Anda di halaman 1dari 3

SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS)

JURUSAN KOMUNIKASI DAN PENYIARAN ISLAM (KPI)


FAKULTAS ILMU DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI
UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA
Mata Kuliah : Metodologi Penelitian Komunikasi Kuantitatif Dosen : Drs. Jumroni, M.Si
Semester/ Jur. : V (lima) KPI (E,F,G,H,I) Hari/Tgl. : 22 Desember 2020

Tugas UAS Membuat Proposal Penelitian:


Setiap mahasiswa diharuskan membuat proposal penelitian komunikasi kuantitatif secara
individual. Dan variabel penelitian yang dipilih harus terkait bidang komunikasi atau dakwah.

Contoh judul penelitian:


 Deskriptif  “Pemanfaatan Internet di Pondok Pesantren at-Taqwa Bekasi Jawa Barat”
“Aktivitas Dakwah Ustadz Adi Hidayat di Instagram”
 Korelasi  “Hubungan antara Motivasi Membaca al-Quran dengan Ketenangan Jiwa”
“Hubungan antara Latihan Muhadoroh dengan Kemampuan Berceramah”
 Kausal Korelasi  “Pengaruh Mendengar Musik Klasik terhadap Kecerdasan Emosi”
“Pengaruh Komunikasi Organisasi terhadap Produktivitas Kerja”
 Komparatif  “Pemberitaan Habib Rizik Shihab di TVOne dan Metro TV”
“Peyiaran Islam di Indosiar dan TVOne”
 Survey  “Survey Penggunaan Radio di Kalangan Remaja Perkotaan”
 Analisis Isi Kuantitatif  “Analisis Isi Ceramah UAS di Youtube tahun 2020”

Ketentuan penulisan sbb:


 Ukuran kertas A4
 Pengetikan margin atas, bawah, kiri dan kanan: 2,5 cm
 Jenis huruf: Times New Roman . Ukuran 12. Spasi 1.
 Proposal penelitian dikirim ke alamat ---> ujianmhs@gmail.com. Paling lambat 22 Desember
2020 jam 21.00 WIB.
 Username email harus MILIK PRIBADI pembuat proposal, jika bukan maka TIDAK
DITERIMA dan tidak diberi nilai.
 Format penulisan proposal, sbb:

Judul Penelitian (cover):


A. Latar Belakang Masalah (1-2 hal)
B. Identifikasi Masalah (max1hal)
C. Batasan dan Rumusan Masalah (max1hal)
D. Tujuan dan Kegunaan Penelitian (max1hal)
E. Landasan Teoritis: (3-5 hal)
1. Konsep dan Teori
2. Penelitian Terdahulu
3. Hipotesis Penelitian
4. Kerangka Pikir Penelitian
F. Metodologi Penelitian: (2-5 hal)
1. Paradigma Penelitian
2. Pendekatan Penelitian
3. Tipe Metode Penelitian
4. Variabel Penelitian
5. Populasi dan Sampel
6. Teknik Pengumpulan Data
7. Instrumen dan Skala Pengukuran
8. Validitas dan Reliabilitas
9. Teknik Analisis Data
Daftar Kepustakaan (max 1 hal)

 Contoh cover proposal:

Proposal Penelitian Kuantitatif

Diajukan sebagai Tugas UAS Mata Kuliah Metodologi Penelitian

ANALISIS ISI CERAMAH USTADZ ABDUL SOMAD


DI YOUTUBE TAHUN 2020

Oleh

Ibnu Adam
NIM: 123456789

JURUSAN KOMUNIKASI DAN PENYIARAN ISLAM


FAKULTAS DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI
UIN SYARIF HIDAYATULLAH
JAKARTA
2020

Anda mungkin juga menyukai