari 84

INOVASI FLAT BELT TRANSPORT TABLE

TUGAS AKHIR

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan dalam Menyelesaikan Mata


Kuliah Analisis & Desain (MS571)

oleh:
Damar Aji Pramastiko
E.0551.1604558

DEPARTEMEN PENDIDIKAN TEKNIK MESIN


FAKULTAS PENDIDIKAN TEKNOLOGI DAN KEJURUAN
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
2020
HALAMAN PENGESAHAN

Damar Aji Pramastiko

E.0551. 1604558

INOVASI FLAT BELT TRASPORT TABLE

disetujui dan disahkan oleh pembimbing:

Pembimbing I,

Dr. Purnawan, M.T.


NIP. 19731111 200012 1 001

Pembimbing II,

Drs. Aan Sukandar, M.Pd.

NIP. 19610503 198603 1 002

Mengetahui,

Ketua Departemen Pendidikan Teknik Mesin

Drs. Mumu Komaro., MT.


NIP. 196605031992021001

i
ABSTRAK

INOVASI FLAT BELT TRASPORT TABLE

Damar Aji Pramastiko 1604558


Departemen Pendidikan Teknik Mesin, FPTK, UPI
damarajip@student.upi.edu
Perencanaan ini bertujuan untuk menghasilkan desain konstruksi Flat Belt
Trasport Table yang kuat, kokoh, aman, dan efisien untuk industri kelas kecil dan
menengah yang dipergunakan untuk mengangkut muatan satuan agar proses
mobilitas produk dapat berjalan dengan lancar dan efisien. Proses perangan Flat
Belt Transport Table ini dilakukan dengan tahapan yaitu perencaan fungsi mesin
dan perencanaan konsep produk (gambar teknik). Analisis teknik meliputi analisis
belt, drum, roll penyangga, daya motor, kapasitas mesin, sistem trasmisi, dan
frame penyangga. Berdasarkan hasil perancangan belt conveyor didapatkan data
sebagai berikut: a. Dimensi mesin (3 ×1,2 ×2,3 m); b. Kapasitas (kapasitas angkut
(Q) 360 ton/jam); c. Sabuk (lebar (B) 1000 mm, tebal (δ) 9 mm, panjang 6785
mm); d. Puli (diameter (Dp) 125 mm, panjang (Lp) 1100 mm, putaran puli (np)
306 rpm); e. Rol penumpu (diameter (Dr) 120 mm, panjang (Lr) 1100 mm); f.
Sistem transmisi (diameter luar puli yang digerakkan (d k ) 145 mm, diameter luar
puli penggerak ( Dk ) 151 mm, tipe sabuk B-78 inch); g. Motor penggerak (motor
listrik 3 phase dengan daya 4 kW, gearbox dengan rasio 5:1); h. Frame (jenis
profil yang digunakan adalah profil siku dengan dimensi 55 ×55 ×5 mm); i. Poros
berulir (bolt 22 mm, panjang pipa 550 mm, poros berulir Sq 22 ×5, panjang
handle 136,4 mm).

Kata kunci: perancangan, transport table, kapasitas, muatan satuan.

ii
ABSTRACT

INOVATION OF FLAT BELT TRASPORT TABLE

Damar Aji Pramastiko 1604558


Department of Mechanical Engineering Education, FPTK, UPI
damarajip@student.upi.edu
This plan aim to produce a design for the construction of a Flat Belt
Transport Table that is strong, strurdy, safe, and efficient for small and medium
class industries that are used to transport unit loads so that the product mobility
procces can run smoothly and efficiently. The procces of designing Flat Belt
Trasport Table is done with stages, namely machine function planning and
product concept planning (technical drawing). Techincal analysis includes
analysis of belt, drum, buffer roll, motor power, engine capacity, transmission
system, and buffer frame. Based on the result of the belt conveyor design, the
following data are obtained: a. Machine dimention (3 ×1.2 ×2.3 m); b. Capacity
(carrying capacity (Q) 360 ton/hour); c. Belt (width (B) 1000 mm, thickness (δ) 9
mm, length 6785 mm); d. Pulley (diameter (Dp) 125 mm, length (Lp) 1100 mm,
pulley rotation (np) 306 rpm); e. Dump roller ( diameter (Dr) 120 mm, length
(Lr) 1100 mm); f. Transmission system (outer diameter of driven pulley ( d k ) 145
mm, outer diameter of drive pulley ( Dk ) 151 mm, belt type B-78 inch); g. Motor
drive (3 phase electric motor wih 4 kW power, gearbox with a ratio 5:1); h.
Frame (type of profile used is an elbow profile with dimensions of 55 ×55 ×5 mm
); i. Threaded shaft (bolt 22 mm, pipe length 500 mm, threaded shaft Sq 22 ×5,
handle length 136.4 mm).

Keywords: design, trasport table, capacity, unit charge.

iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan karuniannya,
pada kesempatan kali ini penulis bisa menyelasaikan laporan TA judul “Inovasi
Flat Belt Transport Table” tepat pada waktunya. Laporan TA ini adalah bagian
dari PKM (Program Kreativitas Mahasiswa) tahun 2019 yang diikuti oleh penulis
yang dimaksudkan untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam pembuatan
Tugas Akhir.
Keberhasilan penyusunan laporan ini tidak semata-mata atau terselesaikan
atas usaha dan kerja keras penulis sendiri, tetapi turut pula di dukung oleh batuan
dari pihak yang terkait secara langsung atau tidak langsung. Untuk itu dengan
segala kerendahan hati penyusun ingin menyampaikan rasa terima kasih yang
sebesar besarnya kepada pihak yang telah memberikan bantuan, bimbingan dan
dukungan dalam penyelesaian laporan ini.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan laporan ini
masih jauh dari kata sempurna karena masih terdapat banyak kekurangan
didalamnya. Untuk itu saran dan kritik yang sifatnya membangun sangat
diharapkan untuk kemajuan penulis dimasa yang akan datang.
Akhir kata semoga laporan ini dapat memberikan manfaat baik bagi
penulis dan para pembaca pada umumnya, terutama kontribusi terhadap keilmuan.
Semoga Allah Swt senantiasa melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepada kita
semua. Aamiin.

Bandung, Maret 2020

Penulis

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN................................................................................i
ABSTRAK............................................................................................................ii
ABSTRACT...........................................................................................................iii
KATA PENGANTAR..........................................................................................iv
DAFTAR ISI.........................................................................................................v
DAFTAR GAMBAR.........................................................................................viii
DAFTAR LAMPIRAN........................................................................................ix
BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................1
A. Pendahuluan.................................................................................................1
B. Tujuan..........................................................................................................3
C. Manfaat........................................................................................................3
BAB II TINJAUAN PUSTAKA...........................................................................4
A. Pemindahan Bahan.......................................................................................4
1. Jenis-jenis Mesin Pemindah Bahan...........................................................4
B. Pesawat Angkut............................................................................................4
C. Jenis Pesawat Angkut...................................................................................6
1. Bucket Conveyor........................................................................................6
2. Roller Conveyor........................................................................................7
3. Belt Conveyor............................................................................................8
D. Kapasitas Pesawat Angkut...........................................................................9
E. Belt Conveyor..............................................................................................9
F. Jenis Belt Conveyor.....................................................................................9
G. Komponen Belt Conveyor..........................................................................11
H. Standar Tebal Top Cover dan Bottom Cover.............................................12
I. Perencanaan Belt Conveyor.......................................................................14
J. Flat Belt Transport Table...........................................................................16
1. Desain Mesin...........................................................................................17
2. Komponen-komponen Mesin..................................................................18
3. Motor Listrik...........................................................................................18
4. Perancangan Puli Penggerak (Drum)......................................................19

v
5. Perancangan Poros dengan Beban Lentur Murni serta Beban Puntir dan
Lentur..............................................................................................................20
6. Perancangan Pulley dan Sabuk................................................................24
7. Perancangan Bantalan.............................................................................28
8. Perancangan Frame.................................................................................28
9. Perencanaan Ulir Daya............................................................................33
BAB III PERANCANGAN FLAT BELT TRANPORT TABLE.......................35
A. Flat Belt Transport Table...........................................................................35
B. Alur Perancangan.......................................................................................35
1. Studi Pendahuluan...................................................................................45
2. Analisis Kebutuhan.................................................................................45
3. Free Desain..............................................................................................46
4. Konsultasi................................................................................................46
5. Pembuatan Final Desain..........................................................................46
6. Pembuatan Laporan.................................................................................46
C. Perancangan Flat Belt Transport Table......................................................46
1. Kapasitas Angkut....................................................................................46
2. Kecepatan Belt Conveyor........................................................................47
3. Gaya Tarikan Sabuk dan Daya Penggerak Transport Table...................47
4. Tegangan Tarik pada Sabuk....................................................................48
5. Pulli Penggerak (Drum) Driver Transport Table....................................48
6. Diameter Poros Pulli (Drum) Driver.......................................................49
7. Diameter Poros Roll Penumpu................................................................50
8. Panjang Sabuk Flat Belt Transport Table...............................................52
9. Perancangan Sistem Transmisi................................................................52
10. Perancangan Bearing..............................................................................54
11. Perancangan Frame.................................................................................54
12. Perancangan Ulir Daya...........................................................................57
13. Panjang Handle.......................................................................................58
14. Perancangan Poros Bertingkat................................................................58
BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN.............................................................60
A. Kesimpulan................................................................................................60

vi
B. Saran...........................................................................................................60
DAFTAR PUSTAKA..........................................................................................61
LAMPIRAN........................................................................................................62
DAFTAR LAMPIRAN.......................................................................................63

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Bucket Conveyor...............................................................................7


Gambar 2. 2 Roller Conveyor................................................................................8
Gambar 2. 3 Belt Conveyor....................................................................................8
Gambar 2. 4 Belt Strip Baja dan Tekstil...............................................................10
Gambar 2. 5 Konfigurasi Belt Conveyor..............................................................11
Gambar 2. 6 Sistem Belt Conveyor......................................................................11
Gambar 2. 7 Penampang Belt...............................................................................12
Gambar 2. 8 Transmisi Roda Gigi Belt Conveyor...............................................13
Gambar 2. 9 Drum-Motor dengan Transmisi Planet Eksentris............................14
Gambar 2. 10 Muatan Curah dan Satuan..............................................................15
Gambar 2. 11 Rantai Menggelinding dengan Posisi Konveyor Miring...............15
Gambar 2. 12 Flat Belt Transport Table 2 sudut pandang...................................17
Gambar 2. 13 Flat Belt Transportable 3 Sudut Pandang......................................17
Gambar 2. 14 Kontruksi Sabuk – V.....................................................................25
Gambar 2. 15 Ukuran Penampang Sabuk-V........................................................25
Gambar 2. 16 Diagram Pemilihan Sabuk-V.........................................................26
Gambar 2. 17 Profil alur sabuk-V........................................................................26
Gambar 2. 18 Perhitungan panjang keliling sabuk...............................................27
Gambar 2. 19 Gaya yang bekerja pada batang.....................................................28
Gambar 2. 20 Balok kantilever yang ditopang.....................................................30
Gambar 2. 21 Balok kantilever yang ditopang yang mengalami beban vertikal
saja.........................................................................................................................31
Gambar 2. 22 Balok berujung jepit......................................................................31
Gambar 2. 23 Balok ujung jepit dengan beban vertikal saja................................32
Gambar 2. 24 Contoh balok menerus...................................................................32
Gambar 3. 1 Flat Belt Transport Table.................................................................35
Gambar 3. 2 Gambar Alur Perancangan...............................................................35
Gambar 3. 3 Gambar Free Desain Conveyor.......................................................46
Gambar 3. 3 Analisa Gaya pada Poros.................................................................50
Gambar 3. 4 Diagram Benda Bebas.....................................................................50
Gambar 3. 5 Diagram Momen..............................................................................51
Gambar 3. 6 Sistem Transmisi.............................................................................52
Gambar 3. 7 Analisa Defleksi pada Frame Bawah...............................................54
DAFTAR LAMPIRAN

YLampiran 1 Rekomendasi Lapisan Belt............................................................64


Lampiran 2 Kecepatan Belt yang Disarankan......................................................64
Lampiran 3 Baja Karbon untuk Konstruksi Mesin dan Baja Batang yang Difinis
Dingin untuk Poros................................................................................................64
Lampiran 4 Faktor Koreksi..................................................................................65
Lampiran 5 Faktor Koreksi..................................................................................66
Lampiran 6 Ukuran Puli.......................................................................................67
Lampiran 7 Panjang sabuk-V standar..................................................................68
Lampiran 8 Diameter minimum puli yang diizinkan dan dianjurkan (mm)........69
Lampiran 9 Bantalan bola sudut dalam keadaan terpasang.................................69
Lampiran 10 Sifat penampang siku sama............................................................70
Lampiran 11 Batas lendutan maksimum..............................................................71
Lampiran 12 Properties of Selected Thermoplastic and Thermosetting Polymers
................................................................................................................................71
Lampiran 13 Basic dimensions for square threads in mm (Normal series)
according to IS : 4694-1968...................................................................................72
Lampiran 14 Spesifikasi Motor Listrik................................................................73
Lampiran 15 Spesifikasi Gearbox........................................................................73
Lampiran 16 Ukuran Pulli....................................................................................74
Lampiran 17 Bukti Submit HKI...........................................................................75
Lampiran 18 Bukti Upload Jurnal........................................................................77
Lampiran 19 Sertifikat ISMEE............................................................................78
Lampiran 20 Cover PKM-KC..............................................................................78
Lampiran 21 Dokumentasi Kegiatan MONEV Eksternal 2019...........................79
BAB I
PENDAHULUAN

A. Pendahuluan
Pada masa kini, teknologi merupakan salah satu faktor terpenting bagi
keunggulan negara-negara maju yang mempunyai dasar industri yang kuat. Faktor
tersebut selama ini merupakan kekuatan pokok pada pihak golongan negaranegara
maju, karena dipergunakan sebagai kunci untuk menguasai penggunaan kekayaan
alam sebagai dasar untuk pengembangan industri (Mangunwijaya, 1993).
Teknologi penting bagi kehidupan manusia karena dengan adanya teknologi dapat
membuat pekerjaan manusia menjadi lebih mudah. Hal ini juga membuat industri-
industri yang ada semakin berkembang.
Salah satu industri yang banyak berkembang di Indonesia adalah industri
manufaktur. Begitu banyaknya industri manufaktur yang berkembang, membuat
skala industri yang ada pun semakin beragam. Mulai dari industi kecil, industri
menengah, hingga industri besar. Dilihat dari tingkatan industri yang ada, ketiga
jenis industri ini dapat dibedakan dengan cara melihat kapasitas produk yang
dihasilkan, serta mesin dan alat-alat berat yang digunakan di industri tersebut.
Setiap industri manufaktur pasti memiliki kebutuhan akan peralatan
pengangkutan (transport equipment) dan peralatan penempatan (positioning
equipment). Kebutuhan akan peralatan tersebut semakin diminati karena dengan
adanya alat-alat tersebut dapat membantu meringankan pekerjaan manusia,
membuat waktu produksi lebih efektif, dan membuat hasil produksi lebih banyak.
Untuk industri-industri besar sudah pasti memiliki alat-alat tersebut karena
ditopang oleh biaya yang mencukupi dan tempat yang memadai. Sedangkan
industri-industri kelas kecil dan menengah akan kesulitan untuk memenuhi
kebutuhan akan alat-alat tersebut. Hal ini dikarenakan industri-industri kelas kecil
dan menengah harus meminimalkan biaya produksi dan perawatan mesin, serta
tempat yang mereka miliki pun sering kali tidak memadai.
Peralatan pengangkutan (transport equipment) merupakan salah satu jenis
transportasi yang banyak digunakan di industri untuk keperluan pengangkutan
bahan baku, barang setengah jadi, ataupun barang jadi dari tempat asal ke tempat

1
2

tujuan. Bagi industri manufaktur peralatan pengangkutan (transport equipment)


ini sangat dibutuhkan karena sifatnya yang dapat mentransportasikan barang dari
satu tempat ke tempat lain dengan mudah dan cepat membuat waktu yang
digunakan menjadi lebih efisien. Namun, karena peralatan pengangkutan
(transport equipment) adalah alat yang cukup besar dan mahal menyebabkan tidak
semua industri mampu memiliki alat angkut tersebut, khususnya industri-industri
kelas kecil dan menengah. Padahal industri-industri kelas kecil dan menengah
sama-sama memiliki permintaan produksi yang cukup banyak dengan waktu yang
terbatas.
Dalam hal ini, spesifikasi transport equipment yang dibuat perlu disesuaikan
dengan keadaan industri kecil dan menengah. Seperti pada panjang mesin dan
juga spesifikasi barang yang diangkut. Pada industri kecil dan menengah tempat
yang digunakan tidak terlalu besar. Seperti yang dijelaskan pada PERMENPERIN
No. 40 tahun 2016 mengenai Pedoman Teknis
Pembangunan Kawasan Industri, bahwasanya untuk Industri kecil luas kapling
atau luas lahan minimum adalah 1 Ha atau sebanding dengan 100 m. Dengan
berlandaskan Peraturan Pemerintah tersebut kita dapat mengasumsikan untuk
pembagian tempat produksi dan juga space mesin yang diperlukan pada industri
kecil dan menengah tersebut diambil rata-rata sekitar 3 m untuk menempatkan
transport equipment pada industri kecil dan menengah. Selain itu kemiringan
ideal maksimal untuk suatu mesin adalah 30 °. Dengan sudut kemiringan tersebut
dan rasio kenaikan mesin maksimum yang direncanakan maka dapat diketahui
panjang mesin yang dibuat adalah 3 m.
Dari segi muatan, muatan yang diangkut oleh Industri kecil dan menengah
umumnya adalah muatan satuan. Muatan satuan merupakan segala bentuk muatan
baik curah ataupun satuan yang dimasukkan ke dalam suatu tempat, baik berupa
box, peti kemas, karung, dll. Tempat yang digunakan untuk menyimpan muatan
satuan atau curah tersebut dapat berupa kayu, komposit, ataupun logam. Dengan
begitu spesifikasi transport equipment yang dibuat perlu memerhatikan jenis
bahan yang diangkut.
Maka dari itu, berdasarkan fenomena yang ada, maka penulis akan membuat
inovasi flat belt transport table. Diharapkan dengan adanya alat tersebut dapat
3

membantu industri-industri kelas kecil dan menengah dalam mengefisiensikan


waktu produksi serta membantu meningkatkan jumlah produksi. Diharapkan flat
belt transport table ini dapat memperkecil biaya pengeluaran industri karena
harganya yang lebih murah dari harga transport equipment di pasaran. Proses
perencanaan alat ini akan penulis tuangkan dalam sebuah penulisan yang berjudul
“Inovasi Flat Belt Transport Table”.

B. Tujuan
Tujuan umum gagasan ini diajukan adalah sebagai berikut:
1. Menghasilkan desain flat belt transport table, meliputi desain:
a. Kapasitas angkut yang mampu diangkut oleh mesin
b. Sabuk yang digunakan oleh mesin
c. Pulli (drum) yang digunakan oleh mesin
d. Roll penumpu yang digunakan oleh mesin
e. Sistem transmisi yang digunakan oleh mesin
f. Motor penggerak yang digunaan oleh mesin
g. Frame yang digunakan oleh mesin
h. Poros berulir yang digunakan oleh mesin

C. Manfaat
Manfaat desain flat belt transportable adalah sebagai dasar dalam membuat
atau memproduksi mesin.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Pemindahan Bahan
Mesin pemindah bahan (material handling equipment) adalah alat yang
digunakan untuk memindahkan muatan yang berat dari satu tempat ke tempat lain
dalam jarak yang tidak jauh, misalnya pada bagian atau departemen pabrik, pada
tempat-tempat penumpukan bahan, lokasi konstruksi, tempat penyimpanan dan
pembongkaran muatan, dsb. Mesin pemindah bahan hanya memindahkan muatan
dalam jumlah, besar, serta jarak tertentu dengan arah perpindahan bahan vertikal,
horizantal, dan atau kombinasi keduanya.
1. Jenis-jenis Mesin Pemindah Bahan
Mesin pemindah bahan (material handling equipment) dapat dibagi dalam
tiga kelompok, yaitu:
a. Peralatan pengangkat (lifting device), yaitu peralatan yang ditujukan untuk
memindahkan muatan satuan dalam satu bach, misal:
1) Mesin pengangkat, misal kerek, dongkrak.
2) Crane, misal mobil crane, tower crane.
3) Elevator.

b. Peralatan pengangkut (konveyor), yaitu peralatan yang ditujukan untuk


memindahkan muatan curah (banyak partikel atau homogen) maupun muatan
satuan secara kontinu, seperti screw conveyor, belt conveyor, pneumatic conveyor,
vibratory conveyor, dan sebagainya.

c. Peralatan permukaan dan overhead, yaitu peralatan yang ditujukan untuk


memindahkan muatan curah dan satuan, baik batch maupun kontinu, seperti
scrapper, eskavator, bulldozer, dan lain-lain.

D. Pesawat Angkut
Pesawat pengangkut atau konveyor adalah peralatan angkut mekanis yang
digunakan untuk mengangkut material dari satu tempat ke tempat lain. Ada dua

4
5

jenis material yang dapat dipindahkan, yaitu: muatan curah (bulk load) dan
muatan satuan (unit load).
Contoh muatan curah, misalnya batu bara, biji besi, tanah liat (clay), batu
kapur (CaCO 3), dsb. Muatan satuan, misalnya plat baja bentang, unit mesin, block
bangunan kapal, dan sebagainya.
Dalam hal ini juga dibahas mengenai peralatan angkut tetap (fixed device).
Konveyor tetap adalah peralatan angkut yang hanya dapat bekerja dalam satu
area, digunakan untuk memindahkan material dari satu tempat ke tempat lain.
Konveyor dapat ditemukan dalam berbagai jenis keadaan di suatu industri.
Konveyor digunakan untuk memindahkan material atau hasil produksi dalam
jumlah yang besar dari satu tempat ke tempat lain. Konveyor mungkin memiliki
panjang beberapa kilometer atau mungkin beberapa meter tergantung jenis
aplikasi yang diinginkan.
Pada umumnya jenis-jenis konveyor yang digunakan di industri adalah
sebagai berikut:
1. Belt Conveyor
Merupakan jenis konveyor yang menggunakan pita karet berkesinambungan
yang telah diperkuat dengan bahan tertentu untuk membawa material di
permukaan atasnya.
2. Roller Conveyor
Merupakan jenis konveyor yang mana pengangkutan material dilakukan
dengan bantuan rangkaian roller.
3. Chain Conveyor
Adalah jenis alat pengangkut yang menggunakan chain bar untuk menarik
material sepanjang plat luncur (skid plate) ke tempat pelepasannya.
d. Screw Conveyor
Adalah jenis alat pemindah dengan pengangkutan material yang dilakukan
dengan memutar sekrup helikal tetap (fixed helical screw) untuk memindahkan
material curah.
6

e. Bucket Conveyor
Merupakan jenis alat pemindah yang mana pengangkutan atau pengangkatan
material secara vertikal dilakukan dengan wadah (bucket) yang dipasang pada
rantai atu belt.
f. Vibratory Conveyor
Adalah alat pemindah tetap yang bekerja dengan gerakan relatif lurus (linear
relative motion) antara material dan pan atau tube.
Pemilihan jenis pesawat pengangkut dipengaruhi oleh kondisi lokal, jenis
bahan yang diangkut, arah perpindahan, kemudian kontrol pemindahannya,
panjang lintasan, dan sebagainya.

E. Jenis Pesawat Angkut


Berdasarkan jenis material yang akan dipindahkan, pesawat angkut
(konveyor) dibagi menjadi (1) pengangkat muatan curah (bulk load), yaitu muatan
yang terdiri dari banyak partikel atau gumpalan yang homoge, misal: bucket
conveyor, screw conveyor, dsb; (2) pengangkutan muatan satuan (unit load), yaitu
muatan yang terdiri dari satuan atau bisa jadi muatan curah yang terbungkus,
misal: roller conveyor, escalator, dan (3) pengangkut keduanya, baik muatan
curah maupun muatan satuan, misal: belt conveyor dan apron conveyor.
Berdasarkan transmisi daya, pesawat angkut dibedakan menjadi: (1) konveyor
mekanis, (2) konveyor pneumatik, (3) konveyor hidrolik, dan (4) konveyor
gravitasi.

1. Bucket Conveyor
Bucket conveyor (disebut juga bucket elevator) adalahpesawat angkat untuk
jenis muatan curah (bulk load) secara vertikal atau dengan kemiringan (incline)
lebih dari 70 °. Bucket conveyor khusus untuk mengangkut berbagai macam
material berbentuk serbuk, butiran-butiran kecil, dan bongkahan. Contohnya
adalah semen, pasir, batu bara, tepung, gula, dsb. Bucket conveyor dapat
digunakan untuk menaikkan material dengan ketinggian sampai 50 meter.
Kapasitasnya bisa mencapai 50m 3 / jam , dengan konstruksi yang dapat mencapai
posisi vertikal.
7

Berdasarkan sistem pembawa (bucket attachment), bucket conveyor


dibedakan menjadi 2, yaitu menggunakan sabuk, dan (2) yang menggunakan
rantai (Gambar 2.1).

Gambar 2. 1 Bucket Conveyor


(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.108)

2. Roller Conveyor
Roller conveyor adalah pesawat angkut jenis pemindah muatan satuan
menggunakan roller (gelondongan) yang berputar secara terus-menerus. Roller
conveyor merupakan sistem pesawat angkut yang menangani material satu per
satu. Berdasarkan jenis penggeraknya, roller conveyor dibedakan atas gravity
rollers (unpowerd roller conveyor) dan powered roller conveyor.
Gravity rollers tidak memiliki daya gerak (driving force), semuanya
tergantung atas seseorang yang mendorong muatan sepanjang roller atau
mendorong muatan itu pada bidang miring agar dapat bergerak sendiri. Sistem
seperti ini dengan mudah dipasang dan dapat dengan mudah digerakkan untuk
membawa pallet part sepanjang gravity roller menuju storage bay. Powered
roller conveyor adalah roller yang diberi daya, dapat menggunakan vee-belt,
rantai (chain), friction belt atau motor yang dipasang langsung (direct enclosed
motor) yang menyebabkan muatan dapat bergerak sendiri menuju tempat
penyortiran, penyimpanan, atau work station berikutnya (lihat Gambar 2.2).
8

Gambar 2. 2 Roller Conveyor


(a) Gravity Roller dan (b) Powered Roller

(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.109)

3. Belt Conveyor
Belt conveyor adalah sabuk karet yang tidak berujung yang terdiri dari
beberapa lapisan yang diperkeras dengan fiber dan atau kawat baja untuk
menghasilkan kekuatan pada belt. Belt conveyor dapat digunakan untuk
memindahkan muatan satuan (unit load) maupun muatan curah (bulk load)
sepanjang garis lurus (horizontal) atau sudut inklinasi terbatas.

Gambar 2. 3 Belt Conveyor


(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.110)
Belt conveyor secara luas telah digunakan sebagai mesin pemindah (pesawat
angkut) karena (1) memiliki kapasitas yang besar (500 sampai 5000m3 / jam atau
lebih), (2) memiliki kemampuan untuk memindahkan bahan dalam jarak yang
jauh (500 sampai 1000 m atau bahkan lebih), dan (3) membutuhkan perencanaan
yang sederhana, berat mesin relatif ringan, pemeliharaan dan pengoprasian yang
mudah.
9

F. Kapasitas Pesawat Angkut


Kapasitas pesawat angkut (conveyor) tergantung pada berat muatan tiap meter
panjang mesin (q-kg/m) dan kecepatan pemindahan (v –m/sec). Jika kapasitas
pesawat angkut adalah sebesar qv kg/det, maka kapasitas per jamnya menjadi:

3600
Q = qv = 3,6 qv ton/jam ......................................................................
1000
(2.1)
Jika material berbentuk satuan (unit load), yaitu muatan yang terdiri dari
satuan atau bisa jadi muatan curah yang terbungkus, mempunyai berat W kg
dihantarkan z unit dan jarak antar unit atau lot adalah a meter, maka:
Gz
q = kg/m .................................................................................................
a
(2.2)
Untuk pemindahan muatan satuan :
G Gz
Q = 3.6 v = 3,6 v ton/jam ...................................................................
α α
(2.3)
(Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.110-111)

G. Belt Conveyor
Belt conveyor adalah mesin pemindah bahan menggunakan sabuk karet (belt)
yang tidak berujung, terdiri dari beberapa lapisan yang diperkeras dengan serat
baja (fiber steel) dan atau kawat baja untuk menghasilkan kekuatan pada belt. Belt
conveyor dapat digunakan untuk memindahkan muatan satuan (unit load) maupun
muatan curah (bulk load) sepanjang garis lurus (horizontal) atau sudut inklinasi
terbatas.
Belt conveyor banyak digunakan oleh industri. Pada industri pengecoran
digunakan untuk membawa dan mendistribusikan pasir cetak, membawa kayu
potongan (chip) ke chipper dan mendistribusikan bubur kertas kering (bale pulp)
pada industri kertas, memindahkan bijih batu bara pada unit pembangkit daya dan
pertambangan batu bara, di antara langkah processing pada industri makanan, dan
sebagainya.
10

H. Jenis Belt Conveyor


Berdasarkan perencanaan, belt conveyor dapat dibedakan menjadi stationary
conveyor dan portable (mobile) conveyor. Berdasarkan lintasan gerak, belt
conveyor diklasifikasikan sebagai (1) horizontal, (2) inklinasi, dan (3) kombinasi
horizontal-inklinasi. Belt bisa terbuat (Gambar 4) dari textile, strip baja, dan atau
kawat baja (woven-mesh steel wire). Berdasarkan sistem puli penggerak dan
metode pengencang, belt conveyor dibedakan menjadi 4 macam (Gambar 2.4),
yaitu: (1) pengencang atas, (2) pengencang samping, (3) pengencang bawah, dan
(4) penggerak tandem.

Gambar 2. 4 Belt Strip Baja dan Tekstil


(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.133)
Jenis bahan belt strip baja (Gambar 2.4a) sesuai untuk memindahkan
electronic circuit board, bahan yang panas, dan sesuai untuk memindahkan bahan
yang bermuatan listrik. Jenis belt tekstil (Gambar 2.4b) terdiri dari: cotton (woven
atau sewed), duck cotton, camel hair, dan rubberized textile belt. Belt conveyor
jenis belt tekstil harus memenuhi persyaratan: tidak menyerap air (low
hygroscopicity), kekuatan tinggi, ringan, pertambahan panjang spesifik rendah (
low specific elongation), fleksibilitas tinggi, lapisan tidak mudah lepas (high
resistivity to ply separation), dan tahan lama (long service life).
11

Gambar 2. 5 Konfigurasi Belt Conveyor


(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.134)

I. Komponen Belt Conveyor


Umumnya sistem belt conveyor (Gambar 2.6) terdiri dari: kerangka (frame) 1,
dua buah pulli: pulli penggerak (driving pulley) 2 pada head end dan pulley
pembalik (take-up pulley) 3 pada tail end, endless belt 4, idler roller atas 5 dan
idler roller bawah 6, unit penggerak 7, cawan pengisi (feed hopper) 8 dipasang di
atas konveyor, saluran buang (discharge spout) 9, dan pembersih belt (belt
cleaner) 10 yang biasanya dipasang dekat head pulley 2.

Gambar 2. 6 Sistem Belt Conveyor


(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.136)

Belts. Jenis belt yang umum digunakan adalah textile belt. Berat tiap meter
rubberized textile belt q b, dengan lebar belt B meter, jumlah lapisan i lapis (plies)
dengan tebal δ i mm, tebal cover atas dan bawah adalah δ 1 mm dan δ 2 mm
ditentukan dari rumus:
12

q b ≈ 1,1 B (δ I + δ 1 + δ 2) kg/m .............................................................(2.4)


(Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.136)

Tebal satu lapis δ tidak termasuk rubber skim coat adalah 1,25 mm untuk
ordinary cotton belt; 1,9 mm untuk high strength belt; 2,0 mm untuk cotton duck
fabric; dan 0,9 sampai 1,4 mm untuk synthetic fabrics.

Gambar 2. 7 Penampang Belt


(a) Ordinary cotton belt; (b) high strength belt; (c) cotton duck; (d) syntetic fabric
(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.136)

J. Standar Tebal Top Cover dan Bottom Cover


Seperti yang kita ketahui, bahwsanya top cover akan selalu lebih tebal
dibandingkan dengan bottom cover, hal ini dikarenakan bagian top cover akan
mendapatkan beban impact pada saat discharge material / kargo di transfer point.
Akan tetapi kita selaku konsumen berhak memilih ketebalan cover rubber sesuai
kebutuhan di lapangan, jika material yang diangkut bersifat abrasif dan
mempunyai beban impact yang tinggi, alangkah baiknya pemilihan top cover
rubber lebih tebal 3x daripada bottom cover.

Tabel 2. 1 Ketebalan Top Cover dan Bottom Cover yang Disarankan


Top Cover Thickness Bottom Cover Thickness
inch mm inch Mm
1/16 1.5 1/16 1.5
1/8 3 1/16 1.5
3/16 5 1/16  s/d  3/32 1.5  s/d  2.5
1/4 6 1/16  s/d  1/8 1.5  s/d  3
5/16 8 3/32  s/d  1/8 2  s/d  3
13

Top Cover Thickness Bottom Cover Thickness


inch mm inch Mm
3/8 10 3/32  s/d  1/8 2  s/d  3

(Sumber: teknikalatberat529, 2016,


https://teknikalatberat529.wordpress.com/2016/05/09)

Roda gigi transmisi. Perancangan penggerak sistem belt conveyor modern


dilengkapi dengan sistem roda gigi transmisi berikut reducer. Desain yang
kompak sangat disukai karena operasional yang hampir tanpa gangguan. Contoh
sistem transmisi ditunjukkan pada Gambar 2.8. Poros motor listrik di kopel
dengan poros reducer melalui flexible coupling, reducer dan poros pulli – clutch
coupling.

Gambar 2. 8 Transmisi Roda Gigi Belt Conveyor


(a) dengan roda gigi lurus; (b) dengan roda gigi cacing; (c) dengan reducer
dan transmisi rantai; (d) drum motor.
(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.142)
Untuk start belt conveyor secara halus dan mengurangi torsi awal, penggerak
belt conveyor yang dirancang untuk beban berat dan lintasan yang panjang,
dilengkapi dengan fluid coupling dalam satu paket yang disebut drum-motor
(Gambar 2.9). Pada penggerak jenis ini, motor listrik dan semua roda gigi
14

transmisi ditempatkan dalam drum yang dilengkapi dengan roda gigi planet dan
sistem transmisi.

Gambar 2. 9 Drum-Motor dengan Transmisi Planet Eksentris


(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.143)

K. Perencanaan Belt Conveyor


Untuk menentukan dimensi belt dan kebutuhan daya motor, data awal yang
diperlukan adalah: karakteristik muatan yang dipindahkan, kapasitas puncak per
jam (ton/jam atau m3/jam), geometri konveyor, dan kondisi operasi (kering atau
berdebu, outdoors atau indoors, metode pengisian dan pengeluaran).

Gambar 2. 10 Muatan Curah dan Satuan


(a) muatan curah dengan flat idler; (b) troughed idler; (c) muatan satuan
(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.146)
15

Pada perencanaan belt conveyor, perhitungan untuk gaya tarikan dan daya
penggerak sama dengan tipe chain conveyor. Besarnya gaya tarikan pada rantai
akan berbeda-beda tergantung pada jenis aplikasi dari konveyor. Berikut adalah
rumus-rumus empiric yang digunakan untuk menentukan gaya tarikan rantai
(chain Pull - Cp) pada setiap konstruksi konveyor.
Untuk rantai menggelinding dengan posisi konveyor miring dengan sudut
kemiringan tertentu seperti pada gambar 2.11.

Gambar 2. 11 Rantai Menggelinding dengan Posisi Konveyor Miring


(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.137)

PB = 9,81 × Wb × L × μs 1 (N) ............................................................................(2.5)


Cp = 9,81 × μs 2 [(Wb × L) + W] + PB (N) ................................................................
(2.6)
Cp×V
K = (kW) ..............................................................................................................
1000
(2.7)
μs 1 = ( μc × cosα) – sin α .................................................................................(2.8)
μs 2 = ( μc × cosα) + sin α .................................................................................(2.9)

Keterangan:
Pb = Chain pull at B (N)
Wc = Chain total mass per metre(kg/m) including attachments and fittings
L = Centre distance (m) – head – to tail-shaft
Cp = Chain pull total (N)
W = Total carried load (kg)
K = Power at headsaft (kW)
V = Chain speed (m/sec)
μ faktor gesek pulli penggerak di mana besarnya:
16

μ = 0,1 pulli besi tuang atau baja, lingkungan basah, kotor


μ = 0,15 puli kayu, lingkungan basah, kotor
μ = 0,2 pulli besi tuang atau baja, udara lembab, kotor
μ = 0,3 pulli besi tuang atau baja, udara kering, berdebu
(Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.154)

L. Flat Belt Transport Table


Hasil akhir dari perencanaan flat belt transport table ini berupa gambar kerja
dengan spesifikasi dan perhitungan ukuran yang telah disesuaikan dengan keadaan
mesin sesungguhnya. Proses perhitungan dan perancangan gambar dimulai dari
perhitungan flat belt conveyor beserta komponennya, rangka kaki meja, rangka
alas, dan sistem transmisi.
1. Desain Mesin

Gambar 2. 12 Flat Belt Transport Table 2 sudut pandang


(Sumber: Gambar Pribadi)
17

Gambar 2. 13 Flat Belt Transportable 3 Sudut Pandang


(Sumber: Gambar Pribadi)
2. Komponen-komponen Mesin

Tabel 2. 2 Bagian-bagian Mesin


No. Nama Bagian Jumlah
1. Belt Transport Table 1
2. Drum 2
3. Rol Penumpu 7
4. Puli 2
5. Motor Listrik 1
6. Ulir Daya 1
7. Profil Siku Sama 7

Mesin flat belt transport table ini merupakan transport machine yang dapat
digunakan secara horizontal dan vertikal dalam bidang miring. Mesin ini
digunakan khususnya untuk muatan-muatan satuan yakni muatan curah yang telah
dimasukan ke dalam peti kemas, karung, dll. Mesin ini menggunakan motor listrik
3 phasa sebagai sumber penggerak flat belt tablenya. Untuk sistem transmisi yang
digunakan pada mesin ini adalah sistem transmisi tunggal dimana ada dua buah
puli (driver dan driven) yang dihubungkan menggunakan rantai. Ketika motor
listrik dinyalakan, maka motor listrik akan menggerakkan driver dan pergerakan
18

dari driver akan ditransmisikan ke driven melalui rantai. Selanjutnya, driven akan
menggerakkan poros flat belt transport table yang menyebabkan pergerakan pada
belt table.

3. Motor Listrik
Motor listrik yang digunakan adalah motor listrik 3 phasa. Motor induksi 3
fasa adalah mesin yang mengubah energi listrik arus bolak-balik (AC) 3 fasa
menjadi energi mekanis berupa putaran. Motor induksi merupakan motor arus
bolak-balik (AC) yang paling luas penggunaannya dan dapat dijumpai dalam
setiap aplikasi industri maupun rumah tangga. Sesuai dengan penamaannya arus
rotor dari motor induksi ini diperoleh dari arus yang terinduksi sebagai akibat
adanya perbedaan relatif antara putaran rotor dengan medan putar (rotating
magnetic field) yang dihasilkan arus stator. Motor induksi memiliki konstruksi
yang kuat, sederhana, serta berbiaya murah dalam perawatannya. Motor induksi
memiliki effisiensi yang tinggi saat berbeban penuh. Akan tetapi jika
dibandingkan dengan motor DC, motor induksi memiliki kelemahan dalam
pengaturan kecepatan. Pada motor DC pengaturan kecepatan lebih mudah
dilakukan dari motor induksi. Motor induksi terdiri dari 2 komponen utama yaitu
rotor dan stator. Bagian yang bergerak merupakan rotor dan bagian yang tidak
bergerak atau diam disebut stator. Terdapat celah udara antara rotor dan stator
yang jaraknya kecil.

4. Perancangan Puli Penggerak (Drum)


Puli penggerak ini berfungsi menggerakan atau memutar sabuk. Puli ini
terbuat dari bahan lempengan besi atau plat baja yang dibentuk seperti drum atau
silinder dan ditengahnya diberi poros.
a. Panjang puli (Lp)

Lp = B + 100 (mm) .................................................................................(2.10)


Dimana: B = Lebar sabuk
(Farizal dan Hamimi, 2017)

b. Diamater puli (Dp)


19

Dp > k. i (mm) ........................................................................................(2.11)


Dimana:
k = Faktor proposional
= 125 : 150
= 125
i = Jumlah lapisan sabuk
(Farizal dan Hamimi, 2017)

c. Putaran puli penggerak (n)

v .60
N = .................................................................................................
π . Dp
(2.12)
Dimana:
V = kecepatan sabuk (m/det)
(Farizal dan Hamimi, 2017)
5. Perancangan Poros dengan Beban Lentur Murni serta Beban Puntir dan
Lentur
Poros merupakan salah satu bagian yang terpenting dari setiap mesin, hampir
semua mesin meneruskan tenaga bersama-sama dengan putaran. Peranan utama
dalam transmisi seperti ini di pegang oleh poros. Oleh sebab itu, perlu
diperhatikan hal-hal penting dalam pemilihan poros dengan memperhitungkan
beberapa aspek.

a. Macam-macam Poros
Berdasarkan pembebanannya poros diklasifikasikan sebagai berikut:
1) Poros Transmisi
Poros semacam ini mendapat beban puntir murni atau puntir lentur. Daya
ditransmisikan kepada poros ini melalui kopling-roda gigi, puli-sabuk atau
sprocket-rantai.
2) Spindle
Poros transmisi yang relatif pendek, seperti poros utama mesin perkakas,
dimana beban utamanya berupa beban puntiran, disebut spindle. Syarat yang
harus dipenuhi poros ini adalah deformasinya harus kecil dan bentuk serta
ukurannya harus teliti.
20

3) Gandar
Poros seperti yang dipasang diantara roda-roda kereta barang, dimana tidak
mendapat beban puntir, bahkan kadang-kadang tidak boleh berputar. Gandar ini
hanya mendapat beban lentur kecuali jika digerakan oleh penggerak mula dimana
gandar akan mengalami beban puntir juga.
Berdasarkan bentuknya poros dapat digolongkan atas poros lurus umum,
poros engkol sebagai poros utama dari mesin torak, poros luwes untuk transmisi
daya kecil agar terdapat kebebasan bagi perubahan arah dan lain-lain.

b. Hal-hal Penting dalam Perencanaan Poros


Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam merencanakan sebuah poros adalah
sebagai berikut:
1) Kekuatan Poros
Suatu poros transmisi dapat mengalami beban puntir, lentur atau gabungan
antara puntir dan lentur, ada juga poros yang mendapat beban tarik atau tekan
seperti poros baling-baling kapal atau turbin, dan lain-lain. Tumbukan atau
pengaruh konsentrasi tegangan bila diameter poros terlalu kecil, atau poros
berongga, kemudian poros mempunyai alur pasak. Oleh karena itu, dalam
perencanaan poros kekuatan poros tersebut harus dapat diperhatikan sehingga
dapat menahan beban-beban di atas.
2) Kekakuan Poros
Meskipun sebuah poros mempunyai kekuatan yang cukup, tetapi jika lenturan
atau defleksi puntirnya terlalu besar akan mengakibatkan ketidaktelitian, atau
menimbulkan getaran dan suara. Oleh karena itu, kekakuan dari poros harus
diperhatikan dan disesuaikan dengan jenis mesin yang akan digunakan.
3) Putaran Kritis
Bila putaran suatu mesin dinaikkan maka pada suatu harga putaran tertentu
dapat terjadi getaran yang luar biasa besarnya. Putaran ini disebut dengan putaran
kritis. Hal ini dapat terjadi pada turbin, motor torak, motor listrik dan lain-lain.
4) Korosi
Bahan – bahan tahan korosi harus dipilih untuk propeler dan pompa bila
terjadi kontak dengan media yang korosif. Demikian pula untuk poros yang
terancam kavitasi dan poros mesin yang sering berhenti lama.
21

5) Bahan Poros
Poros untuk mesin umum dibuat dari baja batang yang ditarik dingin dan
difinis. Sedangkan poros – poros untuk meneruskan putaran tinggi dan beban
berat umumnya dibuat dari baja paduan dengan pengerasan kulit yang sangat
tahan terhadap keausan.

c. Daya Rencana (Pd)


Jika P adalah daya nominal output dari motor penggerak, maka faktor
keamanan biasanya dapat diambil dalam perencanaan, sehingga faktor koreksi
pertama dapat diambil kecil. Jika faktor koreksi (fc) dapat dilihat pada lampiran 4,
maka perhitungan daya rencana (Pd) adalah sebagai berikut:
Pd = fc.P ………………………................................................................….. (2.13)
(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.7)
Keterangan:
Pd : daya rencana (kW)
fc : faktor koreksi
P : daya nominal dari output motor penggerak (kW)

d. Momen Puntir (T)


Pd
105
T  9, 74 x n1 …………………................................................................ (2.14)

(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.7)


Keterangan:
T : momen puntir rencana (kg.mm)
n1 : putaran poros (rpm)

e. Tegangan Geser yang Diizinkan


Tegangan geser yang diizinkan (τ a ¿ dihitung atas dasar batas kelelehan puntir
yang besarnya diambil 40% dari batas kelelehan tarik yang besarnya kira – kira
45% dari kekuatan tarik σ B .Jadi batas kelelehan puntir adalah 18% dari kekuatan
tarik σ B, sesuai dengan standar ASME. Untuk harga 18% ini faktor keamanan
diambil sebesar 1/0,18 = 5,6. Harga 5,6 ini diambil untuk bahan SF dengan
kekuatan yang dijamin, dan 6,0 untuk bahan SC dengan pengaruh masa, dan baja
paduan. Faktor ini dinyatakn dengan Sf 1.
22

Selanjutnya perlu ditinjau apakah poros tersebut akan diberi alur pasak atau
dibuat bertangga, karena pengaruh konsentrasi tegangan cukup besar. Pengaruh
kekasaran permukaan juga harus diperhatikan. Untuk memasukan pengaruh –
pengaruh ini dalam perhitungan perlu diambil faktor yang dinyatakan sebagai Sf 2
dengan harga sebesar 1,3 sampai 3,0. Berdasarkan hal-hal di atas maka besarnya
τ a dapat dihitung dengan:
σB
τ a= ……………………….............................................................… (2.15)
Sf 1 x Sf 2
(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.8)
Keterangan:
τ a : tegangan geser yang diizinkan (kg/mm2)

B : kekuatan tarik (kg/mm2)


Sf 1 : safety factor 1
Sf 2 : safety factor 2
f. Diameter Poros dengan Beban Puntir dan Lentur
Berdasarkan faktor koreksi yang dianjurkan oleh ASME maka faktor koreksi

dinyatakan dengan
Kt , nilai
Kt dipilih sebesar 1,0 jika beban dikenakan secara

halus, nilai
Kt dipilih sebesar 1,0 - 1,5 jika terjadi sedikit kejutan atau tumbukan,

dan nilai
Kt dipilih 1,5 – 3,0 jika beban dikenakan dengan kejutan atau tumbukan
besar.
Meskipun dalam perkiraan sementara ditetapkan bahwa beban hanya terdiri
atas momen puntir saja, perlu ditinjau pula apakah ada kemungkinan pemakaian
dengan beban lentur. Jika memang diperkirakan akan terjadi pemakaian dengan
beban lentur maka dapat dipertimbangkan pemakaian faktor C b yang harganya
antara 1,2 sampai 2,3. (Jika diperkirakan tidak akan terjadi pembebanan lentur
maka C b diambil = 1,0).
Dari hal di atas maka untuk menghitung diameter poros diperoleh rumus
sebagai berikut:
23

1/3
5,1
ds =
τa [x K t .C b .T
] ……………..............................................................
(2.16)
(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.8)
Keterangan:

ds : diameter poros yang direncanakan (mm)


T : momen puntir rencana (kg.mm)
a : tegangan geser bahan poros yang diizinkan (kg/mm2)

Kt : faktor koreksi untuk beban puntir

Cb : faktor koreksi untuk beban lentur

g. Tegangan Geser yang Terjadi

Bila momen rencana T (kg.mm) dibebankan pada suatu diameter poros


ds
(mm), maka tegangan geser (τ ) yang terjadi adalah:
5,1 T ……………………....................................................................... (2.17)
τ=
d s3
(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.7)
Keterangan:
T : momen puntir rencana (kg.mm)
d s : diameter poros (mm)
τ : tegangan geser (kg/mm2)

h. Diameter Poros dengan Beban Lentur Murni


Gandar dari kereta tambang dan kereta rel tidak dibebani dengan puntiran
melainkan mendapat pembebanan lentur saja.
Jika beban pada suatu gandar didapatkan sebagai ½ dari berat kendaraan
dengan muatan maksimum dikurangi berat gandar dan roda, maka besarnya
momen lentur M 1 (kg . mm) yang terjadi pada dudukan roda dapat dihitung.
24

Dari bahan yang dipilih dapat ditentukan tegangan lentur yang diizinkan σ a
(kg/mm2). Momen tahanan lentur dari poros dengan diameter d s (mm) adalah Z =

( 32π ) d s
3
(mm3 ), sehingga diameter d s yang diperlukan dapat diperoleh dari

M1
M 10,2 M 1
σa ≥ 1 = π 3 =
Z ( )
32
ds d s3

1 /3
10,2
ds =
[ σa
M1
] .............................................................................................(2.18)

(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.12)

Untuk perhitungan ketebalan roll penumpu dapat dihitung dengan


menggunakan rumus:
σt
σ comp = .....................................................................................................(2.19)
ω.s
(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.12)
Keterangan:
ω = ketebalan rol
s = panjang rol

6. Perancangan Pulley dan Sabuk


Sabuk-V terbuat dari karet yang mempunyai penampang trapesium.
Transmisi sabuk-V hanya dapat menghubungkan poros-poros yang sejajar
dengan arah putaran yang sama, dibandingkan dengan transmisi roda gigi atau
rantai sabuk-V bekerja lebih halus dan tidak menimbulkan suara.
Adapun gambar konstruksi sabuk V dapat dilihat pada gambar dibawah ini:

Gambar 2. 14 Kontruksi Sabuk – V


(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.164)
25

Keterangan :
1) Terpal
2) Bagian penarik
3) Karet pembungkus
4) Bantal karet
Sabuk V dibelitkan dikeliling alur yang berbentuk V pada puli. Bagian sabuk
yang sedang membelit pada puli ini mengalami lengkungan sehingga lebar bagian
dalamnya akan bertambah besar. Gaya gesekan juga akan bertambah karena
pengaruh bentuk baji, yang menghasilkan transmisi daya yang besar pada
tegangan yang relatif rendah. Hal ini merupakan salah satu keunggulan sabuk V
yang umum dipakai.
Gambar di bawah ini menunjukan berbagai macam penampang sabuk yang
umum dipakai.

Gambar 2. 15 Ukuran Penampang Sabuk-V


(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.164)

a. Pemilihan Sabuk
Pemilihan penampang sabuk dapat ditentukan dengan cara melihat daya
rencana yang digunakan (kW) dan putaran poros penggerak (rpm). Atas dasar
daya rencana dan putaran poros penggerak, penampang sabuk-V yang sesuai
dapat diperoleh dari diagram pemilihan sabuk-V di atas dalam gambar 2.15
diberikan berbagai proporsi penampang sabuk-V yang umum dipakai.
26

Gambar 2. 126 Diagram Pemilihan Sabuk-V


(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.164)

Atas dasar daya rencana dan putaran poros penggerak, penampang sabuk-V
yang sesuai dapat diperoleh dari Gambar 2.16. Daya rencana dihitung dengan
mengalikan daya yang akan diteruskan dengan faktor koreksi dalam lampiran 5.
Diameter nominal puli-V dinyatakan sebagai diameter d p (mm) dari suatu
lingkaran di mana lebar alurnya di dalam Gambar 2.17 menjadi l 0 dalam lampiran
6. Transmisi sabuk-V hanya dapat menghubungkan poros-poros yang sejajar
dengan arah putaran yang sama. Dibandingkan dengan transmisi roda gigi atau
rantai, sabuk-V bekerja lebih halus dan tak bersuara. Untuk mempertinggi daya
yang ditransmisikan, dapat dipakai beberapa sabuk-V yang dipasang menyebelah-
menyebelah.

Gambar 2. 137 Profil alur sabuk-V


(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.165)
Jarak sumbu poros harus sebesar 1,5 sampai 2 kali diameter puli besar. Di
dalam perdagangan terdapat berbagai panjang sabuk-V. Nomor nominal sabuk-V
dinyatakan dalam panjang kelilingnya dalam inch. Dalam lampiran 7
menunjukkan nomor-nomor nominal dari sabuk standar utama. Dalam lampiran 8
27

diberikan diameter puli minimum yang diizinkan dan dianjurkan menurut jenis
sabuk yang bersangkutan.
Sekarang lihatlah gambar 2.18 di mana putaran puli penggerak dan yang
digerakkan berturut-turut adalah n1 (rpm) dan n2 (rpm), dan diameter nominal
masing-masing adalah d p (mm) dan D p (mm), serta perbandingan putaran u
dinyatakan dengan n2 / n1 atau d p/ D p. Karena sabuk-V biasanya dipakai untuk
menurunkan putaran, maka perbandingan yang umum dipakai ialah perbandingan
reduksi i (i > 1), di mana
n1 Dp 1 1
=i= = ;u= ......................................................................................
n2 dp u i
(2.20)
(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.166)

Kecepatan linier sabuk-V (m/s) adalah


d p n1
v = .......................................................................................................
60× 1000
(2.21)
(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.166)

Gambar 2. 18 Perhitungan panjang keliling sabuk


(Sumber: Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.168)

Perhitungan keliling sabukdapat dihitung menggunakan rumus sebagai


berikut.

π 1
L = 2C + (d p+ D p) + ( D p −d p)2 .............................................(2.22)
2 4C
28

(Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.170)

7. Perancangan Bantalan
Bantalan adalah elemen mesin yang menumpu poros berbeban, sehingga
putaran atau gerakan bolak-baliknya dapat berlangsung secara halus, aman, dan
panjang umur. Bantalan harus cukup kokoh untuk memungkinkan poros serta
elemen mesin lainnya bekerja dengan baik. Jika bantalan tidak berfungsi dengan
baik maka prestasi seluruh sistem akan menurun atau tak dapat bekerja secara
semestinya. Jadi, bantalan dalam permesinan dapat disamakan peranannya dengan
pondasi gedung. Untuk pemilihan bantalan sendiri dapat dipilih melalui tabel pada
lampiran 9.

8. Perancangan Frame
a. Persamaan Diferensial untuk Kurva Defleksi
Semua prosedur untuk mencari defleksi balok didasarkan atas persamaan
diferensial kurva defleksi dan huungan-hubungan yang berkaitan dengan itu.
Karena itulah, kita akan mulai dengan menurunkan persamaan dasar untuk kurva
defleksi sebuah balok.
Dalam kasus ini defleksi yang terjadi pada rangka mesin tepat berada di
tengah-tengah batang. Seperti pada gambar dibawah ini, dapat diuraikan gaya-
gaya yang bekerja pada batang.

Gambar 2. 149 Gaya yang bekerja pada batang

Sehingga persamaan defleksi untuk batang ini adalah


d2 v M
= .................................................................................................
dx 2
EI
(2.23)
(Gere dan Timoshenko, 2000, hlm.117)
29

Persamaan ini dapat diintegrasikan di setiap kasus khusus untuk mendapatkan


defleksi v, asalkan momen lentur M dan rigiditas lentur EI diketahui sebagai
fungsi dari x.
Perjanjian tanda yang digunakan dalam persamaan di atas diulangi lagi di
sini: (1) sumbu x dan y adalah positif masing-masing ke kanan dan ke atas; (2)
defleksi v adalah positif ke atas; (3) kemiringan dv/dx dan sudut rotasi θ adalah
positif apabila berlawanan jarum jam terhadap sumbu x positif; (4) kelengkungan
K adalah positif apabila balok melentur cekung ke atas; dan (5) momen lentur M
adalah positif jika menghasilkan tekan di bagian atas balok.
Dalam hal balok prismatis (EI konstan), persamaan diferensialnya menjadi
d2 v
EI = M ................................................................................................
dx 2
(2.24)
(Gere dan Timoshenko, 2000, hlm.118)

b. Balok Statis Tak Tentu


Dalam pembahasan ini kita akan menganalisis balok dengan banyaknya reaksi
melibihi banyaknya persamaan kesetimbangan independen. Karena reaksi pada
balok seperti ini tidak dapat ditentukan hanya dengan menggunakan statika, maka
balok seperti ini disebut statis tak tentu.
Analisis balok statis tak tentu sangat berbeda dengan balok statis tertentu.
Apabila suatu balok adalah statis tertentu, maka kita dapat memperoleh semua
reaksi, gaya geser, dan momen lentur dari diagram benda bebas dan persamaan
kesetimbangan. Lalu, dengan mengetahui gaya geser, dan momen lentur, kita
dapat memperoleh tegangan dan defleksi.
Namun, apabila suatu balok adalah statis tak tentu, maka persamaan
kesetimbangan tidak cukupdan dibutuhkan persamaan tambahan lain. Metode
paling mendasar untuk menganalisis balok statis tak tentu adalah dengan
memecahkan persamaan diferensial kurva defleksi. Meskipun metode ini
berfungsi sebagai titik awal yang baik di dalam analisis, namun metode tersebut
hanya praktis untuk jenis balok statis tak tentu yang paling sederhana. Untuk
metode superposisi merupakan suatu metode yang dapat diterapkan pada berbagai
30

jenis struktur. Di dalam metode superposisi, kita melengkapi persamaan


kesetimbangan dengan persamaan keserasian dan persamaan gaya-peralihan.
 Jenis-jenis Balok Statis Tak Tentu
Balok statis tak tentu biasanya dicirikan dengan susunan tumpuannya.
Sebagai contoh, sebuah balok yang dijepit di satu ujung dan ditumpu sederhana di
ujung lainnya (Gambar 2.25 a) disebut balok kantilever yang ditopang. Reaksi
balok tersebut yang ditunjukkan dalam gambar terdiri atas gaya-gaya horizontal
dan vertikal di ujung A, momen di ujung A, dan gaya vertikal di ujung B. Karena
hanya ada tiga persamaan kesetimbangan independen untuk balok ini, maka tidak
mungkin menghitung keempat reaksi hanya dari kesetimbangan. Banyaknya
reaksi yang melebihi banyaknya persamaan kesetimbangan disebut derajat statis
tak tentu. Jadi, balok kantilever yang ditopang adalah statis tak tentu deraajat
satu.
Reaksi yang kelebihan disebut rendutan statis dan harus dipilih pada masing-
masing kasus. Sebagai contoh, reaksi R B pada balok kantilever yang ditopang
pada Gambar 2.20 a dapat dipilih sebagai reaksi rendudan. Karena reaksi ini
merupakan kelebihan dari yang dibutuhkan untuk mempertahankan
kesetimbangan, maka reaksi ini dapat dilepaskan dari struktur dengan
menghilangkan tumpuan di B. Pada saat tumpuan B diilangkan, kita akan
mempunyai balok kantilever (Gambar 2.20 b). Struktur yang tersisa apabila
rendudan dilepaskan disebut struktur terlepas (released structure) atau struktur
primer. Struktur primer harus stabil (agar dapat memikul beban), dan harus statis
tertentu (agar semua besaran gaya dapat ditentukan dengan hanya menggunakan
kesetimbangan).
Kemungkinan lain untuk menganalisis balok kantilever yang ditopang dalam
Gambar 2.20 a adalah dengan memilih momen reaksi M A sebagai rendudan. Lalu,
apabila tahanan momen di tumpuan A dihilangkan, maka struktur primer adalah
balok sederhana dengan tumpuan sendi di satu ujung dan tumpuan rol di ujung
lainnya (Gambar 2.20 c).
31

Gambar 2. 20 Balok kantilever yang ditopang


(a) Balok dengan beban dan reaksi; (b) struktur terlepas (struktur primer) di
mana reaksi di ujung B dipilih sebagai rendudan, dan (c) struktur primer di
mana reaksi momen di ujung A dipilih sebagai rendudan
(Gere dan Timoshenko, 2000, hlm.187)

Ada kasus khusus muncul jika semua beban bekerja dalam arah vertikal
(Gambar 2.21) pada kasus tersebut reaksi horizontal di tumpuan A tidak ada, dan
ada tiga reaksi lain. Namun, hanya ada dua persamaan kesetimbangan independen
yang tersedia, sehingga balok ini masih statis tak tentu derajat satu. Jika reaksi R B
dipilih sebagai rendudan, maka struktur primer adalah balok kantilever; jika
momen M A yang dipilih sebagai rendudan, maka struktur primer adalh balok
sederhana.

Gambar 2. 21 Balok kantilever yang ditopang yang mengalami beban vertikal saja
(Gere dan Timoshenko, 2000, hlm.187)

Jenis balok statis tak tentu lain yang dikenal dengan balok berujung jepit
ditunjukkan dalam Gambar 2.22 a. Balok ini mempunyai tumpuan jepit di kedua
ujungnya, sehingga ada enam reaksi (dua gaya dan satu momen di setiap
tumpuan). Karena hanya ada tiga persamaan kesetimbangan, maka balok ini statis
tak tentu derajat tiga.
32

Gambar 2. 22 Balok berujung jepit


(a) Balok dengan beban dan reaksi; (b) struktur primer apabila ketiga reaksi di
ujung B dipilih sebagai rendudan; dan (c) struktur primer di mana dua
reaksi momen dan reaksi horizontal di ujung B dipilih sebagai rendudan
(Gere dan Timoshenko, 2000, hlm.188)

Jika kita memilih tiga reaksi di ujung balok B sebagai rendudan, dan jika kita
menghilangkan tahanan yang berkaitan dengan itu, maka kita akan mendapatkan
balok kantilever sebagai struktur primer (Gambar 2.22 b). Jika kita melepaskan
dua momen ujung jepit dan satu reaksi horizontal, maka struktur primer akan
merupakan balok sederhana (Gambar 2.22 c).
Sekali lagi, dengan meninjau kasus khusus berupa beban vertikal saja (Gambar
2.23), maka kita akan mendapati bahwa balok tersebut sekarang hanya
mempunyai reaksi yang tidak nol (satu gaya dan satu momen di setiap tumpuan).
Banyaknya persamaan kesetimbangan yang tersedia hanya dua, sehingga balok
tersebut adalah statis tak tentu derajat dua. Jika kedua reaksi di ujung B dipilih
sebagai rendudan, maka struktur primer adalah balok kantilever; jika kedua reaksi
momen dipilih, maka struktur primer adalah balok sederhana.

Gambar 2. 23 Balok ujung jepit dengan beban vertikal saja


(Gere dan Timoshenko, 2000, hlm.188)

Balok yang terlihat pada gambar 2.24 a adalah contoh balok menerus; balok
tersebut dikatakan seperti itu karena ia mempunyai lebih dari satu bentang dan
menerus di atas tumpuan dalam. Balok khusus seperti ini adalah statis tak tentu
33

derajat satu karena ada empat gaya reaksi dan hanya tiga persamaan
kesetimbangan. Jika reaksi R B di tumpuan dalam dipilih sebagai rendudan, dan
jika kita menghilangkan tumpuan yang bersangkutan dari balok tersebut, maka
kita akan mendapatkan struktur primer dalam bentuk balok sedrhana statis tertentu
(Gambar 2.24 b). Jika reaksi RC dipilih sebagai rendudan, maka struktur primer
akan berupa balok sederhana dengan overstek (Gambar 2.24 c)

Gambar 2. 24 Contoh balok menerus


(a) Balok dengan beban dan reaksi; (b) struktur primer apabail reaksi di
tumpuan B dipilih sebagai rendudan; dan (c) struktur primer apabila reaksi
di ujung C dipilih sebagai rendudan
(Gere dan Timoshenko, 2000, hlm.189)
 Analisis dengan Persamaan Diferensial Kurva Defleksi
Balok statis tak tentu dapat dianalisis dengan memecahkan salah satu dari tiga
persamaan diferensial kurva defleksi: (1) persamaan diferensial orde kedua dalam
momen lentur, (2) persamaan diferensial orde ketiga dalam gaya geser, atau (3)
persamaan diferensial orde keempat dalam intensitas beban terdistribusi.
Prosedurnya pada dasarnya sama dengan prosedur untuk balok statis tertentu dan
terdiri atas penulisan persamaan diferensial, mengintegrasinya untuk mendapatkan
solusi umum, dan selanjutnya menerapkan syarat batas dan kondisi lainnya untuk
mengevaluasi besaran yang tak diketahui. Besaran tersebut terdiri atas reaksi
rendudan dan konstanta integrasi.
Persamaan diferensial untuk balok dapat dipecahkan dalam bentuk simbolik
hanya apabila balok dan pembebanannya relatif sederhana dan tidak rumit.
Solusinya berupa rumus multiguna. Namun, pada situasi yang lebih rumit,
persamaan diferensial harus dipecahkan secara numerik, dengan menggunakan
program komputer yang dibuat khusus untuk itu. Pada kasus demikian, hasilnya
hanya berlaku untuk masalah numerik yang bersangkutan.
34

9. Perencanaan Ulir Daya


a. Kolom (Buckling)
Struktur pemikul beban dapat gagal dengan berbagai cara, bergantung pada
jenis struktur, kondisi tumpuan, jenis beban, dan bahan yang digunakan. Sebagai
contoh, as pada sebuah kendaraan dapat fraktur secara tiba-tiba sebagai akibat dari
siklus pembebanan yang berulang, atau komponen struktur tarik dapat memanjang
secara berlebihan, yang mengakibatkan struktur tersebut tidak dapat berfungsi
sebagaimana mestinya.kegagalan seperti ini dapat dicegah dengan mendesain
struktur tersebut sedemikian hingga tegangan maksimum dan peralihan
maksimum masih berada dalam batas-batas toleransi.
Jenis kegagalan lain adalah tekuk. Tekuk dapat ditinjau pada sebuah kolom,
yang merupakan komponen struktur panjang, langsing, dan dibebani secara aksial
tekan. Jika komponen struktur tekan relatif langsing, maka ia dapat gagal secara
lentur atau berdefleksi lateral, bukan karena tekan langsing pada bahan.
Tekuk dapat terjadi pada berbagai jenis struktur dan dapat terjadi dalam
berbagai bentuk. Tekuk merupakan salah satu penyebab utama kegagalan pada
struktur, sehingga kemungkinan menekuk harus selalu ditinjau di dalam desain.
Dalam kasus perencanaan ulir daya dan poros bertingkat, kolom direncanakan
dengan kedua ujung sendi, sehingga beban kritis yang terjadi dapat diketaahui
dengan menggunakan rumus:
2
Pcr π EI
= .................................................................................................
¿2
(2.25)
(Gere dan Timoshenko, 2000, hlm.237)
Keterangan:
Pcr = beban kritis
I = momen inersia
Le = panjang maksimum yang diijinkan

b. Daya Putar
Sebelum mencari torsi, kita perlu mengetahui berapa daya angkat yang
dibutuhkan untuk menaikkan dan menurunkan beban dengan menggunakan
rumus:
35

P =
[ ( )]
F μ−
π dm
.........................................................................................
μl
1+ ( )
π dm

(2.26)
(Shigley dan Larry, 1991, hlm.374)
Keterangan:
P = daya angkat
F = beban
μ = koefisien gesek (0,5)
l = pitch
d m = diameter bolt

Akhirnya, dengan memerhatikan bahwa daya-putar adalah hasil kali gaya


P dan radius rata-rata d m/2, untuk menaikkan beban kita dapat menulis
dm
T =P . .....................................................................................................(2.27)
2
(Shigley dan Larry, 1991, hlm.374)

dimana T adalah daya-putar yang diperlukan untuk dua maksud: melawan


gesekan ulir dan menaikkan beban.
BAB III
PERANCANGAN FLAT BELT TRANPORT TABLE

A. Flat Belt Transport Table

Drum

Belt Conveyor
Poros Penumpu

Puli
Ulir
Daya

Motor

(a)

Profil Siku
Sama

(b)
Gambar 3. 1 Flat Belt Transport Table
(a) Gambar mesin dengan 2 sudut pandang; (b) Gambar mesin dengan 3 sudut
pandang.

Spesifikasi umum mesin:


1. Dimensi : 3 x 1,2 x 2,3 m
2. Sudut kemiringan maks : 30°

36
44

3. Besar Muatan : 150 kg


4. Kecepatan : 2,0 m/s

M. Alur Perancangan
Alur perancangan pembuatan Flat Belt Transport Table dapat diuraikan
sebagai berikut:

Start
Studi Literatur

Observasi Studi
Pendahulua
n
Analisis Pasar
Analisis
Kebutuhan

Free Desain
Mesin

Design Frame Design Design Sabuk


Penggerak

-Gambar Teknik
-Desain Kapasitas Angkut
Final -Desain Pulli
Design -Desain Roll Penumpu
-Desain Transmisi
-Desain Motor
-Desain Rangka
-Desain Poros Berulir
Kesimpulan

Finish
45

Gambar 3. 2 Gambar Alur Perancangan


1. Studi Pendahuluan
Studi pendahuluan dilakukan untuk mencari masalah yang ada pada
masyarakat. Hal ini dilakukan dengan mengkaji masalah yang dapat diukur secara
empiris yang dapat diperoleh dari pengumpulan data dan pengolahan data yang
ada melalui observasi, analisis pasar, dan studi literasi. Dari studi pendahuluan
yang ada, penulis menemukan masalah pada masyarakat khususnya masalah yang
terdapat di industri kelas kecil dan kelas menengah. Pada industri kelas kecil dan
kelas menengah, masalah yang ada adalah masalah kebutuhan akan peralatan
pengangkutan (transport equipment). Dalam hal ini peralatan pengangkutan
(transport equipment) merupakan alat yang cukup besar dan mahal yang
menyebabkan tidak semua industri mampu memiliki alat angkut tersebut,
khususnya industri-industri kelas kecil dan menengah. Padahal industri-industri
kelas kecil dan menengah sama-sama memiliki permintaan produksi yang cukup
banyak dengan waktu yang terbatas.

2. Analisis Kebutuhan
Analisis kebutuhan dilakukan untuk mencari solusi pada masalah yang
ditemukan di masyarakat. Hal ini dilakukan agar solusi yang diberikan tepat guna
dan tepat sasaran. Maka dari itu, berdasarkan fenomena yang ada, maka penulis
akan merencanakan flat belt transport table sebagai solusi dari masalah yang
ditemukan. Diharapkan dengan adanya alat tersebut dapat membantu industri-
industri kelas kecil dan menengah dalam mengefisiensikan waktu produksi serta
membantu meningkatkan jumlah produksi. Dan diharapkan juga flat belt
transport table ini dapat memperkecil biaya pengeluaran industri karena harganya
yang lebih murah dari harga transport equipment di pasaran.
46

3. Free Desain
Desain kasar tanpa ukuran sebagai dasar perancangan.

Gambar 3. 3 Gambar Free Desain Conveyor

4. Konsultasi
Setelah adanya free desain, maka dilakukan tahap konsultasi untuk
mengkoreksi kemungkinan-kemungkinan terjadinya kegagalan.

5. Pembuatan Final Desain


Jika setelah tahap kosultasi desain mesin disetujui maka akan berlanjut untuk
membuat final desain dengan dimensi sesuai dengan perhitungan. Jika free desain
tidak disetujui, maka yang dilakukan adalah pembuatan desain kembali. Yang
dihasilkan dari final desain adalah gambar teknik.

6. Pembuatan Laporan
Pembuatan laporan dilakukan sebagai laporan pertanggung jawaban dan
laporan kemajuan terhadap mesin yang dibuat.

N. Perancangan Flat Belt Transport Table


1. Kapasitas Angkut
Besarnya muatan satuan yang direncanakan adalah:
47

150 kg
q= = 50 kg/m
3m
Kapasitas pesawat angkut saat pemindahan material dalam aliran
kontinyu:
Q=q.v
Q = 50 kg/m . 2m/s = 100 kg/s = 360 ton/jam

2. Kecepatan Belt Conveyor


Didapat dari lampiran 2 kecepatan belt yang disarankan untuk muatan
dari pertambangan dan beras adalah 2,0 m/s.

3. Gaya Tarikan Sabuk dan Daya Penggerak Transport Table


Ketentuan tebal dan lapisan sabuk yang digunakan di dapat
berdasarkan ketentuan pada gambar 2.7 dan tabel 2.1 adalah:
δ i = 1 × 2 = 2 mm δ 1 = 3 mm δ 2 = 1,5 mm
Keterangan:
δ i = Jumlah lapisan i lapis (plies) dengan tebal δ i mm
δ 1 = Top cover
δ 2 = Bottom cover
Berat sabuk per meter dapat dihitung dengan rumus (2.4) yaitu:
q b= 1,1 × B × (δ i + δ 1 + δ 2) kg/m
= 1,1 × 1 × (2 + 3 + 1,5)
q b = 7,15 kg/m

μbelt = 0,3
Ketentuan koefisien gesek untuk pulli besi tuang atau baja, udara kering,
berdebu.

μs 1dapat dihitung dengan rumus (2.8) sebagai berikut:


μs 1 = ( μbelt × cos∝) - sin∝
= (0,3 × cos 30°) – sin 30°
= -0,24

Tegangan sabuk pada titik terendah dihitung dengan rumus (2.5)


yaitu:
Pb = 9,81 × Wb × L × μs 1 (N)
48

= 9,81 × 7,15 kg/m × 3m × -0,24


= -50,501 N

μs 2 dapat dihitung dengan rumus (2.9) sebagai berikut:


μs 2 = ( μbelt × cos∝) + sin∝
= (0,3 × cos 30°) + sin 30°
= 0,759

Tarikan total belt transport table dapat dihitung dengan rumus (2.6)
yaitu:
Cp = 9,81 × μs 2 [(Wb × L) + W] + Pb
= 9,81 × 0,759 [(7,15 × 3) + 150] + (-50,501)
= 9,81 × [0,759 (197,85)] + (-50,501)
Cp = 1327,08 N

Daya listrik yang diperlukan oleh flat belt transport table dapat
dihitung dengan rumus (2.7) yaitu:
Cp× v 1327,08× 2,0
K= = = 2,65 kW
1000 1000

Dikalikan dengan faktor koreksi sebesar 1,3 yang didapat dari


lampiran 5, maka daya yang dibutuhkan menjadi 3,45 kW. Berdasarkan
perhitungan dan menyesuaikan dengan motor listrik yang ada di pasaran,
maka dipilih daya motor 4 kW.

4. Tegangan Tarik pada Sabuk


Tegangan tarik yang terjadi pada sabuk adalah:
Cp Cp 1327,08
σT = = = = 0,15 kg/mm2
A t × B 9 ×1000
Jadi, tegangan tarik yang terjadi pada belt adalah 0,15 kg/mm2. Maka
dari itu, dengan menyesuaikan tegangan tarik minimum belt dan jenis belt
minimum yang ada di pasaran dan paling mendekati dengan hasil
perhitungan, maka tipe belt yang digunakan adalah EP-100/1, dimana
kekuatan tarik sabuk tipe EP-100/1 bisa menahan beban sebesar 100 kg/ mm2
.
49

5. Pulli Penggerak (Drum) Driver Transport Table


a. Panjang Pulli
Lp = B + 100 (mm)
= 1000 + 100 = 1100 mm
b. Diameter Pulli (Dp)
Dp ≥ k . i
K = faktor proporsional
= 125 – 150
= 125
Dp ≥ k . i (mm)
Dp ≥ 125 . 1 mm
≥ 125 mm
Dp = 12,5 cm
= 0,125 m
c. Putaran Pulli Penggerak (n)
v .60 2 . 60
N= = = 305,6 rpm ≈ 306 rpm
π . Dp π . 0,125 m

6. Diameter Poros Pulli (Drum) Driver


 Fc = 2,0 (diambil dari tabel 1.6 dengan daya normal yang akan di
transmisikan)
 Pd = Fc x P = 1,2 x 4 = 4,8 kw
 T = 9,74 x 105 x Pd / n = 9,74 x 105 x 4,8 / 306 = 15278,43 kg.mm
 Bahan baja karbon S55C-D dengan σ b = 72 kg/mm2
 Sf1 = 2
Sf2 = 3
 Kt = 1,5 (beban terjadi sedikit kejutan atau tumbukan)
 Cb = 1,2 (terdapat beban lentur)
σb 72 72
 τa = = = = 12 kg/mm2
Sf 1 . Sf
2
2. 3 6
σ bahan 72
 σb = = = 12 kg/mm2
Sf 1 . Sf
2
2. 3
50

 d = (5,1 x Kt x Cb x T / σ a)1/3 = (5,1 x 1,5 x 1,2 x 15278,43 / 12) 1/3


= 15,09 ≈ 20 mm
σb 72 72
 τa = = = = 12 kg/mm2
Sf 1 . Sf
2
2. 3 6

 Pembuktian:
5,1. T 5,1. 112920,13
τx = = = 4,6 kg/mm2
d s3 50 3
∴ τ a ¿ τ x , aman terhadap tegangan puntir.
σ bahan 72
 σb = = = 12 kg/mm2
Sf 1 . Sf
2
2. 3

 Pembuktian:
10,2. T 10,2. 112920,13
σx = = = 9,2 kg/mm2
d s3 50 3
∴ σ b ¿ σ x , aman terhadap tegangan lentur.

7. Diameter Poros Roll Penumpu


a. Analisis Gaya-gaya

Gambar 3. 3 Analisa Gaya pada Poros

b. Diagram Benda Bebas (DBB)


51

Gambar 3. 4 Diagram Benda Bebas

∑ Mb = 0
Ra . 1,1 – 210 . 0,55 = 0
210 .0,55
Ra = = 105 N
1,1

∑ Fy = 0
Ra – Q + Rb = 0
105 – 210 + Rb = 0
Rb = 105

c. Diagram Momen

Gambar 3. 5 Diagram
Momen
52

1 2
Mx = Ra . X −¿ qx
2
1
M 0,275 = 105 . 0,275 −¿ . 210. 0 , 2752
2
= 20,93 kg.m
1
M 0,55 = 105 . 0,55 −¿ . 210. 0 , 552
2
= 26 kg.m
1
M 0,825 = 105 . 0,825 −¿ . 210. 0 , 8252
2
= 15,15 kg.m

d. Diameter Poros
1/3
10,2
ds =
[ σa
. M max
]
1 /3
10,2
= [72
. 26000 ]
d s = 15,44 mm ≈ 17 mm

e. Ketebalan Roll Penumpu


Ketebalan roll penumpu dapat dihitung dengan rumus 2.19.
σt σt
σ comp = ω=
ω.s σ comp . s
σt
ω=
σ comp . s
0,15 kg /mm2
= kg = 0,06 mm
2,3 2
.1,1 mm
mm

8. Panjang Sabuk Flat Belt Transport Table


P = 2 panjang sisi + 2 keliling lingkaran
= 2 (3000 mm) + 2 (2 × 3,14 × 62,5 mm )
53

= 6785 mm

9. Perancangan Sistem Transmisi


a. Pemilihan Tipe Sabuk
Berdasarkan gambar 2.14 mengenai diagram pemilihan sabuk-V, maka
penampang sabuk yang dipilih adalah penampang sabuk-V tipe C.
Spesifikasi sabuk-V berdasarkan lampiran 6 mengenai ukuran puli-V untuk
penampang sabuk-V tipe C dan berdasarkan lampiran 8 mengenai diameter
minimum puli yang diizinkan dan dianjurkan (mm), D p = 145 mm.

Gambar 3. 6 Sistem Transmisi


n2 D p
= ⇒ n 1 . D p = n2 . d p
n1 d p
Karena motor listrik yang digunakan memiliki kecepatan putaran
mesin 1450 rpm sedangkan putaran yang dibutuhkan oleh transport table
hanya 306 rpm, maka motor listrik memerlukan gearbox untuk menurunkan
kecepatan putar mesin. Pada perancangan ini gearbox yang digunakan
adalah gearbox dengan rasio 5:1, sehingga:
1450
n1 = = 290 rpm
5
n1 . D p 290 .145
dp = = = 137,4 mm ≈ 138 mm
n2 306
Karena diameter puli yang digerakkan (d p) lebih kecil dari diameter
puli minimum yang diizinkan, maka diameter puli dipilih 151 berdasarkan
katalog yang terlampir pada lampiran 16.
b.Kecepatan Linear Sabuk (v)
54

π . d p . n1 3.14 .100 . 290


v= = = 0,319 m/s
60 .1000 60. 1000

c.Panjang Keliling Sabuk (L)


π 1
L = 2C + (d p + D p) + ( D p −d p)2
2 4C
3,14 1
= 2. 750 + (100 + 225) + (225 – 100)
2 4 . 750
= 2010,54 mm ≈ 2011 mm
Dilihat dari lampiran 7 mengenai panjang sabuk-V standar, yang
mendekati 2011 adalah belt dengan nomor 80, maka sabuk yang digunakan
adalah C-80 inch.
55

10. Perancangan Bearing


Tabel 3.1 Bantalan bola sudut dalam keadaan terpasang

Di dapat dari table pada lampiran 9, maka bearing yang dipakai untuk
poros pulli (drum) driver adalah bearing dengan kode 7304 A DB dan
bearing yang disarankan untuk poros roll penumpu adalah bearing dengan
kode 73035 A DB. Bearing yang digunakan adalah bearing dengan
bantalan bola sudut dalam keadaan terpasang. Bearing ini merupakan
bearing yang cocok untuk menahan beban radial.

11. Perancangan Frame


a. Menghitung defleksi pada frame bawah yang mendapatkan beban dari
poros penggerak kaki manual

Gambar 3. 7 Analisa Defleksi pada Frame Bawah

R A = R B dan M A = M B

P 150
RA = RB = = = 75 kg
2 2
−P x L
M A =M B=
8
56

−150 x 1,5
M A =M B= = - 28,125 kg . m
8
M x = R A . x – P (x – 0,75) −¿ M A
Mc = R A. x – M A
M 0,75 = R A . 0,75 – M A
= 56,25 kg.m – 28,125kg.m
= 28,125 kg.m

Mc M
σt = σt =
I W
Bahan yang digunakan untuk frame adalah baja ST37, yang memiliki σ t =
37 kg/mm2.
2
σ t = 37 kg /mm = 7,4 kg/mm2
5
M 28.125
W= = = 3800,67 mm3
σt 7,4
= 3,8 × 103 mm3
Berdasarkan tabel sifat penampang siku sama pada lampiran 10, maka
dipilih profil siku dengan dimensi 55 × 55 × 5 mm.
Untuk menghitung defleksi yang terjadi pada frame, maka dapat dihitung
dengan rumus 2.23.
d2 v
EI =M
dx 2
= R A . x – P (x – 0,75) −¿ M A
d2 v
EI ∫ = ∫ (R ¿ ¿ A . x – P ( x – 0,75 )−M A ) ¿ dx
dx 2
dy 1 1
EI = R . x 2 −¿ P( x – 0,75)2 −¿ M A . x + C 1 ..................................
dx 2 A 2
(1)

EI ∫ dy = ∫ ( 12 R . x − 12 P( x – 0,75) −M . x+ C ) dx
A
2 2
A 1

1 1 −1
EI . Y = R A . x 3 −¿ P( x – 0,75)3 M A . x 2+ C 1 . x + C 2 ..................
6 6 2
(2)
57

bila x = 0 YA =0 C2 = 0
0 = 0 + 0 + C2 C2 = 0
bila x = 1,5 YC = 0
1 1 −1
0= R A . (1,5)3 −¿ P(0,75)3 (−28,125) .(1,5)2 + C 1 . 1,5
6 6 2
1 1 1
150 .(0,75)3− 75 ( 1,5 )3 + (−28,125) .(1,5)2
C1 = 6 6 2
1,5
10,54−42,18+(−31,64)
C1 = = -42,18
1,5
C 1 ke pers..... (1)
dy 1 1
EI = R A . x 2 −¿ P( x – 0,75)2−¿ M A . x + C 1
dx 2 2
dy 1
EI = 75 . (0,75)2 −¿ (−28,125).(0,75) + (-42,18)
dx 2
dy
EI =0
dx

 Defleksi di C x = 0,75
1
δc = Y C =
EI ( 16 R .(0,75) − 12 M .( 0,75 ) +C .( 0,75))
A
3
A
2
1

1 1 1
=
EI 6 (
75 .( 0,75)3− (−28,125). ( 0,75 )2 +(−42,18).(0,75)
2 )
−18,455 −18455
YC = m= mm
EI EI

Dalam hal ini diambil batas maksimum lendutan untuk sebuah struktur
balok biasa berdasarkan kepada SNI 03-1729-2002 yakni bisa dicari dengan
persamaan L/240. Diketahui bahwa L = panjang bentang (mm), maka
didapat:
L
y max =
240
1500
y max = =6,25 mm
240
Dengan modulus elastisitas baja E = 2,1 x 104 Kg/mm2, dan berdasarkan tabel
sifat penampang siku sama pada lampiran 10, untuk profil siku dengan
58

dimensi 55 × 55 × 5 mm, nilai momen inersia bahan dapat adalah I = 0,152


× 106 mm4 .
18455
Y C=
EI
18455
¿ mm
(2,1 x 10 )(0,152 ×106 )
4

Y C =¿8,57 × 10−7 mm
Karena Y C < y max , maka defleksi yang terjadi pada frame AMAN.

12. Perancangan Ulir Daya

a. Perhitungan Buckling
2
Pcr = π . 2EI π 2 . EI
¿
¿=
√ Pcr

π π 2 . EI
I=
64
× d4

3,14
¿ =
√ Pcr
= ×(22)4 =
64
I = 11493,185 mm 4 (3,14)2 . ( 2 ×10 4 ) .(11493,185)
√ 150
¿ = 3983,03 mm2
Panjang ulir daya yang direncanakan adalah 400 mm. Melalui perhitungan
buckling diketahui bahwa panjang maksimum yang diizinkan adalah 3983,03 mm2
.
Karena L < ¿, maka panjang ulir daya yang direncanakan AMAN.

b. Pengujian dari Sisi Tekanan


Bahan yang digunakan untuk membuat ulir daya adalah ST37, yang memiliki
σ t = 37 kg/mm2.
F
F 37
σ= π 2 ; σ= = 9,25 kg/mm
A . dr 4
4
59

F
dr =
√ π
4

150
=
√ 3,14
4
. 9,25

d r = 4,54 mm ; berdasarkan tabel normal series of power screw pada lampiran 13


diameter bolt minimal dimulai dar 22 mm, maka dari itu bolt yang dipilih adalah
bolt dengan diameter 22 mm dan pitch 5 mm.

c. Perhitungan Torsi

P=
[ π d )]
F μ−
( m

μl
1+ (
πd ) m

=
[ 3,14 .22 )]
150 0,5− (
0,5 . 5
1+(
3,14 . 22 )
P = 62 kg

Torsi untuk menaikkan dan menurunkan beban:


T = P . rm
= 62 . 11
T = 682 kg.mm

13. Panjang Handle

Diasumsikan gaya yang dapat diputar oleh kekuatan manusia adalah 5 kg.
T 682 kg .mm
r= = = 136,4 mm
F 5 kg

14. Perancangan Poros Bertingkat

F = Berat beban maksimum + Berat Flat Belt Transport Table


= 150 + 7,15
60

F = 157,15 kg

Gaya tekan yang ditumpu oleh poros bertingkat adalah:


F 157,15
σ= = = 1,964 kg/mm
A 80

Pengujian buckling pada poros bertingkat adalah:

2
Pcr = π . 2EI π 2 . EI
¿
¿=
√ Pcr
π
I= × d4
64
3,14
= ×(80)4
64
I = 2009600 mm 4

π 2 . EI
¿=
√ Pcr
2 4


= (3,14) . ( 2 ×10 ) .(2009600)
157,15
¿ = 51456,1 mm2

Panjang poros bertingkat yang direncanakan adalah 2300 mm. Melalui


perhitungan buckling diketahui bahwa panjang maksimum yang diizinkan adalah
51456,1 mm2 .
Karena L < ¿, maka panjang poros bertingkat yang direncanakan AMAN.
BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan
Setelah dilakukan perhitungan-perhitungan pada setiap bab terdahulu dapat
disimpulkan dimensi pada perancangan Flat Belt Transport Table sebagai berikut:

Flat Belt Transport Table Versi 1.0

1. Dimensi Mesin: 3 x 1,2 x 2,3 m


2. Kapasitas angkut: 360 ton/jam
3. Sabuk: Lebar (B) = 1000 mm, Tebal (δ) = 9 mm, Panjang (P) = 6785 mm,
Tipe = Chevron belt EP-100/1.
4. Puli (drum): Diameter (Dp) = 125 mm, Panjang (Lp) = 1100 mm, Putaran (n p
) = 306 rpm, bahan = baja cor paduan.
5. Roll penumpu: Diameter (Dr) = 120 mm, Panjang (Lr) = 1100 mm, Bahan =
baja cor paduan.
6. Sistem transmisi: Diameter luar puli yang digerakkan (d k ) = 145 mm,
Diameter luar puli penggerak ( Dk ) = 151 mm, Tipe sabuk = B-78 inch, Bahan
= rubber.
7. Motor penggerak: Jenis motor = 3 phasa, Daya = 4 kW, Gearbox = rasio 5:1.
8. Frame: Jenis = profil siku sama, Dimensi = 55 x 55 x 5 mm, Bahan = ST 37.
9. Poros berulir: Bolt = 22 mm, Panjang pipa = 550 mm, Panjang poros ulir =
Sq 22 x 5, Panjang Handle = 136,4 mm.

B. Saran
Perancangan Flat Belt Transport Table versi 1.0 ini masih memiliki beberapa
kekurangan, diantaranya:
1. Mesin ini memiliki dimesi yang cukup besar sehingga kurang efektif jika
ingin dipindahkan.
2. Mesin ini perlu operator jika ingin digunakan.
3. Untuk merubah sudut kemiringan pada mesin ini menggunakan ulir daya
sehingga perlu gaya untuk menggunakannya.

61
DAFTAR PUSTAKA

Farizal dan Hamimi. 2017. Desain Belt Conveyor untuk Pencurahan Material
dengan Kapasitas 125 Ton per Jam, Lebar Sabuk 400 mm dan Volume
Angkut 96,154 Ton per Jam. Universitas Tulang Bawang dan Universitas
Muhammadiyah. Lampung.
Gere dan Timoshenko. 2000. Mekanika Bahan. Erlangga. Jakarta.
Khurmi dan Gupta. 1982. A Text Book of Machine Design. Eurasia Publishing
House (Pvt.) LTD. New Delhi.
L.Singer dan Darwin Sebayang. 1985. Kekuatan Bahan. Penerbit Erlangga.
Jakarta.
Mangunwijaya. 1993. Teknologi dan Dampak Kebudayaannya. Yayasan Obor
Indonesia. Jakarta.
Republik Indonesia. 2016. PERMENPERIN No. 40 tahun 2016 mengenai
Pedoman Teknis Pembangunan Kawasan Industri. Sekretariat Negara.
Jakarta.
Rudenko N.1964. Mesin Pengangkat. Penerbit Erlangga. Jakarta.
Shigley dan Larry. 1991. Perencanaan Teknik Mesin Jilid 1. Penerbit Erlangga.
Jakarta.
Simanihuruk, Amin. 2014. Penentuan Besar Daya Motor Induksi 3 Fasa Untuk
Penggerak Conveyor Dan Pompa Pada Pltbs Sei Mangkei. Universitas
Sumatera Utara. Medan.
Sularso dan Kiyokatsu Suga. 2004. Dasar-dasar Perencanaan dan Pemilihan
Elemen Mesin. Pradnya Paramita. Jakarta.
Teknikalatberat529. 2016. Belt Conveyor. [Online].
Tersedia:https://teknikalatberat529.wordpress.com/2016/05/09 (diakses tanggal:
23 Oktober 2018)
William D. Callister. 1994. Materials Science and Engineering an Introduction.
Simultaneously. Canada.
Zainuri, Ach Muhzib. 2010. Mesin Pemindah Bahan. Penerbit Andi. Yogyakarta.

62
LAMPIRAN

63
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Rekomendasi Lapisan Belt


Lampiran 2 : Kecepatan Belt yang Disarankan
Lampiran 3 : Baja Karbon untuk Konstruksi Mesin dan Baja Batang yang
Difinis Dingin untuk Poros
Lampiran 4 : Faktor Koreksi
Lampiran 5 : Faktor Koreksi
Lampiran 6 : Ukuran Puli
Lampiran 7 : Panjang sabuk-V standar
Lampiran 8 : Diameter minimum puli yang diizinkan dan dianjurkan (mm)
Lampiran 9 : Bantalan bola sudut dalam keadaan terpasang.
Lampiran 10 : Sifat penampang siku sama
Lampiran 11 : Batas lendutan maksimum
Lampiran 12 : Properties of Selected Thermoplastic and Thermosetting
Polymers
Lampiran 13 : Basic dimensions for square threads in mm (Normal series)
according to IS : 4694-1968
Lampiran 14 : Spesifikasi Motor Listrik
Lampiran 15 : Spesifikasi Gearbox
Lampiran 16 : Ukuran Pulli
Lampiran 17 : Bukti Submit HKI
Lampiran 18 : Bukti Upload Jurnal
Lampiran 19 : Sertifikat ISMEE
Lampiran 20 : Cover PKM-KC
Lampiran 21 : Dokumentasi Kegiatan MONEV Eksternal 2019

64
65

Lampiran 1 Rekomendasi Lapisan Belt


Lebar Belt,
300 400 500 650 800 1000 1200 1400 1600 1800 2000
mm
Minimum dan
maksimum
3-4 3-5 3-6 3 -7 4-8 5 – 10 6 - 12 7 - 12 8 - 12 8 - 12 9 - 14
jumlah lapisan
(plies) i
a. lapisan tekstil; (2) tutup atas; (3) tutup bawah; (4) lapisan asbestos; (5)
lapisan breaker
(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.137)

Lampiran 2 Kecepatan Belt yang Disarankan

(Sumber: Ach.Muhib Zainuri, 2010, hlm.150)

Lampiran 3 Baja Karbon untuk Konstruksi Mesin dan Baja Batang yang Difinis
Dingin untuk Poros
Standar dan Lambang Perlakuan Kekuatan tarik Keterangan
macam panas (kg/mm2)
Baja karbon S30C Penormalan 48
konstruksi S35C Penormalan 52
mesin (JIS G S40C Penormalan 55
4501) S45C Penormalan 58
S50C Penormalan 62
66

Standar dan Lambang Perlakuan Kekuatan tarik Keterangan


macam panas (kg/mm2)
S55C Penormalan 66
Batang baja S35C-D - 53 Ditarik dingin,
yang difinis S45C-D - 60 digerinda,
dingin S55C-D - 72 dibubut, atau
gabungan dari
hal-hal
tersebut.
(Sumber: Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.3)

Lampiran 4 Faktor Koreksi


Daya yang ditransmisikan fc
Daya rata-rata yang diperlukan 1,2-2,0
Daya maksimal yang diperlukan 0,8-1,2
Daya normal 1,0-1,5
(Sumber: Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.7)
67

Lampiran 5 Faktor Koreksi

(Sumber: Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.165)


68

Lampiran 6 Ukuran Puli


Diameter Nominal
Penampan
(Diameter
g Sabuk – X (o) WO LO K KO e F
Lingkaran Jarak
V
Bagi dp)
71 – 100 34 11,95
A 101 – 125 36 12,12 9,2 4,5 8,0 15,0 10,0
126 atau lebih 38 12,30
125 – 160
34 15,86
161 – 200
B 36 16,70 12,5 5,5 9,5 19,0 12,5
201 atau lebih
38 16,29

200 – 250 34 21,18


C 215 – 315 36 21,45 16,9 7,0 12,0 25,5 17,0
316 atau lebih 38 21,72
355 – 450 36 30,77
D 24,6 9,5 15,5 37,0 24,0
451 atau lebih 38 31,14
500 – 630 36 36,95
E 28,7 12,7 19,3 44,5 29,0
631 atau lebih 38 37,45
* Harga-harga dalam kolom W menyatakan ukuran standar.
(Sumber: Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.166)
69

Lampiran 7 Panjang sabuk-V standar

(Sumber: Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.168)


70

Lampiran 8 Diameter minimum puli yang diizinkan dan dianjurkan (mm)

(Sumber: Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.169)

Lampiran 9 Bantalan bola sudut dalam keadaan terpasang.

(Sumber: Sularso dan Kiyokatsu Suga, 2004, hlm.145)


71

Lampiran 10 Sifat penampang siku sama

(Sumber: L.Singer dan Darwin Sebayang, 1985, hlm.633 - 634)


72

Lampiran 11 Batas lendutan maksimum

(Sumber: Standar Nasional Indonesia, 2002, hlm.15)

Lampiran 12 Properties of Selected Thermoplastic and Thermosetting Polymers

(Sumber: William D. Callister, 1994, hlm.770)


73

Lampiran 13 Basic dimensions for square threads in mm (Normal series)


according to IS : 4694-1968

(Sumber: Khurmi dan Gupta, 1982, hlm.590-591)


74

Lampiran 14 Spesifikasi Motor Listrik

(Sumber: https://www.monotaro.id/corp_id/s003188484.html)

Lampiran 15 Spesifikasi Gearbox


75

Lampiran 16 Ukuran Pulli

(Sumber: Katalog Tsubaki, hlm 6)


76

Lampiran 17 Bukti Submit HKI


77
78

Lampiran 18 Bukti Upload Jurnal


79

Lampiran 19 Sertifikat ISMEE

Lampiran 20 Cover PKM-KC


80

Lampiran 21 Dokumentasi
Kegiatan MONEV Eksternal 2019
81

Anda mungkin juga menyukai