Anda di halaman 1dari 3

RESUME PRAMUKA

“Menuju Pramuka Penegak Garuda”

Nama : Farah Febri Yanti


Kelas: X IPA 1
Tanggal : 16 Mei 2020

SYARAT PRAMUKA GARUDA, PENEGAK, PANDEGA


1. Memahami UUD RI 1945
 Memahami UU RI NO. 12 Tahun 2010
2. Selesai SKU Penegak Laksana dan berlatih minimal 3 bulan setelah dilantik
penegak Laksana
3. Jadi Pramuka teladan di gudep, di tempat kerja dan di masyarakat sesuai
tri satya dan dasa dharma (T/D)
4. (T) Pernah membuat perencanaan, persiapan, pelaksanaan, pengawasan di
gudep siaga, penggalang, penegak
(D) Pernah 3 kali ikut perkemahan wirakarya, SAKA, nasional
internasional
5. (T) Pernah ikut pertemuan penegak di kwartir ranting, kwartir cabang,
kwartir daerah
(D) Aktif bantu Pembina di Gudep
6. (T) Terampil di SAKA
(D) Memanfaatkan TIK
7. (T) Aktif bantu Pembina di Gudep
(D) Aktif salah satu bahasa internasional
8. (T) Memanfaatkan TIK
9. (T) Aktif salah satu bahasa internasional
10.Proyek diri atau proyek bersama lingkungan
11.Pramuka menabung
12.Pramuka gelar seni budaya, olahraga, IPTEK
13.Pramuka membangun (merencanakan, membangun, menilai)

MENGENAL ASSOCIATION OF TOP/ACHIEVER SCOUT (ATAS)


Pengertian
ATAS merupakan singkatan dari Association of Top/Achiever Scout. Secara
singkat ATAS adalah organisasi yang menjadi wadah berkumpul para pandu di
dunia yang pernah meraih predikat tertinggi dalam golongannya (atau di
Indonesia setara Pramuka Garuda). Dalam Bahasa Indonesia bisa diartikan
sebagai Persaudaraan Pramuka Garuda tingkat Dunia.
Lambang Atas
 Tiga Ombak : Menggambarkan Trisatya (Scout Oath) sekaligus
melambangkan sejarah ATAS yang dirintis di wilayah Asia-Pasifik yang
didominasi wilayah laut
 Fleur De List : Melambangkan semangat persatuan persaudaraan
kepanduan
 Sinar mentari dengan 10 pendar surya : Melambangkan 10 Scout
Laws/Dasa Dharma
 Tulisan ATAS : Diambil dari Bahasa Melayu yang berarti tinggi, golongan
terhormat. Abjad T lebih tinggi dari yang lainnya melambangkan poses
peningkatan
 Warna Ungu : Warna kepanduan dunia, melambangkan warna
Kebangsawanan di Eropa
Tata Cara menjadi Anggota ATAS
 Syarat
- Anggota Gerakan Pramuka (baik peserta didik maupun anggota
dewasa) berusia minimal 15 tahun
- Pernah mencapai Tingkat Pramuka Garuda
- Mengisi formulir
- Mengerjakan tugas tambahan
 Alur Pendaftaran
- Mempersiapkan Softcopy (Scan) Dokumen
1. Pas foto (bukan foto selfie)
2. Scan Piagam Pramuka Garuda
3. Scan KTA/KTP/KTM/KTS
4. Scan tanda tangan
5. Membuat video/essay
- Mengisi formulir dan mengupload (mengunggah) data di formulir
online bit.ly/FORMATAS
- Menunggu persetujuan Pengurus Cabang Indonesia. Pengumuman
dilakukan melalui email atau dapat dilihat nomor ATAS di
bit.ly/NomorATAS (1-3 bulan)
- Ikutserta dalam pelantikan/inagurasi untuk mendapatkan Bagde
ATAS
Tanda Pengenal ATAS
Di ATAS dunia hanya dikenal 1 keanggotaan yakni Badge ATAS yang
diletakkan di bagian bawah dari lengan baju seragam Gerakan Pramuka
Tanda pengenal lainnya yaitu Scarf/Kacu ATAS Dunia hanya diberikan
langsung oleh presiden ATAS kepada anggota ATAS dalam kegiatan
Inagurasi/gathering tingkat internasional. Setiap scarf ditulis nama
masing-masing dan nomor ATASnya
Manfaat Menjadi Anggota ATAS
- Tanda keanggotaan yang berlaku SEUMUR HIDUP dan Diakui
Seluruh
Dunia
- Kesempatan berpartisipasi dalam organisasi eksekutif dunia
- Kesempatan ikut serta kegiatan internasional
- Kegiatan Pelatihan dan Seminar
- Rekomendasi Eksekutif Manajemen untuk keperluan Beasiswa

Anda mungkin juga menyukai