Anda di halaman 1dari 1

NAMA : FYRDATUL UMAMAH

NRP : 2042201123

KAMU INGIN MEMBAWA INSTRUMENTASI KEMANA


Berbicara tentang instrumentasi tentu saja banyak publik diluar sana yang masih
bertanya-tanya apakah itu instrumentasi. Mungkin masyarakat awam mengenal
kata instrumentasi itu dengan musik. Untuk menjawab pertanyaan tersebut
tentunya kita harus memulainya dari sebuah definisi terlebih dahulu.
Instrumentasi didefinisikan sebagai ilmu yang mempelajari dan mengaplikasikan
pengukuran dan pengendalian (kontrol) variable proses untuk mencapai tujuan
sesuai dengan kebutuhan dalam cakupan dan bidangnya (produksi, manifaktur,
dll). Kembali kepada inti pertanyaan tugas ini, “mau dibawa kemana
instrumentasi ini?”. Setelah mengenal definisi dari instrumentasi sebelumnya
maka sudah jelas arahnya lebih kepada pembangunan dan perkembangan sumber
daya baik itu sumber daya alam maupun sumber daya manusia. Sebagai contoh
Sistem instrumentasi dan kontrol mempunyai cakupan yang luas. Dalam
kehidupan sehari-hari, sebetulnya secara tidak sadar terdapat peralatan di sekitar
kita yang menerapkan sistem intrumentasi dan kontrol (terlepas sistem yang
analog atau diskret) Pernyataan tersebut terdengar sangat umum untuk sebuah
tujuan dari instrumentasi. Oleh karena itu pada kesempatan kali ini saya akan
menjelaskan intrumentasi ini akan saya bawa kemana dalam bentuk tulisan ini
secara umum maupun secara khusus menurut versi saya sendiri. Sebelum
mengarah kepada tujuan umum dan khusus, definisi dari instrumentasi yang saya
nyatakan sebelumnya masih kurang jelas dan mendasar. Sehingga perlu adanya
sedikit tambahan mengenai definisi tersebut untuk lebih memperkuat tujuan
umum serta tujuan khusus saya. Intrumentasi mengacu kepada teori, praktik serta
penerapan. Tidak jauh berbeda dengan ilmu-ilmu lain tentunya. Ada yang
istimewa dari instrumentasi ini dimana akan menjadi tujuan utama saya dalam
membawa instrumentasi ini yaitu membawanya kepada penerapan terhadap
teknologi modern dibidang manufaktur karena jika sebuah perusahaan itu
mengoperasikan usahanya secara manual otomatis akan membutuhkan lebih
banyak tenaga kerja. Instrumentasi saya hadirkan dengan tujuan untuk
memudahkan pekerjaan dalam mengintegrasikan pengukuran, monitoring, dan
pengendalian (secara kolektif atau paralel). Maka dari itu akan terbentuk sistem
sederhana namun sangat menguntungkan antara instrumentasi dan kontrol manual
yang seimbang. Hal ini sangat relevan dengan tujuan 2045 Indonesia Emas. Tak
bisa dipungkiri pada saat itu dunia akan berlomba-lomba menggunakan teknologi
modern yang lahir dari instrumentasi ini. Setelah menjelaskan tujuan umum,
selanjutnya saya akan menjelaskan tujuan khusus kemana saya akan membawa
instrumentasi ini. Sebagai individu yang menempuh pendidikan hingga pada titik
ini tentunya sudah harus memikirkan tentang tujuan masa depan diri sendiri.
Secara objektif, dosen merupakan pekerjaan yang mulia yang setiap harinya
memberikan ilmu kepada individu lain. Dengan menjadi dosen, saya akan
membawa ilmu intrumentasi ini kepada rana pendidikan kelak. Menyampaikan
ilmu yang telah diperoleh dan mencetak calon penerus bangsa yang berkualitas.

Anda mungkin juga menyukai