Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum Wr.

Wb Ners
Perkenalkan Saya Reza Alamsyah NIM 192310101083
Resume video positioning
Positioning dilakukan dengan Pemeragakan menggunakan BED yang sudah disusun agar bisa
dengan mudah di pakai. dengan bantuan teknologi yang dilakukan oleh Dokter Teknologi Bedah.
Dilakukan beberapa posisi pemeragakan. Surgical Tech Tips
posisi ini akan sering terliat dan diperagakan di ruang operasi saat prosedur bedah
dilakukan
a. Posisi Supine
Adalah posisi dimana tubuh berada pada Posisi tidur terlentang, tangan di
letakkan lurus sejajar bahu namu tidak sampai 90°, jika lebih dari 90° maka dapat
menyebabkan terjadinya cidera pleksus brakialis. Posisi ini juga dilakukan pada
posisi senyaman mungkin. Selama prosedur bedah yang menggunakan posisi
tersebut, akan dilakukan penyelipan tangan di samping bagian tubuh dengan
menggunakan bantalan atau sejenisnya. Dengan posisi tersebut maka akan
memudahlan untuk menyadari adanya fraktur atau tidak
b. Trendelenburg
Pada posisi ini kaki pasien diangkat ke atas setinggi mungkin dan kepala turun
kearah bawah. Posisi ini sering dijumpai pada operasi panggul. pusat gravitasi ada
di kepala dan kepala ditarik ke bawah. Posisi ini dilakukan agar dokter bedah bisa
lebih mudah dalam pengamengambilan darah dan darah akan mudah mengalir
melalui vena.
c. Reverse Trendelenburg
Pada posisi ini merupakan posisi kebalikan dari Trendelenburg, dimana kepala di
naikkan setinggi mungkin dan posisi kaki kearah bawah. Hal ini dilakukan agar
dokter lebih mudah untuk menurunkan isi perut yang penuh agar dapat mudah di
bawa ke bawah
d. Posisi Fowler
Posisi setengah duduk, atau dikenal sebagai sebagai posisi duduk kursi pantai.
posisi ini dilakukan saat prosedur pembedahan operasi payudara.
e. Posisi Lithotomy
Pada posisi ini biasanya telah dirancang di bagian BED terdapat lubang pada
posisi bawah yang digunakan untuk menahan kaki. Bagian ujung BED akan
sengaja di lepaskan. Biasanya posisi ini dipakai saat proses persalinan maupun
Pap Smear dengan kaki mengangkang dengan kaki di gantung di posisi kanan dan
kiri
f. Posisi Prone
posisi tengkurap, posisi ini Biasa dipakai ketika melakukan prosedur pembedahan
tulang belakang dan operasi kepala bagian belakang maupun saat pembedahan
leher. Pada posisi ini tangan di letakkan di samping tubuh kanan dan kiri, tangan
juga bisa di letakkan di depan dengan setengah menekuk (seperti saat orang
berenang).namun posisi ini sangat rawan pada bagian perut.
g. Kransky/ Jackknife
Sering disebut sebagai posisi pisau lipat. Hampir sama seperti posisi Prone,
bedanya pada posisi ini bagian tubuh yang tengkurap lebih condong ke atas
h. Posisi Lateral
pasien berbaring kesamping dengan posisi tangan menyamping ke atas. Posisi ini
biasa dipakai saat proses pembedahan rongga dada atau paru-paru

Anda mungkin juga menyukai