Anda di halaman 1dari 4

PETUNJUK PELAKSANAAN UJIAN OSCA PRAKTIK

I. Ketua panitia adalah salah satu dari Tim Penguji yang dipilih dan ditunjuk
oleh panitia serta dosen/penanggung jawab program
II. Tim Penguji dan mahasiswa yang akan melaksanakan ujian sudah hadir 30
menit sebelum jadwal ujian dan persiapan kelengkapan ujian. Baik tim
penguji maupun mahasiswa menggunakan pakaian sopan dan rapi sesuai
ketentuan. Untuk mahasiswa menggunakan seragam putih putih praktik
dengan atribut lengkap (name tag,harnet,jilbab putih, kartu ujian)
III. Pelaksanaan ujian osca praktik
1. Ketua panitia membuka ujian osca praktik dan menjelaskan tata cara
pelaksaan ujian. Memperkenalkan mahasiswa, penguji dan panitia ujian.
Ujian akan berlangsung selama 150 menit
2. Ketua panitia akan melakukan apersepsi singkat dengan panitia dan
mahasiswa selama 15 menit terkait persiapan dan pelaksanaan ujian.
Penguji maupun tim panitia berhak memberikan komentar/sanggahan
terkait pelaksanaan ujian
3. Ujian akan berlangsung dengan waktu 90 menit (setiap bilik 10 menit).
Dan dilanjutkan dengan pengolahan nilai sampai pengumuman dengan
waktu 20 menit
4. Pada saat ujian berlangsung ketua panitia akan mengawasi pelaksanaan
ujian. Panitia akan mengumpulkan nilai dari masing-masing penguji dan
menjumlah serta membagi sesuai dengan ketentuan. Ketua panitia
meminta saran dan pendapat dari tim penguji untuk memutuskan hasil
ujian :
a. Lulus dengan nilai >70
b. Tidak lulus dengan nilai <70 dan harus mengulang ujian prasat yang
tidak lulus pada tanggal yang sudah ditentukan
5. Lembar presensi dan berita acara akan ditandangani oleh ketua panitia
dan tim penguji
6. Ketua panitia akan mengevaluasi hasil ujian dan memberikan kesimpulan
7. Ketua panitia menutup ujian osca praktik

PETUNJUK BAGI KETUA PANITIA

1. Waktu yang dialokasikan untuk apersepsi adalah 15 menit, pelaksanaan ujian


90 menit, dan pengolah nilai sampai dengan pengumuman hasil 15 menit
2. Tim penguji menggunakan baju seragam putih atribut lengkap dengan
almameter dan identitas

PETUNJUK MAHASISWA

1. Mahasiswa memakai seragam putih beserta atribut lengkap. Bagi mahasiswa


yang berjilbab menggunakan jilbab seragam putih. Dan bagi yang tidak
menggunakan jilbab wajib meggunakan harnet.
2. Siap dilokasi minimal 30 menit sebelum ujian berlangsung, ujian akan
dilaksanakan dengan waktu 15 menit apersepsi, pelaksanaan ujian 90 menit,
dan pengolah nilai sampai dengan pengumuman hasil 15 menit
3. Pada saat pelaksanaan ujian, setiap 10 menit jika mendengarkan bunyi bel
maka akan berpindah langsung kebilik selanjutnya.
4. Hal-hal yang belum jelas dapat menanyakan kepada panitia penyelenggara

PETUNJUK PENGUJI

1. Tim penguji menggunakan baju seragam putih atribut lengkap dengan


almameter dan identitas
2. Melakukan penilaian terhadap ujian praktik mahasiswa
3. Waktu yang dialokasikan untuk apersepsi adalah 15 menit, pelaksanaan ujian
90 menit, dan pengolah nilai sampai dengan pengumuman hasil 15 menit
PETUNJUK TIMER

1. Panitia menggunakan baju seragam putih atribut lengkap dengan almameter


dan identitas
2. Mengatur waktu ujian yaitu untuk apersepsi adalah 15 menit, pelaksanaan
ujian 90 menit, dan pengolah nilai sampai dengan pengumuman hasil 15
menit
3. Pada saat pelaksanaan ujian, setiap 10 menit panitia timer akan membunyikan
bel tanda mahasiswa untuk berpindah kebilik selanjutnya.

PETUNJUK PASIEN SIMULASI

1. Pasien simulasi menggunakan atribut untuk probandus


2. Mempersiapkan dan merapikan kembali alat-alat yang digunakan oleh
mahasiswa teruji
3. Bertindak sesuai dengan kasus yang ditentukan

PETUNJUK PEMBANTU UMUM

1. Panitia menggunakan baju seragam putih atribut lengkap dengan almameter


dan identitas
2. Membantu kelengkapan alat yang kurang pada saat pelaksaan ujian
berlangsung dan mengambil lembar hasil penilaian penguji disetiap bilik

PETUNJUK PENGOLAH NILAI

1. Panitia menggunakan baju seragam putih atribut lengkap dengan almameter


dan identitas
2. Melakukan perhitungan nilai mahasiswa dan memasukan kedalam lembar
penilaian

Anda mungkin juga menyukai