Anda di halaman 1dari 11

MODUL EKONOMI

Masalah Ekonomi dalam Sistem Ekonomi

Arlen Bausin, S.Pd

SMA NEGERI 7 GORONTALO UTARA


TAHUN PELAJARAN 2020-2021
12
Kompetensi Dasar :
3.2 Menganalisis masalah ekonomi dalam
sistem ekonomi
Masalah 4.2 Menyajikan hasil analisis maslah ekonomi
dalam sistem ekonomi
ekonomi
dalam system Indikator

ekonomi 1. Menganalisis masalah pokok ekonomi dan cara


mengatasinya
2. Mendeskripsikan macam-macam sistem
ekonomi
3. Menjelaskan sistem ekonomi di indonesia

Tujuan Pembelajaran

1. Siswa mampu menganalisis masalah pokok


ekonomi dan cara mengatasinya
2. Siswa mampu mendeskripsikan macam-
macam sistem ekonomi
3. Siswa mampu menjelaskan sistem ekonomi
pancasila

13
KAMU HARUS TAU

Masalah pokok ekonomi


dalam masyarakat muncul
dari keterbatasan sumber
daya dan keinginan
manusia yang tidak
terbatas. Dari
permasalahan tersebut
setiap negara memiliki cara
tersendiri untuk mengatasi
masalah ekonomi dan
menjalankan prekonomian
negara. Cara tersebut
dinamakan sistem ekonomi

14
1 PErmasalahan pokok ekonomi

Permasalahan Pokok Ekonomi Klasik

A. Produksi
Pada kegiatan produksi terdapat beberapa masalah seperti pengadaan input,
proses, dan peningkatan hasil output. konsumsi tidak dapat berlangsung jika
tidak ada barang dan jasa yang dihasilkan

B. Distribusi
Walaupun barang dan jasa tersedia, namun jika tidak terdistribusikan maka
barang dan jasa tersebut tidak sampai ke tangan konsumen dan tidak dapat
digunakan atau dikonsumsi.

C. Konsumsi
konsumsi adalah suatu kegiatan menggunakan barang dan jasa dengan tujuan
memenuhi kebutuhan. meski demikian, kita harus berhati-hati mengamati
kegiatan konsumsi. penggunaan barang dan jasa untuk tujuan menambah faedah
bukan kegiatan konsumsi namun termasuk kegiatan produksi.

Permasalahan Pokok Ekonomi Klasik

Apa dan Berapa yang Diproduksi?


Masalah ini menyangkut jenis barang dan jumlah yang akan diproduksi.
pertanyaan ini berkaitan dengan pengalokasian sumber daya yang langka di
antara berbagai alternatif penggunaannya.

Bagaimana Memproduksinya?
Masalah dalam hal ini adalah teknologi atau metode prosuksi apa yang digunakan
untuk memproduksi suatu barang.

Untuk Siapa Diproduksi?


Permasalahan disini adalah siapa yang memerlukan barang tersebut dan siapa
saja yang menikmati hasilnya. dengan kata lain bagaimana pendistribusiannya.

15
Dalam mengatasi masalah-masalah ini, ekonomi makro membahas beberapa kebijakan.
Diantaranya.
a. Menentukan pilihan yang paling tepat untuk mengatasi masalah kelangkaan
b. Bersinergi antara sesame pelaku pasar dan industry untuk membentuk satuan yang
lebih besar.
c. Membentuk kesepakatan dikalangan produsen dan konsumen.
d. Menggunakan teknik analisis ekonomi mikro
e. Pemanfaatan analisis biaya peluang dalam rangka menentukan pilihan

Dalam ekonomi mikro, pemerintah juga ikut campur tangan. Contohnya, penetapan
harga minimum untuk melindungi produsen dan penetapan harga maksimum untuk melindungi
konsumen.

2 sistem ekonomi

Apa itu system ekonomi?


Sistem ekonomi adalah perpaduan dari aturan-aturan atau cara-cara yang
merupakan satu kesatuan dan digunakan untuk mencapai tujuan dalam perekonomian.

Sistem Ekonomi Tradisional

Ciri-ciri sistem ekonomi tradisional

teknik produksi dipelajari secara turun temurun dan bersifat sederhana


hanya sedikit menggunakan modal
pertukaran dilakukan dengan sistem barter
belum mengenal pembagian kerja
masih terikat dengan tradisi
tanah merupakan tumpuan kegiatan produksi dan sumber kamakmuran

Kelebihan dari sistem ekonomi tradisional

mendorong hubungan kerja sama dan kerukunan sehingga terdapat keselarasan


antarindividu
barang dihasilkan untuk kelangsungan hidup masyarakatnya sehingga mengurangi
pemborosan
adat istiadat dan tradisi relatif terjaga
alam relatif terjaga karena masyarakat cenderung menjaga kelestarian alam
sekitarnya. 16
Sistem Ekonomi Komando
Pada system ekonomi komando (system ekonomi pusat/perencanaan), peran
pemerintah sangat dominan, sedangkan peran masyarakat atau pihak swasta sangat
kecil.

Ciri-ciri sistem ekonomi komando:


a. Semua alat dan sumber daya produksi dimiliki dan dikuasai oleh Negara
sehingga hak milik perorangan hamper tidak ada.
b. Pekerjaan yang tersedia dan siapa yang bekerja akan ditentukan oleh
pemerintah.
c. Kebijakan pereokomian diatur oleh pemerintah

Kekuatan sistem ekonomi komando:


a. Pemerintah lebih mudah mengendalikan inflasi, pengangguran, atau berbagai
keburukan lainnya.
b. Pemerintah menentukan jenis kegiatan produksi sesuai dengan perencanaan
c. Relatif mudah melakukan distribusi pendapatan
d. Jarang terjadi krisis ekonomi

Kelemahan sistem ekonomi komando:


a. Mematikan inisiatif individu untuk maju.
b. Sering terjadi monopoli yang merugikan masyarakat.
c. Masyarakat tidak memiliki kebebasan dalam memiliki sumber daya

Sistem Ekonomi Pasar


Pada sistem ekonomi pasar, kegiatan ekonomi dilakukan oleh pihak swasta.
Pemerintah hanya mengawasi dan melakukan kegiatan ekonomi yang berhubungan
dengan penyelenggaraan negara.

Ciri-ciri sistem ekonomi pasar:


a. Semua sumber produksi menjadi milik masyarakat
b. Pemerintah tidak ikut campur tangan secara langsung dalam kegiatan ekonomi
c. Masyarakat terbagi atas dua golongan, yaitu golongan pemberi kerja atau
pemilik sumber daya produksi dan gologan pekerja
d. Timbul persaingan dalam masyarakat
e. Setiap kegiatan ekonomi didasarkan atas pencarian keuntungan
f. Kegiatan ekonomi selalu mempertimbangkan keadaan pasar.

17
Kekuatan sistem ekonomi pasar:
a. Menumbuhkan inisiatif dan kreasi masyarakat dalam mengatur kegiatan ekonomi
b. Setiap individu bebas untuk memiliki sumber-sumber daya produksi
c. Timbul persaingan untuk maju
d. Menghasilkan barang-barang bermutu tinggi
e. Efisiensi dan efektivitas tinggi
Kelemahan sistem ekonomi pasar:
a. Sulit melakukan pemerataan pendapatan
b. Pemilik sumber daya produksi mengeksploitasi golongan pekerja
c. Sering muncul monopoli yang merugikan masyarakat
d. Sering terjadi gejolak dalam perekonomian

Sistem Ekonomi Campuran


Dalam system ekonomi campuran, pemerintah dan swasta (masyarakat) saling
berinteraksi dalam memecahkan masalah ekonomi. Kegiatan ekonomi masyarakat
diserahkan kepada kekuatan pasar. Namun sampai pada batas tertentu pemerintah
tetap melakukan kendali dan campur tangan.

Ciri-ciri sistem ekonomi campuran:


a. Pemerintah dan swasta melakukan kegiatan perekonomian
b. Tatanan ekonomi merupakan mekanisme pasar namun terdapat campur tangan
pemerintah
c. Terjadi persaingan dalam perekonomian namun pemerintah tetap melakukan
pengawasan

Kebaikan sistem ekonomi campuran:


a. Terjaminnya kestabilan ekonomi
b. Pemerintah dapat lebih focus untuk menggerakkan sector usaha mikro kecil dan
menengah
c. Terdapat kebebasan berusaha sehingga mampu mendorong kreativitas dan
inisiatif
d. Terdapat pengakuan terhadap hak milik individu

Keburukan sistem ekonomi campuran:


a. Terdapat kesulitan untuk menentukan batas kegiatan ekonomi yang seharusnya
dilakukan pemerintah dan swasta
b. Terdapat kesulitan untuk menentukan batas sumber prosuksi yang dapat
dikuasai oleh pemerintah dan swasta

18
3 sistem perekonomian indonesia

n 1. Karakteristik Perekonomian Indonesia Menurut UUD 1945 Pasal 33

perekonomian disusun sebagai usaha bersama berdasar atas asas kekeluargaan


cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan yang menguasai hajat hidup
banyak orang dikuasai oleh negara
bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung didalamnya dikuasai oleh negara
dan dipergunakan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat
perekonomian berdasar atas demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan,
efesiensi berkeadilan, berkelanjutan, berwawasan lingkungan, kemadirian serta
dengan menjaga keseimbangan kamajuan dan kesatuan ekonomi nasional

2. Nilai-nilai Dasar Perekonomian Indonesia Mennurut UUD 1945 pasal 33

perekonomian disusun atas dasar usaha bersama antara pemerintah dan swasta
usaha vital dikuasai oleh negara dengan keberadaan BUMN
keputusan tentang APBN harus berdasar atas hak dan kedaulatan rakyat
tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghasilan
perekonomian nasioal diselenggarakan berdasarkan demokrasi ekonomi

19
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
(LKPD)

A. Soal Pilihan Ganda

1. Berikut ini merupskan ciri-ciri sebuah sistem ekonomi antara lain:


A. Kegiatan pemerintah dalam kegiatan ekonomi sangat kurang
B. Kegiatan ekonomi semata-mata mencari laba
C. Hampir semua kegiatan ekonomi dilakukan oleh pihak swasta
Sistem ekonomi dengan ciri-ciri tersebut adalah....
a. Sistem ekonomi terpusat
b. Sistem ekonomi kapitalis
c. Sistem ekonomi campuran
d. Sistem ekonomi komando
e. Sistem ekonomi tradisional
2. Salah satu kelemahan sistem ekonomi komando, adalah.......
a. Krisis ekonomi sering terjadi
b. Kreatifitas masyarakat lemah
c. Krisis ekonomi sering terjadi
d. Pihak yang kuat menindas yang lemah
e. Ada jurang pemisah yang dalam antara pihak yang kaya dan pihak yang miskin
3. Di negara yang menganut sistem ekonomi komando, pihak yang menentukan atas
sumber daya adalah.....
a. Pemerintah
b. Individu
c. Masyarakat
d. Pemerintah dan masyarakat
e. Individu, masyarakat dan pemerintah
4. Sistem ekonomi yang dianut oleh indonesia dan sesuai dengan pasal 33 UUD 1945
adalah.....
a. Sistem ekonomi syariah
b. Sistem ekonomi kerakyatan
c. Sistem ekonomi kapitalis
d. Sistem ekonomi campuran
e. Sistem ekonomi komando
5. Sistem ekonomi kapital sering disebut dengan......
a. Sistem ekonomi komando
b. Sistem ekonomi tradisional
c. Sistem ekonomi sosialis
d. Sistem ekonomi pasar
e. Sistem ekonomi terpusat
6. Pertukaran dilakukan dengan sistem barter.hal tersebut merupakan salah satu ciri.....
a. Sistem ekonomi tradisional
b. Sistem ekonomi terpusat
c. Sistem ekonomi komando

20
d. Sistem ekonomi pasar
e. Sistem ekonomi campuraan
7. Berikut ini merupakan ciri sistem ekonomi terpusat adalah......
a. Semua sektor ekonomi dikuasai oleh negara
b. Adanya kebebasan berusaha dan mencari laba sebesar-besarnya
c. Produsen memproduksi apabila dibutuhkan
d. Faktor-faktor produksi dikuasai oleh produsen
e. Adanya persaingan bebas antara pelaku ekonomi
8. Hak milik pribadi diakui, ada kebebasan berusaha serta kebebasan memiliki, ada
persaingan dan peranan pemerintah terbatas. Bila ciri-ciri ini dimiliki oleh suatu
negrara, berarti sistem ekonomi yang dianut adalah.....
a. Campuran
b. Demokrasi
c. Neo liberalis
d. Liberal
e. Sosialis

B. Uraian

1. Cermatilah artikel berikut ini!

Undip Kembangkan Energi Alternatif dari Biji Alpukat

Tiga mahasiswa Universitas Diponegoro, Semarang berhasil mengembangkan sumber


energi alternatif berupa biodiesel dari biji alpukat melalui proses transesterifikasi. Mahasiswa
D3 Teknik Kimia Undip, yaitu Esthu Nurhikmayati, Tyas Surya dan Hana Tris, menjadi juara
III dalam Lomba Karya Tulis Inovatif Mahasiswa (LKTIM) yang diselenggarakan Dinas
Pendidikan Jawa Tengah. Karya ketiga mahasiswa itu diharapkan bisa menjadi solusi
kelangkaan energi yang sedang dirasakan masyarakat Indonesia.
Esthu Nurhikmayati mengatakan selama ini masyarakat sering menganggap biji jarak
sebagai sumber energi alternatif untuk biodiesel. Padahal, kandungan trigleserida, yang
merupakan komponen utama biodiesel, biji alpukat lebih banyak dibanding biji jarak.
Pembuatan biodiesel dari biji alpukat melalui proses transesterifikasi, yaitu penambahan basa
kuat seperti NaOH ke dalam minyak biji alpukat, katanya.
Esthu mengatakan dengan kandungan trigliserida yang lebih tinggi dari pada biji
jarak, biji alpukat lebih bernilai ekonomis. Menurut dia, pemanfaatan biji alpukat bisa
mengurangi limbah dari buah alpukat. Pihaknya berharap gagasan ini membuat masyarakat
memiliki pilihan baru terhadap bahan bakar alternatif. Dengan penelitian itu, mereka juga
berharap masyarakat dapat menggunakan bahan bakar yang dapat terbarukan dan mengurangi
penggunaan bahan bakar fosil seperti minyak bumi, batu bara dan gas.

21
Deskripsikan masalah ekonomi yang mendorong tiga mahasiswa Undip mengembangkan
energi alternatif dari biji alpukat! Serta berikan kesimpulan.
2. Apakah masih ada daerah diindonesia yang melaksanakan system ekonomi tradisional?
Jelaskan
3. Pilihlah salah satu Negara (luar negeri) dan analisislah sistem ekonomi di Negara
tersebut!
4. Jelaskan kelebihan dan kekurangan pelaksanaan system ekonomi di Negara yang telah
kalian analisis!

22

Anda mungkin juga menyukai