Anda di halaman 1dari 2

PERDAGANGAN INTERNASIONAL

1. Pengertian Perdagangan Internasional


2. Manfaat Perdagangan Internasional
3. Hambatan Perdagangan Internasional, dan
4. Faktor yang mempengaruhi Perdagangan internasional

Rangkuman Materi

1. Pengertian perdagangan internasional


Perdagangan internasional adalah kegiatan jual beli barang atau jasa yang dilakukan antardua
negara atau lebih yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan bersama. Perdagangan internasional ini
dilakukan dengan kegiatan ekspor dan impor. Di mana pelaku dari kegiatan ekspor disebut eksportir
sedang pelaku kegiatan impor disebut importir.

2. Faktor yang menimbulkan perdagangan internasional


Menurut Adam Smith dalam bukunya yang berjudul Theory of Absolute Advantage (teori
keunggulan mutlak) menjelaskan perdagangan internasional muncul karena suatu negara memiliki
keunggulan mutlak dibandingkan negara lain apabila negara tersebut dapat memproduksi barang atau
jasa yang tidak dapat diproduksi negara lain.
Sedangkan menurut David Ricardo dalam bukunya yang berjudul Theory of Comparative
Advantage (Teori Keunggulan Komparatif) menjelaskan bahwa keunggulan komparatif suatu negara
apabila negara tersebut dapat memproduksi suatu barang atau jasa dengan efisien dan lebih murah
dibandingkan negara lain.
Berdasar dari penjelasan di atas, maka disimpulkan bahwa perdagangan internasional timbul
karena adanya perbedaan sumber daya alam yang dimiliki, untuk memenuhi kebutuhan nasional,
adanya kelebihan produksi, adanya perbedaan selera, adanya komunikasi dan transportasi, adanya
perbedaan pendapatan negara, perbedaan penguasaan iptek.

3. Manfaat perdagangan internasional


a. Meningkatkan hubungan persahabatan antarnegara.
b. Kebutuhan setiap negara tercukupi.
c. Negara pengekspor memperoleh keuntungan.
d. Setiap negara dapat mengadakan spesialisasi produksi.
e. Mendorong kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.
f. Mendorong kegiatan produksi barang secara maksimal.

4. Hambatan perdagangan internasional


a. Perbedaan mata uang suatu negara dengan negara lain.
b. Kualitas sumber daya yang rendah.
c. Pembayaran antarnegara sulit dan resikonya besar.
d. Adanya kebijakan impor yang diterapkan suatu negara.
e. Pertentangan di bidang politik dan militer.
f. Adanya organisasi-organisasi ekonomi regional.
5. Perbedaan antara perdagangan dalam negeri dengan perdagangan internasional
No. Aspek Perdagangan dalam negeri Perdagangan internasional
1. Jangakauan Satu wilayah negara Beberapa Negara
2. Alat pembayaran Menggunakan mata uang Menggunakan devisa,
yang sama valuta asing
3. Cara pembayaran Secara langsung antara Tidak langsung (wesel,
penjual dan pembeli telegraphic transfer dll)
4. Biaya angkut Lebih murah Lebih mahal

TUGAS INDIVIDU
Sebutkan dan Jelaskan faktor apa saja yang mempengaruhi perdagangan
internasional!

Anda mungkin juga menyukai