Anda di halaman 1dari 1

MATA KULIAH : EKOSISTEM INOVASI DAN DIGITAL

NAMA : TOMO
NIM : 88200025
TOPIK : TEKNOLOGI ROBOTIC DALAM BIDANG KESEHATAN

Seiring perkembangan zaman, metode pengobatan penyakit juga semakin berkembang


pesat. Sudah banyak alat canggih yang bisa menyelamatkan jiwa manusia, juga membantu dokter
dalam menjalankan tugasnya.Tanpa penemuan teknologi di bidang kedokteran ini, tak dapat
dibayangkan bagaimana beragam penyakit yang semakin kompleks diderita manusia, dapat
teratasi,meskipun kadang terlintas pikiran bahwa Kecerdasan buatan dalam perawatan kesehatan
Robotic A I akan mengambil alih pekerjaan kita hanya karena melihat kemajuan pesat Pencitraan
Medis.
Salah satu yang menjadi "buah bibir" belakangan ini adalah teknik operasi menggunakan
bedah robotik (robotic surgery ). Bedah robotik adalah pembedahan yang menggunakan teknologi
tangan robotik yang menjadi kepanjangan tangan dokter bedah.Tindakan ini menggunakan luka
sayatan yang sangat kecil yang dihubungkan ke dokter bedah melalui serat fibreoptic ke surgeon
console (simulator). Alat-alat canggih ini tetap dioperasikan oleh dokter bedah dengan kontrol
sepenuhnya, bukan oleh robot. Belakangan, teknologi bedah robotik telah menjadi pilihan pasien
dalam melakukan proses pembedahan.
Tindakan ini efektif, efisien, dan menguntungkan bagi pasien karena dapat mengurangi
luka sayatan (kosmetik), meningkatkan ketepatan dan akurasi yang tinggi sehingga memberikan
hasil operasi yang optimal. banyak sekali keuntungan penggunaan bedah robotik yang dapat
dinikmati pasien. Antara lain dapat mengurangi risiko cedera yang terjadi, memberikan
kemudahan untuk dokter bedah memastikan adanya kesulitan, serta dapat mencakup daerah-
daerah yang sulit terlihat dan meminimalkan trauma pascaoperasi. Rasa nyeri yang minimal dan
pemulihan yang sangat cepat menjadikan bedah robotik juga menjadi pilihan pasien selama ini.Hal
ini terbukti dengan masa pulih yang sangat cepat untuk operasi yang relatif kompleks. Teknologi
bedah robotik memang belum dapat dipergunakan pada semua proses operasi terkait biaya, tapi
teknologi ini terbukti efektif dan tepat dipergunakan pada kasus kasus yang kompleks seperti
operasi prostat, operasi kista endometriosis, mioma, angkat rahim, kanker rahim, dan pembedahan
usus.

Anda mungkin juga menyukai