Anda di halaman 1dari 2

SOP Bed Side Monitor

1. Lepaskan penutup debu


2. Siapkan aksesoris sesuai dengan kebutuhan dan sesuaikan kabel pada sambungan
yang sudah tersedia
3. Hubungkan alat pada terminal listrik
4. Hidupkan alat dengan menekan tombol ON/OFF
5. Set rentang nilai untuk temperatur, TD, nadi, respirasi dan spO2
6. Bersihkan dada pasien yang akan dipasang elektroda dengan menggunakan
kassa yang sudah disediakan
7. Pasangkan elektroda di dinding dada
 RA : ICS 4 kanan
 LA : ICS 6 kanan bawah
 RL : ICS 4 kiri
 LL : ICS 6 kiri bawah
8. Hubungkan kabel dengan elektroda yang ada di dinding dada pasien sesuai
dengan line yang ada
9. Pasangkan alat ukur tekanan darah dan oksimeter
10. Lakukan monitoring, pantau display terhadap nadi, respirasi, TD, suhu, dan spO2

SOP Penggunaan EKG


1. Pasang kabel listrik pada mesin EKG ke jaringan listrik
2. Bersihkan area ekstremitas dan dada yang akan dipasangi electrode dengan
menggunakan kapas alkohol
3. Berikan jelly pada area pemasangan electrode
4. Pasang electrode ekstremitas atas pada pergelangan tangan searah dengan telapak
tangan dan ekstremitas bawah pada pergelangan kaki kanan dan kiri bagian dalam
dengan posisi pemasangan sebagai berikut:
a. Merah di lengan kanan(RA)
b. Kuning di lengan kiri (LA)
c. Hijau di tungkai kiri (LL)
d. Hitam di tungkai kanan (RL)
5. Pasang electrode dada (Precordial) dengan posisi sebagai berikut:
a. V1 : intercostal ke 4 kanan
b. V2 : intercostal ke 4 kiri
c. V3 : intercostal ke 4-5 antara V2 dan V4
d. V4 : intercostal ke 5 linea midclavicula kiri
e. V5 : Horizontal terhadap V4, di linea aksilaris interior
f. V6 : Horizontal terhadap V5, pada linea mid axilaris
6. Nyalakan power on pada mesin EKG, Lakukan rekaman 12 lead
7. Setelah selesai, matikan power mesin EKG dan lepaskan kabel / electrode dari tubuh
pasien kemudian bersihkan sisa jelly yang menempel dengan tissue.
SOP PREJARU
1. Pastikan baterai terpasang
2. Posisikan phantom di sebelah kanan
3. Lakukan kompresi/tekanan pada bagian yang berbentuk hati atau
tepatnya dibagian (midsternum) dengan kedalaman 5-6 cm
4. Ketika melakukan kompresi/tekanan kurang dari 5-6 cm maka lampu
merah akan menyala.
5. Ketika melakukan kompresi/tekanan sudah mencapai kedalaman 5-
6cm maka lampu merah dan biru akan menyala
6. Setelah selesai digunakan, simpan alat kembali.

Anda mungkin juga menyukai