Anda di halaman 1dari 12

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Sekolah adalah lembaga formal yang memikul tugas melaksanakan seluruh
aktivitas pendidikan, disamping organisasi pendidikan yang lain, eksistensi sekolah
sangat dominan karena memungkinkan pelaksanaan pendidikan yang terarah, terkontrol
dan teratur. Sekolah merupakan lembaga pelaksanaan kurikulum yang
mengimplemantasikan dalam bentuk program kurikuler yang kemudian diaktualisasikan
dalam langkah-langkah pembelajaran.
Penilaian merupakan bagian integral dan proses pelajaran yang dapat diteliti,
dikaji dan dinilai tingkat keberhasilannya secara luas dan menyeluruh. Penilaian sangat
penting dilaksanakan untuk mengetahui kualifikasi satuan pendidikan. Demikian juga
program dan proses pembelajaran serta prestasi peserta didik dapat diketahui melalui
proses penilaian. Melalui proses ini kita dapat mengetahui berbagai informasi dalam
bentuk indikator-indikator yang kemudian dapat dijadikan umpan balik (feedback) oleh
seluruh elemen dari lembaga yang bersangkutan.
Melalui penilaian dapat diketahui juga kualitas dan kuantitas dari standard
kompetensi lulusan (SKL) dan standard kompetensi/kompetensi dasar (SK/KD) yang
telah dikuasai oleh peserta didik, mengetahui tingkat kualifikasi dan produktifitas satuan
pendidikan, mengetahui tingkat daya serap peserta didik, mengetahui tinggi rendahnya
prestasi peserta didik, mengetahui layak dan tidaknya peserta didik untuk melanjutkan
pendidikan ke jenjang selanjutnya. Seperti yang dikutip Drs. Jenal Arifin (1988: 4),
manfaat penilaian terhadap peserta didik antara lain:
1. Umpan balik paling aktual bagi pendidikan
2. Keperluan diagnostik
3. Keperluan bimbingan dan penyuluhan
4. Keperluan seleksi
5. Keperluan penempatan dan penjurusan
6. Menentukan isi kurikulum
7. Menentukan kebijakan sekolah
Agar proses penilaian berlangsung dengan optimal, efektif dan efisien, penilaian
harus dilakukan secara terarah dan terkoordinir dengan baik. Hal ini pula yang
melatarbelakangi disusunnya Program Kerja Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer
tahun ajaran 2019/2020.

B. Pengertian

1
Penilaian pendidikan adalah proses pengumpulan dan pengolahan informasi
untuk menentukan pencapaian hasil belajar peserta didik , dengan prinsip sahih, objektif,
adil, terpadu, terbuka, menyeluruh dan berkesinambungan, sistematis, beracuan kriteria,
dan akuntabel.
Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer atau yang sekarang menggunakan
istilah Try Out Berbasis Komputer tahun pelajaran 2019/2020 merupakan salah satu dari
seluruh rangkaian penilaian terhadap proses pembelajaran selama 3 Tahun dengan
menggunakan instrumen komputer dalam pelaksanaannya. Kegiatan ini bukan saja
secara baku dilakukan setiap tahun sesuai dengan program kurikuler, melainkan benar-
benar diperlukan untuk menilai keberhasilan program yang dilaksanakan pada tahun ini.
Disamping itu kegiatan Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer dilakukan sebagai
upaya pengukuran dan penilaian prestasi hasil pembelajaran sehingga dapat ditentukan
tingkat penguasaan kompetensi dari setiap peserta didik secara objektif.
Penggunaan komputer sebagai instrumen dalam pelaksanaan Latihan Ujian
Nasional Berbasis Komputer ini ditujukan untuk memudahkan pemeriksaan hasil ujian
dan membiasakan siswa untuk bersentuhan dengan teknologi informasi dan komputer di
lingkungan sekolah dan sebagai persiapan sekolah untuk menghadapi pelaksanaan
UNBK dari segi kesiapan teknis sarana dan prasarananya.

C. Dasar Pembuatan Program


Suatu program kerja diharapkan dapat dijadikan acuan yang baik bagi
pelaksanaannya sehingga diperoleh kinerja yang baik, lancar, terarah dan berkualitas.
Karenanya diperlukan suatu dasar yang jelas dan konkrit. Berhubung dengan hal
tersebut, maka yang kami jadikan sebagai dasar hukum dalam penyusunan program kerja
operasional Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer tahun pelajaran 2019/2020
1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
2. Permen No. 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan
3. Permen No. 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi
4. Permen No. 23 Tahun 2006 tentang Standar Kompetensi Lulusan
5. Permen No. 24 Tahun 2006 tentang Pelaksanaan Standar Isi - Standar Kompetensi
Lulusan
6. Permen No. 20 Tahun 2007 tentang Standar Penilaian Pendidik
7. Rencana Kerja Sekolah/Rencana Kerja Tahunan SMP Terpadu Darussalam Tahun
Pelajaran 2019/2020
8. Kalender Pendidikan SMP Terpadu Darussalam Tahun Pelajaran 2019/2020
9. Rapat Dewan Pendidikan SMP Terpadu Darussalam tentang pembagian tugas
penyelenggaraan kegiatan sekolah.

D. Tujuan Penyusunan Program

2
Secara eksplisit dapat disampaikan bahwa tujuan penyusunan program kerja
operasional ini meliputi :
1. Agar penyelenggara memiliki program kerja sebagai acuan yang jelas sehingga
memungkinkan menjalankan aktifitas kerja sesuai mekanisme yang benar
2. Agar penyelenggara memiliki gambaran yang jelas dan mengetahui mekanisme kerja
yang diharapkan
3. Agar penyelenggara mengetahui sasaran yang jelas dan memungkinkan bekerja
sesuai mekanisme kerja yang lebih terarah
4. Agar penyelenggara mengetahui dan menyadari akan tugasnya masing- masing
sehingga memungkinkan terciptanya hasil kerja yang memuaskan.
5. Agar pengolahan tes dapat terpola, tersusun dan terselenggara dengan baik.
6. Agar memudahkan dilakukannya monitoring, evaluasi, dan analisa guna dilakukan
perbaikan dan atau peningkatan kualitas kinerja untuk perencanaan dan pelaksanaan
rencana kerja ( RKT/RKAS) tahun berikutnya.
7. Agar dapat dijadikan sebagai dasar dalam akuntabel publik.

BAB II

3
PENGORGANISASIAN LATIHAN UJIAN NASIONAL BERBASIS KOMPUTER
TAHUN AJARAN 2019/2020

A. Susunan Panitia
Kepanitiaan Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer telah ditetapkan oleh
Kepala Sekolah sejak awal semester genap tahun pelajaran 2019/2020. Penetapan ini
merupakan tindak lanjut dari rapat pembagian tugas kepanitiaan yang selanjutnya
disebut Kelompok Kerja Penyelenggara (KKP) Latihan Ujian Nasional Berbasis
Komputer yang terdiri dari Ketua, Sekretaris, Bendahara dan anggota. Selengkapnya
susunan kepanitiaan Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer tahun pelajaran
2019/2020 di SMP Terpadu Darussalam adalah sebagai berikut :

No Nama Jabatan Kepanitiaan


.
1. Ashary Ramdhani, S.T., M.Pd. Kepala Sekolah Penaggung Jawab
2. Muawwar Mosha Aljieshi, S.Pd. WK. Kurikulum Ketua
3. Naeni Mekarwati, S.Pd. Guru Mapel Sekretaris
4. Fitri Masturoh, S.Pd. Guru Mapel Bendahara
5. Aep Saepulloh, S.Pd. Guru Mapel Proktor
6. Yana Cahyanadi, S.Kom. Guru Mapel Teknisi
7. Imas Imurdayani, S.Pd. Guru Mapel Anggota
8. Ilham Meiza Adnan, M.Pd. Guru Mapel Anggota

B. Pembagian Tugas Unsur Panitia


Pembagian tugas sangat diperlukan pada setiap kegiatan yang melibatkan
beberapa unsur dalam kepanitiaannya. Hal ini dimaksudkan agar semua pekerjaan dapat
diselesaikan dengan baik tanpa hambatan. Pembagian tugas memungkinkan semua
aktivitas dapat terorganisir dengan baik, tertib dan terarah.
Dengan adanya pembagian tugas diharapkan semua unsur yang terlibat dalam
kepanitiaan dapat memahami dan bertanggungjawab terhadap tugasnya masing-masing,
sehingga semua pekerjaan dapat diselesaikan tepat pada waktu yang yang telah
ditentukan tanpa mengurangi nilai positip dari pelaksanaannya.
Berikut ini adalah uraian tugas yang menjadi tanggung jawab masing- masing
panitia :
1. Penanggung Jawab
 Menyusun Panitia Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer tahun ajaran
2019/2020
 Memonitor persiapan, pelaksanaan dan evaluasi kegiatan Latihan Ujian Nasional
Berbasis Komputer
2. Ketua panitia
 Meminpin Rapat Panitia dalam rangka :
a. Penyusunan Program Kerja,
b. Penyusunan RAPBS,

4
c. Penyusunan jadwal pengawas,
d. Penetapan Peserta Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer
e. Pembuatan administrasi lainya.
 Mensosialisasikan Program Kerja Panitia Latihan Ujian Nasional Berbasis
Komputer kepada guru, pegawai dan siswa.
 Memberikan penjelasan dan pengarahan kepada Pengawas Latihan Ujian
Nasional Berbasis Komputer .
 Memberikan pengarahan kepada peserta Latihan Ujian Nasional Berbasis
Komputer
 Menerima naskah soal Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer
 Memonitor setiap hari pelaksanaan Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer
3. Sekretaris
 Membuat administrasi seperti :
a. S.K. Panitia
b. RAPBS
c. Daftar hadir Panitia
d. Daftar hadir Pengawas
e. Daftar hadir siswa
f. Jadwal pengawas
g. Tata Tertib Panitia, Pengawas, dan Peserta Latihan Ujian Nasional Berbasis
Komputer
h. Nomor peserta dan ruang
 Menyiapkan dan mengedit naskah soal ujian untuk diupload ke aplikasi
 Menerima naskah, LJK US, Daftar hadir, dan Berita acara dari pengawas
4. Bendahara
 Membuat rincian pendapatan dan pengeluaran biaya Ujian Pemantapan
 Membayar honor Panitia, pengawas, transport, dan biaya konsumsi
 Membuat laporan biaya Ujian Pemantapan
5. Proktor
 mengecek dan memastikan server berfungsi dengan baik;
 menginstall dan menjalankan program aplikasi ujian di setiap server lokal;
 memastikan data siswa yang ada di program aplikasi sudah sesuai;
 memastikan exambro berfungsi dengan baik pada komputer klien;
 mencetak kartu peserta;
 menyerahkan kartu peserta kepada peserta didik;
 menerima penjelasan dan pengarahan dari ketua panitia;
 memastikan exambro sudah terbuka dan berfungsi di seluruh komputer peserta;
 meliris token;
 mengumumkan token ujian kepada peserta;

5
 membackup database setiap hari setelah sesi terakhir;
 mengunduh nilai hasil ujian peserta;
 mengaktifkan ujian untuk hari berikutnya;
6. Teknisi
 menjaga jaringan LAN agar berfungsi dengan baik;
 berjaga di ruang panitia atau ruang khusus teknisi;
 menangani gangguan teknis jaringan, komputer server lokal, dan komputer
peserta 
 setelah mendapat informasi dari Pengawas;
 segera menangani peserta yang mengalami masalah teknis komputer;
 melakukan perbaikan komputer yang error tanpa mengganggu peserta
ujian;
7. Anggota
 Mengatur ruang ujian Pemantapan
 Memasang nomor peserta ujian
 Memasang nomor ruang
 Menyiapkan konsumsi

C. Jadwal Pelaksanaan dan Pengawasan Latihan Ujian Berbasis Komputer


1. Waktu dan Tempat Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer
Pelaksanaan latihan ujian nasional berbasis komputer ini dilaksanakan
selama 4 hari yang terdiri dari 4 sesi mulai tanggal 10 s.d. 13 Februari 2020
bertempat di Laboratorium Komputer ruang 1 Gedung Al-Jabari 201. Berikut jadwal
pelaksanaannya :
Jumah
Mata Sesi Durasi
No Hari Tanggal Soal
Pelajaran
1 2 3 4
Bahasa 50 soal
1 Senin 10/02/2020 IX-E IX-B IX-C IX-D 80 menit
Indonesia PG
40 soal
2 Selasa 11/02/2020 Matematika IX-C IX-D IX-E IX-B 80 menit
PG
40 soal
3 Rabu 12/02/2020 IPA IX-D IX-E IX-B IX-C 80 menit
PG
Bahasa 30 soal
4 Kamis 13/02/2020 IX-B IX-C IX-D IX-E 60 menit
Inggris PG

6
2. Jadwal Pengawasan Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer
Pengawas ruangan yang terlibat dalam kegiatan Latihan Ujian Nasional
Berbasis Komputer tahun pelajaran 2019/2020 adalah guru-guru SMP Terpadu
Darussalam sesuai dengan daftar berikut :
N Mata
Hari Tanggal Sesi Kelas Pengawas
o Pelajaran
Mimin Kartini,
1 IX-E
S.Pd.
Ema Ratnasari,
2 IX-B
10/02/202 Bahasa S.Pd. 
1 Senin
0 Indonesia Enok Siti
3 IX-C
Patimah, S.Pd.
Imas Tati Rina,
4 IX-D
S.E.
Cucu
1 IX-C Mujiburrohman
, S.Pd.
Indra Setiawan,
Selas 11/02/202 2 IX-D
2 Matematika S.Pd.I. 
a 0
Sri Dasmiatin,
3 IX-E
S.Pd.
Wina Suhartini,
4 IX-B
S.Pd.
Pipit Pitriyani,
1 IX-D
S.Pd.
Ida Nurjannah,
2 IX-E
12/02/202 S.Pd.
3 Rabu IPA
0 Robi Anugrah,
3 IX-B
M.Pd.
Restu Sopiani,
4 IX-C
S.Pd.
Cepi Romdoni
1 IX-B
F, S.Pd.
Roni Fataroni,
2 IX-C
S.Pd.
Kami 13/02/202
4 Bahasa Inggris Ai Syifa A,
s 0 3 IX-D
S.Pd.
Rida
4 IX-E Rahmayati,
S.Pd.

D. Pengadaan Soal Latihan Ujian


Pengadaan naskah soal disusun secara mandiri oleh guru-guru mata pelajaran
SMP Terpadu Darussalam yang tergabung dalam musyawarah guru mata pelajaran
tingkat sekolah dengan mengacu kepada kisi-kisi ujian nasional berbasis komputer tahun
ajaran 2019/2020.

E. Peserta Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer

7
Secara keseluruhan peserta Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer SMP
Terpadu Darussalam sebanyak 117 peserta kelas IX yang terdiri dari :
No Kelas Jumlah Keterangan
.
1 IX-B 29
2 IX-C 34
3 IX-D 27
4 IX-E 27
Jumlah 117

BAB III
PELAKSANAAN LATIHAN UJIAN NASIONAL BERBASIS KOMPUTER

8
TAHUN PELAJARAN 2019/2020

A. Jadwal Kegiatan
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, secara keseluruhan, kegiatan Latihan
Ujian di SMPN 2 Pameungpeuk dilakukan secara sistematis dan terprogram yang
berpedoman kepada jadwal kegiatan berikut :

No Uraian Kegiatan Waktu Pelaksana


.
1 Rapat kerja pembentukan Panitia 30 Januari 2020 Kepala Sekolah
Latihan Ujian Nasional Berbasis
Komputer
2 Pembuatan program kerja 31 Januari 2020 Panitia
penyelenggaraan Latihan Ujian Nasional
Berbasis Komputer
3 Pengadaan Kelengkapan 1 Februari 2020 Panitia
Pengadministrasian Latihan Ujian
4 Pengadaan Naskah Soal 1 Februari 2020 Guru Mapel
5 Penyiapan Ruang Latihan Ujian 8 Februari 2020 Panitia
6 Pelaksanaan Ulangan Latihan Ujian 10 Februari 2020 Panitia
7 Pemeriksaan Hasil Latihan Ujian, 13 Februari 2020 Panitia
Analisis dan Pengolahan nilai
8 Penyerahan Laporan Hasil Pendidikan 13 Februari 2020 Panitia
9 Pembubaran Panitia Pelaksana Kegiatan 15 Februari 2020 Panitia
Latihan Ujian

B. Langkah Kerja
Langkah kerja pelaksanaan Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer Tahun
Ajaran 2019/2020 meliputi tahap persiapan, pelaksanaan dan pelaporan yang
digambarkan sebagai berikut :
1. Persiapan
 Rapat Panitia
 Pembuatan Program Kerja dan administarsi
 Pendataan peserta Latihan Ujian berikut pendistribusiannya
 Pengadaan soal
 Penandatanganan kartu peserta Latihan Ujian
 Pembuatan dan penulisan denah peserta Latihan Ujian
 Pembuatan jadwal pengawasan
 Penyiapan ruangan Latihan Ujian
2. Pelaksanaan :
 Menerima dan menyiapkan naskah soal berikut pelengkapannya
 Menyerahkan naskah soal berikut kelengkapannya kepada para
 pengawas
 Mengatur dan mengurus peserta Latihan Ujian yang terlambat

9
 datang mengikuti Latihan Ujian
 Merekap soal dan mengabsen para peserta
 Menerima naskah soal dan lembar jawaban dari pengawas ruangan
3. Pelaporan
 Menyusun laporan hasil kegiatan Latihan Ujian
 Menyusun laporan pertanggungjawaban keuangan
 Menyampaikan laporan pertanggung jawaban sesuai petunjuk Kepala Sekolah

BAB IV

10
ANGGARAN BIAYA

Untuk mencapai hasil sesuai harapan, kegiatan apapun tidak akan berhasil
dengan baik tanpa adanya dukungan anggaran . Berikut ini rencana anggaran kegiatan
Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer Tahun pelajaran 2019/2020 yang bersumber
dari Biaya Operasional Sekolah :
NO. URAIAN JUMLAH
I Persiapan
1. Penyusunan Program Kerja Rp 20.000
2. Pengadaan Soal Rp 100.000
II Pelaksanaan
1. Konsumsi Pengawas Ruang Rp 80.000
III Evaluasi dan Pelaporan Rp 20.000
IV Kepanitiaan Rp 50.000
JUMLAH Rp 270.000

BAB V
PENUTUP

11
Program Kerja Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer Tahun Ajaran 2019/2020
ini merupakan penjabaran langsung dan tindak lanjut dari kebijakan Dinas Pendidikan
Kabupaten Tasikmalaya yang diimplementasikan melalui musyawarah para Kepala Sekolah
yang pada praktek penyelenggaraannya menyerahkan sepenuhnya kepada sekolah
penyelenggara.
Bertitik tolak pada kondisi di atas, maka seyogyanyalah seluruh personal
penyelenggara Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer dapat memahami dan
menjalankan apa yang tertuang dalam program kerja ini sehingga dapat memberikan
kontribusi nyata terhadap pencapaian target yang diharapkan.
Program kerja ini disusun berdasarkan ketentuan yang berlaku yang pada prakteknya
disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada. Maka tidak berlebihan kiranya bila kita
berharap, semoga penyelenggaraan Latihan Ujian Nasional Berbasis Komputer Tahun
Ajaran 2019/2020 ini dapat berjalan lancar sesuai dengan yang dirumuskan dan dapat
memenuhi tujuan serta fungsinya. Aamiin.

12

Anda mungkin juga menyukai