Anda di halaman 1dari 2

DAMPAK KOLONIALISME HINDIA BELANDA TERHADAP

ASPEK SOSIAL.

SOAL: Menganalisa dampak kolonialisme pada masa pemerintahan Hindia


Belanda. (Aspek Sosial)

JAWAB:

 Dampak Terhadap Aspek Sosial: Feodalisme.


Dengan adanya feodalisme, rakyat pribumi dipaksa patuh pada tuan tanah
bangsa Barat atau Timur Asing sehingga kehidupan penduduk pribumi
menurun.

 Dampak Terhadap Aspek Sosial: Kasta.


Dampak penjajahan Belanda di bidang sosial dapat dilihat pada kedudukan
para raja dan keluarga istana sebagai penguasa di berbagai kerajaan di
Indonesia terpaksa berubah menjadi aparat atau pegawai yang bekerja
untu membantu pemerintah kolonial Belanda.

Selain kedudukan para raja dan keluarga istana yang berubah turun kelas.
Kehidupan sosial rakyat Indonesia juga berubah karena tidak mendapat
pengakuan dan perlindungan dari kerjaan sehingga kehidupan sehari - hari
mereka diliputi rasa takut, cemas, tidak percaya diri, terhina dan
terbelakang. Contoh nyata kehidupan social rakyat yang tidak mendapat
pengakuan dan perlindungan itu adalah dengan adanya pembagian kelas
social masyarakat yang hidup di Indonesia, yakni kelas kesatu diduduki oleh
bangsa Barat, kelas kedua diduduki oleh Timur Asing, dan kelas ketiga
(terakhir) diduduki oleh masyarakat pribumi.

 Dampak Aspek Sosial: Penindasan dan Pemerasan.


Terjadinya penindasan dan pemerasan secara kejam. Tradisi yang dimiliki
oleh bangsa Indonesia, seperti upacara dan tata cara yang berlaku dalam
lingkungan istana menjadi sangat sederhana, bahkan cenderung
dihilangkan. Tradisi tersebut secara perlahan-lahan digantikan oleh tradisi
pemerintah Belanda.

 Dampak Aspek Sosial: Perdagangan.


Wilayah Indonesia yang dikelilingi laut menyebabkan kehidupan
masyarakat cenderung berkembang ke pedalaman. Terjadinya kemunduran
perdagangan di laut ini kemudian memunculkan budaya feodalisme di
pedalaman. Dengan adanya feodalisme, rakyat pribumi dipaksa patuh pada
tuan tanah bangsa Barat atau Timur Asing sehingga kehidupan penduduk
pribumi menurun.

Anda mungkin juga menyukai